You are on page 1of 122

i

UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA


TAHUN 2013/2014
PPG SMK PRODUKTIF
DIKTI UNS TH2013/2014
TEKNIK
PEMESINAN
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
ii
KATA PENGANTAR
Melihat perkembangan dalam dunia pendidikan kejuruan yang semakin
berkembang baik dari sistem atau metode yang ada, menuntut segala komponen
pendidikan untuk terlibat aktif dalam mendukung jalannya pendidikan yang ada.
Untuk dapat mencapai tujuan dari pendidikan kejuruan seorang pendidik harus
mampu melaksanakan proses pembelajaran dengan baik sesuai dengan kaidah
kaidah dalam pendidikan kejuruan yang sudah ditetapkan. Peserta didik dari
pendidikan kejuruan sebagai orientasi dalam proses pembelajaran diharapkan
mampu untuk menduplikasikan sekaligus mengembangkan dari hasil proses
pembelajaran yang ada baik dalam wujud afektif, kognitif dan tentunya
psikomotorik sebagai tolok ukur tercapainya tujuan pendidikan. Untuk dapat
mencapai hal tersebut di atas tentu banyak faktor yang harus diperhatikan sebagai
komponen pendukung jalannnya sistem pendidikan yang ada. Bahan ajar untuk
siswa atau pengajar sekaligus dilengkapi media ajar merupakan salah bagian
dalam komponen pendukung yang harus ada.
Bahan ajar siswa ini dapat dipergunakan oleh para siswa khususnya dari
pendidikan kejuruan teknik pemesinan kelas XI yang ingin memahami mengenai
dasar dasar dalam bekerja dengan mesin bubut sekaligus alat potong.
Dengan membaca buku ini, para siswa diharapkan akan memperoleh
pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja sebagai dasar pengembangan diri
untuk diterapkan, bekerja di bengkel sekolah atau industri nantinya. Oleh karena
itu disarankan setiap siswa sebagai peserta didik untuk mempelajari bahan ajar ini
dengan sungguh sungguh, teliti, dan mengikuti petunjuk yang ada.
Melalui bahan ajar ini, para pembaca memperoleh pengetahuan
diantaranya
1) Mengetahui teori dasar mesin bubut dalam hal prinsip kerja serta bagian
bagian utama mesin bubut dengan kegunaannya.
2) Mengetahui prinsip dasar perawatan mesin bubut
3) Mengetahui macam macam alat potong mesin
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
iii
4) Mengetahui parameter proses pembubutan dan geometri alat potong mesin
bubut.
Penyusun mengucapkan banyak terima kasih atas segala bimbingan dan
masukan dalam penyusunan bahan ajar ini, semoga bisa bermanfaat bagi kita
semua.
Surakarta, Januari 2013
Petrus Sigid Nugroho, S.Pd.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
iv
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR.............................................................................................. ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL ................................................................................................. viii
DAFTAR GAMBAR............................................................................................... ix
PETA KONSEP BAHAN AJAR ............................................................................ xv
BAB 1 ...................................................................................................................... 1
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT............................................................................. 1
A. PENGERTIAN MESIN BUBUT...................................................................... 1
B. FUNGSI MESIN BUBUT ................................................................................ 1
C. PRINSIP KERJA MESIN BUBUT................................................................... 1
D. BAGIAN BAGIAN MESIN BUBUT ........................................................... 4
1. Sumbu Utama (Main spindel) ........................................................................ 6
2. Meja mesin .................................................................................................... 7
3. Eretan (Carriage)........................................................................................... 8
4. Kepala Lepas (Tail stock)............................................................................... 9
5. Tuas Pengatur Kecepatan Transporter dan Sumbu Pembawa........................ 10
6. Plat Tabel Kecepatan Transporter dan Sumbu .............................................. 11
7. Tuas pembalik transporter dan sumbu pembawa .......................................... 11
8. Tabel Kecepatan Sumbu Utama ................................................................... 11
9. Tuas Pengatur Kecepatan Sumbu Utama...................................................... 12
10. Penjepit pahat (Tool Post) .......................................................................... 13
11. Eretan Atas ................................................................................................ 14
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
v
12. Keran Pendingin ........................................................................................ 15
13. Roda Pemutar ............................................................................................ 15
14. Transporter dan Sumbu Pembawa .............................................................. 15
15. Tuas Penghubung....................................................................................... 16
16. Eretan Lintang ........................................................................................... 16
E. JENIS JENIS MESIN BUBUT..................................................................... 17
1. Jenis mesin bubut pada garis besarnya diklasifikasikan dalam empat
kelompok......................................................................................................... 17
2. Secara prinsip lain mesin bubut dapat dibedakan menjadi beberapa jenis.: ... 20
F. PENGOPERASIAN MESIN BUBUT............................................................. 25
1. Pengecekan.................................................................................................. 25
2. Penyetelan ................................................................................................... 28
3. Pengoperasian.............................................................................................. 29
G. PERAWATAN MESIN BUBUT.................................................................... 33
1. Preventive Maintenance............................................................................... 33
2. Komponen yang rawan kerusakan............................................................. 37
H. CARA MEMBONGKAR DAN MEMASANG BAGIAN MESIN.................. 42
I. ALAT KELENGKAPAN MESIN BUBUT...................................................... 46
1. Chuck (Cekam) ............................................................................................ 46
2. Plat pembawa............................................................................................... 48
3. Pembawa ..................................................................................................... 48
4. Penyangga ................................................................................................... 49
5. Kolet (Collet)............................................................................................... 50
6. Senter .......................................................................................................... 51
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
vi
7. Taper Attachment ( Kelengkapan tirus)........................................................ 52
BAB II.................................................................................................................... 56
IDENTIFIKASI ALAT POTONG MESIN BUBUT ............................................... 56
A. PENGERTIAN ALAT POTONG................................................................... 56
B. GEOMETRIS ALAT POTONG..................................................................... 56
1. Pahat Bubut Rata Kanan .............................................................................. 59
2. Pahat Bubut rata Kiri ................................................................................... 59
3. Pahat Bubut Muka ....................................................................................... 60
4. Pahat Bubut Ulir .......................................................................................... 61
C. MACAM MACAM ALAT POTONG DAN PENGGUNAAN.................... 61
1. Pahat Bubut Luar ......................................................................................... 61
2. Pahat Bubut dalam....................................................................................... 62
3. Pahat potong ................................................................................................ 63
4. Pahat Profil .................................................................................................. 64
5. Pahat Keras.................................................................................................. 64
6. Bor senter .................................................................................................... 66
7. Kartel........................................................................................................... 67
D. MATERIAL PAHAT ..................................................................................... 68
BAB III .................................................................................................................. 71
PROSES PEMBUBUTAN...................................................................................... 71
A. PENGERTIAN PROSES BUBUT.................................................................. 71
B. PARAMETER YANG DIATUR PADA PROSES BUBUT............................ 72
1. Kecepatan putar n (speed) ............................................................................ 72
2. Gerak makan, f (feed)................................................................................... 73
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
vii
3. Kedalaman potong a (depth of cut)............................................................... 74
C. PENENTUAN LANGKAH KERJA PROSES BUBUT.................................. 75
D. PERENCANAAN DAN PERHITUNGAN PROSES BUBUT........................ 78
E. PROSES PEMBUBUTAN LURUS ................................................................ 79
F. PROSES PEMBUBUTAN TIRUS.................................................................. 80
G. PROSES PEMBUBUTAN ULIR ................................................................... 84
EVALUASI .......................................................................................................... 106
A. Soal Pilihan Ganda ....................................................................................... 106
B. Soal Essay .................................................................................................... 108
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................... 109
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
viii
DAFTAR TABEL
Tabel 2. 1. Jenis jenis Pahat Carbide Berdasarkan Nomor ISO............................. 65
Tabel 2. 2. Jenis Pahat HSS..................................................................................... 69
Tabel 3. 1. Dimensi Ulir Metris............................................................................... 86
Tabel 3. 2. Dimensi Ulir Whitworth ........................................................................ 87
Tabel 3. 3. Kecepatan Potong Proses Bubut Rata Dan Proses Bubut Ulir Untuk
Pahat HSS............................................................................................................... 90
Tabel 3. 4. Kecepatan Potong Pahat HSS (High Speed Steel) ................................ 101
Tabel 3. 5. Daftar Kecepatan Potong Pembubutan................................................. 102
Tabel 3. 6. Kecepatan Pemakanan Untuk Pahat HSS............................................. 103
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
ix
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. 1. Susunan Roda Gigi Pada Gearbox ....................................................... 2
Gambar 1. 2. Perpindahan Putaran Dari Motor Melalui Belt Dan Roda Gigi ............. 3
Gambar 1. 3. Komponen Pada Kotak Apron ............................................................. 3
Gambar 1. 4. Bagian Bagian Mesin Bubut.............................................................. 4
Gambar 1. 5. Bagian Utama Mesin Bubut ................................................................. 5
Gambar 1. 6. Kepala Tetap........................................................................................ 6
Gambar 1. 7. Sumbu Utama...................................................................................... 7
Gambar 1. 8. Meja Mesin.......................................................................................... 7
Gambar 1. 9. Eretan (carriage) ................................................................................. 9
Gambar 1. 10. Kepala Lepas ................................................................................... 10
Gambar 1. 11. Tuas Pengatur Kecepatan................................................................. 10
Gambar 1. 12. Tuas Pembalik Putaran..................................................................... 11
Gambar 1. 13. Plat Tabel Kecepatan Sumbu Utama ................................................ 12
Gambar 1. 14. Tuas Pengatur Kecepatan Sumbu Utama.......................................... 13
Gambar 1. 15. Penjepit Pahat (Tools Post) .............................................................. 14
