You are on page 1of 7

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik Sub pokok bahasan Waktu Sasaran Tempat

: : : : :

Imunisasi Imunisasi TT (Tetanus toxoid) pada kehamilan 40 menit xxxxxxxxxxxxxxxxxxx xxxxxxxxxxx

I.

TUJUAN INSTRUKSIONAL UMUM Setelah mengikuti pertemuan ini, peserta dapat memahami pentingnya imunisasi TT.

II.

TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS 1. Menjelaskan pengertian dan manfaat dari imunisasi TT 2. Diharapkan ibu dapat memahami pentingnya imunisasi TT, manfaat imunisasi TT, jumlah dosis imunisasi TT, efek samping imunisasi TT, serta mengetahui tempat pelayanan untuk mendapatkan imunisasi TT.

III.

MATERI 1. Definisi imunisasi TT 2. Manfaat Imunisasi TT 3. Jumlah dosis imunisasi TT 4. Efek sampingimunisasi TT 5. Tempat pelayaanan untuk mendapatkan imunisasi TT

IV.

METODE 1. Ceramah 2. Tanya Jawab

V.

MEDIA Leaflet; Flip Chart

VI.

KEGIATAN PENYULUHAN No. 1. MATERI Pembukaan KEGAIATAN Membuka pertemuan dengan mengucapkan salam Memperkenalkan diri sendiri Menjelaskan tujuan umum dan tujuan khusus pertemuan kali ini Menyampaikan waktu / kontrak waktu yang akan digunakan dan mendiskusikan Memberikan sedikit gambaran mengenai informasi yang akan disampaikan pada hari ini 2. Pelaksanaan Menjelaskan definisi imunisasi TT, manfaat imunisasi TT, Jumlah dan dosis imunisasi TT, Efek samping imunisasi TT, Tempat pelayanan untuk mendapatkan imunisasi TT Menyimpulkan seluruh materi yang telah diberikan 3. Evaluasi : Membuka sesi tanya jawab kepada peserta Peserta dapat mengulang kembali apa yang telah dijelaskan tadi 20 menit 10 menit WAKTU 5 menit

4.

Terminasi :

Mengakhiri pertemuan. Pembicaraan mengucapkan terima kasihatas perhatian

5 menit

peserta Mengucapkan salam penutup

VII.

KRITERIA EVALUASI 1. Peserta tahu tentang Pengertian penyakit tetanus 2. Peserta tahu tentang Manfaat Imunisasi TT Ibu hamil 3. Peserta tahu tentang Jumlah dan dosis pemberian imunisasi TT untuk ibu hamil 4. Peserta tahu tentang Umur kehamilan mendapat imunisasi TT 5. Peserta tahu tentang Jarak pemberian imunisasi TT1 dan TT2 6. Peserta tahu tentang Efek samping imunisasi TT dan Tempat pelayanan untuk mendapatkan imunisasi TT

MATERI PENYULUHAN

A. DEFINISI IMUNISASI TT Imunisasi Tetanus Toksoid adalah proses untuk membangun kekebalan sebagai upaya pencegahan terhadap infeksi tetanus (Idanati, 2005).Vaksin Tetanus yaitu toksin kuman tetanus yang telah dilemahkan dan kemudian dimurnikan (Setiawan, 2006). Penyakit tetanus adalah penyakit yang disebabkan oleh racun kuman Clostridium tetani. Penyakit ini sangat berbahaya, karena dapat menimbulkan kejang dan kegagalan pernapasan, yang berujung pada kematian. Pada dasarnya siapa saja dapat terkena penyakit tetanus.Tetapi yang paling rentan adalah bayi baru lahir dan ibu yang melahirkan.Oleh karena itu, kelompok ini menjadi perhatian utama pencegahan penyakit tetanus. Pencegahan tetanus pada ibu danbayi dilakukan dengan mengimunisasi ibu yang sedang hamil.

B. MANFAAT IMUNISASI TT IBU HAMIL 1. Melindungi bayinya yang baru lahir dari tetanus neonatorum (BKKBN, 2005; Chin, 2000). Tetanus neonatorum adalah penyakit tetanus yang terjadi pada neonatus (bayi berusia kurang 1 bulan) yang disebabkan oleh clostridium tetani, yaitu kuman yang mengeluarkan toksin (racun) dan menyerang sistim saraf pusat (Saifuddin dkk, 2001) 2. Melindungi ibu terhadap kemungkinan tetanus apabila terluka (Depkes RI, 2000). Kedua manfaat tersebut adalah cara untuk mencapai salah satu tujuan dari program imunisasi secara nasional yaitu eliminasi tetanus maternal dan tetanus neonatorum (Depkes, 2004)

C. JUMLAH DAN DOSIS PEMBERIAN IMUNISASI TT UNTUK IBU HAMIL Imunisasi TT untuk ibu hamil diberikan 2 kali (BKKBN, 2005), dengan dosis 0,5 cc di injeksikan intramuskuler/subkutan dalam (Depkes RI, 2000). Imunisasi TT sebaiknya diberikan sebelum kehamilan 8 bulan untuk mendapatkan imunisasi TT lengkap (BKKBN, 2005). TT1 dapat diberikan sejak di ketahui postif hamil dimana biasanya di berikan pada kunjungan pertama ibu hamil ke sarana kesehatan (Depkes RI, 2000). ANTIGEN TT1 TT2 TT3 TT4 TT5 INTERVAL LAMA (Selang Waktu Minimal) PERLINDUNGAN Pada kunjungan antenatal pertama 4 minggu setelah TT1 3 tahun 6 bulan setelah TT2 1 tahun setelah TT3 1 tahun setelah TT4 5 tahun 10 tahun 25 tahun seterusnya % PERLINDUNGAN

80 95 99 99

D. EFEK SAMPING IMUNISASI TT Biasanya hanya gejala-gejala ringan saja seperti nyeri, kemerahan dan pembengkakan pada tempat suntikan (Depkes RI, 2000). TT adalah antigen yang sangat aman dan juga aman untuk wanita hamil. Tidak ada bahaya bagi janin apabila ibu hamil mendapatkan imunisasi TT (Saifuddin dkk, 2001). Efek samping tersebut berlangsung 1-2 hari, ini akan sembuh sendiri dan tidak perlukan tindakan/pengobatan (Depkes RI, 2000).

E. TEMPAT PELAYANAN UNTUK MENDAPATKAN IMUNISASI TT a. b. c. d. e. f. g. h. Puskesmas Rumah sakit Rumah bersalin Polindes Posyandu Rumah sakit swasta Dokter praktik, dan Bidan praktik (Depkes RI, 2004).

DAFTAR PUSTAKA

Depkes. 2002. Buku Imunisasi Indonesia. Jakarta.

Prawirohardjo, S. 2005. Ilmu Kebidanan. Jakarta : YPS SP

Manuaba, Ida Bagus Gede. 1998. Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana Untuk Pendidikan Bidan. Jakarta : EGC

You might also like