You are on page 1of 50

MATA KULIAH SEMESTER IV

METODOLOGI RISET
MATERI: BAB I PENDAHULUAN, BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA BERPIKIR&KONSEP, LANDASAN, TEORI DAN MODEL PENELITIAN, BAB III METODE PENELITIAN, BAB IV PEMBAHASAN DAN BAB V PENUTUP

NI MADE EMMI NUTRISIA DEWI, ST


Email: emmi_41287@yahoo.com

Oleh:

PROGRAM STUDI DESAIN INTERIOR PROGRAM DIPLOMA 3 NEW MEDIA DENPASAR TAHUN 2013

BAB II PENDAHULUAN
1. Latar Belakang 2. Rumusan Masalah 3. Tujuan Perancangan/penelitian 4. Manfaat perancangan/penelitian

Latar Belakang

Hal-hal yang dikemukakan dalam latar belakang yaitu ; 1. Penjelasan bagaimana fakta dilapangan sehingga terlihat kejelasan kesenjangan antara fakta dan permasalahan yang ada 2. Penjelasan tentang pentingnya penelitian/perancangan yang dilakukan 3. Alasan pemilihan tema/judul penelitian/perancangan 4. Penjelasan mengenai tema/ide yang dibuat merupakan ide baru/asli dan belum pernah terealisasi 5. Jenis dari perancangan apakah proyek revisi atau membuat suatu perancangan baru

Rumusan Masalah

Rumusan masalah adalah rumusan secara nyata masalah yang ada, dalam bentuk pernyataan penelitian yang dilandasi oleh pemikiran teoretik yang kebenarannya perlu dibuktikkan. Rumusan masalah disusun dalam bentuk kalimat pertanyaan mengenai inti masalah yang akan dipecahkan atau halhal yang akan dicari jawabannya melalui kegiatan analisis dan sintesis.

Fungsi rumusan masalah :


1.Untuk memberi arah yang jelas pada penelitian yang dilakukan 2. Untuk menyatukan sasaran penelitian Dapat memberi gambaran jenis data yang

dibutuhkan

Langkah-langkah

yang

ditempuh

untuk

merumuskan masalah : 1.Identifikasi masalah 2. Batasan masalah 3.Pernyataan masalah

Rumusan masalah yang baik yaitu:


1.Pernyataan masalah dan tujuan jelas dan terukur 2. Tidak ada sebab atau solusi tak langsung 3.Singkat dan jelas, tidak lebih dari 10 atau 15 kata

Tujuan Penelitian/Perancangan

Bagian ini mengemukakan tujuan yang ingin dicapai melalui proses penelitian/ perancangan. Tujuan ini harus jelas dan tegas. Dapat pula tujuan ini disusun dalam bentuk tujuan umum, yang kemudian dijabarkan sebagai tujuan khusus.

Manfaat penelitian/perancangan

Bagian ini berisi uraian tentang temuan baru yang dihasilkan dan manfaat temuan penelitian tersebut bagi perkembangan ilmu pengetahuan (manfaat akademik/teoritis) serta manfaat bagi pemecahan masalah dimasyarakat (manfaat praktis)

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA BERPIKIR&KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN MODEL PENELITIAN

KAJIAN PUSTAKA

Kajian pustaka adalah kajian terhadap penelitian mutakhir sebelumnya yang relevan dengan penelitian saat ini. Pengkajian terhadap sejumlah penelitian yang telah dilakukan ini sangat bermanfaat bagi seorang peneliti karena dapat menambah wawasan, pemahaman dan memanfaatkan metode dan landasan teori yang relevan atau mempersiapkan strategi untuk mengatasi berbagai kendala yang mungkin muncul pada penelitian bersangkutan. Tinjauan pustaka juga memuat teori, proposisi, konsep, atau pendekatan baru yang ada hubungannya dengan penelitian yang dilakukan.

KERANGKA BERPIKIR&KONSEP

Kerangka berpikir merupakan hasil abstraksi dan sintesis dari teori yang dikaitkan dengan masalah penelitian yang dihadapi untuk menjawab dan memecahkan masalah penelitian. Konsep memberikan batasan terhadap terminologi teknis yang merupakan komponen dari kerangka teori.

LANDASAN TEORI

Landasan Teori adalah landasan berpikir yang bersumber dari suatu teori yang sering diperlukan sebagai tuntunan untuk memecahkan berbagai permasalahan dalam sebuah penelitian. Begitu pula, landasan teori berfungsi sebagai kerangka acuan yang dapat mengarahkan suatu penelitian. Landasan teori berupa perangkat konsep, definisi dan proposisi yang menyajikan gejala secara sistematik dan merinci hubungan variabel-variabel untuk meramalkan dan menerangkan gejala tersebut. Teori berfungsi sebagai perspektif atau pangkal tolak dan sudut pandang untuk memahami alam pikiran subjek, menafsirkan dan memaknai setiap gejala..

Contoh landasan teori: 1. Pengertian villa privat 2. Karakter pengguna privat villa 3. Fasilitas yang terdapat pada privat villa 4. Disain interior privat villa yang baik 5. Kelebihan dan kelemahan privat villa pada umumnya

MODEL PENELITIAN

Model penelitian merupakan abstraksi dan sintesis antara teori dan permasalahan penelitian yang digambarkan dalam bentuk gambar ( bagan, grafik, dan lain-lain)

Buku Literatur: Gunawan, Adi W. 2007. Hipnotherapy The Art of Subconscious Restructuring. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama. Halim, D.K. 2008. Psikologi Lingkungan Perkotaan Edisi Pertama. Jakarta :PT Bumi Aksara. Jurnal : Luthfiah. 2010. Perubahan Bentuk Dan Fungsi Hunian Pada Rumah Susun Pasca Penghunian. Jurnal Ruang volume 2 nomor 2 September 2010 : 29-45.

