You are on page 1of 11

Nuri Muahiddah

TUJUAN PRAKTIKUM

Tujuan: Mengetahui cara pengukuran total protein plasma pada spesies ikan tertentu. Mengetahui total protein plasma pada spesies ikan tertentu.

T INJAUAN

PUSTAKA

Protein adalah suatu makromolekul yang tersusun atas molekul-molekul asam amino yang berhubungan satu dengan yang lain melalui suatu ikatan yang dinamakan ikatan peptida.
Plasma adalah bagian cair dari darah yang mengandung banyak ion, molekul organik dan anorganik untuk membantu tranportasi senyawa keseluruh bagian tubuh. Protein plasma terdiri dari fraksi albumin, globulin ( 1 globulin, 2 globulin, globulin dan globulin) dan fibrinogen

Fungsi Protein Plasma


Sebagai faktor pembekuan darah Membantu transpor hormon thyroid, cortex adrenalis dan gonad Sebagai pembawa logam, ion, asam lemak, asam amino, bilirubin dan enzim-enzim Sebagai buffer darah Mempertahankan tekanan darah dan mengefisienkan kerja jantung Sebagai cadangan protein yang dapat digunakan jika protein dalam makanan berkurang Menstabilkan darah Mempengaruhi sel darah merah untuk melekat satu sama lain membentuk rouleaux (gumpalan)

Alat: Ember Penakar Air Spuit 1 ml Nampan preparat Mikrotube Sentrifuge Mikropipet Spektofotometer

Bahan: Antikoagulan (10% EDTA atau heparin) Ikan Sampel BSA ( Bovine Serum Albumin) Protein test kit (Biorad)

Cara Kerja

Cara Kerja Pembuatan Standard Buat standard BSA pada konsentrasi 50, 25, 12.5, 6.25, 3.125, 1.625 mg/ml dengan pengenceran berseri. Masukkan masing-masing 798 l aquabidest pada 7 mikrotube. Tambahkan pada masing-masing mikrotube dengan 2l BSA untuk masing-masing konsentrasi, dan sebuah mikrotube digunakan sebagai control dengan menambahkan 2l aquabidest. Tambahkan 200l protein test kit (Biorad), campur dengan baik dan diinkubasi selama 15 menit. Ukur absorbance dengan spektofotometer pada 595-610nm. Buat kurve standard antara absorbance dan konsentrasi BSA.

Pengukuran Total Protein Plasma

Pengukuran Total Protein Serum Darah diambil dari ikan yang dibius dengan minyak cengkeh atau MS-222. Aanti-koagulan digunakan dalam pengambilan sampel ini dengan cara membasahi spuit dengan 10% EDTA. Minyak cengkeh yang digunakan disesuaikan dengan jenis dan ukuran ikan. Untuk ikan lele dan nila dengan ukuran + 100 g, dosis minyak cengkeh 0.1 ml/l air. Darah yang telah diambil, ditampung dalam mikrotube.

...Next

Mikrotube disentrifuge pada 1000 g selam 5 menit untuk memisahkan serum dan sel darah. Serum ditampung pada mikrotube yang baru.
Masukkan 798 l aquabidest pada mikrotube (jumlah mikrotube sesuai dengan jumlah sampel). Tambahkan pada masing-masing mikrotube dengan 2 l serum. Tambahkan 200l protein test kit (Biorad), campur dengan baik dan diinkubasiselam 15 menit. Ukur absorbance dengan spektofotometer pada 595-610 nm. Cari konsentrasi total protein serum dengan menggunakan kurve standard.

Hasil Akhir (contoh)

EVERYTHINK IS POSSIBLE Just do it

You might also like