You are on page 1of 2

CERITA

Hay kawan :D

DELAPAN

Kenalin nih, aku salah satu siswa kelas VIII B SMPN 1 CISAYONG. Kali ini aku akan menceritakan tentang VIII B beserta isinya. Kelas VIII B adalah salah satu kelas unggulan di SMPN 1 CISAYONG, yang lebih tepatnya adalah kelas Bahasa Inggris. Meski kelas bahasa Inggris tapi kita disini bukan bule lho, tenang aja kita bisa kok bahasa Indonesia dan Sunda juga. Gak hanya itu kawan, kita disini juga punya satu keunggulan lagi yaitu Kebersamaan. Yah meski kadangkala kita kadang suka salah paham, bertengkar, saling debat pendapat, pokoknya banyak lagi deh. Tapi, itu yang dapat membuat kita itu harus lebih berpikir dewasa dan belajar berapresiasi. Di kelas VIII B ini juga, kita juga sudah dapat pelajaran bagaimana menjadi lebih baik dari yang sebelumnya. Contohnya kalau kita diberi nasihat oleh para Guru, berarti tandanya kita itu udah melakukan sebuah kesalahan. Disitu kita sadar, kita bukan lagi murid yang pikirannya masih kanak-kanak yang belum mengerti apa itu Kesalahan dan Perubahan. Dan meski kesalahan kami banyak, dan juga yang harus kita berubah juga gak kalah banyak. Tapi insya alloh kita bisa melakukannya secara perlahan-lahan. Oh ya kawan, di VIII B ini juga kebanyakan orangnya narsis-narsis lho! Apalagi nih kalau misalnya ada kamera lewat, pasti pada langsung berpose dengan seeenarsis-narsisnya. Mungkin yah kita itu kelihatannya alay, agak katro. Tapi jangan salah itulah yang bisa bikin kita itu have fun dan PD. Yang lebih mengasyikkan lagi, kami sering nonton film horror bersama di kelas.

Nah, kalau lagi suasana seperti ini nih kerasa banget tuh Kebersamaanya. Pokok nya seru banget deh. Sekian dulu deh ceritanya. Terimakasih telah membaca ya, semoga kalian bisa mengambil sisi positif dari cerita ini. Aamiin Cherrs

You might also like