Daftar pustaka

Skripsi/Tesis/disertasi: Stephany, S. 2009. Transformasi Tatanan Ruang dan Bentuk pada Interior Tongkonan di Tana Toraja Sulawesi Selatan. Tesis. Surabaya : Universitas Kristen Petra.
Peraturan Pemerintah : Badan Perencana Pembangunan Daerah Kota Denpasar. 2009. RTRW Kota Denpasar Tahun 2007-2026. Bali. Website : Prijotomo Josef. Hakekat Tema. http://calonarsitek.wordpress.com. Diakses tanggal 23 April 2009

BAB III METODE PENELITIAN

Metode penelitian membahas bagaimana penelitian dilaksanakan yang menguraikan tentang : 1. Rancangan penelitian 2. Lokasi penelitian 3. Jenis dan sumber data 4. Instrumen penelitian 5. Teknik pengumpulan data 6. Analisis data 7. Penyajian hasil analisis data

RANCANGAN PENELITIAN

Rancangan penelitian didasarkan atas permasalahan penelitian. Dalam rancangan penelitian dikemukakan pendekatan dan jenis penelitan yang digunakan, baik kualitatif maupun kuantitatif.

LOKASI PENELITIAN

Lokasi penelitian adalah tempat penelitian itu dilaksanakan. Lokasi penelitian dapat berupa desa, kota atau organisasi.

JENIS DAN SUMBER DATA

Data dapat berupa data kualitatif atau kuantitatif. Data yang dikumpulkan harus benar-benar dapat menjawab tujuan penelitian atau dapat membuktikkan hipotesis yang telah disusun. Sumber data dalam penelitian kualitatif dapat berupa benda atau orang (informan) yang dipilih, baik secara random maupun purposif.

INSTRUMEN PENELITIAN

Instrumen penelitian ini berupa pedoman wawancara dan dilengkapi dengan observasi. Dalam hal ini juga ditentukan spesifikasi instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data seperti : alat, kuesioner, metode pemeriksaan.

TEKNIK PENGUMPULAN DATA

Teknik pengumpulan data harus disesuaikan dengan permasalaha, paradigma dan teori. Dalam penelitian kualitatif lebih ditekankan pada observasi-partisipasi, wawancara mendalam dan dokumentasi.

ANALISIS DATA

Menguraikan tentang cara yang digunakan dalam analisis data disertai alasan penggunaan analisis tersebut. Setiap analisis yang akan dilakukan harus diuraikan secara spesifik. Tujuan analisis data adalah untuk menyederhanakan seluruh data yang terkumpul, menyajikan secara sistematik, mengolah, menafsirkan dan memaknai data tersebut.

PENYAJIAN HASIL ANALISIS DATA

Cara-cara yang digunakan untuk menampilkan data yang diperoleh dari hasil observasi dan hasil analisis yang berfungsi untuk menyajikannya secara singkat dan jelas. Penyajian hasil analisis terdiri dari : 1. Data naratif (uraian), menyajikan data ke dalam bentuk narasi dalam sebuah paragraf atau alinea. 2. Data tabel, menyajikan data-data baik data numerik maupun data non numerik ke dalam bentuk baris dan kolom. 3. Data diagram, menyajikan data-data ke dalam bentukbentuk diagram agar mudah dipahami oleh pembaca. 4. Data peta dan gambar , menyajikan data-data yang dituangkan dalam perspektif keruangan dengan menggambarkan dalam bentuk peta-peta dan gambar yang dikuatkan dengan bantuan hasil dokumentasi.

BAB IV PEMBAHASAN

Hasil penelitian berupa data yang relevan dengan masalah dan tujuan penelitian, disajikan berupa narasi, tabel, grafik, gambar, bagan, foto atau bentuk penyajian data lainnya. Penyajian data dibuat secara sistematik dan efisien sehingga memberikan kejelasan yang optimal bagi pembaca.

4.1 jenis-jenis aktivitas 4.2 Jenis-jenis ruang/fasilitas 4.3 organisasi dan hubungan ruang 4.4 elemen pembentuk ruang (langit-langit, dinidng dan lantai) 4.5 penataan ruang 4.6 pola sirkulasi 4.7 langgam/gaya arsitektur 4.8 furniture 4.9 pencahayaan 4.10 penghawaan 4.11 bahan/material 4.12 warna 4.13 sistem penataan utilitas

BAB V PENUTUP

Pada bab ini terdiri dari kesimpulan dan saran. Kesimpulan merupakan inti sari hasil penelitian yang telah dibahas secara komprehensif dan dapat berupa jawaban rumusan masalah dan tujuan penelitian, hal baru yang ditemukan dan prospek temuan dan pemaknaan teoretik terhadap hal-hal baru yang ditemukan.

Saran merupakan hal-hal yang dapat dianjurkan sebagai penerapan hasil penelitian, baik secara akademik maupun secara praktis kepada masyarakat dan prospek pengembangan keilmuan.

SELESAI dan TERIMA KASIH

You might also like