You are on page 1of 16

BAB IV PEMBAHASAN

Kegiatan pengabdian Kuli\ah Kerja Nyata (KKN) Kompetensi Universitas Mulawarman angkatan XXXVI / 2010 di Dinas Pekerjaan Umum dengan penetapan waktu dimulai dari tanggal 01 Juli sampai 31 Agustus 2010, merupakan waktu yang relatif singkat bila dihubungkan dengan rencana pelaksanaan program kerja baik yang intern dan ekstern di Dinas Pekerjaan Umum maupun dalam hal pengabdian masyarakat. Berdasarkan ketentuan yang dikeluarkan oleh pihak Universitas

Mulawarman, kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa KKN di perusahaan haruslah sesuai dengan masing-masing bidang studinya. Pada garis besarnya, kegiatan KKN yang kami lakukan di Dinas Pekerjaan Umum yaitu tahap perencanaan dan tahap pelaksanaan. Dalam pelaksanaan kegiatan di Dinas Pekerjaan Umum, kami melaksanakan program kerja baik yang intern yang mana mahasiswa/I KKN kompetensi dikelompokkan menjadi 3 sub kelompok dimana kelompok-kelompok ini ditempatkan sesuai dengan studinya masing-masing dan program kerja ekstern dalam hal pengabdian masyarakat yang diselenggarakan bersama dengan Dinas Pekerjaan Umum maupun Pengabdian masyarakat yang diselenggarakan korcamkorcam KKN Kompetensi di Samarinda.

27

4.1 Program Kegiatan Kegiatan ini kami laksanakan baik yang di intern maupum ekstern Dinas Pekerjaan Umum. Oleh karena itu kegiatan ini harus disesuaikankan dengan keinginan, kebutuhan dan kemampuan Dinas Pekerjaan Umum dan masyarakat tanpa mengesampingkan batas kemampuan kelompok KKN dalam melaksanakan program. Kegiatan pengabdian masyarakat oleh kelompok KKN Kompetensi 172 Samarinda sebanyak 16 kegiatan yang terbagi kedalam 3 bidang yang dapat dirinci sebagai berikut : 4.2 Pengabdian Pekerjaan di Instansi Dalam pelaksanaan progran Kuliah Kerja Nyata Kompetensi mahasiswa dituntut profesional dan mampu mengaplikasikan disiplin ilmu yang dikembangkan kepada instansi atau tempat bekerja yang di programkan. Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Kalimantan Timur, telah banyak memberikan sumbangsih ilmu dan fasilitas kepada kami sebagai peserta KKN sehingga kami mampu secara optimal dalam menegembangkan displin ilmu kami di lapangan. Adapun prodi kami yaitu Teknik Sipil, Ilmu Pemerintan, Ilmu Ekonomi Sosial Pembangunan dan akutansi, dimana kami semua dapat bekerja sesuai tugas yang diembankan kepada kami ,Kegiatan ini kami laksanakan baik yang di intern maupum ekstern Dinas Pekerjaan Umum. Oleh karena itu kegiatan ini harus disesuaikankan dengan keinginan, kebutuhan dan kemampuan Dinas Pekerjaan Umum dan masyarakat tanpa mengesampingkan batas kemampuan kelompok KKN dalam melaksanakan

28

program. Kegiatan pengabdian masyarakat oleh kelompok KKN Kompetensi 172 Samarinda sebanyak 5 kegiatan dominan secara umum yang dapat dirinci sebagai berik ut : a) Kegiatan praktek lapangan Tugas survey lapangan, survey ini dlakukan karena akan direncanakannya pelebaran jalan, di sekitar daerah-daerah yang sudah mulai jenuh dengan kendaraan, yang sering macet pada jam-jam puncak. b) Merapikan pengarsipan surat menyurat dan dokumen kantor Merapikan pengarsipan surat dan mereview dokumen-dokumen kantor serta memperbaiki kekurangan laporan dalam dokumen kontrak c) Fotokopi file-file kantor Fotokopi file-file kantor yang diperlukan untuk kegiatan kantor maupun kegiatan di lapangan . d) Mengagendakan surat Mencatat semua surat yang masuk maupun keluar kantor e) Pembuatan absen & arsip pegawai

29

4.3. Pengabdian Masyarakat Setelah selesai melakukan perumusan program kerja, kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan program-program kerja yang telah dirumuskan tersebut dimana program-program kerja yang dilaksanakan selama KKN Kompetensi ini terbagi menjadi 2 kelompok yaitu, kelompok kegiatan fisik dan kelompok kegiatan non fisik.. Adapun rincian mengenai implementasi program-program kerja yang telah kami rumuskan beserta hambatan yang ditemukan serta usaha yang dilakukan atau ditempuh untuk mengatasinya akan dijelaskan dengan membagi program-program kerja tersebut ke dalam 2 (dua) kelompok yaitu, kelompok kegiatan fisik dan kelompok kegiatan non fisik sebagai berikut :

