You are on page 1of 189

DESKRIPSI MATA KULIAH

Buku Deskripsi Mata kuliah memuat penjelasan substansi dari mata kuliah yang sedang ditawarkan saat ini kepada mahasiswa. Deskripsi mata kuliah ini dikelompokkan menurut Fakultas dan disusuan secara Alfabetis berdasarkan kode mata kuliah. Hal ini bertujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam mencari penjelasan matakuliah tersebut pada masing-masing program studi dari semester pertama hingga semester terakhir. Namun demikian yang perlu diperhatikan oleh mahasiswa dalam melakukan registrasi suatu mata kuliah hendaknya mengacu pula pada Katalog. Hal ini bertujuan agar dalam pengambilan mata kuliah mahasiswa memperhatikan pula mata kuliah lain yang menjadi prasyaratnya. Mata kuliah prasyarat adalah mata kuliah yang harus diambil terlebih dahulu sebelum mata kuliah yang bersangkutan.

1. KELOMPOK MATAKULIAH DASAR UMUM (MKDU)


MKDU4101 Ilmu Budaya Dasar, 2 sks Merupakan pengetahuan dasar dan pengetahuan umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah budaya. Hal ini sebagai modal untuk mengembangkan kepribadian dan wawasan pemikiran; khususnya berkenaan dengan kebudayaan, agar daya tanggap, persepsi dan penalaran mengenai lingkungan budaya mahasiswa menjadi lebih luas. Ilmu Alamiah Dasar, 2 sks Merupakan pemahaman tentang: 1) Perkembangan penalaran manusia sampai terwujudnya metode ilmiah; 2) Pengenalan tentang teori-teori terbentuknya jagat raya dan teori tentang awal kehidupan di bumi; 3) Pemahaman tentang prinsip ekologi serta peran manusia di dalamnya, perkembangan pengetahuan bidang IPA dan peranannya pada perkembangan teknologi serta dampak teknologi bagi kehidupan manusia; 4) Pemahaman akan tanggung jawab manusia terhadap kelestarian hidupnya. Pendidikan Pancasila, 2 sks Membahas Pancasila secara ilmiah dan memberi bekal teoretik kepada mahasiswa dalam membangun kesadaran perlunya Pancasila sebagai dasar Negara sehubungan dengan tantangan masa depan yang dihadapi bangsa Indonesia. Pendidikan Kewarganegaraan, 2 sks Mencakup pemahaman masalah-masalah Hankamnas secara komprehensif integral yang meliputi: Wawasan Nusantara, Ketahanan Nasional, Politik dan Strategi Hankamnas serta Sistem Hankam Rakyat Semesta (Sishankamrata). Bahasa Indonesia, 2 sks Mata kuliah ini membahas masalah hakikat membaca, strategi membaca efektif, konsep dan konvensi penulis karangan, kalimat efektif, serta merancang dan mengembangkan karangan sederhana. Bahasa Inggris I, 3 sks Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar dan keterampilan dasar membaca bahasa Inggris kepada para mahasiswa. Pendidikan Agama Islam, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang materi pengetahuan, pemahaman, dan penghayatan tentang aspek yang berhubungan dengan keadaan makhluk, pelaksanaan ajaran Islam, peningkatan keimanan terhadap sang Khalik, kerasulan, dan syariat Islam.

MKDU4102

MKDU4104

MKDU4105

MKDU4106

MKDU4107

MKDU4201

MKDU4202

Pendidikan Agama Kristen, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang materi untuk memahami dan menghayati kebenaran diri umat beriman sebagai orang yang percaya kepada Allah. Dengan kesadaran ini umat beriman mampu menyatakan iman dalam kehidupan sehari-hari dalam hubungan dengan Allah, semua manusia, alam semesta, dan bangsa/negara yang tampak dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan. Pendidikan Agama Katholik, 2 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang manusia yang beriman kepada Allah melalui Kristus di dalam gereja. Pengetahuan ini adalah awal perkembangan sikap hidup pribadi seseorang. Pendidikan Agama Hindu, 2 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang penghayatan keagamaan yang mantap kepada Sang Hyang Widhi Wasa/Tuhan Yang Maha Esa sehingga mampu mengendalikan diri dalam berpikir, berbicara, serta berbuat dalam pengabdian pada nusa, bangsa, dan negara dalam melestarikan Pancasila dan UUD 1945. Pendidikan Agama Budha, 2 sks Mata kuliah ini mempelajari tentang pemahaman Budha dan pengalamannya dalam masyarakat beragama berdasarkan Pancasila yang meliputi Pancasila dan Agama Budha, sejarah khidupan sang Budha, hukum kesunyataan dan tiga coral universal, karma dan kelahiran kembali, etika dan filsafat sosial agama Budha, serta sejarah perkembangan agama Budha.

MKDU4203

MKDU4204

MKDU4205

2. KELOMPOK MATA KULIAH FMIPA 2.1. Kelompok Mata Kuliah Matematika


FISD4211 Fisika Dasar I, 3 sks Mata kuliah Fisika Dasar I menyajikan dasar-dasar pengetahuan Fisika. Pembahasannya meliputi cabangcabang ilmu fisika antara lain mekanika dan termodinamika. Dalam mekanika dibahas antara lain tentang pendahuluan (pengenalan besaran), kinematika, dinamika, energi dan momentum, gerak benda tegar, gerak periodik, elastisitas dan mekanika fluida. Dalam termodinamika dibahas antara lain tentang temperatur, sifat termal zat, kerja, kalor, proses termodinamik, Hukum Termodinamika I dan II, dan entropi. Fisika Dasar II, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar medan dan gelombang elektromagnetik yang meliputi topik-topik seperti elektrostatika, arus listrik, medan magnitik, elektromagnet, arus bolak-balik, getaran dan gelombang, gelombang elektromagnetik serta pengantar teori fisika modern. Kimia Dasar I, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan dasar-dasar ilmu kimia yang meliputi penjelasan tentang apakah kimia, teori atom, susunan berkala, stoikiometri, ikatan kimia, asam-basa, termodinamik, kinetik, kesetimbangan, dasardasar organik dan dasar-dasar biokimia. Kalkulus I, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dasar kalkulus meliputi himpunan, sistem bilangan real, fungsi, limit fungsi, kekontinuan, derivatif, melukis grafik dan integral tak tentu yang disertai penerapannya dalam kehidupan nyata. Kalkulus II, 4 sks Mata kuliah ini meliputi topik integral tak tentu, integral tentu, fungsi transenden, teknik pengintegralan, penggunaan integral, bentuk tak tentu dan integral tak wajar, barisan dan deret tak hingga termasuk deret Taylor dan deret Maclaurin, serta persamaan diferensial orde satu dan orde dua sederhana.

FISD4212

KIMD4110

MATA4110

MATA4111

MATA4112

Aljabar Linear Elementer I, 2 sks Mata kuliah ini memperkenalkan pengertian, konsep dasar dan menyelesaikan persoalan sederhana yang 2 3 mencakup matriks, determinan, system persamaan linear dan ruang vektor R dan R . Aljabar Linear Elementer II, 2 sks Mata kuliah ini berisi ruang Euclides, pemetaan linear, masalah nilai eigen dan pendiagonalan matriks. Kalkulus III, 4 sks Mata kuliah ini berisi fungsi dua variabel atau lebih, turunan parsial, turunan berarah, integral ganda, integral garis, integral luasan, teorema divergensi, teorema Stokes, formula Taylor untuk fungsi dua variable atau lebih, nilai ekstrim fungsi dua variable atau lebih, pelipat Lagrange, deret Fourier satu dan dua variable, n m integral Fourier, ruang vector, transformasi linear dan diferensial kalkulus fungsi R ke R . Metode Numerik,4 sks Mata kuliah Metode Numerik menyajikan berbagai metode pendekatan (numerik) yang banyak digunakan dalam bidang matematika terapan. Pembahasannya meliputi masalah galat, penyelesaian persamaan nonlinear, penyelesaian sistem persamaan linear, penyelesaian masalah eigen, interpolasi polinomial dan regresi (curve fitting), diferensial dan integral numerik, dan masalah nilai awal persamaan diferensial biasa. Analisis I, 2 sks Mata kuliah ini mencakup bahasan aljabar bentuk pernyataan, aljabar himpunan, kuantifier, himpunan berhingga dan tak hingga, bilangan real, bukti matematis dan bukti matematis (bukti tak langsung). Geometri, 4 sks Mata kuliah ini membahas bagaimana membangun (membentuk) sistem geometri yang dilandasi oleh beberapa sistem aksioma yaitu sistem insidensi, sistem aksioma urutan, sistem aksioma kekongruenan, dan aksioma kesejajaran. Berdasarkan aksioma-aksioma yang berlaku dan definisi yang digunakan akan diturunkan teorema-teorema yang berlaku dalam sistem geometri yang dibentuk. Juga akan dibicarakan perbedaan antara geometri netral dan geometri Euclides. Himpunan Kabur, 3 sks Mata kuliah Himpunan Kabur membahas pengertian dasar pada himpunan kabur, antara lain tentang konsep keanggotaan pada himpunan kabur, operasi pada himpunan kabur, bentuk matriks dan graf dari himpunan kabur, logika urutan dalam himpunan semesta berdasarkan suatu relasi kabur, dan proses membangun urutan berdasarkan dissimilaritas. Analisis II, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsepkonsep analisis yang meliputi barisan bilangan real, deret bilangan real, topologi pada R, limit, fungsi kontinu, pendiferensialan, integral Riemann, barisan fungsi, dan teorema pendekatan Weierstrass. Aljabar I, 4 sks Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengalaman melakukan proses abstraksi dan generalisasi dalam matematika melalui obyek-obyek aljabar abstrak. Dalam mata kuliah ini mahasiswa akan bekerja dengan grup, gelanggang dan suku banyak. Untuk dapat mengikuti mata kuliah ini dengan baik, mahasiswa disyaratkan telah mengambil mata kuliah Kalkulus dan Aljabar Linear Elementer.

MATA4113

MATA4210

MATA4213

MATA4220

MATA4221

MATA4232

MATA4320

MATA4321

MATA4322

Fungsi Kompleks,4 sks Mata kuliah ini meliputi topik konsep bilangan kompleks, fungsi kompleks, limit dan kekontinuan, turunan, keharmonikan dan keanalitikan fungsi, integral dan teorema Cauchy, barisan dan deret (Taylor, Maclaurin, Laurent), residu, dan menghitung integral dengan residu, pemetaan dan penggunaannya. Persamaan Diferensial Biasa, 4 sks Mata kuliah ini mencakup persamaan diferensial (PD) orde satu, orde dua, orde tinggi, sistem PD, sistem PD linear homogen dan tak homogen, kestabilan sistem PD dan kelakuan sistem PD dua dimensi. Pembahasan dilakukan secara intensif dan bersifat teoritis dengan banyak contoh-contoh agar kemampuan mahasiswa dapat berkembang dalam menganalisis dan memecahkan problem. Pemodelan Matematis, 4 sks Model matematika merupakan jembatan dalam penerapan matematika di berbagai bidang, caranya adalah dengan merumuskan masalah di bidang tertentu ke dalam bentuk hubungan matematika dan menyelesaikannya dengan memilih alat matematika yang sesuai. Pemodelan matematika langkah-langkah kerja di atas. Bahan ini dapat ditinjau dari bidang obyeknya maupun dari alat matematikanya, dan kedua-dua segi tadi dibahas dalam materi pokok ini. Analisis Numerik, 4 sks Buku Analisis Numerik ini mambahas tentang galat, perambatan dan derajat kesalahannya. Berbagai metode penyelesaian persamaan non-linear antara lain metode iterasi, bagi dua, posisi palsu dan garis potong. Interpolasi polinomial, interpolasi linear, interpolasi Lagrange, diferensi pembagi, interpolasi Newton dan interpolasi spline beserta perkembangan galat yang terjadi pada interpolasi tersebut. Interpolasi Chebyshev dan interpolasi Hermite. Pengintegralan numerik dengan metode trapezoidal, aturan Simpson dan metode Newton-Cotes. Pendiferensialan numerik menggunakan interpolasi, koefisien tak tentu, perderetan Taylor, algoritma generik dan operator diferensi. Penyelesaian sistem persamaan linear dengan metode eliminasi Gauss-Jordan, eliminasi Gauss standar, matriks dan vektor dan dekomposisi LU. Penyelesaian sistem persamaan linear dengan apalikasi invers matriks dan metode iterasi beserta derajat kesalahan yang ditimbulkannya. Penyelesaian persamaan diferensial dengan metode Taylor, metode Picard, metode Euler dan metode Euler termodifikasi, metode pendugaan dan koreksi terutama untuk order dua atau order lebih tinggi, metode Riset Operasional I, 3 sks Mata kuliah ini merupakan bagian pertama dari dua mata kuliah Riset Operasional. Materi yang dibahas pada mata kuliah ini lebih terpusat pada optimisasi deterministik meliputi pengertian optimisasi deterministik, pembentukan model optimisasi deterministik yaitu model pemrograman linear yang khusus (transportasi, penugasan, transhipment), pemrograman integer, pemrograman non linear, model jaringan sederhana dan model antrian sederhana, metode penyelesaian dari setiap model yang dibentuk tersebut. Setiap materi diberikan dalam bentuk teori, contoh, dan latihan soal. Dengan mempelajari teori dan contoh soal dengan baik dan mencoba setiap soal latihan yang diberikan, diharapkan mahasiswa akan menguasai setiap materi, Pencapaian kompetensi mahasiswa akan dievaluasi dengan ujian. Mata kuliah ini merupakan prasyarat bagi mata kuliah OR II, dan memberikan landasan bagi mata kuliah optimisasi yang lebih spesifik seperti pemrograman linear dan analisis jaringan. Untuk mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa harus sudah mengambil matakuliah Aljabar Linear dan Kalkulus.

MATA4323

MATA4324

MATA4332

MATA4343

MATA4344

Riset Operasional II, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dan teori yang terkait dengan masalah inventori beserta terapannya meliputi teori inventori statis dengan resiko, formulasi matematis, model dinamis dengan kepastian dan model dinamis. Selain itu, mata kuliah ini juga membahas tentang konsep-konsep program dinamik yang terkait dengan masalah inventori meliputi pengelompokan program dinamik, program dinamik yang probabilistik dan optimasi dinamik dari penjadwalan inventori. Matematika Finansial, 3 sks Buku materi pokok Matematika Finansial ini membahas tentang pengukuran dan pemecahan masalahmasalah bunga, anuitas dasar, anuitas umum, dan aplikasi anuitas dan bunga dalam bidang ekonomi dan keuangan mencakup amortisasi dan sinking fund, yield rate , dan bond. Metode Matematis I, 4 sks Mata kuliah ini membahas bentuk perderetan Fourier dan integral Fourier suatu fungsi, transformasi Fourier, perderetan Fourier fungsi multivariabel. Dibahas pula pengertian titik singular suatu persamaan diferensial orde dua, penyelesaian persamaan diferensial di sekitar titik singular regular dengan metode deret. Fungsifungsi khusus meliputi fungsi Bessel, fungsi Legendre, fungsi Hermite dan fungsi Laguare serta sifat ortogonal masingmasing fungsi khusus, perderetan suatu fungsi dalam deret fungsi Bessel-PolinomiumLegendre. Selain itu dibahas juga masalah nilai awal dan masalah syarat batas Sturm Liouvill, penggunaan deret/integral Fourier dan deret fungsi khas untuk menyelesaikan masalah nilai awal/masalah syarat batas. Metode Matematis II, 4 sks Metode Matematika II mencakup topik-topik: Transformasi Laplace, Transformasi Forier, Masalah Syarat Batas PDB (Persamaan Diferensial Biasa) & Masalah Nilai Eigen dan Masalah Syarat Batas PDP (Persamaan Diferensial Parsial) yang menyangkut Persamaan Panas, Persamaan Gelombang dan Persamaan Potensial. Pembahasan dilakukan secara intensif dan bersifat teoritis dengan banyak contoh-contoh aplikasi sehingga kemampuan mahasiswa dapat berkembang dalam menganalisis dan memecahkan masalah (problem). Aljabar II, 4 sks Mata kuliah ini merupakan kuliah lanjutan dari topik Aljabar linear. Selain kemampuan menghitung, mahasiswa juga diharapkan mampu melakukan penalaran deduktif, bekerja secara ketat dan cermat. Isi mata kuliah ini antara lain ruang vektor, determinan, teorema spektral, dekomposisi singular, dan bentuk Jordan. Analisis Jaringan, 3 sks Mata kuliah Analisis Jaringan meliputi pengertian jaringan berikut pengertian dasar dalam jaringan, jenis jaringan sesuai dengan masalahnya serta berbagai masalah yang sering dijumpai. Pendekatan analisis dilakukan secara sederhana terutama terhadap metodenya dan hanya sedikit terhadap teori dalam jaringan yang dikenal sebagai teori graf. Dengan pendekatan demikian diharapkan lebih mudah dipahami oleh mahasiswa.

MATA4350

MATA4431

MATA4432

MATA4436

MATA4443

2.2. Kelompok Mata Kuliah Statistika

SATS4111

Komputer I, 3 sks Mata kuliah ini diawali dengan pengenalan komputer secara umum, yang menyangkut hardware, software, sistem operasi. Pembahasan tentang bahasa fortran yang meliputi materi dasar-dasar bahasa fortran, masukan/ keluaran, struktur pemograman, grray dan perubah berindeks, subprogram, teknik pemrograman deklerasi tambahan dan presisi ganda. Pembahasan mengenai dasar-dasar bahasa basic. Matematika I, 3 sks Mata kuliah ini membicarakan tentang integral fungsi eksponen, integral fungsi trigonometri, integral fungsi logaritma, integral bagian demi bagian, mencari integral dengan cara substitusi, integral fungsi rasional, mencari integral fungsi trigonometri dengan metode reduksi, memahami pengertian integral tertentu, mencari integral tertentu untuk macam-macam fungsi, mencari harga integral tak jati, menghitung nilai fungsi Beta dan fungsi Gamma di suatu titik, menghitung integral yang tereduksi ke fungsi Gamma dan Beta; penggunaan integral tertentu dalam mencari luas bidang, luas benda putar, volume benda putar, panjang busur, harga rata-rata, titik berat benda. Fungsi beberapa variabel, terapan derivatif parsial, integral lipat dan pemakaiannya. Metode Statistik I, 3 sks Dalam mata kuliah ini dibahas mengenai pengertian dan notasi statistik, studi deskriptif data meliputi organisasi dan deskripsi data serta beberapa ukuran pemusatan dan penyebaran data, unsur-unsur dan rumusrumus peluang, distribusi peluang dan sifat-sifatnya, distribusi binomial dan aplikasi dalam uji hipotesis, distribusi normal, inferensi statistik dengan sampel kecil dan besar dari populasi normal, serta inferensi statistik untuk membandingkan dua perlakuan. Aljabar Linear Terapan, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari bagian dari aljabar linear yang banyak diperlukan dalam perhitungan-perhitungan statistika, seperti operasi antarmatriks, determinan, rank dan bentuk kanonik invers, dan invers umum, mencari penyelesaian sistem persamaan linear vektor dan nilai karakteristik dan kalkulus matriks. Matematika II, 3 sks Mata kuliah ini membicarakan tentang Sistem dan Aljabar Komponen, Teori Himpunan, Analisis Kombinatorik, Matriks, Sistem Persamaan Linear, Pemrograman Linear, Metode Grafik dan Titik Sudut, dan Persamaan Diferensi. Metode Statistik II, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari beberapa teknik analisis data, meliputi analisis data kategorik bivariat, analisis data bivariat kontinu, analisis regresi sederhana dan berganda, analisis korelasi sederhana dan berganda, analisis independensi dengan data kategorik, analisis variansi satu arah dan multi arah, inferensi nonparametrik, dan analisis keputusan. Analisis Data Statistik, 3 sks Buku Materi Pokok (BMP) ini membahas tentang bagaimana menyusun angka, membuat ringkasan numerik, penggunaan ringkasan numerik, melakukan transformasi data, sampel random dan distribusi teoretis, melakukan uji hipotesis, melakukan analisis regresi, melakukan analisis data kategori, melakukan analisis elementer dan analisis variansi dua arah. Pengumpulan dan Penyajian Data, 3 sks Dalam mata kuliah ini dibahas mengenai pengertian survei dan penelitian, aspek-aspek dalam pengumpulan data, sumber dan jenis data, perancangan kuesioner, masalah interviu, editing dan koding data serta bentuk penyajian data (tabel dan garfik), juga analisis data dan penulisan laporan.

SATS4120

SATS4121

SATS4122

SATS4210

SATS4211

SATS4212

SATS4213

SATS4220

Matematika III, 3 sks Mata kuliah Matematika III membahas persamaan diferensial dan cara penyelesaiannya, meliputi persamaan tingkat satu, persamaan linear tingkat tinggi dengan koefisien konstan dan variabel, serta penerapannya. Mata kuliah ini juga membahas penyelesaian persamaan dengan syarat awal, menggunakan transformasi Laplace. Pengantar Probabilitas, 3 sks Mata kuliah ini pertama-tama membicarakan himpunan beserta operasinya, kemudian diikuti permutasi, kombinasi, dan teknik pencacahan lain. Berikutnya dibicarakan ruang probabilitas, probabilitas bersyarat, independensi, variabel acak beserta distribusinya, ketaksamaan Chebychef, hukum bilangan besar dan teorema limit pusat serta nilai harapan dan fungsi pembangkit momen. Akhirnya dibicarakan rantai Markov elementer beserta terapannya. Rancangan Percobaan, 3 sks Mata kuliah ini berisikan tentang eksperimen, rancangan, dan analisis, eksperimen-eksperimen faktor tunggal dengan menggunakan rancangan random lengkap, rancangan blok random lengkap, rancangan blok random tak lengkap seimbang, rancangan bujur sangkar latin, rancangan bujur sangkar graeco latin, dan rancangan bujur sangkar Youden baik untuk model tetap maupun model random, eksperimen-eksperimen faktorial dengan rancangan random lengkap, aturan ERK, aturan derajat bebas, dan aturan jumlah kuadrat, eksperimen faktorial tersarang, eskperimen banyak faktor, eksperimen faktorial dalam rancangan blok random lengkap, rancangan bujur sangkar latin, rancangan split plot dan rancangan spit split plot, permukaan respon dan operasi epolusi. Komputer II, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang cara menggunakan SPSS/PC maupun paket statistik lain dalam mengolah dan menganalisis data dan kemudian menginterpretasikan hasil analisis tersebut. Pengantar Sosiometri, 3 sks Mata kuliah ini membicarakan konsep sosiometri J.L. Moreno, sejarah timbulnya konstruksi dan pengukuran, ukuran-ukuran yang pernah diajukan serta prospek pengembangan untuk analisis secara makro. Statistika Pengawasan Kualitas, 3 sks Dalam mata kuliah ini disajikan berbagai konsep dasar statistika yang digunakan dalam kegiatan pengawasan kualitas suatu proses. Penggunaan konsep probabilitas dan berbagai metode statistik dituangkan ke dalam bentuk Tabel dan Diagram. Pada modul 1, 2, dan 3 diketengahkan berbagai diagram kendali (Control Charts) untuk variabel dan attribut. Modul 4, 5, 6, 7 dan 8 berhubungan dengan Sampling Penerimaan; rancangan penyampelan Dodge-Romig, ABC-STD-105, Philips Standar, dan MIL-STD-414 dan pada modul 9 disajikan masalah Uji Hidup. Asuransi I, 3 sks Mata kuliah ini mencakup materi pokok teori peluang yang merupakan dasar dari pelajaran asuransi, penggunaan tabel mortalitas di mana tabel tersebut menggambarkan peluang meninggal yang sesungguhnya dari sekelompok orang, penggunaan anuitas (rangkaian pembayaran) yang meliputi anuitas tentu (tergantung dari faktor suku bunga) dan anuitas hidup (di samping faktor bunga, faktor peluang meninggal juga diperhitungkan). Asuransi: jiwa, jenis-jenis asuransi jiwa dan cara menghitung premi bersih maupun tahunan, anuitas dengan pembayaran lebih dari sekali setahun, penghitungan cadangan premi, nilai tebus, premi kotor.

SATS4221

SATS4222

SATS4223

SATS4224

SATS4310

SATS4311

SATS4312

Model Linear Terapan, 3 sks Buku Materi Pokok (BMP) ini membahas tentang model regresi linear sederhana, ketepatan model dan usaha untuk memperbaiki, inferensi simultan dan beberapa topik dalam analisis regresi, pendekatan matriks dalam analisis regresi linear sederhana, regresi ganda, serta regresi polinomial, variabel indikator, multikolinearitas dan autokorelasi serta penentuan himpunan variabel independen yang terbaik dengan berbagai kriteria. Demografi, 3 sks Mata kuliah ini membahas perkembangan penduduk dunia, permasalahan dalam demografi, tingkat kelahiran dan kematian, tabel kehidupan, komposisi penduduk menurut umur dan jenis kelamin, migrasi dan pendidikan, dan proyeksi penduduk. Metode Sampling, 3 sks Dalam mata kuliah ini akan dibahas dasar-dasar metode sampling dan penerapannya serta aspek komputasinya, yang meliputi perubahan tentang konsep populasi, sampel dan penaksiran parameternya, konsep dasar sampling, penetuan sampling acak, menerapkan ukuran sampel, konsep sampling sistematik, dan konsep pemahiran linear dan koreksi spesial, yang dapat diterapkan dalam bidang penelitian. Pengantar Proses Stokastik, 3 sks Mata kuliah ini membicarakan proses stokastik dengan variabel acak dan parameter waktu diskrit, khususnya rantai Markov dan random walk. Harga harapan dan variansi variabel acak dalam proses statistik. Metode Peramalan, 3 sks Dalam mata kuliah ini disajikan berbagai macam metode peramalam berdasarkan data runtun waktu. Pembahasannya berpusat pada peremajaan taksiran parameter dan peramalan untuk beberapa periode ke depan, baik yang berupa taksiran titik ataupun interval. Modul 1, 2, 3, dan 4 mengetengahkan peramalam menggunakan metode regresi linier, rata-rata bergerak, penghalusan eksponsial, dan penghalusan langsung. Pada modul 5 dan 6 disajikan model trigonometeri, model multiplikatif dan aditif untuk pola data musiman. Modul 7 dan 8 mengetengahkan teknik peramalan menggunakan interval prediksi bila variansi diketahui dan bila variansi tidak diketahui. Pada bagian akhir, yakni modul 9 disampaikan cara melakukan pemeriksaan terhadap kualitas hasil ramalan menggunakan statistik penelusuran jejak (Tracking Signal Test).

SATS4313

SATS4321

SATS4322

SATS4323

SATS4324

Inferensi Bayesian, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang probabilitas, variabel random, variabel gabungan, analisis bayesian untuk kasus diskrit, inferensi bayesian untuk model probabilitas kontinu, dasar teori keputusan, pohon keputusan dan teori kegunaan, teori keputusan dan inferensi bayesian, metode bayes dalam analisis regresi. Pengantar Statistika Matematis I, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari dasar-dasar teori inferensi statistik. Membahas teknik transformasi variabel random dan distribusi limit untuk menentukan distribusi fungsi variabel random yang sangat penting dalam kaitannya dengan inferensi statistik. Selanjutnya dipelajari masalah taksiran titik dengan menggunakan berbagai metode dan interval serta uji hipotesis yang merupakan masalah pokok dalam inferensi statistik. Juga mata kuliah ini mempelajari dua teknik khusus yaitu non parametrik dan model linear.

SATS4410

SATS4411

Metode Statistika Non Parametrik, 3 sks Mata kuliah Metode Statistika Nonparametrik meliputi dasar statistika nonparametrik, uji satu sampel, uji dua sampel yang berkaitan, uji dua sampel independen, uji kai-kuadrat, koefisien kontingensi, korelasi rank, uji k-sampel berkaitan, uji k-sampel independen, uji keselarasan (Goodness of Fit). Asuransi II, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep fungsi-fungsi anuitas, asuransi dan cadangan, konsep status hidup terakhir maupun status hidup ganda, fungsi kontingensi sebagai bentuk asuransi dan menghitung peluangnya, bentukbentuk permasalahan bila cacat dan mortalitas digabungkan sebagai sebab penyusutan ataupun penurunan, terhadap model rampatan seperti rencana pensiun, faedah pensiun, iuran peserta yang berhubungan dengan pensiun. Pengantar Statistika Matematis II, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari dasar-dasar teoretis inferensi statistik. Dimulai dari pengertian statistik dan distribusi sampling statistik, dilanjutkan dengan mempelajari beberapa distribusi statistik tertentu dan sifatsifatnya. Berikutnya, dipelajari masalah taksiran titik dan interval, serta uji hipotesis yang merupakan masalah pokok dalam inferensi statistik. Beberapa teknik khusus, nonparametrik, modal linear, dan keandalan. Metode Statistika Multivariat, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang aljabar vektor dan matriks, aspek analisa multivariat dan vektor random, sampel random dan statistiknya. Distribusi normal multivariat, dan sifatsifatnya, sampling dan distribusi normal multivariat, inferensi satu atau beberapa vektor mean, inferensi umatriks kovariansi analisis korelasi data multivariat. Metode Sekuensial, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari materi-materi dasar metode dan analisis sekuensial dan terapannya, yaitu: proses stokastik, times series, regresi sekuensial, analisis spatial, prediksi sekuensial, taksiran sekuensial, uji nisbah probabilitas sekuensial (Seguential Probability Ratio Test, SPRT), dan regresi logistik. Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa diharpkan mampu memahami dan menggunakan konsep-konsep dasar dan terapan metode dan analisis sekuensial dalam bidang ilmu statistika dan industri. Pemahaman meliputi materimateri pokok bahasan sebagai berikut: Pengertian proses stokastik; metode statistika times series; analisis regresi sekuensial; analisis spatial; metode prediksi sekuensial dan taksiran sekuensial; uji nisbah probabilitas sekuensial (SPRT), dan terapan analisis regresi logistik.

SATS4412

SATS4420

SATS4421

SATS4422

SATS4423

Analisis Runtun Waktu, 3 sks Dalam Mata kuliah ini disajikan berbagai konsep dasar analisis runtun waktu dalam peramalan pola data stasioner, nonstasioner dan musiman. Modul 1 mengetengahkan secara sepintas beberapa macam metode peramalan yang banyak digunakan orang. Modul 2, 3, dan 4 mengetengahkan konsep dasar autokorelasi (fak), autokorelasi parsial (fakp), stasionaritas, invertibilitas, serta cara penulisan suatu model menggunakan operator backshiff dan diferensi. Di samping itu diketengahkan pula berbagai macam pola teoretik fak dan fakp untuk proses AR, MA, ARMA serta teknik peramalan menggunakan metode Box-Jenknis. Dalam modul 5, 6, 7, 8, dan 9 disajikan cara mengidentifikasi, estimasi dan verifikasi parameter suatu model serta melakukan peramalan untuk runtun waktu stasioner, nonstasioner dan musiman.

SATS4500

Tugas Akhir Program (TAP), ** 6 sks

SATS4510

Metodologi Penelitian, 3 sks Mata kuliah ini menguraikan metodologi penelitian secara umum yang minimal harus diketahui sehingga diharapkan seseorang mampu melakukan penelitian maupun sebagai mitra penelitian dari berbagai disiplin ilmu pengetahuan lain yang tercakup dalam kelompok ilmu pengetahuan dan teknologi. Ada 9 modul yang membahas tentang metodologi penelitian, tahapan penelitian, perumusan masalah dan hipotesis, instrumen pengumpulan data dan analisis, penelitian kuantitatif dan kualitatif, sampling teori dan aplikasinya, penelitian dan kepustakaan. Di samping itu diketengahkan pula cara menggunakan pengolahan dan data dengan cara membaca analisis data print-out komputer SPSS dan bagaimana menyajikan hasil analisis dalam bentuk laporan beserta contoh-contoh laporan penelitian.

2.3. Kelompok Mata Kuliah Biologi


BIOL4110 Biologi Umum, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang konsep dasar biologi, organisasi kehidupan, aliran energi dalam dunia kehidupan, hereditas, evolusi, dan keanekaragaman organisme, bioteknologi, dan konservasi alam. Fisika Umum I, 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang mekanika, termodinamika dan elektrostatika. Dalam mekanika dibahas antara lain tentang pengenalan besaran, kinematika, dinamika, energi dan momentum, gerak benda tegar, elastisitas dan mekanika fluida. Dalam termodinamika dibahas tentang temperatur, sifat termal zat, kerja, kalor, proses termodinamik, Hukum Termodinamika I dan II, dan entropi. Dalam elektrostatika dibahas tentang medan gaya elektrostatis, energi dan potensial elektrostatis, dan kapasitor. Hidrobiologi, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang hidrobiologi melalui pembahasan tentang: batasan ruang lingkup hidrobiologi, faktor-faktor lingkungan fisik dan kimia perairan, organisme di berbagai tipe perairan, produktivitas di perairan, pengukuran organisme perairan, dan hidrobiologi terapan. Ekologi, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang ekologi melalui pembahasan tentang: batasan dan ruang lingkup ekologi, konsep ekosistem, energi dalam ekosistem, siklus biogeokimiawi, faktor-faktor pembatas, konsep organisasi komunitas, populasi, individu, suksesi, dan pencemaran lingkungan. Genetika, 3 sks Mata kuliah ini membahas biologi gen yang meliputi teori mendel tentang sifat gen dan pewarisannya: hubungan teori mendel dengan genetika kromosom, hitung peluang, dan analisis statistika dalam genetika, peta gen pada kromosom, struktur kimia gen, dan proses replikasi gen, ekspresi gen dan regulasinya, perubahan struktur gen (rekombinasi dan mutasi), genetika populasi, pemuliaan dan rekayasa genetik.

BIOL4119

BIOL4214

BIOL4215

BIOL4219

BIOL4223

Mikrobiologi, 3 sks Mata kuliah ini membahas definisi dan pengertian mikrobiologi, sejarah mikrobiologi, dan cabang mikrobiologi, kedudukan mikroba dalam dunia kehidupan, anatomi dan morfologi mikroba, distribusi dan habitat mikroba baik di udara, air tanah, tumbuhan, hewan, dan manusia. Mata kuliah Mikrobiologi juga membahas tipe kehidupan mikroba, kehidupan bersama dari mikroba, faktor lingkungan, medium dan nutrien, metabolisme, kurva pertumbuhan mikroba, mengukur pertumbuhan mikroba, serta beberapa penyakit yang disebabkan oleh mikroba serta industri yang dihasilkan oleh aktivitas mikroba, seperti minuman, pangan dan obat-obatan. Taksonomi Tumbuhan Rendah, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang prinsip-prinsip taksonomi yang meliputi tatanama, klasifikasi, dan identifikasi/determinasi. Mata kuliah ini juga membahas batasan takson dari tumbuhan yang termasuk Cryptogamae (Algae, jamur, lichen, lumut, dan tumbuhan paku). Pengertian jenis, pengenalan habitat, cara koleksi, pengawetan, dan pembuatan herbarium. Dasar-dasar Konservasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang batasan dan ruang lingkup: prinsip-prinsip pengelolaan, inventarisasi sumber daya alam dan perencanaannya. Juga perlunya konservasi dan rehabilitasi sumber daya alam, manfaat pengelolaan sumber daya alam, kaitan pengelolaan sumber daya alam dan pembangunan. Taksonomi Tumbuhan Tinggi, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pokok bahasan azas-azas taksonomi dan pengenalan keanekaragaman tumbuhan berpembuluh. Azas-azas taksonomi meliputi sejarah dan perkembangan taksonomi, aktivitas penelitian taksonomi, sumber-sumber informasi taksonomi, tatanama tumbuhan, dan cara mengidentifikasi tumbuhan. Pengenalan keanekaragaman tumbuhan diberikan berdasarkan pengelompokannya secara filogeni dalam sistematika tumbuhan berpembuluh, meliputi Pteridophyta, Gymnospermae, dan Angiospermae. Embriologi Tumbuhan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang Embriologi tumbuhan Angiospermae melalui pembahasan tentang: struktur bunga dan perkembangan alat reproduksi, proses-proses sporogenesis, gametogenesis, polinasi, fertilisasi, endosperm, pola perkembangan kantung embrio, apomiksis, dan anatomi biji. Fisiologi Tumbuhan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang konsep-konsep fisiologi tumbuhan, struktur dan fungsi sel, hubungan antara air, tanah, hara, dan tumbuhan, asam nukleat dalam sel, dan enzim dalam tanaman, respirasi, fotosintesis C3, C4, CAM, metabolisme nitrogen, fitohormon, pola pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan. Evolusi, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan dugaan yang mendasari teori evolusi modern, dan dasar-dasar mekanisme yang diduga bekerja dan berawal dari peristiwa kebetulan dalam waktu lama sehingga kemungkinan suatu proses evolusi terjadi pada makhluk hidup di alam ini. Fisiologi Hewan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang proses kehidupan dalam sel, nutrisi dan pencernaan, berbagai sistem faal, saraf, dan endokrinologi dasar.

BIOL4225

BIOL4227

BIOL431

BIOL4312

BIOL4314

BIOL4317

BIOL4318

BIOL4322

Taksonomi Vertebrata, 2 sks Mata kuliah ini memberikan penjelasan mengenai peranan taksonomi sebagai cabang biologi, prinsip-prinsip dasar klasifikasi vertebrata, dasar-dasar tatanama vertebrata, klasifikasi dan wujud penerapan tatanama pada vertebrata. Embriologi Hewan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang pengertian embriologi, juga mencakup prosesproses gametogenesis, fertilisasi segmentasi (morulasi, blastulasi), gastrulasi, organogenesis, metamorfosis dan regenerasi, manipulasi gamet, dan zigot. Mikrobiologi Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang mikrobiologi lingkungan melalui pembahasan tentang dasar-dasar dan ruang lingkup mikrobiologi lingkungan, jenis-jenis mikroorganisme di berbagai habitat, serta peran mikroorganisme di lingkungannya. Mata kuliah ini juga membahas aspek bioteknologi dalam mikrobiologi lingkungan, peranan mikroba dalam agrikultur, kualitas air dan pangan dan aspek kesehatan dalam mikrobiologi lingkungan, serta penanganan limbah dan Bioremediasi. Ekologi Laut, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang ekologi laut khususnya tentang hubungan lingkungan laut dan organisme laut, melalui pembahasan tentang lingkungan pelagis, lingkungan bentik, faktor-faktor fisik dan kimia air laut, faktor-faktor dinamis air laut, organisme plakton, organisme bentik, organisme nekton, daur unsur-unsur alam: N, Si, P dalam lingkungan laut, komponen-komponen fitoplankton dan produksi primer. Juga dibahas komponen-komponen zooplankton, dan produksi sekunder, komponenkomponen bentik dan produksi di atas laut, biologi ikan dalam komunitas pelagik, dan aliran energi dalam ekosistem lautan. Ekologi Gulma, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan tentang sifat, karakteristik, dan klasifikasi gulma, prinsip dan pola ekologi gulma, evolusi dan strategi gulma, reproduksi dan dispersal, perkecambahan dan pemantapan biji gulma, pertumbuhan tumbuhan dan interfensi, amensalisme dan parasitisme, interfensi positif, dan analisis vegetasi. Praktikum Biokimia, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan landasan pengertian biokimia melalui praktikum tentang asam amino, protein, karbohidrat, lipid, fotosisntesis, dan asam nukleat. Ekologi Tumbuhan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar tentang prinsip-prinsip azas ekologi/ekologi tumbuhan, lingkungan dan faktor ekologi, konsep ekosistem, aliran energi, tingkat tropi, dan daur biogeokimiawi. Juga dilengkapi dengan penjelasan tentang konsep komunitas vegetasi, dinamika populasi dan suksesi, analisis vegetasi, bioma utama, sifat dan tipe formasi vegetasi dan hutan, sifat fisioekologi dan fitoindikator, fitogeografi di Indonesia, fungsi ekologi untuk konservasi alam dan pengelolaan lingkungan/ pencemaran. Ekologi Hutan Tropis, 3 sks Mata kuliah ini berisikan tentang pengertian dan biogeografi hutan tropis, biodiversitas, tipe-tipe vegetasi fauna, manusia dalam ekosistem hutan tropis, fungsi dan pemanfaatan, degradasi dan konservasi hutan tropis (mata kuliah ini lebih mengutamakan contoh dari Indonesia).

BIOL4324

BIOL4326

BIOL4327

BIOL4328

BIOL4341

BIOL4411

BIOL4413

BIOL4414

AMDAL, 3 sks Mata kuliah ini memberikan penjelasan mendasar tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) melalui pembahasan tentang; sejarah perkembangan, ruang lingkup, manfaat, peraturan yang terkait, dan tatalaksana AMDAL. Entomologi, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari serangga dari berbagai aspek biologi seperti struktur, hubungan dengan manusia, klasifikasi, siklus hidup, ekologi, pengendalian hama terpadu, musuh alami serangga, resistensi tanaman terhadap serangga dan insektisida konvensional maupun generasi baru. Ekologi Manusia, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang ekologi manusia dan alam semesta, bumi dan kehidupan; energi dan materi, keanekaragaman; manusia dan kebutuhan dasar; masalah dalam kehidupan; manusia, ilmu pengetahuan, teknologi dan pembangunan; pengelolaan lingkungan; globalisasi, agenda 21, dan kearifan masa depan. Pencemaran Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan mengenai konsep umum pencemaran yang meliputi jenis, sumber, tingkat, serta kadar pencemaran dan ambang batas, pencemaran suara, air, udara, dan tanah, konsep sampah dan limbah air serta pembuangannya, baku mutu emisi dan ambient, dan pengukuran tingkat pencemaran. Pengendalian Hayati, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan mengenai prinsip-prinsip dan konsep dasar pengendalian hayati hama melalui pembahasan tentang: hama yang menjadi target, resurgensi, resistensi, dan hama sekunder, prinsip dasar pengendalian hayati, agen-agen pengendali hayati, sejarah pengendalian hayati, metode pengendalian hayati, dan strategi pengendalian hama terpadu (PHT). Hortikultura, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang konsep dasar, faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan/ perkembangan tanaman hortikultura, jenis-jenis tanaman hortikultura, tata cara bertanam, serta penanganan pasca panen produk tanaman hortikultura. Parasitologi, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengertian tentang parasit dan parasitisme melalui pembahasan tentang hewan parasit yang meliputi protozoa, helminthes dan Arthopoda parasit pada hewan, manusia dan zoonosis, serta penanggulangan dan pengendalian penyakit yang ditimbulkannya. Struktur Tumbuhan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang bentuk dan struktur dasar serta terminologi tumbuhan buji yang meliputi daun, batang, akar, bunga, buah, biji, dan kecambah. Modifikasi alat sesuai dengan fungsi, anatomi sel, meristem dan jaringan dewasa, jaringan penutup, bagian dan tipe stoma, trikhomata, jaringan pelindung bergabus, jaringan dasar, jaringan penguat, jaringan pengangkut dan sistem jaringan sel sekresi, rekresi, ekskresi, anatomi organ, alat reproduksi dan embriogenesis pada Angiospermae , alat reproduksi, pembuahan, dan embriogenesis pada Gymnospermae. Struktur Hewan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan dan cara penjelasan tentang ciri-ciri dan pola perkembangan tubuh hewan vertebrata; jaringan epitel, jaringan ikat, jaringan otot, dan jaringan syaraf; sistem integumen otot/ musculus/dan rangka/skelet; sistem pencernaan, sistem peredaran darah, dan sistem pernafasan pada hewan vertebrata; sistem urogenitalia.

BIOL4415

BIOL4417

BIOL4420

BIOL4421

BIOL4423

BIOL4424

BIOL4417

BIOL4212

BIOL4217

Fisika Umum II. 2 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pengetahuan tentang listrik-magnet, gelombang dan bunyi, gelombang elektromagnetik dan optik, pengantar fisika modern, struktur materi, dan inti atom. Dalam listrik-magnet dibahas tentang elektrodinamika dan elektromagnetik. Pada gelombang dan bunyi dibahas tentang getaran dan gelombang, gelombang satu dimensi, bunyi. Dalam gelombang eketromagnetik dan optik dibahas tentang gelombang elektromagnetik, optika geometri, dan peralatan optik. Pada pengantar fisika modern dibahas tentang teori relativitas khusus, dualisme partikel gelombang. Dalam struktur materi dibahas tentang struktur atom, struktur molekul dan zat padat. Pada inti atom dibahas tentang nuklir dan radioaktivitas, dan reaksi nuklir. Praktikum Struktur Tumbuhan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan dasar pengetahuan langsung yang meliputi morfologi organ tumbuhan, struktur sel, jaringan, anatomi organ tumbuhan, alat reproduksi Angiospermae dan Gymnospermae. Praktikum Struktur Hewan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan pengetahuan dan keterampilan penggunaan alat bantu mikroskop, alat ukur dan keterampilan pengamatan 4 (empat) macam kelompok jaringan; sistem kulit; sistem rangka serta sistem otot pada beberapa hewan vertebrata serta mampu mengadakan pengamatan terhadap sistem pencernaan, peredaran darah, sistem pernafasan, dan sistem urogenetalia. Praktikum Ekologi, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan dasar keterampilan tentang penerapan berbagai konsep ekologi (ekosistem perairan dan daratan, faktor-faktor pembatas, organisasi komunitas, populasi, suksesi, pencemaran lingkungan) dalam pengelolaan lingkungan. Praktikum Genetika, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan pengertian mengenai prinsip-prinsip dasar biologi gen melalui simulasi percobaan monohibrid dan dihibrid Mendel; pengamatan kromosom mitosis dan pembuatan kariotipe; persilangan dan pewarisan gen terpaut; analisis genetik dan pemetaan kromosom; mutasi gen; serta penentuan frekuensi gen dan pengujian hukum kesetimbangan Hardy-Weinberg. Praktikum Taksonomi Avertebrata, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan penjelasan tentang dasar penggolongan hewan Avertebrata, pengetahuan untuk melakukan klasifikasi berdasarkan ciri-ciri morfologi atau anatomi tertentu yang terdapat pada taksa Filum, Kelas, Ordo, Famili, dan beberapa contoh genus dari hewan Avertebrata asal Indonesia (Filum Protozoa, Porifera, Cnidaria, Platyhelminthes, Nematoda, Molusca, dan Arthropoda). Praktikum Mikrobiologi, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan dasar keterampilan dalam membuat preparat yang berasal dari kultur cawan atau slide kultur untuk mengenal berbagai bakteri, khamir dan kapang, serta keterampilan dalam membuat medium dan larutan pengencer untuk menumbuhkan mikroba. Selain itu juga dilengkapi dengan keterampilan dalam membuat biakan murni pada berbagai jenis media (kultur cair, agar miring/tegak, agar cawan, dan agar tuang), mengkultur mikroba dan menghitung sel mikroba (enumerasi), pengecatan atau pewarnaan bakteri, morfologi bakteri, yeast, dan jamur, serta penentuan kekuatan desinfektan.

BIOL4440

BIOL4441

BIOL4442

BIOL4443

BIOL4444

BIOL4445

BIOL4446

Praktikum Taksonomi Tumbuhan Rendah, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memperkenalkan beberapa jenis tumbuhan dari takson yang termasuk Cryptogamae melalui pengamatan morfologi dan anatomi Algae, Fungi, Lichen, Lumut, dan Paku Praktikum Taksonomi Tumbuhan Tinggi, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memperkenalkan keanekaragaman tumbuhan berpembuluh dan memberikan keterampilan mengenai kelompok tumbuhan berpembuluh melalui pengamatan langsung terhadap karakter morfologi dan menganalisis perbedaan maupun kesamaan ciri-ciri suku penting dalam kelompok tumbuhan tersebut. Praktikum Embriologi Tumbuhan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan pengetahuan dasar tentang Embriologi Tumbuhan melalui pembahasan antera; melalui gambar simulasi mengenai proses mikrosporogenesis dan mikrogametogenesis, bakal biji; megasporogenesis dan megagametogenesis, serta perkembangan embrio dalam ovulum. Dalam praktikum ini juga dibahas tentang perbedaan struktur biji dari beberapa spesies. Praktikum Fisiologi Tumbuhan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan dasar tentang hubungan tumbuhan dengan lingkungannya, transpirasi pada tumbuhan, peran unsur hara, pengaruh lingkungan terhadap enzim, metabolisme karbohidrat dalam tumbuhan termasuk di dalamnya karbohidrat dan translokasinya dalam tanaman, pigmen pada tumbuhan, peran fitohormon pada pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan berisi tropisme, aplikasi auksin sebagai herbisida, daerah pertumbuhan dan pemasakan buah. Praktikum Fisiologi Hewan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini melakukan kegiatan percobaan untuk menjelaskan mekanisme faal seperti transportasi darah, bahan makanan, percernaan, dan pernafasan. Praktikum Taksonomi Vertebrata, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan pengetahuan tentang dasar-dasar aplikasi klasifikasi dan tatanama vertebrata. Pembahasan ditekankan pada analisis bentuk dan pengukuran bagian-bagian tubuh dan dilanjutkan dengan identifikasi pada beberapa spesies ikan, amphibi, ular, burung, dan salah satu spesies dari mamalia. Praktikum Embriologi Hewan, 1 sks Mata kuliah praktikum ini memberikan pengetahuan dasar tentang perkembangan tahapan embrio setelah terjadi fertilisasi dengan mengamati gambar-gambar atau pembuatan preparat dari suatu perkembangan embrio. Tahapan yang dibahas dalam praktikum ini meliputi antara lain tahapan proses gametogenesis, fertilisasi, segmentasi, gastrulasi, dan organogenesis. Tugas Akhir Program (TAP), 6 sks

BIOL4447

BIOL4448

BIOL4449

BIOL4450

BIOL4451

BIOL4452

BIOL4500

2.4. Kelompok Mata Kuliah Pengelolaan Lingkungan


LING1001 Pembangunan yang Bertumpu pada Komunitas, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari dasar-dasar penyuluhan dan pendampingan pembangunan yang bertumpu pada komunitas, dasar-dasar pembangunan partisipatif, perencanaan partisipatif, teknik survei swadaya, teknik penetapan prioritas, teknik penyusunan rencana tindak, dasar-dasar dinamika kelompok dan teknik penyusun program pembangunan lingkungan.

LING1002

Manajemen Lahan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan dasar pemahaman tentang pengertian lahan yang dipandang dari berbagai sudut, keterkaitan lahan dengan pembangunan, peraturan dan perundangan, lingkup manajemen lahan, lahan dan permasalahan perkotaan, lahan dan permasalahan pedesaan, lahan dan permasalahan konservasi. Sistem Pelaporan Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai pengertian, sistem dan pelaporan, dan tata cara pelaporan tentang lingkungan, dan struktur pemerintah yang berkaitan dengan pelaporan lingkungan. Manajemen Pembangunan dan Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai prinsip-prinsip pembangunan berwawasan lingkungan, prinsip pengelolaan lingkungan, metode penyusunan rencana program dan proyek pembangunan berwawasan lingkungan bersama masyarakat. Pengetahuan Dasar Ilmu Lingkungan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai pengertian dasar tentang ekologi, ekosistem dan ilmu lingkungan, dan parameter-parameter yang termasuk dalam komponen lingkungan. Kimia, Fisik dan Biologi Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai dasar-dasar fisik, kimia lingkungan yang meliputi komponen tanah, air, dan iklim/udara, serta biologi lingkungan yang meliputi komponen flora dan fauna. Lingkungan Sosial Budaya, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai arti dan lingkup lingkungan hidup manusia khususnya lingkungan sosial budaya, interaksi dan perubahan sosial, serta pembangunan dan kelestarian lingkungan sosial budaya. Hukum Lingkungan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang lingkungan melalui pendekatan hukum positif, yaitu peraturan perundang-undang yang berhubungan dengan pengelolaan lingkungan hidup dan yang berlaku di Indonesia. Konservasi Sumber Daya Alam & Buatan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai konservasi sumber daya alam hayati, sumber daya alam nonhayati, sumber daya buatan, dan dan keanekaragaman hayati. Pengelolaan Limbah Padat, Cair, Gas dan B3, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai pencemaran, pengertian dan dasar-dasar pengelolaan limbah gas, cair, padat, dan B3. Pengantar Analisis Mengenai Dampak Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai prosedur dan pelaksanaan amdal, peraturan dan perundangan terkait. Kesehatan Lingkungan, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai permasalahan epidemiologi, sanitasi, dan toksikologi lingkungan dan kesehatan kerja. Analisis Kualitas Air, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai pentingnya pemakaian kuantitas air, sampling air, pengukuran kualitas air, aplikasi dalam laboratorium dan hasil analisis laboratorium.

LING1003

LING1004

LING1111

LING1112

LING1113

LING1121

LING1122

LING1123

LING1124

LING1131

LING1132

LING1133

Pengantar Ekonomi Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini membahas prinsip teori ekonomi dan penerapannya dalam pengelolaan sumber daya alam baik yang terbaharui maupun yang tidak terbaharui, penilaian ekonomi sumber daya alam.

