You are on page 1of 6

Siapa pun tahu, jika ingin melahirkan bayi yang sehat, pada saat hamil ibu harus menerapkan

pola hidup sehat. Akan tetapi, mungkin banyak yang belum tahu, kesehatan janin tidak hanya ditentukan oleh kondisi ketika ibu hamil saja, tetapi sejak sebelum hamil. Karena itu, jika Anda memutuskan untuk segera hamil, setidak-tidaknya tiga bulan sebelum hamil Anda sudah mempersiapkan segala sesuatunya, khususnya fisik dan pola hidup Anda.

Langkah awal yang bisa dilakukan untuk mendapat keturunan yang baik adalah menjalani program konseling kesehatan pranikah. Konseling sebelum menikah adalah jasa pemeriksaan medis yang disertai nasihat lengkap untuk pasangan yang akan menikah, agar tercapai keluarga yang sehat dan bahagia. Konseling ini meliputi pemeriksaan fisik, laboratorium, radiologis, dan pemeriksaan genetika. Bila calon ibu belum pernah menjalani konseling semacam ini, tidak ada salahnya jika melakukannya saat berencana memiliki anak. Konseling kesehatan dapat mendeteksi berbagai hal, seperti pembawa kelainan genetika (seperti hemofilia atau penyakit yang disebabkan darah sukar membeku, buta warna, dan sebagainya) atau menderita penyakit keturunan yang perlu mendapat perhatian (seperti kencing manis, jantung, dan tekanan darah tinggi). Dengan konseling ini juga dapat diketahui apakah si ibu menderita penyakit-penyakit lainnya, seperti penyakit kelamin, paru-paru, jantung, epilepsi (ayan), atau kanker leher rahim. Jadi, secara umum konseling kesehatan bisa memberi petunjuk pada calon ibu tentang dampak kondisi kesehatannya pada bayi yang akan dilahirkan. Jika kemungkinan besar akan terjadi dampak negatif, misalnya ada penyakit tertentu yang diturunkan, maka dampak tersebut bisa diusahakan dicegah atau diperkecil risikonya.

Sebelum Anda memutuskan untuk menimang momongan, jalani konseling prahamil. Dengan demikian, segera terdeteksi gangguan yang timbul

Kalau sebelum hamil seorang wanita mengidap penyakit tertentu, sebaiknya periksakan diri ke dokter. Bagaimanapun, penyakit yang diderita perlu disembuhkan terlebih dahulu. Hal ini penting untuk menghindarkan pengaruh buruk penyakit itu terhadap tubuh ibu hamil maupun janin, dan agar ketika hamil nanti ibu terhindar dari penggunaan obat-obatan antibiotika. Bukan tak mungkin dokter akan mengganti obat-obatan yang sedang diminum, agar tidak membahayakan janin. Bila ibu menderita campak Jerman (rubela), cacar air, dan herpes pada kehamilan muda, ketika organ-organ dalam janin mulai terbentuk, maka penyakit ini bisa mengakibatkan cacat pada janin. Misalnya, virus dari campak Jerman dapat menyebabkan janin menderita kelainan jantung, buta, atau tuli. Namun, jika ibu belum pernah terkena penyakit tersebut, ia dapat

menghindarinya dengan melakukan imunisasi minimal tiga bulan sebelumnya. Selain itu, ia juga perlu mendapat imunisasi lain, seperti tetanus, hepatitis (radang hati), dan lain-lain, mengingat adanya kemungkinan dampak yang fatal pada bayi. Bayi bisa meninggal setelah beberapa hari dilahirkan akibat tetanus.

