You are on page 1of 5

10 Orang 'Gagal' yang Kini Meraih Sukses

Sumber: http://risyad21.blogspot.com/2013/09/10-orang-gagal-yang-kini-meraih-sukses.html

Berikut cerita singkat mengenai kisah hidup orang-orang yang dianggap bodoh dan terpinggirkan, namun kini sudah mendulang sukses juga kaya raya.

Adam Khoo Laki-laki berkebangsaan Singapura ini dulu dikenal sebagai anak bodoh, yang hanya bisa menonton TV, bermain PS selama berjam-jam. Bahkan, ia masuk di sekolah SD terburuk di Singapura, dan ia pernah ditolak oleh 6 SMP terbaik di sana, walaupun akhirnya bisa masuk ke salah satu SMP terburuk di Singapura. Namun, karena cemoohan teman-temannya, hingga akhirnya memperoleh kesuksesan di dunia bisnis. Prestasi Adam di dunia bisnis ditandai pada saat Adam berusia 26 tahun. Ia telah memiliki empat bisnis dengan total nilai omset per tahun US$ 20 juta. Kisah bisnis Adam dimulai ketika ia berusia 15 tahun. Ia berbisnis music box. Bisnis berikutnya adalah bisnis training dan seminar. Pada usia 22 tahun, Adam Khoo adalah trainer tingkat nasional di Singapura. Klien-kliennya adalah para manager dan top manager perusahaanperusahaan di Singapura, gajinya mencapai US$ 10.000 per jam.

Aristotle Onassis Ia paling sering menduduki ranking terbawah di kelasnya. Teman-teman sekelas memuja dia, tetapi guru guru dan keluarganya berputus asa. Walaupun raportnya di sekolah jauh dari bagus, bakatnya untuk berdagang dan mencari uang telah tampak sejak dini. Akhirnya dia menjadi seorang milyuner.

Chris Gardner Sudah pernah nonton film atau baca buku Pursuit of Happyness ? Itulah kisah nyata kehidupan Christoper Paul Gardner yang diperankan oleh Will Smith. Pahit manisnya kehidupan tampaknya sudah dirasakan olenya. Kehilangan tempat tinggal, ditinggal istri, ditangkap polisi, kesulitan membayar kredit, semuanya sudah dirasakan. Dia bukanlah orang berpendidikan tinggi tapi dia terus berusaha dan berjuang, Kini dia menjadi seorang milyuner sukses, motivator, entrepeneur dan filantropis. Sekarang dia mempunyai Gardner Rich & Co, sebuah perusahaan pialang saham.

Bill Gates Pada dasarnya, si Bill Gates ini memang anak yang cerdas. Gates belajar di Lakeside School, sekolah elit yang paling unggul di Seattle, dan meneruskan berkuliah di Universitas Harvard, namun ia gagal menyelesaikan kuliahnya di Harvard dan harus di DO alias Drop-Out. Bill Gates harus mengorbankan kuliah dan kesempatannya mendapat titel untuk fokus kepada penulisan Microsoft BASIC, bahasa komputer terjemahan yang utama untuk sistem operasi komputer MS-DOS, yang akhirnya menjadi kunci pada kesuksesan Microsoft. Sekarang, jumlah kekayaan Bill Gates diperkirakan sebesar 18 trilliun dollar, dan menjadi orang terkaya dunia selama 13 tahun berturut-turut sejak 1995 sampai 2007, dan pernah menjadi ketua umum perusahaan perangkat lunak Amerika Serikat, Microsoft Corp.

Mark Zuckerberg Mark adalah pembuat situs Facebook dan sekarang masih menjabat sebagai CEO jejaring sosial tersebut. Mungkin anda pernah bertanya: Kok Facebook didominasi warna biru mulu ya? Itu karena si Mark ini ternyata buta warna hijau dan merah, dan warna terbaik yang bisa dia lihat hanya warna biru. Lalu kenapa dia pernah dibilang bodoh? Karena si Mark juga mengikuti jejak seniornya Bill Gates, yaitu di DO (Drop Out) dari Harvard University karena sibuk mengembangkan situs jejaring sosial ini. Mark kini sudah menjadi milyarder termuda dalam sejarah, dan itu karena usahanya sendiri.