4.3.1. Kelompok Kegiatan Fisik Pelaksanaan program-program kerja kami yang termasuk dalam kelompok kegiatan fisik yaitu sebagai berikut : 1. Kegiatan kebersihan lingkungan & pemasangan himbauan akan kepedulian kebersihan Kota Samarinda Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu mengadakan kegiatan kebersihan lingkungan & pemasangan himbauan akan kepedulian kota samarinda yang bertujuan untuk menghimbau kepada masyarakat kota samarinda khususnya agar lebih menjaga kebersihan kotanya dan lebih peduli terhadap masalah-masalah yang ditimbulkan akibat kurangnya

30

kepedulian akan kebersihan lingkungan. Kegiatan ini bekerjasama dengan seluruh kelompok KKN kompetensi yang mengabdi di wilayah Kota Samarinda. Hambatan yang dihadapi adalah sulitnya berkoordinasi antara

kelompok KKN yang satu dengan yang lainnya dikarenakan jumlahnya kelompok KKN besar sehingga diperlukan koordinasi yang sangat rutin dan penyatuan pendapat dan opini lewat rapat gabungan untuk mengatasi masalah ini. 2. Kegiatan Pengadaan atau Pembuatan dan Pemasangan Papan nama Posyandu Anthurium Kegiatan pengabdian masyarakat KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu membantu dalam pengadaan atau pembuatan dan pemasangan papan nama Posyandu Anthurium Jl. Bukit Barisan Rt 21 Kelurahan Jawa, pogram kerja ini dilakukan bertujuan untuk membantu perkembangan sarana kesehatan masyarakat khususnya di wilayah ini agar dapat berjalan sesuai dengan fungsinya. Sulitnya bahan pokok pembuatan papan nama dan terbatasnya sumber dana merupakan halangan terlaksananya program ini. Solusinya adalah bekerjasama dengan penduduk setempat yang dapat dengan sukarela menyediakan bahan-bahan pokok pembuatan papan nama tersebut.

4.3.2.

Kelompok Kegiatan Non Fisik

Pelaksanaan program-program kerja kami yang termasuk dalam kelompok kegiatan non fisik yaitu sebagai berikut :

31

1.

Kegiatan sosialisasi penggunaan gas elpiji dgan baik & benar Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu sosialisasi kepada masyarakat Kecamatan sungai kunjang tentang penggunaan gas elpiji dengan baik dan benar,adanya sosialisasi ini karena maraknya kejadian kejadian mengenai gas elpiji yang meledak karena penggunaan yg tidak benar dan juga pengetahuan masyarakat akan penggunaan gas elpiji dengan baik dan benar masih sangat minim,sosialisasi ini bekerjasama dengan seluruh kelompok KKN Kompetensi ynga mengabdi di Kecamatan Sungai Kunjang. Dan juga di dukung dan di fasilitasi oleh Kecamatan setempat dan juga narasumber ahli yang langsung didatangkan dari Pertamina .hambatan yang dihadapi adalah sulitnya berkoordinasi antara kelompok peserta KKN Kompetensi yang satu dengan lainnya dan juga menyesuaikan jadwal dengan narasumber. Untuk mengatasinya,sebelum terlaksananya pengkoordinasian dengan rapat gabungan dan juga komunikasi rutin antar kelompok dan juga narasumber agar tidak menghambat jalannya kegiatan ini. 2. Pendidikan agama sejak dini Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu mengadakan kegiatan pendidikan Agama sejak dini yang bertujuan untuk menanamkan nilai nilai agama dan kerohanian kepa da anak-anak khususnya yang sangat rentan dengan pengaruh dunia diluar agama akibat kurangnya ditanamkan nilai-nilai rohani sejak dini. Kegiatan ini bekerjasama dengan

