You are on page 1of 1

Sejarah mengenai kesuburan tanah adalah hal yang sangat penting dan wajib diketahui dalam dunia pertanian.

Huabin (2005), mengatakan bahwa the past and present are the keys to the future yang berarti apa yang terjadi pada waktu lampau dan hari ini adalah kunci untuk masa depan. Rupanya konsep ini sudah dipakai sejak lama oleh para nenek moyang kita. Sebagai contoh misalnya, mereka mengetahui bahwa tanah-tanah pada suatu lahan adalah subur, jika lahan tersebut telah ditumbuhi oleh tumbuhan-tumbuhan dengan subur dalam waktu yang lama. Artinya, tanah pada lahan tersebut juga akan baik bila digunakan sebagai lahan pertanian. Pengetahuanpun terus berkembang melalui sejarah, dimana apabila tanah pada suatu lahan terus menerus digunakan untuk lahan pertanian tanpa adanya supply unsure hara ke dalam tanah, kemampuan tanah tersebut untuk menyediakan nutrisi bagi pertumbuhan tanaman juga akan berkurang. Petani mengetahui bila tanaman yang terdapat kotoran hewan di sampingnya akan lebih subur dari tanaman tanpa kotoran disampingnya. Maka dalam hal ini ditemukanlah pupuk. Sejarah mencatat pengetahuan yang semakin berkembang untuk kesuburan tanah. Dimana tanah subur secara kimia, fisik dan biologi, disitulah tempat yang baik yang akan menjadikan tanaman tumbuh dengan optimal.

You might also like