You are on page 1of 4

Adapun contoh soal uas/ukk bahasa Indonesia ( BINDO ) kelas 5 semester 2/Genap ini adalah sebagai berikut : I.

Pilihlah a, b, c atau d pada jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang ( x ) !

1. Jika ingin tahu nomor telepon rumah sakit, kamu dapat mencarinya di.... a. jadwal acara televisi b. Agenda harian c. Buku panduan telepon d. jadwal acara radio 2. Aku sendiri ingin marah, tetapi kutahan. Cerdik juga si Kimung mempermainkanku. Aku tetap bisa mengendalikan diri. Bagaimana tokoh aku dalam kutipan cerita tersebit? a. sombong b. Cerdik c. sabar d. usil 3. Buku Ulna terbawa oleh Rahma. Awalan ter pada kata terbawa mengandung arti... a. dapat di b. Tidak sengaja c. paling d. memiliki 4. Ketika bermain drama, hal yang penting diucapkan adalah... a. naskah drama b. Latar drama c. dialog

d. Amanat 5. Kita harus mematuhi peraturan sekolah. Persamaan kata mematuhi adalah... a. menaati b. Melanggar c. melaksanakan d. Mencari

6. Puisi yang bercerita tentang keindahan pagi, akan lebih tepat jika dibacakan dengan ekspresi... a. sedih b. Gembira c. terharu d. Semangat 7. Orang yang mengatur peran para tokoh dalam pementasan drama disebut.... a. aktor b. Aktris c. sutradara d. Dalang

8. Acara OVJ yang dibintangi Sule dan kawan-kawan termasuk jenis drama... a. laga b. Komedi c. tragedi d. Legenda

9. Intan suka makan roti...keju. Kata depan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah... a. di b. Ke c. dari d. Dengan 10. Memberikan komentar harus disertai.... a. teman b. Catatan c. alasan d. gurauan

Soal isian UAS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Semester 2

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar! Kucingku berbulu lebat. Awalan ber pada kata berbulu mengandung arti.... Ayahku pulang dari desa membawa buah tangan. Buah tangan artinya... Kasihan anak itu menderita tuna wicara. Tuna wicara artinya.... Sekian surat dariku. Kalimat tersebut merupakan bagian . . . . surat Percakapan dalam drama disebut.... Rambut Nina panjang.... rambut Nani pendek. Kata sambung yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah... Orang yang mengatur jalannya sebuah drama disebut... Sebelum melaksanakan wawancara, terlebih dahulu harus menyusun...

Tangkuban parahu adalah cerita rakyat dari daerah .... Adegan di awal drama di sebut.... Soal Essay UKK B. Indo Kelas 5

III. Essay ! Buatlah 3 kalimat dengan menggunakan kata melukis, pelukis dan lukisan Rubahlah kalimat ini ke dalam kalimat perintah! "Ibu meminta Zahra untuk membeli garam di warung" Rubahlah kalimat di bawah ke dalam kalimat majemuk setara! a.) Ayahku bekerja sebagai seorang dokter, b). Ibuku bekerja sebagai seorang sekretaris Buatlah kalimat dengan makna konotasi dan denotasi dengan menggunakan kata buah! a.) makna denotasi, b.) makna konotasi Buatlah sebuah kalimat dengan menggunakan kata berawalan ter ,yang mengandung arti tidak sengaja - See more at: http://www.soalbagus.com/2013/04/soal-uas-b-indonesia-kelas-5-semester2.html#sthash.IFJmkLiJ.dpuf

You might also like