2.5. Kelompok Mata Kuliah Penyuluhan Pertanian


LUHT4108 Pendidikan Orang Dewasa, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan konsep orang dewasa, gaya pembelajaran yang paling tepat, pengenalan corak kepribadian, prinsip belajar, cara mengajar, dan teknik pembelajaran orang dewasa. Pembangunan Masyarakat Desa, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsepmasyarakat dan petani, desa, pembangunan dan beragam perspektifnya, implikasi proses-proses pembangunan bagi masyarakatdesa, bentuk-bentuk pengendalian sosial dan pengawasan masyarakat dalam struktur dan perilaku masyarakat desa, kemiskinan, pemberdayaan dan keberlanjutan pembangunan, serta prinsip-prinsip peran dan partisipasi penyuluh berdasarkan portofolionya dalam konteks dinamika pembangunan masyarakat desa. Pembangunan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pembangunan pertanian dengan mengemukakan landasan teoritis, berbagai aspek dan permasalahan pembangunan, serta persyaratan pendukungnya. Dasar-dasar Penyuluhan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip penyuluhan pertanian serta komponen-komponen penting dalam pelaksanaan kegiatan penyuluhan pertanian. Meliputi sejarah dan pengertian penyuluhan pertanian, tujuan dan peranan penyuluhan dalam pembangunan, filsafat, dan prinsip-prinsip penyuluhan pertanian, komponen sistem penyuluhan pertanian, sasaran penyuluhan pertanian, peranan penyuluh pertanian serta organisasi penyuluhan pertanian, komunikasi dalam penyuluhan pertanian, proses adopsi dan difusi inovasi pertanian serta pendekatan/ strategi pelaksanaan dan permasalahan penyuluhan pertanian di Indonesia. Dasar-dasar Ilmu Tanah, 2 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar dan hubungan tanah dan lahan, karakteristik dan proses-proses yang terjadi pada tanah dan lahan, konsep kesuburan tanah untuk pertanian, hubungan tanah dan air, hubungan karakteristik tanah dan lahan dengan ragam jenis-jenis tanah, klasifikasi kesesuaian lahannya untuk pertanian, dan hubungan tanah dengan permasalahan lingkungan. Klimatologi Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang definisi cuaca dan iklim, unsur-unsur cuaca dan iklim serta hubungan antara cuaca dan iklim terhadap pertanain. Hubungan tersebut diuraikan untuk setiap unsur maupun secara menyeluruh dalam satu kesatuan. Aplikasinya ditekankan dalam pembahasan tentang klasifikasi iklim, penyimpangan iklim, dan manajemen bencana Lingkungan Ternak, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang aspek-aspek lingkungan yang mempengaruhi ternak dan hubungan antara meterologi, etologi, teknik perkandangan dan manajemen ternak dengan produktivitas, reproduktivitas dan kesehatan ternak. Serta membahas pula tentang dampak lingkungan oleh ternak dan penelitianpenelitian mutakhir dalam bidang lingkungan ternak.

LUHT4208

LUHT4210

LUHT4211

LUHT4212

LUHT4213

LUHT4214

LUHT4215

Sistem Budidaya Ikan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan ruang lingkup sistem budidaya ikan, biologi ikan, efisiensi produksi melalui perbaikan media dengan cara pengapuran dan pemupukan, efisiensi produksi ikan melalui perbaikan pakan dan manipulasi padat tebar, sistem budidaya ikan di perairan umum, sistem budidaya ikan di kolam air tawar, sistem budidaya ikan di air payau, sistem budidaya ikan di laut, dan budidaya ikan terpadu. Dasar-dasar Agribisnis, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang sejarah perkembangan dan konspe agribisnis, bentuk badan agribisnis dan kewirausahaan agribisnis, ekonomi agribisnis dan penerapannya dalam sistem agribisnis, prinsip-prinsip ekonomi dalam agribisnis dan pembiayaan perusahaan, lingkungan agribisnis dan pengaruhnya terhadap kinerja agribisnis serta peranan dan prospek pengembangan agribisnis. Dasar-dasar Budidaya Tanaman, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang sistem pertanian, faktor lingkungan tumbuh tanaman, pertumbuhan dan perkembangan tanaman, pembiakan tanaman, organisme penyumbang bahan organik dan pengganggu tanaman, serta sapta usaha tani. Pengantar Ilmu Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan sejarah perkembangan pertanian; sistem pertanian yang meliputi komponen ekosistem dan ragam ekosistem pertanian; peranan energi dalam produksi pertanian yang membahas konsep aliran energi dalam pertanian; bahan pangan manusia yang meliputi keanekaragaman bahan pangan, tanaman dan ternak utama, serta kebutuhan gizi manusia; sistem agribisnis yang meliputi unsur-unsur agribisnis, faktor pendukung dan penghambat agribisnis; serta peranan sektor pertanian terhadap pembangunan nasional, peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat, ekspor hasil pertanian, peningkatan devisa negara, industri agro serta pendapatan domestik bruto (PDB). Psikologi Belajar Mengajar, 2 sks Ruang lingkup psikologi belajar mengajar membahas berbagai konsep dan prinsip belajar yang akan diaplikasikan dalam kegiatan belajar mengajar meliputi: pengertian psikologi dan psikologi belajar mengajar, definisi proses belajar, ciri-ciri proses belajar, faktor-faktor psikologi yang mempengaruhi proses belajar, prinsip-prinsip belajar, faktor-faktor penentu efisiensi belajar, jenis dan motivasi belajar, tujuan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, perumusan pembelajaran, neraca pembelajaran, dan rencana penyajian pembelajaran. Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar serta landasan filosofis dan psikologis metoda dan teknik penyuluhan pertanian, penggolongan serta dasar pertimbangan pemilihan metoda dan teknik penyuluhan pertanian, metoda dan teknik penyuluhan pertanian secara individual, secara kelompok, secara massal melalui media tak terproyeksi, melalui media elektronik terproyeksi dan interaktif, serta praktikum metoda dan teknik penyuluhan pertanian secara individual, secara kelompok, dan secara massal.

LUHT4217

LUHT4218

LUHT4219

LUHT4232

LUHT4234

LUHT4235

Manajemen Agribisnis, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian agribisnis, manajemen dan manajemen agribisnis, macam-macam bentuk organisasi agribisnis serta faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihannya, manajemen keuangan agribisnis, manajemen pemasaran agribisnis, manajemen produksi pertanian, manajemen sumber daya agribisnis, serta memberikan contoh-contoh kasus-kasus penyelenggaraan agribisnis di Indonesia. Dasar-dasar Perlindungan Tanaman, 3 sks Mata kuliah ini membahas peranan hama dan penyakit tumbuhan dalam pertumbuhan tanaman dan produksi pertanian, jenis-jenis dan sifat biologi organisme pengganggu tanaman (OPT), faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kerusakan yang disebabkan oleh OPT, serta prinsip dan cara pengendalian hama dan penyakit tumbuhan. Manajemen Keuangan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari pengertian dan pengambilan keputusan dalam manajemen keuangan pertanian, modal, laporan keuangan, penyederhanaan laporan, penilaian investasi, struktur keuangan dan resiko, deviden dan portofolio investasi, pasar uang dan pasar modal, serta praktikum mengenai ruang lingkup manajemen keuangan. Studi Kelayakan Agribisnis, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian usaha, agribisnis, studi kelayakan dan tahap studi kelayakan, serta analisis aspek-aspek yang perlu dikaji dalam suatu studi kelayakan agribisnis (yuridis pasar, teknis/fisik/pelayanan, organisasi dan manajemen, sosial dan lingkungan, serta finansial). Pemuliaan Ternak, 2 sks Mata kulian ini menjelaskan tentang prinsip dasar pemuliaan ternak, aksi gen dan kemampuan menurunkan sifat, prinsip dan metode seleksi ternak, sistem perkawinan dan seleksi pada sapi, kambing, dan unggas, serta aplikasi bioteknologi dalam pemuliaan ternak. Organisasi Sosial & Kepemimpinan, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari tentang pengertian dan ruang lingkup organisasi sosial, lingkungan sosial, birokrasi, pengendalian dan perubahan organisasi sosial, serta pengertian dan ruang lingkup kepemimpinan sehingga dapat menerapkan kepemimpinan yang efektif. Manajemen Pelatihan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian manajemen pelatihan dan kegiatan-kegiatannya, macammacam pelatihan, perencanaan, perancangan pelatihan, strategi belajar mengajar dalam pelatihan, praktek membuat analisis kebutuhan latihan, inventarisasi keterampilan, mengolah data dan menetapkan prioritas kebutuhan latihan serta penyusunan kurikulum. Praktek keterampilan manajemen pelatihan yang mencakup merumuskan tujuan pelatihan, evaluasi pelatihan, menyusun rencana pengajaran dan rencana penyajian pengajaran. Dinamika Kelompok, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan bentuk-bentuk kelompok, pengertian, peranan, dan tugas kelompok tani dan nelayan, sejarah, pengertian, unsur-unsur, pendekatan danpenerapan dinamika kelompok, kepemimpinan kelompok, komunikasi kelompok, konflik dalam kelompok, pertumbuhan kelompok, pembinaan dan pengembangan kelompok tani, serta status dan penilaian kelompok tani.

LUHT4310

LUHT4311

LUHT4312

LUHT4326

LUHT4327

LUHT4328

LUHT4329

LUHT4330

Media Penyuluhan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian media penyuluhan pertanian, peran dan tugas media penyuluhan pertanian, klasifikasimedia penyuluhan pertanian, prinsip dan kriteria pemilihan media penyuluhan pertanian, sistematika perencanaan, penggunaan media penyuluhan pertanian, teknik penggunaan media dan peralatannya. Tata Niaga Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang konsep dasar tataniaga pertanian, saluran dan lembaga tataniaga, permintaan dan penawaran hasil-hasil pertanian, struktur pasar hasil-hasil pertanian, harga hasil-hasil pertanian, marjin, biaya, dan efisiensi tataniaga, alat-alat analisis tataniaga sederhana, manajemen tataniaga pertanian, permasalahan tataniaga yang dihadapi petani produsen dan beberapa usaha perbaikannya. Tata Niaga Peternakan, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari tentang pengertian dan ruang lingkup tataniaga peternakan, sertaa karakteristik produk peternakan, proses dari produsen sampai konsumen yang meliputi fungsi, kelembagaan, peranan pemerintah serta analisis mengenai biaya dan marjin tataniaga. Tata Niaga Perikanan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang produksi dan tataniaga perikanan, kaidah penawaran, permintaan dan keseimbangan pasar, fungsi tataniaga, nilai elastisitas, permintaan, penawaran, dan pendapatan, struktur dan bentuk pasar, analisis saluran dan marjin tataniaga perikanan, mekanisme pembentukan harga, proyeksi permintaan dan penawaran komoditi perikanan, dan strategi pembangunan perikanan dalam era agribisnis. Keteknikan Budidaya Ikan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang keteknikan budidaya ikan, persyaratan lokasi dan sarana budidaya ikan, pembangunan saluran dan pintu kolam, teknik budidaya ikan dalam kolam, pasang surut dan pintu tambak, desain dan tata letak tambak, desain karamba jaring apung, teknik budidaya ikan di karamba non karamba jaring apung, dan teknik budidaya ikan di akuarium. Budidaya Ternak Unggas, 3 sks Mata kuliah ini membahas asal-usul dan klasifikasi ayam, anatomi dan fisiologi; sistem perkandangan unggas, sanitasi dan pencegahan penyakit, pemilihan, penilaian bahan serta penentuan ransum pakan; penetasan telur, pemeliharaan, seleksi, culling dan rekording, serta penanganan dan pemasaran hasil. Budidaya Ternak Perah, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang perkembangan ternak perah dan bangsa ternak di berbagai negara, ketrampilan tentang perawatan dan penyediaan makanan ternak perah, penjelasan tentang kandang dan peralatannya serta sanitasi lingkungan, catatan (recording) ternak perah, reproduksi ternak dan seleksi serta kemampuan melakukan penilaian dan peremajaan ternak perah serta pengetahuan tentang organisasi/wadah pemasaran susu. Administrasi Penyuluhan Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, fungsi, dan cakupan administrasi penyuluhan pertanian, kelembagaan penyuluhan pertanian, klasifikasi penyuluhan pertanian, perencanaan penyuluhan pertanian, pelaku penyelenggara penyuluhan pertanian, serta pemantauan, evaluasi, dan pelaporan penyuluhan pertanian.

LUHT4333

LUHT4334

LUHT4335

LUHT4338

LUHT4339

LUHT4340

LUHT4343

LUHT4344

Budidaya Tanaman Pangan Utama, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang aspek ekonomi dan botani tanaman serealia, lingkungan tumbuh tanaman serealia, teknik budidaya padi, teknik budidaya jagung, sorgum, dan gandum, pengendalian gulma, hama penting tanaman serealia, penyakit penting tanaman serealia di Indonesia, hasil tanaman serealia, serta penanganan pascapanen tanaman serealia. Budidaya Tanaman Perkebunan Utama, 3 sks Membahas aspek botani dan ekonomi tanaman karet, kelapa dan kelapa sawit, meliputi: persyaratan tumbuh, bahan tanaman, pembibitan, pengolahan tanah, penanaman, pemeliharaan tanaman, pengendalian hama dan penyakit, serta penanganan panen dan pasca panen. Bangunan dan Peralatan Kandang, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang kandang dan pengembangan kawasan peternakan, kandang ternak perah, kandang ternak potong besar, kandang ternak ayam kampung dan ras potong dan pedaging, kandang ternak itik dan puyuh, peralatan kandang perah, ruang potong, telur dan peralatan penetasan. Inovasi Teknologi Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang berbagai inovasi teknologi perikanan, meliputi teknologi budidaya ikan dalam karamba jaring apung, teknologi budidaya Crustacea, Mollusca, Echinodermata, Amphibia, dan rumput laut. Selain itu juga diuraikan tentang teknologi pengolahan rumput laut. Teknik Penulisan Ilmiah, 2 sks Mata kuliah ini memberikan penjelasan tentang pengertian penulisan karya tulis ilmiah, format penulisan karya tulis ilmiah, cara penulisan kutipan, cara pengetikan, serta cara penyajian data. Kewirausahaan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan proses kewirausahaan, karakteristik kewirausahaan, identifikasi dan peluang bisnis dalam kewirausahaan, manajemen bisnis dalam kewirausahaan, pengambilan keputusan dan strategi pengambilan risiko, serta etika bisnis dalam kewirausahaan. Programa dan Evaluasi Penyuluhan Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini membahas teknik penyusunan programa dan evaluasi penyuluhan pertanian, mencakup pengertian dan tahapan penyusunan program penyuluhan pertanian, identifikasi potensi wilayah, identifikasi masalah, cara pencapaian tujuan, pengertian dan ruang lingkup evaluasi penyuluhan pertanian, langkahlangkah evaluasi penyuluhan pertanian, pengumpulan data potensi wilayah, penentuan masalah dan perumusan cara mencapai tujuan serta evaluasi penyuluhan pertanian secara keseluruhan. Teknologi Benih, 2 sks Mata kuliah ini membahas situasi perbenihan di Indonesia, pembentukan, dormansi, dan perkecambahan benih, budidaya pertanaman benih, pengolahan, penyimpanan, serta pengendalian dan analisis mutu benih. Teknik Pembenihan Ikan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prasarana dan sarana pembenihan ikan, pemilihan lokasi dan kualitas air, penyediaan teknik seleksi induk ikan, kematangan gonad dan pemijahan ikan, penetasan telur dan pendederan larva ikan, kebutuhan nutrisi dan penyusunan ransum pakan buatan, jenis dan kultur makanan alami, jenis hama dan penyakit serta pengendaliannya dan jenis-jenis ikan yang dapat dibudidayakan.

LUHT4345

LUHT4349

LUHT4351

LUHT4353

LUHT4354

LUHT4429

LUHT4431

LUHT4434

LUHT4441

Nutrisi dan Makanan Ternak, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian nutrisi dan zat-zat pakan, komposisi bahan pakan ternak dan fungsinya sebagai sumber zat gizi, komposisi tubuh ternak dan produk hasil ternak, bioenergi dan biosintesa, nilai makanan dan kualitas pakan, kebutuhan zat-zat nutrisi untuk berbagai jenis ternak sesuai penggunaannya, penyusunan ransum untuk berbagai jenis ternak dan macam penggunaannya serta cara pemberiannya. Pengolahan Hasil Pertanian, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa tentang penerapan sifat fisika dan kimia bahan baku industri hasil pertanian, serta sifat hidratasi bahan hasil pertanian, kesetimbangan massa dan energi, peristiwa pindah panas dalam proses pengolahan, prinsip-prinsip operasi pengolahan hasil pertanian, serta memberikan pengetahuan tentang bahan, penanganan pasca panen dan pengolahan beberapa komoditi pertanian meliputi: padi, kedelai, jagung, ubi kayu, buah dan sayuran. Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan, 3 sks Mata kuliah ini membahas prinsip dasar teknologi penanganan dan pengolahan hasil perikanan, penanganan dan transportasi ikan hidup, teknologi pengolahan produk tradisional, teknologi pengawetan dengan pendinginan dan pembekuan serta iradiasi, teknologi pengolahan dan pengawetan dengan proses pengalengan, teknologi pengolahan tepung dan minyak ikan, pengolahan produk fikokoloid, serta pengolahan surimi dan pemanfaatan hasil samping pengolahan produk perikanan. Ekonomi Produksi, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang perilaku ekoonomi produsen, fungsi produksi dan fungsi biaya, alokasi penggunaan masukan variabel dan konsep keuntungan perusahaan, pengaruh waktu terhadap proses produksi, program linier, dan teknik pengambilan keputusan berproduksi. Konservasi Sumber Daya Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang dasar-dasar konservasi dan pelestariannya, sumberdaya pertanian, konservasi tanah dan air, konservasi sumberdaya hayati, peraturan perundangan dan kelembagaan dalam konservasi sumberdaya pertanian, dan sistem pengelolaan sumberdaya pertanian. Gizi dan Kesehatan Keluarga, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip ilmu gizi yang meliputi pengertian gizi, unsur-unsur gizi dalam pangan, kebutuhan pangan, dan gizi, menumakan seimbang untuk keluarga, pengaruh perlakuan pangan terhadap gizi, berbagai masalah pangan dan gizi, serta upaya penanggulangannya, hubungan gizi dan penyakit serta hubungan gizi dan produktivitas kerja. Pemanfaatan Limbah Pertanian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan pandangan umum limbah pertanian, jenis-jenis limbah beserta sifatnya, potensi penggunaan limbah pertanian dan teknologi pengolahan dalam memanfaatkan limbah pertanian. Pengolahan Hasil Ternak, 3 sks Mata kuliah ini mempelajari dan menerapkan tentang pengolahan hasil ternak serta mengembangkannya secara benar, efektif, dan efisien. Hasil ternak yang dimaksud meliputi daging dan produk daging, termasuk daging unggas, susu, dan produk susu, serta telur dan produk telur.

LUHT4442

LUHT4443

LUHT4447

LUHT4448

LUHT4449

LUHT4450

LUHT4451

LUHT4452

Pengolahan Limbah Ternak, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengenalan struktur jaringan beberapa limbah ternak, cara-cara pengawetan, penyamakan, pengolahan dan grading kulit, cara-cara dan proses mikrobiologi dalam pembuatan gasbio, kompos dan pupuk kandang, cara dan proses penyimpanan limbah ternak, serta pengenalan pengolahan limbah ternak yang bermanfaat dalam proses recycling. Pengembangan Budidaya Ikan, 2 sks Mata kuliah ini membicarakan tentang pedoman pembangunan perikanan budidaya, integrasi perikanan dalam pengelolaan kawasan pesisir, tatalaksana budidaya ikan yang bertanggungjawab, kebijakan pembangunan perikanan budidaya, strategi pengembangan budidaya ikan, serta pengembangan budidaya perikanan terpadu Konservasi Sumber Daya Perairan, 3 sks Mata kuliah ini membahas wilayah perairan Indonesia, prinsip dasar pembangunan kelautan, potensi sumber daya laut NKRI, pengelolaan sumber daya laut, konsep perencanaan tata ruang laut, konsep daya dukung perairan dan metode rapfish, prinsip dasar konservasi dan manfaatnya bagi perikanan, konsep pembangunan berkelanjutan dan pengelolaan perikanan lestari. Seminar, 1 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, tujuan dan manfaat seminar; identifikasi, perumusan dan pemecahan masalah secara tertulis; teknik pelaksanaan seminar. PKL, 4 sks Mata kuliah ini memberikan keterampilan tentang identifikasi lapangan dan kepustakaan; pembuatan proposal praktik kerja lapangan (PKL); seminar proposal PKL; penyuluhan pada petani-nelayan; pembinaan usahatani sesuai judul PKL; pengabdian kepada masyarakat petani-nelayan; pengadaan seminar hasil PKL di lokasi praktik (kecamatan); penulisan laporan PKL dan proses pengujian PKL. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep, sistem, subsistem, dan permasalahan pembangunan pertanian di Indonesia, konsep teoritis, penerapan, dan penelitian di bidang komunikasi inovasi serta perubahan perilaku, menguasai pengetahuan dan ketrampilan dasar penelitian sosial, cara penyusunan programa dan melakukan evaluasi penyuluhan pertanian, serta konsep agribisnis dan analisis aspek-aspek yang perlu dikaji dalam suatu studi kelayakan agribisnis.

LUHT4453

LUHT4455

LUHT4490

LUHT4491

LUHT4500

2.6. Kelompok Mata Kuliah Teknologi Pangan


PANG4211 Pengetahuan Bahan Pangan Nabati, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang karakteristik berbagai sumber pangan nabati, proses fisiologi pasca panen bahan pangan nabati, distribusi tanaman pangan, dan klasifikasi berdasarkan kriteria mutu pangan. Pengantar Teknologi Pangan, 2 sks Mata kuliah ini memberi pengetahuan kepada mahasiswa tentang definisi ilmu dan teknologi pangan serta ruang lingkup ilmu dan teknologi pangan yang meliputi pengetahuan bahan pangan, dasar-dasar teknologi pengolahan pangan, prinsip pengaweran makanan, serta dasar-dasar pengemasan dan penyimpanan makanan.

PANG4212

PANG4213

Kimia Pangan, 3 sks Mata kuliah ini memberi pengetahuan kepada mahasiswa tentang struktur dan sifat kimia berbagai komponen yang terkandung dalam bahan pangan yang meliputi air, karbohidrat, protein, minyak dan lemak, vitamin, pigmen, citarasa, enzim dan bahan tambahan makanan serta perubahan-perubahannya selama penanganan pascapanen dan pengolahan pangan. Mikrobiologi Pangan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa tentang pengertian dan dasardasar mikrobiologi yang meliputi pengenalan terhadap mikroorganisme termasuk bentuk dan karakteristik sel, cara pertumbuhan dan factor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan, penggolongan dan sifat-sifat mikroorganisme penyebab penyakit dan perusak makanan, pengujian mikrobiologis serta prinsip pengawetan dan fermentasi pangan. Prinsip Teknik Pangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip dan aplikasi keteknikan/rekayasa (engineering) dalam sistem proses pengolahan dan pengawetan pangan, mencakup system satuan dan dimensi, kesetimbangan massa, prinsip temodinamika dan kesetimbangan energi, aliran dan transportasi fluida, pindah panas, prinsip proses termal dan optimasi kecukupan proses termal, pendinginan dan pembekuan, psikometrika, pengeringan, dehidrasi dan evaporasi. Pengetahuan Bahan Pangan Hewani, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang pengenalan bahan pangan hewani yang meliputi daging, unggas, susu, telur, dan hasil perikanan. Selain itu, mata kuliah ini juga membahas tentang struktur, sifat fisik dan kimia, komposisi, perubahan post mortem, mikrobiologi, kualitas/mutu bahan pangan hewani dan factor-faktor yang mempengaruhinya. Biokimia Pangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengetahuan dan prinsip-prinsip dasar biokimia di bidang pangan yang meliputi biokimia sel, peranan makromolekul terutama protein dan enzim, bioenergetika, pengetahuan dasar genetika dan bioteknologi pangan. Metabolisme Zat Gizi Pangan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang sumber, fungsi, peranan, metabolisme zat-zat gizi tubuh. Metabolisme zat gizi di dalam tubuh meliputi pencernaan, penyerapan, pengeluaran menuju sel-sel tempat berlangsungnya proses metabolisme lanjutan, serta enzim dan hormon yang terlibat. Mata kuliah ini juga menjelaskan tentang factor-faktor yang mempengaruhi kelancaran dan hambatan zat gizi di dalam tubuh. Ekonomi Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang analisis dan pemahaman mengenai system agribisnis pangan ditinjau dari aspek ekonomi yang mengkaji kegiatan produksi, transportasi, penyimpanan, transformasi, serta distribusinya dari produsen dan konsumen. Penanganan dan Pengolahan Serealia dan Palawija, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang dasar-dasar penanganan dan pengolahan serealia dan palawija meliputi padi, jagung, kedelai, kacang tanah dan ubi kayu dari proses pemanenan hingga menjadi komoditas siap jual.

PANG4214

PANG4215

PANG4221

PANG4222

PANG4223

PANG4224

PANG4225

PANG4226

Penanganan dan Pengolahan Hortikultura, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang aspek penanganan pasca panen komoditas sayuran dan buah-buahan. Pembahasan meliputi klasifikasi jenis dan varietas, komponen penyusun sayuran dan buah-buahan serta faktor penyebab kerusakannya. Aspek penanganan pasca panen hortikultura mencakup penanganan segar dan produk olahannya. Apek pengolahan meliputi prinsip-prinsip pengawetan produk menggunakan suhu rendah, suhu tinggi (pengalengan), pengeringan, pengaweran secara kimiawi dan fermentasi. Pengemasan Pangan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang berbagai jenis bahan kemas dan sifatsifatnya baik kemasan primer, sekunder dan cara pengemasan yang tepat untuk komoditas pangan serta sistem pelabelan. Penyimpanan dan Penggudangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang cara penyimpanan dan penggudangan produk pangan, penanganan berbagai masalah yang dijumpai dalam aktivitas penyimpanan dan penggudangan produk pangan serta faktorfaktor yang mempengaruhi proses penyimpanan dan penggudangan komoditas pangan Nutrifikasi Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang teknik peningkatan nilai gizi (nutrisi) pangan melalui cara fortifikasi, suplementasi maupun komplementasi, yang mencakup nutrifikasi protein, nutrifikasi lemak, suplementasi serat pangan, suplementasi vitamin dan fortifikasi mineral. Teknologi Pengolahan Pangan, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang pengertian, faktor penyebab kerusakan dan dasar-dasar pengolahan pangan menggunakan suhu rendah, suhu tinggi dan proses pengolahan pangan secara modern. Pembahasan dalam mata kuliah ini juga meliputi proses fermentasi bahan pangan, cara pengolahan buah-buahan, sayursayuran, serealia, umbi-umbian, daging, susu, telur, dan ikan, serta cara-cara pengemasan, penyimpanan dan penggudangan komoditas pangan. Penanganan dan Pengolahan Hasil Peternakan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang klasifikasi dan berbagai macam sumber hasil peternakan berikut cara pemanenannya, cara penanganan komoditas hasil peternakan mulai dari proses pra-pemotongan, pemotongan dan penanganan komoditas karkas, sanitasi, pengkelasan mutu serta perhitungan rendemen hasil pemotongan ternak berikut pemeriksaan mutu hasil ternak. Penanganan dan Pengolahan Hasil Perikanan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang cara penanganan ikan hasil tangkapan di atas kapal dan di darat serta prinsip-prinsip pengolahan ikan, baik secara tradisional maupun modern serta pengolahan hasil perikanan secara fermentasi dan pemanfaatan hasil samping produk perikanan. Manajemen Industri Pangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian industrialisasi pangan dan ruang lingkup industri pangan meliputi definisi, karakteristik, kategori, pola, kebijakan dan strategi pengembangan serta aspek manajerial yang meliputi manajemen serta operasionalisasi industri pangan.

PANG4227

PANG4228

PANG4311

PANG4312

PANG4313

PANG4314

PANG4315

PANG4317

Sanitasi dalam Penanganan Pangan, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang pengertian dasar-dasar keracunan makanan dan penyebabnya, serta prinsip-prinsip higienitas dan sanitasi yang perlu diterapkan untuk mencegah terjadinya keracunan makanan sehingga suatu produk pangan aman untuk dikonsumsi. Keamanan Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pentingnya keamanan pangan bagi kesehatan manusia dan penerapannya pada setiap tahap mulai dari penanganan bahan mentah, pengolahan, penyimpanan, pengemasan dan penyiapan pangan, baik untuk produk pangan siap olah maupun produk pangan yang siap diperdagangkan. Mata kuliah ini juga membahas tentang jenis-jenis bahaya dalam pangan, sifat dan sumber bahaya, serta faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan mikroba dan metode deteksi bahaya mikroba berikut bahanbahan kimia pada produk pangan beserta metode pengendaliannya. Ekonomi Teknik, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan pengaruh tingkat bunga modal dan waktu terhadap nilai uang, perhitungan analisis biaya penggunaan alat/mesin pengolahan pangan, proses pengambilan keputusan dalam pemilihan berbagai alternatif, perkiraan optimasi dalam suatu usaha dengan beberapa produk pangan, analisis kelayakan usaha pengolahan pangan serta perkiraan waktu dalam penggantian mesin pengolahan pangan. Satuan Operasi pada Industri Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, prinsip dan peralatan yang terlibat dalam aktivitas pra pengolahan pangan yang meliputi pembersihan, sortasi, grading, pengecilan ukuran dan emulsifikasi; prinsip, peralatan serta aplikasi proses filtrasi, ekspresi, dan sentrifugasi dalam pengolahan pangan; pengertian, prinsip dan aplikasi proses pendinginan, pembekuan, pengkonsentrasian menggunakan metode evaporasi dan konsentrasi membran; serta pengertian, prinsip, peralatan dan aplikasi proses penggorengan dan pemanggangan dalam pengolahan pangan. Teknik Penanganan Limbah Industri Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, jenis-jenis, prinsip dan teknik penanganan limbah beserta pemanfaatan hasil samping (by product) yang dihasilkan oleh suatu industri pangan. Analisis Sensori, 2 sks Mata kuliah ini memberikan konsep dasar, panca indera manusia sebagai instrumen uji dan jenis-jenis atribut sensori, menjelaskan pedoman dan metode, serta faktor yang mempengaruhi pengujian sensori serta aplikasinya untuk studi konsumen dan penjaminan mutu pangan. Evaluasi Nilai Gizi Pangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang evaluasi nilai gizi karbohidrat yang meliputi aktivitas dan pengujian hipoglikemik dan indeks glikemik pangan, evaluasi nilai pati dan peran serat pangan, evaluasi nilai gizi lemak meliputi asam lemak dan kolesterol, faktor-faktor alami yang mempengaruhi nilai gizi protein meliputi antitripsin, antikemotripsin, fitohemaglutinin dan senyawa polifenol, pengaruh pengolahan terhadap nilai gizi protein yang meliputi pengolahan menggunakan panas, alkali, secara fermentasi dan reaksi maillard, evaluasi nilai gizi protein secara in vitro, in vivo, evaluasi nilai gizi vitamin dan mineral pada produk pangan.

PANG4318

PANG4321

PANG4322

PANG4323

PANG4324

PANG4325

PANG4411

Analisis Pangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian angka berarti, ketepatan dan ketelitian analisis, metode analisis data hasil analisis pangan, sifat kimia bahan pangan, cara-cara analisis sifat fisik kimia bahan pangan yang meliputi kadar air, abu, mineral, protein, lemak, dan karbohidrat serta cara-cara analisis sifat fisik bahan pangan yang meliputi analisis tekstur dan warna. Pengendalian Mutu pada Industri Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang aspek-aspek dalam pengelolaan mutu pada industri pangan meliputi landasan konsep mutu, cacat mutu, karakteristik mutu, standar serta tata cara penulisan spesifikasi mutu untuk bahan mentah, proses dan produk akhir dalam suatu pengolahan pangan beserta teknik-teknik pengendalian mutu menggunakan metode statistik dan teknik peningkatan mutu. Standarisasi dan Legislasi Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang aturan-aturan dan kebijakan yang berkenaan keamanan dan ketahanan pangan baik dalam bentuk standarisasi maupun legislasi yang berlaku secara nasional maupun internasional berikut penerapannya dalam rangka menyediakan pangan yang aman, baik dan adil bagi masyarakat. Praktikum Mikrobiologi dan Sanitasi Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang materi-materi yang memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk membedakan pangan yang rusak dan tidak rusak serta mengidentifikasikan mikroorganisme penyebabnya dan menerapkan prinsip-prinsip sanitasi pencegahannya. Praktikum Kimia dan Analisis Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan metode pengukuran ketepatan dan ketelitian dalam analisis pangan, metode analisis data hasil analisis pangan, sifat kimia bahan pangan yang terkait dengan cara menganalisis bahan, metode dan cara-cara yang digunakan untuk menganalisis sifat fisiko kimia bahan pangan yang meliputi kadar air, abu, mineral, protein, lemak dan karbohidrat, serta metode dan cara-cara yang digunakan untuk menganalisis sifat fisik bahan pangan meliputi analisis warna, reologi (bahan cair) dan tekstur. Praktikum Teknologi Pengolahan Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang aplikasi proses-proses pengolahan pangan meliputi pengolahan menggunakan suhu rendah, suhu tinggi, mikroorganisme, dan pengolahan secara modern baik untuk produk nabati maupun hewani. Praktikum Analisis Sensori, 1 sks Mata kuliah ini memberikan panduan dalam pelaksanaan praktikum evaluasi sensori meliputi aspek penyiapan uji yang terdiri dari aktivitas penetapan panelis, tempat dan contoh; penggunaan uji yang tepat meliputi uji objektif (uji pembedaan dan uji deskriptif), uji afektif (uji hedonik dan preferensi), serta aplikasi sensori dalam evaluasi mutu pangan. Praktikum Prinsip Teknik Pangan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang aplikasi praktis dari prinsip-prinsip pengolahan pangan meliputi satuan dan dimensi, kesetimbangan massa, prinsip termodinamika dan kesetimbangan energi, aliran dan transportasi fluida, proses termal dan optimasi kecukupan proses termal, pendinginan dan pembekuan, psikrometrika, pengeringan, dehidrasi dan evaporasi, serta peralatan-peralatan yang diperlukan dalam masing-masing proses pengolahan pangan baik secara batch maupun continue.

PANG4412

PANG4413

PANG4422

PANG4423

PANG4424

PANG4427

PANG4428

3. KELOMPOK MATA KULIAH FEKON

3.1. Kelompok Mata Kuliah Ekonomi


ESPA4222 Matematika Ekonomi dan Bisnis, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4212 matematika Ekonomi II, 3 sks) Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan konsep-konsep dan teknik-teknik dalam matematika terapan yang sering digunakan untuk analisis ekonomi, bisnis dan keuangan. Materi yang dibahas adalah derivatif fungsi yang terdiri dari banyak variabel bebas, matriks, nonlinier programming, diferensial, integral, serta perkenalan dengan optimisasi dinamik. Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat melakukan perbandingan keseimbangan (comparative static analysis) dan analisis dinamik (dynamic analysis) , menemukan time path serta mahasiswa dapat menyelesaikan masalah optimisasi nonlinier berganda. Prasyarat: ESPA4122 (Matematika Ekonomi). Statistika Ekonomi dan Bisnis, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4214 Statistika Ekonomi II, 3 sks)Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan konsep-konsep dan teknik-teknik dalam statistika. Mata kuliah ini merupakan kelanjutan dari Statistika Ekonomi I yang harus diikuti oleh mahasiswa fakultas ekonomi. Mata kuliah ini membahas metode statistika untuk inferens dengan kai-kuadrat, anova, metode non parametrik, menghitung dan menginterprestasikan hasil analisis regresi sederhana dan regresi berganda, serta menghitung dan menggunakan angka indeks. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu melakukan perhitungan statistika-ekonomi. Prasyarat : ESPA4123 (Statistika Ekonomi). Ekonoml Moneter, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4217 Ekonomi Moneter I, 3 sks) Mata kuliah ini mempelajari tentang pengetahuan ilmu ekonomi moneter, yang ditujukan untuk mampu menganalisis berbagai pengaruh perubahan variabel-variabel ekonomi moneter terhadap perekonomian serta implikasi dari kebijakan moneter. Prasyarat: ESPA4220 (Teori Ekonomi Makro). Sejarah Perekonomian, 3 sks Dapat menjelaskan proses perkembangan dan pertumbuhan perekonomian negara-negara di dunia sehingga terjadi perubahan perekonomian di dunia. Prasyarat: Tidak ada. Ekonomi Syariah, 3 sks Mata kuliah ini ditujukan bagi mahasiswa yang berkonsentrasi atau mengambil minor atau penunjang bidang ilmu ekonomi syariah. Pencapaian kompetensi syariah diharapkan menjadikan mahasiswa mampu memilah dan memilih perilaku individu, kelompok, perusahaan dan pemerintahan, sesuai dengan prinsip syariah. Pokok-pokok bahasan perkuliahan mencakup sifat dan ciri ilmu ekonomi, konsep penawaran dan permintaan, perilaku konsumsi, produksi dan biaya, pasar dan penetapan harga, distribusi pendapatan, dan sistem ekonomi pasar islami. Ekonomi Pertanian 3 sks Mata kuliah ini membahas materi yang berkaitan dengan landasan dasar dari prinsip-prinsip dan metode analitis teori ekonomi yang dipakai untuk memecahkan masalah ekonomi di bidang pertanian. Materi Ekonomi Pertanian meliputi penjelasan mengenai perilaku unit-unit mikro di sektor pertanian hingga tercapai keseimbangan pasar. Penekanan yang diberikan pada konsep-konsep mengenai unit produksi berikut permasalahan yang mungkin timbul, merupakan indikator pentingnya kebijakan-kebijakan yang dapat memotivasi produsen sektor pertanian (pelaku agribisnis).

ESPA4224

ESPA4227

ESPA4512

ESPA4426

ESPA4415

ESPA4228

Ekonomi Publik, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4218 Ekonomi Publik I, 3 sks) Mata kuliah ini memberikan gambaran fungsi dan peranan pemerintah agar masyarakat dalam mencapai tujuan atau melaksanakan kegiatan-kegiatan ekonominya dilakukan secara efektif dan efisien. Mata kuliah ini menjelaskan pengaruh setiap kegiatan ekonomi pemerintah dalam kehidupan ekonomi masyarakat secara keseluruhan termasuk cara-cara membayar segala kegiatan tersebut serta efeknya dalam kehidupan ekonomi masyarakatnya. Mata kuliah ini juga mencakup uraian tentang kebijakan harga barang-barang publik oleh pemerintah, pengaruh pajak terhadap perekonomian, pinjaman luar negeri dan pembangunan ekonomi serta distribusi pendapatan. Ekonomi Pembangunan, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44213 Ekonomi Pembangunan I, 3 sks) Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengertian dan pemahaman masalah pembangunan ekonomi di negara berkembang. Pembahasan mencakup definisi, pengertian dan teori pembangunan, sejarah, proses dan strategi pembangunan, peranan kebijakan fiskal, moneter dan perdagangan luar negeri dalam pembangunan ekonomi, serta kaitan antara pembangunan di negara berkembang dengan perkembangan ekonomi di negara maju. Ekonomi Internasional, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44216 Ekonomi Internasional I, 3 sks) Mata kuliah ini membahas konsep dasar teori ekonomi internasional khususnya perdagangan internasional. Teori ini mencakup faktor-faktor yang mempengaruhi perdagangan internasional, manfaat perdagangan, dampak perdagangan terhadap alokasi sumber daya dan distribusi pendapatan, kebijakan perdagangan yang membahas instrumen tarif dan kuota serta teori hubungan antar negara. Secara lebih lengkap, mata kuliah ini lebih menitikberatkan pada masalah-masalah: hubungan ekonomi internasional; Teori Klasik dalam perdagangan internasional; Teori modern dalam perdagangan internasional; Harga faktor-faktor produksi; pertumbuhan ekonomi dan perdagangan internasional; proteksi; Perjanjian perdagangan dan integrasi ekonomi; tata ekonomi internasional baru; dan tentang peranan perusahaan multinasional. Prasyarat: ESPA4111 (Pengantar Ekonomi Mikro), ESPA4110 (Pengantar Ekonomi Makro).

ESPA4229

ESPA 4226

ESPA 4314

Perekonomian Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini membahas beberapa permasalahan yang dihadapi oleh perekonomian Indonesia antara lain kebijakan sektor pertanian dan industri di Indonesia, sistem keuangan dan perbankan, kemiskinan, pengangguran, otonomi daerah, pembangunan ekonomi berdimensi manusia, koperasi dan permasalahan yang dihadapinya. Ditinjau dari hubungan dengan dunia internasional maka BMP ini juga mencakup berbagai permasalah perdagangan internasional, privatisasi. investasi, utang luar negeri dan tren globalisasi yang melanda perekonomian dunia. Modul ini juga dilengkapi oleh berbagai solusi kebijakan yang diambil pemerintah untuk mengatasi permasalahan-permasalahan tersebut. Prasyarat: ESPA4221 (Teori Ekonomi Mikro ); ESPA4220 (Teori Ekonomi Makro). Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan, 3 sks Mata kuliah ini membahas peranan sumber daya alam dan lingkungan dalam pembangunan ekonomi. Secara terinci materi yang disajikan meliputi, peranan sumber daya alam untuk pertumbuhan ekonomi, jenis dan kategori sumber daya alam, berbagai program pengelolaan agar pembangunan ekonomi berkesinambungan sehingga tercapai kesejahteraan masyarakat dan terjaganya kelestarian sumber daya alam dan lingkungan. Selain itu juga membahas perhitungan dan analisis neraca penggunaan serta evaluasi sumber daya alam dan lingkungan. Prasyarat: ESPA 4221 (Teori Ekonomi Mikro I) dan ESPA4222 (Matematika Ekonomi dan Bisnis).

ESPA 4317

ESPA 4318

Sistem Ekonomi, 2 sks Mata kuliah ini membandingkan dua bentuk sistem perekonomian yang ekstrim yaitu kapitalisme dan sosialisme. Pembahasan meliputi materi sifat-sifat sistem perekonomian tersebut beserta lembagalembaganya. Selain itu membahas pula aspek kebaikan dan keburukan dari sistem kapitalisme dan sosialisme yang didasarkan pada performance criteria, ciri-ciri khusus dari sistem perekonomian saat ini, analisis sistem ekonomi pasar, sistem perencanaan dan negara-negara yang sudah termasuk dalam kategori negara sejahtera. Prasyarat: ESPA4110 (Pengantar Ekonomi Makro) dan ESPA 4111 (Pengantar Ekonomi Mikro). Sistem Keuangan Pusat dan Daerah, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44412 Ekonomi Publik II, 3 sks) Mata kuliah ini membahas sistem pemerintahan di Indonesia yang telah memberlakukan sistem otonomi daerah. Masalah krusial dalam sistem ini yaitu kekuatan keuangan daerah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu materi yang akan dibahas dalam mata kuliah ini meliputi: konsep otonomi daerah, manfaat otonomi daerah, konsep perimbangan keuangan pusat dan daerah, sumber pendapatan daerah, pajak dan retribusi, identifikasi potensi pengembangan ekonomi daerah, penyediaan barang dan jasa oleh pemerintah pusat dan daerah serta pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup dalam otonomi daerah. Prasyarat: ESPA4228 (Ekonomi Publik).

ESPA 4524

ESPA 4319

Ekonomi Sumber Daya Manusia, 3 sks Mata kuliah ini membahas peranan penduduk sebagai faktor produksi dan tenaga kerja yang merupakan pelaksanan dalam proses pembangunan Secara rinci materi yang disajikan meliputi konsep ekonomi sumber daya manusia secara umum, konsep tenaga kerja, keseimbangan dalam pasar tenaga kerja yang meliputi penawaran dan permintaan tenaga kerja, tingkat partisipasi angkatan kerja dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, migrasi dan human capital, pengangguran dan jenis-jenisnya dan cara menanggulangi. Selain itu juga dibahas tentang investasi pada sumber daya manusia untuk peningkatan kesejahteraan, perencanaan tenaga kerja, bentuk organisasi pengusaha dan serikat pekerja serta kebijakan hubungan industrial antar pengusaha dan pekerja. Prasyarat: ESPA 4110 (Pengantar Ekonomi Makro); dan ESPA4111 (Pengantar Ekonomi Mikro). Statistika Ekonomi, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44113 Statistika Ekonomi I, 3 sks) Mata kuliah ini meliputi materi tentang metode pengumpulan data, penyusunan data, analisis serta interpretasi, aplikasi data dalam bentuk grafik dan chart, menghitung berbagai nilai-nilai sentral, deret berkala (time series), angka indeks, probabilitas serta Anova. Prasyarat: ESPA4112 ( Matematika Ekonomi I). Pengantar Ekonomi Makro, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengenalan konsep dasar tentang pembentukan Pendapatan Nasional yaitu: penawaran dan permintaan agregatif dan interaksi antara keduanya. Pembahasan penawaran agregatif meliputi pasar tenaga kerja, dan fungsi produksi agregatif. Pembahasan permintaan agregatif mencakup teori mengenai pengeluaran konsumsi, investasi, pengeluaran pemerintah, ekspor dan impor. Dibahas pula teori permintaan akan uang, faktor penentu jumlah uang beredar dan teori lalu lintas modal antar negara.

ESPA 4123

ESPA4110

ESPA4122

Matematika Ekonomi, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4112 Matematika Ekonomi I, 3 sks) Mata kuliah ini sebagai alat untuk menganalisis masalah-masalah ekonomi dengan menggunakan simbolsimbol matematika sehingga dapat digunakan dalam penjabaran dan pengembangan teori ekonomi.

ESPA4513

Ekonomi Industri, 3 sks Mata kuliah ini membahas permasalahan struktur, perilaku dan kinerja industri, pengaruh struktur pada penerapan harga dan kesejahteraan masyarakat, usaha-usaha yang mempengaruhi kinerja industri oleh pemerintah, mengidentifikasi bentuk-bentuk pasar, menganalisis pengaruh pasar yang bisa dikategorikan sempurna dan tidak sempurna, serta memberikan alternatif bagi solusi atas ketidaksempurnaan pasar sesuai dengan tujuan yang dikehendaki. Prasyarat: ESPA4221 (Teori Ekonomi Mikro). Ekonomi Perencanaan, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai aspek tentang perencanaan ekonomi yang meliputi pengertian dan ruang lingkup ekonomi pembangunan ekonomi, definisi dan ruang lingkup perencanaan, teknik perencanaan secara umum implementasi dan evaluasi, perencanaan pasar dan agen pemerintah, perencanaan pembangunan ekonomi daerah, seleksi strategi pembangunan ekonomi daerah, penyiapan rencana proyek secara terperinci dan tinjauan tentang perencanaan pembangunan di Indonesia. Pengantar Ekonomi Mikro, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar ekonomi dilihat dari sisi mikro yang meliputi teori perilaku konsumsi baik dengan pendekatan kardinal maupun dengan pendekatan ordinal, teori produksi dan struktur pasar baik pasar persaingan sempurna, pasar monopoli dan pasar persaingan tidak sempurna. Selain itu juga menggunakan analisis grafik, diagram dan juga matematik. Sejarah Pemikiran Ekonomi, 3 sks Mata kuliah ini membahas proses evolusi dari berbagai pemikiran dibidang ekonomi sejak dari zaman pemikir-pemikir ekonomi yang digolongkan sebagai pemikir-pemikir klasik seperti Adam Smith, Malthus, David Ricardo dll hingga ke pemikir-pemikir golongan Ratex. Ekonomi Koperasi, 2 sks, (Ekuivalen dengan ESPA4313 Ekonomi Koperasi, 3 sks) Mata kuliah ini membahas berbagai hal yang terkait dengan koperasi di Indonesia yang meliputi pengertian tentang koperasi, sejarah koperasi di Indonesia dan dunia, organisasi dan manajemen koperasi, koperasi sebagai suatu perusahaan, kebijakan perkreditan terutama kredit kecil dan pedesaan, dan peranan koperasi dalam pembangunan. Prasyarat: ESPA 4110 (Pengantar Ekonomi Makro); ESPA 4111 (Pengantar Ekonomi Mikro); EKMA 4111 (Pengantar Bisnis). Metode Penelitian, 3 sks Mata kuliah ini membahas prosedur dan metode penelitian, pelaksanaan penelitian sampai dengan penulisan hasil penelitian. Pembahasan dimulai dengan pembuatan rancangan penelitian. Rancangan penelitian mencakup rumusan permasalahan, pembentukan model atau kerangka pemikiran, identifikasi variabel sampai ke operasionalnya, pemilihan sumber data dan cara pengumpulan. Dalam bagian terakhir, penekanan diberikan cara penulisan laporan penelitian secara komperehensif. Prasyarat: ESPA4224 (Statistika Ekonomi dan Bisnis).

ESPA4219

ESPA4111

ESPA4316

ESPA4323

ESPA4315

ESPA4424

Analisis Ekonomi Pembangunan, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4414 Ekonomi Pembangunan II, 3 sks) Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dalam prinsip-prinsip dasar dan isu-isu kebijakan dalam pertumbuhan dan pembangunan ekonomi baik dalam konteks ekonomi nasional maupun daerah. Materi ini mencakup kajian tentang peranan aspek fisik, sumber daya alam, dan sumber daya manusia, inovasi teknologi, produktivitas dan kelembagaan (institusional) dalam mendukung pertumbuhan dan pembangunan ekonomi. Selain itu juga menjelaskan berbagai pola dan variasi kasus dalam pertumbuhan dan kinerja pembangunan di berbagai negara seperti yang pernah diaplikasikan baik negara maju (development countries) ataupun negara-negara berkembang (under development countries) lainnya termasuk di Indonesia. Prasyarat: ESPA 4220 (Teori Ekonomi Makro); ESPA4221 (Teori Ekonomi Mikro); ESPA4229 (Ekonomi Pembangunan). Ekonomi Regional, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4517 Ekonomi Regional, 3 sks) Mata kuliah ini membahas perilaku ekonomi manusia pada dimensi wilayah dan spasial (tata ruang) yang meliputi: ruang lingkup dan metode dalam regional ekonomi, teori lokasi industri, aglomerasi industri, tata guna lahan perkotaan, hirarki sistem perkotaan, teori pertumbuhan wilayah dan teknik analisis wilayah seperti: model basis ekonomi, analisis shift share dan model input-output. Prasyarat : ESPA 4222 (Matematika Ekonomi dan Bisnis); ESPA4220 (Teori Ekonomi Makro); ESPA4221 (Teori Mikro Ekonomi). Teori Ekonomi Makro, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44210 Teori Ekonomi Makro I, 3 sks) Mata kuliah ini merupakan pendalaman dari Pengantar Ekonomi Makro yang membahas indikator-indikator makro ekonomi, konsep pembentukan permintaan dan penawaran agregat pada perekonomian tertutup dan terbuka, analisis keseimbangan pada beberapa pasar, teori dan pendekatan mengenai konsumsi dan investasi, teori keseimbangan Keynes, teori dan perhitungan inflasi serta beberapa teori pertumbuhan. Pendekatan yang digunakan dalam mata kuliah ini adalah metode kuantitatif, grafis dan empiris. Prasyarat: ESPA4110 (Pengantar Ekonomi Makro); ESPA 4122 (Matematika Ekonomi).

ESPA4425

ESPA4220

ESPA4320

Teori Ekonomi Makro Lanjutan, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA44310 Teori Ekonomi Makro II, 3 sks) Mata kuliah ini merupakan pendalaman dari Teori Ekonomi Makro. Topik yang dibahas mengenai: analisis permintaan dan penawaran agregat pada sistem perekonomian terbuka dan tertutup, analisis absorpsi domestik, analisis keseimbangan makro pada perekonomian terbuka dan tertutup serta analisis faktor-faktor pertumbuhan ekonomi. Prasyarat: ESPA 4220 (Teori Ekonomi Makro). Ekonometrika, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan penggunaan Ordinary Least Square (OLS), identifikasi dan pemecahan masalah berdasarkan asumsi-asumsi dasar statistik (heterokedastisitas, multikolinearitas dan korelasi serial), model dan perhitungan sesuai dengan sifat-sifat data ekonomi, regresi, serta model-model ekonometrika. Prasyarat: ESPA4224 (Statistika Ekonomi dan Bisnis), ESPA4221 (Teori Ekonomi Mikro); dan ESPA 4220 (Teori Ekonomi Makro).

ESPA4312

ESPA4221

Teori Ekonomi Mikro, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4211 Teori Ekonomi Mikro I, 3 sks) Mata kuliah ini membahas konsep pasar dan harga, perilaku konsumen dan produsen, struktur pasar, teori produksi, keseimbangan umum, kegagalan pasar strategi kompetitif. Pendekatan yang digunakan untuk menjelaskan materi ini dengan menggunakan metode kuantitatif, grafis dan empiris. Prasyarat: ESPA 4111 (Pengantar Ekonomi Mikro), ESPA4222 (Matematika Ekonomi dan Bisnis).