Gambar 1. 16. Eretan atas ....................................................................................... 14
Gambar 1. 17. Keran Pendingin .............................................................................. 15
Gambar 1. 18. Poros Transporter Dan Sumbu Pembawa ......................................... 16
Gambar 1. 19. Dimensi Utama Mesin Bubut ........................................................... 17
Gambar 1. 20. Mesin Bubut Ringan ........................................................................ 18
Gambar 1. 21. Mesin Bubut Sedang........................................................................ 18
Gambar 1. 22. Mesin Bubut Standar........................................................................ 19
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
x
Gambar 1. 23. Mesin Bubut Meja Panjang.............................................................. 20
Gambar 1. 24. Mesin Bubut Center Lathe............................................................... 21
Gambar 1. 25. Mesin Bubut Sabuk.......................................................................... 21
Gambar 1. 26. Mesin Bubut Vertical Turning And Boring Milling .......................... 22
Gambar 1. 27. Mesin Bubut Facing Lathe............................................................... 23
Gambar 1. 28. Mesin Bubut Turret.......................................................................... 24
Gambar 1. 29. Mesin Bubut Turret Jenis Sadel........................................................ 24
Gambar 1. 30. Mesin Bubut Turret Vertikal. ........................................................... 25
Gambar 1. 31. Eretan .............................................................................................. 26
Gambar 1. 32. Kepala Lepas Mesin......................................................................... 27
Gambar 1. 33. Rumah Pahat Mesin Bubut............................................................... 27
Gambar 1. 34. Penyettingan Kesejajaran Kepala Lepas ........................................... 28
Gambar 1. 35. Penyetelan Kesejajaran Center Dengan Dial Indicator..................... 28
Gambar 1. 36. Penyettingan Kelurusan Benda Kerja ............................................... 29
Gambar 1. 37. Pemasangan Center Pada Kepala Lepas ........................................... 30
Gambar 1. 38. Pengecekan Ketinggian Pahat .......................................................... 30
Gambar 1. 39. Pemasangan Benda Kerja Pada Cekam............................................ 31
Gambar 1. 40. Penggunaan Center Kepala Lepas. ................................................... 31
Gambar 1. 41. Pengencangan Baut dan Tuas pada Kepala Lepas............................. 32
Gambar 1. 42. Pengaturan Kecepatan Putar Mesin dan Hasil Pembubutan. ............. 33
Gambar 1. 43. Pelumasan Roda Gigi....................................................................... 34
Gambar 1. 44. Perawatan Pada Meja Mesin Bubut .................................................. 34
Gambar 1. 45. Pelumasan Pada Kepala Lepas ......................................................... 35
Gambar 1. 46. Pelumasan Pada Alur Eretan Melintang ........................................... 35
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
xi
Gambar 1. 47. Pelumasan Pada Nipel Dudukan Poros Transporter ......................... 36
Gambar 1. 48. Membuka Lubang Pengisian Oli Pelumas Gearbox.......................... 36
Gambar 1. 49. Pelumasan Pada Rack Mesin Bubut ................................................ 37
Gambar 1. 50. Pahat Bubut Pada Tool Post ............................................................. 38
Gambar 1. 51. Eretan Mesin Bubut ......................................................................... 38
Gambar 1. 52. Belt Mesin Bubut ............................................................................. 39
Gambar 1. 53. Bed (Meja Mesin) ............................................................................ 39
Gambar 1. 54. Poros Transporter............................................................................ 40
Gambar 1. 55. Rem Pada Mesin Bubut.................................................................... 41
Gambar 1. 56. Tuas Pada Kepala Lepas .................................................................. 41
Gambar 1. 57. Cekam Mesin Bubut ........................................................................ 42
Gambar 1. 58. Bagian Dudukan Pahat..................................................................... 43
Gambar 1. 59. Komponen Pengatur Kekencangan Belt ........................................... 43
Gambar 1. 60. Melepaskan Rahang Cekam Rahang 3 ............................................. 44
Gambar 1. 61. Memasang Rahang 3........................................................................ 45
Gambar 1. 62. Memasang Cekam Ke Mesin ........................................................... 46
Gambar 1. 63. Cekam Rahang Tiga Sepusat (Self centering Chuck) ........................ 47
Gambar 1. 64. Cekam Rahang Tiga dan Empat Tidak Sepusat (Independence
Chuck). ................................................................................................................... 47
Gambar 1. 65. Plat Pembawa .................................................................................. 48
Gambar 1. 66. Pembawa ......................................................................................... 49
Gambar 1. 67. Penyangga dan Penggunaan Penyangga. .......................................... 49
Gambar 1. 68. Kolet................................................................................................ 50
Gambar 1. 69. Kelengkapam Kolet ......................................................................... 51
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
xii
Gambar 1. 70. Contoh Penggunaan Kolet................................................................ 51
Gambar 1. 71. Senter .............................................................................................. 52
Gambar 1. 72. Taper Attachment ............................................................................ 53
Gambar 2. 1. Geometris Pahat Bubut ...................................................................... 57
Gambar 2. 2. Geometri Pahat Bubut HSS................................................................ 57
Gambar 2. 3. Geometri Pahat Bubut Sisipan (Insert) ............................................... 58
Gambar 2. 4. Pahat Tangan Kanan Dan Pahat Tangan Kiri...................................... 58
Gambar 2. 5. Pahat Bubut Rata Kanan .................................................................... 59
Gambar 2. 6. Pahat Bubut Rata Kiri ........................................................................ 60
Gambar 2. 7. Pahat Bubut Muka ............................................................................. 60
Gambar 2. 8. Pahat Bubut Ulir Metrik..................................................................... 61
Gambar 2. 9. Jenis jenis Pahat Bubut dan Kegunaannya....................................... 62
Gambar 2. 10. Pahat Bubut Dalam.......................................................................... 63
Gambar 2. 11. Pembubutan Dalam.......................................................................... 63
Gambar 2. 12. Pahat Potong.................................................................................... 63
Gambar 2. 13. Pahat Profil ...................................................................................... 64
Gambar 2. 14. Pahat Keras...................................................................................... 65
Gambar 2. 15. Bor Senter........................................................................................ 67
Gambar 2. 16. Bagian Kartel................................................................................... 68
Gambar 2. 17. Diagram Sifat Material Pahat ........................................................... 69
Gambar 3. 1. Proses Bubut Rata, Bubut Permukaan dan Bubut Tirus ...................... 71
Gambar 3. 2. Panjang Permukaan Benda Kerja Yang Dilalui Pahat Setiap Putaran . 73
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
xiii
Gambar 3. 3. Gerakan Makan (f), dan Kedalaman................................................... 74
Gambar 3. 4. Proses Pemesinan Yang Dapat Dilakukan Pada Mesin Bubut :........... 75
Gambar 3. 5. Beberapa Contoh Proses Bubut Dengan Cara
Pencekaman/Pemegangan Benda Kerja Yang Berbeda-beda ................................... 76
Gambar 3. 6. Cara Pemasangan Pahat Bubut :......................................................... 77
Gambar 3. 7. Proses Bubut...................................................................................... 78
Gambar 3. 8. Gambar Rencana Pencekaman, Penyayatan, dan Lintasan Pahat ........ 80
Gambar 3. 9. Proses Membubut Tirus Luar dan Tirus Dalam Dengan
Memiringkan Eretan Atas, Gerakan Penyayatan Ditunjukkan oleh Anak Panah ...... 81
Gambar 3. 10. Proses Membubut Tirus Luar Dengan Bantuan Alat Bantu Tirus
(Taper Attachment) ................................................................................................. 82
Gambar 3. 11. Bagian Kepala Lepas Yang Bisa Digeser, Dan Pembubutan Tirus
Dengan Kepala Lepas Yang Digeser ....................................................................... 83
Gambar 3. 12. Gambar Benda Kerja Tirus dan Notasi Yang Digunakan.................. 84
Gambar 3. 13. Nama- nama Bagian Ulir ................................................................. 85
Gambar 3. 14. Ulir Segi Empat ............................................................................... 88
Gambar 3. 15. Pahat Ulir Metris Untuk Ulir Luar dan Ulir Dalam........................... 89
Gambar 3. 16. Proses Pembuatan Ulir Luar Dengan Pahat Sisipan.......................... 89
Gambar 3. 17. Setting Pahat Bubut Untuk Proses Pembuatan Ulir Luar .................. 90
Gambar 3. 18. Eretan Atas Diatur Menyudut Terhadap Sumbu Tegak Lurus Benda
Kerja dan Arah Pemakanan Pahat Bubut ................................................................. 91
Gambar 3. 19. Pengecekan Kisar Ulir Dengan Kaliber Ulir..................................... 92
Gambar 3. 20. Ulir Tunggal, Ulir Ganda Dua Dan Ulir Ganda Tiga ........................ 94
Gambar 3. 21. Beberapa Jenis Bentuk Profil Ulir .................................................... 95
Gambar 3. 22. Beberapa Jenis Bentuk Profil Ulir (Lanjutan)................................... 96
Gambar 3. 23. Profil Alur : ..................................................................................... 97
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
xiv
Gambar 3. 24. Bentuk Alur Kotak, Melingkar, dan V.............................................. 97
Gambar 3. 25. Proses Pemotongan Benda Kerja...................................................... 98
Gambar 3. 26. Pahat Kartel ..................................................................................... 99
Gambar 3. 27. Bentuk Kartel Dan Kisanya............................................................ 100
Gambar 3. 28. Jarak Tempuh Pahat Bubut ............................................................ 105
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
xv
PETA KONSEP BAHAN AJAR
IDENTIFIKASI
MESIN BUBUT
Pengertian, Fungsi
dan Prinsip Kerja
Bagian bagian
Mesin Bubut
Pengoperasian, Perawatan dan Cara
Membongkar pasang Bagian Mesin
Alat Kelengkapan
Mesin Bubut
IDENTIFIKASI ALAT
POTONG MESIN BUBUT
Pengertian Geometri Alat
Potong
Macam macam
Alat Potong
Material Pahat
TEORI PROSES
PEMBUBUTAN
Pengertian Parameter
Proses Bubut
Langkah Kerja
Proses Bubut
Perencanaan Dan
Perhitungan Proses Bubut
Macam Proses Pekerjaan
Bubut
MENGGUNAKAN MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG
MESIN BUBUT UNTUK BERBAGAI JENIS PEKERJAAN
1
BAB 1
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT
A. PENGERTIAN MESIN BUBUT
Mesin bubut (Turning Machine) adalah suatu jenis mesin perkakas
yang dalam proses kerjanya bergerak memutar benda kerja dan
menggunakan mata potong pahat (tools) sebagai alat untuk menyayat
benda kerja tersebut. Mesin bubut merupakan salah satu mesin proses
produksi yang dipakai untuk membentuk benda kerja yang berbentuk
silindris. Pada prosesnya benda kerja terlebih dahulu dipasang pada chuck
(pencekam) yang terpasang pada spindle mesin, kemudian spindle dan
benda kerja diputar dengan kecepatan sesuai perhitungan. Alat potong
(pahat) yang dipakai untuk membentuk benda kerja akan disayatkan pada
benda kerja yang berputar.
B. FUNGSI MESIN BUBUT
Fungsi utama mesin bubut konvensional adalah untuk
membuat/memproduksi benda benda berpenampang silindris, misalnya
poros lurus, poros bertingkat (step shaft), poros tirus (cone shaft), poros
beralur (groove shaft), poros berulir (screw thread) dan berbagai bentuk
bidang permukaan silindris lainnya misalnya anak buat catur (raja, ratu,
pion, dll.)
C. PRINSIP KERJA MESIN BUBUT
Mesin bubut menggunakan penggerak utama dari putaran motor
listrik. Putaran motor listrik diteruskan ke gearbox dengan menggunakan
belt (sabuk V). Kelemahan dari belt adalah adanya selip antara belt dengan
pulinya, sehingga rasio putaran berselisih sekitar 1%. Pada gearbox,
putaran dari motor listrik diteruskan oleh susunan roda gigi pengatur
kecepatan menuju ke spindel (Gambar 1.1) Putaran dari spindel dapat
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
2
diubah-ubah kecepatannya sesuai dengan ukuran dan jenis bahan dari
benda kerja. Semakin besar diameter benda kerja, maka semakin lambat
putaran yang digunakan dan sebaliknya.
