You are on page 1of 1

Tugas Mata Kuliah Jaringan Antrian 10 Oktober 2012 Continuos Time Markov Chain

1.

Suatu perusahaan penjualan online via telepon mempunyai 2 operator pada sistem call centrenya, untuk melayani panggilan pelanggan. Sistem call centre perusahaan juga dilengkapi dengan sistem hold panggilan yang memungkinkan pelanggan yang datang sementara operator sibuk akan dimasukkan dalam antrian(kebijakan perusahaan, supaya pelanggan tidak meninggalkan sistem sementara menunggu dalam mode hold, pelanggan akan diperdengarkan lagu terbaru duaet Anang-Syahrini). Kebijakan lain perusahaan, supaya tidak terjadi pelanggan menunggu terlalu lama, sistem hanya membatasi 5 tempat saja untuk pelanggan yang menunggu, dan juga perusahaan akan mengaktifkan operator ke-3 jika jumlah pelanggan dalam sistem (yang menunggu ditambah yang sedang dilayani) lebih dari 4. Sementara jika jumlah pelanggan dalam sistem kurang atau sama dengan 4, operator ketiga ini tidak terlibat penanganan panggilan tetapi dia hanya bertugas sebagai supervisor saja yang memonitor transaksi yang sedang berlangsung. Jika diasumsikan proses kedatangan pelanggan adalah suatu proses poisson dengan laju kedatangan =20 panggilan per jam dan waktu layanan terdistribusi eksponensial dengan laju layanan masing-masing =10 panggilan per jam. a. Tentukan rumus untuk menhitung probabilitas k pelanggan dalam sistem (8)? b. Hitung probabilitas pelanggan yang datang akan menerima nada sibuk (blocking)? c. Hitung rata-rata jumlah pelanggan dalam sistem.

You might also like