ESPA4321

Teori Ekonomi Mikro Lanjutan, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4311 Teori Ekonomi Mikro II, 3 sks) Mata kuliah ini merupakan pendalaman dari Teori Ekonomi Mikro. Topik yang dibahas antara lain meliputi analisis perilaku produsen dan konsumen, teori produksi, teori biaya, ketidakpastian, analisis teori harga pada berbagai bentuk pasar, teori permainan (game theory) dan analisis teori keseimbangan umum. Prasyarat: ESPA 4221 (Teori Ekonomi Mikro). Ekonomi Keuangan Internasional, 3 sks (Ekuivalen dengan ESPA4410 Ekonomi Internasional II, 3 sks) Mata kuliah ini memberikan pendalaman pemahaman mengenai ekonomi internasional terutama dalam hal keuangan internasional. Topik-topik yang dibahas meliputi analisis neraca pembayaran, pasar valuta asing, teori dan sistem kurs devisa dan model-model makro ekonomi yang memasukkan unsur perdagangan dan investasi internasional. Metode yang digunakan meliputi metode grafis, matematik dan statistik. Prasyarat: ESPA4226 (Ekonomi Internasional); ESPA4227 (Ekonomi Moneter).

ESPA4420

3.2. Kelompok Mata Kuliah Manajemen


EKMA4111 Pengantar Bisnis, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai prinsip dan konsep dasar bisnis yang terkait dengan pelaksanaan fungsifungsi atau kegiatan operasional utama bisnis (bidang sumber daya manusia, pemasaran, operasi, dan keuangan) menghadapi situasi lingkungan dan praktek bisnis sekarang dan masa mendatang. Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat mengetahui isu-isu terbaru seperti tantangan bisnis menghadapi pasar global, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, dan alternatif bentuk kepemilikan bisnis masa kini, serta isu tentang etika bisnis dan tanggung jawab sosial. Pengantar Akuntansi, 4 sks Mata kuliah Pengantar Akuntansi mencakup prinsip-prinsip dan praktik-praktik akuntansi, proses akuntansi, siklus akuntansi yaitu mulai dari proses pencatatan (jurnal), pembukaan (posting), neraca lajur, serta penyusunan laporan keuangan pada suatu unit usaha/perusahaan. Mata kuliah ini membahas juga tentang akuntansi perusahaan dagang, persekutuan, perseroan, investasi jangka panjang, utang jangka panjang, sistem akuntansi, biaya pesanan serta pengendalian internnya. Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini membicarakan topik-topik yang bertalian dengan upaya manajemen suatu organisasi dalam kegiatannya agar tujuan organisasi tercapai dengan efisien dan efektif.

EKMA4115

EKMA4116

EKMA4210

Akuntansi Keuangan Menengah I, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep dan prinsip laporan keuangan suatu usaha bisnis serta perlakuannya dalam akuntansi, meliputi ruang lingkup laporan keuangan, profesi akuntan, laporan rugi laba, laporan perubahan modal, neraca, dan catatan atas laporan keuangan, laporan arus kas, kas, piutang, persediaan, pembiayaan dari utang dan investasi jangka pendek dan jangka panjang. Pengantar Aplikasi Komputer, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang perangkat lunak, sistem informasi, aplikasi di bidang bisnis, dan amsa depan komputer serta teknologi informasi. Manajemen Keuangan, 3 sks Mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa untuk mengerti fungsi utama seorang manajer keuangan dan keputusan penting yang harus diambilnya. Mahasiswa diharapkan menguasai konsep manajemen keuangan dan teknik yang diperlukan untuk mengimplementasikan konsep tersebut dalam dunia nyata. Mata kuliah ini akan membahas mengenai keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan deviden, sumber pendanaan, merger dan reorganisasi dan sedikit tentang keuangan multinasional. Prasyarat: EKMA4111 (Pengantar Bisnis), EKMA4115 (Pengantar Akuntansi). Manajemen Sumber Daya Manusia, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang aktivitas-aktivitas yang dirancang untuk mengelola sumber daya manusia dalam suatu organisasi yang meliputi perencanaan, perekrutan, pengembangan, pemberian kompensasi, dan pemeliharaan SDM serta penyelenggaraan hubungan ketenagakerjaan. Prasyarat: EKMA 4111 (Pengantar Bisnis). Manajemen Operasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas ruang lingkup manajemen operasi, peranan manajemen operasi dalam pasar global, strategi operasi, desain produk, perencanaan kapasitas produksi, perencanaan lokasi pabrik, desain proses produksi, perencanaan layout pabrik, penentuan jumlah mesin dan luas area, manajemen persediaan, perencanaan kebutuhan material, pengawasan kualitas dan konsep biaya relevan dalam keputusan produksi. Prasyarat: EKMA 4111 (Pengantar Bisnis). Manajemen Pemasaran, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang peran pemasaran dalam masyarakat/ perusahaan, proses manajemen dan strategi pemasaran, perilaku konsumen, segmentasi pasar, penentuan sasaran pasar, dan pemosisian pasar, pengelolaan produk dan pengembangan produk baru, daur hidup produk, strategi harga, strategi distribusi, serta strategi promosi. Prasyarat: EKMA4111 (Pengantar Bisnis). Manajemen Risiko, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip manajemen risiko antara lain tentang identifikasi risiko, penyebab risiko, daftar kerugian potensial, pengukuran risiko, pengananan risiko, dan pengendalian risiko. Manajemen Kualitas, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep dan perkembangan manajemen kualitas, Total Quality Management (TQM), Just In Time (JIT), Total Quality Service (TQS), kepemimpinan kualitas, penjaminan kualitas, ISO 9000, alat dan teknik manajemen kualitas dan audit kualitas. Prasyarat: EKMA 4215 (Manajemen Operasi). Hukum Komersial, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hukum bisnis, hukum perjanjian, hukum perusahaan, hukum perseroan terbatas, hukum pasar modal, dan hukum surat-surat berharga.

EKMA4212

EKMA4213

EKMA4214

EKMA4215

EKMA4216

EKMA4262

EKMA4265

EKMA4310

EKMA4311

Studi Kelayakan Bisnis, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang penelitian tentang layak tidaknya suatu rencana dan operasional suatu bisnis tertentu dalam mencapai keuntungan maksimal dalam waktu yang tidak ditentukan. Penelitian kelayakan tersebut menyangkut berbagai aspek yang meliputi baik aspek hukum, sosial, ekonomi, budaya, pasar dan pemasaran, teknis dan teknologi serta aspek manajemen dan keuangan, yang keseluruhannya itu digunakan sebagai dasar untuk mengambil keputusan apakah suatu proyek atau bisnis dapat dikerjakan atau ditunda dan bahkan tidak dijalankan. Prasyarat: EKMA 4215 (Manajemen Operasi), EKMA 4216 (Manajemen Pemasaran), EKMA 4213 (Manajemen Keuangan) dan EKMA 4214 (Manajemen Sumberdaya Manusia). Akuntansi Keuangan Menengah II, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prosedur akuntansi, dasar penilaian dan ketentuan pengujian aktiva tetap, aktiva tak berwujud, obligasi, saham, dan laba ditahan untuk laporan keuanagn dalam kaitannya dengan prinsip-prinsip akuntasi yang lazim. Prasyarat: EKMA4210 (Akuntansi Keuangan Menengah I). Akuntansi Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini membahas mengenai penerapan teori dan konsep-konsep Akuntansi Manajemen dalam membantu entitas bisnis guna perencanaan. Pengawasan dan Pengambilan Keputusan Finansial. Prasyarat: EKMA4315 (Akuntansi Biaya). Akuntansi Biaya, 3 sks Mata kuliah ini membahas proses pencatatan, penggolongan, peringkasan dan penyajian informasi biaya untuk menentukan harga pokok produksi, baik menggunakan metode harga pokok pesanan, metode biaya standar maupun menggunakan metode harga pokok proses pada perusahaan manufaktur. Prasyarat: EKMA4115 (Pengantar Akuntansi). Organisasi Perusahaan, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang konsep dasar teori organisasi, struktur dan proses organisasi, dinamika dan perilaku organisasional, perubahan dan pengembangan organisasi, serta organisasi pembelajar. Riset Operasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas masalah penugasan, pengendalian persediaan, linear programming (metode grafik dan simpleks), metode tranpotasi, jaringan kerja, teori antrian, teori keputusan serta game theory. Prasyarat: ESPA4112 (Matematika Ekonomi I). Manajemen Stratejik, 3 sks Mata kuliah ini berisi materi tentang visi, misi dan tujuan bisnis, analisis lingkungan usaha, baik eksternal maupun internal, analisis industri dan persaingan, pengembangan kompetensi dan kapabilitas, pemilihan alternatif strategis tingkat korporat, unit bisnis strategik (strategic business unit) dan fungsional, perumusan dan implementasi strategi, kepemimpinan, budaya perusahaan dan pengendalian strategi. Prasyarat: EKMA4215 (Manajemen Operasi), EKMA4216 (Manajemen Pemasaran), EKMA4213 (Manajemen Keuangan) dan EKMA4214 (Manajemen Sumber Daya Manusia). Peramalan Usaha, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang peranan peramalan usaha dalam perusahaan, teknik-teknik peramalan usaha kuantitatif, kualitatif, maupun penerapan teknik-teknik peramalan usaha lainnya dalam berbagai sektor bisnis.

EKMA4313

EKMA4314

EKMA4315

EKMA4333

EKMA4413

EKMA4414

EKMA4437

EKMA4442

Manajemen Koperasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian koperasi, lingkungan koperasi Indonesia, tim manajemen koperasi, dasar-dasar manajemen yang dilanjutkan dengan aplikasi fungsi-fungsi manajemen yang terdiri dari fungsi perencanaan, fungsi pengorganisasian, fungsi pengarahan, dan fungsi pengarahan yang disesuaikan dengan kondisi koperasi, termasuk administrasi dan keuangan koperasi. Organisasi dan Struktur Perusahaan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang diagnosis organisasi, kegiatan organisasi, pelembagaan organisasi, divisionalisasi organisasi, peranan manajemen menengah dan puncak, prasyarat kepemimpinan dan kesuksesan organisasi, penilaian hasil dan penyesuaian kegiatan organisasi, serta tanggung jawab sosial organisasi. Manajemen Perubahan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang perubahan organisasional yang memfokuskan pada penyebab perubahan, pendekatan dalam perubahan, bentuk strategi dan tingkatan perubahan, diagnosis organisasi, pengembangan organisasi, agen perubahan, intervensi perubahan dan budaya organisasi. Pemasaran Jasa, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi-materi tentang pemasaran jasa dengan menggunakan pendekatan hubungan dengan pelanggan yang berorientasi pada paradigma relationship marketing. Topik-topik yang dibahas dalam matakuliah ini antara lain adalah karakteristik jasa dan implikasinya terhadap pemasaran jasa; bauran pemasaran jasa; perilaku konsumen jasa; peranan SDM dalam organisasi jasa; strategi untuk meningkatkan kualitas jasa, meningkatkan dan memelihara kepuasan konsumen; membangun relationship marketing dalam organisasi jasa; serta pengaruh teknologi dalam jasa. Prasyarat: EKMA 4216 (Manajemen Pemasaran). Penganggaran. 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang proses penyusunan anggaran operasional perusahaan. Topik materi yang dibahas didalamnya meliputi: pengertian dan gambaran umum anggaran operasional perusahaan, proses dan penyusunan: anggaran penjualan, anggaran produksi, anggaran biaya-biaya komersial, standar biaya tidak langsung, anggaran utang-piutang, anggaran persediaan dan anggaran perubahan aktiva tetap, dan anggaran kas serta laporan anggaran. Prasyarat: EKMA4213 (Manajemen Keuangan).

EKMA4533

EKMA4565

EKMA4568

EKMA4570

3.3. Kelompok Mata Kuliah Akuntansi


EKSI4101 Laboratorium Pengantar Akuntansi, 2 sks Mata kuliah Laboratorium Pengantar Akuntansi mencakup prosedur pencatatan transaksi keuangan perusahaan, yang dimulai dari pencatatan (jurnal), pembukuan dan penyusunan laporan keuangan. Lebih lanjut menguraikan persamaan akuntansi, laporan keuangan, sistem pencatatan keuangan dan penutup, neraca lajur, kertas kerja, akuntansi utang-piutang, persediaan, dan pencatatan modal serta dividen. Prasyarat: EKMA4115 (Pengantar Akuntansi).

EKSI4202

Hukum Pajak, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang pajak dan hukum pajak di Indonesia secara umum baik pajak pusat maupun pajak daerah sesuai dengan ketentuan perundang-undangan perpajakan yang berlaku. Topik-topik khusus yang dipelajari adalah pengertian, fungsi dan tarif pajak, hukum pajak Indonesia dan internasional, reformasi pajak, zakat dan pajak, ketentuan umum dan tata cara perpajakan, badan peradilan pajak Indonesia; pengantar perpajakan internasional, bea materai serta pajak daerah dan retribusi daerah. Prasyarat : EKMA4115 (Pengantar Akuntansi). Teori Portofolio Dan Analisis Investasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas kerangka konsep dasar manajemen investasi, pengertian pasar, instrumen yang diperdagangkan dan mekanisme perdagangan, teori risiko dan return, pemilihan portofolio, obligasi, saham, sekuritas derivatif dan teori investasi modern. Prasyarat: EKMA4213 (Manajemen Keuangan). Analisis Informasi Keuangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan konsep dasar analisis laporan keuangan, analisis strategi, analisis akuntansi, implementasi analisis akuntansi, analisis pendanaan dan investasi, analisis operasi, analisis rasio keuangan, analisis proyeksi, analisis kredit, komunikasi dan governance . Prasyarat: EKMA4213 (Manajemen Keuangan). Bank Dan Lembaga Keuangan Non Bank, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang berbagai lembaga keuangan, baik bank dan non bank. Pembahasan meliputi aspek lembaga keuangan dan sistem keuangan, kebijakan moneter dan perbankan Indonesia, manajemen bank umum dan syariah, leasing, modal ventura, anjak piutang, kartu plastik, manajemen asuransi, dana pensiun dan pegadaian serta analisis bunga. Prasyarat: EKMA4213 (Manajemen Keuangan). Perpajakan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hukum pajak di Indonesia dan penerapan hukum pajak tersebut di dalam praktik akuntansi. Prasyarat: EKSI4202 (Hukum Pajak). Akuntansi Sektor Publik, 3 sks Mata kuliah ini dirancang agar mahasiswa menguasai kerangka konsepsi serta berbagai prinsip yang berlaku dalam lingkungan akuntansi pemerintah dan organisasi nirlaba. Materi yang dicakup meliputi kajian tentang peranan akuntansi dalam rangka akuntabilitas. Praktik akuntansi yang berorientasi pada Fund Accounting serta akuntansi yang eksis maupun yang hendak dikembangkan di Indonesia, baik di lingkungan pemerintah pusat maupun dalam rangka otonomi daerah. Selain itu juga dibahas secara khusus mengenai akuntansi organisasi nirlaba dan perlu tidaknya perbedaan akuntansi sektor publik dari akuntansi komersial. Prasyarat: EKMA4115 (Pengantar Akuntansi). Auditing I, 3 sks Mata kuliah ini memberikan wawasan dan pemahaman tentang profesi akuntan publik serta keterampilan yang dibutuhkan oleh seorang auditor. Topik yang akan dibahas meliputi pengertian auditing, jenis-jenis economic auditing , pembuktian dan dokumentasi, perencanaan dan prosedur analitis, materialitas dan risiko audit, serta penilaian terhadap sistem pengendalian intern perusahaan. Prasyarat: EKMA4313 (Akuntansi Keuangan Menengah II).

EKSI4203

EKSI4204

EKSI4205

EKSI4206

EKSI4207

EKSI4308

EKSI4309

Akuntansi Keuangan Lanjutan I, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai aspek akuntansi keuangan untuk situasi yang bersifat khusus yang terjadi pada suatu entitas bisnis. Topik-topik khusus yang dipelajari adalah persekutuan: pembentukan, operasi dan pembagian laba persekutuan; pembubaran persekutuan; pengembangan persekutuan; likuidasi perseroan, reorganisasi dan restrukturisasi utang; penjualan angsuran; penjualan konsinyasi; hubungan kantor pusat dengan kantor cabang; pelaporan segmen dan interim serta akuntansi valuta asing. Prasyarat: EKMA4210 (Akuntansi Keuangan Menengah I). Auditing II, 3 sks Mata kuliah ini memberikan wawasan dan pemahaman serta keterampilan dalam menerapkan prosedur dan teknik pengujian substantif atas saldo setiap unsur laporan keuangan, akuntan dan pengaruh pengendalian dalam pemeriksaan akuntan. Prasyarat: EKSI4308 (Auditing I). Akuntansi Keuangan Lanjutan II, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai aspek akuntansi keuangan untuk situasi yang bersifat khusus yang terjadi pada suatu entitas bisnis yang belum tercakup dalam Akuntansi Keuangan Lanjutan I. Topik-topik khusus yang dipelajari adalah akuntansi untuk investasi saham; penggabungan usaha; laporan konsolidasian sesaat sesudah akuisisi; laporan konsolidasian beberapa saat sesudah akuisisi; laporan konsolidasian outside ownership. Prasyarat: EKSI4309 (Akuntansi Keuangan Lanjutan I). Sistem Informasi Akuntansi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep-konsep dasar Sistem Informasi Akuntansi; penggunaan teknikteknik sistem dalam pengembangan dan dokumentasi Sistem Informasi Akuntansi; karakteristik sistem komputer dan aspek-aspek keamanan komputer; aplikasi teknologi informasi dalam akuntansi; konsep arus pemrosesan transaksi; aplikasi-aplikasi siklus transaksi; konsep Struktur Pengendalian Intern untuk pengambilan keputusan, perencanaan dan langkah-langkah analisis sistem dalam pengembangan Sistem Informasi Akuntansi dan pembuatan Sistem Informasi Akuntansi sesuai dengan alternatif-alternatif, spesifikasi, pertimbangan dan teknik perancangan serta implementasinya. Prasyarat: ADPU4442 (Sistem Informasi Manajemen). Audit Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar audit manajemen, hubungan audit manajemen dengan sistem pengendalian manajemen, audit manajemen terhadap fungsi-fungsi pada organisasi/perusahaan yang meliputi fungsi Keuangan, fungsi Pemasaran, fungsi Sumber Daya Manusia, fungsi Pembelian, fungsi Produksi, Kepastian Mutu dan fungsi Pengolahan Data Elektronik (PDE) serta tanggung jawab auditor terhadap adanya kecurangan. Prasyarat: EKSI4310 (Auditing II). Laboratorium Auditing, 2 sks Mata kuliah Laboratorium Auditing membahas praktik pemeriksaan keuangan mulai dari penelaahan permanent file, audit prosedur dan program, pemeriksaan akun (general ledger) hingga pada penerbitan opini auditor. Prasyarat: EKSI4308 (Auditing I); EKSI4310 (Auditing II). Teori Akuntansi, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai teori akuntansi keuangan, yang meliputi falsafah, metodologi dan perkembangannya, pokok-pokok bahasan serta teori yang mendasari praktik akuntansi keuangan. Prasyarat: EKSI4311 (Akuntansi Keuangan Lanjutan II).

EKSI4310

EKSI4311

EKSI4312

EKSI4413

EKSI4414

EKSI4415

EKSI4416

Sistem Pengendalian Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar sistem pengendalian manajemen, strategi perusahaan dan hubungannya dengan sistem pengendalian manajemen, aspek perilaku dalam organisasi, konsep dasar pusat pertanggungjawaban, pusat laba dan harga transfer, pusat investasi, proses pengendalian manajemen yang meliputi Perencanaan Stratejik, Penyiapan Anggaran, Pengukuran dan Evaluasi Kinerja, serta Manajemen Kompensasi. Prasyarat: EKMA4314 (Akuntansi Manajemen); EKSI4312 (Sistem Informasi Akuntansi).

2. KELOMPOK MATA KULIAH FISIP 2.1. Kelompok Mata Kuliah Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
ISIP4110 Pengantar Sosiologi, 3 sks Dalam mata kuliah ini akan diuraikan berbagai konsep dasar yang dipergunakan dalam sosiologi meliputi ruang lingkup sosiologi, interaksi sosial, sosialisasi, statifikasi sosial, kelayakan sosial, perilaku sosial, kontrol sosial, tatanan sosial, perubahan sosial dan tiga perspektif dalam sosiologi. Asas-asas Manajemen, 3 sks Mencakup pengertian tentang manajemen, pentingnya studi manajemen, perkembangan manajemen ilmiah serta fungsi-fungsi manajemen (perancangan, pengorganisasian, pengawasan, inovasi dan representasi). Juga menguraikan pengaruh kemajuan komputer terhadap proses manajemen di masa depan. Pengantar Ilmu Ekonomi, 3 sks Merupakan suatu pengantar yang memuat konsep-konsep dasar analisis ekonomi baik secara mikro maupun makro; konsep tersebut membantu dalam mempelajari ilmu ekonomi lanjutan dan memahami kejadian ekonomi di sekitar kita. Pengantar Ilmu Hukum/PTHI, 4 sks Membahas tatanan hukum di samping beberapa jenis tatanan di dalam masyarakat yang menciptakan ketertiban dan keteraturan serta pemahaman tentang persoalan keadilan. Sistem Hukum Indonesia, 3 sks Mencakup topik-topik: pengertian sistem hukum Indonesia, ruang lingkup ilmu-ilmu hukum, sejarah sistem hukum Indonesia, sumber/bahan sistem hukum; isi sistem hukum; dan perkembangan sistem hukum Indonesia. Sistem Hukum Indonesia, 3 sks Mencakup topik-topik: pengertian sistem hukum Indonesia, ruang lingkup ilmu-ilmu hukum, sejarah sistem hukum Indonesia, sumber/bahan sistem hukum; isi sistem hukum; dan perkembangan sistem hukum Indonesia. Pengantar Antropologi, 3 sks Memperkenalkan ruang lingkup dan konsep-konsep pokok dari suatu ilmu yang mempelajari aneka warna pola tingkah laku dan cara berpikir manusia. Logika, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi yang berhubungan dengan peranan logika dalam disiplin ilmiah, logika sebagai studi sistematika yang menekuni prinsip-prinsip inferensi yang valid (sahih), silogisme dalam logika, falasi sebagai pelanggaran terhadap persyaratan inferensi valid, penalaran melalui analogi dan inferensi probabilitas dan latihan dalam berpikir dan berargumentasi melalui logika.

ISIP4111

ISIP4112

ISIP4130

ISIP4131

ISIP4131

ISIP4210

ISIP4211

ISIP4212

Pengantar Ilmu Politik, 3 sks Mata kuliah ini membahas kedudukan ilmu politik sebagai salah satu cabang ilmu-ilmu sosial dan hal-hal yang dilakukan oleh para ahli ilmu politik untuk menjadikan ilmu tersebut lebih ilmiah. Juga dibahas mengenai perkembangan ilmu politik dengan kecenderungan-kecenderungan yang terjadi pada ilmu tersebut serta konsep dasar seperti: kekuasaan, sistem politik, struktur politik, teori politik dan kekuatan-kekuatan politik. Sistem Politik Indonesia, 3 sks Mengembangkan pengetahuan dan daya analisis mahasiswa sehingga dapat memahami politik Indonesia secara menyeluruh dan dapat mengembangkan kemampuan untuk menganalisis aspek-aspek kehidupan politik Indonesia. Sistem Sosial Budaya Indonesia, 3 sks Sistem sosial budaya Indonesia membahas tentang saling ketergantungan dalam organisme sosial, kesadaran kolektif dan solidaritas sosial, pengertian pluralisme, dan hubungan antara paham pluralisme dengan sosiologi. Juga tentang pandangan dan teori-teori dalam sistem sosial, analisis yang didasarkan pada pendekatan konflik dan konsensus, serta kemajemukan budaya bangsa Indonesia. Pengantar Statistika Sosial, 3 sks Mata kuliah ini sangat penting bagi mahasiswa yang ingin mendalami kegunaan statistika sebagai alat bantu dalam ilmu-ilmu sosial yang terbagi atas statistika deskriptif dan inferensial. Metode Penelitian Sosial, 3 sks Memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar kepada mahasiswa untuk mampu merencanakan dan melaksanakan penelitian ilmiah secara mandiri. Mencakup pengetahuan tentang penyusunan kerangka penelitian, teknik pengumpulan data, penentuan sampel, pengolahan data dan penulisan laporan penelitian. Sistem Ekonomi Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini membahas topik mengenai pengertian seputar sistem ekonomi, mashab dalam sistem ekonomi, struktur pasar pelaku ekonomi dan peranannya dalam sistem ekonomi Indonesia, sistem ekonomi Pancasila dan sistem ekonomi kerakyatan serta kebijakan dan strategi pembangunan ekonomi pada era ekonomi terpimpin, orde baru dan era globalisasi.

ISIP4213

ISIP4214

ISIP4215

ISIP4216

ISIP4310

4.2. Kelompok Mata Kuliah Administrasi Negara


ADPU4217 Organisasi dan Manajemen, 3 sks Buku Materi Pokok ini membahas tentang: administrasi, organisasi, dan manajemen; birokrasi organisasi formal; teori neoklasik; teori modern; manajemen Jepang; organisasi dan manajemen di negara berkembang; kepemimpinan dalam organisasi dan manajemen bagi pembangunan di Indonesia. Kepemimpinan, 3 sks Buku Materi Pokok ini membekali mahasiswa dengan berbagai konsep tentang kepemimpinan, teori dan tipologi kepemimpinan, peran pemimpin, gaya dan kekuasaan dalam kepemimpinan. Perkembangan mutakhir tentang kepemimpinan dan aplikasi kepemimpinan dalam organisasi.

ADPU4334

ADPU4341

Teori Organisasi, 3 sks Teori organisasi berkembang dengan cepat seiring dengan perkembangan lingkungan dan teknologi yang berubah dengan cepat, maka dalam mata kuliah Teori Organisasi dibahas tentang pentingnya mempelajari teori organisasi, sejarah teori organisasi, struktur organisasi, lingkungan organisasi, teknologi, strategi, budaya organisasi, organisasi, kekuasaan, dan wewenang, serta learning organization. Kebijakan Publik, 3 sks Menguraikan tentang pengertian kebijakan publik; hubungan administrasi negara dan kebijakan publik; beberapa model analisis kebijakan publik; proses perumusan kebijakan publik; beberapa faktor yang berpengaruh terhadap kebijakan publik; lembaga dan forum perumusan kebijakan publik dan wilayah kebijakan publik. Perilaku Organisasi, 3 sks Mencakup topik-topik: pengertian perilaku, pengertian administrasi, kekuasaan, wewenang, status dan roles, peranan hubungan antarindividu, peranan informal, peranan pembuatan keputusan, gaya kepemimpinan, motivasi dan dinamika kelompok, dan management by objectives (MBO) . Sistem Informasi Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini membahas topik-topik tentang sistem informasi manajemen; model pengolahan informasi, konsep informasi, konsep sistem, konsep pengambilan keputusan; struktur sistem informasi manajemen, perangkat sistem informasi manajemen; evaluasi dan pengembangan manajemen. Perbandingan Administrasi Negara, 3 sks Mata kuliah Perbandingan Administrasi Negara (PAN) menyajikan bahasan studi administrasi negara yang dilakukan dengan basis komparatif. Sasarannya adalah sistem administrasi negara, baik yang berkaitan dengan faktor-faktor yang ikut berpengaruh maupun jalinan hubungannya dengan sistem yang lebih besar dalam lingkaran konsentrik maka dalam rangka untuk membandingkannya digunakan pendekatan model dengan memperhatikan metodologinya. Pengantar Ilmu Administrasi Negara, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian administrasi negara, pentingnya studi administrasi negara, hubungan administrasi negara dengan ilmu lain, organisasi, administrasi dan manajemen, bidang studi administrasi negara, teori administrasi negara, birokrasi, kebijakan publik dan akuntabilitas administrasi serta sistem administrasi negara Indonesia. Psikologi Sosial, 3 sks Memberi pengetahuan tentang: konsep-konsep dasar dan proses psikologi dalam interaksi sosial. Ruang lingkup psikologi sosial, persepsi sosial dalam perilaku manusia, faktor-faktor motivasi dalam perilaku manusia; pengertian dan ruang lingkup sikap; konsep organisasi sosial dan perkembangannya; proses terjadinya kelompok kedudukan; peranan sosial dan kepribadian; kepemimpinan; komunikasi dan konflik; dan peranan psikologi sosial dalam bidang Administrasi. Sistem Administrasi Negara Kesatuan Republik Indonesia (SANKRI), 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai administrasi negara sebagai sistem, tatanan organisasi lembaga negara, tatanan organisasi di tingkat pusat, manajemen administrasi negara Indonesia, administrasi keuangan dan material, aparatur perekonomian negara, dan aplikasi teknologi informasi dan komunikasi dalam manajemen pemerintahan.

ADPU4410

ADPU4431

ADPU4442

ADPU4510

ADPU4130

ADPU4218

ADPU4230

ADPU4330

Perkoperasian, 2 sks Dalam matakuliah ini diuraikan tentang pengertian, prinsip-prinsip, dan jati diri koperasi serta perkembangan koperasi sebagai badan usaha ekonomi maupun sebagai gerakan, di seluruh dunia termasuk di In donesia. Sebagai badan usaha ekonomi, diuraikan tentang manajemen serta masalah-masalah yang dihadapi koperasi dalam mengembangkan usaha pada era globalisasi yang penuh persaingan. Sebagai gerakan, diuraikan tentang peranan koperasi dalam pembangunan nasional. Administrasi Perkantoran, 3 sks Administrasi Perkantoran adalah suatu Mata kuliah yang membahas praktek-praktek tata perkantoran, baik ditinjau dari segi operasional maupun dari segi manajerial; ruang lingkupnya: perencanaan kantor, pengorganisasian dan seterusnya; dengan kata lain, yang dibahas adalah pengelolaan kantor dalam arti luas. Termasuk di dalamnya aspek personel, penggunaan komputer sebagai salah satu alat pengolahan data yang penting dalam penanganan informasi yang diperlukan oleh manajemen puncak (top management). Administrasi Keuangan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang keuangan yang dibahas dari berbagai aspek yakni dari aspek konseptual, sistem, aspek kerja APBN, aspek anatomi APBN termasuk fiskal dan moneter serta aspek lokal, nasional bahkan internasional yang meliputi utang luar negeri Indonesia Administrasi Pertanahan, 3 sks Memberikan kerangka analisis guna memahami kebijakan-kebijakan pemerintah terhadap bumi, air, ruang angkasa dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya, sehingga bermanfaat sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat Usaha-usaha Milik Negara dan Daerah, 3 sks Membahas pengertian administrasi perusahaan negara, sejarah perkembangan perusahaan negara, bentukbentuk perusahaan negara, perusahaan daerah, BUMN/BUMD, perusahaan negara dalam sistem ekonomi Indonesia, serta kebijakan penyempurnaan perusahaan negara dan daerah serta permasalahannya. Manajemen Proyek, 3 sks Mata kuliah ini membahas topik-topik tentang konsep dasar manajemen proyek, ruang lingkup dan tahapan proyek, fungsi-fungsi manajemen proyek, rancangan proyek, pengorganisasian proyek, pengambilan keputusan dalam proyek serta evaluasi proyek, dan dampak proyek. Administrasi Pemerintahan Desa, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang dasar-dasar pembentukan pemerintahan desa, pemerintahan desa di Indonesia, Desa menurut undang-undang otonomi daerah, kewenangan desa, keuangan pemerintah desa, kebijakan desa, pelayanan dan administrasi pemerintahan desa, sistem sosial masyarakat desa, manajemen pemerintahan dan pembangunan desa. Administrasi Kepegawaian, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai konsep dan teori tentang administrasi kepegawaian. Fungsi umum administrasi kepegawaian yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian pegawai. Sedangkan fungsi teknis administrasi kepegawaian meliputi pengadaan, pengembangan, penilaian, pemeliharaan, penggajian, pengintegrasian dan pemberhentian pegawai. Perencanaan Kota, 3 sks Mencakup perubahan mengenai teori dan teknik Perencanaan Kota serta masalah-masalah yang dihadapi.

ADPU4331

ADPU4333

ADPU4335

ADPU4337

ADPU4338

ADPU4340

ADPU4430

ADPU4433

ADPU4435

Perencanaan Regional, 3 sks Mata kuliah Perencanaan Regional membahas materi yang meliputi: konsep-konsep regionalisasi, elemenelemen perencanaan regional, proses penyusunan perencanaan regional dan implementasi perencanaan regional dalam penataan ruang. Hubungan Ketenagakerjaan, 3 sks Mata kuliah ini mencakup topik-topik: ruang lingkup dan pendekatan; hakikat manusia bekerja; semangat kerja, kepuasan kerja dan lingkungan kerja; hubungan kerja dan gerakan buruh; penduduk dan tenaga kerja; perlindungan, keselamatan dan kesehatan kerja; pengertian organisasi kerja; serta, organisasi masyarakat dan pemerintahan. Administrasi Pemerintahan Daerah, 3 sks Mata kuliah ini mencakup topik-topik: konsep dasar pemerintahan daerah, pemerintahan daerah di Indonesia, kewenangan pemerintah daerah, keuangan pemerintah daerah, lembaga pemerintahan daerah, kepegawaian pemerintah daerah, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi kebijakan daerah, pelayanan pemerintah daerah dan pembinaan dan pengawasan pemerintahan daerah. Pengembangan Organisasi, 3 sks Di dalam Buku Materi Pokok Pengembangan Organisasi (PO) ini, dibahas tentang konsep-konsep dasar Pengembangan Organisasi. Pembahasan dimulai dari penjelasan apa yang dimaksud dengan PO secara umum, kemudian model-model pengembangan, dan proses pengembangan yang meliputi kegiatan: diagnosis, intervensi, evaluasi dan maintenance. Buku Materi pokok ini juga dilengkapi dengan pembahasan tentang penerapan model pengelolaan perubahan, penerapan learning organization , dan aplikasi konsep-konsep dasar pengembangan organisasi. Sistem Informasi Manajemen, 3 sks Mata kuliah ini mencakup topik-topik: sistem inform asi manajemen, manajemen dan sistem komputer, kondisi organisasi dan rancangan MIS, manajer dan informasi, sistem informasi secara umum, manfaat sistem in formasi manajemen bagi pengambil keputusan, kerangka dasar sistem inform asi dan perspektif MIS suatu kerangka analisis, implementasi SIM pada dunia bisnis serta implementasi SIM pada dunia pemerintahan. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks TAP ADPU4500 dimaksudkan untuk memverifikasi penguasaan mahasiswa secara komprehensif terhadap bidang ilmu administrasi negara. Materi TAP ADPU4500 terdiri dari mata kuliah pendukung TAP yaitu: ADPU4230, ADPU4334, ADPU4341, ADPU4410, ADPU4431, dan ADPU4441. Filsafat Administrasi, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian, pembagian dan kaitan filsafat dengan administrasi, pengertian, asas dan unsur administrasi, persepsi ilmu dalam filsafat serta ilmu administrasi dan kelompoknya. Etika Administrasi Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep etika maupun etika administrasi pemerintahan, tiga asas luhur dalam kehidupan, empat nilai utama dalam kehidupan masyarakat, nilai serta jenis-jenis ragam keadilan, keadilan sebagai kebajikan moral, teori keadilan, berbagai ajaran keadilan, asas-asas etis dalam administrasi pemerintahan dan kebahagiaan manusia.

ADPU4438

ADPU4440

ADPU4441

ADPU4442

ADPU4500

ADPU4531

ADPU4533

4.3. Kelompok Mata Kuliah Administrasi Niaga

ADBI4130

Pengantar Ilmu Administrasi Niaga, 3 sks Mengambarkan ruang lingkup administrasi niaga, meliputi: manusia, masyarakat, dan administrasi sebagai suatu interaksi sosial, pengertian sistem sebagai falsafah dasar bagi administrasi, tata usaha dan informatika, organisasi sebagai corak hidup manusia modern, manajemen dalam perspektif pertumbuhannya, pembuatan keputusan manajerial, perencanaan manajemen, pengawasan manajerial sera beberapa segi pelengkap administrasi. Matematika Bisnis, 3 sks Materi yang dibahas meliputi konsep himpunan dan sistem bilangan; kemudian konsep fungsi dan fungsi non-linear serta penggunaannya dalam ekonomi dan bisnis; juga dibahas tentang konsep limit, kontinuitas dan turunan fungsi, maksimum dan minimum suatu fungsi serta penggunaannya di bidang ekonomi dan bisnis. Kepabeanan dan Cukai, 2 sks Mencakup topik-topik: tugas pokok/susunan organisasi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, serta daerah pabean Indonesia, undang-undang tarif Indonesia, pencegahan klasifikasi penyelundupan, ordonansi bea, pembahasan bea masuk, dan pelanggaran. Administrasi Perpajakan, 3 sks Membicarakan topik-topik peranan pajak bagi negara dan masyarakat, macam pajak, proses pemungutan, dasar hukum serta kebijakan pemerintah di bidang perpajakan. Uang dan Perbankan, 3 sks Materi yang disajikan terdiri atas persoalan yang berkaitan dengan persoalan uang dan perbankan. Dalam pokok bahasan mengenal uang, dibicarakan berbagai hal yang terkait dengan pengetahuan dasar sebelum memasuki persoalan yang berkaitan dengan bank sebagai lembaga keuangan, baik kedudukan bank sebagai suatu lembaga bisnis maupun dalam kedudukannya sebagai organ masyarakat yang bertanggung jawab atas negara. Akuntansi Dasar, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang definisi akuntansi dan ruanglingkupnya, persamaan akuntansi, siklus akuntansi dimulai dari transaksi keuangan, jurnal, posting ke buku besar, neraca saldo, jurnal penyesuaian dan menyusun laporan keuangan. Mata kuliah ini juga membahas topik mengenai depresiasi, persediaan, rekonsiliasi bank dan akuntansi pengendalian untuk pabrik. Manajemen Keuangan Bisnis, 3 sks Mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa untuk mengerti fungsi utama seorang manajer keuangan dan keputusan penting yang harus diambilnya. Mahasiswa diharapkan menguasai konsep manajemen keuangan dan teknik yang diperlukan untuk mengimplementasikan konsep tersebut dalam dunia nyata. Mata kuliah ini akan membahas mengenai keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan deviden, sumber pendanaan, merger, reorganisasi dan sedikit tentang keuangan multinasional. Akuntansi Menengah, 3 sks Mata kuliah Akuntansi Menengah merupakan sekuel dari trilogi akuntansi yang menjadi supporting subject bagi pencapaian kemampuan mahasiswa dalam memahami berbagai fenomena bisnis yang sarat dengan angka nominal uang. Fokus bahasan yang dikaji dalam mata kuliah ini adalah pendalaman materi mengenai pos-pos yang ada dalam laporan keuangan. Kemampuan ini diperlukan agar mahasiswa dapat menyusun laporan keuangan dengan kategori "wajar".

ADBI4210

ADBI4235

ADBI4330

ADBI4331

ADBI4332

ADBI4333

ADBI4335

ADBI4336

Hukum Ketenagakerjaan, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep ketenagakerjaan di Indonesia, termasuk diantaranya: kedudukan pekerja dan Serikat Pekerja, kedudukan pengusaha serta Pemerintah sesuai UU No.13 Tahun 2003 dan peraturan pelaksanaannya; hubungan kerja, perjanjian kerja, dan outsourcing; waktu kerja dan pengupahan; Peraturan Perusahaan dan Perjanjian Kerja Bersama (PKB); Hubungan Industrial; Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan permasalahannya; Jaminan Sosial Tenaga Kerja, serta keselamatan dan kesehatan kerja. Psikologi Industri, 3 sks Membahas tentang konsep-konsep dasar dan proses-proses psikologi dalam bidang industri dan organisasi sehingga mahasiswa dapat memahami perilaku manusia sebagai tenaga kerja atau sebagai anggota organisasi. Pembahasan mencakup: pengertian dan wawasan psikologi industri dan organisasi; seleksi dan penempatan, serta macam-macam teknik dan alat ukur yang digunakan dalam seleksi; prinsip-prinsip pembelajaran, penyusunan program pelatihan dan pengembangan; psikologi kerekayasaan; kepemimpinan, pola hubungan antara tenaga kerja dan metode penimbangan karya; motivasi dan imbalan kerja dalam kaitannya dengan kepuasan kerja; stres, sumber dan reaksi terhadap stres, serta cara penanggulangannya; dan psikologi konsumen. Akuntansi Lanjut, 3 sks Mata kuliah ini membahas topik seputar akuntansi usaha kongsi (firma), termasuk perlakuan kepentingan, pembagian laba rugi sampai jika terjadi likuidasi. Selain itu juga dibahas materi mengenai penjualan konsinyasi, komisi, akuntansi kantor pusat, agen, dan cabang serta cara menyusun laporan gabungan. Dasar-dasar Asuransi, 2 sks Mata kuliah ini menguraikan tentang konsep dan jenis risiko; hazard, peril, loss, daan cara-cara pengurusan risiko; serta jenis asuransi dalam dunia usaha. Bisnis Internasional, 3 sks Pada pokoknya membahas tentang teori-teori perdagangan internasional, peranan pedagang internasional, seluk beluk dan teknik perdagangan internasional, kebijakan perdagangan internasional, serta bentuk-bentuk lembaga kerjasama di bidang perdagangan internasional. Kebijakan dan Strategi Pemasaran, 3 sks Mencakup: pengertian daar mengenai manajemen pemasaran, arti segmentasi pasar, strategi marketing mix, riset pemasaran, organisasi pemasaran, audit pemasaran, perkembangan manajemen pemasaran dalam masyarakat, dan konsep perilaku konsumen. Kebijakan dan Strategi Produksi, 3 sks Mampu menunjukkan peranan manajemen produksi dalam mentransformasikan faktor-faktor produksi (man, money, machines, material, dan methods ) dan mengetahui output dan input kegiatan produksi sehingga dapat menciptakan dan meningkatkan nilai barang/jasa. Administrasi Biaya, 3 sks Mencakup topik-topik: akuntansi biaya dan pengertian biaya, akumulasi biaya dan perhitungan harga pokok, biaya produksi, analisis laba kotor dan biaya perhitungan pembebanan biaya langsung dan contribution margin, analisis break even, cost profit volume serta differensial cost.

ADBI4410

ADBI4430

ADBI4431

ADBI4432

ADBI4433

ADBI4434

ADBI4435

ADBI4436

Operasional Bank, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang bank dan berbagai aspek dalam kegiatan operasional bank sehari-hari. Dalam pembahasan tentang bank dijelaskan mulai dari sejarah perbankan di Indonesia, pengklasifikasian bank-bank di Indonesia, serta tata cara dan persyaratan pendirian usaha, pembukaan kantor, dan peningkatan status usaha bank. Selanjutnya dalam pembahasan tentang kegiatan operasional bank, diuraikan mulai dari kegiatan akuntansi bank, penerimaan setoran dan pembayaran, penerimaan simpanan, pengiriman uang, inkaso dan wesel bank, L/C, Bank Garansi, kegiatan pelayanan ekspor/impor, sampai transaksi valuta asing. Kebijakan Bisnis, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi mengenai: pengertian seputar kebijakan dan strategi bisnis, dimulai dari pengenalan lingkungan bisnis, baik internal maupun eksternal, cara mendiagnosis lingkungan bisnis melalui pendekatan SWOT; daur hidup produk (PCL), Boston Consultan Group, GE dan chain value, mata kuliah ini juga membahas materi mengenai visi, misi, dan tujuan perusahaan, dan beberapa strategi yang dapat diaplikasi dalam kondisi yang berbeda. Manajemen Sumber Daya Manusia, 3 sks Membahas tentang konsep-konsep dasar dalam manajemen kepegawaian sehingga mahasiswa dapat memahami proses-proses yang terjadi dalam mengelola pegawai. Pembahasan mencakup: pengertian manajemen kepegawaian serta analisis jabatan; perencanaan kebutuhan pegawai dan perekrutannya; pelatihan dan pengembangan pegawai dalam kaitannya dengan perencanaan karir dan penilaian prestasi kerja; motivasi dan macam-macam kebutuhan pegawai dalam dunia kerja; prinsip-prinsip penilaian prestasi kerja; kepemimpinan dalam kepegawaian; penelitian bagi pegawai pelaksana dan pengawas; sistem pengangkatan, disiplin, kompensasi dan konflik pegawai; serta pengertian promosi, mutasi, komunikasi dan lingkungan kerja. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks TAP ADBI4500 dimaksudkan untuk memerifikasi penguasaan mahasiswa secara komprehensif terhadap bidang ilmu administrasi niaga. Materi TAP ADBI4500 meliputi beberapa mata kuliah pendukung, yaitu: ADBI4333 Manajemen Keuangan Bisnis, ADBI4433 Kebijakan dan Strategi Pemasaran, ADBI4434 Kebijakan dan Strategi Produksi, ADBI4437 Kebijakan Bisnis, dan ADBI4438 Manajemen Sumber Daya Manusia. Riset Operasi, 3 sks Memberikan pengertian dan kemampuan untuk mengaplikasikan metode dan model-model yang ada dalam riset operasi, terutama aplikasinya pada dunia niaga dan manajemen. Topik-topik yang disajikan adalah manajemen sains, riset operasi dalam perusahaan, teori probabilitas, PERT, optimisasi program linear pengendalian persediaan, teori permainan, antrian, dan simulasi. Teori Pembuatan Keputusan, 3 sks Memberikan pengertian dan kemampuan untuk mengaplikasikan: teori pembuatan keputusan dan teknik pembuatan keputusan; bagian teori bertolak dari dasar-dasar konseptual manajemen, pembuatan keputusan yang menyangkut hubungan dan kedudukannya dalam sistem manajemen; proposi pembuatan keputusan terhadap lingkungan dan kegiatan manajemen lain; dan bagian teknik secara analisis kuantitatif. Analisis Laporan Keuangan, 3 sks Memelajari masalah pemahaman dan keterampilan menginterpretasikan dan menganalisis laporan keuangan suatu perusahaan untuk mengetahui kondisi keuangan suatu perusahaan dalam rangka manajemen.

ADBI4437

ADBI4438

ADBI4500

ADBI4530

ADBI4531

ADBI4532

4.4. Kelompok Mata Kuliah Ilmu Pemerintahan


IPEM4111 Pengantar Ilmu Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang sejarah pertumbuhan pemerintahan dan ilmu pemerintahan, perkembangan ilmu pemerintahan sebagai disiplin ilmu, konsep-konsep yang berhubungan dengan pemerintahan dan yang diperintah, organisasi dan manajemen pemerintahan, demokrasi pemerintahan dan kepemimpinan pemerintahan, filsafat pemerintahan dan etika pemerintahan, ekologi pemerintahan dan teknologi pemerintahan, kebijakan pemerintahan dan komunikasi pemerintahan, serta administrasi pemerintahan dan birokrasi pemerintahan. Teori Politik, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai pengertian, perkembangan teori politik pada jaman klasik, teori politik jaman pertengahan, teori politik jaman modern, dan berbagai teori kekuasaan, teori demokrasi, teori elite politik yang dipergunakan oleh berbagai negara. Manajemen Logistik Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang peranan manajemen logistik dalam organisasi publik, pelayanan pelanggan dalam kegiatan logistik, manajemen persediaan, pengadaan, manajemen transportasi dan material handling, manajemen pergudangan dan pengemasan, sistem informasi logistik, organisasi dan kinerja dalam logistik, logistik internasional dan global. Manajemen Stratejik Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini memberikan arahan untuk membuat atau memformulasikan strategi bisnis, pemecahan masalah dalam implementasi, memfokuskan pada pemecahan masalah-masalah strategi generik, dan berbagai isu yang berkaitan dalam perencanaaan strategi, termasuk strategi yang akan datang berkaitan dengan kompetensi. Materi yang dibahas pada matakuliah ini dimulai dari formulasi strategi yang terdiri dari penyusunan visi, misi, tujuan dari para penyusunan strategi, penganalisaan lingkungan eksternal dan internal serta lingkungan persaingan, sebagai dasar penyusunan strategi pada tingkat korporasi, tingkat bisnis dan tingkat fungsi. Implementasi strategi yang berisi tentang penyesuaian struktur organisasi kepemimpinan dan budaya organisasi. Evaluasi strateji yang berisi tentang proses pengendalian strateji dan kinerja organisasi. Pada bagian akhir akan membahas manajemen stratejik pada lingkungan pasar global.

IPEM4215

IPEM4217

IPEM4218

IPEM4317

Birokrasi Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, teori klasik dan teori birokrasi modern, birokrasi masa kerajaan dan masa pemerintahan Hindia Belanda, hubungan antara birokrasi dengan kelompok startegis, perubahan sosial, sarana pembangunan dan pembangunan ekonomi, serta masalah-masalah birokrasi di Indonesia. Sistem Kepartaian dan Pemilu, 3 sks Mata kuliah ini secara umum menyajikan bentuk sistem kepartaian dan pemilihan umum dalam sustu sistem politik yang berlaku di suatu negara termasuk di Indonesia. Dalam kajian teoritis dijelaskan pengertian partai politik yang berkenaan dengan (1) arti dan fungsi partai politik; (2) klasifikasi atau tipologi partai politik; dan (3) hubungan partai politik dengan pemilihan umum. Selanjutnya dibahas pula pengertian sistem pemilihan umum dan macam-macam sistem pemilihan serta secara empirik sistem pemilihan umum yang berlaku di suatu negara dan Indonesia.

IPEM4318

IPEM4319

Komunikasi Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang paradigma komunikasi pemerintahan, etika komunikasi pemerintahan, grand design komunikasi pemerintahan, kelembagaan dan forum komunikasi pemerintahan, good governance dalam komunikasi pemerintahan, kebijakan dan strategi dalam komunikasi pemerintahan, perilaku komunikasi pemerintahan, pembangunan sumber daya aparatur menuju transformasi komunikasi pemerintahan, serta komunikasi internasional dalam komunikasi pemerintahan. Hukum Tata Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang tindakan pemerintah yang bersih dan baik dikaitkan dengan sistem pengawasan serta sanksi dan aspek perlindungan hukum bagi pejabat administrasi negara dalam melaksanakan tugasnya. Legislatif Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini sedang direvisi tahun 2008. Untuk sementara memakai bahan ajar Proses dan Teknik Penyusunan Perundang-undangan (IPEM4322), dimana membahas tentang istilah dan pengertian perundangundangan dan proses dan teknik penyusunan perundang-undangan dalam kerangka keilmuan, asas-asas berlakunya perundang-undangan di Indonesia beserta kaidah hukumnya, jenis dan fungsi peraturan perundang-undangan di tingkat pusat dan daerah, lembaga negara dan pemerintahan dan perundangundangan yang dihasilkan, jenis dan fungsi peraturan perundang-undangan di Indonesia, proses penyusunan perundang-undangan di Indonesia, pengundangan dan rangka dasar peraturan perundangan, serta penjelasan dan perubahan peraturan perundang-undangan.

IPEM4321

IPEM4323

IPEM4407

Methodologi Ilmu Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang ruang lingkup metodologi ilmu pemerintahan (MIP), MIP keluar generasi pertama, MIP keluar generasi kedua, MIP keluar generasi ketiga, MIP keluar generasi keempat, MIP ke dalam, penerapan MIP dalam membangun pemerintahan yang bertanggung jawab, serta membangun bangsa yang demokratik. Filsafat Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang ilmu pemerintahan ditinjau dari filsafat ilmu, dan filsafat politik yang berkaitan dengan hakekat pemerintahan sebagai bentuk pelaksana kekuasaan, serta membahas Pancasila sebagai ajaran filsafat pemerintahan di Indonesia. Hubungan Pusat dan Daerah, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep, teori dan praktek hubungan antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah yang meliputi hubungan dalam bidang kewenangan, keorganisasian, keuangan, pelayanan publik, penyelenggaraan pembangunan, dan dalam bidang pengawasan. Sosiologi Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep dasar sosiologi pemerintahan; ruang lingkup studi sosiologi pemerintahan; pemerintahan dan civil society; kekuasaan, kewenangan sosialisasi dan budaya politik; konflik dalam pemerintahan; pandangan sosiologi tentang birokrasi dan kepemimpinan pemerintahan; pandangan sosiologi tentang kebijakan pemerintah dan good governance ; sosiologi pemerintahan dan dinamika kontemporer; dan tantangan ke depan sosiologi pemerintahan.