Gambar 1. 1. Susunan Roda Gigi Pada Gearbox
Selain diteruskan putaran ke spindel utama, putaran motor juga
dipindahkan untuk memutar poros poros cacing atau poros transporter
untuk pembubutan otomatis dan pembuatan ulir. Pemindahan putaran ke
poros cacing ini melalui susunan roda gigi yang dapat dipindah-pindahkan
posisinya disesuaikan dengan kisar dan jenis ulir yang akan dibuat
(Gambar 1.2).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
3
Gambar 1. 2. Perpindahan Putaran Dari Motor Melalui Belt Dan Roda Gigi
Kemudian untuk pembubutan otomatis secara memanjang dan
melintang serta pembuatan ulir, putaran dari poros cacing diteruskan oleh
susunan roda gigi yang terdapat pada kotak apron (Gambar 1.3). Untuk
menghubungkannya dengan menarik tuas penghubung.
Gambar 1. 3. Komponen Pada Kotak Apron
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
4
D. BAGIAN BAGIAN MESIN BUBUT
Gambar 1. 4. Bagian Bagian Mesin Bubut
Keterangan
1. Head Stock
2. Kode pengatur kecepatan putaran
3. Handle pengatur putaran
4. Chuck
5. Benda kerja
6. Pahat (tool)
7. Tool post dan eretan atas
8. Eretan lintang
9. Bed mesin
10. Senter jalan
11. Tail stock
12. Pengunci barel
13. Lead screw
14. Feeding shaft
15. Roda pemutar / penggerak eretan memanjang
16. Rem mesin
17. Main swich
18. Coolant motor swich
19. Tabel mesin
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
5
20. Pengatur arah feeding shaft
21. Handle lead screw
Pada konstruksi mesin bubut, bagian-bagian utamanya dapat
dikelompokan menjadi lima bagian, diantaranya adalah : Kepala tetap,
meja mesin, carriage, kepala lepas dan mekanisme pemakanan.
Gambar 1. 5. Bagian Utama Mesin Bubut
Kepala tetap adalah ruang gearbox dari mesin yang berisikan
susunan roda gigi untuk mengatur kecepatan. Pada kepala tetap, spindel
utama terpasang pada bantalan yang berfungsi meneruskan putaran ke
benda kerja. Pada gearbox juga terdapat susunan roda gigi untuk
pembubutan otomatis dan ulir. Mekanisme ruang gearbox dapat dilihat
pada ( Gambar 1.6)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
6
Gambar 1. 6. Kepala Tetap
1. Sumbu Utama (Main spindel)
Sumbu utama atau dikenal dengan main spindel, merupakan suatu
sumbu utama mesin bubut yang berfungsi sebagai dudukan chuck (cekam),
plat pembawa, kolet, senter tetap, dan lain lain. (Gambar 1.7)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
7
Gambar 1. 7. Sumbu Utama
2. Meja mesin
Meja mesin adalah kerangka utama yang diatas kerangka tersebut
merupakan jalur carriage serta kepala lepas bertumpu dan bergeser. Alur
pada meja mesin biasanya berbentuk V dan datar atau rata. Jalur luar dan
dalam pada meja ditahan oleh rangka penahan.
Gambar 1. 8. Meja Mesin
Meja mesin bubut berfungsi sebagai tempat dudukan kepala lepas,
eretan, penyangga diam (steady rest) dan merupakan tumpuan gaya
pemakanan waktu pembubutan. Bentuk alas ini bermacam macam, ada
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
8
yang datar dan ada yang salah satu atau kedua sisinya mempunyai
ketinggian tertentu.
3. Eretan (Carriage)
Eretan (carriage) adalah penopang utama dan pembawa pahat
bubut yang dapat disetel (Gambar 1.9). Eretan ini terdiri dari sadle, eretan
melintang, eretan kombinasi, tool holder (pemegang pahat) dan apron box
(kotak apron). Didalam apron box terdapat susunan roda gigi yang
merubah putaran dari poros pembawa menjadi gerakan memanjang dan
melintang.
Eretan terdiri atas eretan memanjang (longitudinal carriage) yang
bergerak sepanjang alas mesin, eretan melintang (cross carriage) yang
bergerak melintang alas mesin dan eretan atas (top carriage), yang
bergerak dengan posisi penyetelan di atas eretan melintang. Kegunaan
eretan ini adalah untuk memberikan pemakanan yang besarnya dapat
diatur menurut kehendak operator yang dapat terukur dengan ketelitian
yang terdapat pada roda pemutarnya.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
9
Gambar 1. 9. Eretan (carriage)
4. Kepala Lepas (Tail stock)
Kepala lepas digunakan untuk dudukan senter putar sebagai
pendukung benda kerja pada saat pembubutan, dudukan bor tangki tirus
dan cekam bor sebagai penjepit bor. Kepala lepas dapat bergeser
sepanjang alas mesin, porosnya berlubang tirus sehingga memudahkan
tangki bor untuk dijepit. Tangki kepala lepas sama dengan tangki senter
tetap. Fungsi kepala lepas (Gambar 1.10) diantaranya adalah menahan
benda kerja agar tidak bergeser saat berputar dan saat pemakanan. Posisi
dari kepala lepas yang tidak center akan mengakibatkan hasil pembubutan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
10
menjadi tirus, sehingga posisi dari center kepala lepas harus dicek center
dan sejajar dengan center pada cekam.
Gambar 1. 10. Kepala Lepas
5. Tuas Pengatur Kecepatan Transporter dan Sumbu Pembawa
Tuas pengatur kecepatan pada (Gambar 1.11) digunakan untuk
mengatur kecepatan poros transporter dan sumbu pembawa. Ada dua
pilihan kecepatan yaitu kecepatan tinggi dan kecepatan rendah. Kecepatan
tinggi digunakan untuk pengerjaan bendabenda berdiameter kecil dan
pengerjaan penyelesaian, sedangkan kecepatan rendah digunakan untuk
pengerjaan pengasaran, ulir, mengkartel dan pemotongan (cut off).
Gambar 1. 11. Tuas Pengatur Kecepatan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
11
Besarnya kecepatan setiap mesin berbeda beda dan dapat dilihat
pada plat tabel yang tertera pada mesin tersebut.
6. Plat Tabel Kecepatan Transporter dan Sumbu
Pada tabel (Gambar 1.11) adalah tabel besarnya kecepatan yang
ditempel pada mesin bubut yang menyatakan besaran perubahan antara
hubungan roda roda gigi di dalam kotak roda gigi ataupun terhadap roda
pulley di dalam kepala tetap (head stock).
7. Tuas pembalik transporter dan sumbu pembawa
Tuas pembalik putaran pada (Gambar 1.12) digunakan untuk
membalikkan arah putaran sumbu utama, hal ini diperlukan bilamana
hendak melakukan pengerjaan penguliran, pengkartelan, ataupun
membubut permukaan.
Gambar 1. 12. Tuas Pembalik Putaran
8. Tabel Kecepatan Sumbu Utama
Plat tabel kecepatan sumbu utama pada (Gambar 1.13)
menunjukkan angka angka besaran kecepatan sumbu utama yang dapat
dipilih sesuai dengan pekerjaan pembubutan.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
12
Gambar 1. 13. Plat Tabel Kecepatan Sumbu Utama
9. Tuas Pengatur Kecepatan Sumbu Utama
Tuas pengatur kecepatan sumbu utama berfungsi untuk mengatur
kecepatan putaran mesin sesuai hasil dari perhitungan atau pembacaan dari
tabel putaran.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
13
Gambar 1. 14. Tuas Pengatur Kecepatan Sumbu Utama
10. Penjepit pahat (Tool Post)
Penjepit pahat digunakan untuk menjepit atau memegang pahat,
yang bentuknya ada beberapa macam. Jenis ini sangat praktis dan dapat
menjepit pahat 4 buah sekaligus sehingga dalam suatu pengerjaan bila
memerlukan 4 macam pahat dapat dipasang dan disetel sekaligus.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
14
Gambar 1. 15. Penjepit Pahat (Tools Post)
11. Eretan Atas
Eretan atas berfungsi sebagai dudukan penjepit pahat yang
sekaligus berfungsi untuk mengatur besaran majunya pahat pada proses
pembubutan ulir, alur, tirus, champer (pinggul) dan lain lain yang
ketelitiannya bisa mencapai 0,01 mm.
Gambar 1. 16. Eretan atas
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
15
12. Keran Pendingin
Eretan pendingin digunakan untuk menyalurkan pendingin
(collant) kepada benda kerja yang sedang dibubut dengan tujuan untuk
mendinginkan pahat pada waktu penyayatan sehingga dapat menjaga pahat
tetap tajam dan panjang umurnya. Hasilnya bubutannya pun halus.
Gambar 1. 17. Keran Pendingin
13. Roda Pemutar
Roda pemutar yang terdapat pada kepala lepas digunakan untuk
menggerakkan poros kepala lepas maju ataupun mundur. Berapa panjang
yang ditempuh ketika maju atau mundur dapat diukur dengan membaca
cincin berskala (dial) yang ada pada roda pemutar tersebut. Pergerakkan
ini diperlukan ketika hendak melakukan pengeboran untuk mengetahui
atau mengukur seberapa dalam mata bor harus dimasukkan.
14. Transporter dan Sumbu Pembawa
Transporter atau poros transporter adalah poros berulir segi empat
atau trapesium yang biasanya memiliki kisar 6 mm, digunakan untuk
membawa eretan pada waktu kerja otomatis, misalnya waktu membubut
ulir, alur dan atau pekerjaan pembubutan lainnya. Sedangkan sumbu
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
16
pembawa atau poros pembawa adalah poros yang selalu berputar untuk
membawa atau mendukung jalannya eretan.
Gambar 1. 18. Poros Transporter Dan Sumbu Pembawa
15. Tuas Penghubung
Tuas penghubung sebagaimana digunakan untuk menghubungkan
roda gigi yang terdapat pada eretan dengan poros transporter sehingga
eretan akan dapat berjalan secara otomatis sepanjang alas mesin. Tuas
penghubung ini mempunyai dua kedudukan. Kedudukan di atas berarti
membalik arah gerak putaran ( arah putaran berlawanan jarum jam ) dan
posisi ke bawah berarti gerak putaran searah jarum jam.
16. Eretan Lintang
Eretan lintang sebagaimana ditunjukkan pada berfungsi untuk
menggerakkan pahat melintang alas mesin atau arah ke depan atau ke
belakang posisi operator yaitu dalam pemakanan benda kerja. Pada roda
eretan ini juga terdapat dial pengukur untuk mengetahui berapa panjang
langkah gerakan maju atau mundurnya pahat.
Ukuran mesin bubut ditentukan oleh panjangnya jarak antara ujung
senter kepala lepas dan ujung senter kepala tetap. Misalnya tinggi mesin
bubut 200 mm, berarti mesin tersebut hanya mampu menjalankan eretan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
17
melintangnya sepanjang 200 mm atau mampu melakukan pembubutan
maksimum benda kerja yang memiliki radius 200 mm (berdiameter 400
mm).
Gambar 1. 19. Dimensi Utama Mesin Bubut
E. JENIS JENIS MESIN BUBUT
1. Jenis mesin bubut pada garis besarnya diklasifikasikan dalam empat
kelompok.
a. Mesin bubut ringan
Mesin bubut ini dimaksudkan untuk latihan dan pekerjaan
ringan. Bentuk peralatannya kecil dan sederhana. Dipergunakan untuk
mengerjakan benda-benda kerja yang berukuran kecil. Mesin ini
terbagi atas mesin bubut bangku dan model lantai, konstruksinya
merupakan gambaran mesin bubut bangku dan model lantai.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
18
Gambar 1. 20. Mesin Bubut Ringan
b. Mesin bubut sedang (Medium Lathe)
Konstruksi mesin ini lebih cermat dan dilengkapi dengan
penggabungan peralatan khusus. Oleh karena itu mesin ini digunakan
untuk pekerjaan yang lebih banyak variasinya dan lebih teliti. Fungsi
utama adalah untuk menghasilkan atau memperbaiki perkakas secara
produksi.
