You are on page 1of 9

Ulkus peptikum

Ulkus peptikum
DEFINISI
Ulkus Peptikum adalah luka berbentuk bulat atau oval yang terjadi karena lapisan lambung atau usus dua belas jari (duodenum) telah termakan oleh asam lambung dan getah pencernaan. Ulkus yang dangkal disebut erosi. Pepsin adalah suatu enzim yang bekerja sama dengan asam klorida (HCl) yang dihasilkan oleh lapisan lambung untuk mencerna makanan, terutama protein. Ulkus peptikum terjadi pada lapisan saluran pencernaan yang telah terpapar oleh asam dan enzim-enzim pencernaan, terutama pada lambung dan usus dua belas jari.

ETIOLOGI
Ulkus peptikum biasanya disebabkan oleh hipersekresi asam lambung, namun ini hanya merupakan salah satu faktor penyebab. Ulkus peptikum bisa pula disebabkan oleh: - Dekstruksi mukosa lambung - Obat-obatan (aspirin) - Zat-zat perangsang (alkohol/kafein) - Stress, emosi - Helicobacter pylori

Manifestasi Klinik Nyeri, Biasanya, pasien dengan ulkus mengeluh nyeri tumpul, seperti tertusuk atau sensasi terbakar di epigastrium tengah atau di punggung. Pirosis (Nyeri Uluhati), Beberapa pasien mengalami sensasi luka bakar pada esophagus dan lambung, yang naik ke mulut, kadang-kadang disertai eruktasi asam. Eruktasi, atau sendawa umum terjadi bila lambung pasien kosong. Muntah, Meskipun jarang pada ulkus duodenal takterkomplikasi, muntah dapat menjadi gejala ulkus peptikum. Konstipasi dan Perdarahan, Konstipasi dapat terjadi pada pasien ulkus, kemungkinan sebagai akibat dari diet dan obatobatan.

Patofisiologi Ulkus peptikum terjadi karna ketidakseimbangan pada mekanisme pertahanan mukosa gastroduodenal dan kerusakan mukosa karna asam lambung serta pepsin, dengan kombinasi jejas lingkungan atau imunologik yang turut menyertai. Pertahanan mukosa terganggu oleh iskemia dan syok, pengosongan lambung yang lambat, atau refluks duodenumlambung. Pertahanan yang normal meliputi: 1. Sekresi mukus permukaan dan bikarbonat 2. System transport sel epitel apical 3.Aliran darah mukosa yang mempertahankan integritas mukosa dan regenerasi epitel 4. Prostaglandin Sebagian besar ulkus peptikum disebabkan oleh infeksi H. pylori, bakteri.

DIAGNOSA Nyeri lambung yang khas merupakan petunjuk adanya ulkus. Diperlukan beberapa pemeriksaan untuk memperkuat diagnosis karena kanker lambung juga bisa menyebabkan gejala yang sama. 1.Endoskopi adalah suatu prosedur dimana sebuah selang lentur dimasukkan melalui mulut dan bisa melihat langsung ke dalam lambung. 2.Rontgen dengan kontras barium dari lambung dan duodenum (juga disebut barium swallow atau seri saluran pencernaan atas) dilakukan jika ulkus tidak dapat ditemukan dengan endoskopi. 3.Analisa lambung merupakan suatu prosedur dimana cairan lambung dihisap secara langsung dari lambung dan duodenum sehingga jumlah asam bisa diukur. 4.Pemeriksaan darah tidak dapat menentukan adanya ulkus, tetapi hitung jenis darah bisa menentukan adanya anemia akibat perdarahan ulkus.

Penatalaksanaan Penurunan Stres dan Istirahat. Pasien memerlukan bantuan dalam mengidentifikasi situasi yang penuh stres atau melelahkan

Penghentian Merokok. Penelitian telah menunjukkan bahwa merokok menurunkan sekresi bikarbonat dari pancreas ke dalam duodenum. Modifikasi Diet. Tujuan diet untuk pasien ulkus
peptikum adalah untuk menghindari sekresi asam yang berlebihan dan hipermotilitas saluran GI. Obat-obatan. Saat ini, obat-obatan yang paling sering digunakan dalam pengobatan ulkus mencakup antagonis reseptor histamin (antagonis reseptor H), yang menurunkan sekresi asam lambung;

DAFTAR PUSTAKA http://www.slideshare.net/yesiakd/asuhan-keperawatan-ulkuspeptikum ttp://www.slideshare.net/septianraha/ulkus-peptikum-musriani http://keperawatan-gun.blogspot.com/2008/05/asuhan-keperawatanklien-dengan-ulkus.html

You might also like