IPEM4424

IPEM4425

IPEM4427

IPEM4428

Ekonomi Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini direvisi tahun 2008, untuk sementara memakai bahan ajar Ekonomi Politik, dimana membahas tentang ekonomi politik sebagai suatu bidang kajian, ekonomi politik dalam konteks perubahan sosial, peran negara dalam sistem ekonomi politik, perspektif teori ekonomi politik lama dan baru, ekonomi politik internasional, serta ekonomi politik Indonesia. Manajemen Pelayanan Umum, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pelayanan umum dan perubahan lingkungan dan kode etik pelayanan; ruang lingkup dan prinsip-prinsip pelayanan umum yang berdaya guna dan berhasil guna serta kinerja pelayanan publik; pelayanan umum, hak dasar pemerataan dan keadilan sosial serta pentingnya kepuasan pelanggan; aktivitas manajemen pelayanan umum; pembinaan sumber daya manusia dalam bidang pelayanan umum; peranan birokrasi pemerintah dalam penyelenggaraan pelayanan umum; bentuk pelayanan dan sasaran layanan serta perilaku pelayanan publik; pengukuran efektivitas dalam organisasi; serta tantangan abad ke-21 bagi pelayanan umum: isu, arah kebijakan, kualitas produktivitas pelayanan, dan peranan teknologi dan kompetensi SDM. Etika Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini secara umum menyajikan materi tentang pengantar etika pemerintahan, pengertian pemerintah, pemerintahan, dan pemerintahan yang baik, etika pemerintahan dan filsafat, etika pemerintahan menurut filasafat Barat, etika pemerintahan dalam Asta Brata, etika pemerintahan dalam Amanat Rama dan Naskah Galunggung, nilai utama kebudayaan Bugis dan Minangkabau, norma-norma etika pemerintahan dan hukum, perbuatan pemerintah, perbuatan pemerintah tidak patut, dasar-dasar kepatuhan, asas-asas pemerintahan yang patut, dilema etika pemerintahan, motivasi pelanggaran etika jabatan, kode etik pejabat publik, penegakan kode etik, serta masalah pengembangan etika pemerintahan dilihat dari transparansi, laporan kekayaan, pengawasan, peniup peluit dan pemberlakuan peraturan.

IPEM4429

IPEM4430

IPEM4433

Pembangunan Pemerintahan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, pendekatan-pendekatan, pentahapan dan analisis berbagai aspek pembangunan politik, seperti pembinaan bangsa, modernisasi, integrasi, demokrasi, serta pola dan prospek pembangunan politik di Indonesia. Kekuatan Sosial Politik Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang kekuatan-kekuatan sosial politik di Indonesia pada masa sebelum kemerdekaan, awal kemerdekaan, konstelasi sistem politik di Indonesia berikut struktur dan fungsi kekuatan politik, serta kelompok-kelompok fungsional dalam kehidupan sosial politik di Indonesia (partai politik, militer, perempuan, pers, LSM, cendekiawan, pemuda/mahasiswa dan kelompok-kelompok fungsional lainnya). Perubahan Sosial dan Pembangunan, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai aspek yang berkaitan dengan perubahan sosial dan pembangunan yaitu menyangkut konsep perubahan sosial dan faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan tersebut. Uraian perubahan yang dimaksud ditujukan kepada bidang pembangunan tertentu untuk melihat kecenderungannya yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

IPEM4437

IPEM4439

IPEM4440

Keuangan Publik, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang sistem pengelolaan keuangan di Indonesia pada masa reformasi, dengan merinci tentang pergeseran pengelolaan keuangan publik akibat penerapan otonomi daerah, pengendalian dan pengelolaan pengeluaran negara, dampak pengeluaran negara pengelolaan pengeluaran publik, pengelolaan penerimaan publik, dampak atau pengaruh pajak dalam perekonomian, bagaimana APBN dan APBD disusun dan dijalankan, utang negara dan pinjaman daerah, serta kebijakan-kebijakan keuangan publik. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks Mata kuliah ini merupakan matakuliah komprehensif bagi mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan, yang meliputi beberapa matakuliah, yaitu IPEM4320 Sistem Pemerintahan Indonesia, IPEM4431 Manajemen Pemerintahan, IPEM4538 Kebijakan Pemerintahan, IPEM4429 Manajemen Pelayanan Umum, serta IPEM4439 Perubahan Sosial dan Pembangunan. Pembangunan Masyarakat Desa dan Kota, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep pembangunan masyarakat secara umum serta proses terbentuk dan berkembangnya masyarakat desa dan kota, serta konsep dan aspek-aspek pembangunan masyarakat desa dan kota.

IPEM4500

IPEM4542

4.5. Kelompok Mata Kuliah Perpajakan


ADKA3110 Pengantar Ilmu Adminstrasi, 4 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan pengelompokkan ilmu administrasi, perkembangan ilmu administrasi, hubungan administrasi, organisasi dan manajemen, teori dan proses perencanaan, teori organisasi, kepemimpinan dan motivasi, pengambilan keputusan, hubungan antar masyarakat, komunikasi dan organisasi, dan pengawasan. Dasar -dasar Perpajakan, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar perpajakan, fungsi, justifikasi pemungutan, asas pemungutan dan pengenaan pajak, jenis dan penggolongan pajak, hukum pajak materiil dan hukum pajak formal, timbul dan hapusnya utang pajak, metode pengumpulan pajak, hak dan kewajiban wajib pajak, administrasi pajak, kepatuhan perpajakan serta perpajakan internasional. Pajak Penghasilan I, 2 sks Mata kuliah ini mencakup Pengenaan pajak atas penghasilan Orang Pribadi dan Badan, serta subyek pajak penghasilan; Obyek Pajak Penghasilan, pengurangan penghasilan bruto; penghasilan keluarga, kompensasi kerugian, tarif, penilaian kembali aktiva tetap dan leasing, cara menghitung penghasilan kena pajak dan pajak penghasilan terutang, serta pelunasan pajak dalam tahun berjalan; perhitungan pajak pada akhir tahun; dan fasilitas perpajakan. PPN dan PPnBM, 4 sks Mata kuliah ini mencakup: pajak atas penyerahan barang dan jasa dikenal sebagai Pajak Pertambahan Nilai; unsur-unsur yang dikenakan PPN, menghitung PPN, cara memenuhi kewajiban PPN, administrasi pemungutannya sampai pada sanksi serta hak dan kewajiban wajib pajak; dan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah yang dikenakan untuk memberikan keadilan bagi wajib pajak. Pajak Bumi dan Bangunan, 2 sks Mata kuliah ini membahas: Pajak Bumi dan Bangunan dari segi administrasi, keberatan,banding dalam PBB;ketentuan lain dan ketentuan pidana dalam PBB, materi Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan dari segi UU, dasar pengenaan dan administrasi; serta materi Bea Meterai yang membahas tentang perkembangan peraturan Bea Meterai di Indonesia.

PAJA3211

PAJA3230

PAJA3232

PAJA3233

PAJA3331

Pajak Penghasilan II, 2 sks Mata kuliah ini membahas ketentuan material tentang Pajak Penghasilan yang dikenakan terhadap Wajip Pajak Badan. Pokok Bahasan Pajak Penghasilan II adalah pemotongan dan pemungutan pajak atas penghasilan oleh pihak lain (withholding system), yang terdiri atas Pajak Penghasilan Pasal 21, Pajak Penghasilan Pasal 22, Pajak Penghasilan Pasal 23,Pajak Penghasilan Pasal 24, Pajak Penghasilan Pasal 26, Pajak Penghasilan Pasal 4 ayat (2), dan Pajak Penghasilan Pasal 15. Pajak Penghasilan III, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dasar yuridis fiskal yaitu pemotongan PPh pasal 21, 22, 23 dan pasal 26, SPT pemotongan dan pemungutan pajak. Studi Kasus Perpajakan I, 2 sks Mata kuliah ini mempelajari tentang ruang lingkup Studi Kasus Perpajakan, prinsip-prinsip perpajakan, penyelesaian masalah atau kasus perpajakan berdasarkan pendekatan hukum atau pendekatan prinsip, penyelesaian kasus perpajakan berkaitan dengan kewajiban penyampaian SPT dan proses lanjutan yang ditempuh Direktorat Jenderal Pajak, wewenang Dirjen Pajak dalam melakukan fungsi pengawasan dan law enforcement objek PPh, penghitungan penghasilan Kena Pajak, cara pelunasan PPh oleh wajib pajak sendiri maupun oleh pihak lain, gambaran penyelesaian kasus berkaitan dengan PPN dan PPn BM. Akuntansi Biaya I, 4 sks Mata kuliah ini membahas tentang Akuntansi biaya pabrik yang berkenaan dengan pengertian, sifat, perhitungan dan prosedur Akuntansi biaya sampai dengan pembuatan laporan rugi/laba, neraca, perencanaan laba dan analisa laba kotor. Auditing I A, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai Profesi Akuntan Publik, Bukti Audit, Kertas Kerja, Penerimaan Perikatan dan Perencanaan Audit, Pemahaman atas Pengendalian Intern, Materialitas,risiko, dan pengujian dalam auditing. Pembelanjaan. 2 sks Mata kuliah ini mencakup topik-topik pengertian dan fungsi pembelanjaan, laporan keuangan dan analisis rasio, investasi dalam modal kerja, kas, piutang dan surat berharga serta sumber dan bentuk-bentuk pembelanjaan. Tata Cara Pelaksanaan Perpajakan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep tata laksana perpajakan, hak-hak administrasi serta kewajiban wajib pajak, sanksi perpajakan, penyusutan, dan penerapan perpajakan. Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, 2 sks Mata kuliah ini mencakup tentang pengertian dan ruang lingkup hukum pajak, jenis-jenis pajak dan pengelompokannya, ruang lingkup pajak daerah dan retribusi daerah, berbagai pajak daerah, retribusi daerah serta menelaah sengketa pajak daerah. Studi Kasus Perpajakan II, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai kasus-kasus yang berkaitan dengan Barang Kena Pajak (BKP) tidak berwujud dan Jasa Kena Pajak (JKP) dari luar daerah pabean, dan PPN atas obyek Pasal 16C dan Pasal 16 D, Penghitungan Pajak Masukan, Pengisian SPT Masa PPN 1107 beserta lampiran-lampirannya 1107A dan 1107B, Pajak Penghasilan Orang Pribadi, Badan dan BUT, Tatacara Pengisian SPT PPh.

PAJA3332

PAJA3335

PAJA3336

PAJA3337

PAJA3338

PAJA3339

PAJA3345

PAJA3431

PAJA3435

Auditing I B, 2 sks Mata kuliah ini membahas konsep pelaksanaan prosedur dan pemeriksaan yang mencakup uji, kontrol, dan uji substansi mengenai siklus utama perusahaan, yaitu siklus pendapatan dan pengeluaran, piutan usaha, utang usaha aktiva tetap dan aktiva tidak berwujud. Pengantar Ilmu Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep dan sejarah perkembangan komunikasi, proses berlangsungnya kegiatan komunikasi, model-model komunikasi, konsep dan teori informasi serta komunikasi nonverbal. selain itu, matakuliah ini juga membahas tentang komunikasi berdasarkan konteks berlangsungnya kegiatan komunikasi yaitu komunikasi antarpribadi, komunikasi massa, dan komunikasi antarbudaya. Sebagai penutup, matakuliah ini membahas mengenai prinsip dasar komunikasi yang efektif, yaitu upaya memadukan secara tepat unsur-unsur komunikasi sehingga tercipta kegiatan komunikasi yang berhasil. Teori Komunikasi 1), 3 sks Mata kuliah ini akan membantu kita mempelajari dan memahami hal ihwal tentang tkomunikasi melalui bahasan berbagai teori komunikasi sehingga mahasiswa mampu menggunakan teori teori komunikasi sebagai dasar berpijak dalam melakukan pembahasan, analisis, maupun berbagai pemecahan masalah-masalah komunikasi. Sosiologi Komunikasi Massa, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang aktivitas komunikasi dalam kehidupan bermasyarakat dengan menerapkan sejumlah konsep-konsep sosiologi terpenting, telaah sosiologis komunikasi massa, komunikasi massa sebagai pranata sosial, media massa, dan studi mengenai wanita dalam media massa. Perencanaan Program Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, ruang lingkup dan pendekatan-pendekatan yang dapat dipergunakan dalam suatu program komunikasi, bagaimana merencanakan sumber, pesan saluran, khalayak dan efek suatu program komunikasi, selain itu bagaimana cara melakukan monitoring dan evaluasi suatu program komunikasi serta contoh melakukan analisis hasil evalusi suatu program komunikasi. Sistem Komunikasi Indonesia, 3 sks Mata kuliah ini merupakan ilmu terapan yang berada dalam wilayah sistem nilai yang berlaku di Indonesia. Mata kuliah ini membahas bagaimana berlangsungnya proses komunikasi menurut ikatan norma-norma sistem yang berlaku di Indonesia dari mulai pembentuk sumber komunikasi, pengelola sumber komunikasi sampai pada pengoperasian sumber sumber tersebut. Bahasa Inggris II, 3 sks Mata kuliah ini membahas, tentang membaca kamus dengan cepat dan tepat, menemukan maknanya, mengenal bentuk-bentuk bagian dalam kalimat, memahami suatu teks, menyimpulkan rujukan, memahami pokok bacaan, memahami teks serta teknik-teknik dan strategi untuk memahami suatu teks atau wacana berbahasa Inggris yang berhubungan dengan komunikasi.

4.6. Kelompok Mata Kuliah Komunikasi


SKOM4101

SKOM4204

SKOM4205

SKOM4206

SKOM4207

SKOM4209

SKOM4312

Public Speaking, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang teknik dan cara tampil di depan umum, mulai dari berbicara sebagai Master of Ceremony (MC) , sebagai presenter televisi dan radio, pidato, hingga presentasi. Materi matakuliah ini diawali dengan pembahasan mengenai sejarah dan perkembangan retorika, kemudian proses dan komponen komunikasi, teori komunikasi dalam public speaking, media massa, khalayak public speaking , persiapan presentasi, alat bantu presentasi, penulisan naskah presentasi, dan diakhiri dengan ulasan mengenai evaluasi public speaking . Setelah mempelajari matakuliah ini, diharapkan mahasiswa memiliki kemampuan untuk tampil sebagai komunikator yang baik dalam public speaking . Komunikasi Antar Pribadi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep-konsep dasar komunikasi antarpribadi, pentingnya bahasa tubuh, konsep diri dan etika dalam melakukan komunikasi antarpribadi, teori-teori untuk menganalisis situasi komunikasi antarpribadi, gaya komunikasi dan dimensi-dimensi relasi antarpribadi (keakraban dan konflik) untuk bisa menjadi pelaku komunikasi antarpribadi yang efektif. Perencanaan Pesan dan Media, 3 sks Mata kuliah ini membahas secara teoritis maupun praktis tentang perencanaan dan pembuatan strategi komunikasi pada komponen pesan dan media, baik untuk komunikasi antarpersona, kelompok dan komunikasi massa. Dalam suatu program komunikasi, perencanaan pesan dan media sangat penting untuk dilakukan karena akan mempengaruhi efektivitas komunikasi. Komunikasi Massa. 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hal-hal yang berkaitan dengan konsep komunikasi massa. Pembahasan difokuskan pada pengertian dan karakteristik komunikasi massa, proses, model, fungsi, dan teori komunikasi massa dan penggunaan media massa tertentu sesuai dengan karakteristiknya serta penerapan teori-teori komunikasi massa. Komunikasi Inovasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian, difusi inovasi, saluran yang dipergunakan dalam komunikasi inovasi, proses keputusan inovasi, atribut-atribut inovasi dan tingkat adopsinya, kategori adopter inovasi, peranan agen perubahan, kepemimpinan opini, konsekuensi inovasi serta penelitian difusi inovasi. Komunikasi Antar Budaya, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan ruang lingkup studi komunikasi antarbudaya. Pembahasan difokuskan pada pengertian komunikasi dan kebudayaan, unsur-unsur kebudayaan, prinsip-prinsip komunikasi dalam penerapan komunikasi antarbudaya, proses komunikasi non verbal, langkah-langkah untuk mencapai komunikasi antarbudaya yang efektif, serta penelitian komunikasi antarbudaya. Komunikasi Politik, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang peran komunikasi dalam kehidupan politik dan dampak komunikasi massa terhadap perilaku politik.

SKOM4313

SKOM4314

SKOM4315

SKOM4316

SKOM4318

SKOM4319

SKOM4321

Opini Publik, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat opini publik, pengertian dan pembentukan opini publik, karakteristik, bentuk dan sifat serta potensi dan kompetensi opini publik, selian itu mata kuliah ini juga membahas tentang prinsip-prinsip opini publik ditinjau dari aspek sosiologis, psikologis dan lingkungan, opini publik dan kebijakan, kelompok primer pengaruh personal pada opini publik, pengukurun opini publik serta lingkungan opini publik Perkembangan Teknologi Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas mengenai garis besar perkembangan teknologi komunikasi, bentuk-bentuk teknologi komunikasi yang ada dan karakteristiknya masing-masing, layanan teknologi komunikasi dan implikasinya, serta teknologi komunikasi masa depan. Filsafat dan Etika Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas dan menganalisis tentang konsep pemikiran tentang filsafat, konsep etika komunikasi, hakikat komunikasi bagi kehidupan, pemikiran filosofis tentang media komunikasi, posisi penting filsafat dan etika dalam mendalami studi ilmu komunikasi. Manajemen Media Massa, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengelolaan penerbitan media massa, baik media massa cetak dan media elektronik. Topik bahasan meliputi konsep manajemen dan pemasaran yang diterapkan pada setiap media massa. Komunikasi Persuasif, 3 sks Mata kuliah ini membahas dan menganalisis penerapan teknik persuasi dalam pelaksanaan komunikasi. Manajemen Hubungan Masyarakat, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan pemahaman lebih lanjut mengenai konsep-konsep manajemen humas yang mencakup proses manajemen, strategi dan cara untuk mendapatkan dukungan dari masyarakat sesuai dengan tujuan humas. Komunikasi Pemasaran, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang bagaimana manusia mengkomunikasikan apa yang telah dibuatnya (produk) kepada orang lain (sebagai target) agar produknya dikenal, mereka tertarik, mereka terdorong untuk membeli, mereka membeli, dan mereka terus membeli, Cara-cara apa yang dilakukan oleh sebuah perusahaan multinasional, sehingga produknya tidak hanya dikenal di desa-desa di pinggir pegunungan, bahkan penduduk setempat mengkonsumsinya, strategi apa yang perlu diaplikasikan agar merek, produk, bahkan nama perusahaan senantiasa ada didalam benak konsumen, selain itu mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang konsep, teori dan implementasi komunikasi pemasaran dalam kerangka bisnis dan nonbisnis.

SKOM4322

SKOM4323

SKOM4324

SKOM4326

SKOM4327

SKOM4328

SKOM4329

Komunikasi Organisasi, 3 sks Mata kuliah ini menganalisis konsep dasar komunikasi organisasi/ kelembagaan, serta jaringan komunikasi yang ada dalam suatu organisasi. Komunikasi organisasi saat ini telah menjadi kajian aplikatif yang penting dikuasai tidak hanya oleh praktisi bidang ilmu komunikasi saja, tetapi juga oleh mereka yang berkecimpung dalam bidang manajemen dan bisnis. Oleh karena itu, dalam buku materi pokok ini diulas berbagai faktor komunikasi organisasi yang perlu diketahui. Pembahasan diawali dengan konsep dasar komunikasi organisasi, dilanjutkan dengan peran komunikasi dan arus komunikasi dalam komunikasi organisasi, budaya organisasi, dimensi-dimensi komunikasi organisasi, manajerial dan gaya kepemimpinan, kebijakan dan iklim organisasi, manajemen konflik, perilaku dan jaringan komunikasi organisasi, serta diakhiri dengan strategi dan inovasi dalam komunikasi organisasi.

SKOM4330

Teknik Mencari dan Menulis Berita, 3 sks Mata kuliah ini membahas apa yang dimaksud dengan berita yang memiliki sense of news , mengetahui bagaimana cara memperolehnya serta mampu menuliskan berita untuk dapat dimuat dalam media massa. Komunikasi Bisnis, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dasar komunikasi bisnis, dan rancangan penerapannya, sehingga peran dan fungsi komunikasi dapat diimplementasikan dalam upaya-upaya pencapaian tujuan bisnis. Perbandingan Sistem Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas, menganalisis, dan membandingkan berbagai sistem komunikasi yang ada dan dipergunakan di berbagai negara yang antara lain membahas tentang sistem komunikasi libertarian, sistem komunikasi religius, dan sistem komunikasi otoritarian. Komunikasi Internasional, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang teori-teori problematika pesan serta lingkup komunikasi internasional khususnya peran media massa internasional dalam rangka menciptakan saling pengertian antar bangsa. Metode Penelitian Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengetahuan lanjutan tentang metode penelitian komunikasi untuk mengembangkan kemampuan penelitian di bidang komunikasi bagi mahasiswa sehingga dapat digunakan sebagai dasar dalam kegiatan di bidang komunikasi. Analisis Sistem Informasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas dan menganalisis sistem informasi dalam manajemen yang meliputiputi pengolahan data dan informasi, analisis sistem dan manajemen di dalam organisasi, konsepsi sistem informasi, proses penyimpanan data, konsep pangkalan data, komunikasi dan jaringan data, analisis dan desain sistem secara umum, evaluasi sistem dan desain sistem terperinci serta implementasi dan sistem informasi.

SKOM4432

SKOM4434

SKOM4435

SKOM4436

SKOM4437

SKOM4103

Hubungan Masyarakat, 3 sks Mata kuliah ini merupakan matakuliah berisikan materi yang sifatnya teoritis dan praktis. oleh karena itu, BMP untuk matakmuliah ini berisi bahasan tentang konsep-konsep dasar, sejarah, perencanaan hubungan masyarakat dan teknik komunikasi dalam hubungan masyarakat. secara lebih rinci, Buku materi Pokok hubungan masyarakat berisikan tentang pengertian-pengertian dasar humas; konsep publik bagi organisasi: teori komunikasi, persuasi dan pendapat umum; proses kerja humas; teknik komunikasi dalam humas; penerapan humas dalam berbagai organisasi; profesionalisme dan etika humas. Psikologi Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang aspek-aspek psikologi yang berperan dalam proses komunikasi sesuai dengan konsep-konsep psikologi yang sudah dikenal dan dapat diterapkan dalam kegiatan komunikasi. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks TAP SKOM4500 dimaksudkan untuk memerifikasi penguasaan mahasiswa secara komprehensif terhadap bidang ilmu komunikasi. Materi TAP SKOM4500 meliputi beberapa mata kuliah pendukung, yaitu: SKOM4204 Teori Komunikasi, SKOM4206 Perencanaan Program Komunikasi, SKOM4207 Sistem Komunikasi Indonesia, dan SKOM4318 Komunikasi Antar Budaya.

SKOM4317

SKOM4500

4.7. Kelompok Mata Kuliah Perpustakaan


PUST2131 Pengantar Ilmu Perpustakaan, 3 sks Mata kuliah ini membahas arti perpustakaan serta hubungan antara masyarakat dengan perpustakaan, profesi kepustakawanan serta berbagai jasa dan produk perpustakaan. Perpustakaan dan Kepustakawanan, 2 sks Mata kuliah ini membahas materi pelajaran perpustakaan dan kepustakawanan Indonesia, juga mempelajari tentang arti dan istilah-istilah yang berhubungan dengan istilah perpustakaan, tujuan, fungsi, tugas pokok, dan organisasi Perpustakaan nasional RI. Pembahasan juga tentang jabatan fungsional pustakawan, pendidikan pustakawan, organisasi pustakawan, dan kegiatan yang berhubungan dengan perpustakaan serta pustakawan sebagai penyedia informasi. Pengolahan Bahan Pustaka, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip organisasi informasi di perpustakaan yang meliputi sistem informasi, pengindeksan yang terdiri atas pengatalogan deskriptif dan pengindeksan subjek dengan menggunakan skema klasifikasi dan tajuk subjek. Serta aspek-aspek lain yang berkaitan dengan katalog perpustakaan baik dengansistem manual maupun secara komputerisasi, yang terakhir membahas mengenai software yang dapat digunakan untuk komputerisasi perpustakaan khususnya bidang pengolahan. Pelayanan Bahan Pustaka, 2 sks Mata kuliah ini membahas cara pelayanan di perpustakaan yang melipuiti: fungsi layanan sirkulasi, sistem peminjaman, layanan rujukan, layanan literatur, bimbingan pembaca termasuk pembinaan minat baca.

PUST2132

PUST2134

PUST2135

PUST2137

Pelestarian Bahan Pustaka, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pelestarian bahan pustaka, penyebab beserta pemecahannya, kendali lingkungan, perilaku terhadap bahan pustaka, bagaimana melestarikan kandungan intelektual, artefak, juga kesiagaan tentang adanya bencana atau pelestarian pasca bencana alam. Cara-cara mentransfer dari satu media ke media lain maupun pelestarian data dalam bentuk digital dan yang terakhir pelestarian bahan pustaka yang dilakukan di berbagai negara sebagai pengetahuan maupun pertimbangan bagi perpustakaan. Penyusunan Laporan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang penyusunan dan perencanaan laporan yang dilakukan secara bertahap, mulai dari pengetahuan dasar mengenai laporan sampai dengan penilaian laporan, dilengkapi dengan contohcontoh dan bahan latihan. Bahan Rujukan Umum, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan fungsi bahan rujukan, koleksi kamus tercetak dan digital, bahan rujukan memuat informasi mengenai kepustakaan tercetak dan digital, bahan rujukan buku pegangan, petunjuk, sumber biografi, geografi, direktori tercetak dan digital, bahan statistik, terbitan pemerintah dan badan-badan internasional tercetak dan digital, bahan pustaka lain sebagai bahan rujukan; penilaian bahan rujukan; bimbingan promosi dan statistik rujukan. Tak ketinggalan juga bahan rujukan Indonesia, konsep pengawasan bibliografi internasional dan praktek pengawasan bibliografi Indonesia. Pembinaan Minat Baca, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai peranan perpustakaan dalam pembinaan minat baca serta teknik-teknik pembinaan baca baik di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Pengembangan Koleksi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang prinsip-prinsip pengembangan koleksi yang meliputi kebijakan pengembangan koleksi, kajian pengguna, evaluasi koleksi, seleksi bahan pustaka, pengadaan bahan pustaka, inventarisasi bahan pustaka, perawatan dan penyiangan bahan pustaka. Dasar-dasar Dokumentasi, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengorganisasian dokumen untuk kepentingan pemakai yang dilakukan oleh badan yang bergerak dalam jasa dan produk dokumentasi. Bahan Rujukan Indonesia, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian, jenis, cakupan, contoh serta penggunaan bahan rujukan umum Indonesia. Media Teknologi, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian, peranan media diperpustakaan, serta menguraikan teknik produksi berbagai jenis media yang biasa dipakai di perpustakaan. Manajemen Perpustakaan Umum, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang dasar-dasar penyelenggaraan perpustakaan umum, mencakup administrasi, organisasi, aspek-aspek perpustakaan, pelayanan, dan pemasyarakatan perpustakaan umum. Manajemen Perpustakaan Khusus, 2 sks Mata kuliah ini membahas manajemen, layanan teknis, organisasi dan metode analisis kasus yang dijadikan dasar untuk mempelajari lingkungan perpustakaan khusus. Manajemen Perpustakaan Perguruan Tinggi, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian dan fungsi-fungsi manajerial dan operasional di perpustakaan perguruan tinggi.

PUST2138

PUST2139

PUST2140

PUST2230

PUST2241

PUST2242

PUST2243

PUST2244

PUST2245

PUST2247

PUST2248

Manajemen Perpustakaan Sekolah, 2 sks Mata kuliah ini membahas manajemen, layanan teknis, layanan pembaca, pegawai perpustakaan sekolah, juga diuraikan keadaan perpustakaan sekolah di negara lain sebagai bahan perbandingan. Reprografi, 2 sks Mata kuliah ini membahas teknik persiapan cetak meliputi perwajahan dan tata letak, teknik foto reproduksi, teknik mengkopi di plat, proses pencetakan, penyelesaian cetak serta teknik perbaikan bahan koleksi dan pembuatan kebutuhan perpustakaan. Pengelolaan Terbitan Berseri, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengatalogan terbitan berseri berdasarkan pedoman standar yaitu AACR2, juga peran terbitan berseri sebagai sumber informasi, jenis serta ragamnya dan cara-cara mengelolanya. Pengolahan Bahan Non Buku, 2 sks Mata kuliah ini mempelajari tentang prinsip-rinsip deskripsi bibliografi dan penentuan titik temu berdasarkan peraturan standar AACR2 untuk berbagai jenis bahan nonbuku (Kartografi, Rekaman Suara, Gambar Hidup dan Rekaman Video, Grafis, Bentuk Mikro), dan penyajian dan bibliografi dalam format MARC. Pengantar Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas secara garis besar materi kearsipan yakni sejak arsip diciptakan sampai dengan arsip disusutkan, meliputi persuratan, pengurusan, filing (pemberkasan), penyusutan dan pemeliharaan. Bahasa Inggris II, 2 sks Mata kuliah ini membahas perbendaharaan kosa kata bahasa Inggris melalui penggunaan kamus penguasaan word formation , pengoperasian perpustakaan dalam bahasa Inggris, mengetahui buku teks berbahasa Inggris secara garis besar, membuat outline buku bahasa Inggris kemudian dapat membuat summary suatu buku dalam bahasa Inggris. Promosi Jasa Perpustakaan, 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian promosi jasa perpustakaan secara umum, mengetahui jenis-jenis perpustakaan, dokumentasi dan informasi (Pusdokinfo), prinsip-prinsip dasar promosi jasa pusdokinfo, strategi dari tiap jenis promosi jasa, jenis promosi jasa pusdokinfo secara pasif dan aktif. Dasar-dasar Teknologi Informasi, 2 sks Mata kuliah ini membahas arti, jenis, masalah dan cakupan teknologi informasi dalam kehidupan sehari-hari. Kerjasama dan Jaringan Perpustakaan, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep kerjasama dan jaringan informasi, bentuk-bentuk kerjasama perpustakaan, sarana kerjasama perpustakaan, jaringan informasi dan dokumentsi serta kerjasama perpustakaan, selain itu mata kuliah ini juga membahas tentang kerjasama perpustakaan dan jaringan internasional, serta jaringan komputer untuk perpustakaan.

PUST2249

PUST2250

PUST2251

PUST2252

PUST2253

PUST2254

PUST2255

PUST2256

PUST2257

Penelusuran Literatur, 2 sks Mata kuliah ini membahas sumber informasi, penelusuran literatur di perpustakaan baik secara manual maupun elektronik serta temu kembali informasi dengan menggunakan sumber informasi secara offline yaitu Online Public Access Catalog (OPAC) dan CD-ROM, serta secara online yaitu akses Internet. Mata kuliah ini juga membahas tentang aspek-aspek lain yang berkaitan dengan teknik penelusuran dan temukembali informasi secara efektif dan efisien serta menggunakan teknologi informasi dalam penelusuran informasi. Psikologi Perpustakaan, 2 sks Mata kuliah ini membahas teori-teori psikologi yang dapat diterapkan di perpustakaan dan lembaga informasi lainnya Antara lain matakuliah ini membahas tentang pengertian psikologi dan cabang-cabangnya, fungsi psikologi perpustakaan, sifat kodrati manusia, motivasi kerja, komunikasi dan peranan perpustakaan dalam belajar. Praktek Kerja Perpustakaan 1), 4 sks Mata kuliah ini merupakan pelaksanaan praktek kerja (magang) yang harus dilakukan di suatu perpustakaan. Untuk melaksanakannya, mahasiswa dibekali buku panduan praktek. Kegiatan praktek ini meliputi pengadaan, pengolahan dan pelayanan bahan pustaka.

PUST2258

PUST2290

4.8. Kelompok Mata Kuliah Sosiologi


SOSI4101 Bahasa Inggris Niaga, 2 sks Mata kuliah ini membahas terminologi ekonomi dan niaga yang berguna untuk memahami teks bahasa Inggris yang berhubungan dengan fenomena ekonomi dan niaga. Teori Sosiologi Klasik, 4 sks Mata kuliah ini membahas mengenai latar belakang munculnya teori sosiologi klasik baik pada awal tahun kelahirannya maupun masa-masa akhir kejayaannya. Selain itu juga membahas mengenai tokoh-tokoh aliran sosiologi klasik seperti Comte, Spencer, Marx, Durheim, Weber, Simmel, Manheim, Mead, dan Schulz serta pandangan mereka mengenai sosiologi. Sosiologi Ekonomi, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi mengenai ruang lingkup sosiologi ekonomi, disiplin ilmu ekonomi dan sosiologi, proses ekonomi dalam perspektif sosiologi, aspek sosiologi dalam pembangunan ekonomi, pasar bebas, struktur sosial dalam pembangunan ekonomi, aspek ekonomi dalam masyarakat, pemerataan pembangunan nasional dan realitas sumber daya manusia. Teori Sosiologi Modern 1), 4 sks Mata kuliah ini merupakan lanjutan dari matakuliah Teori Sosiologi Klasik. Mata kuliah ini membahas paradigma sosiologi dan tokoh-tokoh yang mengembangkan teori sosiologi modern dengan pokok-pokok pikiran tentang teori fungsionalisme struktural, teori konflik, teori pertukuaran sosial, teori interaksionisme simbolik, posmodernisme, dan teori sosiologi gender. Teori Kriminologi, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai masalah kriminologi di mana di dalamnya dijelaskan mengenai latar belakang teori kriminologi, mazhab-mazhab dalam kriminologi, latar belakang berbagai tindak kejahatan, karakteeristik penjahat, korban kejahatan dan kedudukannya di dalam sistem peradilan pidana, hubungan lingkungan sosial dan kejahatan, serta reaksi yang diberikan masyarakat atas adanya tindak kejahatan dan pelaku kejahatan.

SOSI4201

SOSI4205

SOSI4206

SOSI4302

SOSI4303

Sosiologi Pedesaa, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian sosiologi pedesaan dan latar belakangnya, kehadiran desa dan latar belakngnya, pengertian desa secara umum dan khusus di Indonesia, konsep struktur sosial, struktur fisik, struktur biososial, struktur umum masyarakat desa, pola kebudayaan, tradisi dan hukum adat di pedesaan Indonesia, kelembagaan pada masyarakat desa, masyarakat desa sebagai komunitas, sistem ekonomi masyarakat desa, perubahan sosial serta pembangunan masyarakat desa. Teori dan Metode Intervensi Sosial, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi mengenai falsafah dan prinsip dasar intervensi sosial, proses intervensi sosial, perubahan berencana, relasi dan intervensi, komunikasi dalam intervensi, metode intervensi pada tingkat individual, tingkat kelompok dan tingkat individual. Teori Perubahan Sosial, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi perkuliahan yang dapat memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk menjelaskan konsep dan mitos perubahan sosial, teori-teori sosial tentang perubahan sosial, arah dan gerak perubahan sosial, sumber-sumber perubahan sosial, modernisasi, iklim dan waktu perubahan sosial, dampak dari perubahan sosial, faktor pendorong/ penghambat perubahan sosial, strategi dan penciptaan perubahan sosial, biaya/ beban perubahan sosial, antisipasi terhadap perubahan serta metodologi dalam perubahan sosial. Metode Penelitian Kualitatif, 3 sks Mata kuliah ini berisi penjelasan tentang karakteeistik penelitian kualitatif, paradigma dan pendekatan dalam penelitian kualitatif, rencana penelitian, tahap pra lapangan dan lapangan, analisa dan interpretasi data, serta obyektivitas, validitas, dan reliabilitas data. Masalah-masalah Sosial, 3 sks Mata kuliah ini menyoroti mengenai berbagai hal yang dikategorikan sebagai masalah sosial antara lain yang berkaitan dengan kemiskinan, urbanisasi, korupsi dan penyuapan, masalah lanjut usia, juga merngenai globalisasi yang sekarang ini menimbulkan ancaman tersendiri seperti dampak dari hubungan negara-negara pasar, dampak perdagangan bebas, masalah buruh, masalah lingkungan, kekerasan global dan beberapa isu lainnya. Sosiologi Perkotaan, 3 sks Mata kuliah ini membahas mengenai sosiologi perkotaan yang berisikan konsep-konsep dasar dan teori-teori yang menjelaskan mengenai sosiologi perkotaan. Sosiologi Organisasi, 3 sks Mata kuliah ini berisi pembahasan tentang batasan pengertian dan konsep dasar sosiologi organisasi, kelompok sosial dan organisasi sosial, tipe-tipe organisasi sosial, sosiologi organisasi, struktur organisasi, dimensi-dimensi lingkungan organisasi, pengambilan keputusan dalam organisasi, kepemimpinan dalam organisasi, dan perubahan organisasi. Metoda Penelitian Kuantitatif, 3 sks Mata kuliah ini membahas penggunaan metode kuantitatif dalam penelitian dan menerapkannya di lapangan. Penelitian Pemasaran, 4 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang teknik penelitian pemasaran dan pemanfaatan pengetahuan sosiologi dalam penelitian, hubungan antara pemasaran dengan pengetahuan sosiologis, teknik perencanaan penelitian, pengolahan dan analisa data, serta penulisan laporan.

SOSI4304

SOSI4305

SOSI4306

SOSI4307

SOSI4308

SOSI4310

SOSI4311

SOSI4312

SOSI4313

Pemasaran Sosial, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang kegiatan merencanakan program untuk mendapatkan cara yang dapat meningkatkan penerimaan suatu gagasan sosial dalam melakukan promosi tentang produk sosial melalui teknik pemasaran. Sosiologi Industri, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian tentang ruang lingkup sosiologi industri, organisasi produksi, pengertian dan peran buruh, kondisi kehidupan buruh di pabrik, kondisi struktur sosial buruh, tindakantindakan perburuhan, pemogokan perburuhan, anatomi pemogokan, dan penyelesaian pemogokan. Sosiologi Alih Teknologi, 3 sks Mata kuliah ini membahas mengenai proses lahir dan berkembangnya teknologi mulai dari jaman pra sejarah sampai dengan masyarakat modern. Materinya mencakup perkembangan teknologi pada jaman pertengahan sampai dengan dominasi kapitalisme di mana perkembangan teknologi di negara-negara berkembang sangat tergantung dari negara-negara maju. Ekses dari alih teknologi dan globalisasi ekonomi terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan budaya yang menciptakan kesenjangan sosial termasuk yang terjadi di Indonesia. Sosiologi Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang teori sosiologi dan teori komunikasi, pengertian, proses, dan bentuk komunikasi, komunikasi massa, sosiologi khalayak, efek sosial komunikasi massa, komunikasi antarbudaya, komunikasi dan budaya, komunikasi dan perubahan sosial, komunikasi dan pembangunan, serta media massa dalam pembangunan pedesaan di negara dunia ketiga. Sosiologi Produksi, 3 sks Mata kuliah ini membahas aspek-aspek sosial dalam kegiatan produksi yang meliputi pengertian produksi, peran pedagang dalam sistem pertukaran barang/jasa, aspek pemasaran dalam kegiatan produksi, masalah modal dan investasi, sumber daya manusia sebagai faktor produksi, modal sebagai faktor produksi, tata kelola perusahaan, tata organisasi produksi, bentuk hukum organisasi produksi, hubungan antara perilaku produsen dan bentuk pasar, tanggung jawab sosial, keadilan sosial, hak milik dan keuntungan, produksi dan pendapatan nasional, perkembangan industrialisasi di Indonesia, industrialisasi di Indonesia pasca kemerdekaan, industrialisasi di Indonesia pada periode Orde Baru. Sosiologi Distribusi, 3 sks Mata kuliah ini membahas proses distribusi yang dijelaskan secara sosiologis yang mencakup pengertian ilmu sosiologi distribusi, barang dan masalah distribusi, metode penelitian dalam sosiologi distribusi, struktur dan dinamika sistem distribusi, dan sistem distribusi pada beberapa tipe masyarakat. Sosiologi Konsumsi, 3 sks Mata kuliah ini berisi bahasan tentang teori sosiologi makro dan mikro tentang konsumsi; pengertian dan ruang lingkup sosiologi konsumsi; teoritisi klasik dan kontemporer tentang sosiologi konsumsi; budaya dan konsumsi; budaya konsusmsi; perilaku konsumen; fashion dan pakaian; serta berbelanja.

SOSI4314

SOSI4401

SOSI4402

SOSI4403

SOSI4404

SOSI4405

SOSI4406

Sosiologi Pendidikan, 3 sks Mata kuliah ini berisi bahasan tentang ruang lingkup dan definisi sosiologi pendidikan; lingkungan sekolah; masyarakat, kebudayaan, dan pendidikan; sosialisasi di sekolah; interaksi sosial di sekolah; stratifikasi sosial di sekolah; struktur sosial sekolah; pendidikan dan perubahan sosial; serta pendidikan dan jender. Sosiologi Korupsi, 3 sks Mata kuliah ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman tentang fenomena prilaku korupsi, faktorfaktor sosial yang mendorong munculnya fenomena korupsi, tempat sosiologi korupsi dan arti penting keberadaannya. Sosiologi Politik, 3 sks Mata kuliah ini membahas materi mengenai pengertian sosiologi politik, sumbangan pemikiran sosiologi klasik pada sosiologi politik, faktor-faktor yang mempengaruhi sikap perilaku politik, sosialisasi politik indivisu, partisipasi politik, bentuk partisipasi politik, model partisipasi politik, sistem partai politik, budaya politik, budaya politik di Indonesia, bentuk-bentuk demokrasi, pertumbuhan demokrasi, gerakan sosial, kemajemukan masyarakat, dan integrasi sosial dalam masyarakat majemuk. Sosiologi Kesehatan, 3 sks Mata kuliah ini berisi penjelasan temtang sejarah dan ruang lingkup sosiologi kesehatan, kajian ilmu sosial lain terhadap kesehatan, definisi dan konsep penyakit, konstruksi sosial penyakit, hubungan dokter pasien, hubungan kesehatan dan faktor-faktor sosial, pengaruh kualitas lingkungan fisik dan sosil terhadap kesehatan, penanggulangan masalah kesehatan lingkungan, upaya kesehatan, klasifikasi sistem medis, dan penyelenggaraan sistem medis modern. Sosiologi Perilaku Menyimpang, 3 sks Mata kuliah ini berisi pembahasan tentang teori-teori tentang perilaku menyimpang, bentuk-bentuk penyimpangan, dan hubungan antara kondisi masyarakat dengan perilaku menyimpang tersebut. Statistik Sosial, 3 sks Mata kuliah ini membahas secara lebih spesifik mengenai teknik statistik yang akan berguna untuk menganalisa data bivariat. Pembahasan mencakup pengertian statistik inferensia, probabilita dan pengujian hipotesis, pengujian dengan satu sampel dan dua sampel, perhitungan statistik untuk hubungan antarvariabel dan tabel silang, pengukuran asosiasi untuk nominal dan ordinal, korelasi dan regresi sederhana, korelasi sebagian dan regresi berganda, dan analisis variansi. Sosiologi Hukum, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang masalah-masalah yang terkait dengan sosiologi hukum. Sosiologi Komunikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang komunikasi sosial, komunikasi dalam perspektif sosiologi, komunikasi massa, kaitan komunikasi massa dan sosialisasi, fungsi dan dampak sosial komunikasi massa, komunikasi dan pembangunan, komunikasi dan globalisasi. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks TAP SOSI4500 dimaksudkan untuk memerifikasi penguasaan mahasiswa secara komprehensif terhadap bidang ilmu sosiologi. Materi TAP SOSI4500 meliputi beberapa mata kuliah pendukung, yaitu: SOSI4205 Sosiologi Ekonomi, SOSI4307 Masalah-masalah Sosial, dan SOSI4305 Teori Perubahan Sosial.

SOSI4407

SOSI4408

SOSI4410

SOSI4412

SOSI4414

SOSI4416 SOSI4402

SOSI4500

4.9. Kelompok Mata Kuliah Penerjemahan

BING3301

Reading 1, 3 sks Mata kuliah ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan membaca mahasiswa (pada tingkat elementary ) dalam memahami informasi khusus dalam sebuah wacana, membedakan tingkat keformalan sebuah teks dan narasi yang sederhana. Writing 1, 3 sks Mata kuliah ini berisi petunjuk dan latihan keterampilan menulis pafa tingkat dasar (elementary) dengan materi pembahasan penulisan paragraf, penulisan catatan dan surat pribadi, penulisan surat resmi, dan pengisian formulir. Reading 2, 3 sks Mata kuliah ini berisi petunjuk dan latihan untuk meningkatkan keterampilan membaca pada tingkat menengah Preintermediate dengan materi pembahasan: bagaimana menangkap isi formulir dan sebuah teks atau wacana spesifik. Writing 2, 3 sks Mata kuliah ini berisikan penjelasan dan latihan menulis pada tingkat Pre-Intermediate. Hal-hal yang dipelajari adalah mengenal grammar yang lebih rumit tingkatannya dibanding dengan pembahasan yang ada pada tingkat sebelumnya. Beberapa topik lainnya adalah menyusun teks tertulis, membedakan bahasa resmi dan tidak resmi, kemudian membuat karangan berupa narasi, deskripsi, dan eksposisi, dan persuasi. Selain itu dipelajari pula bagaimana menulis surat-surat niaga yang sederhana, dan lain-lain. Reading 3, 3 sks Mata kulih ini berisi latihan-latihan membaca pada tingkat intermediate seperti menebak kata-kata yang sukar sesuai dengan konteksnya, mempelajari struktur wacana, menentukan ide utama sebuah wacana, dan membaca secara rinci. Writing 3, 3 sks Mata kuliah ini berisi petunjuk dan latihan keterampilan menulis pada tingkat menengah (intermediate) dengan materi pembahasan: penulisan laporan singkat, dan penulisan surat-surat pribadi yang lebih variatif, serta membubuhi tanda baca pada teks. Reading 4, 3 sks Mata kuliah ini dirancang untuk menghantarkan mahasiswa pada tingkat lanjut (Advanced), atau sebagai lanjutan dari mata kuliah Reading 3 (BING3106). Mereka diharapkan mampu memahami informasi faktual dan artikel dari berbagai sumber. Tingkat kemahiran membaca yang diharpkan lebih kurang Cambridge First Certificate in English (FCE) . Writing 4, 3 sks Mata kuliah ini dirancang untuk menghantarkan mahasiswa pada tingkat lanjut (Advanced), yang merupakan lanjutan dari mata kuliah Writing 3 (BING3107). Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menulis artikel singkat atau deskripsi dalam berbagai topik. Esai Bahasa Indonesia, 2 sks Mata kuliah ini memperkenalkan aspek-aspek tata bahasa dan berbagai ragam wacana dalam karangan. Mahasiswa diperkenalkan dengan wacana-wacana seperti narasi, argumentasi, deskripsi, serta hal-hal yang berkaitan dengan teknik-teknik penulisan karangan.

BING3302

BING3303

BING3304

BING3305

BING3306

BING3307

BING3308

BING3311

BING3312

English for Translation, 3 sks Mata kuliah in dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks singkat dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda dari berbagai sumber dari bahasa Ingris ke dalam bahasa Indonesia. Kemudian diperkaya dengan latihan-latihan menterjemahkan pada tingkat kalimat yang berkaitan dengan tata bahasa (stuctures) dan penggunaan unsur-unsur bahasa (usage) pada tingkat intermediate. Advanced English for Translation, 3 sks Mata kuliah ini direncang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks singkat dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda dari berbagai sumber dari bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia diperkaya dengan latihan-latihan menerjemahkan pada tingkat kalimat yang berkaitan dengan tata bahasa (stuctures) dan pengunaan unsur-unsur bahasa (usage) pada tingkat lanjut. Dilihat dari tingkat kesukarannya, mata kuliah ini berada setingkat di atas Mata kuliah English for Translation (BING 3301). Grammar Translation Exercises, 3 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks singkat dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda dari berbagai sumber dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Inggris. Kemudian diperkaya dengan latihan-latihan menterjemahkan pada tingkat kalimat. Mata kuliah ini berada setingkat di atas Mata kuliah Advanced English for Translation (BING 3302) mengingat tingkat kesukarannya. Theory of Translation, 2 sks Mata kuliah ini memuat pengertian dasar tentang terjemahan, pendekatan, serta teori-teori yang berkembang dalam bidang itu, serta aspek-aspek linguistik yang berkenaan dengan praktik-praktik penerjemahan. Mata kuliah ini memberikan contoh-contoh penerjemahan berdasarkan berbagai ragam teori dan pendekatan serta aplikasi-aplikasi linguistik dan sosiolinguistik dalam proses penerjemahan itu sendiri. Translation I, 4 sks Mata kuliah ini memberikan latihan-latihan penerjemahan dari berbagai ragam teks, seperti naskah populer dari majalah, koran, brosur, ataupun naskah ilmiah, dari buku teks, jurnal dan penelitian. Mahasiswa menterjemahkan naskah-naskah yang berkaitan dengan bidang-bidang Agriculture, Arts and Entertainment, serta Communication dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris dan sebaliknya. Translation II, 4 sks Mata kuliah ini berisi latihan-latihan untuk meningkatkan keterampilan menterjemahkan baik dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia ataupun sebaliknya dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris dengan materi pembahasan: bidang Defense and Security, Economy and Business, serta Construction and Engineering. Translation IV, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Government and Administration, Social Sciences dan Industry.

BING3313

BING3314

BING3315

BING3317

BING3318

BING3320

BING3321

Translation V, 4 sks Mata kuliah ini memberikan latihan-latihan penerjemahan dari berbagai ragam teks, seperti naskah populer dari majalah, koran, brosur, ataupun naskah ilmiah, dari buku teks, jurnal dan penelitian. Mahasiswa menterjemahkan naskah-naskah yang berkaitan dengan bidang-bidang Law and Regulations, Management, dan Literature dari Bahasa Indonesia ke dalam Bahasa Inggris dan sebaliknya. Translation VI, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Medicine, Philosophy dan Politics and Diplomacy. Speaking (Li), 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan berbicara mahasiswa pada tingkat Intermediate (Intermediate) . Setelah menyelesaikan mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami dan menghasilkan bahasa lisan, misalnya melakukan percakapan dalam bahasa Inggris dalam berbagai topik dan situasi (resmi dan tidak resmi) serta untuk tujuan fungsi-fungsi bahasa (function) tertentu dengan tingkat keakuratan tata bahasa (accuracy), kelancaran (fluency) , pengucapan (pronunciation) , kosakata (vocabulary) dan kemampuan berinteraksi dalam situasi tertentu yang tinggi. Tingkat kemahiran berbicara yang diharapkan lebih kurang setingkat Cambridge First certificate in English (FCE). Listening, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk mengantarkan mahasiswa pada tingkat menengah (Intermediate) . Mahasiswa diharapkan mampu memahami dengan baik rekaman materi-materi otentik bahasa Inggris berupa percakapan, wawancara dan lain-lain dengan aksen (accent) yang berbeda dalam berbagai topik dan situasi (resmi dan tidak resmi). Tingkat kemahiran mendengarkan yang diharapkan lebih kurang setingkat Cambridge First Certificate in English (FCE). Kebinekaan Budaya Indonesia, 2 sks Mata kuliah ini berisi macam-macam kebudayaan suku bangsa yang ada di Indonesia, termasuk kaum pendatang seperti orang Tionghoa (Cina). Translation III, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Education, Environment, serta Finance and Banking. Translation VII, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Technology, Travel and Tourism, serta Religion.

BING3322

BING3309

BING3310

BING3316

BING3319

BING3323

BING3324

Translation VIII, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Sport, Fisheries and Ocean, dan Gender. Translation IX, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Taxation, Insurance, dan Craftmanship. Translation X, 4 sks Mata kuliah ini dirancang untuk memberi mahasiswa keterampilan menterjemahkan teks-teks panjang dengan gaya (style) dan laras bahasa (register) yang berbeda (pada tingkat paragraf dan wacana) dari berbagai sumber berbahasa Inggris ke bahasa Indonesia, dan sebaliknya. Latihan-latihan penerjemahan dalam mata kuliah ini mencakup tiga topik: Foresty, Sociology and Archeology,serta History. Sejarah Kebangsaan Inggris, 2 sks Mata kuliah ini memberikan uraian tentang sejarah bangsa Inggris mulai zaman Inggris kuno sampai masa perang dunia II, dan lain-lain. Sejarah Kesusastraan Inggris, 2 sks Mata kuliah ini berisi gambaran singkat mengenai perkembangan kesusastraan Inggris mulai dari periode Inggris kuno sampai dengan periode abad ke-20. Tidak hanya karya-karya sastra beserta penulis dari setiap periode dibahas tetapi juga karakteristik dari setiap periode tersebut dikemukakan.

BING3325

BING3326

BING3327

BING3328

4.10. Kelompok Mata Kuliah Kearsipan


ASIP4101 Pengantar Ilmu Kearsipan, 4 sks Mata kuliah ini membahas tentang arsip sebagai informasi terekam, manajemen surat edaran dan formulir, metode pemberkasan, klasifikasi dan tesaurus untuk temu balik, manajemen rekod kertas dan elektronik, pengamanan rekod, preservasi, manajemen rekod inaktif, adiminstrasi arsip dan akuisisi, penerimaan, penataan dan deskripsi, jasa rujukan akses dan finding aids, arsiparis sebagai tenaga profesional. Sejarah Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai sejarah kearsipan secara umum dan perkembangan kearsipan di Indonesia, perkembangan manajamen kearsipan, sistem kearsipan secara umum, produk hukum kearsipan, tenaga dan organisasi kearsipan, sistem kearsipan masa Hindia Belanda dan sistem kearsipan Republik Indonesia. Dasar-dasar Kesekretarisan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang tugas dan fungsi sekertaris meliputi ruang lingkup tugas sekertari, penggunaan peralatan kantor, komunikasi, pelayanan tamu, rapat dan laporan, pelayanan perbankan, korespondensi, perjalanan dinas pimpinan dan sistem penyimpanan arsip.

