You are on page 1of 9

Dance floor attractive

Pernahkah Anda melihat ilustrasi retro atau pop art bergambar tarian free style? Mungkin sering, ya? ;) Nah, kini Anda tidak lagi sekadar melihat dan memandanginya, karena sekarang Anda akan membuatnya sendiri! Ayo, lakukan! Ikuti langkah-langkah ajaib berikut ini. 1. Atur layout sebagai berikut.

Gambar 22.1 Pengaturan layout 2. Klik File >> Import (Ctrl + I) lalu ambil gambar dengan nama break-dancer. Lalu drag dan tarik di tengah-tengah halaman layout seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.2 Import image

3. Klik gambar tersebut lalu pilih menu Bitmaps >> Convert To Bitmap agar gambar berubah menjadi bitmap dengan ketentuan seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.3 Convert to bitmap 4. Klik Bitmaps >> Outline Trace >> Clipart. Atur image hingga berubah menjadi clipart dengan ketentuan seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.4 Power trace clipart

5. Hasil clipart pada image seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.5 Power trace clipart 6. Buat percikan tinta menggunakan Text Tool lalu pilih text jenis split splat spoldge yang tersedia pada folder font distro dan telah Anda install di komputer. Lalu, dengan kombinasi huruf G dan J.Klik kanan lalu pilih Convert To Curve. Berikan Uniform Fill (Shift + F11) dengan kombinasi C = 0, M =100, Y = 100, K =0. Untuk warna kuning, berikan Uniform Fill dengan kombinasi C = 0, M =0, Y = 100, K =0. Kemudian letakkan di kaki sebelah kiri seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.6 Percikan tinta di kaki kiri

7. Lanjutkan percikan tinta menggunakan Text Tool dengan font yang sama, dengan kombinasi huruf S dan Z. Berikan warna kuning dan merah dengan uniform yang sama dengan warna percikan sebelumnya, lalu letakkan di kaki kanan.

Gambar 22.7 Percikan tinta di kaki kanan 8. Untuk percikan tinta di tangan, gunakan font yang sama dengan kombinasi huruf N, M, dan X. Berikan warna merah dan kuning juga, seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.8 Percikan tinta di telapak tangan bawah

9. Gunakan Pen Tool untuk membuat untaian di antara badan objek. Bentuk pola secara zig-zag. Berikan Uniform Fill (Shift + F11) dengan kombinasi C = 100, M =0, Y = 0, K =0 seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.9 Line zig-zag berwarna biru 10. Dengan Shape Tool , lengkungkan titik tiap poin kemudian duplikat menjadi 3 bagian. Atur posisi tiap zig-zag, berikan Uniform Fill (Shift + F11) dengan kombinasi C = 0, M =60, Y = 100, K =0 (warna orange) dan C = 0, M =0, Y = 100, K =0 (warna kuning) seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.10 Duplikat untaian warna disekitar badan

11. Gunakan Pen Tool dan lengkungkan menggunakan Shape Tool untuk membuat pola abstrak. Duplikat di sekitar untaian warna. Berikan warna yang sama dengan warna ketiga untaian warna tersebut, seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.11 Pola abstrak pada untaian warna 12. Buat pola line berbentuk segitiga memanjang menggunakan Pen Tool. Klik line berbentuk segitiga lalu berikan Uniform Fill (Shift + F11) dengan kombinasi C = 0, M =0, K = 0, Y = 0. Hasilnya seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.12 Pola segitiga memanjang

13. Duplikat menggunakan perintah Arrange >> Transformations >> Rotate. Klik objek lalu pilih tombol Apply To Duplikat dengan ketentuan sebagai berikut.

Gambar 22.13 Pengaturan duplikat pada pola line segitiga 14. Dengan Shape Tool, poin-poin pada ujung line segitiga tersebut rapikan sesuai panjang dan lebar halaman layout. Hasil dari duplikat rotate pada objek segitiga tersebut sebagai berikut.

Gambar 22.14 Hasil duplikat line berbentuk segitiga

15. Klik satu per satu kemudian tekan Ctrl + G (Group). Gunakan Transparency Tool untuk membuat line segitiga menjadi transparan, dengan pengaturan sebagai berikut.

Gambar 22.15 Pengaturan transparency pada line segitiga 16. Buang outline pada line segitiga dengan cara klik kanan lalu pilih tanda sebelah kanan. Hasil duplikat rotate tersebut adalah sebagai berikut. pada pallet warna

Gambar 22.16 Transparan pada group line segitiga

17. Gunakan Pen Tool untuk menggambar pola acak dengan unjung sudut yang lancip. Berikan Uniform Fill warna merah, kuning, orange, dan biru. Seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.17 Pola acak dengan warna yang cerah menggunakan Pen Tool 18. Untuk menambah aksesori, gunakan Text Tool dengan kombinasi free style dan be your self. Gunakan tipe font base 02, dengan ukuran yang berbeda. Berikan warna kuning. Hasilnya seperti gambar di bawah ini.

Gambar 22.18 Finishing design

You might also like