32

kelompok 78 dan diadakan di kelurahan gunung kelua lebih tepatnya berlokasi di Surau Al-Amin. Hambatan dalam melaksanakan kegiatan ini adalah menginformasikan waktu dan tempat kepada orang tua dan anaknya untuk dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini dikarenakan waktu yang terbatas dari persiapan sampai pelaksanaan kegiatan ini, untuk mengatasinya adalah memanfaatkan waktu semaksimal mungkin dan komunikasi lewat rapat antar kelompok. 3. Peringatan Hari Anak Nasional Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu membantu acara peringatan Hari anak Nasional yang diperingati pada tanggal 24 Juli 2010 bekerjasama dengan Yayasan Anak jalanan yg dikelola Lentera Mahakam Samarinda yang mengajak seluruh Anak Jalanan yang dikelola yayasan ini untuk memperingati hari anak, acara diisi dengan kegiatan mendidik dalam bentuk permainan ringan dan juga menambah wawasan dan juga mengembangkan kreatifitas anak-anak tersebut. Tidak lupa acara ini juga mengandung pesan yang sangat dalam bagi warga samarinda khususnya yang masih kurang peduli terhadap anak jalanan, bahwa mereka juga ingin mendapatkan pendidikan yang layak.Kegiatan ini bekerjasama dengan yayasan anak jalanan Lentera Mahakam Samarinda khusunya dan kelompok kompetensi 176. Hambatan dalam program kegiatan ini adalah dalam membantu mengatur anak-anak jalanan yang cenderung masih labil liar dan susah diatur karena lingkungan mereka bertumbuh adalah jalanan yang bersifat seperti itu, untuk mengatasinya yayasan lentera membantu kami dalam metode

33

penanganan anak jalanan dengan baik serta tidak lepas juga dari pengawasan mereka sehingga kondisi aman dan terkendali. 4. Buka Puasa dan Bakti Sosial Panti Asuhan Anak Harapan (Korwil) Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu seiring dengan menyambut bulan Ramadhan seluruh kelompok Kompetensi KKN 2010 yang di koordinasi oleh Kordinator wilayah Samarinda bersama-sama mengadakan kegiatan Bakti Sosial yang sekaligus diadakan acara Buka Puasa Bersama anak-anak Panti Asuhan Anak Harapan. Bertujuan untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesame dan juga menambah khusuknya bulan Ramadhan yang sedang dijalankan bertepatan dengan kegiatan pengabdian yang sedang dijalankan Mahasiswa KKN UNMUL. Hambatan yang paling sering ditemui adalah masalah jaringan komunikasi dalam mengkoordinasi seluruh kelompok kompetensi yang ada di wilayah samarinda agar kegiatan ini berjalan sesuai rencana dan terlaksana dengan lancar. Solusinya adalah dengan mengadakan rapat yang intens antara seluruh kelompok kompetensi yang berlokasi di Samarinda dan juga komunikasi yang baik anatara seluruh kelompok dan kordinator wilayah. 5. Penyuluhan Perilaku Hidup Sehat dan Bersih sejak dini Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu mengadakan kegiatan penyuluhan kesehatan sejak dini yang

dilaksanakan di SDN 019 lempake kebon agung dan kegiatan ini bekerjasama dengan kelompok kompetensi KKN yang lain yaitu kelompok 103 dan 165.

34

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan perilaku hidup yang sehat kepada anak-anak dan bagaimana mereka dapat menjaga kebersihan diri mereka yang mana adalah salah satu gaya hidup sehat. Disertai dengan pembagian konsumsi sehat sebagai tambahan wawasan kesehatan sejak dini yaitu berupa susu segar sebagai salah satu konsumsi penambah gizi khususnya bagi anak-anak. Hambatan yang kami temui adalah sulitnya mengatur dan mengkoordinasi anak-anak dan juga berkoordinasi dengan kelompok yang lain. Solusinya adalah mengadakan rapat secara intensif dan juga bekerjasama

dengan penanggungjawab SD setempat untuk bekoordinasi mengatur anakanak tersebut 6. Bakti Sosial dan Buka Puasa Bersama Panti Asuhan Ruhama Kegiatan gabungan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu masih dalam suasana menjalankan bulan ramadhan bersama dengan kelompok kompetensi yang lain (63;123;125;145;151&176) mengadakan kegiatan bakti sosial yang disertai dengan buka puasa bersama anak-anak Panti Asuhan Ruhama yang berlokasi di Jl.P.Suryanata Kelurahan Bukit Pinang bertujuan meningkatkan rasa kepedulian dan mempererat silahturahmi selama menjalankan bulan suci ramadhan ini. Koordinasi antar kelompok juga jaringan komunikasi yang baik merupakan hambatan yang kami rasakan dalam menjalankan program kerja ini, lewat rapat intensif antar kelompok dan juga kerjasama yang baik kami dapat mengatasi masalah tersebut.

35

7.