ASIP4102

ASIP4103

ASIP4104

Reprografi Arsip. 2 sks Mata kuliah ini membahas pengertian, ruang lingkup, dan fungsi reprografi kearsipan dalam sistem manajemen reprografi arsp dinamis maupun sistem manajemen repografi arsip statis. Demikian pula mahasisea diharapkan mengenal dan mampu menggunakan bahan dan alat reprografi kearsipan di samping memahami profil sumber daya manusia dalam bidang reprografi kearsipan. Mahasiswa diharapkan mampu mengaplikasikan reprografi kearsipan dalam operasional organisasi dan pengambilan keputusan. Aspek Hukum dalam Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas aspek-aspek hukum yang berhubungan dengan kearsipan, seperti penilaian arsip, penyusutan arsip, pembuktian arsip, kadaluwarsa arsip, kerahasiaan arsip, sanksi dalam kearsipan dan lainlain yang tejadi di Indonesia. Dasar-dasar Informasi, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep dasar informasi, dasar-dasar information management dan knowledge management: proses, peran dan fungsi komunikasi khususnya dalam perspektif organisasi dan budaya, organisasi dan manajemen informasi, dasar-dasar teknologi informasi khususnya komputer, dampak teknologi informasi, aspek ekonomi informasi, masyarakat informasi dan industri informasi. Manual Kearsipan, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengnai langkah dan tata cara penyusunan manual kearspan secara umum, manual pengelolaan surat, manual pengelolaan berkas aktif, manual penyusunan klasifikasi arsip, manual pengelolaan arsip inaktif, manual pengelolaan arsip vital, manual pengelolaan arsip media baru, maual penyusutan arsip, dan manual penyusunan jadwal retensi arsip. Arsip Sejarah Lisan, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan pengertian, kegunaan, ciri-ciri, program, tahap persiapan, tahap pelaksanaan, tahap pengelolaan, pembuatan sinopsis, transkripsi, penyimpanan, perawatan dan pemeliharaan kaset wawancara sejarah lisan. Organisasi Tatalaksana dan Lembaga Kearsipan, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengnai pengertian dan teoi organisasi, organisasi pemerintahan dalam strukur ketatanegaraan pada msa Hindia Belanda, organisasi pemerinthan dalam struktur ketatanegaraan pada masa kemerdkaan, hubungan struktur organisasi kelmbagaan dengan kanungan arsip yang tercipta, hubungan struktur organisasi kearsipan dengan penyelelamatan arsip sebagai memori bangsa, keberadaan organisasi kearsipan dalam struktur ketatanegaraan tingkat nasional dan daerah, hubungan unit kearsipan dalam struktur organisasi lembaga negara, hubungan unit kearsipan dalam struktur organisasi perusahaann, serta tipe-tipe unit kearsipan dalam suatu struktur kelembagaan. Manajemen Pusat Arsip, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai konsep teoritis dan teknis Pusat Rekod (Record Center) sebagai tempat yang didesain secara khusus untuk mengelola rekod inaktif, serta spesifikasi teknis bangunan uang an peralatan Pusat rekod. Termasuk sistem dan prosedur pengelolaan rekod inaktif, pemeliharaan fisik dan Pusat Rekod Komersial, untuk mendukung penyediaan informasi bagi proses kegiatan manajemen organisasi.

ASIP4202

ASIP4204

ASIP4205

ASIP4208

ASIP4209

ASIP4301

ASIP4304

Deskripsi dan Penataan Arsip Statis, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengelolaan arsip di pusat/storage dengan kebijakan program kerasipan secara menyeluruh yang meliputi fungsi akuisisi dan seleksi, deskripsi dan penataan, pengamanan dan pemeliharaan serta layanan jasa kerasipan. Manajemen Rekod Audio Visual, 2 sks Mata kuliah ini memberikan kemampuan teori dan praktik dalam pengelolaan rekod audio visual yang meliputi penciptaan, deskripsi danpenataan pemeliharaan dan perawatan, penilaian dan penyusutan rekod audio visual yang meliputi rekod foto, film, video, peta dan gambar, rekaman suara dan rekod elektronik Pemasaran Jasa Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai arsip sebagai sumber informasi, sistem informasi kearsipan, konsep sistem dan fungsi pemasaran, jasa sebagai produk pemasaran, media pemasaran, jenis-jenis layanan jasa kearsipan dan cara membangun kepuasan produk bagi pelanggan. Publikasi dan Pameran Arsip, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai fungsi dan peran publikasi dan pameran arsip serta bagaimana menyusun publikasi dan merancang pameran arsip.dokumen tertulis atau arsip digunakan untuk berbagai keperluan diantaranya penelitian, alat bukti otentik, sejarah ,dan sebagainya. Arsip Kelautan, 2 sks Mata kuliah ini menyajikan pengertian dan paradigma mengenai arsip kelautan, pengumpulan, penyimpanan, pengelohan, diseminasi, pemanfaatan, sistem otomasi, sofware yang digunakan, alih media. Arsip Bisnis, 2 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang pengertian dan penggunaan arsip bisnis, pengelolaan arsip organisasi, arsip keuangan dan format arsip bisnis, sleksi dan penilaian arsip bisnis dan diikuti perubahan materi mengenai kebijakan akses arsip bisnis. Rekam Medis, 2 sks Mata kuliah ini membahas materi yang berkaitan dengan sejarah, konsep dan prinsip dasar administrasi rekam medis, kegiatan rekam medis, aspek hukum serta perkembangan rekam medis di Indonesia. Kajian Software, 3 sks Mata kuliah ini membahas mengenai fungsi dan peran teknologi dalam sistem informasi kearsipan, jenis-jenis software untuk pengelolaah kearsipan. Manajemen Rekod Aktif, 3 sks Mata kuliah ini membahas pelaksanaan penataan arsip aktif mulai dari pemeriksaan berkas, penentuan indeks sampai dengan penyimpanan berdasarkan sistem tertentu serta dapat memberikan layanan kepada pengguna arsip. Manajemen Arsip Inaktif, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai konsep dasar manajemen arsip inaktif dan pusat arsip, fasilitas penyimpanan arsip inaktif, tata letak ruang pusat arsip, pemindahan arsip inaktif dari unit kerja ke pusat arsip, pembenahan arsip inaktif yang tidak teratur, penataan dan penyimpanan arsip inaktif, pemusnahan arsip, pemeliharaan arsip inaktif, serta layanan arsip inaktif di instansi pemerintah maupun swasta.

ASIP4308

ASIP4311

ASIP4312

ASIP4313

ASIP4314

ASIP4315

ASIP4316

ASIP4318

ASIP4319

ASIP4320

Pemeliharaan dan Pengamanan Arsip, 3 sks Mata kuliah ini membahas dan menganalisis, merencanakan dan mengimplementasikan pemeliharaan dan pengamanan arsip dari berbagai media rekam arsip. Pengurusan Surat, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang konsep, pengertian korespondensi, praktik pembuatan dan contoh yang berkaitan dengan penerapan manajemen rekod khususnya yang terkait dengan pembuatan surat dinas dan pendistribusian surat yang diterapkan baik oleh organisasi pemerintah maupun swasta. Tata Persuratan dan Formulir, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan kegiatan yang meliputi pemahaman mengenai konsep dasar tata persuratan, manajemen formulir dan pengurusan surat, pengetahuan praktis membuat surat dalam berbagai bentuk surat, perancangan bentuk-bentuk formulir yang dibutuhkan oleh organisasi dan pengelolaan serta pengendalian surat masuk dan keluar baik yang menyangkut surat biasa, penting dan rahasia. Pengelolaan Arsip Vital, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan penanganan arsip dinamis yang esensial untuk kelangsungan hidup organisasi. Penangananarsip vital mulai proses penerimaan, penggunaannya dan penyimpanannya. Keberadaan arsip vital ini sangat penting bagi organisasi maka program perlindungan arsip vital diantaranya mengidentifikasi jenis arsip vital, skema prosedur penyimpanannya di tempat yang aman. Arsip vital dapat disimpan pada penyimpanan arsip aktif maupun inaktif. Penilaian dan Penyusutan Arsip, 3 sks Mata kuliah ini membahas penilaian rekod untuk menentukan rekod yang perlu disimpan dalam jangka waktu tertentu dan menentukan rekod yang harus dimusnahkan. Etika Profesi Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas pemahaman konsep etika dan etiket sebagai arsiparis, perbedaan profesi dengan pekerjaan, sikap profesional, perbedaan profesi pustakawan dan arsiparis, pembekalan bagi arsiparis untuk bersikap, berperilaku dalam melaksanakan profesi sebagai pengelola arsip. Akses dan Layanan Arsip, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan layanan informasi arsip yang dimiliki oleh lembaga kearsipan atau instansi untuk kepentingan pengguna. Pengawasan Kearsipan, 2 sks Mata kuliah ini membahas mengenai pengawasan terhadap produk informasi, pengontrolan terhadap aktivitas kegiatan organisasi yang menghasilkan bukti transaksi kegiatan berupa arsip, serta pengawasan terhadap pengelolaan arsip, peminjaman asip dan proses akuisisi arsip. Akuisisi Arsip, 2 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai pengertian, konsep, kebijakan dan strategi, hubungan akuisisi dengan fungsi kultral dan tahapan-tahapan kegiatan akuisis arsip baik itu cara penyusunan daftar arsip dan teknik penilaian dalam rangka melakukan akuisisi arsip maupun objek dan pelaksanaan akuisisi arsip di indonesia sampai dengan prosedur penyerahan arsip statis. Metode Penelitian dan Laporan Kearsipan, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan tentang ruang lingkup penelitian kearsipan, logika dan prosedur penelitian ilmiah, perumusan permasalahan, perumusan kerangka teoritik, perumusan metodologi, analisis data, penarikan kesimpulan, penyusunan laporan dan pengelolaan proyek penelitian.

ASIP4321

ASIP4322

ASIP4324

ASIP4402

ASIP4406

ASIP4407

ASIP4425

ASIP4426

ASIP4427

ASIP4429

Pengelolaan Arsip Elektronik, 2 sks Mata kuliah ini menyajikan materi yang sifatnya konseptual yang berkaitan dengan metodologi perancangan dan implementasi sistem pengelolaan arsip elektronik hingga materi yang sifatnya teknikal (praktis), seperti penataan file, direktori pada lingkungan elektronik serta sistem pengelolaan arsip berbasis teknologi informasi dan komunikasi. Perancangan Thesaurus, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai manajemen arsip dinamis, otomasi sistem pengelolaan arsip, penciptaan arsip, pengertian thesaurus, hubungan antara thesaurus dengan otomasi sistem pengelolaan arsip, hubungan antara thesaurus dengan skema klasifikasi, jenis-jenis thesaurus, perancangan thesaurus serta pengelolaan perubahan pada thesaurus substansi/fungsional. Otomasi dalam Kearsipan, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan materi mengenai konsep dasar dan sejarah perkembangan manajemen, sistem, dan teknologi informasi, keterkaitan teknologi informasi dengan pengelolaan arsip, konsep otomasi kearsipan, suprastruktur otomasi kearsipan, jaringan komputer dalam otomasi kearsipan, pangkalan data arsip, aplikasi pengelolaan arsip dan implementasi otomasi kearsipan. Perancangan Skema Klasifikasi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang tujuan, tugas dan fungsi organisasi, konsep kearsipan dalam organisasi, analisis dan pendekatan dalam menyusun skema klasifikasi, sistem klasifikasi, jenis klasifikasi, prinsip pengindeksan, penyusunan skema, aplikasi dan penggunaan klasifikasi pada organisasi pemerintah, swasta serta pada perbankan dan perguruan tinggi. Perancangan Jadwal Retensi Arsip, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep, jenis dan bentuk organisasi dan pentingnya informasi bagi organisasi, signifikansi arsip dan manajemen arsip dinamis dalam organisasi. Pentingnya JRA dalam manajemen arsip dinamis, kebijakan organisasi dalamperancangan JRA, analisis dan langkah-langkah dalam merancang JRA, analisis fungsi organisasi sebagai suatu sistem, analisis nilai guna arsip dan perancangan format JRA, JRA pada organisasi pemerintah dan swasta Praktek Kerja Kearsipan, 4 sks Mata kuliah ini membahas tatacara praktik kerja (magang) pengelolaan arsip. Mulai dari penerimaan, pemrosesan sampai ke pemeliharaan dan penyimpanannya serta pembuatan perancangan sistem kearsipan. Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks Mata kuliah ini bertujuan menverifikasi penguasaan mahasiswa secara komprehensif terhadap bidang ilmu kearsipan. Adapun matakuliah pendukung untuk materi TAP adalah Penilaian dan Penyusutan Arsip (ASIP4402), Perancangan Thesaurus (ASIP4430), Otomasi dalam Kearsipan (ASIP4432), Perancangan Skema Klasifikasi (ASIP4433), dan Perancangan Jadwal Retensi Arsip (ASIP4434).

ASIP4430

ASIP4432

ASIP4433

ASIP4434

ASIP4435

ASIP4500

5. KELOMPOK MATA KULIAH FKIP 5.1. Kelompok Mata Kuliah Dasar Keahlian

IDIK4007

Metode Penelitian, 2 sks Mata kuliah ini membahas tentang berbagai landasan dan prosedur penyusunan proposal; desain penelitian, berbagai cara penarikan sampel, dan pengembangan instrumen penelitian; pentingnya kaitan antara masalah penelitian, tujuan penelitian, hipotesis, dan analisis data; proses dan berbagai aspek pengumpulan data; dan kaidah serta strategi penulisan laporan penelitian dan berbagai cara untuk meningkatkan kualitas penelitian beserta manfaatnya, baik bagi pengembangan ilmu pengetahuan maupun pengambilan keputusan. Penelitian Tindakan Kelas, 2 sks Mata kuliah ini terdiri atas pokok bahasan hakikat penelitian tindakan kelas, langkah-langkah penelitian tindakan kelas, perencanaan penelitian, pelaksanaan perbaikan dalam pembelajaran, analisis hasil penelitian tindakan kelas, serta penulisan laporan penelitian tindakan kelas. Komputer dan Media Pembelajaran, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengetahuan dasar komputer dan aplikasinya, serta peranan, perancangan, dan pemanfaatan beberapa jenis media dalam pembelajaran yang terdiri atas media cetak, media OHP, media display, media audio-video, media berbasis komputer, dan lingkungan sebagai pusat sumber belajar. Manajemen Berbasis Sekolah, 2 sks Mata kuliah ini membekali pemahaman mahasiswa yang terfokus pada konsep manajemen mutu dan produktivitas SD yang mencakup perencanaan, pengorganisasian, dan pengawasan dalam rangka terwujudnya sekolah yang berkemampuan unggul dengan pendekatan model manajemen berbasis sekolah. Pengantar Pendidikan, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat manusia dan pendidikan, landasan pendidikan, lingkungan pendidikan, sejarah pendidikan di Indonesia, macam-macam aliran pendidikan sejak zaman klasik, aliran pokok pendidikan di Indonesia, sistem pendidikan nasional, pendidikan dan pembangunan nasional, serta inovasi pendidikan. Perkembangan Peserta Didik, 2 sks Mata kuliah ini membahas: 1) hakikat pertumbuhan dan perkembangan, karakteristik, dan perbedaan individual (fisik, intelek, emosi, sosial, bahasa, bakat khusus, nilai, moral, dan sikap) anak usia Sekolah Dasar, anak usia Sekolah Menengah dan orang dewasa; 2) kebutuhan dan tugas perkembangan peserta didik (SD, Sekolah Menengah, dan orang dewasa); serta 3) implikasi kebutuhan dan tugas perkembangan peserta didik dalam penyelenggaraan pendidikan. Profesi Keguruan, 2 sks Mata kuliah ini membahas topik-topik yang berkaitan dengan pembentukan wawasan kependidikan bagi seorang pengajar. Topik-topik tersebut meliputi peran guru dalam administrasi pendidikan, penyikapan tugas dan refleksi profesional, kode etik keguruan, serta organisasi profesional keguruan.

IDIK4008

IDIK4010

IDIK4012

MKDK4001

MKDK4002

MKDK4005

MKDK4404

Teori Belajar dan Pembelajaran, 2 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan kemampuan menerapkan berbagai teori belajar dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran. Untuk menguasai kemampuan tersebut, mahasiswa dituntut untuk mengkaji dan berlatih menerapkan berbagai teori belajar dalam pembelajaran. Topik yang dibahas dalam mata kuliah ini mencakup hakikat belajar, berbagai teori belajar seperti teori behavioristik, kognitif, dan sosial, serta implikasinya terhadap pembelajaran, kecerdasan ganda (multiple intelegences) , dan pendekatan konstruktivisme. Keberhasilan mahasiswa dalam menempuh mata kuliah ini akan diukur melalui UAS dengan menggunakan bentuk tes objektif.

5.2. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Anak Usia Dini


PAUD4101 Metode Pengembangan Kognitif, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam mengembangkan kemampuan kognitif anak TK. Di samping mengkaji Buku Materi Pokok (BMP) dan program videonya serta mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mempraktikkan materi yang telah dipelajarinya. Mata kuliah ini mengkaji hal yang berkaitan dengan metode pengembangan kognitif yang meliputi hakikat kognitif, karakteristik kognitif anak TK, klasifikasi kognitif, membangun pengetahuan pada anak, kecerdasan majemuk di TK, metode dan media pengembangan kognitif, model pengembangan kognitif, permainan matematika di TK serta permainan sians di TK. Mata kuliah ini dilengkapi dengan video BMP. Metode Pengembangan Moral dan Nilai nilai Agama, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam mengembangkan moral dan nilai-nilai agama anak TK. Di samping mengkaji BMP dan program video serta mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mempraktikkan materi yang telah dikuasainya. Mata kuliah ini mengkaji tentang pola orientasi moral anak TK, tahapan perkembangan moral anak TK, disonansi moral, berbagai pendekatan dalam pengembangan moral bagi anak TK, strategi dan contoh penyusunan perencanaan, penanaman serta pengembangan moral anak TK, alat penilaian dalam pengembangan moral anak TK, pengembangan nilai-nilai keagamaan bagi anak TK, ruang lingkup pengembangan nilai-nilai agama bagi anak TK, strategi dan perencanaan pengembangan nilai-nilai keagamaan pada anak TK, pendekatan inovatif untuk pengembangan nilai-nilai agama bagi anak TK, macam-macam pendekatan untuk pengembangan nilai-nilai keagamaan, dan instrumen penilaian untuk pengembangan nilai-nilai keagamaan bagi anak TK. Mata kuliah ini dilengkapi dengan video BMP.

PAUD4102

PAUD4103

Metode Pengembangan Sosial Emosional, 4 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam mengembangkan kemampuan sosial emosional anak TK. Di samping mengkaji BMP dan program video serta mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mencoba mempraktekkan materi yang telah dikuasainya. Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengkaji berbagai pendekatan dan metode yang berkaitan dalam pembentukan perilaku anak TK. Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini adalah perkembangan sosial emosional pada anak TK, karakteristik perkembangan sosial emosional anak TK, keterkaitan sosial emosional denga perkembangan lainnya, faktor dan kondisi yang mempengaruhi sosial emosional anak, pentingnya perkembangan sosial emosional pada anak TK, prinsip pengembangan sosial emosional anak, cara terpadu pengembangan emosi pada anak, dan pelibatan orang tua dalam pengembangan sosial emosional anak.

PAUD4104

Psikologi Perkembangan Anak, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan teori psikologi perkembangan anak dalam membantu tumbuh-kembang anak TK. Untuk mencapai kompetensi tersebut, mahasiswa selain mempelajari materi melalui BMP, diharapkan juga berlatih mempraktekkan konsep-konsep perkembangan anak. Mata kuliah ini membahas materi yang berkaitan dengan prinsip dan teori perkembangan manusia dan dimensi perkembangan anak yang meliputi perkembangan motorik, bahasa, intelektual, kreativitas, moral, emosi, dan sosial, sikap beragama serta hasil-hasil riset tentang perkembangan manusia, perbedaan individual dan rentang perkembangan, teori tentang belajar dan otak, serta belajar dan resiliensi, ciri-ciri anak yang mempunyai kelainan, keberbakatan dan faktor-faktor yang mempengaruhinya.

PAUD4105

BahasaInggris, 3 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam menggunakan bahasa Inggris untuk memperluas wawasan dan pengetahuannya. Pengalaman belajar yang harus dilalui mahasiswa adalah mempelajari BMP serta menggunakan media audio dalam proses pembelajaran. Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan materi bahasa Inggris dan cara berlatih menggunakannya agar mahasiswa cukup terampil berbahasa Inggris. Metode Pengembangan Bahasa, 4 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam mengembangkan kemampuan berbahasa anak TK. Di samping mengkaji BMP dan program videonya, serta mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mencoba mempraktekkan materi yang telah dipelajarinya. Dasar-dasar Pendidikan TK, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam menguraikan hal-hal yang berhubungan dengan pendidikan TK. Mata kuliah ini mengulas tentang hakikat dan tujuan anak usia dini dan usia TK, teori dan model-model pendidikan di TK, program kegiatan di TK, pengemasan materi pendidikan di TK, profil pendidik di TK, mengelola lingkungan belajar di TK, model-model kegiatan evaluasi belajar di TK dan hubungan antara kebudayaan dan pendidikan. Pengalaman belajar yang perlu dilakukan oleh mahasiswa adalah mempelajari BMP dengan seksama.

PAUD4106

PAUD4107

PAUD4108

Strategi Kegiatan Pengembangan di TK, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam membuat strategi kegiatan pengembangan di TK. Pengalaman belajar yang perlu dilalui mahasiswa adalah dengan mempelajari BMP secara mandiri, mengkaji video serta berlatih mempraktikkan konsep yang dipelajari ke dalam kegiatan secara nyata. Sedangkan bahasan yang akan dipelajari mahasiswa dalam mata kuliah ini adalah hakikat pendidikan dan pembelajaran di TK, karakteristik perkembangan anak usia TK, pembelajaran yang berorientasi perkembangan, perencanaan pembelajaran, hakikat strategi pembelajaran, pemilihan dan jenisjenis strategi pembelajaran, penerapan strategi pembelajaran yang berpusat pada anak melalui bermain, bercerita, bernyanyi, dan strategi pembelajaran terpadu.

PAUD4201

Bermain dan Permainan Anak, 4 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam menerapkan bermain dan penggunaan permainan yang sesuai dengan karakteristik anak TK. Pengalaman belajar yang harus dilalui oleh mahasiswa mengkaji materi serta mencoba menerapkan materi yang telah dikuasai. Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan berbagai hal yang berkaitan dengan bermain dan permainan yang mencakup batasan tentang bermain, macam-macam permainan, manfaat bermain, bermain dan kreativitas dalam belajar, ide permainan kreatif, aktivitas permainan, konsep belajar terpadu berdasarkan permainan, serta menuntut mahasiswa menerapkan di dalam kegiatan pengembangan di TK. Metode Pengembangan Fisik, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam mengembangkan kemampuan fisik anak TK. Di samping mengkaji BMP dan program video dan mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mencoba mempraktekkan materi yang telah dipelajarinya. Mata kuliah ini membahas tentang hal-hal yang berkaitan dengan metode pengembangan fisik, yang meliputi penelaahan tentang hakikat perkembangan fisik, karakteristik, fungsi dan tujuan pengembangan fisik, pengembangan dan metode khusus pengembangan fisik pada anak usia dini (0-6 tahun), serta penelaahan pengembangan kemampuan fisik dalam PKB-TK dan evaluasinya. Evaluasi Perkembangan Anak TK, 3 sks Mata kuliah ini membahas secara praktis berbagai aspek evaluasi kegiatan di TK yang mencakup konsep dasar penilaian, pengembangan dan penerapan instrumen penilaian dalam proses pengembangan seluruh aspek perkembangan anak. Pengalaman belajar yang harus dikuasai mahasiswa adalah mempelajari BMP dan mempraktekkan teknik mengevaluasi kegiatan pengembangan di TK. Sedangkan kompetensi yang diharapkan akan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam mengevaluasi hasil perkembangan anak TK.

PAUD4202

PAUD4203

PAUD4204

Media dan Sumber Belajar TK, 3 sks Kompetensi yang harus dikuasai mahasiswa setelah menempuh mata kuliah ini adalah agar mahasiswa dapat menggunakan berbagai sumber belajar yang tersedia di lingkungan sekitar serta dapat menciptakan berbagai media yang dapat digunakan dalam proses pengembangan anak TK. Pengalaman belajar yang harus dilalui oleh mahasiswa selain mempelajari BMP dan video, adalah mengikuti tutorial tatap muka. Mata kuliah ini membahas tentang hakikat media, hakikat alat bermain pendidikan TK, manfaat media dan alat peraga pendidikan TK, cara memilih media dan alat bermain, pembuatan media dan alat bermain sederhana, cara merancang dan menggunakan media dan alat bermain pendidikan TK. Kesehatan dan Gizi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat kesehatan dan gizi, pola hidup sehat, kesehatan anak, tumbuh kembang anak, masalah gizi pada anak, makanan bergizi, makanan sehat untuk anak usia dini, pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan anak. Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan untuk menguraikan materi yang berhubungan dengan kesehatan dan gizi pada anak TK. Pengalaman belajar yang harus dilalui mahasiswa selain mengkaji BMP adalah mahasiswa diharapkan dapat menerapkan materi yang telah dipelajari dalam proses pembelajaran di tingkat TK. Metode Pengembangan Seni, 4 sks Mata kuliah ini membahas tentang materi bidang keilmuan seni (musik, tari, seni rupa dan kerajinan tangan atau kertas) yang harus dikuasai oleh guru TK dalam rangka menumbuhkan dan mengembangkan potensi seni anak didiknya. Selain itu, mata kuliah ini membahas pula tentang bagaimana cara guru TK mengembangkan potensi seni anak di TK. Di samping mengkaji BMP dan program video serta mengikuti tutorial tatap muka, mahasiswa dituntut pula untuk mencoba mempraktekkan materi yang telah dikuasainya. Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengkaji berbagai pendekatan dan metode yang berkaitan dalam pembentukan nilai seni anak TK. Sedangkan kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah dapat merancang dan melaksanakan kegiatan pengembangan seni di TK dengan pendekatan pembelajaran secara terpadu. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan dapat membantu mengembangkan potensi seni anak didik di Taman Kanak-kanak.

PAUD4205

PAUD4206

PAUD4207

Kurikulum dan Bahan Belajar TK, 4 sks Kompetensi yang harus dikuasai oleh mahasiswa setelah menempuh mata kuliah ini adalah agar mahasiswa mampu menjabarkan rambu-rambu kurikulum nasional kedalam bentuk operasional serta menerapkannya dalam kegiatan pengembangan di TK. Pengalaman belajar yang harus dilalui mahasiswa selain dengan mengkaji BMP adalah dengan mengikuti tutorial dan mempraktekkan bahan belajar yang digunakan dalam berbagai pengembangan di Taman Kanak-kanak. Materi pada mata kuliah ini meliputi hakikat dan pengembangan kurikulum, profil kurikulum TK di Indonesia, kurikulum TK berbasis kompetensi, hakikat kegiatan pengembangan di TK, pengembangan kegiatan pengembangan di TK, analisis instruksional, penentuan alat penilaian kegiatan di TK, materi kegiatan pengembangan di TK, perancangan kegiatan pengembangan di TK, pengembangan rencana pengembangan di TK, evaluasi program atau kurikulum di TK.

PAUD4208

Penanganan Anak Berkelainan, 4 sks Mata kuliah ini membahas mengenai batasan anak yang bermasalah dan berbakat, bagaimana mengidentifikasikan anak yang bermasalah dan berbakat serta bagaimana cara menanganinya. Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam menangani anak berkelainan. Pengalaman belajar yang perlu dilalui mahasiswa adalah dengan mengkaji BMP, mengikuti tutorial, dan mencoba mempraktekkan cara menangani anak berkelainan yang ada di kelasnya. Pembaharuan Pendidikan TK, 3 sks Mata kuliah ini merupakan pengayaan bagi para guru agar mampu menjalankan profesinya sebagai pendidik dengan baik dengan cara selalu berupaya untuk melakukan pembaharuan pada kegiatan pengembangan di TK. Pembahasan materi pada mata kuliah ini meliputi konsep dasar pembaharuan pendidikan di TK, dasar pemikiran perlunya pembaharuan pendidikan di TK, TK yang berorientasi akademik dan non akademik, paradigma baru dalam pendidikan TK, aktivitas bermain sebagai sarana perkembangan dan belajar anak TK, pembelajaran tematik di TK, pembelajaran dengan whole language di TK, KBK di TK dan peran guru sebagai agen pembaharuan pendidikan di TK. Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan untuk merancang dan melaksanakan beberapa upaya pembaharuan pendidikan di TK tempatnya mengajar. Pengalaman belajar yang harus dilalui mahasiswa adalah dengan mempelajari BMP secara mandiri serta mengikuti tutorial online .

PAUD4301

PAUD4302

Pembelajaran Terpadu, 2 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah adalah kemampuan dalam menerapkan pengetahuan dan keterampilan dalam merencanakan dan melaksanakan pembelajaran terpadu di Taman Kanak-kanak. Dalam mata kuliah ini mahasiswa akan mengkaji materi tentang latar belakang dan konsep dasar pembelajaran terpadu, keterampilan dasar mengajar dan peranan guru dalam pembelajaran terpadu, pembelajaran terpadu model jaring laba-laba, model keterkaitan dan model keterpaduan di TK, dan evaluasi pelaksanaan pembelajaran terpadu di TK, dan keterampilan dasar mengajar serta pengelolaan kelas pada pembelajaran terpadu di TK. Mata kuliah ini dilengkapi dengan multimedia berupa video. Pengalaman belajar yang harus dilalui mahasiswa selain mempelajari BMP serta mengikuti tutorial tatap muka adalah mahasiswa dituntut pula untuk mencoba mempraktekkan materi yang telah dikuasainya. Manajemen Pendidikan TK, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan untuk menguraikan materi yang berhubungan dengan manajemen pada pendidikan TK. Dengan mempelajari materi secara mandiri dan menerapkan materi yang telah dikuasai diharapkan mahasiswa memiliki kompetensi tersebut. Materi mata kuliah ini akan membahas tentang konsep manajemen yang dilaksanakan pada pendidikan di taman kanakkanak yang mencakup perencanaan, pengorganisasian dan pengawasan dalam rangka mewujudkan sekolah yang berkemampuan unggul dengan pendekatan model manajemen berbasis sekolah.

PAUD4303

PAUD4304

Pemantapan Kemampuan Mengajar, 4 sks Kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh mahasiswa setelah mempelajari mata kuliah ini adalah kemampuan dalam menerapkan segala pengetahuan, keterampilan, serta nilai dan sikap, yang diperoleh dari berbagai mata kuliah, ke dalam pengelolaan kegiatan pengembangan di TK. Dalam mata kuliah mahasiswa dituntut untuk berlatih menerapkan keterampilan dasar mengajar, mengelola berbagai kegiatan pengembangan di TK, melakukan refleksi dan perbaikan, serta menulis laporan kegiatan refleksi dan perbaikan pembelajaran. Kemampuan mahasiswa dievaluasi melalui laporan dan ujian praktik. Dasar-dasar Matematika dan Sains, 2 sks Mata kuliah ini berisi materi yang membekali guru-guru PAUD tentang pengetahuan dasar matematika dan sains, yaitu berisi tentang himpunan dan operasinya serta sifat-sifat himpunan dan operasi himpunan, logika matematika, mengenal alam, mengenal makhluk hidup, mengenal benda-benda di sekitar kita. Mata kuliah ini disediakan tutorialnya. Penguasaan mahasiswa terhadap materi dalam mata kuliah ini akan diukur melalui nilai tutorial dan UAS. Perkembangan dan Konsep Dasar Pengembangan AUD, 3 sks Mata kuliah ini bertujuan untuk membantu mahasiswa sebagai guru Kelompok Bermain (KB), Taman Kanak-kanak (TK) dan Taman Penitipan Anak dalam memahami perannya untuk mengembangkan anakanak seoptimal mungkin melalui proses pendidikan. Mata kuliah Perkembangan Anak Usia Dini membahas tentang hakikat anak usia dini, pembelajaran anak usia dini, pembelajaran yang berorientasi pada perkembangan anak usia dini, pandangan para ahli tentang pendidikan anak usia dini, hakikat belajar anak usia dini, metodologi pembelajaran anak usia dini, pendekatan belajar aktif, strategi untuk menciptakan belajar aktif, pengenalan dan pemilihan sumber belajar untuk anak usia dini, pemanfaatan berbagai sumber belajar untuk anak usia dini. Penguasaan mahasiswa terhadap materi mata kuliah ini diukur melalui UAS.

PAUD4305

PAUD4306

PAUD4401

Metode Pengembangan Perilaku dan Kemampuan Dasar Anak Usia D, 4 sks Mata kuliah ini bertujuan untuk membantu mahasiswa dalam mengembangkan perilaku dan kemampuan dasar anak Kelompok Bermain dan Taman Penitipan Anak secara optimal. Mata kuliah ini membahas tentang pengembangan perilaku dan kemampuan dasar anak KB dan Taman Penitipan Anak, dan pengelolaan metode bercerita, metode bercakap-cakap, metode tanya jawab, metode pemberian tugas, metode karya wisata, metode demosntrasi, metode sosiodrama, metode bermain peran, metode eksperimen, serta metode proyek dalam rangka pengembangan perilaku dan kemampuan dasar anak KB dan Taman Penitipan Anak. Mata kuliah ini menuntut pelaksanaan praktik dan pemahaman teori. Pengukuran tingkat penguasaan mahasiswa terhadap mata kuliah ini dilakukan melalui tugas praktek di dalam tutorial dan Ujian Akhir Semester (UAS). Keterampilan Musik dan Tari, 4 sks Mata kuliah ini menyajikan berbagai keterampilan guru dalam bermusik (vokal dan permainan instrumen musik) dan menciptakan gerak-gerakan tari anak usia dini, membuat sebuah karya gerak dan musik, dan keterampilan membimbing anak usia dini dalam kegiatan musik dan tari (gerak) serta mengembangkan berbagai sumber belajar musik dan tari untuk anak usia dini. Mata kuliah ini menuntut kegiatan praktek lebih banyak daripada pemahaman teori. Penyajian materi mata kuliah ini ditunjang dengan media non-cetak dalam bentuk program-program audiovisual yang terintegrasi dengan modulnya. Pengukuran tingkat kemampuan penguasaan mahasiswa terhadap materi matakuliah ini dilakukan melalui Tugas Tutorial (TT) dan Ujian Akhir Semester (UAS).

PAUD4402

PAUD4403

Seni Keterampilan Anak, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan konsep dan ruang lingkup pendidikan seni rupa untuk anak usia dini; menggambar, melukis, mencetak, kolase, mozaik dan montase, kerajinan menggambar, mewarnai, mengguntin, menempel, melipat, membentuk, merangkai dan meronce bagi anak usia dini. Mata kuliah ini menuntut kegiatan praktek lebih banyak dari pada pemahaman teori. Pengukuran tingkat kemampuan penguasaan mahasiswa terhadap materi mata kuliah ini dilakukan melalui Tugas Tutorial (TT) dan Ujian Akhir Semester (UAS). Pengembangan Kecerdasan Majemuk, 3 sks Mata kulah ini bertujuan untuk membantu mahasiswa agar dapat mengembangkan kegiatan yang berbasis kecerdasan majemuk untuk anak usia dini. Untuk itu mahasiswa akan mempelajari topik-topik berikut ini: pengertian kecerdasan majemuk, kegiatan pengembangan yang sesuai dengan karakteristik AUD, delapan kecerdasan yang terdapat dalam kecerdasan majemuk dan cara mengembangkannya untuk AUD, serta permainan berbasis kecerdasan majemuk yang sesuai dengan AUD. Mata kuliah ini akan dilengkapi dengan program Video. Setelah mengikuti Mata kuliah ini mahasiswa akan diuji melalui UAS. Profesionalitas Guru PAUD, 2 sks Mata kuliah ini akan membahas tentang makna dan implikasi UU Sisdiknas terhadap PAUD, kedudukan PAUD dalam pendidikan nasional kita, profil guru/ pendidik PAUD, karir dan peningkatan profesionalisme pendidik PAUD, menjadi guru/ pendidik PAUD yang kaya. Bimbingan Konseling Untuk Anak Usia Dini, 3 sks Mata kuliah ini diarahkan untuk membantu mahasiswa agar memiliki wawasan yang lebih luas berkenaan dengan perkembangan anak serta dapat membrikan layanan bimbingan yang tepat dalam rangka menumbuh kembangkan potensi anak di kelompok bermain (KB), Taman Kanak-kanak (TK) dan Tempat Penitipan Anak (TPA). Pengelolaan Kegiatan Pengembangan Anak Usia Dini, 4 sks Mata kuliah ini bertujuan untuk membantu mahasiswa dalam mengelola berbagai kegiatan di Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-kanak (TK) dan Taman Penitipan Anak (TPA) secara tepat dan optimal. Mata kuliah ini membahas tentang hakikat pengelolaan kegiatan, hakikat pengelolaan kelas, penciptaan iklim kelas di KB, TK dan TPA, pelaksanaan kegiatan di KB dan TK, pengelolaan lingkungan in door dan out door pada KB dan TK, pengelolaan sumber belajar di KB dan TK, pembelajaran kooperatif di KB dan TK, pengelolaan kegiatan pembelajaran berbasis sentra di KB dan TK, pengelolaan circle time di KB dan TK, pengelolaan pembelajaran berdasarkan pendekatan active learning di KB dan TK, dan penilaian kegiatan pengembangan pada KB dan TK. Komputer dalam Kegiatan Pengembangan Anak Usia Dini, 4 sks Mata kuliah ini akan membekali mahasiswa program S1 PGPAUD dengan pengetahuan dasar tentang komputer. Pemahaman tentang dasar-dasar komputer sangat diperlukan oleh mahasiswa agar memiliki kemampuan dalam membelajarkan anak dalam mengenal komputer. Topik-topik yang akan dibahas dalam mata kuliah ini meliputi: manfaat Pembelajaran Pegenalan Komputer bagi AUD; cara kerja komputer sebagai suatu sistem; peran komputer dalam kehidupan manusia; pembelajaran pengenalan komputer bagi AUD; tujuan pembelajaran pengenalan Komputer bagi AUD; metode pembelajaran pengenalan komputer bagi AUD; prinsip-prinsip pembelajaran pengenalan komputer bagi AUD. Pengasaan mahasiswa terhadap materi dalam mata kuliah ini diukur dengan nilai praktek, tutorial dan UAS.

PAUD4404

PAUD4405

PAUD4406

PAUD4407

PAUD4408

PAUD4409

Kurikulum PAUD, 3 sks Mata kuliah Kurikulum Kelompok Bermain (KB) dan Taman Penitipan Anak (TPA) diarahkan untuk membantu mahasiswa mengembangkan kurikulum atau berbagai program kegiatan pengembangan pada lembaga pendidikan prasekolah khususnya kelompok bermain dan Taman Penitipan Anak. Pengembangan kurikulum tersebut dilakukan dengan cara menjabarkan rambu-rambu menu pembelajaran generik untuk kelompok bermain ke dalam bentuk operasional. Untuk mencapai kompetensi tersebut, mahasiswa melakukan kajian tentang hakikat kurikulum dan pengembangan kurikulum, Developmentally Appropriate Practice (DAP) pada anak usia dini, Kurikulum KB dan TPA berbasis kompetensi, Kurikulum Alternatif dan Kurikulum Kreatif untuk Anak Usia 36 tahun, Bermain sebagai sarana dalam kegiatan pengembangan pada Kelompok Bermain, Konsep Dasar Pengembangan Kurikulum, kompetensi, Metode, Strategi dan Asesmen dalam Kegiatan Pengembangan pada KB dan TPA, Rancangan Kegiatan Pengembangan untuk KB dan TPA. Penguasaan mahasiswa terhadap kemampuan yang dikembangkan melalui mata kuliah ini diukur melalui UAS.

PAUD4500

Tugas Akhir Program (TAP), 4 sks Tugas Akhir Program bertujuan untuk mengukur kemampuan berfikir komprehensif dan tingkat tinggi atas teori dan praktik yang telah diikuti oleh mahasiswa selama menempuh program S1 PAUD. TAP dirancang berbasiskan pemecahan permasalahan kegiatan pengembangan di lembaga PAUD dengan penelitian tindakan kelas sebagai alat pemecahan permasalahan yang utama. Pemantapan Kemampuan Profesional, 4 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan kemampuan melakukan unjuk kerja pemecahan masalah kegiatan pengembangan untuk AUD dengan menerapkan kaidah-kaidah PTK dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran. Untuk mencapai kemampuan tersebut mahasiswa akan mengkaji konsep pembelajaran sebagai sistem, rambu-rambu perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran serta PTK, berlatih menemukan dan menganalisis masalah serta merancang tindakan perbaikan pembelajaran, praktik perbaikan pembelajaran, menilai sendiri atau menggali masukan dari pihak lain tentang rencana dan pelaksanaan perbaikan pembelajaran untuk siklus perbaikan pembelajaran berikutnya, serta membuat laporan perbaikan pembelajaran. Penguasaan kemampuan tersebut diukur melalui ujian praktik mengajar dan pembuatan laporan perbaikan pembelajaran melalui PTK

PAUD4501

PAUD4502

Program Pelibatan Orang Tua dan Masyarakat, 4 sks Mata kuliah ini bertujuan untuk membantu mahasiswa mengembangkan gagasan-gagasan nyata untuk menciptakan dan menerapkan kelas yang melibatkan orang tua dan masyarakat yang mendukung kemandirian, kreativitas dan kemampuan memecahkan masalah. Mata kuliah ini akan menjelaskan gambaran peran para guru beserta keluarga dalam menerapkan konsep kelas yang berpusat pada anak, serta metodemetode tertentu untuk melibatkan orang tua/keluarga dalam pendidikan anak-anak, mendiskusikan cara-cara untuk membangun rasa bermasyarakat di kelas dan sekolah, merinci metode-metode untuk mengamati, mencatat, melaporkan perkembangan anak, menampilkan keseluruhan bagian dengan cara membahas bagaimana merencanakan metodologi yang sesuai bagi anak-anak, menyuguhkan pandangan umum lingkungan pembelajaran dan membahas pusat kegiatan secara terperinci yang terdiri dari kegiatan seni, balok, memasak, pertunjukkan drama, membaca, matematika, berhitung, musik dan kegiatan di alam terbuka, permainan pasir dan air serta IPA dan budaya yang ada di Indonesia. Penguasaan mahasiswa terhadap materi dalam mata ku

PAUD4503

Evaluasi Perkembangan Anak Usia Dini, 2 sks Kompetensi yang harus dikuasai mahasiswa setelah menempuh mata kuliah ini adalah agar mahasiswa dapat melaksanakan evaluasi perkembangan anak usia dini, khususnya anak usia KB dan TPA sesuai dengan pola kegiatan dan karakteristik anak. Mata kuliah ini membahas secara praktis berbagai aspek evaluasi perkembangan anak usia KB dan TPA yang mencakup konsep dasar penilaian, pengembangan dan penerapan instrumen penilaian dalam proses pengembangan seluruh aspek perkembangan anak. Pengalaman belajar yang harus dikuasai mahasiswa adalah selain mempelajari BMP dan mempraktekkan teknik mengevaluasi kegiatan pengembangan anak usia KB dan TPA. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan UAS. Analisis Kegiatan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini, 2 sks Mata kuliah Analisis Kegiatan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini merupakan mata kuliah yang membekali mahasiswa agar mampu menganalisis kegiatan pengembangan Kelompok Belajar (KB) dan Taman Kanakkanak (TK) dan Taman Penitipan Anak (TPA). Untuk mencapai kompetensi tersebut mahasiswa harus mampu melakukan langkahlangkah sebagai berikut: Memilih fokus analisis; melakukan observasi di kelas TPA, KB dan TK; mendeskripsikan hasil observasi; mengumpulkan data yang berkaitan dengan hasil observasi yaitu melalui wawancara, studi dokumentasi, dan teknik pengumpulan data lainnya; mengkaji teori yang relevan; merujuk hasil observasi kepada kajian teori; menyimpulkan hasil analisis dengan cara melihat kelebihan dan kekurangan kegiatan yang diobservasi, perbedaan dengan kegiatan lainnya, keunikannya, dan lain-lain. Semua langkah-langkah tersebut harus dapat dituangkan dalam bentuk laporan yang lengkap dan sistematis. Kemampuan mahasiswa dalam mata kuliah ini diukur dengan nilai laporan hasil analisis dan UAS.

PAUD4504

5.3. Kelompok Mata Kuliah D-II Pendidikan Olah Raga (Pendor)


PORA2101 Dasar-dasar Atletik, 4 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang konsep-konsep dan melatih keterampilan gerak yang harmonis dan dinamis. Untuk mencapai kemampuan ini mahasiswa dituntut untuk mengkaji dan melatihkan gerakan berjalan, berlari, melompat dan melempar. Kemampuan tersebut di atas dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik.

PORA2102

Perkembangan dan Belajar Motorik, 4 sks Mata kuliah ini diarahkan untuk membekali mahasiswa dalam mengkaji tentang dasar-dasar pengetahuan tentang perkembangan gerak pada masa kanak-kanak dan dewasa serta teori belajar gerak. Bagian pertama meliputi perspektif perkembangan, konsep pematangan atau learning readiness, pentingnya stimulasi perkembangan gerak anak bagi perkembangan secara menyeluruh (intelektual, sosial dan emosional), karakteristik perkembangan gerak, perubahan fisiologi dan latihan. Pada bagian kedua, meliputi asas belajar gerak, jenis keterampilan (skill) , pengolahan informasi, teori skema, umpan balik, dan reinforcement. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes. Permainan Kecil di SD, 3 sks Mata kuliah ini dikemas agar mahasiswa dapat mengkaji konsep dan memiliki keterampilan melatihkan gerakan dasar dalam berbagai macam kecepatan/variasi permainan kecil yang meliputi: lari, melempar, menangkap, memukul dalam permainan bola bakar, bola kasti, bola kipers dan bola rounders serta modelmodel pembelajarannya serta peraturan permainannya. Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes dan ujian praktik keterampilan. Perencanaan Pembelajaran Penjas, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami dan mengkaji tentang dasar-dasar pengetahuan dan keterampilan dalam menyusun perencanaan, review tentang perumusan pengajaran, pengolahan dan pengkoordinasian kelas, perencanaan dan pengembangan substansi pendidikan jasmani penyusunan program tahunan, caturwulan dan harian termasuk satuan pelajaran. Kemudian pada bagian kedua meliputi model pembelajaran penjas. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes dan laporan. Pendidikan Bahasa Inggris, 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan materi kebahasaan serta melatih mahasiswa dengan keterampilan berbahasa Inggris sehingga mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasannya dengan keterampilan bahasa Inggris. Azas dan Falsafah Penjas, 3 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang materi pengantar penjas yang mencakup pengertianpengertian, ruang lingkup sejarah dan perkembangannya di Indonesia dan di Dunia, fungsi dan manfaat, nilainilai, kelompok dan pimpinan dalam olahraga diharapkan mahasiswa memiliki pengetahuan, wawasan pendidikan jasmani sehingga mampu menyelesaikan permasalahan di SD secara hati-hati dan bijaksana. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes. Strategi Pembelajaran Penjas, 3 sks Melalui mata Kuliah ini mahasiswa dapat memahami konsep dasar pendidikan jasmani dan menerapkan model pembelajaran penjas yang bernuansa ke SD-an. Tercakup di dalamnya materi pokok yaitu: model, strategi dan pengelolaan kelas khususnya dalam pendidikan jasmani. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes tertulis dan ujian praktik. Senam Dasar, 4 sks Mata kuliah ini membahas berbagai macam aspek belajar mengajar senam yang meliputi: pengertian, keterampilan senam yaitu sikap dasar, gerak dasar senam, senam lantai, senam perkakas dan senam irama yang beorientasi pada pembelajaran senam di sekolah dasar serta pengembangan senam sebagai pengayaan keterampilan bagi mahasiswa. Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes dan ujian praktik keterampilan.

PORA2103

PORA2104

PORA2122

PORA2205

PORA2206

PORA2207

PORA2309

Dasar-dasar Kinesiologi, 2 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa berbagai prinsip dasar gerak manusia dan penerapannya dalam penyelenggaraan pendidikan jasmani di SD. Tercakup pula di dalamnya pengembangan pola gerak dominan (PGD) yang menjadi dasar keterampilan baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam kegiatan olahraga. Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes. Permainan Anak dan Aktivitas Ritmik, 3 sks Mata kuliah dirancang agar mahasiswa dapat memahami dan mengkaji teori dan melatihkan permainan anak dan aktivitas ritmik yang meliputi: pendidikan anak, pembentukan keterampilan gerak, permainan tradisional dan aktivitas ritmik, berbagai bentuk permainan anak, gerak dasar aktivitas ritmik dan strategi pembelajarannya. Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes dan ujian praktik keterampilan. Pendidikan Kesehatan dan P3K, 4 sks Bagian pertama, mata kuliah ini membahas dan menyajikan materi dasar-dasar pendidikan kesehatan yang mencakup konsep dasar dan penerapan hidup sehat, kesehatan pribadi, kesehatan lingkungan, pencegahan penyakit, pertolongan pertama pada penyakit, pendidikan keselamatan agar mahasiswa dapat melaksanakan tugasnya sebagai pengajar dan pembimbing kesehatan di sekolah dasar. Bagian kedua mata kuliah ini membahas dan menyajikan materi cara-cara pencegahan cidera dan cara menangani berbagai bentuk kecelakaan ringan, bentuk-bentuk pertolongan pertama pada kecelakaan, massage . Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik. Administrasi Penjas dan Organisasi Olahraga, 3 sks Mata kuliah ini menyajikan administrasi dalam penerapannya di sekolah, yang meliputi: pengertian administrasi pada umumnya, administrasi penjas di SD, organisasi dan struktur organisasi khususnya dibidang olahraga, kemampuan dalam kepanitiaan pertandingan/ perlombaan dari cabang-cabang olahraga, sistem pertandingan, pengadministrasian sarana dan prasarana olahraga, dan cara membentuk perkumpulan olahraga di sekolah. Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes. Penilaian Pembelajaran Penjas, 3 sks Mata kuliah ini diarahkan untuk membekali mahasiswa dengan dasar-dasar pengetahuan dan keterampilan untuk mengevaluasi pendidikan jasmani di SD. Materi utama mencakup konsep tes, pengukuran dan evaluasi, etika dalam evaluasi, fungsi evaluasi, kedudukan evaluasi dalam sistem pengajaran, langkah-langkah evaluasi, pendekatan PAP dan PAN, konstruksi tes dan pengetahuan (uraian dan objektif), analisis butir soal, berbagai jenis tes kemampuan dasar, tes keterampilan, teknik dasar statistik dan penentuan nilai (grading). Kemampuan mahasiswa akan diukur melalui hasil tes. Permainan Besar (Bola Voli dan Sepak Bola), 4 sks Mata. kuliah ini menuntut mahasiswa dapat mengkaji materi sejarah perkembangan, teori dan praktek serta melatihkan teknik dasar permainan bola voli, menerapkan proses pembelajaran dan peraturan permainan serta organisasi permainan bola voli. Pada bagian kedua, mata kuliah ini menyajikan materi teori dan praktek gerak keterampilan dasar dari permainan sepak bola serta didaktik dan metodiknya dalam pembelajaran sepak bola di SD. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik.