Jauhi stres agar kehamilan yang Anda dambakan berjalan mulus

Begitu memutuskan untuk hamil, sebaiknya ibu menghentikan pemakaian pil KB atau pil kontrasepsi, karena pil tersebut mengandung hormon yang dapat mencegah terjadinya ovulasi (terlepasnya sel telur yang matang dari indung telur). Kalau tidak terjadi ovulasi, pembuahan tidak mungkin terjadi. Begitu ibu menghentikan pemakaian pil kontrasepsi, ovulasi akan terjadi kembali. ,

Sebaiknya ibu menunggu dulu sampai tiga kali siklus haid, sebelum mencoba untuk hamil. Karena, kalau ibu hamil sebelum siklus haid teratur, dokter akan sulit memperkirakan tanggal kelahiran bayi.

Hal lain yang juga penting dilakukan untuk mempersiapkan kehamilan yang sehat adalah: calon ayah dan ibu segera menghentikan kebiasaan merokok dan minum minuman keras. Karena, kadar tar yang terdapat dalam asap rokok yang dihirup ibu sebagai perokok, baik aktif maupun pasif, dapat menghambat pertumbuhan janin. Di samping itu, kedua kebiasaan ini juga dapat mempengaruhi kesuburan (fertilitas). Dalam tembakau terkandung nikotin yang dapat memicu terjadinya keguguran, bayi memiliki berat badan lahir rendah, lahir cacat, bahkan meninggal setelah lahir. Sementara itu, alkohol merupakan bahaya lain bagi janin kelak. Cairan ini kalau dikonsumsi terlalu banyak dapat mengakibatkan cacat bawaan yang dikenal sebagai sindroma alkohol. Minuman yang mengandung alkohol dapat mengakibatkan bayi lahir dengan berat badan rendah serta tingkat perkembangan yang rendah pula. Umumnya, bayi yang lahir dengan sindroma alkohol anggota tubuhnya tidak sempurna, begitu juga persendian dan wajahnya. Hingga kini belum dapat diketahui secara pasti berapa kadar pengkonsumsian alkohol yang dianggap aman. Karenanya, lebih baik dihindari sama sekali.

Sekurang-kurangnya enam bulan sebelum hamil, usahakan agar berat badan ibu normal. Artinya, berat badan sesuai dengan tinggi badan. Kalau berat badan ibu kurang atau berlebih, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter. Kalau calon ibu memiliki berat badan yang berlebih, sangat tidak dianjurkan untuk menguranginya pada saat hamil. Pengurangan pengkonsumsian makanan bisa membahayakan janin. Jadi, jika setelah hamil berat badan masih berlebih, tetaplah mengkonsumsi makanan bergizi seimbang sesuai dengan kebutuhan ibu hamil. Selama hamil, berat badan ibu biasanya akan meningkat. Peningkatan ini tergantung pada makanan yang dikonsumsi, berat janin, plasenta, peningkatan suplai darah ke rahim, jumlah air ketuban dalam rahim, jumlah cairan dalam tubuh, penambahan penimbunan lemak, dan pembesaran berbagai organ tubuh (rahim dan payudara). Peningkatan berat badan yang normal selama hamil berkisar antara 6,5-15 kg.

Usahakan berat badan Anda ideal, agar si kecil bisa tumbuh dan berkembang secara optimal Kalau selama hamil berat badan ibu tidak normal (rendah atau berlebih), waspadalah. Sebab, kondisi ini dapat menyebabkan berbagai gangguan pada bayi yang akan dilahirkan. Misalnya, bayi memiliki berat badan lahir rendah (kalau berat badan terlalu rendah), atau tekanan darah tinggi (kalau berat badan berlebih).

Begitu memutuskan untuk hamil, perhatikan lingkungan kerja. Sebab, ada pekerjaanpekerjaan yang bisa memberi dampak negatif pada proses terjadinya pembuahan. Misalnya, pekerjaan yang berhubungan dengan bahan-bahan kimia tertentu seperti gas, cairan, dan radiasi radioaktif, atau peralatan tertentu, seperti mesin-mesin dan listrik. Selain itu, pekerjaan yang menuntut untuk mengangkat atau memikul beban berat secara berulang-ulang dalam jarak tertentu juga dapat menghambat terjadinya kehamilan. Pastikan pula di tempat kerja ibu bisa mendapat cukup oksigen setiap harinya.

