You are on page 1of 2

10 Kharakter Insan Asrama

Written by muhamad arifin Wednesday, 19 June 2013 20:20 -

10 KARAKTER INSAN ASRAMA


Asrama TPB merupakan sebuah tempat tinggal bagi mahasiswa baru IPB yang memberikan kesempatan bagi setiap Insan Asrama untuk mengembangkan potensi diri dan memperluas pergaulannya. Adanya Asrama TPB dengan berbagai jenis kegiatan yang terangkum dalam Program Pembinaan Akademik dan Multi Budaya (PPAMB) sepenuhnya dimaksudkan untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan Insan Asrama, baik dalam hal akademik maupun non akademik.

Insan Asrama akan mengalami masa dimana hidup bersama dalam keragaman budaya menjadi suatu hal yang nyata. Keadaan ini merupakan peluang yang sangat baik untuk meningkatkan kecerdasan emosional dan keahlian dalam hidup bermasyarakat dan bernegara. Melalui pola pembinaan tersebut diharapkan setiap Insan Asramma TPB IPB mampu untuk menghargai perbedaan dan keragaman budaya Indonesia dan mampu untuk menciptakan suasana saling menghormati perbedaan serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan melalui sikap saling bekerja sama dalam mencapai kesuksesan sehingga memberikan manfaat bagi bangsa dan negara.

10 karakter yang akan dibentuk pada mahasiswa baru sebagai insan asrama TPB adalah:

1. Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa 2. Jujur, santun, dan berakhlak mulia 3. Sehat jasmani dan ruhani 4. Berwawasan luas 5. Produktif dan prestatif 6. Toleransi dan mampu mengendalikan diri 7. Patriotis, disiplin, dan bertanggung jawab 8. Teratur dalam segala urusan 9. Hidup mandiri dan mampu bekerja sama 10. Peduli dan bermanfaat bagi sesama

1/2

10 Kharakter Insan Asrama


Written by muhamad arifin Wednesday, 19 June 2013 20:20 -

2/2

You might also like