PORA2310

PORA2311

PORA2312

PORA2313

PORA2408

PORA2414

Dasar-dasar Kepelatihan, 2 sks Mata kuliah ini diarahkan agar mahasiswa dapat memahami dan mengkaji tentang usaha dan pembinaan untuk meningkatkan prestasi optimal peserta didik sesuai dengan prinsip-prinsip kepelatihan yang meliputi dasar-dasar latihan dayatahan, kekuatan , kecepatan, keterampilan tertentu, kelincahan, teknik dan koordinasi, serta dasar-dasar latihan dan pembinaan mental. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes. Dasar-dasar Kesehatan Olahraga, 4 sks Mata kuliah ini diarahkan agar mahasiswa dapat memahami dan mengkaji tentang hakikat kesehatan olahraga, hakikat kesegaran jasmani, dan dapat menerapkan konsep dan prinsip-prinsip latihan serta manfaat latihan terhadap peningkatan dan pemeliharaan kesehatan jasmani, termasuk di dalamnya bentuk-betuk tes kesegaran jasmani disamping pentingnya hubungan latihan, nutrisi dan pengaturan berat badan. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui hasil tes. Pemanfaatan Lingkungan dalam Pembelajaran Penjas, 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa agar dapat merancang dan merencanakan kegiatan piknik dengan memanfaatkan lingkungan sekitar sekolah, lingkungan masyarakat, memahami teori-teori dan menerapkan cara-cara tentang pengelolaan kegiatan hiking, kemah dan kemping, mendaki gunung sehingga dapat menghindari bahaya sekecil mungkin danmengambil manfaat dari kegiatan di lingkungan yang bebas. Kemampuan mahasiswa diukur melalui tes tertulis dan ujian praktik. Pemantapan Kemampuan Mengajar, 4 sks Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk meningkatkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran penjas di SD melalui penerapan berbagai pengetahuan, keterampilan dan sikap yang diperolehnya dari berbagai mata kuliah. PKM mencakup kegiatan: menyusun, mendiskusikan dan merevisi rencana pembelajaran, simulasi penguasaan keterampilan dasar mengajar serta mengelola kegiatan belajar mengajar penjas berdasarkan rencana yang telah disepakati dengan supervisor. Kemampuan mahasiswa dapat diukur melalui ujian praktik dan laporan. Tenis Meja, 2 sks Mata kuliah ini diarahkan agar mahasiswa dapat memahami sejarah perkembangan tenis meja, dapat mengkaji dan mempraktekkan prinsip dasar permainan, teknik dan metodik serta peraturan perwasitan dalam permainan tenis meja. Kemampuan tersebut di atas dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik. Bulu Tangkis, 2 sks Mata kuliah ini diarahkan agar mahasiswa dapat mengetahui sejarah perkembangan bulutangkis dan dapat memahami, mengkaji dan mempraktekan prinsip dasar permainan, teknik dan metodik serta peraturan dan perwasitan dalam permainan bulu tangkis. Kemampuan tersebut di atas dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik. Pencak Silat, 2 sks Mata kuliah ini diarahkan agar mahasiswa dapat mengetahui sejarah perkembangan pencak silat dan dapat mengkaji serta melatihkan gerakan-gerakan pembentukan sikap, pembentukan gerak, serang dan bela, peraturan permainan dan perwasitan serta organisasi dan administrasi pertandingan pencak silat. Kemampuan tersebut di atas dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik.

PORA2415

PORA2416,

PORA2417

PORA2518

PORA2519

PORA2520

PORA2521

Renang, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman tentang konsep-konsep dasar renang, dan dapat melatihkan keterampilan renang gaya bebas, gaya punggung, gaya kupu-kupu, gaya dada, star, pembalikan, finish dan renang pertolongan (Live Saving) sehingga diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan kemampuannya dalam mengajar olahraga renang. Kemampuan tersebut di atas dapat diukur melalui hasil tes dan ujian praktik.

5.4. Kelompok Mata Kuliah S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar


PDGK4101 Keterampilan Berbahasa Indonesia SD, 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa sebagai guru SD dengan wawasan dan kemampuan menggunakan empat aspek keterampilan berbahasa. Untuk mencapai kemampuan tersebut mahasiswa mengkaji konsepkonsep dasar menyimak, berbicara, membaca, dan menulis, serta berdiskusi dan berlatih mempraktikkan keterampilan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis. Konsep Dasar IPS, 4 sks Mata kuliah ini mencakup hakikat dan karakteristik mata kuliah Konsep Dasar IPS, sejarah perkembangan IPS, ruang lingkup cakupan IPS, yang meliputi konsep dasar sejarah, geografi, ekonomi, sosiologi, antropologi, politik dan pemerintahan, dan psikologi sosial, serta keterkaitan antara bidang satu dengan lainnya. Selain itu, mata kuliah ini juga membahas rancangan model-model pembelajaran IPS sesuai dengan tuntutan kurikulum dan perkembangan peserta didik dan menerapkan keterampilan dasar IPS dalam pelaksanaan tugas sebagai guru dalam kehidupan bermasyarakat, termasuk konsep dasar IPS terpadu. Konsep Dasar IPA di SD, 4 sks Mata kuliah ini menerapkan konsep dasar IPA dalam pembelajaran di SD. Pengetahuan yang diberikan untuk menunjang kemampuan tersebut meliputi makhluk hidup, pengukuran, kinematika dan dinamika; sifat termal zat; gelombang dan bunyi; kelistrikan dan kemagnetan; bumi dan alam semesta. Perspektif Pendidikan SD, 4 sks Mata kuliah ini menjelaskan berbagai hal yang berhubungan dengan pendidikan di SD yang diawali dengan pembahasan tentang perkembangan manusia dan kebutuhannya yang kemudian dilanjutkan dengan pembahasan tentang sistem pendidikan nasional. Lebih khusus lagi, tentang sistem pendidikan di sekolah dasar. Setelah itu, mahasiswa juga mendapatkan materi tentang perkembangan siswa di SD, hakikat profesi guru di SD, dan proses belajar siswa SD. Pada akhir pembelajaran, mahasiswa diberikan materi tentang berbagai bentuk layanan pendidikan serta pembahasan tentang berbagai isu pembelajaran di SD. Strategi Pembelajaran di SD, 4 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan wawasan dan kemampuan mengelola pembelajaran di SD. Untuk mencapai kemampuan tersebut, mata kuliah ini membahas berbagai aspek mengenai strategi pembelajaran serta berlatih menerapkannya, yang meliputi hakikat strategi pembelajaran, karakteristik pembelajaran di SD, model mengajar, prosedur pembelajaran, kriteria pemilihan dan penggunaan metode mengajar dan media pembelajaran, serta penerapan keterampilan dasar mengajar, kegiatan remedial dan pengayaan, pengelolaan kelas, serta disiplin kelas dalam pembelajaran di SD.

PDGK4102

PDGK4103

PDGK4104

PDGK4105

PDGK4106

Pendidikan IPS di SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas beberapa pokok bahasan, antara lain perkembangan kurikulum pendidikan IPS SD, esensi kurikulum IPS SD 1994 untuk kelas 3-6, isu dan masalah sosial budaya dalam pembelajaran IPS, pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran IPS SD, metode dan media serta pemanfaatan sumber belajar IPS kelas 36, serta evaluasi pembelajaran IPS SD. Praktikum IPA di SD, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang panduan praktikum IPA di SD untuk topiktopik yang terdiri atas praktikum makhluk hidup, hubungan makhluk hidup dengan lingkungannya, makanan, mekanika, kalor, gelombang, optik, listrik, magnet, serta bumi dan alam semesta. Mata kuliah ini menuntut mahasiswa untuk menerapkan konsep-konsep dasar IPA pada kegiatan praktikum. Selain mampu menerapkan konsep, mahasiswa juga dituntut untuk dapat merangkai alat praktikum, mengamati dan mencatat hasil percobaan, menyajikan, serta menyimpulkan hasil percobaan. Matematika, 4 sks Mata kuliah ini membahas materi tentang konsep-konsep logika matematika; penalaran dan sistem matematika; persamaan dan pertidaksamaan linear; persamaan dan pertidaksamaan kuadrat; himpunan, relasi, dan fungsi; permutasi, kombinasi, dan peluang; aritmatika sosial; penyusunan, pengumpulan, dan penyajian data dalam bentuk tabel dan diagram; ukuran pemusatan data, ukuran letak data, dan ukuran penyebaran data; pemecahan masalah dalam matematika; serta transformasi, kekongruenan, dan kesebangunan untuk menyelesaikan soal-soal matematika dalam kehidupan sehari-hari. Bahasa dan Sastra Indonesia di SD, 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa sebagai guru SD dengan wawasan dan kemampuan menerapkan kaidahkaidah bahasa dan sastra Indonesia. Untuk mencapai kemampuan tersebut, mahasiswa akan mengkaji konsep-konsep dasar bahasa dan sastra Indonesia, serta berdiskusi dan berlatih menerapkan kaidah bahasa dan sastra Indonesia dan mengapresiasi karya sastra Indonesia dalam berbagai bentuk. Untuk mendukung pencapaian kemampuan tersebut, disediakan bahan ajar dalam bentuk Buku Materi Pokok, audio, video, dan media pembelajaran berbasis komputer (CAI). Penguasaan kompetensi mahasiswa dinilai melalui tes tertulis, tugas, dan ujian praktik. Pembelajaran PKn di SD, 4 sks Mata kuliah ini membahas dan mengkaji berbagai hal yang berkaitan dengan hakikat, fungsi, dan tujuan, serta ruang lingkup; karakteristik PKn sebagai pendidikan nilai dan moral; menggambarkan keterkaitan PKn dan IPS SD/MI dan mata pelajaran lain; materi dan prinsip kepribadian nasional, semangat kebangsaan, dan cinta tanah air; materi HAM; materi penegakan hukum di Indonesia; materi demokrasi dan pendidikan demokrasi; konsep, nilai, moral, dan norma dengan negara, sesama warga negara dan bela negara; model pembelajaran PKn SD berbasis portofolio; karakteristik WNI dalam konteks pluralistik, serta prosedur dan alat evaluasi dalam PKn SD berbasis portofolio. Pembelajaran IPA di SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas penerapan teori belajar, metode dan pendekatan, keterampilan proses, mendesain dan memanfaatkan alat bantu, sain terintegrasi, evaluasi, dan telaah kurikulum untuk pembelajaran sain SD.

PDGK4107

PDGK4108

PDGK4109

PDGK4201

PDGK4202

PDGK4203

Pendidikan Matematika I, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan hakikat anak didik dalam pembelajaran matematika di SD; teori-teori belajar matematika dalam pembelajaran matematika di SD; hierarki pembelajaran matematika di SD; hakikat matematika; model-model pembelajaran matematika di SD; bilangan cacah, kesalahan konsep yang biasa ditemukan, serta pembelajarannya di SD; bilangan bulat, kesalahan konsep yang biasa ditemukan, serta pembelajarannya di SD; bilangan Romawi, kesalahan konsep yang biasa ditemukan, serta pembelajarannya di SD; KPK dan FPB, kesalahan konsep yang biasa ditemukan, serta pembelajarannya di SD; pecahan, pecahan desimal, persen, dan perbandingan, kesalahan konsep yang biasa ditemukan, serta pembelajarannya di SD. Pendidikan Bahasa Indonesia di SD, 4 sks Mata kuliah ini membahas hal-hal yang berkenaan dengan pembelajaran bahasa Indonesia di SD meliputi hakikat bahasa dan pembelajaran bahasa, teori pemerolehan bahasa, hakikat pendekatan pembelajaran bahasa, hakikat membaca-menulis permulaan, telaah kurikulum mata pelajaran bahasa Indonesia SD, telaah buku teks mata pelajaran bahasa Indonesia, dan pengelolaan pembelajaran bahasa Indonesia di SD. Pembelajaran Terpadu di SD, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan cara pengelolaan pembelajaran di SD. Melalui mata kuliah ini mahasiswa dituntun untuk mampu menjelaskan hakikat dan model pembelajaran terpadu serta cara memilih dan mengembangkan topik-topik dari berbagai bidang studi menjadi rancangan pembelajaran terpadu yang siap dilaksanakan di kelas. Selain itu, mahasiswa juga diberi kesempatan untuk berlatih melaksanakan pembelajaran terpadu dalam bentuk simulasi. Pendidikan Matematika II, 3 sks Mata kuliah ini membahas pembelajaran matematika di SD, yang meliputi bangun datar, bangun ruang, simetri, pengukuran, matematika sosial, dan statistika. Pendidikan Seni di SD, 4 sks Pembahasan mata kuliah ini terfokus pada konsep, dasar-dasar, dan pembelajaran seni dan keterampilan kerajinan di SD, sebagai dasar bagi guru kelas SD dalam melaksanakan pembelajaran dengan prinsip pendidikan melalui seni. Cakupan mata kuliah ini meliputi konsep pendidikan seni dan kerajinan tangan, dasar-dasar pengetahuan, keterampilan berkarya seni dan kerajinan tangan, apresiasi seni dan kerajinan tangan, pembelajaran seni dan kerajinan tangan, serta tata laksana pergelaran dan pameran hasil karya seni dan kerajinan tangan di SD. Pendidikan Jasmani dan Olahraga, 3 sks Mata kuliah ini mengkaji keterampilan, sikap, dan nilai yang bertalian dengan pengembangan pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan di SD yang terdiri atas praktik proses pendidikan melalui aktivitas jasmani terpilih: atletik, senam, permainan kecil, permainan sepak bola dan bola voli, permainan tenis meja dan bulutangkis, pencak silat dan renang, serta prinsip-prinsip evaluasinya dalam pembelajaran di SD.

PDGK4204

PDGK4205

PDGK4206

PDGK4207

PDGK4208

PDGK4209

Pemantapan Kemampuan Mengajar, 4 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan kemampuan melakukan unjuk kerja pembelajaran lima bidang studi berdasarkan landasan ilmiah yang dapat dipertanggungjawabkan. Untuk mencapai kemampuan tersebut, mahasiswa akan mengkaji kaitan kegiatan dalam sistem pembelajaran serta ramburambu perencanaan dan melaksanakan pembelajaran, berlatih membuat rencana pembelajaran, praktik pelaksanaan pembelajaran, berlatih menilai sendiri rencana dan pelaksanaan pembelajaran, serta berlatih memanfaatkan hasil penilaian untuk memperbaiki rencana dan pelaksanaan pembelajaran. Evaluasi Pembelajaran di SD, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan berbagai aspek evaluasi pembelajaran yang mencakup: konsep dasar tes dan nontes, pengukuran, asesmen, dan penilaian; jenis dan fungsi penilaian dalam pembelajaran; pengembangan alat ukur tes dan non-tes; pengolahan dan interpretasi data hasil pengukuran; kualitas alat ukur; dan pemberian nilai serta tindak lanjut hasil penilaian. Pembelajaran Kelas Rangkap, 2 sks Mata kuliah ini menjelaskan hakikat Pembelajaran Kelas Rangkap; menjelaskan beberapa contoh penerapan Pembelajaran Kelas Rangkap; menjelaskan beberapa keterampilan dasar mengajar serta strategi yang sesuai untuk Pembelajaran Kelas Rangkap; menyusun Rancangan Pembelajaran Kelas Rangkap; serta dapat mempraktikkan Pembelajaran Kelas Rangkap dalam situasi nyata. Perspektif Global, 2 sks Mata kuliah ini memberikan pemahaman konsep dan prinsip mengenai kebudayaan, ruang dan waktu, kontivitas dan perubahan, interaksi sosial serta kelangkaan, produksi, distribusi, dan konsumsi barang dan jasa dalam konteks kebhinnekaan masyarakat Indonesia dan dinamika kehidupan global. Mata kuliah ini juga mengkaji interaksi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, seni, kehidupan beragama, serta perkembangan masyarakat serta saling ketergantungan global. Berlatih memanfaatkan peta, atlas, globe, data, dan informasi, dan media massa dalam memecahkan masalah dan mengambil keputusan sosial kultural secara kritis, kreatif, dan produktif dalam kehiupan sehari-hari. Selain itu, dibahas pula persiapan diri, bersifat adaptif, tetapi kritis dan kreatif terhadap lingkungan sekitar guna memelihara dan memanfaatkan sumber daya alam serta mengembangkan kehidupan yang damai dan harmonis dalam kebhinnekaan. Berlatih berperan sebagai individu warga masyarakat yang kritis dan kreatif melalui berbagai simulasi dan pelibatan sosial dalam menangani masalah-masalah sosial dalam kehidupan. Bahasa Inggris untuk Guru SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas present continous tense, countable and uncountable nouns, degree of comparation adjective, preposition of direction, simple past tense, present perfect tense, and future tense. Keterampilan Menulis, 2 sks Mata kuliah ini membahas konsep menulis dan kaitannya dengan penalaran, kalimat efektif, serta perencanaan dan pengembangan berbagai ragam karangan. Pembelajaran Berwawasan Kemasyarakatan, 3 sks Mata kuliah ini menjelaskan berbagai bentuk pembelajaran berwawasan kemasyarakatan dengan mempelajari materi tentang pemikiran tokoh pembelajaran berwawasan kemayarakatan, ruang lingkup kebudayaan dalam pendidikan, sistem pendidikan nasional dalam pembelajaran berwawasan kemasyarakatan, konsep dasar pembelajaran berwawasan kemasyarakatan, pembelajaran multikulturalisme, muatan life skills dalam pembelajaran berwawasan kemasyarakatan, model-model pembelajaran sosial, etika dan moral sebagai acuan dalam pembelajaran. Selain itu, diberikan pula praktik keaksaraan, taman bacaan masyarakat, dan kepemudaan.

PDGK4301

PDGK4302

PDGK4303

PDGK4304

PDGK4305

PDGK4306

PDGK4401

Materi dan Pembelajaran PKn SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang materi dan proses pembelajaran PKn di SD yang berorientasi pada pengembangan kecerdasan dan partisipasi warga negara, serta memfasilitasi guru SD untuk mampu mengajarkan PKn berlandaskan pendekatan kemampuan dasar kewarganegaraan. Penulisan Karya Ilmiah, 2 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dalam menyusun berbagai bentuk karya ilmiah, baik berupa analisis atau kajian konseptual maupun laporan penelitian serta mampu menyajikannya dalam berbagai kegiatan. Pendidikan Anak di SD, 4 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat pendidikan SD, perkembangan siswa SD dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, proses belajar siswa SD, konvensi hak-hak anak dan implikasinya pada pembelajaran di SD, serta bimbingan konseling di SD untuk mengembangkan potensi anak secara optimal. Pengantar Pendidikan Luar Biasa, 3 sks Mata kuliah ini menggambarkan secara umum hakikat keluarbiasaan serta karakteristik dan kebutuhan pendidikan bagi anak luar biasa. Materi dan Pembelajaran IPS SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas paradigma baru dalam pendidikan IPS serta menyajikan model-model pembelajaran dalam pendidikan IPS. Topik inti mata kuliah ini terdiri atas paradigma baru pendidikan IPS; perubahan dan konflik sosial; manusia dan lingkungan; individu, kelompok, dan kelembagaan; waktu, perubahan, dan kebudayaan; produksi, distribusi, konsumsi, dan ekonomi kerakyatan; kekuasaan, pemerintahan, dan desentralisasi pendidikan; pendekatan science , technology, dan society dalam pembelajaran IPS; serta model interaktif dan sumber pembelajaran dalam pendidikan IPS. Pembelajaran Matematika SD, 3 sks Mata kuliah ini membahas berbagai model pembelajaran matematika yang sesuai dengan Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK), memuat materi dan metode pembelajaran tentang bilangan; bangun ruang dan unsurunsurnya; luas dan volume bangun ruang; aplikasi materi-materi tersebut dalam matematika atau kehidupan sehari-hari; sistem koordinat; geometri transformasi; bilangan berpangkat dan logaritma. Tugas Akhir Program/TAP, 4 sks Tugas Akhir Program bertujuan untuk mengukur kemampuan berfikir komprehensif dan tingkat tinggi atas teori dan praktik yang telah diikuti oleh mahasiswa selama menempuh program S1 PGSD. TAP dirancang berbasiskan pemecahan permasalahan pembelajaran di kelas dengan penelitian tindakan kelas sebagai alat pemecahan permasalahan yang utama. Pemantapan Kemampuan Profesional, 4 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan kemampuan melakukan unjuk kerja pemecahan masalah pembelajaran lima bidang studi dengan menerapkan kaidah-kaidah PTK dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran. Untuk mencapai kemampuan tersebut mahasiswa akan mengkaji konsep pembelajaran sebagai sistem, rambu-rambu perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran serta PTK, berlatih menemukan dan menganalisis masalah serta merancang tindakan perbaikan pembelajaran, praktik perbaikan pembelajaran, menilai sendiri atau menggali masukan dari pihak lain tentang rencana dan pelaksanaan perbaikan pembelajaran untuk siklus perbaikan pembelajaran berikutnya, serta membuat laporan perbaikan pembelajaran. Penguasaan kemampuan tersebut diukur melalui ujian praktik mengajar dan pembuatan laporan perbaikan pembelajaran.

PDGK4402

PDGK4403

PDGK4404

PDGK4405

PDGK4406

PDGK4500

PDGK4501

PDGK4502

Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran di SD, 4 sks Mata kuliah ini membahas kerangka teoretik pengembangan kurikulum dan penerapannya dalam merancang pembelajaran. Topik-topik yang dibahas meliputi hakikat kurikulum, pengembangan kurikulum, profil kurikulum SD, proses dan produk pengembangan kurikulum, serta pengembangan rencana pembelajaran. Materi dan Pembelajaran IPA SD, 3 sks Mata kuliah ini terdiri atas 9 modul yang meliputi materi IPA, pembelajaran IPA, dan kecenderungan pembelajaran IPA. Materi IPA meliputi kependudukan dan pencemaran lingkungan, fluida, adaptasi dan evolusi, penurunan sifat, pengenalan senyawa organik dan biokimia, bioteknologi sebagai teknologi alternatif untuk masa depan, serta dasar-dasar elektronika. Pembelajaran IPA meliputi pendekatan konstruktivisme, pra-konsepsi (children science), pembelajaran interaktif, siklus belajar, pembelajaran terpadu, dan children learning in science . Pembelajaran IPA juga memperkenalkan pendekatan Science, Technology, and Society (STS) dan Science Environment Technology and Society (SETS) dalam IPA. Materi dan Pembelajaran Bahasa Indonesia SD , 3 sks Mata kuliah ini membahas dasar-dasar linguistik Indonesia, karya sastra Indonesia, penyusunan kamus sederhana, serta prinsip dan model pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia. Pembaharuan dalam Pembelajaran di SD, 3 sks Mata kuliah ini merupakan pengayaan bagi guru agar mampu menjalankan tugasnya sebagai guru dengan baik. Penekanan mata kuliah ini adalah pada contoh-contoh aplikatif yang ditunjang teori yang relevan dengan topik seperti pengertian inovasi pendidikan serta ruang lingkupnya. Selanjutnya, strategi pengembangan program pembelajaran inovatif dan penerapannya di sekolah (kelas), strategi penerapan program inovatif di kelas, serta hambatan dalam pelaksanaan dan cara mengatasi hambatan tersebut.

PDGK4503

PDGK4504

PDGK4505

5.5. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Bahasa Indonesia


PBIN4101 Linguistik Umum, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diaharapkan dapat menjelaskan ruang lingkup linguistik umum dengan tepat. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk menkaji konsep-konsep dan teori-teori kebahasaan yang mencakup konsep fonologi, morfologi, sintaksis, semantik, wacana, masalah masyarakat dan bahasa, serta variasi bahasa secara umum. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Fonologi Bahasa Indonesia, 2 sks Setelah mempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan aspek-aspek fonologi. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji bunyi-bunyi bahasa dan menklasifikasinya melalui penguasaan terhadap materi fonologi yang mencakup hakikat fonologi, fonetik, fonemik, analisis fonemis, dan tata bunyi bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Teori Belajar Bahasa, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hakikat teori belajar bahasa. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji jenis-jenis pemerolehan bahasa, konsep-konsep dasar tentang pemerolehan bahasa, masalah utama dalam proses pemerolehan bahasa, dan dimensi-dimensi pemerolehan bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4102

PBIN4103

PBIN4105

Menyimak, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menyimak bunyi-bunyi bahasa dan wacana sederhana bahasa Indonesia. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji materi perkuliahan yang mencakup hakikat menyimak, tujuan menyimak, mengatasi kendala dalam menyimak, karakteristik penyimak, strategi meningkatkan daya simak, dan berlatih menyimak wacana sederhana. Mahasiswa dievaluasi malalui tes keterampilan/ kemampuan menyimak. Morfologi Bahasa Indonesia, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengklasifikasi morfem bahasa Indonesia. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji jenis morfem bahasa Indonesia melalui karakteristik morfem, kelas kata, dan struktur kata bahasa Indonesia, serta proses morfologis dalam bahasa Indonesia. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Sintaksis Bahasa Indonesia, 3 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep-konsep sintaksi bahasa Indonesia. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk menkaji aspek frasa, klausa, dan kalimat bahasa Indonesia, serta menerapkan kaiadah-kaidah dalam menyusun kalimat bahasa Indonesia.Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Membaca 1, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan pengertian membaca sebagai suatu keterampilan berbahasa. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji aneka jenis membaca dan faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan membaca, dan mampu menerapkan teknik membaca skimming, scanning, metode SQ3R, dan teori skema dalam kegiatan membaca. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Menulis 1, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hakikat menulis. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji penalaran dalam tulisan/karangan, pilihan kata dan ejaan, kalimat efektif, dan mampu merencanakan dan mengembangkan karangan, serta menulis surat. Mahasiswa dievaluasi memalui tes tertulis/uraian. Sejarah Sastra, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan aspek-aspek sejarah sastra. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji ruang lingkup sejarah sastra, dasar-dasar periodisasi dan hasil periodisasi sastra Indonesia, Angkatan Balai Pustaka, Angkatan 45, Sastra dekade 1970-1980. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Cerita Rekaan, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengapresiasi dan menganalisis unsur-unsur cerita rekaan. Untuk itu mahasiswa diberi kesempata mengkaji pengertian dan hakikat cerita rekaan baik unsur intrinsik maupun unsur ekstrinsik dan memparafrase cerita rekaan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pragmatik, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan fungsi bahasa dan faktor-faktor komunikasi, serta menerapkannya dalam kegiatan berkomunikasi. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji hakikat hakikat dan fungsi bahasa, faktor-faktor komunikasi, serta teknik berkomunikasi. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4106

PBIN4107

PBIN4108

PBIN4109

PBIN4110

PBIN4211

PBIN4212

PBIN4213

Puisi, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menganalisis dan menulis puisi dengan baik. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat puisi, jenis-jenis puisi, unsur-unsur puisi, dan menulis puisi. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Sanggar Bahasa & Sastra Indonesia, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan sanggar bahasa dan sastra di sekolah. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat, tujuan, dan pengelolaan sanggar bahasa dan sastra Indonesia di sekolah yang di dalamnya meliputi kegiatan pembuatan kliping, pembuatan majalah dinding, latihan pidato, serta kegiatan sastra yang meliputi latihan membacakan puisi, membacakan cerpen dan novel, dan pementasan drama. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis dan penugasan/kinerja. Semantik Bahasa Indonesia, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hakikat makna dalam bahasa Indonesia. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji berbagai jenis makna melalui analisis makna dan ruang studi makna; asosiasi hubungan makna; makna denotatif dan konotatif; makna leksikal, gramatikal, dan kontekstual; semantik struktual; perubahan makna dan latar balakang penyebabnya. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Wacana Bahasa Indonesia, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan prinsip-prinsip dasar wacana. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat wacana, elemen-elemen wacana, struktur wacana, relasi formal, dan semantis antarelemen wacana; serta menganalisis wacana bahasa Indonesia dan menyusun berbagai jenis wacana. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Drama, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengapresiasi karya drama dan menulis naskah drama. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji pengertian drama, unsur-unsur drama, perkembangan drama di Indonesia, mengapresiasi drama, dan menulis naskah drama. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pengajaran Keterampilan Berbahasa, 4 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengajaran keterampilan berbahasa dengan benar. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji komponen-komponen pengajaran keterampilan berbahasa yang meliputi materi pembelajaran, media pembelajaran, strategi pembelajaran, dan penyusunan rencana pembelajaran keterampilan berbahasa secara terpadu. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pengajaran Apresiasi Sastra, 3 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengajaran apresiasi sastra dengan benar. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji teori-teori pengajaran apresiasi sastra yang meliputi pemilihan/penentuan metode, materi, media, jenis evaluasi, dan model-model pembelajaran apresiasi sastra. Mahasiswa dievaluasi melalui penugasan dan tes tertulis. Retorika, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep-konsep tentang retorika. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat retorika, prinsip-prinsip retorika, sistem, proses dan performansi komunikasi dalam berbagai kegiatan komunikasi, baik lisan maupun tulis. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4214

PBIN4215

PBIN4216

PBIN4217

PBIN4218

PBIN4219

PBIN4220

PBIN4301

Strategi Pembelajaran Bahasa Indonesia, 4 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menentukan strategi pembelajaran bahasa Indonesia dengan tepat. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji hal-hal yang berkaitan dengan strategi pembelajaran yang meliputi: pendekatan, metode, teknik, dan jenis interaksi pembelajaran bahasa Indonesia yang sesuai dengan materi dan subjek didik. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Evaluasi Pembelajaran Bahasa Indonesia , 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menyusun program evaluasi pengajaran bahasa Indonesia dengan benar. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji prinsip-prinsip evaluasi pembelajaran bahasa, bentuk, teknik, dan alat ukur hasil belajar bahasa yang berupa tes dan nontes. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pengembangan Kurikulum & Pembelajaran Bahasa Indonesia, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa dapat menggunakan kurikulum mata pelajaran Bahasa Indonesia sebagai pedoman pelakasanaan pembelajaran di sekolah. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat kurikulum dan menelaah berbagai aspek yang terkandung di dalam kurikulum mata pelajaran Bahasa Indonesia. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) , 4 sks Setelah me-nempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengetahuan dan wawasan yang diperoleh berkenaan dengan penyusunan perencanaan pembelajaran agar melaksanakan pembelajaran bahasa Indonesia dengan benar. Mahasiswa dievaluasi melalui tes perbuatan. Penyuntingan, 2 sks Setelah menmpuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menyunting naskah baik ilmiah maupun nonilmiah. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat penyuntingan, mengidentifikasi teknikteknik penyuntingan, dan menerapkan dalam kegiatan penyuntingan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Analisis Kesalahan Berbahasa, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan pengertian analisis dari berbagai sudut pandang. Untuk itu mahasiswa diebri kesempatan mengkaji analisis kesalahan berbahasa ditinjau dari sosiolinguistik dan psikolinguistik, cara memperbaiki kesalahan-kesalahan bahasa, baik lisan maupun tulis. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Psikolinguistik, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan manfaat psikolinguistik terhadap pengembangan bahasa, perbedaan pemerolehan bahasa pertama dengan pemerolehan bahasa kedua. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji konsep-konsep yang terdapat dalam psikolinguistik dan hubungan psikolinguistik dengan pembelajaran bahasa. Mahasisawa dievaluasi melalui tes tertulis. Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Indonesia , 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan fungsi bahasa Indonesia di dalam masyarakat. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji hakikat bahasa Indonesia, fungsi bahasa Indonesia sebagai bahasa negara dan bahasa nasional, prosedur/ kaidah-kaidah pengembangan bahasa Indonesia serta membinakan bahasa Indonesia pada peserta didik dan masyarakat bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4302

PBIN4303

PBIN4304

PBIN4325

PBIN4326

PBIN4327

PBIN4328

PBIN4329

Membaca 2, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengetahuan tentang teori-teori membaca lanjut dalam kegiatan membaca. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji jenisjenis dan karakterisitik bacaan, prosedur klose, bahan pustaka, teknik mengembangkan kemampuan membaca dan sikap kreatif, teknik membaca karya sastra. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Berbicara, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengkaji konsep-konsep dasar berbicara. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji peranan kemampuan berbicara, kemampuan dasar berbicara, hambatan dalam berbicara dan cara mengatasinya serta berlatih berbicara dengan topik-topik sederhana. Mahasiswa dievaluasi melalaui tes perbuatan/kinerja. Pembaharuan dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia , 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa dapat menjelaskan hakikat pembaruan dalam pembelajaran bahasa Indonesia dan dapat menerapkannya di dalam kelas. Untuk menguji kemampuan mahasiswa, dilakukan evaluasi berupa tugas-tugas dan tes secara tertulis. Sosiolinguistik, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hakikat sosiolinguistik dan ragam bahasa. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji hakikat komunikasi verbal, variasi ragam bahasa, peristiwaperistiwa sosiolionguistik, kebijakan dan perencanaan bahasa, serta manfaat sosiolinguistik bagi pembelajaran bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Linguistik Bandingan, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hakikat dan pengklasifikasian Linguistik Bandingan. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji ragam Linguistik Bandingan (Linguistik Bandingan Historis, Linguistik Bandingan Tipologis, Linguistik Bandingan areal). Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Menulis 2, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menyusun berbagai jenis tulisan. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan berlatih menyusun ringkasan dan saduran, karya ilmiah, laporan, naskah pidato, pedoman wawancara, kamus, surat, pengumuman, dan iklan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis/uraian. Kritik Sastra, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat melakukan kritik terhadap karya sastra. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji dan berlatih melakukan kritik terhadap karya sastra (puisi, prosa, dan drama) melalui berbagai pendekatan kritik sastra. Mahasiswa Filologi, 2 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diaharapkan dapat menjelaskan konsep-konsep filologi. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji pengertian, kedudukan dan manfaat filologi, sejarah perkembangan filologi, pengertian naskah dan teks serta situasi pernaskahan di Indonesia. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4330

PBIN4405

PBIN4431

PBIN4432

PBIN4433

PBIN4434

PBIN4435

PBIN4436

Bahasa Bantu, 3 sks Setelah menmpuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan bahasa-bahasa yang berperan memperkaya bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji latar belakang bahasa Indonesia, perkembangan bahasa Indonesia, peran bahasa Jawa Kuno, bahasa Sanskerta, bahasa Arab dan tulisan Arab Melayu dalam perkembangan bahasa Indonesia. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks TAP merupakan alat ukur bagi mahasiswa yang telah menempuh mata kuliah bidang keilmuan dan keguruan bahasa Indonesia. Pengukuran ini menguji mahasiswa dalam menerapkan teori-teori dan prinsip-prinsip pembelajaran sebagai bukti profesionalitasnya sebagai guru mata pelajaran bahasa Indonesia. Pemantapan kemampuan Profesional (PKP), 4 sks PKP merupakan mata kuliah berpraktik. Pada mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk menunjukkan kemampuan mengajarnya sekaligus melakukan penelitian tindakan kelas terhadap proses pembelajaran yang dilakukannya. PKPK bertujuan agar mahasiswa selalu dapat meningkatkan kemampuannya sebagai guru mata pelajaran bahasa Indonesia. Keberhasilan mahasiswa diketahui melalui ujian praktik mengajar dan laporan PKP yang dilakukannya. Teori Sastra, 3 sks Setelah menempuh mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep-konsep tentang sastra. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji pengertian sastra, hubungan antara teori sastra, sejarah sastra, kritik sastra, struktur karya sastra, puisi, prosa, drama, pendekatan pengkajian sastra, dan aliran sastra. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIN4500

PBIN4501

PBIN4104

5.6. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Bahasa Inggris


PBIS4101 Listening I, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan menyimak tingkat elementary yang meliputi pemahaman literal, inferensial, dan evaluatif terhadap dialog singkat dalam bahasa Inggris dan pemahaman main idea dan detail tentang wacana sederhana. Untuk itu mahasiswa diberi latihan menyimak melalui audio kaset dan dievaluasi melalui tes dengan menggunakan audio kaset. Mata kuliah ini merupakan pre requisite Listening II. Cross Culture Understanding, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa memiliki pemahaman konsep listas budaya. Untuk itu mahasiswa dilatih menggunakan bahasa Inggris sesuai dengan sociocultural yang tercermin dalam bahasa tersebut. Mahasisiwa dievaluasi melalui test tertulis. Reading I, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah Reading I, mahasiswa diharapkan dapat mengenali, memahami, dan menggunakan word structure, word function, sentence structure, denotitive meaning, making inferences , serta applying , untuk meningkatkan kemampuan membaca tingkat dasar. Untuk itu mahasiswa diberi latihan membaca cuplikan-cuplikan wacana level elementary . Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Reading II.

PBIS4102

PBIS4107

PBIS4111

Writing I, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan menulis yang meliputi sentence building in narrative, descriptive dan expository paragraph . Untuk itu mahasiswa diberi latihan menulis kalimat sederhana dalam bentuk paragraf. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis dalam bentuk essai. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Writing II. Structure I, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan menggunakan struktur bahasa Inggris yang sederhana baik secara reseptif maupun prodTAPif melalui pembahasan dan latihan dalam berbagai tenses dengan menggunakan parts of speech , article dan phrase dengan tepat. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Mata kuliah ini merupakan pre reqisite Structure II. Structure II, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan menggunakan struktur kalimat sederhana, pasif, dan struktur kalimat kompleks. Struktur kalimat sederhana dan pasif, meliputi pola kalimat tanya singkat dan pola kalimat tanya negatif. Struktur kalimat kompleks meliputi pola kalimat yang menggunakan noun dan adverbial clauses . Untuk itu mahasiswa diberi latihan menggunakan struktur kalimat-kalimat tersebut dalam berbagai tenses. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Mata kuliah ini merupakan pre requisite Structure III. Vocabulary, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan menggunakan kosa kata bahasa Inggris. Mahasiswa diberi latihan menggunakan kosakata dalam berbagai konteks. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Second Language Acquisition, 2 sks Setelah mempelajari matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki wawasan yang luas tentang berbagai teori bagaimana seseorang belajar dan menguasai bahasa kedua. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji tentang pemerolehan bahasa kedua. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Sociolinguistics, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami tentang dialek dalam bahasa Inggris dan pengaruhnya terhadap bahasa Inggris itu sendiri. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tentang dialek bahasa Inggris sebagai salah satu ragam bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Introduction to Linguistics, 2 sks Setelah mempelajari matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman tentang batasan dan ciri-ciri bahasa manusia, ciri keilmuan, konsep dasar linguistik batasan dan cakupan linguistik. aliran linguistik (transformasional dan fungsional), Fonetik, fonologi, morfologi, sintaksis, dalam pengajaran bahasa. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan mengkaji topik-topik tersebut. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIS4114

PBIS4115

PBIS4118

PBIS4121

PBIS4131

PBIS4202

PBIS4203

Semantics, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman tentang: a) pengantar dan cakupan semantik (pentingnya semantik, hubungannya dengan linguistic, dan perannya dalam pemahaman bahasa, b) semantic leksikal yang memusatkan kajian pada makna kata dan hubungan makna, c) semantik dan tata bahasa yang membahas makna kalimat, peran tindak tutur (speech act) , peranggapan (presupposition) , serta implokatur percakapan (implocature) . Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tentang teori semantik. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Speaking I, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat meiliki keterampilan berbicara tingkat elementary yang meliputi latihan greeting, parting, asking the time, asking and giving direction, shopping. Untuk itu mahasiswa diberi latihan berbicara melalui vedio dan audio kaset dan dievaluasi melalui tes lisan. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Speaking II. Speaking II, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat memiliki keterampilan berbicara khususnya membuat dan memberi informasi, menyatakan preferences, menyampaikan rasa suka dan tidak suka, menyampaikan pendapat, menggambarkan penampilan dan kepribadian seseorang, menyatakan keinginan, dan menanyakan benda/barang yang namanya tidak diketahui oleh mahasiswa, dan lain-lain dengan kata-kata dan strTAPur kalimat pada tingkatan pre-intermediate. Untuk itu mahasiswa diberi latihan berbicara melalui vedio dan audio kaset dan dievaluasi melalui tes lisan. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Speaking III. Reading II, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat memiliki kemampuan memahami wacana berbahasa Inggris yang berbentuk paragraf hingga wacana yang berbentuk essay pada tingkat menengah. Untuk itu mahasiswa diberi latihan membaca cuplikan-cuplikan wacana level pre intermediate. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Reading III. Structure III, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menggunakan berbagai struktur kalimat yang mencakup compound complex sentences, conditionals, two word verbs, ellipsi, fungsi dan jenis kata. Pokok bahasan mata kuliah ini terdiri dari: a. Special uses of the ing form b. Adjective clauses , c. Reduction of Adjective Clauses d. Adverb clauses , e. Conditional sentences , f. Gerunds and Infinitives , g. Preposition combination . Untuk itu mahasiswa diberi kegiatan pembahasan dan latihan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Listening II, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan menyimak pada level pre intermediate meliputi pemahaman wacana, deskripsi, narasi, dan eksposisi baik dalam bentuk monolog maupun dialog melalui kegiatan seperti mencocokkan wacana lisan dengan catatan/gambar, diagram, imla, melengkapi catatan/diagram/gambar, mengidentifikasi kata atau frasa, mengisi tabel, mengikuti perintah, memilih pernyataan/ jawaban yang benar, atau menceritakan kembali suatu wacana dalam bahasa Inggris. Untuk itu mahasiswa diberi latihan menyimak melalui audio kaset dan dievaluasi melalui tes dengan menggunakan audio kaset. Mata kuliah ini merupakan pre requisite Listening III.

PBIS4204

PBIS4205

PBIS4208

PBIS4216

PBIS422

PBIS4222

Listening III, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan kemampuan menyimak tingkat lanjut yang diucapkan secara tepat dan wajar sesuai penutur asli (authentic and natural ) yang meliputi berbagai jenis wacana (narasi, deskripsi, eksposisi, dan argumentasi). Untuk itu mahasiswa diberi latihan menyimak melalui audio kaset dan dievaluasi melalui tes dengan menggunakan audio kaset. Introduction to English Literature, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa memiliki wawasan atau pengetahuan tentang: a) sastra Inggris dan Amerika secara umum, b) berbagai aliran sastra mulai sejak Inggris kuno sampai Inggris modern, c), pujangga-pujangga sastra Inggris serta karya-karyanya (drama, prosa, dan puisi). Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tetang hasil karya sastra terutama sastra Amerika abad 19 dan 20. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Strategi Pembelajaran B.Inggris, 4 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami strategi pembelajaran secara umum dan strategi pembelajaran bidang bahasa Inggris serta mampu mengembangkan strtegi pembelajaran bahasa Inggris yang sesuai dengan kondisi siswa di kelas, dan untuk mencapai kompetensi komunikasi siswa. Penguasaan kompetensi makasasiswa akan dinilai dengan tes. Evaluasi Pembelajaran Bahasa Inggris, 3 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman tentang prinsip-prinsip penilaian dan pengukuran hasil belajar. Untuk itu mahasiswa dilatih melakukan penilaian dan pengukuran hasil belajar dengan menerapkan metode statistika sederhana. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Bahasa Inggris, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami kurikulum Bahasa Inggris (untuk SMU, SLTP, SD), strategi pelaksanaannya, dan pengembangan perencanaan pembelajaran Bahasa Inggris berdasarkan kurikulum tersebut. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji kurikulum bahasa Inggris dan pengembangannya dan cara mengimplemenatasikan kurikulum bahasa Inggris di sekolah. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pemantapan Kemampuan Mengajar(PKM), 4 sks Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan mengajar bahasa Inggris di Sekolah secara profesional. Untuk itu mahasiswa praktik menyusun rencana pembelajaran, dan melaksanakannya di kelas dengan menerapkan segala kemampuan yang diperoleh dari berbagai matakuliah dibawah bimbingan supervisor PKM/pengawas. Mahasiswa dievaluasi melalui latihan dan praktik pembelajaran di kelas. Speaking III, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat mengembangkan kemampuan berbicara bahasa Inggris pada tingkat lanjut dalam berbagai bentuk forum komunikasi yang mencakup pidato, diskusi kelompok, diskusi panel, debat, seminar, dan simposium dengan menggunakan fungsi-fungsi bahasa yang tepat. Untuk itu mahasiswa diberi latihan berbicara melalui vedio dan audio kaset dan dievaluasi melalui tes lisan.

PBIS4223

PBIS4301

PBIS4302

PBIS4303

PBIS4304

PBIS4306

PBIS4309

Reading III, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat memiliki kemampuan memahami wacana bahasa Inggris tingkat lanjut yang meliputi wacana jenis narasi, deskripsi, ekposisi, dan argumentasi, baik fiksi maupun non-fiksi. Untuk itu mahasiswa diberi latihan membaca cuplikan-cuplikan wacana level intermediate. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Mata kuliah ini merupakan pre requisite mata kuliah Reading IV. Reading IV, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat memiliki kegemaran membaca teks otentik untuk mengembangkan pribadi dan untuk mendapatkan kesenangan (meliputi short story, detective and mystery, romance, historical story, biography, drama , dll). Untuk itu mahasiswa diberi latihan membaca cuplikancuplikan wacana level advance yang relevan dengan topik di atas. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Writing II, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan menulis teks dalam bentuk narasi, deskripsi, ekspository dan argumentasi. Mahasiswa diberi latihan-latihan yang lebih berkembang dari mata kuliah sebelumnya, yaitu memberikan kemampuan menulis komposisi dalam bentuk ekspositori, dan argumentasi. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis dalam bentuk essai. Writing III, 4 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan menulis argumentative essai: a) paragraph (batasan dan macam paragraph yaitu: elements of paragraph , narative, descriptive dan expository paragraph ); b) essay (batasan dan macam essay yaitu: elements of essay, example, comparison-and-constrast, classification, process-analysis, cause-and-effect-analysis, dan argumentation essay ). Untuk itu mahasiswa melakukan kegiatan: 1. membaca keterangan tentang konsep bahasan; 2. membaca model-model paragraph dan essay; 3. mengerjakan latihan menulis terstrTAPur; 4. mengerjakan penulisan karangan bebas; dan 5. mengevaluasi karangan sendiri dengan menggunakan rambu-rambu yang diberikan sebagai kunci. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis bentuk essai.

PBIS4310

PBIS4312

PBIS4313

PBIS4317

Discourse Analysis, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami: a) pengertian Discourse Analysis , b) jenis atau bentuk discourse analysis , c) komponen discourse analysis (konsep discourse analysis, hubungan discourse analysis dengan fungsi bahasa dan konteks sosial, dan penerapan prinsip-prinsip discourse analysis baik lisan, tertulis, transaksional, maupun interaksional. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji dan berlatih melakukan discourse analysis . Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Translation, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki dasar-dasar pengetahuan dan keterampilan menterjemahkan wacana bahasa Inggris ke dalam wacana bahasa Indonesia. Mahasiswa diberi kesempatan mengkaji tentang teknik mentenjemahkan dan berlatih menterjemahkan. Latihan tersebut meliputi penerjemahan wacana yang mengandung: (a) unsur struktur, kalimat sederhana, pasif, kalimat yang menggunakan frasa verba, frasa present particple, dan frasa infinitive ; (b) compound dan complex sentences; (c) adjective dan noun clauses , serta idioms. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIS4319

PBIS4325

Appreciation of Literary Works, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan mengapresiasi hasil karya sastra Inggris baik prosa maupun puisi. Untuk itu mahasiswa dilatih mengapresiasi hasil karya sastra. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Introduction to Morphology and Syntax , 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami morphology untuk mengembangkan penguasaan kosa kata dan sintaksis untuk memahami struktur kalimat dalam bahasa Inggris. Untuk itu mahasiswa diberi latihan menganalisis kata dan kalimat dalam bahasa Inggris. Mahasiswa dievaluasi melalui test tertulis. Psycholinguistics, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami tentang psikolinguistics dan manfaatnya dalam pembelajaran bahasa Inggris. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tentang hakikat, ruang lingkup, signifikasi psikolinguistik, dan perolehan bahasa. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Research in ELT, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami bagaimana merencanakan, melaksanakan, dan membuat laporan hasil penelitian pembelajaran bahasa Inggris. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tentang teknik-teknik melakukan penelitian pembelajaran bahasa Inggris. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. TEFL 1, 3 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pengetahuan dasar tentang metodologi pembelajaran bahasa Inggris di lembaga pendidikan formal (SD, SLTP, SMU) maupun di lembaga pendidikan nonformal (kursus). Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji tentang metodologi pembelajaran bahasa Inggris. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. TEFL II, 3 sks Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman tentang kurikulum bahasa Inggris dan teknik penerapannya, penerapan strategi proses pembelajaran. Strategi proses pembelajaran meliputi analisis desain instruksional, pengenalan karakter siswa dan guru, interaksi kelas, analisis buku teks dan GBPP, serta latihan penyusunan recana pembelajaran bahasa Inggris. Untuk itu mahasiswa diberi kesempatan untuk mengkaji kurikulum bahasa Inggris, berlatih mengembangkan dan mengimplementasikan kurikulum tersebut, mengkaji dan berlatih merencanakan proses pembelajaran bahasa Inggris. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Pembaruan dalam Pembelajaran Bahasa Inggris , 3 sks Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman berbagai hasil inovasi dalam pembelajaran bahasa Inggris. Untuk mencapai kompetensi tersebut mahasiswa mengkaji hasil-hasil inovasi pembelajaran bahasa Inggris, berlatih mererapkan hasil inovasi pembelajaran bahasa Inggris di buidang kurikulum, metode, dan media pembelajaran serta penilaian dalam pembelajaran bahasa Inggris. Penguasaan kompetensi akan diuji dengan pemberian tugas-tugas dan tes tertulis. English for Business and Office, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami penggunaan bahasa Inggris dalam dunia bisnis atau kantor perdagangan, kesekretarisan, dan perbankan. Mahasiswa diberi latihan berkomunikasi lisan, membaca karangan, menulis surat dan menulis laporan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis.

PBIS4326

PBIS4332

PBIS401

PBIS4402

PBIS4403

PBIS4405

PBIS4427

PBIS4428

English for Science and Technology, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami keterampilan berbahasa yang diperlukan dalam bidang Science and Technology dan Computer. Untuk itu mahasiswa diberi latihan membaca tentang topik-topik, antara lain, basic operations, shapes, dimension, position and movement, measurement, prosesses, propertie and classification, description, explanation, definition, equipment, technology, serta computer. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. English for Children, 3 sks Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami dan mempunyai wawasan tentang perkembangan anak dikaitkan dengan perolehan dan pembelajaran bahasa Inggris sebagai bahasa asing. Untuk itu mahasiswa dilatih memahami aspek pembelajaran dan pengembangan bahan ajar bahasa Inggris yang sesuai kebutuhan peserta didik. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. English for Hotel and Tourism, 3 sks Setelah mempelajari matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan berbahasa yang diperlukan dalam perhotelan dan kepariwisataan. Untuk itu mahasiswa diberi latihan mengembangkan keterampilan membaca yang diperlukan untuk menyarikan informasi dari teks mengenai hotelier dan kepariwisataan. Mahasiswa dievaluasi melalui tes tertulis. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Setelah lulus mengikuti mata kuliah ini, kemampuan dan pemahaman mahasiswa dalam substansi dan pembelajaran bahasa Inggris secara menyeluruh dapat terukur. Untuk itu mahasiswa harus mengikuti TAP. Pemantapan Kemampuan Profesinal (PKP), 4 sks Setelah mengikuti matakuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan menerapkan berbagai teori yang telah dipelajari dengan meningkatkan kemampuan mengajar dan/atau berpartisipasi dalam pengelolaan pendidikan. Untuk itu mahasiswa dilatih merencanakan dan melaksanakan program pembelajaran bahasa Inggris. Mahasiswa dievaluasi melalui tes perbuatan.