Abraham Lincoln Banyak list kegagalan yang sudah ia tempuh selama 20 tahun hidupnya, seperti Gagal dalam bisnis pada tahun 1831. Dikalahkan di Badan Legislatif pada tahun 1832. Gagal sekali lagi dalam bisnis pada tahun1833. Mengalami patah semangat pada tahun 1836. Gagal memenangkan kontes pembicara pada tahun 1838. Gagal menduduki dewan pemilih pada tahun 1840. Gagal dipilih menjadi anggota Kongres pada tahun 1843. Gagal menjadi anggota Kongres pada tahun 1848. Gagal menjadi anggota senat pada tahun 1855. Gagal Menjadi Presiden Pada Tahun 1856. Gagal Menjadi anggota Dewan Senat pada tahun 1858. Namun, Abraham tidak pernah menyerah dan terpuruk, terbukti dengan keberhasilannya menjadi presiden Amerika ke -16 pada tahun 1980 dan juga sebagai salah satu Presiden tersukses dalam memimpin bangsanya, menghentikan perang saudara Amerika, dan menghapuskan perbudakan.

Albert Einstein Ia merupakan ilmuwan terkenal abad 20 yang terkenal dengan teori relativitasnya. Dia juga salah satu peraih Nobel. Siapa sangka dia adalah seorang anak yang terlambat berbicara dan juga mengidap Autisme. Waktu kecil dia juga suka lalai dengan pelajaran.

Thomas Alva Edison Tommy kecil atau yang dikenal dengan nama Thomas Alva Edison merupakan salah satu penemu terbesar di dunia. Dia hanya bersekolah sekitar 3 bulan, dan secara fisik agak tuli, namun itu semua ternyata bukan penghalang untuk terus maju. Dengan bimbingan Ibunya, Nancy Edison, Thomas Alfa Edison dengan leluasa dapat membaca buku-buku ilmiah dewasa dan mulai mengadakan berbagai percobaan ilmiah sendiri. Di usianya yang relatif muda, Thomas sudah berhasil mengukuhkan temuantemuannya. Hingga akhir hayatnya, Thomas tercatat memegang rekor 1.093 temuan paten atas namanya. Penghasilannya dari temuan-temuan tersebut pun lebih dari cukup untuk mendirikan perusahanya sendiri. Pada tahun 1928 dia menerima penghargaan berupa sebuah medali khusus dari Kongres Amerika Serikat atas semua temuan-temuan yang telah dia patenkan. Ya, Nancy Edison, ibu dari Thomas Alva Edison, tidak menyerah begitu saja dengan pendapat pihak sekolah terhadap anaknya, yang menyatakan bahwa Thomas itu anak bodoh.

Louis Braille Louis Braille mengalami kerusakan pada salah satu matanya ketika berusia 3 tahun. Waktu itu secara tidak sengaja dia menikam matanya sendiri dengan alat pembuat lubang dari perkakas kerja ayahnya. Kemudian mata yang satunya terkena sympathetic ophthalmia, sejenis infeksi yang terjadi karena kerusakan mata yang lainnya. Kebutaan tidak membuatnya putus asa, ia menciptakan abjad Braille yang membantu orang buta juga bisa membaca, dan bisa digunakan hingga sekarang.

Ludwig Van Beethoven Beethoven memiliki gangguan pendengaran dan tanda-tanda telinganya tidak bisa mendengar mulai di usianya yang menginjak dua puluh tahunan. Namun, ia menjadi Komponis yang terkenal dengan karya 9 simfoni, 32 sonata piano, 5 piano concerto, 10 sonata untuk piano dan biola, serangkaian kuartet gesek yang menakjubkan, musik vokal, musik teater, dan banyak lagi karya yang sudah terkenal hingga sekarang.

Lalu apa yang bisa menarik dari ahli sukses di atas? MOTIVASI, karena keberhasilan hanya bisa diraih dengan bertahan dari kegagalan. Tetaplah berani untuk menempuh jalan yang berbeda dari kebanyakan orang, dan tetap percaya pada potensi dan impian anda, dan motivasi diri anda. Maka sukses hanya soal waktu.

You might also like