Membantu Kegiatan bulanan Posyandu Anthurium Kegiatan gabungan pengabdian masyarakat oleh mahasiswa KKN kompetensi UNMUL angk. XXXVI/2010 yaitu membantu kegiatan bulanan Posyandu Anthurium Jl.Bukit Barisan Rt 21 No 33 Kelurahan Jawa yang memang rutin di adakan setiap bulannya untuk mengontrol pertumbuhan balita dan anak-anak di daerah tersebut, bekerjasama dengan kelompok kompetensi 177 membantu kegiatan bulanan di posyandu tersebut serta membantu persediaan konsumsi sehat bagi balita dan anak-anak tersebut. Koordinasi antar kelompok dan penyediaan konsumsi sehat yang harus ditentukan sesuai kebutuhan posyandu adalah kndala awal kami dalam menjalankan program kerja ini. Dengan kerjasama dan komunikasi yang baik merupakan solusi dari kendala yang kami hadapi dalam program kerja ini. 8. Kegiatan Bakti Sosial Anak Jalanan Yayasan Lentera Mahakam Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu mengadakan bakti sosial ke yayasan anak jalanan di Samarinda yaitu yayasan Lentera Mahakam yang memang menangani dan mengkoordinir seluruh anak-anak jalanan di samarinda. Kegiatan yang kami adakan adalah memberikan bantuan srana pendidikan berupa buku layak pakai seperti buku pelajaran, buku tulis dan alat-alat tulis. Hambatan yang ditemui adalah dalam mengumpulkan sumbangan buku buku layak pakai dan keterbatasan kendaraan untuk membawa barang- barang tersebut. Untuk mengatasinya kami

36

mencoba beberapa jalur atau link yang dapat membantu menyediakan sarana dan prasarana tersebut di atas. 9. Kegiatan Pembagian Abate di Wilayah Pengabdian Posko Rt. 23 Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu pembagian abate atau obat air untuk mencegah demam berdarah. Kegiatan ini dilakukan di sekitar wilayah pengabdian posko kelompok kompetensi 172 yaitu RT 23 Kelurahan Jawa. Penduduk di wilayah ini cukup padat , dan hal itu yang mendorong kami untuk melaksanakan kegiatan ini sebagai sala h satu pengabdian dan bentuk kepedulian kami akan penyakit demam berdarah. Dalam menjalankan program kerja ini adalah sumber abate yang sulit di dapat karena memerlukan ijin dari pusat kesehatan terdekat dan sasaran yang dituju harus memenuhi persyaratan. Karena waktu yang terbatas dan kendala dana, maka untuk mengatasinya kami mencoba mencari jalur lain yang dapat membantu penyediaan abate, hasilnya walaupun jumlah yang di dapat terbatas program ini berjalan sesuai rencana dengan solusi memberikan abatekepada perwakilan penduduk setempat yang benar benar layak dan

membutuhkannya. 10. Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Remaja Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 yaitu mengadakan penyuluhan kesehatan reproduksi sejak dini kepada remaja pada khususnya. Sasarannya adalagh siswa-siswa baru yang menempuh pendidikan sekolah menengah tinggi, karena pada usia seumuran mereka

37

rentan terhadap pegaulan yang bebas dan tidak terkontrol. Jadi program kerja ini betujuan untuk mendidik mereka agar dapat berkembang dewasa secara sehat jasmani dan juga dari segi rohani mereka masing-masing. Hambatan yang kami temui adalah, fasilitas penyuluhan yang terbatas dan juga sasaran yang dituju, karena tidak setiap sekolah menerima penyuluhan yang berasal dari mahasiswa yang notabene bukan pakar atau ahlinya. Untuk mengatasi masalah tersebut, kami bekerjasama dengan kelompok kompetensi lainnya yaitu kelompok 176 bersama-sama melaksanakan kegiatan ini. Kami juga bekerjasama dengan narasumber ahli yaitu duta PKBI ( Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia) Akbar Romadini untuk meyakinkan sasaran kegiatan bahwa program kerja kami benar-benar bersifat mendidik. 11. Kegiatan Penanaman Kelurahan Lok Bahu Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah melakukan program penghijauan dengan cara penanaman kembali bibit pohon yang di lakukan di wilayah kelurahan Lok Bahu . Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan tingkat kepedulian warga sekitar akan lingkungan mereka dan merupakan bentuk pengabdian kami terhadap program pemerintah tentang penghijauan. Pengadaan bibit tanaman hijau yang terbatas adalah merupakan hambatan yang kami temui dalam program kerja kami, solusinya adalah bekerjasama dengan beberapa kelompok , yaitu kelompok 176; 103; 78 dan profesi 37 untuk melaksanakan program dan mencari sumber penyediaan bibit hijau yang diperoleh dari UPT. BPDAS MT. Haryono

