You are on page 1of 2

BNO IVP (blaas nier oversight) atau KUB (Kidney Ureter Bladder) IVU (Intra Venous Urography) Adalah

suatu tindakan untuk memvisualisasikan anatomi, dan fungsi ginjal ureter dan kandung kencing. Termasuk didalamnya fungsi pengisian dan pengosongan buli. Pemeriksaan ini diindikasikan untuk: 1. Kecurigaan adanya batu disaluran kencing. 2. Kecurigaan tumor/keganasan traktus urinarius. 3. Gross hematuria. 4. Infeksi traktus urinarius yang berulang setelah terapi antibiotik yang adekuat. 5. Pasca trauma deselerasi dengan hematuria yang bermakna. 6. Trauma dengan jejas di flank dengan riwayat shock, dan shok telah stabil. 7. Menilai/evaluasi/follow up tindakan urologis sebelumnya. Untuk trauma traktus urinarius gold standard adalah CT scan dengan kontras. Dilakukan BNO-IVP jika tidak dapat dilaksanakan CT scan (biaya, tidak adanya fasilitas). Untuk usia anak anak, jika terdapat hematuria berapapun (any degree of hematuria) telah masuk indikasi BNO IVP, meskipun tidak terdapat riwayat shock. Tindakan ini dikontraindikasikan bagi: 1. Pasien yang alergi terhadap komponen kontras (iodine). 2. Mengkonsumsi metformin. 3. Kehamilan Untuk pasien yang mengkonsumsi metformin tidak diperkenankan BNO-IVP oleh karena dapat terjadi asidosis metabolik. Untuk pemeriksaan BNO-IVP pasien yang mengkonsumsi metformin harus stop minum metformin minimal 48 jam sebelum BNOIVP dan minum metformin lagi setelah 72 jam. Syarat BNO-IVP adalah keatinin kurang dari 2 mg/dl. Jika kadar kreatinin lebih dari 2 mg/dL maka dilakukan BNO-USG dan renogram. Pesiapan BNO-IVP, seumpama foto dilakukan pukul 08.00 WIB, persiapan hari sebelumnya: 1. Diit rendah gas dan rendah residu minimal 24 jam sebelum foto. Biasa diberikan bubur kecap. 2. Stop makan pukul 20.00 WIB. 3. Berikan garam Inggris pukul 22.00. minum terakhir pukul 22.00. 4. Lavement dengan gliserin 125 cc pada pukul 05.00 WIB hari tindakan.

5. Foto BNO-IVP 08.00 WIB dengan didahului skin test kontras. Perlu diperhatikan, pasien harus puasa bicara sejak 1 hari sebelum tindakan.

You might also like