Gambar 1. 21. Mesin Bubut Sedang
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
19
c. Mesin bubut standar (Standard Lathe)
Mesin ini dibuat lebih berat, daya kudanya lebih besar daripada yang
dikerjakan mesin bubut ringan dan mesin ini merupakan standar dalam
pembuatan mesin-mesin bubut pada umumnya.
Gambar 1. 22. Mesin Bubut Standar
d. Mesin bubut meja panjang (Long Bed Lathe)
Mesin ini termasuk mesin bubut industri yang digunakan untuk
mengerjakan pekerjaan-pekerjaan panjang dan besar, bahan roda gigi
dan lainnya.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
20
Gambar 1. 23. Mesin Bubut Meja Panjang
2. Secara prinsip lain mesin bubut dapat dibedakan menjadi beberapa
jenis.:
a. Mesin bubut centre lathe
Mesin bubut ini dirancang utnuk berbagai macam bentuk
dan yang paling umum digunakan, cara kerjanya benda kerja
dipegang (dicekam) pada poros spindle dengan bantuan chuck
yang memiliki rahang pada salah satu ujungnya, yaitu pada pusat
sumbu putarnya, sementara ujung lainnya dapat ditumpu dengan
center lain.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
21
Gambar 1. 24. Mesin Bubut Center Lathe
b. Mesin Bubut Sabuk
Poros spindel akan memutar benda kerja melalui piringan
pembawa sehingga memutar roda gigi yang digerakkan sabuk atau
puli pada poros spindel. Melalui roda gigi penghubung, putaran
akan disampaikan ke roda gigi poros ulir. Oleh klem berulir,
putaran poros ulir tersebut diubah menjadi gerak translasi pada
eretan yang membawa pahat. Akibatnya pada benda kerja akan
terjadi sayatan yang berbentuk ulir.
Gambar 1. 25. Mesin Bubut Sabuk
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
22
c. Mesin bubut vertical turning and boring milling
Mesin ini bekerja secara otomatis, pada pembuatan benda
kerja yang dibubut dari tangan, pekerjaan yang tidak dilakukan
secara otomatis hanyalah pemasangan batang-batang yang baru dan
menyalurkan produk-produk yang telah dikerjakan, oleh sebab itu
satu pekerja dapat mengawasi beberapa buah mesin otomatis
dengan mudah.
Gambar 1. 26. Mesin Bubut Vertical Turning And Boring Milling
d. Mesin bubut facing lathe.
Sebuah mesin bubut terutama digunakan untuk membubut
benda kerja berbentuk piringan yang besar. Benda-benda kerjanya
dikencangkan dengan cakar-cakar yang dapat disetting pada sebuah
pelat penyeting yang besar, tidak terdapat kepala lepas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
23
Gambar 1. 27. Mesin Bubut Facing Lathe
e. Mesin Bubut Turret
Mesin bubut turret mempunyai ciri khusus terutama
menyesuaikan terhadap produksi. Ketrampilan pekerja dibuat
pada mesin ini sehingga memungkinkan bagi operator yang tidak
berpengalaman untuk memproduksi kembali suku cadang yang
identik. Kebalikannya, pembubut mesin memerlukan operator yang
sangat terampil dan mengambil waktu yang lebih lama untuk
memproduksi kembali beberapa suku cadang yang dimensinya
sama. Karakteristik utama dari mesin bubut jenis ini adalah bahwa
pahat untuk operasi berurutan dapat disetting dalam kesiagaan
untuk penggunaaan dalam urutan yang sesuai. Meskipun
diperlukan keterampilan yang sangat tinggi untuk mengunci dan
mengatur pahat dengan tepat tapi satu kali sudah benar maka hanya
sedikit keterampilan untuk mengoperasikannya dan banyak suku
cadang dapat diproduksi sebelum pensettingan dilakukan atau
diperlukan kembali.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
24
Gambar 1. 28. Mesin Bubut Turret
f. Mesin bubut Turret Jenis Sadel
Mempunyai turret yang dipasangkan langsung pada sadel
yang bergerak maju mundur dengan turret.
Gambar 1. 29. Mesin Bubut Turret Jenis Sadel.
g. Mesin bubut turret vertikal
Mesin bubut vertikal adalah sebuah mesin yang mirip Freis
pengebor vertikal, tetapi memiliki karakteristik pengaturan turret
untuk memegang pahat. Terdiri atas pencekam atau meja putar
dalam kedudukan horizontal, dengan turret yang dipasangkan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
25
diatas rel penyilang sebagai tambahan, terdapat paling tidak satu
kepala samping yang dilengkapi dengan turret bujur sangkar untuk
memegang pahat. Semua pahat yang dipasangkan pada turret atau
kepala samping mempunyai perangkat penghenti masing-masing,
sehingga panjang pemotongan dapat sama dalam daur mesin yang
berurutan. Pengaruhnya adalah sama seperti bubut turret yang
berdiri pada ujung kepala tetap. Dan mempunyai segala ciri yang
diperlukan untuk memudahkan pemuat, pemegang dan pemesinan
dari suku cadang yang diameternya besar dan berat. Pada mesin ini
hanya dilakukan pekerjaan pencekaman.
Gambar 1. 30. Mesin Bubut Turret Vertikal.
F. PENGOPERASIAN MESIN BUBUT
1. Pengecekan
Sebelum menggunakan mesin bubut, dilakukan pengecekan-
pengecekan terlebih dahulu agar mesin bekerja dengan baik. Proses
pengecekan biasanya dilakukan pada bagian eretan, kepala lepas, dan
bagian rumah pahat (tool post). Eretan pada mesin bubut merupakan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
26
konstruksi yang membawa posisi pahat untuk proses pemakanan.
Kerusakan yang sering terjadi pada bagian ini adalah alur pada eretan yang
sudah aus sehingga gerakan eretan menjadi longgar (Gambar 1.31).
Akibatnya pada saat pemakanan, pahat menjadi goyang dan kedalaman
pemakanan tidak sesuai ukuran.
Gambar 1. 31. Eretan
Fungsi kepala lepas (Gambar 1.32) diantaranya adalah menahan
benda kerja agar tidak bergeser saat berputar dan saat pemakanan. Posisi
dari kepala lepas yang tidak center akan mengakibatkan hasil pembubutan
menjadi tirus, sehingga posisi dari center kepala lepas harus dicek center
dan sejajar dengan center pada cekam.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
27
Gambar 1. 32. Kepala Lepas Mesin
Kerusakan yang terjadi pada rumah pahat (Gambar 1.33)
diantaranya adalah klem penjepit yang sudah aus sehingga tidak dapat
menjepit dengan baik. Ini mengakibatkan posisi pahat pada saat
pemakanan akan bergetar. Selain itu, pemilihan rumah pahat dan
pemegang pahat harus sesuai agar pahat dapat terpasang dengan baik dan
ketinggian pahat dapat setinggi center tanpa menggunakan pengganjal.
Gambar 1. 33. Rumah Pahat Mesin Bubut
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
28
2. Penyetelan
Kesejajaran kepala lepas dapat diketahui dari skala yang ada pada
bagian belakang kepala lepas. Untuk menyettingnya dapat dilakukan
dengan memutar baut pengatur (Gambar 1.34). Pergeseran skala pada
kepala lepas ini dapat dimanfaatkan untuk pembubutan tirus suatu poros.
Gambar 1. 34. Penyettingan Kesejajaran Kepala Lepas
Selanjutnya mengecek kelurusan center dengan cekam dapat
menggunakan benda kerja yang terpasang kemudian disentuhkan dial
indicator. Center yang sejajar dengan cekam ditunjukan dengan jarum
pada dial indicator yang tidak berubah (Gambar 1.35)
Gambar 1. 35. Penyetelan Kesejajaran Center Dengan Dial Indicator
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
29
Pemasangan benda kerja harus lurus dan tidak goyah. Untuk menyeting
kelurusan benda kerja dapat menggunakan dial indikator yang disentuhkan
ke kedua ujung permukaan benda kerja (Gambar 1.36). Benda kerja lurus
jika jarum dial indikator tidak bergeser.
Gambar 1. 36. Penyettingan Kelurusan Benda Kerja
3. Pengoperasian
Pembubutan benda kerja yang panjang membutuhkan kepala lepas
sebagai penahan, sehingga pada kepala lepas perlu dipasang center kepala
lepas (Gambar 1.37). Center kepala lepas dipasang dengan cara
memasukkan ke selongsong kepala lepas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
30
Gambar 1. 37. Pemasangan Center Pada Kepala Lepas
Langkah selanjutnya memasang pahat ke pemegang pahat dan
dipasang ke rumah pahat (Tool post). Agar pahat dapat menyayat dengan
baik, maka harus disetel ketinggiannya setinggi center (Gambar 1.38).
Posisi pahat yang terlalu tinggi atau rendah mengakibatkan sudut bebas
dan penyayatan berubah.
Gambar 1. 38. Pengecekan Ketinggian Pahat
Kemudian langkah selanjutnya adalah memasang benda kerja pada
cekam, untuk mengencangkan cekam menggunakan kunci cak khusus
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
31
cekam mesin bubut (Gambar 1.39). Agar pencekaman benda kerja kuat
maka ujung benda kerja yang tercekam diusahakan masuk ke lubang
cekam sedalam mungkin.
Gambar 1. 39. Pemasangan Benda Kerja Pada Cekam
Setelah benda kerja terpasang dengan baik, untuk benda kerja yang
panjang digunakan penahan center kepala lepas agar tidak oleng akibat
penyayatan dan putaran (Gambar 1.40). Sebelumnya permukaan benda
kerja yang panjang sudah dibor pada ujungnya untuk dudukan center
kepala lepas.
Gambar 1. 40. Penggunaan Center Kepala Lepas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
32
Setelah center dapat menahan benda kerja dengan baik, maka baut
pengunci dan tuas dari center dikencangkan dengan baik agar center tidak
bergerak mundur akibat dari putaran benda kerja dan getaran. Untuk
mengatur penekanan benda kerja dengan memutar tuas pengunci (Gambar
1.41).
Gambar 1. 41. Pengencangan Baut dan Tuas pada Kepala Lepas
Langkah berikutnya adalah menyetel kecepatan putaran dari mesin
bubut. Kecepatan putar mesin disesuaikan dengan diameter benda kerja
dan jenis bahan dari benda kerja. Penyetelan dilakukan dengan mengatur
tuas sesuai kecepatan yang diinginkan. Setelah itu proses pembubutan
dapat dijalankan. Kasar dan halusnya hasil pembubutan dipengaruhi oleh
ketajaman dari pahat, kedalaman pemakanan dan kecepatan pemakanan.