PBIS4429

PBIS4430

PBIS4500

PBIS4501

5.7. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Matematika


PEMA4101 Hakikat dan Sejarah Matematika, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat matematika, matematika dan warisan budaya, perkembangan matematika, cara berpikir matematis modern, sifat kebenaran matematika, pondasi atau landasan matematika, geometri aksiomatis dan empiris, serta matematika sebagai metode dan seni. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengetahui hakekat matematika dan sejarah perkembangan matematika. Untuk itu mahasiswa dituntut membuat kesimpulan dari hasil bacaan-bacaan tentang hakikat dan sejarah matematika. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4102

Matematika Dasar 1, 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup bahasa logika, proposisi, perangkat kalimat, lingkaran, operasi pada proposisi, invers, konvers dan kontra positif, kontradiksi, dan kontingensi, penalaran matematika, argumen, pembuktian, interpretasi dan reducsio ad absordem , kuantor universal dan eksternal. Teori himpunan: himpunan dan operasi pada himpunan, diagram venn, hasil kali kartesius, himpunan kuasa, keluarga himpunan dan indeks, relasi dan sifat-sifatnya fungsi, macam dan operasi pada fungsi. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat berpikir induktif, deduktif, logis, terstruktur dan sistematis. Untuk itu mahasiswa harus melakukan latihanlatihan untuk menarik kesimpulan dari suatu masalah.Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4104

Workshop Matematika, 2 sks Mata kuliah ini berisi pembahasan definisi dan fungsi media pendidikan, alat peraga kekalan luas, alat peraga kekalan panjang, alat peraga kekalan volume, alat peraga transformasi bidang, alat peraga dalam percobaan dalam teori kemungkinan, alat peraga permainan matematika. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengenal bermacam-macam media/alat peraga dalam pengajaran matematika sekolah dan mampu menggunakannya. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Kalkulus 1, 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup fungsi satu variabel, limit, kekontinuan, diferensial dan penerapannya. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengkaji konsep-konsep dasar kalkulus. Oleh karena itu mahasiswa harus melakukan kajian terhadap konsep-konsep tersebut. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Materi Kurikuler Matematika SMP, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang materi-materi matematika SMP yang meliputi: bilangan bulat; bilangan rasional; bentuk aljabar; aritmetika sosial; perbandingan; persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel; persamaan dan pertidaksamaan linear dua variabel; himpunan; relasi dan fungsi; barisan dan deret; garis dan sudut; segitiga; teorema Pythagoras; segiempat; lingkaran; bangun-bangun datar yang sebangun dan kongruen; bangun ruang dan unsur-unsurnya; peluang; dan statistika; dilengkapi dengan bagaimana menjelaskannya kepada siswa SMP dengan menggunakan pendekatan dan atau media/ alat peraga yang sesuai, serta menganalisis kesalahan konsep yang biasa ditemukan dalam memahami konsepkonsep tersebut bagi siswa atau guru (jika ada). Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4108

PEMA4130

PEMA4131,

Materi Kurikuler Matematika SMA, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang materi matematika SMA yang terdiri dari persamaan dan pertidaksamaan kuadrat, fungsi kuadrat, sistem persamaan dan pertidaksamaan linear, bentuk pangkat, akar, dan logaritma, persamaan fungsi eksponen dan logaritma, pertidaksamaan fungsi eksponen dan logaritma, matriks, vektor, logika matematika, barisan dan deret, lingkaran, suku banyak dan teorema sisa, fungsi komposisi, fungsi invers, trigonometri, geometri ruang, statistika dan peluang, limit fungsi, turunan fungsi, dan integral. Materi ini dilengkapi dengan bagaimana menjelaskannya kepada siswa SMA dengan menggunakan pendekatan dan atau media/ alat peraga yang sesuai, serta menganalisis kesalahan konsep yang biasa dilakukan oleh guru atau siswa (jika ada). Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4203

Matematika Dasar 2, 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup himpunan, persamaan dan pertidaksamaan kuadrat, fungsi eksponensial dan logaritma, barisan, deret, induksi matematika dan peluang, matriks dan vektor. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menguasai materi dasar dalam matematika. Untuk itu mahasiswa harus melakukan latihan-latihan soal untuk memantapkan materi-materi tersebut. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes. Program Linear, 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup formulasi masalah-masalah linear dan cara penyelesaiannya secara grafis dan metode simpleks; termasuk masalah primal dan dual, kemerosotan, model transportasi serta model assignment. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengkaji dan menerapkan model linear untuk mencari penyelesaiaan masalah optimasi. Untuk itu mahasiswa dituntut berlatih soal-soal optimasi yang penyelesaiannya menggunakan model linear. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Komputer 1, 2 sks Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini mencakup: sejarah perkembangan komputer, pengenalan sistem operasi DOS, Windows 2000, serta pemakaian MS Word, MS Excel, dan internet dalam bidang pendidikan dan bidang umum. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menggunakan komputer dan aplikasi software untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam bidang pendidikan maupun bidang umum. Untuk itu mahasiswa harus berlatih menggunakan MS Word, MS Excel, dan Internet. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Geometri, 3 sks Mata kuliah geometri berisi istilah-istilah tak terdefinisi seperti titik, garis, bidang, ruang dan relasi keantaraan. Mata kuliah ini membahas pembuktian dengan penalaran induktif dan deduktif, kongruensi teorema kesejajaran, konsep segi banyak, konsep kesebangunan, pengertian lingkaran, pengertian dan perhitungan luas serta volume. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memahami karakteristik bangunbangun datar. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji sifat-sifat bangun-bangun datar. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Komputer 2, 2 sks Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini mencakup: pembahasan algoritma sequential dan conditional, algoritma pengulangan, algoritma prosedur dan fungsi, algoritma dengan data array, serta pemrograman komputer dalam bahasa Pascal dan C++ sesuai dengan algoritma tersebut, untuk menyelesaikan masalahmasalah dalam bidang matematika dan bidang umum. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat membuat algoritma dan pemrogramannya dalam bahasa Pascal dan C++. Untuk itu mahasiswa dituntut banyak berlatih membuat algoraitma dan program sederhana dalam matematika. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4205

PEMA4206

PEMA420

PEMA4209

PEMA4210

Statistika Pendidikan, 3 sks Dalam mata kuliah ini dibahas tentang pengetahuan dasar statistik, penyajian data dalam bentuk tabel dan diagram, ukuran pemusatan, ukuran lokasi dan dispersi, memberikan gagasan dasar statistik yang banyak digunakan dalam praktik dan penelitian di bidang pendidikan matematika serta kehidupan sehari-hari. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu menerapkan konsep-konsep dasar statistik dalam pendidikan matematika maupun dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itu mahasiswa dituntut melakukan latihan-latihan dalam masalah-masalah yang berkenaan dengan bidang pendidikan matematika maupun kehidupan sehari-hari. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Geometri Transformasi, 3 sks Mata kuliah ini berisi konsep-konsep relasi, fungsi, dan transformasi beserta sifat-sifatnya, pengertian isometri (pencerminan, translasi, rotasi, dan refleksi geser) beserta sifat-sifatnya, dilatasi dan similaritas beserta sifat-sifatnya, grup simetri dan grup dihedral. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan menjelaskan konsep relasi, fungsi, dan transformasi, konsep isometri (pencerminan, translasi, rotasi, dan refleksi geser), serta konsep similaritas dan dilatasi. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji konsep transformasi serta sifatnya dan menerapkannya dalam soal. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Geometri Ruang, 3 sks Geometri ruang membahas tentang bangun ruang dan unsur-unsurnya, seperti hubungan antara garis dan bidang serta garis dan garis dalam ruang; ketegaklurusan garis terhadap bidang; hubungan bidang dengan bidang; serta jarak antara titik, garis, dan bidang. Bahasan kubus dan balok meliputi jaring-jaring dan sifatsifat simetri yang dimilikinya serta perhitungan luas dan volumenya, sedangkan prisma menjelaskan pengertian bidang banyak, bidang banyak beraturan, macam-macam prisma, dan irisan bidang dengan prisma. Begitu juga dengan limas mengkaji tentang pengertian limas dan limas terpancung; perhitungan luas bidang sisi limas; perhitungan volume limas dan limas terpancung; serta perbandingan bagian-bagian volume limas yang dipotong oleh bidang sejajar dan jaring-jaringnya (khususnya limas-limas beraturan). Benda putar tabung akan membahas pengertian benda putaran, pengerttian tabung sebagai benda putaran, serta cara menghitung luas selimut dan volumenya. kemudian, kerucut berisi uraian tentang perhitungan luas dan volume kerucut, kerucut terpancung, bidang singgung kerucut dan lukisan kerucut, serta jaring-jaring kerucut. Pembahasan

PEMA4213

PEMA4216

PEMA4218

Kalkulus 2, 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup integral tak tentu, integral tertentu dan teknik pengintegralan. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengkaji dan menerapkan teknik-teknik pengintegralan. Oleh karena itu mahasiswa harus melakukan latihan-latihan soal penerapan teknik integral. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Strategi Pembelajaran Matematika, 4 sks Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini mencakup modelmodel pembelajaran dan implikasinya, teori pembelajaran dan penerapannya dalam pembelajaran matematika di sekolah menengah, perkembangan pengajaran matematika, serta metode dan alat peraga dalam pembelajaran matematika. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat melaksanakan proses pembelajaran matematika dengan pendekatan, metode, dan media yang sesuai. Oleh karena itu mahasiswa harus mengkaji model-model dan teori-teori dalam pembelajaran dan penerapannya dalam pembelajaran matematika. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4301

PEMA4302

Evaluasi Pembelajaran Matematika, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakikat evaluasi pembelajaran, pengembangan tes dan non tes, indikator yang digunakan untuk mengukur kualitas alat penilaian, dan mengolah hasil pengukuran, serta aplikasinya dalam bidang studi matematika. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan menguasai berbagai konsep prosedur dan teknik penilaian proses belajar dan hasil belajar matematika. Untuk itu mahasiswa dituntut membuat contoh-contoh evaluasi proses dan hasil belajar matematika. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang penjabaran kurikulum, analisis kurikulum, proses pengembangan kurikulum, konsep Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK), rancangan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran matematika sesuai kurikulum yang berlaku. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menganalisis kurikulum dan merencanakan, melaksanakan, serta mengevaluasi pembelajaran matematika di SMP/MTs dan SMA/MA sesuai kurikulum yang berlaku. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji kurikulum dan materi pembelajaran matematika di sekolah sesuai kurikulum yang berlaku. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengenal hakikat PKM dan perannya dalam pembentukan kemampuan profesional guru. Fokus utama PKM adalah praktek menyusun rencana pembelajaran dan melaksanakannya di kelas dengan menerapkan segala kemampuan yang diperoleh dari berbagai mata kuliah, di bawah bimbingan supervisor PKM/ pengawas. Pencapaian belajar mahasiswa diketahui melalui praktek.Pada mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memperagakan unjuk kerja pembelajaran di kelas. Pada mata kuliah ini mahasiswa akan mengkaji hakikat PKM dan perannya dalam pembentukan kemampuan mengajar, berlatih menyusun rencana pembelajaran dan kegiatan pembelajaran serta melaksanakan pembelajaran di kelas. Kemampuan mahasiswa dalam mengajar dinilai melalui uji praktik dan laporan.

PEMA4303

PEMA4304

PEMA4311

Statistika Matematik, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep-konsep teorema probabilitas, sifat-sifat harga harapan dan varian serta distribusi probabilitas, jenis-jenis fungsi probabilitas diskrit dan kontinyu, momen dan fungsi pembangkit momen. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menguasai teoriteori probabilitas dan menerapkannya dalam masalah statistik. Oleh karena itu mahasiswa diharapkan menyelesaikan soal-soal dalam probabilitas dan statistik. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Teori Bilangan, 2 sks Mata kuliah ini berisi pembahasan karakteristik, konsep-konsep dan prinsip-prinsip dalam himpunan bilangan bulat yang berkenaan dengan relasi-relasi keterbagian dan kekongruenan, serta penerapannya untuk pemecahan masalah yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari dan mata kuliah lain. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan karakteristik, konsep-konsep dan prinsip-prinsip dalam himpunan bilangan bulat dan penerapannya untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji sifat-sifat bilangan bulat. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4312

PEMA4314

Penerapan Matematika Sekolah, 4 sks Mata kuliah ini berisi tentang terapan materi pokok matematika sekolah dalam kehidupan nyata. Bahasan diawali dengan objek langsung pembelajaran matematika yang diajarkan di sekolah berupa konsep, fakta, prinsip dan prosedur. Selanjutnya akan dibahas objek pembelajaran tak langsung berupa kemahiran matematika yang meliputi: penalaran, komunikasi dan pemecahan masalah. Selanjutnya kemahiran matematika itu diterapkan untuk menyelesaikan masalah dalam kehidupan nyata, yang berkaitan dengan materi pokok matematika sekolah. Matematika sekolah adalah matematika yang dipelajari di sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan konsep-konsep matematika sekolah tingkat dasar maupun menengah dalam penyelesaian masalah sehari-hari. Oleh karena itu mahasiswa harus mencari masalah-masalah dalam kehidupan sehari-hari yang dapat diselesaikan dengan matematika sekolah. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4315

Struktur Aljabar, 4 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup integral tak tentu, integral tertentu dan teknik pengintegralan. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengkaji dan menerapkan teknik-teknik pengintegralan. Oleh karena itu mahasiswa harus melakukan latihan-latihan soal penerapan teknik integral. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Geometri Analitik Bidang dan Ruang, 3 sks Geometri analit merupakan suatu bidang studi dari hasil perkawinan antara geometri dan aljabar. Seperti halnya dalam geometri yang dipilah menjadi geometri datar dan geometri ruang, maka dalam geometri analitik dibedakan pula menjadi geometri geometri analitik bidang geometri analitik ruang. Ruang lingkup mata kuliah ini meliputi materi sistem koordinat kartesian dan persamaan garis lurus dalam R 2. Lingkaran, elips, hiperbola dan parabola, transformasi susunan sumbu (translasi dan rotasi), persamaan kutub dan grafiknya, persamaan parametrik dan vektor pada bidang, vektor pada ruang, persamaan garis, dan persamaan bidang R3, persamaan parabola serta persamaan luasan berderajat dua. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menguasai konsep-konsep geometri dilihat dari sudut pandang analitiknya. Untuk itu mahasiswa harus mengkaji geometri dengan sifat-sifatnya yang dilihat dari sudut pandang analitik. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4317

PEMA4405

Pembaharuan dalam Pemb.Matematika, 3 sks Materi yang dibahas dalam mata kuliah ini adalah hakekat matematika dan pembelajaran matematika sekolah, teori belajar dan mengajar matematika, konsep pembaharuan, isu dan pembaharuan model pembelajaran matematika yang telah dikembangkan, alat peraga dan media pengajaran matematika, dan evaluasi belajar matematika. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapakan dapat melaksanakan pembaharuan pembelajaran matematika dengan menggunakan alat peraga dan media yang sesuai serta mengevaluasinya. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji teori-teori pembelajaran serta menerapkannya dalam pembelajaran matematika. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4419

Analisis Vektor, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang vektor dan operasi dasarnya, persamaan vektor suatu garis lurus dan aplikasinya, vektor dalam koordinat kartesius, fungsi vektor dan grafiknya, hasil kali skalar, hasil kali vektor, dan hasil kali tripel, turunan fungsi vektor, kinematika, Gradien, Divergen, rotasi dan operasi gabungannya, Intetgral garis dan teorema Green di bidang, Integral permukaan dan integral volume, Koordinat Kurvilinier, tabung dan bola, serta teorema Divergensi dari Gauss dan teorema Stokes. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu mengkaji konsepkonsep vektor secara analisis. Untuk itu mahasiswa dituntut mengkaji konsep-konsep vektor secara analisis. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Aljabar Linear, 4 sks 2 3 Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini meliputi: matriks, sistem persamaan linier, ruang euclid R , R dan ruang vektor umum beserta pemetaan linier pada ruang tersebut kemudian diperluas pada ruang euclid n R . Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menguasai konsep dasar dalam Aljabar Linier. Untuk itu mahasiswa harus melakukan latihan-latihan soal untuk memantapkan materi-materi tersebut. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Persamaan Diferensial, 3 sks Mata kuliah ini membahas pengertian Persamaan Differensial (PD), PD linear tingkat satu dan penerapannya, PD homogen dan non homogen, PD linear ordo tinggi dan penerapannya, penyelesaian PD dengan penderetan, sistem PD dan sistem PD linear. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menerapkan teori-teori persamaan diferensial dalam bidang matematika sendiri maupun dalam bidang lainnya. Oleh karena itu mahasiswa dituntut untuk berlatih menyelesaikan masalamasalah dalam matematika maupun dalam bidang lainnya dengan menggunakan teori-teori persamaan deferensial. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pengantar Analisis Real. 3 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup sifat aljabar bilangan real, sifat urutan bilangan real, limit barisan dan deret, kekonvergenan barisan, barisan cauchy, deret bilangan real, kekonvergenan bersyarat dan kekonvergenan mutlak, deret pangkat, kekonvergenan deret pangkat, dan rumus penjumlahan parsial. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menganalisis sifat-sifat dalam bilangan real. Untuk itu mahasiswa dituntut melakukan kajian dengan ketelitian yang cukup tinggi. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pengantar Topologi, 2 sks Mata kuliah ini meliputi topologi umum dan topologi metrik. Topologi umum membahas ruang topologi dan titik-titik khusus yang dilandasi konsep himpunan dan relasi urutan serta fungsi, selain itu juga membahas basis topologi. Topologi metrik membahas tentang topologi pada bidang dan ruang yang didahului dengan konsep ruang metrik. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4420

PEMA4421

PEMA4423

PEMA4427

PEMA4428

Matematika Diskrit, 2 sks Mata kuliah matematika diskrit membahas tentang prinsip dasar matematika, kombinatorik, fungsi pembangkit biasa, fungsi pembangkit eksponensial, dan persamaan rekurensi. Prinsip dasar matematika merupakan konsep yang dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah yang terkait dengan menghitung banyak. Kombinatorik memuat aturan yang terkait dengan membilang banyaknya seluruh susunan. Fungsi pembangkit biasa membahas bentuk deret fungsi yang koefisiennya merupakan barisan tak terhingga bilangan real tertentu. Pembahasan fungsi pembangkit biasa diperluas menjadi pola fungsi pembangkit eksponensial. Selanjutnya dibahas dua persamaan rekurensi, homogen, dan tidak homogen. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengenal beberapa konsep dan objek matematika yang digunakan dalam ilmu komputer. Untuk itu mahasiswa harus mengerjakan latihan-latihan agar dapat mendefinisikan atau mendeskripsikan konsep dan objek matematika dengan benar. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4500

Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks TAP dirancang untuk mengungkapkan kemampuan mahasiswa dalam mengekspresikan pikirannya dalam memecahkan permasalahan pembelajaran matematika. TAP juga menguji kemampuan merancang pembelajaran matematika yang efektif dengan menggunakan penguasaan mahasiswa terhadap seluruh konsep dan keterampilan yang terkandung dalam seluruh mata kuliah yang ada pada program S1 PMAT. Untuk mempersiapkan mahasiswa menempuh TAP, disediakan layanan bimbingan mengikuti TAP dalam bentuk tutorial tatap muka. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk memantapkan dan meningkatkan kemampuan mengajar dengan fokus pada perbaikan dan penanganan masalah pembelajaran. Kegiatan utama yang dilakukan mahasiswa adalah melakukan praktek atau latihan untuk meningkatkan keterampilan mengajar dengan melakukan penelitian tindakan kelas (PTK). Kemampuan mahasiswa dinilai berdasarkan praktik perbaikan pembelajaran yang dilakukan mahasiswa dan laporan perbaikan pembelajarannya. Kalkulus Lanjut, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang fungsi dari R ke R2, fungsi R ke R3, turunan dua peubah, teorema sisa Taylor, dan integral ganda. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengkaji konsep fungsi Rn ke R dan penerapannya, serta mengidentifikasi integral ganda dan penerapannya. Oleh karena itu mahasiswa harus melakukan banyak latihan agar menguasai konsep-konsep tersebut. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Pengantar Analisis Kompleks, 3 sks Mata kuliah ini berisi tentang sifat aljabar bilangan real, sifat urutan bilangan real, limit barisan dan deret, kekonvergenan barisan, barisan Cauchy, deret bilangan lain, kekonvergenan bersyarat dan kekonvergenan mutlak, deret pangkat, kekonvergenan deret pangkat, dan rumus penjumlahan partial. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep bilangan dan fungsi kompleks serta penerapannya dalam menentukan turunan dan integral fungsi kompleks. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4501

PEMA4522

PEMA4524

PEMA4525

Pengantar Teori Graph, 2 sks Materi yang dibahas meliputi graph sebagai model, representasi graph dan beberapa graph khusus, konsep keterhubungan, konsep pohon, planaritas dan pewarnaan. Setelah mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan yang memadai tentang konsep dasar teori graph. Oleh karena itu mahasiswa harus banyak berlatih dengan membuat contoh-contoh dan bukan contoh agar menguasai konsep-konsep teori graph. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Metode Numerik, 2 sks Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang kekeliruan dalam perhitungan numerik dan selisih terhingga biasa, solusi persamaan aljabar dan transenden, interpolasi, matika dan sistem persamaan linier, diferensiasi dan integrasi numerik, solusi numerik dari persamaan diferensial biasa. Setelah mempelajari mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengaproksimasi penyelesaian suatu masalah dengan berbagai metode. Oleh karena itu mahasiswa harus mengkaji metode-metode mengaproksimasi. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes. Metode dan Model Matematika, 4 sks Mata kuliah ini berisi tentang terapan matematika di bidang fisika, biologi, teknik, ekonomi, dan masalah optimasi, yang mencakup pembentukan model dan penyelesaiannya dari masalah-masalah pada bidang tersebut. Setelah mempelajari modul ini mahasiswa dapat merumuskan masalah nyata kedalam bahasa matematika, merencanakan penyelesaiannya, menyelesaikannya, dan mengecek kembali kebenaran penyelesaiannya masalah tersebut. Kemampuan mahasiswa akan diukur dengan tes.

PEMA4526

PEMA4529

5.8. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam


PEPA4201 Pengelolaan Laboratorium IPA, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang pengertian dan hakikat pengelolaan laboratorium, desain dan perlengkapan laboratorium, pengenalan alat dan bahan, pemilihan alat IPA, perbaikan dan pemeliharaan, penyimpanan dan pengadministrasian, penyediaan alat dan bahan, keterampilan kerja serta keselamatan dan keamanan kerja. Desain dan Pembuatan Alat Peraga IPA, 3 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami karakteristik dan klasifikasi senyawa karbon dan mampu mengkaitkannya dengan berbagai masalah yang berkenaan dengan bahan alam. Untuk itu mahasiswa dituntut mempelajari klasifikasi senyawa karbon dan karakteristiknya. Mata kuliah ini membahas tentang gugus fungsi, hidrokarbon alifatik, alisikik, aromatik, senyawa halida, alkohol dan ester, senyawa karbonil, asam karboksilat, amina dan senyawa bergugus fungsi ganda. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Praktikum IPA, 3 sks Mata kuliah ini dimaksudkan untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan melakukan percobaanpercobaan biologi, fisika dan kimia sebagai praktikum dasar serta dapat menerapkannya dalam pembelajaran. Untuk itu mahasiswa harus mampu mengenal dan merakit alat, melakukan percobaan serta menyusun laporan hasil praktikum. Mata kuliah ini merupakan kumpulan dari Kimia Dasar 1, Kimia Dasar 2, Kimia Organik, Fisika Dasar 1, Mekanika, Biologi Umum, Zoologi, Botani, Ekologi, Biosistematik. Kemampuan Mahasiswa akan dievaluasi baik proses pelaksanaan praktikum maupun hasil praktikumnya.

PEPA4202

PEPA4203

PEPA4204

Studi Lapangan IPA, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa untuk mampu melakukan studi lapangan IPA. Untuk itu, mahasiswa dituntut untuk melkukan studi lapangan IPA. Mata kuliah ini menyajikan materi hakekat studi lapangan IPA, strategi instruksional studi lapngan IP, studi lapangan Biologi, kimia, fisika dan IPBA. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

5.9. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Fisika


PEFI4101 Fisika Dasar 1, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa mampu menyelesaikan soal-soal dasar gerak, listrik dan magnet. Untuk itu, mahasiswa dituntut mengkaji materi gerak, listrik dan magnet. Mata kuliah ini membahas konsep pengukuran dan sistem satuan dalam fisika, kinematika dan dinamika partikel, gaya, zat dan energi, energi dan impuls, benda tegar, fluida dinamika, listrik statik, medan magnet, medan listrik, potensial listrik dan kapasitor, induksi elektromagnet. Pencapaianl belajar mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Fisika Dasar 2, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa mampu menyelesaikan soal-soal dasar termodinamika, gelombang, optik dan kelistrikan. Untuk itu, mahasiswa dituntut mengkaji materi gelombang, optik dan rangkaian listrik. Mata kuliah ini membahas konsep kalor dan kerja hukum I teori kinetik gas, hukum II termodinamika, gelombang, pemantulan, pembiasan gelombang, alat-alat optik, interferensi dan difraksi polarisasi, listrik arus searah dan arus bolak-balik. Ilmu Pengetahuan Bumi Antariksa, 2 sks Mata kuliah in menuntut mahasiswa manjelaskan konsep-konsep bumi antariksa. Untuk itu, mahasiswa dituntut mengamati dan mengkaji fenomena bumi antariksa. Mata kuliah ini membahas karaktersitik alam semesta, bumi dan benda-benda langit, penentuan posisi benda-benda langit, alat-alat IPBA dan karakteristik hidrosfer dan atmosfer. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Strategi Pembelajaran Fisika, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan konsep SBM dalam tugas mengajarnya. Mata kuliah ini membahas konsep dasar proses pembelajaran sebagai titik tolak dari kerangka pembelajaran bidang studi dan melaksanakan strategi belajar mengajar yang sesuai untuk mengajarkan masing-masing pokok bahasan yang tercantum dalam GBPP bidang studi, guna mencapai TIK yang telah ditentukan. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes. Mekanika, 3 sks Melalui mata kuliah ini, diharapkan mahasiswa mampu menerapkan konsep-konsep mekanika. Untuk itu, mahasiswa dituntut untuk mengkaji materi mekanika. Mata kuliah ini membahas materi kinematika dan dinamika gerak, gerak rotasi, gerak benda tegar, medan gravitasi, persamaan Lagrange dan gerak gasing. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Alat dan Metode Pengukuran, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep alat ukur dan metode pengukuran. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi alat ukur dan metode pengukuran. Mata kuliah ini membahas alat ukur mekanik, alat ukur listrik, pengukuran dan kesalahan, pengolahan hasil pengukuran dan pengolahan data statistik dan distribusi Gauss.

PEFI4102

PEFI4103

PEFI4201

PEFI4204

PEFI4205

PEFI4206

Elektronika, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa membuat rangkaian elektronik sederhana. Oleh karena itu, mahasiswa dituntut berlatih membuat rangkaian elektronik sederhana. Mata kuliah in imembahas alat-alat ukur listrik, komponen pasif elektronik, komponen aktif elektronika, sumber daya listrik searah, transistor, penguat suara, radio serta dasar-dasar dan rangkaian digital. Pencapaian belajar mahasiswa dinilai dari tes tertulis dan mengobservasi rangkaian elektronika sederhana buatan mahasiswa. Listrik Magnet, 3 sks Melalui mata kuliah ini, diharapkan mahasiswa mampu menerapkan konsep-konsep listrik dan magnet. Untuk itu, mahasiswa dituntut untuk mengamati dan mengkaji materi listrik dan magnet. Mata kuliah ini membahas materi elektrostatik, magnetostatik, dan elektromagnetik. Termodinamika, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep termodinamika. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi termodinamika. Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dasar termodinamika, persamaan keadaan, usaha, hukum termodinamika II, persamaan energi, hukum termodinamika II, entropi dan ketidakpastian Clausius, kombinasi hukum termodinamika I dan II, dan perpindahan kalor. Evaluasi Pembelajaran Fisika, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa dapat menerapkan konsep evaluasi proses dan hasil belajar dalam tugas keseharian sebagai guru. Mata kuliah ini membahas tentang cara merancang, menyusun, mengembangkan tes, menganalisis dan mengambil keputusan terhadap proses dan hasil belajar IPA sebagai salah satu komponen dalam merencanakan, mengelola dan perbaikan pengajaran IPA. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Fisika, 3 sks Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan kurikulum berbasis kompetensi dalam mata pelajaran fisika. Karenanya dalam mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk menganalisis hakekat kurikulum, komponen-komponen kurikulum, karakteristik kurikulum, analisi GBPP fisika SMP dan SMU, merancang pembelajaran, menerapkan pembelajaran, dan mengevaluasi pembelajaran di sekolah lanjutan. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengenal hakikat PKM dan perannya dalam pembentukan kemampuan profesional guru. Fokus utama PKM adalah praktik menyusun rencana pembelajaran dan melaksanakannya di kelas dengan menerapkan segala kemampuan yang diperoleh dari berbagai mata kuliah, di bawah bimbingan supervisor PKM/pengawas. Kemampuan mahasiswa diukur dengan ujian praktek dan laporan refleksi pembelajaran. Praktikum Fisika 1, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa mampu melakukan praktikum konsep gerak, kalor dan bunyi serta menghitung tingkat ketelitian dan besar kesalahan pengukuran. Mata kuliah ini mengharuskan mahasiswa melakukan praktikum. Mata kuliah ini mambahas dasar-dasar dan ketelitian pengukuran, teori ralat, praktikum gerak osilasi, GLB dan GLBB, gelombang dan bunyi, kalorimeter dan fluida. Pencapaian belajar mahasiswa dinilai dari laporan praktikum.

PEFI4207

PEFI4208

PEFI4302

PEFI4303

PEFI4304

PEFI4309

PEFI4310

Gelombang, 3 sks Melalui mata kuliah ini, diharapkan mahasiswa mampu menerapkan konsep-konsep gelombang. Untuk itu, mahasiswa dituntut untuk mengamati dan mengkaji materi gelombang. Mata kuliah ini membahas materi gelombang mekanik dan gelombang elektromagnetik serta aplikasinya. Optika, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep optik. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi optik. Mata kuliah ini membahas cermin, lensa, dan alat-alat optik lainnya serta materi gelombang elektromagnet dan penerapannya pada fiber optik. Fisika Matematika, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa untuk mampu menerapkan konsep aljabar, vektor, matriks, bilangan kompleks, dan fungsi dalam soal-soal fisika. Untuk itu, mahasiswa dituntut mengkaji aljabar, vektor, matriks dan bilangan kompleks. Mata kuliah ini membahas aljabar, analisis vektor, maks, teorema Gauss, bilangan kompleks dan fungsi-fungsi khas. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Pengantar Fisika Statistik, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep pengantar fisika statistik. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi pengantar fisika statistik. Mata kuliah ini membahas dasar-dasar teori peluang dalam fisika statistik, statistik deskriptif, sistem partikel, interaksi termal sistem partikel, statistik Maxwell-Boltzmann, statistik Bose-Einstein dan statistik Fermi-Dirac beserta beberapa aplikasinya. Pengantar Fisika Kuantum, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep pengantar fisika kuantum. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi fisika kuantum. Mata kuliah ini membahas penemuan eksperimental dan teoretis yang menjadi dasar fisika kuantum, persamaan Schrodinger, ruang Hilbert dan operator Hermit, prinsip superposisi dan komutator. Pengantar Fisika Zat Padat, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep pengantar fisika zat padat. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengaji materi pengantar fisika zat padat. Mata kuliah ini membahas sinar X, optik sinar X, geometri struktur kristal, struktur kristal sederhana, ruang kristal riil, dan ruang kisi resiprok. Fisika Terapan, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan beberapa terapan fisika. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi fisika terapan. Mata kuliah ini membahas penerapan zat alir dalam berbagai bidang kehidupan, keuntungan mekanik dalam peralatan mekanik, aplikasi termodinamika dalam mesin uap, aplikasi gelombang bunyi dalam alat komunikasi, aplikasi konsep transformasi energi dalam pengadaan energi listrik, aplikasi konsep pemantulan dan pembiasan cahaya pada alat-alat optik, aplikasi rangkaian elektronika dalam teknologi audio visual, aplikasi radio aktif dalam bidang kesehatan dan industri, teori dan aplikasi superkonduktor. Materi Kurikuler Fisika SLTP, 3 sks Kompetensi yang akan dicapai melalui mata kuliah ini adalah mahasiswa mampu menerapkan dalam pembelajaran konsep-konsep yang berkaitan dengan pengukuran, gerak, gaya dan tekanan, usaha, energi dan kalor, getaran, gelombang dan bunyi, cahaya, alat-alat optik dan matahari sebagai bintang, kelistrikan, kemagnetan, serta sistem tata surya.

PEFI4311

PEFI4312

PEFI4313

PEFI4314

PEFI4315

PEFI4316

PEFI4327

PEFI4405

Pembaharuan dalam Pembelajaran Fisika, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk menerapkan teori belajar dan pendekatan pembelajaran yang sesuai dengan kondisi situasi kelas yang ada. Untuk mencapai kompetensi tersebut mahasiswa dapat memepelajari materi hakikat belajar dan pembelajaran, prinsip-prinsip belajar dan pembelajaran, teori belajar dan penerapannya dalam proses pembelajaran. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes. Praktikum Fisika 2, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa mampu melakukan praktikum konsep optik dan menggunakan cermin, lensa, prisma, polarimeter dan spektrometer. Untuk itu, mahasiswa dituntut melakukan praktikum optik dan menggunakan alat-alat tersebut. Mata kuliah ini membahas praktikum optik dan menggunakan cermin, lensa, prisma, polarimeter dan spektrometer. Pencapaian belajar mahasiswa dinilai dari laporan praktikum. Fisika Statistik , 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep mekanika statistik. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi mekanika statistik. Mata kuliah ini membahas termodinamika, aplikasi sederhana termodinamika makroskopik dan metode-metode dasar mekanika statistik, statistik Maxwell - Boltzmann, statistik Bose - Einstein dan statistik Fermi Dirac, penerapan Statistika Maxwell Boltzmann, gejala transpor, beberapa konsekuensi fungsi distribusi Fermi Dirac, sistem interaksi partikal kemagnetan dan superkonduktivitas. Fisika Kuantum 2), 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep mekanika kuantum. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi mekanika kuantum. Mata kuliah ini membahas keadaan terbatas dan tak terbatas, momentum sudut orbital partikel bebas dalam ruang tiga dimensi, elemen matriks, fungsi gelombang spin, aplikasi dalam fisika atom dan molekul, aplikasi dalam fisika zat padat, gangguan bebas waktu, dan teori gangguan bergantung waktu. Fisika Zat Padat 3), 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep fisika zat padat. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi fisika zat padat. Mata kuliah ini membahas ikatan kristal, getaran kisi, sifat termal kisi, gas elektron bebas, teori pita energi, kristal, semikonduktor temperatur kritis rendah, superkonduktor temperatur kritis tinggi, serta sifat kemagnetan zat padat. Fisika Atom, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep fisika atom. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi fisika atom. Mata kuliah ini membahas model atom, persamaan Schrodinger, spin elektron, atom berelektron banyak, spektrum atom, efek Zeeman, fungsi gelombang orbital, spektrum rotasi dan spektrum vibrasi, transisi elektronis molekul dan dasar-dasar laser. Fisika Inti, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep fisika nuklir. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi fisika nuklir. Mata kuliah ini membahas struktur dan model inti, radioaktivitas, peluruhan-peluruhan alfa, beta, dan gamma, interaksi radiasi inti dengan materi, detektor radiasi inti, akselerator dan reaksi inti, fisika partikel, dan penerapan fisika inti dalam berbagai bidang kehidupan.
1)

PEFI4417

PEFI4418

PEFI4419

PEFI4420

PEFI4421

PEFI4422

PEFI4423

Elektronika Digital, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan konsep-konsep elektronika digital. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji materi elektronika digital. Mata kuliah ini membahas sistem kode bilangan biner, gerbang logika, aljabar Boole dan peta Karnough, rangkaian pembanding dan penjumlah, dekoder dan multiplekser, multivibrator, pencacah digital dan register. Biofisika, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami dan menerapkan konsep-konsep Biofisika dalam pembelajarannya. Mata kuliah ini membahas tentang Jantung, syaraf, dan gejala kelistrikan dalam tubuh manusia. Kemampuan mahsiswa dinilai melalui tes. Materi Kurikuler Fisika SMA, 3 sks Kompetensi yang akan dicapai melalui mata kuliah ini adalah mahasiswa mampu menerapkan konsep dan prinsip fisika untuk menjelaskan berbagai peristiwa alam dalam menyelesaikan permasalahan pembelajaran fisika di kelas. Mata kuliah ini membahas konsep-konsep pilihan fisika yang berkaitan dengan vektor, impuls dan momentum, torsi, momentum sudut dan momen inersia, gelombang elektromagnetik, medan elektromagnetik, induksi elektromagnetik, teori relativitas, struktur kristal, zat padat dan semikonduktor serta fisika inti dan radioaktivitas. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa mampu mengaitkan konsep fisika dari beberapa matakuliah. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengkaji ulang materi matakuliah pendukung TAP dan mengaitkan konsep dari satu matakuliah dengan konsep lain di matakuliah lainnya. Mata kuliah pendukung terdiri atas materi fisika untuk pembelajaran di SMP/ SMA, materi fisika pengayaan dan materi proses pembelajaran/ praktikum fisika. Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP), 4 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa memiliki kemampuan profesional yang lebih baik dalam menerapkan prinsip-prinsip Penelitian Tindakan Kelas (PTK), secara umum tujuan PKP adalah untuk menemukan, menganalisis, dan merumuskan masalah pembelajaran yang dihadapi, menemukan dan merancang pemecahan masalah tersebut melalui rencana perbaikan pembelajaran, melaksanakan perbaikan pembelajaran, menemukan kekuatan dan kelemahan kinerja sendiri dalam perbaikan pembelajaran, serta mempertanggungjawabkan secara ilmiah tindak perbaikan pembelajaran yang dilakukan. Teori Relativitas, 3 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa menjelaskan teori relativitas. Untuk itu, matakuliah ini mengharuskan mahasiswa mengamati dan mengkaji materi teori relativitas. Mata kuliah ini membahas kerangka inersial, transformasi Galileo dan Lorentz, elektrodinamika, postulat relativitas dan cahaya, simulatanitas, paradoks anak kembar dan pertambahan massa.

PEFI4424

PEFI4425

PEFI4500

PEFI4501

PEFI4525

5.10. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Biologi


PEBI4101 Biologi Umum, 3 sks Dengan mata kuliah ini mahasiswa diharapkan menguasai pengetahuan dan mengkaji konsep-konsep dasar dalam biologi. Untuk itu mahasiswa dituntuk untuk mempelajari materi-materi: biologi dan metode ilmiah, sel sebagai dasar kehidupan, keanekaragaman makhluk hidup, anatomi, metabolisme dan sistem koordinasi, reproduksi, Mendel dan ilmu keturunan, struktur dan fungsi ekosistem, interaksi antarorganisme dan evolusi. Kemampuan mahasiswa akan dievaluasi melaui tes tertulis.

PEBI4107

Morfologi Tumbuhan, 2 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan dan mengidentifikasi morfologi dan anatomi tumbuhan. Karenanya matakuliah ini mengkaji tentang morfologi dan prinsip dasar perkembangan akar, batang, daun, bunga, biji; perbandingan alat reproduksi Paku, Gymnospermae, Angiospermae; organisasi dari susunan tumbuhan dan membahas konsep-konsep anatomi tumbuhan yang meliputi struktur dan fungsi sel, jaringan organ dan hubungan satu dengan lainnya dalam membangun tumbuh-tumbuhan. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Evolusi & Sistem Makhluk Hidup, 3 sks Topik yang dipelajari dalam mata kuliah ini mencakup pandangan evolusi sebelum Darwin, masa Darwin, bukti-bukti adanya evolusi, mekanisme evolusi, evolusi prokaryot, evolusi tumbuhan, evolusi hewan, dasar sistematika dan klasifikasi makhluk hidup, serta sistematika domain prokaryot dan eukaryot. Di akhir pembelajaran mata kuliah ini akan diuji dalam bentuk ujian tertulis. Ekologi, 2 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengetahui dan mengkaji konsep-konsep ekologi. Karenanya mahasiswa dituntut untuk mengkaji : ekosistem dan faktor abiotik, eksosistem dan faktor biotik, hubungan timbal-balik antara faktor abiotik dan biotik, ekosistem perairan daerah tropis, ekosistem terestrial daerah tropis, dan pelestarian sumber daya alam. Kemampuan mahasiswa akan dievaluasi dengan tes tertulis. Struktur Hewan, 2 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan dan menunjukkan struktur hewan. Karenanya, mahasiswa dituntut untuk mengkaji dan mengobservasi ciri-ciri vertebrata, pola perkembangan tubuh vertebrata, struktur anatomi mikroskopis dari berbagai macam jaringan dasar tubuh vertebrata, serta struktur morfologi, anatomi dan fungsi. Menjelaskan sistem integumen, sistem skelet, sistem muskulus, sistem digesti, sistem sekresi, sistem reproduksi, organ-organ indera, sistem saraf dan organ endokrin. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Pendidikan Lingkungan Hidup, 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menguasai konsep yang berkaitan dengan kependudukan dan lingkungan hidup serta menerapkannya dalam pembelajaran. Karenanya matakuliah ini menuntut mahasiswa untuk mengkaji pengetahuan tentang lingkungan hidup menghayati etika lingkungan sehingga dapat mengambil keputusan tentang lingkungan hidup berdasarkan asas-asas lingkungan serta etika lingkungan hidup dan menerapkannya dalam pembelajaran. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Strategi Pembelajaran Biologi, 4 sks Mata kuliah ini mengkaji tentang hal-hal yang melandasi pelaksanaan strategi pembelajaran biologi. Untuk mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa mempelajari materi pada BMP strategi pembelajaran yang membahas strategi pembelajaran secara umum. Pengetahuan yang diberikan dalam mata kuliah ini meliputi keterampilan dasar mengajar, pendekatan dan metode pembelajaran biologi, media pembelajaran biologi, model-model dalam pembelajaran biologi, serta kegiatan laboratorium dalam pembelajaran biologi. Pencapaian belajara mahasiswa diukur dengan tes tertulis.

PEBI4204

PEBI4205

PEBI4208

PEBI4223

PEBI4301

PEBI4302

Evaluasi Pembelajaran Biologi, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hakekat evaluasi pembelajaran, pengembangan tes dan non tes, indikator yang digunakan untuk mengukur kualitas alat penilaian, mengolah hasil pengukuran, serta aplikasinya dalam pembelajaran biologi. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Biologi , 3 sks BMP PEBI4303 adalah mata kuliah yang akan mengarahkan mahasiswa agar dapat mengembangkan kurikulum untuk digunakan di kelasnya dan untuk mata pelajaran biologi. Selain itu dapat mengkaji hal-hal yang melandasi pengembangan kurikulum dan pembelajaran biologi. Oleh sebab itu materi, materi mata kuliah ini meliputi pokok bahasan berikut: hakekat kurikulum dan pembelajaran, landasan prinsip dan pendekatandalam pengembangan kurikulum, kerangka dasar kurikulum 2004, tantangan kurikulum dan pembelajaran di abad 21, model pengembangan rencana pembelajaran dan perencanaan kegiatan ekstrakurikuler, perencanaan pembelajaran karakteristik bidang studi biologi, prosedur merancang pembelajaran biologi di SMP dan SMA. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengenal hakikat PKM dan perannya dalam pembentukan kemampuan profesional guru. Fokus utama PKM adalah praktik menyusun rencana pembelajaran dan melaksanakannya di kelas dengan menerapkan segala kemampuan yang diperoleh dari berbagai mata kuliah, di bawah bimbingan supervisor PKM/ pengawas. Kemampuan mahasiswa dievaluasi melalui praktek mengajar. Perkembangan Tumbuhan, 3 sks Melalui matakuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menjelaskan dan menunjukkan perkembangan pada tumbuhan. Karenanya mahasiswa dituntut untuk mengkaji dan mengobservasi perkembangan bagian-bagian tumbuhan seperti perkembangan akar, bunga, batang, daun dan biji. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Perkembangan Hewan, 3 sks Melalui matakuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menjelaskan perkembangan organ-organ hewan. Karenanya mahasiswa dituntut untuk mengkaji sejarah dan teori serta konsep dasar perkembangan hewan, reproduksi dan siklus reproduksi gametogenesis dan evolusi, fertilisasi, embriogenesis, awal dan lapisan lembaga organogenesis selaput embrio dan plasenta, mekanisme perkembangan, metamorfosis, regenerasi, dan aplikasi pengetahuan mengenai perkembangan hewan. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Genetika, 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan genetika dan teori evolusi. Karenanya mahasiswa dituntut untuk dapat mengkaji topik-topik: biologi gen yang meliputi teori mendel tentang sifat gen dan pewarisannya; hubungan teori mendel dengan genetika kromosom, hitung peluang dan analisis statistika dalam genetika, peta gen pada kromosom, struktur kimia gen dan proses replikasi gen, ekspresi gen dan regulasinya, perubahan struktur gen (rekombinasi dan mutasi), genetika populasi pemuliaan dan rekayasa genetika. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4303

PEBI4304

PEBI4309

PEBI4310

PEBI4311

PEBI4312

Praktikum Biologi 1, 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan terampil menggunakan alat dan melakukan percobaan serta mampu membuat laporan percobaan yang berkaitan dengan Mata kuliah Genetika, Evolusi, Morfologi dan Anatomi Tumbuhan, Struktur Hewan, Biologi Sel, Perkembangan Tumbuhan, Perkembangan Hewan, Fisiologi Tumbuhan, dan Fisiologi Hewan. Karenanya matakuliah ini membahas tentang kumpulan praktikum dari Genetika, Evolusi, Morfologi dan Anatomi Tumbuhan, Struktur Hewan, Perkembangan Tumbuhan, Perkembangan Hewan, Fisiologi Tumbuhan, dan Fisiologi Hewan. Kemampuan mahasiswa akan dievaluasi melalui keterampilan melakukan percobaan (penilaian proses praktikum) dan penilaian laporan praktikum. Fisiologi Tumbuhan, 2 sks Setelah mempelajari mata kuliah Fisiologi Tumbuhan, mahasiswa dapat menjelaskan dan membedakan fungsi air pada tingkat seluler dan tingkat tumbuhan secara utuh, mekanisme kerja enzim, dan proses transport asimilat dalam tumbuhan, fungsi hara dan asimilasinya dalam tumbuhan, serta mekanisme fisiologi pada tumbuhan dalam menghadapi stress. Fisiologi Hewan, 2 sks Mata kuliah ini membahas secara tuntas proses-proses fisiologi yang terjadi pada hewan, mulai dari respirasi, peredaran darah, pencernaan, metabolisme, regulasi dan osmoregulasi, gerak, dan mekanisme kerja organ indera. Mata kuliah ini akan dilengkapi dengan program audio visual atau CAI, sehingga memudahkan mahasiswa dalam memahami kegiatan belajar yang dirasa cukup sukar. Evaluasi belajar dilakukan melalui UAS. Untuk lebih menjamin penguasaan mahasiswa terhadap materi ini, dapat pula dilakukan tutorial elektronik, atau tatap muka. Biokimia, 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menguasai proses-proses biokimiawi di dalam tubuh mahluk hidup. Karenanya dalam mata kuliah ini, mahasiswa dituntut untuk mengkaji tentang asam amino dan protein, enzim, karbohidrat dan metabolismenya, lipid dan metabolisme lipid fotosintesis, bioenergitika, dan asam nukleat. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Pembaharuan dalam Pembelajaran Biologi , 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa sekaligus guru biologi tentang wawasan, sikap dan keterampilan dalam menerapkan berbagai pembaharuan pembelajaran dalam bidang biologi di sekolah menengah. BMP ini mempelajari tentang hakekat pembaharuan pembelajaran, pembelajaran kreatif dan produktif, pembelajaran kooperatif, pembelajaran berbasis budaya, pembelajaran berwawasan demokrasi dan HAM, implementasi pembelajaran terpadu dan kelas rangkap, pembelajaran berbasis kompetensi dan kontekstual, pembelajaran dengan menggunakan CAI, pembelajaran biologi dengan memanfaatkan TI. BMP ini juga dilengkapi dengan video. Evaluasi kompetensi diperolhe melalui tes tertulis. Anatomi dan Fisiologi Manusia, 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan anatomi dan fisiologi manusia. Karenanya dalam mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk mengkaji perbandingan antara struktur tubuh manusia dengan hewan-hewan yang termasuk vertebrata, peristilahan dalam anatomi, sel sebagai bagian tubuh terkecil, jaringan yang ada di dalam tubuh manusia, alat gerak tubuh, sistem pencernaan, sistem pernafasan, sistem peredaran darah dan kekebalan tubuh, sistem ekskresi, sistem koordinasi, indera, serta sistem reproduksi dan perkembangan manusia. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4313

PEBI4314

PEBI4317

PEBI4405

PEBI4415

PEBI4416

Mikrobiologi, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menguasai mikrobiologi. Karenanya dalam matakuliah ini, mahasiswa dituntut untuk mengkaji definisi dan pengertian mikrobiologi, sejarah mikrobiologi dan cabang mikrobiologi, kedudukan mikroba dalam dunia kehidupan, anatomi dan morfologi mikroba, distribusi dan habitat mikroba baik di udara, air tanah, tumbuhan, hewan,dan manusia. Mata kuliah mikrobiologi juga membahas tipe kehidupan mikroba, kehidupan bersama dari mikroba, faktor lingkungan, medium dan nutrien, metabolisme, kurva pertumbuhan mikroba, serta beberapa penyakit yang disebabkan oleh mikroba serta industri yang dihasilkan oleh aktivitas mikroba, seperti minuman, pangan dan obatobatan. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4418

Biologi Sel, 2 sks Melalui mata kuliah mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan biologi sel. Karenanya dalam matakuliah ini mahasiswa dituntut untuk mengkaji tentang keanekaragaman dari kimia seluler, struktur dan fungsi membran plasma, sistem membran dan sistem protein, mitokondria dan proses resparasi sel, kloroplas dan fotosintesis, nukleus dan genetika molekuler. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Praktikum Biologi 2 (Pi), 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan terampil menggunakan alat dan melakukan percobaan serta mampu membuat laporan percobaan yang berkaitan dengan mata kuliah mata kuliah Mikrobiologi, Anatomi dan Fisiologi Manusia, Biokimia, Biologi Sel dan Bioteknologi. Karenanya mata kuliah ini membahas tentang kumpulan praktikum dari Mikrobiologi, Anatomi dan Fisiologi Manusia, Biokimia, Biologi Sel dan Bioteknologi. Kemampuan mahasiswa akan dievaluasi melalui keterampilan melakukan percobaan (penilaian proses praktikum) dan penilaian laporan praktikum. Ilmu Kesehatan dan Gizi, 2 sks Mata kuliah ini secara tuntas membahas tentang masalah gizi, mulai dari pengertian gizi, kebutuhan dan kecukupan gizi, pengetahuan bahan makanan, menyusun menu gizi seimbang, penilaian status gizi, masalah gizi dan kesehatan sampai dengan pendidikan gizi. Mata kuliah ini dilengkapi dengan web suplemen sehingga memudahkan mahasiswa dalam memamahami kegiatan belajar yang dirasa cukup sukar. Evaluasi dilakukan melalui UAS. Untuk lebih menjamin penguasaan mahasiswa terhadap materi ini dapat pula dilaukan dengan tutorial elektronik. Bioteknologi, 2 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa ini diharapkan untuk dapat menguasai temuan-temuan/teknologi yang digunakan dalam biologi. Karenanya dalam matakuliah ini mahasiswa dituntut untuk dapat menjelaskan tentang definisi bioteknologi, macam-macam teknologi yang mendasari bioteknologi, DNA sebagai bahan genetik, fungsi DNA, fusi sel dan kloning mahluk hidup, bioteknologi pertanian, kesehatan dan ilmu forensik, keanekaragaman hayati dan bioteknologi serta teknologi DNA rekombinan yang mencakup aliran informasi genetik dan ekspresi gen. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4419

PEBI4424

PEBI4426

PEBI4427

Parasitologi, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan untuk dapat menguasai pengetahuan yang berkaitan dengan parasitisme. Karenanya dalam mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk dapat menjelaskan pengertian tentang parasit dan parisitisme melalui pembahasan tentang hewan parasit yang meliputi protozoa, helminthes dan arthropoda parasit pada hewan, manusia dan zoonosis, serta penanggulangan dan pengendalian penyakit yang ditimbulkannya. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Ujian (mata kuliah) ini merupakan mata kuliah exit requirement bagi mahasiswa pendidikan Biologi. Karenanya mata kuliah/ujian ini menguji kemampuan mahasiswa secara menyeluruh dalam bidang studi biologi dan pembelajarannya, maka mata kuliah ini mengukur kemampuan mahasiswa dalam hal substansi, trend dan pembelajaran ilmu biologi. Evaluasi dilakukan secara tertulis dalam bentuk essay. Nilai akhir ditentukan oleh nilai ujian dan nilai tutorial elektronik (bila aktif berpartisipasi). Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk memantapkan meningkatkan kemampuan mengajar dengan fokus pada perbaikan dan penanganan masalah pembelajaran. Kegiatan utama yang dilakukan mahasiswa adalah melakukan kegiatan praktek atau latihan untuk meningkatkan ketrampilan mengajar dengan melakukan PTK. Kemampuan mahasiswa dievaluasi melalui praktek perbaikan mengajar dan laporan. Nilai akhir ditentukan oleh nilai praktek perbaikan mengajar dan laporan. Biometri, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan konsep biometri dalam kehidupan. Karenanya dalam matakuliah ini mahasiswa dituntut untuk mengkaji konsep dasar biometri, penerapan statistika deskriptif dalam penelitian biologi, prinsip pengujian secara parametik dan non-parametrik, pembandingan dua buah rata-rata secara parametrik dan non parametrik uji, varians secara parametrik dan non parametrik, uji regresi uji korelasi dan uji c2 (Chi kuadrat). Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Biologi Kelautan, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menguasai tentang Biologi kelautan. Karenanya dalam mata kuliah mahasiswa dituntut untuk dapat mengkaji pengelolaan wilayah pesisir, karakteristik, struktur dan dinamika ekosistem pesisir dan lautan, potensi dan permasalahan wilayah pesisir dan lautan, pengelolaan ekosistem wilayah pesisir dan lautan. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Konservasi SDA dan Lingkungan, 2 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan hal-hal yang berkaitan dengan pencemaran tanah, air, dan udara serta upaya konservasinya. Karenya dalam matakuliah ini mahasiswa dituntut untuk dapat mengkaji pencemaran tanah dan konservasinya, pencemaran air dan konservasinya, pencemaran udara dan konservasinya, sumber daya energi dan alternative sumber energi, konservasi dan pembangunan berkelanjutan dan keanekaragaman dan konservasi di Indonesia. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4500

PEBI4501

PEBI4520

PEBI4521

PEBI4522

PEBI4525

Pembinaan Kehidupan Keluarga , 3 sks Melalui matakuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan dan menerapkan kiat-kiat pembinaan dalam kehidupan berkeluarga. Karenya dalam matakuliah ini mahasiswa dituntuk untuk dapat menguasai dan menerapkan kiat-kiat yang berkaitan dengan Pendidikan sex, bahaya psikotropika (narkotika dan obatobatan), bahaya merokok, bahaya bahan kimia makanan, bahaya bahan kimia rumah tangga. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Materi Kurikuler Biologi SMP, 3 sks Melalui mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan dan menerapkan materi biologi untuk mata pelajaran IPA khususnya Biologi di SMP. Materi Biologi di SMP ini meliputi organisme dan keanekaragamannya, pengelompokkan makhluk hidup, ekosistem dan peranan manusia dalam pengelolaan lingkungan, struktur dan fungsi alat tubuh tumbuhan, sistem organ manusia dan hewan, pewarisan sifat, kelangsiungan hidup, ciri-ciri manusia, dan penggunaan bahan kimia dalam kehidupan. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis. Materi Kurikuler Biologi SMA , 3 sks Melalui mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan dan menerapkan materi biologi untuk mata pelajaran Biologi di SMA. Materi Biologi di SMA ini meliputi hakekat biologi dan keanekaragaman hayati, ekologi lingkungan, sel, truktur dan perkembangan tumbuhan, struktur dan perkembangan hewan, sistem gerak, transportasi dan pencernaan pada organisme serta penyakitnya, sistem ekskresi, respirasi, koordinasi, reproduksi pada organisme serta penyakit yang terkait, genetika dan evolusi, serta peningkatan produksi pangan dan bioteknologi. Kemampuan mahasiswa dievaluasi dengan menggunakan tes tertulis.