38

12. Membantu Kegiatan Donor Darah Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah membantu kegiatan donor darah yang bekerjasama dengan organisasi BALAKAR (Bantuan Langsung Kebakaran) dan juga PMI (Palang Merah Indonesia) yang bertujuan meningkatkan kepedulian khususnya warga Samarinda akan pentingnya melakukan donor darah agar terbentuknya metabolisme dan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat. Kesulitan mencari jadwal yang tepat dengan petugas PMI karena padatnya jadwal yang dimiliki oleh PMI merupakan kendala yang kami temui dalam melaksanakan program kerja ini. Solusinya adalah dengan mengadakan koordinasi yang intensif dengan PMI. 13. Pembagian Tajil Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah mengadakan pembagian Tajil kepada warga di sekitar Masjid Darussalam. Kegiatan ini dilakukan adalah dalam suasana menjalankan bulan suci ramadhan dan meningkatkan kepedulian sosial antar umat beragama. Kendala yang di hadapi adalah kurang kondusifnya keadaan lokasi saat dijalankannya program kerja ini, solusinya adalah pembagian taajil ditargetkan kepada warga sekitar Masjid Darussalam yang benar benar membutuhkan seperti pengemis, anak jalanan dan penjual asongan. 14. Kegiatan Peduli Alam BOS (Borneo Orangutan Surviver)

39

Kegiatan gabungan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah mengadakan dan membantu kegiatan peduli alam kepada organisasi BOS (Borneo Orangutan Surviver) yang juga bekerjasama dengan beberapa kelompok kompetensi yang lainnya untuk melaksanakan program ini yaitu kelompok kompetensi 103;176;dan 78. Kegiatan yang dilakukan antara lain adalah membantu kegiatan penanaman organik,pemberian donasi dan juga banner perduli orang utan. Hambatan yang ditemui adalah kesulitan mendapatkan kendaraan dan juga lamanya perjalanan yang harus ditempuh (sekitar 2 jam) kurang meng-efektifkan berjalan nya program kerja ini. Solusinya adalah dengan menggabungkan pendapat dalam rapat intensif antar kelompok. 15. Kegiatan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah membantu kegiatan kerja Puskesmas Wonorejo yaitu di sekitar wilayah kerja Puskesmas Jl.P.Antasari Kelurahan Teluk Lerong Ulu Kecamatan Sungai kunjang. Bertujuan dalam rangka program pemerintah untuk menyehatkan anak-anak Indonesia dan mengajarkan wawasan tentangnya pentingnya kesehatan sejak dini dengan cara imunisasi rutin. Hambatan yang ditemui adalah mengkoordinasi anak-anak yang pada usia tersebut emosinya masih labil. Bekerjasama dengan petugas puskesmas yang lebih mengerti cara mengatasi anak-anak tersebut adalah solusi kami untuk mengatasi hambatan yang ada.

40

16. Sahur On The Road Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah masih dalam suasana bulan ramadhan beberapa gabungan kelompok kompetensi bersama-sama mengadakan Sahur On The Road, atau yang disebut Sahur di jalan dan target yang dituju adalah warga sekitar Masjid Raya Darussalam. Kendala yang sering di hadapi adalah krang kondusifnya dan antusiasme yang tinggi dari warga kurang mampu dengan di adakannya program kerja ini. Target yang memang sudah dituju adalah warga yang membutuhkan seperti pengemis, anak-anak jalanan dan juga gelandangan menjadi solusi kami untuk meminimalisir keadaan yang kurang kondusif tersebut.\ 17. Kegiatan Sosialisai dan Pembagian Abate Puskesmas Wonorejo Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah membantu kegiatan Sosialisasi dan pembagian abate di wilayah kerja Puskesmas Wonorejo bertujuan meningkatkan kewaspadaan warga akan bahaya demam berdarah dan penanggulangannya. Warga yang kurang bekerjasama menjadi suatu kendala dalam program kerja ini. Bekerjasama dengan PIHAK yang berwenang di daerah setempat Pak Rt merupakan solusi yang kami tempuh. 18. Kegiatan Sosialisasi dan Pembagian data kependudukan Kegiatan pengabdian masyarakat oleh KKN UNMUL angkatan XXXVI/2010 adalah ikut membantu kegiatan Puskesmas Wonorejo dalam wilayah kerjanya,

41

yaitu mendata warga dan juga mensosialisasikan program ini. Terbatasnya kendaraan menjadi halangan bagi terlaksananya program ini, solusinya adalah dengan mengadakan iuran masing-masing anggota untuk memperlengkap sarana dan memperlancar berjalannya proker kerja ini

You might also like