Contoh pengaturan kecepatan putar dan hasil pembubutan pada (Gambar
1.42).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
33
Gambar 1. 42. Pengaturan Kecepatan Putar Mesin dan Hasil Pembubutan.
G. PERAWATAN MESIN BUBUT
1. Preventive Maintenance
Roda gigi adalah bagian yang berputar dan saling bergesekan.
Untuk menghindari keausan maka pada bagian ini harus dilumasi dan
dibersihkan dari kotoran secara berkala, contohnya adalah roda gigi
pengaturan kisar dalam pembuatan ulir (Gambar 1.43).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
34
Gambar 1. 43. Pelumasan Roda Gigi.
Kotoran maupun beram bekas pembubutan dapat mengakibatkan
korosi pada permukaan bed atau meja mesin. Selain itu juga dapat
menghambat pergeseran dari carriage, sehingga harus dibersihkan dan bed
dilumasi secara berkala untuk menghindari korosi (Gambar 1.44).
Gambar 1. 44. Perawatan Pada Meja Mesin Bubut
Pada kepala lepas terdapat nipel yang merupakan saluran untuk
pelumasan (Gambar 1.45). Bagian ini perlu diberi pelumasan berkala agar
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
35
kemudi dapat berputar dengan baik dan ulir pada bagian dalam terhindar
dari korosi
Gambar 1. 45. Pelumasan Pada Kepala Lepas
Alur pada eretan melintang merupakan jalur untuk pergeseran
eretan. Bagian ini harus bersih dan perlu diberi pelumasan secara berkala
(Gambar 1.46). Ini dilakukan agar eretan dapat bergeser lancar pada alur
dan alur eretan terhindar dari korosi.
Gambar 1. 46. Pelumasan Pada Alur Eretan Melintang
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
36
Nipel yang terdapat pada bodi yang merupakan dudukan bearing
untuk poros transporter menunjukkan bagian ini diperlukan pelumasan
secara berkala (Gambar 1.47). Pelumasan disini berguna agar bearing
dapat berputar dengan baik dan terhindar dari korosi.
Gambar 1. 47. Pelumasan Pada Nipel Dudukan Poros Transporter
Pengecekan oli pelumas pada gearbox juga perlu dilakukan agar
komponen di dalam gearbox tetap berfungsi dengan baik. Pengisian
pelumas dilakukan secara berkala tergantung penggunaan mesin dengan
membuka lubang pelumasan pada bagian atas kepala tetap (Gambar 1.48)
Gambar 1. 48. Membuka Lubang Pengisian Oli Pelumas Gearbox
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
37
Pelumasan pada gigi rack yang berpasangan dengan roda gigi
carriage perlu dilakukan untuk mengurangi keausan roda gigi dan rack
akibat gesekan serta untuk menghindari terjadinya korosi (Gambar 1.49).
Gambar 1. 49. Pelumasan Pada Rack Mesin Bubut
Mesin bubut yang rusak atau mengalami perbaikan sehingga tidak
digunakan dalam jangka waktu yang lama sebaiknya ditutupi dengan
pelindung plastik agar terjaga kebersihannya. Selain melakukan pelumasan
dan menjaga kebersihan dari mesin bubut, preventive maintenance juga
meliputi pengecekan baut-baut pengikat yang longgar. Pada mesin bubut,
mur dan baut yang rentan kendor diantaranya adalah baut klem pada
kepala lepas, baut klem rumah pahat, baut pada cekam serta baut pengikat
pahat.
Komponen dari mesin bubut yang rawan terhadap kerusakan harus
tersedia stok suku cadangnya agar jika terjadi kerusakan pada komponen
tersebut tidak menghambat jalannya produksi. Penyediaan komponen
untuk mesin bubut diantaranya adalah pahat bubut dan belt.
2. Komponen yang rawan kerusakan
Komponen mesin bubut yang paling cepat aus adalah pahat bubut
(Gambar 1.50). Kedalaman pemakanan dan kecepatan pemakanan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
38
mempengaruhi umur pakai dari pahat. Pahat yang aus dapat diasah lagi
dengan bentuk asahan sesuai dengan fungsinya.
Gambar 1. 50. Pahat Bubut Pada Tool Post
Eretan pada mesin bubut (Gambar 1.51) juga rawan terhadap
kerusakan. Akibat sering dipakai, salah penggunaan atau perawatan yang
kurang sehingga eretan menjadi longgar. Hal ini mengakibatkan
pergeseran dari eretan yang tidak sesuai dengan ukuran yang ditunjukkan
pada kerah skala ukur
Gambar 1. 51. Eretan Mesin Bubut
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
39
Belt pada mesin bubut ( Gambar 1.52) dapat menjadi kendor akibat
dari penggunaan mesin. Kekencangan belt dapat diatur dengan menggeser
dudukan motor pada rel. Jika pergeseran sudah maksimal maka belt harus
diganti dengan yang baru.
Gambar 1. 52. Belt Mesin Bubut
Meja mesin (Gambar 1.53) yang merupakan jalur dari carriage dan
kepala lepas, jika jarang dirawat maka dapat mengakibatkan korosi. Umur
pakai mesin yang lama juga mengakibatkan permukaan jalur terkikis yang
mengakibatkan jalur meja menjadi miring.
Gambar 1. 53. Bed (Meja Mesin)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
40
Poros transportir yang merupakan penggerak dari carriage adalah
bagian yang berputar dan sering terkena gesekan (Gambar 1.54). Ini
mengakibatkan poros maupun roda gigi pasangannya menjadi aus dan
longgar sehingga perlu perawatan secara berkala.
Gambar 1. 54. Poros Transporter
Rem pengaman pada mesin bubut adalah bagian yang sering
bergesekan dengan puli (Gambar 1.55). Akibat penggunaan maka kampas
rem akan terkikis dan dapat habis. Jika kampas sudah terkikis dan
pengereman tidak maksimal maka kampas rem harus diganti.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
41
Gambar 1. 55. Rem Pada Mesin Bubut
Klem pada kepala lepas yang terhubung pada tuas pengunci jika
sudah sering digunakan dapat menjadi oblak (Gambar 1.56). Jika sudah
kocak (longgar), maka klem penjepit dapat disetel lagi dengan mengatur
baut penyetel pada landasan kepala lepas.
Gambar 1. 56. Tuas Pada Kepala Lepas
Cekam pada mesin bubut merupakan bagian yang digunakan untuk
menjepit benda kerja (Gambar 1.57). Kerusakan yang terjadi adalah
rahang cekam yang sudah aus dan kocak sehingga penjepitan tidak merata.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
42
Untuk mencegahnya, pada pemasangan benda kerja tidak boleh dipukul
dengan keras.
Gambar 1. 57. Cekam Mesin Bubut
H. CARA MEMBONGKAR DAN MEMASANG BAGIAN MESIN
Untuk melepas pahat pada mesin bubut, terlebih dahulu melepas
pahat dari rumah pahat. Kendorkan baut-baut pengikat pahat dengan
kunci, jika penggunaan pahat menggunakan pemegang pahat, setelah
diambil dari rumah pahat maka pahat dilepas dari pemegangnya dengan
mengendorkan baut pengikat pahat.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
43
Gambar 1. 58. Bagian Dudukan Pahat
Belt pada mesin bubut yang sudah tidak bisa disetel harus diganti.
Untuk melepas belt langkah-langkahnya adalah mengendorkan baut
pengikat motor pada dudukan, kemudian menggeser motor hingga belt
menjadi kendor, melepas belt dan memasang yang baru kemudian motor
digeser sampai belt kencang dan baut pengikat motor pada dudukan
dikencangkan.
Gambar 1. 59. Komponen Pengatur Kekencangan Belt
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
44
Untuk melepaskan rahang cekam pada cekam rahang 3 dilakukan
dengan cara mengendorkan rahang dengan menggunakan kunci cak hingga
rahang menonjol keluar. Kemudian memegang rahang nomor 3 dengan
memutar perlahan cak hingga rahang terlepas (Gambar 1.60). Gunakan
langkah yang sama untuk rahang nomor 2 dan 1.
Gambar 1. 60. Melepaskan Rahang Cekam Rahang 3
Sedangkan untuk memasang rahang, langkah pertama adalah
membersihkan gigi ulir pada rahang, kemudian memutar kunci cak hingga
ujung ulir pada cekam terlihat di tempat rahang nomor 1. Masukan rahang
nomor 1 kemudian kunci diputar perlahan setengah putaran dengan
memegang rahang 1 sampai rahang tertarik ulir cak. Lakukan langkah
yang sama pada rahang nomor 2 dan 3.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
45
Gambar 1. 61. Memasang Rahang 3
Untuk memasang cekam pada spindel utama yang perlu
diperhatikan adalah menggunakan papan kayu yang diletakkan dibawah
cekam diatas meja mesin. Ini dilakukan untuk melindungi meja mesin dari
cak apabila kesulitan pemasangan atau cekam jatuh ke meja mesin yang
dapat membuat meja mesin (bed) menjadi rusak.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
46
Gambar 1. 62. Memasang Cekam Ke Mesin
I. ALAT KELENGKAPAN MESIN BUBUT
1. Chuck (Cekam)
Cekam adalah sebuah alat yang digunakan untuk menjepit
benda kerja. Jenisnya ada yang berahang tiga sepusat (self cenetering
chuck) dan ada juga yang berahang tiga dan empat tidak sepusat
(Independence Chuck). Cekam raham tiga sepusat, digunakan untuk
benda benda silindris, dimana gerakan rahang bersama sama pada
saat dikencangkan atau dibuka. Sedangkan gerakan untuk rahang tiga
dan empat tidak sepusat, setiap rahang dapat bergerak sendiri tanpa
diikuti oleh rahang yang lain, maka jenis ini biasanya untuk
mencekam benda benda yang tidak silindris atau digunakan pada
saat pembubutan aksentrik.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
47
Gambar 1. 63. Cekam Rahang Tiga Sepusat (Self centering Chuck)
Gambar 1. 64. Cekam Rahang Tiga dan Empat Tidak Sepusat
(Independence Chuck).
Perlu diketahui bahwa cekam rahang tiga maupun rahang
empat dapat digunakan untuk menjepit bagian luar benda kerja. Posisi
rahang dapat dibalik apabila dipergunakan untuk menjepit benda
silindris atau benda yang bukan silindris, misalnya flens, benda segi
empat dll.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
48
2. Plat pembawa
Plat pembawa ini berbentuk bulat pipih digunakan untuk
memutar pembawa sehingga benda kerja yang terpasang padanya akan
ikut berputar dengan poros mesin, permukaannya ada yang beralur
dan ada yang berlubang.
Gambar 1. 65. Plat Pembawa
3. Pembawa
Pembawa ada 2 (dua) jenis, yaitu pembawa berujung lurus dan
pembawa berujung bengkok. Pembawa berujung lurus digunakan
berpasangan dengan plat pembawa rata sedangkan pembawa berujung
bengkok dipergunakan dengan plat pembawa beralur. Caranya adalah
benda kerja dimasukkan ke dalam lubang pembawa, terbatas dengan
besarnya lubang pembawa kemudian dijepit dengan baut yang ada
pada pembawa tersebut, sehingga akan berputar bersama sama
dengan sumbu utama. Hal ini digunakan bilamana dikehendaki
membubut menggunakan dua buah senter.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
49
Gambar 1. 66. Pembawa
4. Penyangga
Penyangga ada 2 (dua) macam, yaitu penyangga tetap (steady
rest), dan penyangga jalan (folloer rest). Penyangga ini digunakan
untuk membubut benda benda yang panjang, karena benda kerja
yang panjang apabila tidak dibantu penyangga maka hasil pembubutan
akan menjadi berpenampang elip/ oval, tidak silindris dan tidak rata.