PEBI4526

PEBI4527

5.10. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Kimia


PEKI4101 Kimia Dasar 1, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep dasar yang diperlukan untuk mempelajari ilmu kimia dan menerapkannya dalam proses pembelajaran. Mata kuliah ini mencakup konsep-konsep tentang dasar-dasar ilmu kimia, atom, molekul dan ion-ion, stoikhiometri, struktur atom, sistem periodik, konsep-konsep dasar ikatan kimia, gas dan termodinamika. Kimia Dasar 2, 3 sks Mata kuliah ini berisi pemahaman konsep-konsep dasar ilmu kimia dan menerapkannya dalam proses pembelajaran. Sebagai kelanjutan dari mata kuliah Kimia Dasar 1, mata kuliah ini membahas tentang prinsip keseimbangan kimia, kimia larutan, koloid, kinetika kimia, elektrokimia, kimia unsur, kimia inti dan hidrokarbon. Kimia Organik 1, 2 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami karakteristik dan klasifikasi senyawa karbon dan mampu mengkaitkannya dengan berbagai masalah yang berkenaan dengan bahan alam. Untuk itu mahasiswa dituntut mempelajari klasifikasi senyawa karbon dan karakteristiknya. Mata kuliah ini membahas tentang gugus fungsi, hidrokarbon alifatik, alisikik, aromatik, senyawa halida, alkohol dan ester, senyawa karbonil, asam karboksilat, amina dan senyawa bergugus fungsi ganda. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis.

PEKI4202

PEKI4203

PEKI4204

Kimia Anorganik 1, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang hubungan antara sifat-sifat unsur dan senyawanya, letak unsur-unsur dalam sistem periodik, kecenderungan sifat-sifat unsur dan senyawanya dalam golongan maupun antar golongan dan konsep dasar reaksi dalam kimia Anorganik, Mata kuliah ini juga membahas tentang unsurunsur non logam yang meliputi sifat fisik dan kimia unsur dan senyawanya serta cara pembuatan dan penggunaannya. Unsur-unsur non logam yang di bahas adalah hidrogen, gas mulia, oksigen, belerang, nitrogen, posfor, carbon, silikon dan halogen. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan yaitu Ujian Akhir Semester dalam bentuk tes tertulis. Kimia Analitik 1, 3 sks Mata kuliah ini merupakan mata kuliah yang memberikan pemahaman tentang dasar-dasar metode analisis kimia konvensional. Mata kuliah ini menjabarkan lingkup kajian kimia analitik yaitu dasar-dasar kimia analitik, peralatan dan metode analisis kimia, tahap-tahap pekerjaan analisis, analisis kualitatif anion dan kation, serta analisis kualitatif zat anorganik dengan gravimetri dan volumetri. Kimia Fisika 1, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang Sifat-sifat Gas, Konsep Dasar Termodinamika, Hukum I Termodinamika, Termokimia, Hukum II Termodinamika, Hukum III Termodinamika, Fungsi Energi Bebas, Kesetimbangan Kimia, Kesetimbangan Fasa. Kimia Organik 2, 3 sks Perkuliahan Kimia Organik 2 bertujuan memberikan mengenai senyawa yang memiliki gugus fungsi lebih dari satu dan reaksinya serta senyawa yang memiliki atom lain selain karbon dan hidrogen pada siklik yang terbentuk yang berguna untuk mempelajari senyawa bahan alam. Materi perkuliahan meliputi senyawa bifungsi dan reaksinya, senyawa aromatis polisiklik dan heterosiklik, karbohidrat, lipida, senyawa bahan alam yang berhubungan dengan lipida, asam amino dan protein, dan senyawa bahan alam yang berhubungan dengan asam amino. Prasyarat untuk mengikuti perkuliahan ini adalah mata kuliah Kimia Organik 1. Pembelajaran mata kuliah ini menggunakan pendekatan konsep menggunakan metoda diskusi dan pemecahan masalah. Evaluasi hasil belajar berupa Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk soal objektif.

PEKI4205

PEKI4206

PEKI4308

PEKI4309

Kimia Anorganik 2, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep dasar struktur dan energetika padatan anorganik, prediksi dan korelasi dalam reaksi redoks dan prinsip ekstraksi logam serta terapannya untuk memahami kecenderungan sifat, sumber, pembuatan dan kegunaan unsurunsur logam alkali, alkali tanah, logam V, Cr, Mn, Fe, Co, Ni, Cu, Ag, dan Au. Kimia Analitik 2, 3 sks Mata kuliah ini dimaksudkan untuk membekali mahasiswa jurusan pendidikan kimia dengan pemahaman tentang teknik dan dasar-dasar pemisahan non instrumental. Lingkup perkuliahan meliputi kegunaan dan ragam pemisahan serta kedudukan pemisahan dalam pekerjaan analisis, termodinamika pemisahan, ekstrasi pelarut, kromatografi (kertas, lempeng tipis, kolom, penukar ion) serta elektroforesis.

PEKI4207

PEKI4416

Kimia Organik 3, 3 sks Perkuliahan Kimia Organik 3 bertujuan memberikan pemahaman tentang sifat intramolekuler senyawa organik, prinsip Stereokimia dan mekanisme reaksi senyawa organik. Materi perkuliahan meliputi sifat intramolekuler (momen dipol, efek induksi, resonansi, sterik dan hiperkonjugasi), stereokimia dan berbagai mekanisme reaksi organik. Prasyarat untuk mengikuti perkuliahan ini adalah mata kuliah Kimia Organik I. Pembelajaran mata kuliah ini menggunakan pendekatan konsep menggunakan metoda diskusi dan pemecahan masalah dengan media OHP, model molekul. Evaluasi hasil belajar berupa tes objektif dan essay terstruktur. Kimia Bahan Makanan, 2 sks Mata kuliah ini menuntut mahasiswa untuk mengkaji komposisi, sifat dan peranan bahan makanan. Mata kuliah ini membahas tentang air, karbohidrat, minyak dan lemak, protein, vitamin dan mineral, serta zat aditif makanan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui ujian tengah semester dalam bentuk tugas mandiri dan ujian akhir semester (UAS). Strategi Pembelajaran Kimia, 4 sks Mata kuliah ini mengkaji bahasan yang melandasi pelaksanaan strategi pembelajaran. Materi yang diberikan meliputi hakikat strategi pembelajaran, prosedur umum pembelajaran, keterampilan dasar mengajar, penggunaan metoda pembelajaran, pemilihan media pembelajaran, peran guru dalam pembelajaran, dan penerapannya dalam pembelajaran bidang studi pendidikan kimia. Evaluasi Pembelajaran Kimia, 3 sks Mata kuliah ini membahas topik-topik yang berkaitan dengan hakikat evaluasi dalam pembelajaran kimia, yang terdiri dari pengembangan tes maupun non-tes, tes uraian dan objektif, evaluasi produk dan proses, serta portofolio.Selanjutnya mata kuliah ini juga menjelaskan berbagai indikator yang digunakan untuk mengukur kualitas alat penilaian, proses pengolahan dan teknik pelaporan untuk disampaikan kepada para pengguna yaitu masyarakat pendidikan dan orang tua siswa. Penguasaan materi yang terkandung di dalam mata kuliah ini dapat dilakukan mahasiswa dengan mengerjakan Latihan dan Tes Formatif yang terdapat dalam BMP, sedangkan untuk penguasaan akhir dapat dilakukan melalui Ujian Akhir Semester. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Kimia , 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang penerapan kurikulum berbasis kompetensi untuk mata pelajaran kimia. Oleh karenanya dalam mata kuliah ini mahasiswa dituntut untuk menganalisis kurikulum pendidikan dasar yang berupa pengertian dan hakikat kurikulum, komponen-komponen kurikulum, karakteristik kurikulum kimia, analisis GBPP Kimia, serta penerapan kurikulum kimia di SMA/ MA/ SMK.Kemampuan mahasiswa diuur dengan menggunakan tes tertulis. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM), 4 sks Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menjadi guru yang mengajar secara efisien dan efektif. Hal ini dikarenakan mata kuliah ini merupakan program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan segala pengetahuan, sikap dan keterampilan yang diperoleh dari berbagai mata kuliah dalam pembelajaran Kimia di SMA/ Aliyah/SMK. Kemampuan mahasiswa dinilai melalui praktek dan tes tertulis.

PEKI4418

PEKI4301

PEKI4302

PEKI4303

PEKI4304

PEKI4308

Kimia Organik 2, 3 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami karakteristik dan klasifikasi senyawa karbon dan mampu mengkaitkannya dengan berbagai masalah yang berkenaan dengan bahan alam. Untuk itu mahasiswa dituntut mempelajari klasifikasi senyawa karbon dan karakteristiknya. Mata kuliah ini membahas tentang gugus fungsi, hidrokarbon alifatik, alisikik, aromatik, senyawa halida, alkohol dan ester, senyawa karbonil, asam karboksilat, amina dan senyawa bergugus fungsi ganda. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Kimia Fisika 2, 3 sks Mata kuliah ini membahas tentang konsep larutan dan kinetika kimia. Konsep-konsep yang dibahas meliputi konsep dasar larutan, komposisi larutan, sifat koligatif larutan, non elektrolit dan larutan elektrolit baik untuk larutan ideal maupun larutan nyata, mekanisme penghantaran, hantaran larutan elektrolit, bilangan angkut, mobilitas ion dalam larutan, keaktifan dalam larutan, sel elektro kimia, EMF dan pengukurannya, jenis-jenis elektroda reversibel, potensial elektroda standar, termodinamika, sel elektrokimia, jenis-jenis sel elektrokimia, penentuan PES dan koefisien keaktifan ion, penentuan tetapan kesetimbangan asam lemak dan Ksp, penentuan pH larutan, persamaan laju dan ordo reaksi, pengaruh suhu dan katalisator terhadap laju reaksi, teori-teori kinetika reaksi, mekanisme reaksi komposit dan fotokimia.

PEKI4310

PEKI4311

Praktikum Kimia 1, 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan kemampuan laboratorium dalam identifikasi, melakukan pengukuran dan analisis serta mengkomunikasikan hasil pekerjaannya dalam bidang kimia analitik, organik, anorganik, biokimia dan kimia fisika. Topik-topik percobaan yang dibahas adalah titrasi volumetri, analisis kualitatif zat anorganik, identifikasi gugus fungsi pada senyawa organik, identifikasi makronutrien, laju reaksi kimia dalam larutan, kesetimbangan fasa, pembuatan beberapa senyawa anorganik, beberapa teknik pemisahan kromatgrafi dan sintesis beberapa senyawa organik. Kimia Lingkungan, 2 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan menghayati masalah-masalah lingkungan dan berusaha mencegah atau menanggulanginya, serta mampu menjadikan siswanya orang yang ramah lingkungan. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mengkaji isu-isu lingkungan dan pengelolaan lingkungan. Mata kuliah ini membahas tentang isu lingkungan global, atmosfer, litosfer, hidrosfer, pencemaran lingkungan hidup, dan sampah B3. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Radiokimia, 2 sks Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami penggunaan dan bahaya keradioaktifan serta mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mengkaji model inti, gejala keradioaktifan, dan pengukuran radiasi inti. Mata kuliah ini membahas tentang sifat dan struktur inti, model inti, cara deteksi, cara pengukuran rasiasi inti, dan penggunaan keradioaktifan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis.

PEKI4312

PEKI4313

PEKI4314

Kimia Analitik Instrumen, 3 sks Melalui matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami teknik analisis modern dengan menggunakan berbagai instrumen, dan memperluas wawasan guru. Untuk itu mahasiswa dituntut mempelajari berbagai teknik analisis modern. Mata kuliah ini membahas prinsip dasar instrumentasi, penerapan metode-metode optik, elektroanalisis, dan pemisahan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis Ikatan Kimia, 2 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami ikatan-ikatan kimia yang ada, serta mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mengkaji ikatan antaratom, antarion, dan antarmolekul. Mata kuliah ini mencakup simetri molekul, spektroskopi, dasar teori kuantum, dan model atom Bohr dan mekanika gelombang. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Materi Kurikuler Kimia SMP dan SMA, 3 sks Mata kuliah Materi Kurikuler Kimia SMP dan SMA membahas secara mendalam ilmu kimia yang meliputi tentang materi dan sifatnya, struktur atom dan sistem periodik, unsur-unsur golongan utama dan transisi, ikatan kimia dan struktur molekul, stoikiometri, termokimia, larutan elektrolit dan non elektrolit, asam dan basa, sifat koligatif larutan dan sistem koloid, kinetika dan kesetimbangan kimia, redoks dan elektrokimia, hidrokarbon, gugus fungsi, dan makromolekul sehingga para guru dapat membuat silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) di tingkat SMP/SMU. Pembaharuan dalam Pembelajaran Kimia , 3 sks Mata kuliah ini membekali mahasiswa sebagai guru dengan wawasan, sikap, dan keterampilan menerapkan berbagai pembaharuan dalam pembelajaran kimia. Untuk memperoleh kemampuan tersebut mahasiswa akan mengkaji pelbagai pembaharuan dalam pembelajaran: mengkaji dan berlatih menerapkan topik-topik pembaharuan dalam pembelajaran yang dapat digunakan oleh bidang studi pendidikan kimia seperti pembelajaran kreatif dan produktif, pembelajaran kooperatif dan kolaboratif, pembelajaran berbasis budaya, pembelajaran berwawasan demokrasi dan HAM, pembelajaran terpadu dan kelas rangkap: serta mengkaji dan berlatih menerapkan pembelajaran berbasis kompetensi dengan menggunakan pembelajaran kontekstual, pembelajaran berbasis STM dan pembelajaran e-learning.

PEKI4315

PEKI4401

PEKI4405

PEKI4416

Kimia Organik 3, 3 sks Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami mekanisme reaksi senyawa organik dan mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mengkaji konsepkonsep dasar tentang sifat molekul, resonansi, kearomatikan, dan stereokimia guna mempelajari mekanisme reaksi senyawa organik. Mata kuliah ini membahas konsep-konsep yang mendasari mekanisme reaksi senyawa organik dan mekanisme reaksi yang terjadi pada senyawa organik (mekanisme reaksi substitusi, adisi, eliminasi, dan penataan ulang. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis.

PEKI4417

Kimia Anorganik 3, 2 sks Mata kuliah ini dimaksudkan untuk membekali mahasiswa pendidikan kimia tentang senyawa koordinasi dengan ruang lingkup sebagai berikut: Terminologi, Karakteristik, Metode Pendeteksian, Aplikasi, Klasifikasi, Tatanama dan Isomerisasi, Ikatan Dalam Senyawa Koordinasi, Spektraelektronik, Preparasi dan Reaksi Senyawa Koordinasi, Kestabilan, Kinetika dan mekanisme Reaksi Senyawa Koordinasi. Kimia Bahan Makanan, 2 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami aspek kimiawi dalam makanan dan mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mengkaji komposisi, sifat dan peranan bahan makanan. Mata kuliah ini membahas tentang air, karbohidrat, minyak dan lemak, protein, vitamin dan mineral, serta zat aditif makanan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Kimia Fisika 3, 2 sks Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami teori kinetika gas dan kinetika kimia dan mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mempelajari sifatsifat gas secara teoritis, distribusi kecepatan molekul, tumbukan antar partikel dan ekipartisi energi, kinetika reaksi-reaksi elementer, kinetika reaksi kompleks, teori reaksi kimia, dan faktor-faktor yang mempengaruhi kecepatan reaksi. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Praktikum Kimia 2, 3 sks Mata kuliah ini untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan laboratorium dalam identifikasi, melakukan pengukuran dan analisis serta mengkomunikasikan hasil kerjanya dalam bidang kimia analitik, organik, anorganik, biokimia dan kimia fisika. Topik-topik percobaan yang dibahas adalah titrasi potensiometri, elektroforesis, kolorimetri dan spektrofotometri sinar tampak, ekstraksi pelarut, pengujian kualitas air, analisis senyawa organik dengan teknik polarometri, analisis kuantitatif makronutrien, analisis kuantitatif produk isalasi bahan alam, penentuan komposisi dan kestabilan kompleks. Kimia Farmasi, 2 sks Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami efek obat pada tubuh manusia. Untuk itu mahasiswa dituntut untuk mempelajari perjalanan obat dalam tubuh manusia serta efeknya. Mata kuliah ini membahas tentang obat, perjalanan obat, dan efeknya pada tubuh terutama ditinjau dari kimia biologisnya. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Kimia Terapan, 3 sks Mata kuliah ini membahas konsep-konsep yang berkaitan dengan penerapan ilmu kimia dalam berbagai bidang kehidupan manusia, khususnya yang berkaitan dengan industri kimia. Konsep-konsep tersebut adalah proses dalam industri kimia tentang bahan baku serta pengendalian mutu produk, kimia petroleum, zat kimia dari minyak bumi, sintesis atau pengubahan zat kimia dari bahan minyak bumi, logam dan industri bahan anorganik (gelas, keramik, semen), garam dan zat aditif, pupuk dan pestisida, deterjen dan kosmetika, bioproses untuk industri dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, kimia obat serta lingkungan dan kualitas kehidupan.

PEKI4418

PEKI4419

PEKI4420

PEKI4421

PEKI4422

PEKI4423

Kimia Polimer, 2 sks Dengan mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memahami segala sesuatu yang berkenaan dengan polimer dan mampu menerapkannya dalam proses pembelajaran. Untuk itu mahasiswa dituntut mempelajari polimer alami dan polimer sintetik. Mata kuliah ini mencakup struktur dan sifat polimer, pembuatan dan penggunaan polimer sintetik dan alami. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui tes yang diberikan, yaitu Ujian Tengah Semester (UTS), maupun Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes tertulis. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menguasai dan memahami secara menyeluruh materi bidang studi kimia dan pembelajarannya. Oleh karena itu mata kuliah ini menguji kemampuan mahasiswa secara menyeluruh dalam bidang studi Kimia dan pembelajarannya, maka matakuliah ini mengukur kemampuan mahasiswa dalam hal substansi, trend, dan pembelajaran ilmu kimia yang berbasiskan penelitian tindakan kelas. Kemampuan mahasiswa diukur dengan tes tertulis. Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP), 4 sks Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menjadi guru yang mengajar secara efisien dan efektif. Hal ini dikarenakan matakuliah ini merupakan program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan segala pengetahuan, sikap dan keterampilan yang diperoleh dari berbagai matakuliah dalam pembelajaran Kimia di SMA/Aliyah/SMK. Kemampuan mahasiswa dinilai melalui praktek perbaikan pembelajaran dan pembuatan laporan.

PEKI4500

PEKI4501

5.11. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial


PSOS4101 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (PIPS), 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu mengkaji tentang ruang lingkup Ilmu Politik, Kenegaraan dan Hukum dalam Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial. Mata kuliah ini membahas tentang Ilmu Politik, dan hukum sebagai cabang Ilmu Sosial dan juga membahas tentang konsep dan pemikiran PIPS secara integratif baik secara mata kajian maupun metodologis. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Ilmu Politik, Kenegaraan, dan Hukum dalam PIPS, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu mengkaji tentang ruang lingkup Ilmu Politik, Kenegaraan dan Hukum dalam Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial. Mata kuliah ini membahas tentang Ilmu Politik, dan hukum sebagai cabang Ilmu Sosial dan juga membahas tentang konsep dan pemikiran PIPS secara integratif baik secara mata kajian maupun metodologis. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Ilmu Geografi dan Pelestarian Lingkungan dalam PIPS , 3 sks Melalui Mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat berpikir interdisipliner dalam memahami suatu fenomena dengan menggunakan berbagai konsep geografi serta menerapkannya dalam upaya pelestarian lingkungan. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup hakikat Ilmu Geografi, perkembangan wawasan dalam kajian Geografi, aliran-aliran pemikiran dalam Geografi, pendekatan dan metode Geografi serta penerapannya. Untuk itu mahasiswa akan melakukan kajian hakikat ilmu geografi dan berbagai kasus pelestarian lingkungan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PSOS4102

PSOS4103

PSOS4104

Ilmu Ekonomi dalam PIPS, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa dapat menjelaskan hakikat dan berbagai aspek ekonomi, dan mampu berpikir interdisipliner dalam memahami suatu fenomena dengan menggunakan konsep dan prinsip ekonomi. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup: (1) konsep-konsep dasar ilmu ekonomi dan kaitannya dengan IPS; (2) persoalan-persoalan pokok setiap sistem perekonomian; (3) modal, pembagian kerja, dan uang; (4) pasar, permintaan, penawaran, dan harga; (5) produk nasional dan pendapatan nasional; (6) tabungan, konsumsi, dan investasi; (7) teori penentuan pendapatan nasional; (8) kebijaksanaan ekonomi dan kesejahteraan sosial; (9) ekonomi internasional; (10) pertumbuhan, pembangunan, pelestarian lingkungan, dan koperasi. Untuk itu mahasiswa akan melakukan kajian tentang prinsip-prinsip, ekonomi dalam kehidupan sehari-hari. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PSOS4205

Sosiologi Indonesia, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami gejala-gejala masyarakat secara keseluruhan dan hubungan antar orang dalam masyarakat. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup tentang masyarakat dengan segala problematikanya, serta kemampuan untuk memecahkan problema-problema sosial yang muncul dalam kehidupan bermasyarakat sesuai dengan perubahan ruang dan waktu. Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat memecahkan problema sosial yang muncul dalam kehidupan bermasyarakat bsesuai dengan perubahan ruang dan waktu. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Teknik Penulisan Karya Ilmiah (laporan) , 2 sks Kompetensi yang harus dimiliki mahasiswa setelah menyelesaikan mata kuliah ini adalah dapat menyusun karya ilmiah. Pengalaman belajar yang menunjang pencapaian kompetensi tersebut adalah latihan menyusun karya ilmiah dengan mempelajari dan mengkaji berbagai sumber seperti buku materi pokok dan referensi yang berhubungan dengan penulisan karya ilmiah. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang hakikat dan konsep penulisan karya ilmiah, prinsip-prinsip penciptaan karya ilmiah, prosedur penulisan karya ilmiah, pengembangan karya ilmiah, dan penyajian laporan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PSOS4407

5.12. Kelompok Mata Kuliah Pendidikan Kewarganegaraan (PKn)


PKNI4101 Pengantar Ilmu Hukum dan Pengantar Tata Hukum Indonesia, 4 sks Mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami hakikat dan prinsip-prinsip ilmu hukum dan problematika hukum di Indonesia. Matri yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang konsep-konsep, teori, dan prinsip ilmu hukum, dan karakteristiknya kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui hasil tes. Ilmu Negara, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami konsep dan sistem serta permasalahan yang bersangkutan dengan ilmu kenegaraan. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup tentang konsep, sistem permasalahan yang bersangkutan dengan ilmu-ilmu kenegaraan: pengertian Ilmu Negara, tujuan, kedudukan, dan fungsi Ilmu Negara, hubungan Ilmu Negara dengan ilmu-ilmu sosial, teori tentang asal mula negara, susunan negara, bentuk negara dan pemerintahan, unsur-unsur negara klasik dan modern.Untuk itu mahasiswa dituntut dapat menjelaskan permasalahan yang berkaitan dengan ilmu kenegaraan secara umum. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PKNI4102

PKNI4203

Ilmu Politik dan Kenegaraan, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu mengkaji tentang ruang lingkup Ilmu Kenegaraan dan posisi Ilmu Politik dalam kajian teoritis dan membahas berbagai fenomena politik serta dampak ideologisnya guna memperkuat rasa kebangsaan sebagai warga negara yang sadar politik dalam praktik kehidupan kenegaraan yang berdasarkan demokrasi Pancasila. Untuk itu mahasiswa diharapkan mampu mengkaji fenomena politik serta dampaknya dalam kehidupan bernegara. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hukum Adat, 2 sks Melalui Mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami hukum adat dan pertumbuhannya dalam berbagai lapangan hukum. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup: pengertian Hukum Adat, dasar berlakunya Hukum Adat, perkembangan politik Hukum Adat, pembinaan Hukum Adat, peran Hukum Adat dalam pembangunan hukum nasional, struktur persekutuan hukum. Untuk itu mahasiswa akan mengkaji penerapan hukum adat di lapangan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Sistem Pemerintahan Daerah, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami tentang prinsip dan sistem pelaksanaan pemerintahan di daerah. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup cita-cita berpemerintahan daerah, asas desentralisasi dalam negara kesatuan, beberapa segi tinjauan desentralisasi, distribusi kekuasaan, serta sistem pemerintahan menurut beberapa undang-undang yang berlaku di Indonesia. Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat mengkaji bagaimana penerapan prinsip dan sistem pemerintahan di daerah. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hukum Tata Negara Republik Indonesia, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami dinamika ketatanegaraan Republik Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang ketatanegaraan Republik Indonesia dari waktu ke waktu, baik dalam hal yuridis formal maupun mekanismenya. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Sistem Hukum Indonesia, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami sistem hukum Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang komponen-komponen dari sistem hukum serta pengertian, sumber, faktor-faktor serta plurarisme hukum di Indonesia serta badan-badan peradilan dan susunan, kekuasaan badan-badan peradilan yang ada sekarang, serta hukum positif di Indonesia serta hukum nasional. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hukum Dagang, Perburuhan, dan Perpajakan, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami prinsip hukum dagang di Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang hal ihwal dan permasalahan Hukum Dagang, Perburuhan, dan Perpajakan yang pragmatis dalam kehidupan masyarakat kita. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Kriminologi dan Kenakalan Remaja, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami gejala timbulnya kejahatan dan kenakalan remaja. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang hal ihwal tindak pidana kriminal secara umum, menyeluruh serta pemahaman tentang dunia kenakalan remaja khususnya remaja Indonesia. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PKNI4204

PKNI4205

PKNI4206

PKNI4207

PKNI4208

PKNI4209

PKNI4301

Strategi Pembelajaran PKN, 4 sks Setelah mempelajarai matari mata kuliah ini mahasiswa akan mampu mengembangkan strategi pembelajaran yang memaksimalkan pemanfaatan dampak langsung dari berbagai pengalaman dan kegiatan belajar yang diprogramkan melalui kurikulum suatu program pendidikan. Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini adalah konsep strategi pembelajaran, prosedur pembelajaran, faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pembelajaran, peran guru dalam pembelajaran, pemilihan metode, media, dan pengelolaan pembelajaran baik tatap muka maupun jarak jauh. Dengan mempelajari meteri mata kuliah ini mahasiswa akan dapat mengembangkan strategi pembelajaran secara efektif dan efisien. Evaluasi Pembelajaran PKN, 3 sks Dengan mempelajari mata kuliah ini mahasiswa diharapkan akan mampu mengembangkan alat ukur hasil belajar yang baik, melaksanakan pengukuran dengan tepat, dan mampu memberikan penilaian yang tepat. Pada mata kuliah ini mahasiswa akan mengkaji materimateri yang berkaitan dengan bermacam alat evaluasi hasil belajar, berlatih menggunakan alat ukur dalam mengukur hasil belajar siswa, dan berlatih menerapkan penilaian terhadap hasil belajar siswa. Topik-topik yang akan dibahas dalam mata kuliah ini adalah bermacam pendekatan, teknik, prosedur, dan langkah-langkah yang harus ditempuh dalam melaksanakan penilaian mulai dari menyusun, mengembangkan alat ukur, memvalidasi dan melaksanakan pengukuran, menentukan hasil pengukuran baik dalam kegiatan pembelajaran maupun kegiatan lainnya seperti penilaian proyek dan program. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran PKN, 3 sks Pembahasan mata kuliah ini akan difokuskan pada kerangka teoritik pengembangan kurikulum dan penerapannya dalam merancang pembelajaran. Topik-topik yang dibahas meliputi hakikat, pengembangan, profil, proses dan produk pengembangan kurikulum di SLTP dan SMU dan pengembangan rencana pembelajaran yang meliputi konsep dan perencanaan pembelajaran, analisis instruksional, tujuan pembelajaran, seleksi dan organisasai materi, seleksi dan organisasi pengalaman belajar, media dan sumber belajar, serta evaluasi proses dan hasil belajar. Tujuan akhir mata kuliah ini agar mahasiswa dapat menerapkan beragam model dan prosedur pengembangan kurikulum dalam pembelajaran di SLTP/SMU dan mengembangkan desain pembelajaran. Dengan demikian melalui pengkajian buku materi pokok diharapkan mahasiswa dapat menggunakan konsep-konsep yang telah dipahaminya dalam kegiatan sehari-hari sebagai guru. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM) (Pe), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk secara mandiri (dengan bimbingan yang minimal) menerapakan segala pengetahuan, ketrampilan serta sikap dan nilai yang diperoleh dari berbagai mata kuliah dalam pembelajaran di kelasnya sendiri. Dengan melaksanakan penelitian tindakan kelas (PTK) mahaiswa dapat melakukan refleksi diri terhadap kemampuiannya dalam melaksanakan pembelajaran. Bahan ajar ini dikembangkan dalam bentuk panduan yang berisi langkah-langkah yang akan dilakukan dalam melaksanakan PTK dalam kegiatan pembelajaran serta cara menulis laporannya.

PKNI4302

PKNI4303

PKNI4304

PKNI4310

Hukum dan Lembaga Internasional, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami tentang hubungan lembaga internasional dan pelaksanan hukumnya. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang pengertian istilah dasar sejarah Hukum Internasional, hubungan Hukum Internasional dengan Hukum Nasional, Sumber Hukum Internasional, Subjek Hukum Internasional, Negara sebagai Subjek Hukum Internasional, masalah-masalah internasional, penyelesaian pertikaian internasional, arti dan ruang lingkup hubungan internasional, sejarah dan asas hubungan internasional, pola sikap suatu negara dalam hubungan antarbangsa, perwakilan negara, organisasi kerjasama internasional, peranan Indonesia dalam perdamaian dunia. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Ilmu Kewarganega, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami sistem hukum Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup pengertian, latar belakang, perkembangan dan permasalahan IKN sebagai suatu bidang kajian pembelajaran dalam dunia persekolahan. Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat mengkaji tentang konsep ilmu kewarganegaraan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Pembinaan Generasi Muda (PGM), 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami fungsi pembinaan generasi muda pada era pembangunan pasca reformasi dan globalisasi dunia yang dihadapi generasi muda Indonesia, pola pembinaan dan pengembangan generasi muda, konsep dasar hukum pemberdayaan kemahasiswaan serta pewarisan nilai budaya dari generasi ke generasi. Materi mata kuliah ini membahas tentang pengertian generasi muda, sejarah perkembangan dan perjuangan generasi muda, konsep pembinaan dan pengembangan generasi muda, wadah pembinaan generasi muda, keserasian nilai-nilai budaya dari generasi ke generasi melalui sekolah dan kampus. Materi Kurikuler PKN, 4 sks Melalui mata kuliah Materi Kurikulerini mahasiswa diharapkan memahami materi kurikuler yang diajarkan di Tingkat SMTP dan SMTA sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Materi mata kuliah ini membahas tentang Wawasan Pengembangan Kurikulum, Pengorganisasian kurikulum, fungsi PKn di sekolah, hakikat buku teks, kualitas buku teks dan hubungannya dengan kurikulum, telaah kurikulum PKn SMTP dan SMTA, dan Implikasi hasil telaah kurikulum PKn SMTP dan SMTA. Sosiologi Politik, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengkaji dan menjelaskan konsep peranan sosiologi politik dalam kehidupan bernegara Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup pengertian, hakikat perkembangan dan peranan sosiologi politik, distribusi kekuasaan, perubahan sosial, pengendalian sosial, stratifikasi sosial, partisipasi politik, budaya politik, demokrasi Pancasila, pengembangan struktur politik dan pengembangan infra dan supra politik. Untuk itu mahasiswa diharapkan menjelaskan tentang peranan sosiologi politik dalam pengembangan infra dan supra politik. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hukum dan Peradilan Tata Usaha Negara, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami sistem dan pola mekanisme hukum tata usaha negara. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini membahas tentang Hukum Tata Usaha Negara (PTUN) baik secara yuridis formal maupun pola mekanisme dalam kehidupan. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PKNI4311

PKNI4312

PKNI4313

PKNI4314

PKNI4315

PKNI4316

Filsafat Pancasila, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami pengertian, obyek filsafat dan kedudukannya dalam berbagai ilmu, aliran filsafat dan Pancasila sebagai filsafat yang merupakan kesatuan utuh. Untuk itu mahasiswa akan mengkaji berbagai aspek Pancasila sebagai filsafat yang utuh. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hak Asasi Manusia (HAM), 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami konsep dan pengertian HAM serta pembinaan generasi muda. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang konsep dan pengertian HAM, kelemahan HAM di dunia Barat dan Timur, pengamatan konsep demokrasi dan HAM Indonesia, serta Pembinaan generasi muda. Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep dan pelaksanaan HAM serta pembinaan generasi muda. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Pembaharuan dalam Pembelajaran PKN, 3 sks Mata kuliah ini dikembangkan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam memanfaatkan sumber dan sarana belajar yang muthakhir termasuk penggunaan kemajuan teknologi informasi. Untuk itu mahasiswa diajak mengkaji dan menggunakan sarana belajar. Penekanan mata kuliah ini adalah pada contohcontoh aplikatif ditunjang teori yang relevan dengan topik pengertian dan ruang lingkup inovasi pendidikan, strategi pengembangan program pembelajaran inovatif dan penerapannya di sekolah (kelas), serta hambatan dalam pelaksanaan dan cara mengatasi hambatan tersebut. Kompetensi tersebut mahasiswa akan diukur kemampuannya melalui tes tertulis berupa TM dan UAS. Materi yang akan dibahas dalam mata kuliah ini meliputi pengertian, ruang lingkup pembaharuan dalam pendidikan, pendidikan dalam perspektif globalisasi dan desentralisasi, pembelajaran berbasis budaya, pembelajaran berwawasan demokrasi dan hak asasi manusia, dan aplikasi pembelajaran terpadu dan kelas rangkap.

PKNI4317

PKNI4405

PKNI4418

Hukum Pidana dan acara Pidana, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami prinsip dan pelaksanaan hukum pidana di Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang eksistensi dan esensi hukum pidana Indonesia, asas-asas berlakunya perundang-undangan pidana Indonesia, unsur tindak pidana, perihal pidana dan pemidanaan, hukum acara pidana Indonesia, sumber hukum acara pidana, pemeriksaan pendahuluan dalam hukum acara pidana, masalah pra peradilan, pemeriksaan sidang pengadilan, upaya hukum, pelaksanaan pidana dan kajian kasus. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui hasil test. Konstitusi UUD 45, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat mengkaji perbandingan konsep konstitusi yang pernah berlaku di Indonesia. Materi yang disajikan dalam matakuliah ini mencakup tentang arti dan definisi konstitusi, teori-teori lahirnya konstitusi (hukum tertulis dan hukum tidak tertulis), perbandingan konstitusi yang pernah berlaku di Indonesia, kebaikan UUD 1945 yang sederhana dan luwes.Untuk itu mahasiswa dituntut untuk dapat menjelaskan perbandingan konstitusi yang pernah berlaku. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PKNI4419

PKNI4420

Hukum Islam, 2 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami sistem hukum Islam di Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup Hukum Islam dalam sistem hukum di Indonesia baik dalam sistem hukum Hindia Belanda maupun dalam sistem hukum setelah Indonesia merdeka (sistem hukum nasional). Pengertian Hukum Islam, sumber-sumber Hukum Islam, ruang lingkup Hukum Islam, sifat dan asas Hukum Islam. Kedudukan Hukum Islam dalam sistem hukum nasional, sejarah Hukum Islam di Indonesia. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Hukum Perdata dan acara Perdata, 4 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami prinsip dan pelaksanaan hukum perdata di Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang siapa-siapa yang berwenang untuk bertindak sebagai pihak dalam suatu perkara termasuk pemberian kuasa, macam-macam surat kuasa dan kekuatannya, pengertian-pengertian di dalam dan di luar pengadilan dan kekuatan hukumnya, cara mengajukan gugatan dan macam-macam permohonan, cara menangkis dan menjawab gugatan, masalah gugat menggugat, macam-macam alat bukti serta kekuatan pembuktiannya, macam-macam putusan pengadilan dan upaya hukum yang dapat diajukan terhadap putusan-putusan tersebut. Kemampuan mahasiswa dinilai melalui test. Sistem Politik Indonesia, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami sistem politik di Indonesia. Materi yang disajikan dalam mata kuliah mencakup tentang hakikat dan ciri-ciri sistem politik, infra dan supra struktur politik, kekuasaan lembaga-lembaga negara, ajaran kedaulatan dan pembangunan politik. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui hasil test. Pendidikan Politik, 3 sks Melalui Mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami dan menghayati sifat dan hakikat pendidikan politik. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang HAM, masyarakat dan negara hukum, faktor penentu kekuatan politik, kekuatan politik dan sistem politik, demokrasi dan lembaga-lembaga negara, asasasas Hukum Tata Negara (HTN) RI secara ideal filosofis, dinamika perkembangan partai politik (Parpol), dinamika dan mekanisme ketatanegaraan RI. Untuk itu mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan serta menerapkan pendidikan politik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test. Pendidikan Kewarganegaraan dan Kemasyarakatan, 3 sks Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu menerapkan prinsip-prinsip warga negara yang baik. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini mencakup tentang konsep dan karakteristik Pendidikan Kewarganegaraan serta peranannya dalam pengembangan siswa sebagai warga negara Indonesia yang pancasilais. Kemampuan mahasiswa akan dinilai melalui test.

PKNI4421

PKNI4422

PKNI4423

PKNI4424

PKNI4500

Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Dengan menguasai materi mata kuliahini mahasiswa diharapkan akan mampu menerapkan metode penelitian kuantitatif/kualitatif dalam ruang lingkup penelitian bidang pendidikan. Agar dapat melakukan kompetensi tersebut mahasiswa harus mengkaji tentang hakikat, komponen dalam penelitian mulai dari menentuka tujuan dan menyusun kerangka teori hingga analisis data serta penulisan laporan penelitian. Ketrcapaian kompetensi tersebut akan diukur melalui test tertulis (TM dan UAS) dan penyerahan tugas membuat proposal penelitian. Mata kuliah ini membahas tentang ruang lingkup, tujuan penelitian pendidikan, tinjauan pustaka, dan penyusunan kerangka teori, disain penelitian, penarikan sampel, instrumen pengumpulan data, ananlisis data, serta penulisan laporan penelitian.

PKNI4501

Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP) (Pe), 4 sks Mata kuliah ini memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk secara mandiri (dengan bimbingan yang minimal) menerapakan segala pengetahuan, ketrampilan serta sikap dan nilai yang diperoleh dari berbagai mata kuliah dalam pembelajaran di kelasnya sendiri. Dengan melaksanakan penelitian tindakan kelas (PTK) mahaiswa dapat melakukan refleksi diri terhadap kemampuiannya dalam melaksanakan pembelajaran. Bahan ajar ini dikembangkan dalam bentuk panduan yang berisi langkah-langkah yang akan dilakukan dalam melaksanakan PTK dalam kegiatan pembelajaran serta cara menulis laporannya.

5.13. Kelompok Mata Kuliah (S1) Pendidikan Ekonomi


PKOP4101 Pengantar Ilmu Ekonomi, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang ruang lingkup ekonomi dan masalah ekonomi, dengan pembahasan: pengertian pasar, permintaan dan penawaran, kegiatan ekonomi, nilai dan guna barang, uang dan bank, produksi nasional dan pendapatan nasional, pengantar ekonomi internasional dan pembangunan ekonomi Indonesia. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus Evaluasi yang digunakan adalah tes. Pengantar Ilmu Manajemen, 2 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang ilmu manajemen. Materi mata kuliah ini meliputi: konsep-konsep pokok yang penting tentang hakikat manajemen, prinsipprinsip perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian, wewenang dan tanggung jawab, proses pengambilan keputusan, koordinasi, pemantauan dan penilaian manajerial, sistem informasi dalam manajemen. Materimateri tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Pengantar Bisnis, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang konsep-konsep dasar tentang koperasi Indonesia dalam konteks pembangunan perekonomian Indonesia, sehingga peserta didik mempunyai wawasan yang luas dan jauh ke depan tentang koperasi Indonesia , terutama hal-hal yang berkaitan dengan misi, fungsi, tujuan, kebijakan, organisasi kelembagaan, kegiatan usaha atau program, upaya pembinaan dan pengembangannya, permasalahan berikut kendala yang dihadapinya serta prospek pembinaan dan pengembangannya dalam masyarakat dan perekonomian Indonesia sekarang dan dalam kurun waktu mendatang. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasuskasus tentang perkembangan koperasi. Evaluasi yang digunakan adalah tes.

PKOP4102

PKOP4103

PKOP4204

Koperasi Indonesia, 2 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang dasar-dasar akuntansi, dengan materi: pengenalan konsep pengetahuan dasar, prosedur dan teknik mencatat transaksi dan pos-pos neraca, penyusunan laporan keuangan untuk perusahaan penghasil barang dan jasa. Materimateri tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes. Dasar-dasar Akuntans, 4 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang dasar-dasar akuntansi, dengan materi: pengenalan konsep pengetahuan dasar, prosedur dan teknik mencatat transaksi dan pos-pos neraca, penyusunan laporan keuangan untuk perusahaan penghasil barang dan jasa. Materimateri tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes. Pendidikan Kewirausahaan, 2 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang konsep-konsep dasar dan karakteristik tentang kewirausahaan/ Entrepreneurship serta menerapkan dan mengkaitkannya dengan kondisi lingkungan setempat secara lintas disiplin. Juga menyajikan konsep-konsep dan pedoman praktis tentang ciri-ciri, fungsi, dan manfaatnya dalam masyarakat yang sedang membangun dan upaya yang mengembangkan semangat dan budaya kewirausahaan/ entrepreneurship dengan mengkaitkan permasalahan nyata yakni adanya banyak peluang dan kesempatan ekonomis yang perlu diperhatikan dari lingkungan sekitarnya serta memberikan kemampuan memanfatkan dengan jiwa dan semangat kewirausahaan/ entrepreneurship. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus tentang keberhasilan pengusaha (home industry) . Evaluasi yang digunakan adalah tes.

PKOP4205

PKOP4206

PKOP4207

Ekonomi Pembangunan, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang ekonomi pembangunan, yang meliputi konsep-konsep dasar ekonomi pembangunan, yang meliputi materi permasalahan dasar yang dihadapi oleh negara berkembang, teori-teori pembangunan, kebijakan dan strategi pembangunan, pertumbuhan ekonomi dalam pembangunan berkelanjutan. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Matematika Ekonomi, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan matematika dalam ilmu ekonomi. Kajian materinya terdiri dari dasar-dasar matematika yang dapat menggambarkan suatu keadaan atau mendekati suatu permasalahan ekonomi dan dapat menghubungkan antar variabel yang rumit menjadi sederhana dengan menggunakan simbol-simbol matematika sehingga besar gunanya dalam menjabarkan pengembangan ekonomi. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes.

PKOP4208

PKOP4209

Perekonomian Indonesia, 3 sks Dalam mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengetahuannya tentang fenomena perekonomian Indonesia, dengan materi dasar-dasar profil perekonomian Indonesia, pembangunan ekonomi di Indonesia, permasalahan yang dihadapi dalam akumulasi modal, masalah kependudukan dan distribusi pendapatan, dilanjutkan dengan strategi, peranan dan kebijakan dalam dan luar negeri yang ditempuh pemerintah. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Strategi Pembelajaran Ekonomi dan Koperasi, 4 sks Mahasiswa mapu menganalisis strategi pembelajaran yang memaksimalkan pemanfaatan dampak langsung dari berbagai pengalaman dan kegiatan belajar yang diprogramkan melalui kurikulum suatu program pendidikan. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Evaluasi Pembelajaran Ekonomi dan Koperasi , 3 sks Mahasiswa mampu mengevaluasi hasil belajar yang baik dan tepat dalam pembelajaran ekonomi dan koperasi di tingkat pendidikan menengah umum. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus . Evaluasi yang digunakan adalah tes. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Ekonomi dan Koperasi, 3 sks Mahasiswa mampu menganalisis kerangka teori pengembangan kurikulum dan penerapanya dalam merancang pembelajaran. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Pemantapan Kemampuan Mengajar (PKM), 4 sks Mahasiwa mampu memperagakan unjuk kerja pembelajaran di kelas, dengan mengimplementasi kemampuan yang telah dimiliki selama mendapatkan pembelajaran pada program. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes, pendidikian ekonomi dan koperasi. Sejarah Teori teori Ekonomi, 3 sks Mahasiswa mampu meng-analisis sejarah ilmu ekonomi sejak dari pemikiran yang berlandaskan doktrin keagamaan hingga berdasarkan teori secara empiris. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus . Evaluasi yang digunakan adalah tes. Teori Ekonomi Makro, 3 sks Dalam mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat menerapkan pengetahuannya tentang teori ekonomi makro, cakupan materinya adalah konsep-konsep dasar ekonomi makro, perhitungan pendapatan nasional, ekonomi klasik John Maynard Keynes, keseimbangan pendapatan nasional, pertumbuhan ekonomi, inflasi dan pengangguran, kebijakan fiskal, masalah-masalah dan kebijakan ekonomi makro. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes. Manajemen Pemasaran, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang Manajemen Pemasaran, dengan materi :konsep-konsep dasar pemasaran, peranan manajemen pemasaran, pemasaran sebagai wawasan perusahaan terhadap pasar, melakukan persiapan pasar dengan perencanaan strategis, mengelola pemasaran, sistem informasi dan riset pemasaran, segmentasi pasar, dan penentuan target pasar. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes.

PKOP4301

PKOP4302

PKOP4303

PKOP4304

PKOP4310

PKOP4311

PKOP4313

PKOP4314

Ekonomi Publik, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang ekonomi publik, mata kuliah ini menyajikan materi tentang pengertian barang swasta dan barang publik, eksternalitas, peranan dan fungsi pemerintah, penerimaan pemerintah, anggaran pendapatan dan belanja negara, penentuan harga oleh pemerintah, analisis manfaat dan biaya proyek, kebijakan fiskal dan kebijakan moneter. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus . Evaluasi yang digunakan adalah tes. Perpajakan, 2 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang dasar-dasar perpajakan. Materi dalam mata kuliah ini meliputi: dasar-dasar perpajakan, ketentuan umum dan tata cara perpajakan, pajak penghasilan, pajak penghasilan atas gaji, upah dan honorarium, pajak pertambahan nilai dan penjualan bahan mewah, pajak bumi dan bangunan, dan pajak bea dan materai. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes.

PKOP4315

PKOP4316

PKOP4317

Manajemen Koperasi, 2 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang teori ekonomi mikro, dengan beberapa materi yang meliputi :model-model ekonomi, permintaan dan penawaran, produksi dan konsumsi, penentuan harga pada pasar persaingan sempurna, penentuan harga-harga pada pasar monopoli, penentuan harga pada pasar persaingan tidak sempurna, penentuan harga faktor-faktor produksi, keseimbangan umum, kegagalan pasar, eksternalitas dan barang publik. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes. Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang teori ekonomi mikro, dengan beberapa materi yang meliputi: modelmodel ekonomi, permintaan dan penawaran, produksi dan konsumsi, penentuan harga pada pasar persaingan sempurna, penentuan harga-harga pada pasar monopoli, penentuan harga pada pasar persaingan tidak sempurna, penentuan harga faktor-faktor produksi, keseimbangan umum, kegagalan pasar, eksternalitas dan barang publik. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. Mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan Teori Ekonomi Mikro, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang teori ekonomi mikro, dengan beberapa materi yang meliputi: model-model ekonomi, permintaan dan penawaran, produksi dan konsumsi, penentuan harga pada pasar persaingan sempurna, penentuan harga-harga pada pasar monopoli, penentuan harga pada pasar persaingan tidak sempurna, penentuan harga faktor-faktor produksi, keseimbangan umum, kegagalan pasar, eksternalitas dan barang publik. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri. mengerjakan latihan, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes. Bank dan Lembaga Keuangan, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang pengertian bank, manajemen lembaga keuangan, sejarah perbankan, jenis/macam lembaga keuangan, lapangan usaha, lembaga penunjang, jenis perkreditan, bunga kredit jaminan, cadangan, dan ekspansi. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus Evaluasi yang digunakan adalah tes. Pembaharuan dalamPembelajaran Ekonomi dan Koperasi, 3 sks Mahasiswa mampu menganalisis sumber dan sarana belajar yang terkini yang berkaitan dengan materi pembelajaran ekonomi dan koperasi serta kemajuan teknologi informasi.

PKOP4318

PKOP4405

PKOP4419

Ekonomi SDM dan Alam, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang berbagai konsep dasar ekonomi sumber daya manusia dan alam, meliputi pengertian, keragaman, dan permasalahan sumber daya. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus . Evaluasi yang digunakan adalah tes. Akuntansi Biaya 1), 3 sks Dalam mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memahami proses pencatatan, penggolongan, peringkasan dan penyajian informasi biaya untuk menentukan harga pokok produksi. Materi yang disajikan mencakup metode biaya produksi berdasarkan proses dan berdasarkan pesanan serta menetapkan biaya standar. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi, pembahasan kasus-kasus dan mengerjakan latihan. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Materi Kurikuler Ekonomi & Koperasi , 4 sks Mahasiswa mampu menganalisis kerangka teori pengembangan kurikulum dan penerapanya dalam merancang pembelajaran. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Sistem Informasi Manajemen dan Pengambilan Keputusan, 3sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang sistem informasi manajemen, yang meliputi: konsep sistem manajemen sebagai pengolah informasi, konsep sistem dan sistem informasi, konsep organisasi dan manajemen sehubungan dengan sistem informasi. Konsep pengambilan keputusan, beberapa model dan teknik pengambilan keputusan serta analisis keputusan dan alat-alat bantunya. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Ekonomi Pendidikan, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang permasalahan ekonomi pendidikan meliputi pengertian konsep mikro ekonomi pendidikan, teori sumber daya manusia (human capital investment), analisis nilai tambah (cost benefit and rate of return), kebijakan produksi pendidikan, pembiayaan dan perencanaan pendidikan. Materimateri tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Manajemen Produksi dan Industri Kecil, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang Manajemen Produksi dan Industri Kecil, yang meliputi materi: pengertian manajemen produksi dan sistem produksi, penentuan lokasi dan tata letak pabrik, peralatan dan proses produksi, pengawasan dan sistem produksi, pemeliharaan fasilitas dan pengawasan bahan baku, dan pembelian. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Analisis Laporan 2) Keuangan, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilannya tentang Analisis Laporan Keuangan, dengan cakupan materi: arti, fungsi dan karakteristik laporan keuangan, arti laporan keuangan bagi pemakai laporan, penentuan dan interpretasi nilai pos-pos neraca, bentuk-bentuk laporan keuangan, analisis vertikal dan horizontal, analisis sumber modal kerja dan penggunaannya, analisis rasio keuangan dan leverage, analisis rugi-laba, dan analisis titik impas. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasuskasus. Evaluasi yang digunakan adalah membuat laporan dan tes.

PKOP4420

PKOP4421

PKOP4422

PKOP4423

PKOP4424

PKOP4425

PKOP4426

Ekonomi Internasional, 3 sks Dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan pengetahuannya tentang ekonomi internasional, materinya mencakup pengembangan wawasan secara global dalam hubungan dengan teoriteori ekonomi internasional yang dimulai dari aliran klasik sampai dengan modern seperti spesialisasi perdagangan dan advantage trade, lalu lintas devisa, valuta dan alat pembayaran internasional, dampak globalisasi, persaingan bebas agenda 2003, 2010 dan 2020. Materi-materi tersebut dapat dipahami melalui belajar mandiri, diskusi dan pembahasan kasus-kasus. Evaluasi yang digunakan adalah tes. Tugas Akhir Program (TAP), ** 4 sks Mahasiswa mampu mengekspresikan pikirannya dalam memecahkan berbagai permasalahan dalam kegiatan pembelajaran ekonomi dan koperasi di sekolah. Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP), 4 sks Mahasiswa mampu secara mandiri menerapkan segala pengetahuan, keterampilan serta sikap dan nilai yang diperoleh dari berbagai mata kuliah dalam pembelajaran ekonomi dan koperasi di kelas.

PKOP4500

PKOP4501

You might also like