Ada baiknya sebelum hamil, ibu memeriksakan kondisi kesehatan. Hasil pemeriksaan ini dapat menentukan apakah jenis pekerjaan ibu berisiko bagi kehamilan atau tidak, apakah ibu masih boleh melanjutkan pekerjaan atau harus memilih pekerjaan lain, dan sebagainya.

Kehamilan akan menyebabkan beberapa perubahan tubuh yang sering mengganggu. Hal ini bisa diatasi dengan berolahraga secara rutin sebelum hamil. Bukan hanya itu. Bila telah terbiasa berolahraga secara rutin, maka setelah melahirkan pun akan lebih mudah mengembalikan bentuk tubuh ke keadaan semula. Kalau sebelum hamil sudah terbiasa berolahraga secara teratur, seperti jalan, berenang, bersepeda, atau joging, ibu hamil tetap dapat melakukannya selama hamil. Namun, ada baiknya berkonsultasi dulu dengan dokter untuk mengetahui kondisi fisik dan jenis olahraga yang boleh dilakukan. Berolahragalah sekurang-kurangnya hari. tiga kali seminggu selama 20 menit setiap

Teruskan kebiasaan berolahraga Anda. Kehamilan memerlukan kondisi fisik yang sehat, baik pada istri maupun suami

You might also like

  • Lontar Tatwa Ngemban Wong Bobot
    Lontar Tatwa Ngemban Wong Bobot
    Document63 pages
    Lontar Tatwa Ngemban Wong Bobot
    Gusti Arya Yunedi
    100% (1)
  • Candra Sengkala
    Candra Sengkala
    Document5 pages
    Candra Sengkala
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Tanaman Pemakan Serangga DROSERA CAPENSIS
    Tanaman Pemakan Serangga DROSERA CAPENSIS
    Document3 pages
    Tanaman Pemakan Serangga DROSERA CAPENSIS
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Pisang Cavendish
    Pisang Cavendish
    Document5 pages
    Pisang Cavendish
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Coelogyne
    Coelogyne
    Document3 pages
    Coelogyne
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Makalah SENAM AEROBIK
    Makalah SENAM AEROBIK
    Document9 pages
    Makalah SENAM AEROBIK
    Gusti Arya Yunedi
    100% (1)
  • Costus Woodsonii
    Costus Woodsonii
    Document7 pages
    Costus Woodsonii
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Mahoni
    Mahoni
    Document4 pages
    Mahoni
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Buah Maja
    Buah Maja
    Document6 pages
    Buah Maja
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Batang Tumbuhan
    Batang Tumbuhan
    Document3 pages
    Batang Tumbuhan
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Bunga Matahari
    Bunga Matahari
    Document3 pages
    Bunga Matahari
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Anggur
    Anggur
    Document5 pages
    Anggur
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Buah Kesemek
    Buah Kesemek
    Document6 pages
    Buah Kesemek
    Gusti Arya Yunedi
    0% (1)
  • Akasia
    Akasia
    Document3 pages
    Akasia
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Gardapati
    Gardapati
    Document2 pages
    Gardapati
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • GANESA
    GANESA
    Document2 pages
    GANESA
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • DURNA
    DURNA
    Document3 pages
    DURNA
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • GANDAWATI
    GANDAWATI
    Document3 pages
    GANDAWATI
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • DURGA
    DURGA
    Document2 pages
    DURGA
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • DRUPADI
    DRUPADI
    Document2 pages
    DRUPADI
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Duryudana
    Duryudana
    Document2 pages
    Duryudana
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • DURSASANA
    DURSASANA
    Document6 pages
    DURSASANA
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Durmagati
    Durmagati
    Document2 pages
    Durmagati
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet
  • Dewasrani
    Dewasrani
    Document3 pages
    Dewasrani
    Gusti Arya Yunedi
    No ratings yet