Gambar 1. 67. Penyangga dan Penggunaan Penyangga.
Apalagi bila membubut bagian dalam maka penyangga ini
mutlak diperlukan. Penyangga tetap diikat dengan alas mesin sehingga
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
50
dalam keadaan tetap pada kedudukannya, sedang penyangga jalan
diikatkan pada meja eretan, sehingga pada saat eretan memanjang
bergerak maka penyangga jalan mengikuti tempat kedudukan eretan
tersebut.
5. Kolet (Collet)
Kolet digunakan untuk menjepit benda silindris yang sudah
halus dan biasanya berdiameter kecil. Bentuknya bulat panjang
dengan leher tirus dan berlubang, ujungnya berulir dan kepalanya
dibelah menjadi tiga.
Gambar 1. 68. Kolet
Kolet mempunyai ukuran yang ditunjukkan pada bagian
mukanya yang menyatakan besarnya diameter benda yang dapat
dicekam. Misalnya kolet berukuran 8 mm, berarti kolet ini
dipergunakan untuk menjepit benda kerja berukuran 8 mm.
Pemasangan kolet adalah pada kepala tetap dan dibantu dengan
kelangkapan untuk menarik kolet tersebut. Karena kolet berbentuk
tirus, alat penariknyapun berbentuk lubang tirus, dengan memutar ke
kanan uliran batangnya.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
51
Gambar 1. 69. Kelengkapam Kolet
Contoh penggunaan kolet untuk membubut benda kerja
Gambar 1. 70. Contoh Penggunaan Kolet
6. Senter
Senter terbuat dari baja yang dikeraskan dan digunakan untuk
mendukung benda kerja yang akan dibubut. Ada dua jenis senter yaitu
senter mati (tetap) dan senter putar. Pada umumnya senter putar
pemasangannya pada ujung kepala lepas dan senter tetap
pemasangannya pada sumbu utama mesin (main spindle).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
52
Gambar 1. 71. Senter
Bagian senter yang mendukung benda kerja mempunyai sudut
60
0
, dan dinamakan senter putar karena pada saat benda kerjanya
berputar senternya ikut berputar. Berlainan dengan senter mati (tetap)
untuk penggunaan pembubutan diantara dua senter, benda tersebut
hanya ikut berputar bersama mesin namun ujungnya tidak terjadi
gesekan dengan ujung benda kerja yang sudah diberi lubang senter.
Walaupun tidak terjadi gesekan sebaiknya sebelum digunakan, ujung
senter dan lubang senter pada benda kerja diberi greace/gemuk atau
pelumas sejenis lainnya.
7. Taper Attachment ( Kelengkapan tirus)
Alat ini digunakan untuk membubut tirus. Selain menggunakan
alat ini, membubut tirus juga dapat dilakukan dengan cara menggeser
kedudukan kepala lepas ataupun eretan atas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
53
Gambar 1. 72. Taper Attachment
56
BAB II
IDENTIFIKASI ALAT POTONG MESIN BUBUT
A. PENGERTIAN ALAT POTONG
Yang dimaksud dengan alat potong adalah alat/pisau yang digunakan
untuk menyayat produk/ benda kerja. Dalam pekerjaan pembubutan salah satu
alat potong yang sering digunakan adalah pahat bubut. Jenis bahan pahat
bubut yang banyak digunakan di industri industri dan bengkel antara lain
Baja Karbon, HSS, Karbida, Diamond dan Ceramik.
B. GEOMETRIS ALAT POTONG
Geometri pahat bubut terutama tergantung pada material benda kerja
dan material pahat. Terminologi standar ditunjukkan pada (Gambar.2.1).
Untuk pahat bubut bermata potong tunggal, sudut pahat yang paling pokok
adalah sudut beram (rake angle), sudut bebas (clearance angle), dan sudut sisi
potong (cutting edge angle). Sudut-sudut pahat HSS yang diasah dengan
menggunakan mesin gerinda pahat (Tool Grinder Machine). Sedangkan bila
pahat tersebut adalah pahat sisipan yang dipasang pada tempat pahatnya,
geometri pahat dapat dilihat pada (Gambar 2.3). Selain geometri pahat
tersebut pahat bubut bisa juga diidentifikasikan berdasarkan letak sisi potong
(cutting edge) yaitu pahat tangan kanan (Right- hand tools) dan pahat tangan
kiri (Left-hand tools), (lihat Gambar 2.4).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
57
Gambar 2. 1. Geometris Pahat Bubut
Gambar 2. 2. Geometri Pahat Bubut HSS
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
58
Gambar 2. 3. Geometri Pahat Bubut Sisipan (Insert)
Gambar 2. 4. Pahat Tangan Kanan Dan Pahat Tangan Kiri
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
59
Selain itu sudut kebebasan pahat juga harus dipertimbangkan
berdasarkan penggunaan, arah pemakanan dan arah putaran mesin.
1. Pahat Bubut Rata Kanan
Pahat bubut rata kanan memiliki sudut baji 80
0
dan sudut sudut
bebas lainnya sebagaimana (Gambar 2.5), pada umumnya digunakan untuk
pembubutan rata memanjang yang pemakanannya dimulai dari kiri ke arah
kanan mendekati posisi cekam.
Gambar 2. 5. Pahat Bubut Rata Kanan
2. Pahat Bubut rata Kiri
Pahat bubut rata kiri memiliki sudut baji 55
0
, pada umumnya
digunakan untuk pembubutan rata memanjang yang pemakannya dimulai dari
kiri ke arah kanan mendekati posisi kepala lepas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
60
Gambar 2. 6. Pahat Bubut Rata Kiri
3. Pahat Bubut Muka
Pahat bubut muka memiliki sudut baji 55
0
, pada umumnya digunakan
untuk pembubutan rata permukaan benda kerja (facing) yang pemakannya
dapat dimulai dari luas benda kerja ke arah mendekati titik senter dan juga
dapat dimulai dari titik senter kea rah luar benda kerja tergantung arah putaran
mesinnya.
Gambar 2. 7. Pahat Bubut Muka
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
61
4. Pahat Bubut Ulir
Pahat bubut ulir memiliki sudut puncak tergantung dari jenis ulir yang
akan dibuat, sudut puncak 55
0
adalah untuk membuat ulir jenis whitwhort.
Sedangkan untuk pembuatan ulir jenis metric sudut puncak pahat ulirnya
dibuat 60
0
.
Gambar 2. 8. Pahat Bubut Ulir Metrik
Sudut potong dan sudut baji merupakan sudut yang dipersyaratkan
untuk memudahkan pemotongan benda kerja, sudut bebas adalah sudut yang
membebaskan pahat dari gesekan terhadap benda kerja, dan sudut tatal adalah
sudut untuk memberi jalan tatal yang terpotong.
C. MACAM MACAM ALAT POTONG DAN PENGGUNAAN
1. Pahat Bubut Luar
Sebagaimana dijelaskan di atas bahwa salah satu alat yang sering
digunakan pada proses pembubutan adalah pahat bubut. Bentuk, jenis dan
bahan pahat ada bermacam macam yang tentunya disesuaikan dengan
kebutuhan. Prosesnya adalah benda kerja yang akan dibubut bergerak berputar
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
62
sedangkan pahatnya bergerak memanjang, melintang atau menyudut
tergantung pada hasil pembubutan yang diinginkan.
Gambar 2. 9. Jenis jenis Pahat Bubut dan Kegunaannya
Keterangan :
a. Pahat Kiri, b. Pahat Potong, c. Pahat Kanan, d. Pahat Rata, e. Pahat
Radius, f. Pahat Alur, g. Pahat Ulir, h. Pahat Muka, i. Pahat Kasar.
2. Pahat Bubut dalam
Selain pahat bubut luar, pada proses pembubutan juga sering
menggunakan pahat bubut dalam. Pahat jenis ini digunakan untuk membubut
bagian dalam atau memperbesar lubang yang sebelumnya telah dikerjakan
dengan mata bor. Bentuknya juga bermacam-macam dapat berupa pahat
potong, pahat alur ataupun pahat ulir, ada yang diikat pada tangkai pahat.
Bentuk ada yang khusus sehingga tidak diperlukan tangkai pahat. Contoh
pemakaian pahat bubut dalam ketika memperbesar lubang dan membubut rata
bagian dalam.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
63
Gambar 2. 10. Pahat Bubut Dalam
Gambar 2. 11. Pembubutan Dalam
3. Pahat potong
Pahat potong adalah jenis pahat potong yang menggunakan tangkai
digunakan untuk memotong benda kerja.
Gambar 2. 12. Pahat Potong
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
64
4. Pahat Profil
Pahat bentuk digunakan untuk membentuk permukaan benda kerja,
bentuknya sangat banyak dan dapat diasah sesuai bentuk yang dikehendaki
operatornya. Adalah jenis-jenis pahat berbentuk radius.
Gambar 2. 13. Pahat Profil
5. Pahat Keras
Pahat keras yaitu pahat yang terbuat dari logam keras yang
mengandung bahan karbon tinggi yang dipadu dengan bahan-bahan lainnya,
seperti Cemented Carbid, Tungsten, Wide dan lain-lain. Pahat jenis ini tahan
terhadap suhu kerja sampai dengan kurang lebih 1000 C, sehingga tahan
aus/gesekan tetapi getas/rapuh dan dalam pengoperasiannya tidak harus
menggunakan pendingin, sehingga cocok untuk mengerjakan baja, besi tuang,
dan jenis baja lainnya dengan pemakanan yang tebal namun tidak boleh
mendapat tekanan yang besar. Di pasaran pahat jenis ini ada yang berbentuk
segi tiga, segi empat dan lain-lain yang pengikatan dalam tangkainya dengan
cara dipateri keras (brassing) atau dijepit menggunakan tangkai dan baut
khusus.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
65
Gambar 2. 14. Pahat Keras
Tabel 2. 1. Jenis jenis Pahat Carbide Berdasarkan Nomor ISO
ISO Kegunaan Sudut potong Gambar
1 Pembubutan
memanjang
75
0
2 Pembubutan
memanjang
45
0
3 Pembubutan
memanjang dan
melintang (menjauh
dari center benda kerja)
93
0
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
66
4 Pembubutan
memanjang dengan
d.o.c yang kecil
(finishing)
0
0
5 Pembubutan melintang
menuju center benda
kerja
0
0
6 Pembubutan
memanjang
90
0
7 Pembubutan melintang
menuju center benda
kerja
0
0
8 Pembesaran lubang
pada proses
pembubutan (lubang
tembus).
75
0
9 Pembesaran lubang
pada proses
pembubutan untuk
lubang yang
berstep/tidak tembus.
