You are on page 1of 1

Bahasa Indonesia – KALIMAT

Pembagian Kalimat
Menurut bentuknya:
1. Kalimat tunggal
• Verbal
adalah kalimat tunggal yang menyatakan suatu pekerjaan.
Contoh: Ibu sedang memasak nasi di dapur.
• Nomina
adalah kalimat tunggal yang menyatakan benda
Contoh: Jordan adalah seorang pemain basket handal.
• Adjektif
adalah kalimat tunggal yang menyatakan sifat.
Contoh: Kakakku sangat baik sekali.
2. Kalimat majemuk
adalah kalimat yang terdiri dari dua atau lebih kalimat tunggal.
•Setara (dan, sedangkan, lagipula, atau, tetapi, namun)
Contoh:
Adik membeli buku.
Adik membeli pensil.
Bentuk majemuk menjadi: Adik membeli buku dan pensil.
• Bertingkat
Contoh:
Ayah membaca koran.
Ibu memasak sayur.
Bentuk majemuk menjadi: Ketika ayah membaca koran, ibu memasak sayur.
• Campuran
Contoh:
Rina menyapu kelas.
Ani menyapu kelas.
Agus mengepel lantai.
Bentuk majemuk menjadi: Ketika Rina dan Ani membersihkan kelas, Agus menyapu lantai.
Menurut makna atau isinya:
1. Kalimat berita
Contoh: Ayah pergi ke kantor tadi pagi.
2. Kalimat tanya
Contoh: Kemarin malam kamu pergi ke mana?
3. Kalimat perintah
Contoh: Tolong bukakan pintu!
4. Kalimat seru
Contoh: Wow, dingin sekali ruangan ini!
5. Kalimat emfatik/ penegas
Contoh: Dialah yang mengambil buku saya kemarin.

Struktur Kalimat
Ayah membacakoran di teras.
S P O K
Subjek : pelaku.
Predikat : pekerjaan yang dilakukan.
Objek : objek, benda.
Keterangan : menyatakan tempat, waktu, dsb.

Unsur-Unsur Kalimat
1. Fungsi : S-P-O-K.
2. Kategori : nomina (n), verbal (v), adjektif (adj).
3. Komponen :
• Inti (yang harus hadir) S-P-O.
• Bukan inti (yang tidak wajib hadir) keterangan.
4. Peran :
• Pusat predikat (P).
• Pendamping  yang harus hadir mendampingi pusat (S-O).
5. Predikat : kalimat aktif dan kalimat pasif.
6. Pengungkapan : langsung dan tak langsung.
7. Kelengkapan komponen : kalimat luas dan kalimat sederhana.
Kelengkapan unsur pembentuk : kalimat mayor dan kalimat minor.

You might also like