You are on page 1of 1

GAYA PERGAULAN REMAJA

Dewasa ini banyak terjadi khasus yang menimpa para remaja. Baik itu khasus narkoba, seks bebas, maupun penyimpangan moral lainnya. Permasalahan ini tidak jauh dari faktor gaya pergaulan remaja. Gaya pergaulan remaja sekarang lebih sering mengacu pada pergaulan bebas seperti merokok, narkoba, seks bebas dan yang lainnya walaupun masih ada remaja yang pergaulannya positif. Permasalahan tersebut tentunya mencoreng citra pemuda indonesia yang notabennya sebagai penerus bangsa. Pemerintah begitu gencar melakukan penyuluhan tentang bahaya narkoba dan seks bebas ke sekolah sekolah, dengan tujuan agar para remaja yang juga sebagai pelajar mengetahui lebih dini apa itu narkoba, seks bebas dan apa bahayanya. Namun fakta yang terjadi dilapangan tidak sesuai dengan harapan, masih banyak remaja yang melakukan penyimpangan moral tersebut. Seharusnya tidak hanya pemerintah yang dengan gencar melakukan penyuluhan tersebut, hendaknya orang tua juga harus dengan sigap menyikapi masalah ini. Tidak hanya narkoba dan seks bebas yang semestinya disoroti oleh pemerintah dan orang tua, tetapi budaya minum minuman keras juga semestinya disoroti karena hal tersebut juga budaya yang merusak moral remaja. Misalnya saja remaja tersebut mabuk dipinggir jalan, dan melukai orang yang lewat disampingnya. Nah tentunya hal tersebut sangat membahayakan keselamatan orang lain. Hal hal seperti inilah yang juga seharusnya di antisipasi, khususnya bagi orang tua yang memiliki anak laki-laki. Masa remaja adalah masa penting untuk menunuju kedewasaan dan juga masa rentan untuk mendidik moral para remaja agar kedepannya bisa menjadi pemimpin bangsa yang intelektual.

You might also like