92
0
6. Bor senter
Bor senter digunakan untuk membuat lubang senter diujung benda
kerja sebagai tempat kedudukan senter putar atau tetap yang kedalamannnya
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
67
disesuaikan dengan kebutuhan yaitu sekitar 1/3 2/3 dari panjang bagian
yang tirus pada bor senter tersebut. Pembuatan lubang senter pada benda kerja
diperlukan apabila memilki ukuran yang relatif panjang atau untuk mengawali
pekerjaan pengeboran.
Gambar 2. 15. Bor Senter
7. Kartel
Kartel adalah suatu alat yang digunakan untuk membuat alur-alur kecil
pada permukaan benda kerja, agar tidak licin yang biasanya terdapat pada
batang-batang penarik atau pemutar yang dipegang dengan tangan. Hasil
pengkartelan ada yang belah ketupat, dan ada yang lurus tergantung gigi
kartelnya.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
68
Gambar 2. 16. Bagian Kartel
D. MATERIAL PAHAT
Pahat yang baik harus memiliki sifat-sifat tertentu, sehingga nantinya
dapat menghasilkan produk yang berkualitas baik dan ekonomis. Kekerasan
dan kekuatan dari pahat harus tetap ada pada temperatur tinggi, sifat ini
dinamakan Hot Hardness. Ketangguhan (Toughness) dari pahat diperlukan,
sehingga pahat tidak akan pecah atau retak terutama pada saat melakukan
pemotongan dengan beban kejut. Ketahanan aus sangat dibutuhkan yaitu
ketahanan pahat melakukan pemotongan tanda terjadi keausan yang cepat.
Penentuan material pahat didasarkan pada jenis material benda kerja
dan kondisi pemotongan (pengasaran,adanya beban kejut, penghalusan).
Material pahat yang ada ialah baja karbon sampai dengan keramik dan intan.
Sifat dari beberapa material pahat ditunjukkan pada (Gambar 2.17).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
69
Gambar 2. 17. Diagram Sifat Material Pahat
(a).Kekerasan Dari Beberapa Macam Material Pahat Sebagai Fungsi Dari
Temperatur. (b). Jangkauan Sifat Material Pahat.
Material pahat dari baja karbon (baja dengan kandungan karbon
1,05%) pada saat ini sudah jarang digunakan untuk proses pemesinan, karena
bahan ini tidak tahan panas (melunak pada suhu 300- 500 F). Baja karbon ini
sekarang hanya digunakan untuk kikir, bilah gergaji, dan pahat tangan.
Material pahat dari HSS (High Speed Steel) dapat dipilih jenis M atau
T. Jenis M berarti pahat HSS yang mengandung unsur Molibdenum, dan jenis
T berarti pahat HSS yang mengandung unsur Tungsten. Beberapa jenis HSS
dapat dilihat pada (Tabel 2.2).
Tabel 2. 2. Jenis Pahat HSS
Jenis HSS Standart AISI
HSS Konvensional
Molibdenum HSS M1, M2, M7, M10
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
70
Tungsten HSS T1, T2
HSS Spesial
Cobald added HSS M33, M36, T4, T5, T6
High Vanadium HSS M3-1, M3-2, M4, T15
High Hardness Co HSS M41, M42, M43, M44, M45, M46
Cast HSS
Powdered HSS
Coated HSS
Pahat dari HSS biasanya dipilih jika pada proses pemesinan sering
terjadi beban kejut, atau proses pemesinan yang sering dilakukan interupsi
(terputus-putus). Hal tersebut misalnya membubut benda segi empat menjadi
silinder, membubut bahan benda kerja hasil proses penuangan, membubut
eksentris (proses pengasarannya).
Pahat dari karbida dibagi dalam dua kelompok tergantung
penggunaannya. Bila digunakan untuk benda kerja besi tuang yang tidak liat
dinamakan cast iron cutting grade . Pahat jenis ini diberi kode huruf K dan
kode warna merah. Apabila digunakan untuk menyayat baja yang liat
dinamakan steel cutting grade. Pahat jenis ini diberi kode huruf P dan kode
warna biru. Selain kedua jenis tersebut ada pahat karbida yang diberi kode
huruf M, dan kode warna kuning. Pahat karbida ini digunakan untuk
menyayat berbagai jenis baja, besi tuang dan non ferro yang mempunyai sifat
pemesinan yang baik.
71
BAB III
PROSES PEMBUBUTAN
A. PENGERTIAN PROSES BUBUT
Proses bubut adalah proses pemesinan untuk menghasilkan bagian-
bagian mesin berbentuk silindris yang dikerjakan dengan menggunakan Mesin
Bubut.
Bentuk dasarnya dapat didefinisikan sebagai proses pemesinan permukaan
luar benda silindris atau bubut rata :
1. Dengan benda kerja yang berputar
2. Dengan satu pahat bermata potong tunggal (with a single-point
cutting tool)
3. Dengan gerakan pahat sejajar terhadap sumbu benda kerja pada
jarak tertentu sehingga akan membuang permukaan luar benda
kerja
Gambar 3. 1. Proses Bubut Rata, Bubut Permukaan dan Bubut Tirus
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
72
Proses bubut yang identik dengan proses bubut rata ,tetapi arah
gerakan pemakanan tegak lurus terhadap sumbu benda kerja. Proses bubut
tirus/taper turning (Gambar 2.1 no. 3) sebenarnya identik dengan proses
bubut rata di atas, hanya jalannya pahat membentuk sudut tertentu terhadap
sumbu benda kerja. Demikian juga proses bubut kontur, dilakukan dengan
cara memvariasi kedalaman potong sehingga menghasilkan bentuk yang
diinginkan.
Walaupun proses bubut secara khusus menggunakan pahat bermata
potong tunggal, tetapi proses bubut bermata potong jamak tetap termasuk
proses bubut juga, karena pada dasarnya setiap pahat bekerja sendiri-sendiri.
Selain itu proses pengaturannya (seting) pahatnya tetap dilakukan satu
persatu.
B. PARAMETER YANG DIATUR PADA PROSES BUBUT
Tiga parameter utama pada setiap proses bubut adalah kecepatan putar
spindel (speed), gerak makan (feed) dan kedalaman potong (depth of cut).
Faktor yang lain seperti bahan benda kerja dan jenis pahat sebenarnya juga
memiliki pengaruh yang cukup besar, tetapi tiga parameter di atas adalah
bagian yang bisa diatur oleh operator langsung pada mesin bubut.
1. Kecepatan putar n (speed)
Selalu dihubungkan dengan spindel (sumbu utama) dan benda kerja.
Karena kecepatan putar diekspresikan sebagai putaran per menit
(revolutions per minute, rpm), hal ini menggambarkan kecepatan
putarannya. Akan tetapi yang diutamakan dalam proses bubut adalah
kecepatan potong (Cutting speed atau V) atau kecepatan benda kerja
dilalui oleh pahat/ keliling benda kerja (lihat Gambar 3.2). Secara
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
73
sederhana kecepatan potong dapat digambarkan sebagai keliling benda
kerja dikalikan dengan kecepatan putar atau :
Gambar 3. 2. Panjang Permukaan Benda Kerja Yang Dilalui Pahat Setiap
Putaran
V= .d.n / 1000
Dimana :
V = Kecepatan Potong ; m/menit
d = Diameter Benda Kerja ; mm
n = Putaran Benda Kerja ; Putaran/menit
Dengan demikian kecepatan potong ditentukan oleh diamater benda
kerja. Selain kecepatan potong ditentukan oleh diameter benda kerja
faktor bahan benda kerja dan bahan pahat sangat menentukan harga
kecepatan potong. Pada dasarnya pada waktu proses bubut kecepatan
potong ditentukan berdasarkan bahan benda kerja dan pahat. Harga
kecepatan potong sudah tertentu, misalnya untuk benda kerja Mild Steel
dengan pahat dari HSS, kecepatan potongnya antara 20 sampai 30
m/menit.
2. Gerak makan, f (feed)
Gerak makan adalah jarak yang ditempuh oleh pahat setiap benda
kerja berputar satu kali (lihat Gambar 3.3), sehingga satuan f adalah
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
74
mm/putaran. Gerak makan ditentukan berdasarkan kekuatan mesin,
material benda kerja, material pahat, bentuk pahat, dan terutama kehalusan
permukaan yang diinginkan. Gerak makan biasanya ditentukan dalam
hubungannya dengan kedalaman potong a. Gerak makan tersebut berharga
sekitar 1/3 sampai 1/20 a, atau sesuai dengan kehaluasan permukaan yang
dikehendaki.
Gambar 3. 3. Gerakan Makan (f), dan Kedalaman
3. Kedalaman potong a (depth of cut)
Kedalaman Potong adalah tebal bagian benda kerja yang dibuang
dari benda kerja, atau jarak antara permukaan yang dipotong terhadap
permukaan yang belum terpotong (lihat Gambar 3.3). Ketika pahat
memotong sedalam a , maka diameter benda kerja akan berkurung 2a,
karena bagian permukaan benda kerja yang dipotong ada di dua sisi,
akibat dari benda kerja yang berputar.
Beberapa proses pemesinan selain proses bubut pada (Gambar 3.1)
dapat dilakukan juga di mesin bubut proses pemesinan yang lain, yaitu
bubut dalam (internal turning), proses pembuatan lubang dengan mata
bor (drilling), proses memperbesar lubang (boring), pembuatan ulir
(thread cutting), dan pembuatan alur (grooving/ parting-off). Proses
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
75
tersebut dilakukan di mesin bubut dengan bantuan peralatan bantu agar
proses pemesinan bisa dilakukan (lihat Gambar 3.4).
Gambar 3. 4. Proses Pemesinan Yang Dapat Dilakukan Pada Mesin Bubut :
(a) pembubutan champer (chamfering), (b) pembubutan alur (parting-off), (c)
pembubutan ulir (threading), (d) pembubutan lubang (boring), (e) pembuatan lubang
(drilling), (f) pembuatan kartel (knurling)
C. PENENTUAN LANGKAH KERJA PROSES BUBUT
Langkah kerja dalam proses bubut meliputi persiapan bahan benda kerja,
setting mesin, pemasangan pahat, penentuan jenis pemotongan (bubut lurus,
permukaan, profil, alur, ulir), penentuan kondisi pemotongan, perhitungan waktu
pemotongan, dan pemeriksaan hasil berdasarkan gambar kerja. Hal tersebut
dikerjakan untuk setiap tahap (jenis pahat tertentu).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
76
Gambar 3. 5. Beberapa Contoh Proses Bubut Dengan Cara
Pencekaman/Pemegangan Benda Kerja Yang Berbeda-beda
Bahan benda kerja yang dipilih biasanya sudah ditentukan pada
gambar kerja baik material maupun dimensi awal benda kerja. Seting/
penyiapan mesin dilakukan dengan cara memeriksa semua eretan mesin,
putaran spindel, posisi kepala lepas, alat pencekam benda kerja, pemegangan
pahat, dan posisi kepala lepas. Usahakan posisi sumbu kerja kepala tetap
(spindel) dengan kepala lepas pada satu garis untuk pembubutan lurus,
sehingga hasil pembubutan tidak tirus.
Pemasangan pahat dilakukan dengan cara menjepit pahat pada rumah
pahat (tool post). Usahakan bagian pahat yang menonjol tidak terlalu panjang,
supaya tidak terjadi getaran pada pahat ketika proses pemotongan dilakukan.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
77
Posisi ujung pahat harus pada sumbu kerja mesin bubut, atau pada sumbu
benda kerja yang dikerjakan. Posisi ujung pahat yang terlalu rendah tidak
direkomendasi, karena menyebabkan benda kerja terangkat, dan proses
pemotongan tidak efektif (lihat Gambar 3.6)
Gambar 3. 6. Cara Pemasangan Pahat Bubut :
1) Posisi ujung pahat pada sumbu benda kerja, 2) panjang pahat
diusahakan sependek mungkin
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
78
D. PERENCANAAN DAN PERHITUNGAN PROSES BUBUT
Elemen dasar proses bubut dapat dihitung dengan menggunakan
rumus-rumus dan (lihat Gambar 3.7) berikut :
Gambar 3. 7. Proses Bubut
Keterangan :
Benda kerja :
do = diameter mula ; (mm)
dm = diameter akhir; (mm)
lt = panjang pemotongan; (mm)
Pahat :
r = sudut potong utama/sudut masuk
Mesin Bubut :
a = kedalaman potong, (mm)
f = gerak makan; (mm/putaran)
n = putaran poros utama; (putaran/menit)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
79
1. Kecepatan Potong
V= (. d. n) / 1000; m/menit
d = diameter rata-rata benda kerja ((d0 + dm)/2)(mm)
n = putaran poros utama (put/menit)
= 3,14
2. Kecepatan Makan
vf = f n; m/menit
3. Waktu Pemotongan
t
c
= l
t
/ v
f
; menit
4. Kecepatan Penghasilan Beram
Z = A v; cm3/menit
Di mana A = a f mm2
Perencanaan proses bubut tidak hanya menghitung elemen dasar
proses bubut, tetapi juga meliputi penentuan/pemilihan material pahat
berdasarkan material benda kerja, pemilihan mesin, penentuan cara
pencekaman, penentuan langkah kerja/langkah penyayatan dari awal
benda kerja sampai terbentuk benda kerja jadi, penentuan cara pengukuran
dan alat ukur yang digunakan.
E. PROSES PEMBUBUTAN LURUS
Proses membubut lurus adalah menyayat benda kerja dengan gerak
pahat sejajar dengan sumbu benda kerja. Perencanaan proses penyayatan
benda kerja dilakukan dengan cara menentukan arah gerakan pahat ,
kemudian menghitung elemen dasar proses bubut.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
80
Gambar 3. 8. Gambar Rencana Pencekaman, Penyayatan, dan Lintasan Pahat
F. PROSES PEMBUBUTAN TIRUS
Benda kerja berbentuk tirus (taper) dihasilkan pada proses bubut
apabila gerakan pahat membentuk sudut tertentu terhadap sumbu benda kerja.
Cara membuat benda tirus ada beberapa macam :
1. Dengan memiringkan eretan atas pada sudut tertentu (lihat Gambar 3.9),
gerakan pahat (pemakanan) dilakukan secara manual (memutar handel
eretan atas). Pengerjaan dengan cara ini memakan waktu cukup lama,
karena gerakan pahat kembali relatif lama (ulir eretan atas kisarnya lebih
kecil dari pada ulir transportir).
2. Dengan alat bantu tirus (taper attachment), pembuatan tirus dengan alat
ini adalah untuk benda yang memiliki sudut tirus relatif kecil (sudut
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
81
sampai dengan 9o). Pembuatan tirus lebih cepat karena gerakan
pemakanan (feeding) bisa dilakukan otomatis (lihat Gambar 3.10).
Gambar 3. 9. Proses Membubut Tirus Luar dan Tirus Dalam Dengan
Memiringkan Eretan Atas, Gerakan Penyayatan Ditunjukkan oleh Anak Panah
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
82
Gambar 3. 10. Proses Membubut Tirus Luar Dengan Bantuan Alat Bantu
Tirus (Taper Attachment)
3. Dengan menggeser kepala lepas (tail stock), dengan cara ini proses
pembubutan tirus dilakukan sama dengan proses membubut lurus dengan
bantuan dua senter. Benda kerja tirus terbentuk karena sumbu kepala lepas
tidak sejajar dengan sumbu kepala tetap (lihat Gambar 3.11). Untuk cara
ini sebaiknya hanya untuk sudut tirus yang sangat kecil, karena apabila
sudut tirus besar bisa merusak senter jalan yang dipasang pada kepala
lepas.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
83
Gambar 3. 11. Bagian Kepala Lepas Yang Bisa Digeser, Dan Pembubutan
Tirus Dengan Kepala Lepas Yang Digeser
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
84
Perhitungan pergeseran kepala lepas pada pembubutan tirus dijelaskan
dengan gambar dan rumus berikut.
Gambar 3. 12. Gambar Benda Kerja Tirus dan Notasi Yang Digunakan
Pergeseran kepala lepas (v) pada Gambar.102 di atas dapat dihitung dengan rumus :
V= [(D d) / 2l] x L
Dimana :
D = diameter mayor (terbesar) ; mm
d = diameter minor (terkecil); mm
l = panjang bagian tirus ; mm
L = panjang benda kerja seluruhnya; mm
G. PROSES PEMBUBUTAN ULIR
Proses pembuatan ulir bisa dilakukan pada mesin bubut. Pada mesin
bubut konvensional (manual) proses pembuatan ulir kurang efisien, karena
pengulangan pemotongan harus dikendalikan secara manual, sehingga proses
pembubutan lama dan hasilnya kurang presisi. Dengan mesin bubut yang
dikendalikan CNC proses pembubutan ulir menjadi sangat efisien dan efektif,
karena sangat memungkin membuat ulir dengan kisar (pitch) yang sangat
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
85
bevariasi dalam waktu relatif cepat dan hasilnya presisi. Nama- nama bagian
ulir segi tiga dapat dilihat pada (Gambar 3.13).
Gambar 3. 13. Nama- nama Bagian Ulir
Ulir segi tiga tersebut bisa berupa ulir tunggal atau ulir ganda. Pahat
yang digunakan untuk membuat ulir segi tiga ini adalah pahat ulir yang sudut
ujung pahatnya sama dengan sudut ulir atau setengah sudut ulir. Untuk ulir
metris sudut ulir adalah 60
o
, sedangkan ulir Whitwoth sudut ulir 55
o
.
Identifikasi ulir biasanya ditentukan berdasarkan diameter mayor dan kisar
ulir ( Tabel 3.1). Misalnya ulir M5x0,8 berarti ulir metris dengan diameter
mayor 5 mm dan kisar (pitch) 0,8 mm.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
86
Tabel 3. 1. Dimensi Ulir Metris
Selain ulir metris pada mesin bubut bisa juga dibuat ulir Whitworth (
sudut ulir 55
o
). Identifikasi ulir ini ditentukan oleh diamater mayor ulir dan
jumlah ulir tiap inchi ( Tabel 3.2). Misalnya untuk ulir Whitwoth 3/8 jumlah
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
87
ulir tiap inchi adalah 16 (kisarnya 0,0625). Ulir ini biasanya digunakan untuk
membuat ulir pada pipa (mencegah kebocoran fluida).
Tabel 3. 2. Dimensi Ulir Whitworth
Selain ulir segi tiga, pada mesin bubut bisa juga dibuat ulir segi empat
(Gambar 3.14). Ulir segi empat ini biasanya digunakan untuk ulir daya.
Dimensi utama dari ulir segi empat pada dasarnya sama dengan ulir segi tiga
yaitu : diameter mayor, diameter minor, kisar (pitch), dan sudut helix (
Gambar 3.14). Pahat yang digunakan untuk membuat ulir segi empat adalah
pahat yang dibentuk ( diasah) menyesuaikan bentuk alur ulir segi empat
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
88
dengan pertimbangan sudut helix ulir ( Gambar 3.14). Pahat ini biasanya
dibuat dari HSS atau pahat sisipan dari bahan karbida.
Gambar 3. 14. Ulir Segi Empat
1. Pahat Ulir
Pada proses pembuatan ulir dengan menggunakan mesin bubut
manual pertama-tama yang harus diperhatikan adalah sudut pahat (lihat
Gambar 3.15) ditunjukkan bentuk pahat ulir metris dan alat untuk
mengecek besarnya sudut tersebut (60
o
) . Pahat ulir pada gambar tersebut
adalah pahat ulir luar dan pahat ulir dalam. Selain pahat terbuat dari HSS
pahat ulir yang berupa sisipan ada yang terbuat dari bahan karbida (lihat
Gambar 3.16).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
89
Gambar 3. 15. Pahat Ulir Metris Untuk Ulir Luar dan Ulir Dalam
Gambar 3. 16. Proses Pembuatan Ulir Luar Dengan Pahat Sisipan
Setelah pahat dipilih, kemudian dilakukan setting posisi pahat
terhadap benda kerja. Setting ini dilakukan terutama untuk mengecek posisi
ujung pahat bubut terhadap sumbu mesin bubut/ sumbu benda kerja. Setelah
itu dicek posisi pahat terhadap permukaan benda kerja , supaya diperoleh
sudut ulir yang simetris terhadap sumbu yang tegak lurus terhadap sumbu
benda kerja (lihat Gambar 3.17).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
90
Gambar 3. 17. Setting Pahat Bubut Untuk Proses Pembuatan Ulir Luar
Parameter pemesinan untuk proses bubut ulir berbeda dengan bubut
rata. Hal tersebut terjadi karena pada proses pembuatan ulir gerak makan (f)
adalah kisar (pitch) ulir tersebut, sehingga putaran spindel tidak terlalu tinggi (
secara kasar sekitar setengah dari putaran spindel untuk proses bubut rata).
Perbandingan harga kecepatan potong untuk proses bubut rata (Stright
turning) dan proses bubut ulit (threading) dapat dilihat pada Tabel 3.3.
Tabel 3. 3. Kecepatan Potong Proses Bubut Rata Dan Proses Bubut Ulir
Untuk Pahat HSS
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
91
2. Langkah Penyayatan Ulir
Supaya dihasilkan ulir yang halus permukaannya perlu dihindari
kedalaman potong yang relatif besar. Walaupun kedalaman ulir kecil (
misalnya untuk ulir M10x1,5 , dalamnya ulir 0,934 mm) proses
penyayatan tidak dilakukan sekali potong, biasanya dilakukan penyayatan
antara 5 sampai 10 kali penyayatan ditambah sekitar 3 kali penyayatan
kosong (penyayatan pada diameter terdalam). Hal tersebut karena pahat
ulir melakukan penyayatan berbentuk V. Agar diperoleh hasil yang presisi
dengan proses yang tidak membahayakan operator mesin, maka sebaiknya
pahat hanya menyayat pada satu sisi saja (sisi potong pahat sebelah kiri
untuk ulir kanan, atau sisi potong pahat sebelah kanan untuk ulir kiri).
Proses tersebut dilakukan dengan cara memiringkan eretan atas dengan
sudut 29o ( lihat Gambar 3.18) untuk ulir metris. Sedang untuk ulir Acme
dan ulir cacing dengan sudut 29o, eretan atas dimiringkan 14,5 o. Proses
penambahan kedalaman potong (dept of cut) dilakukan oleh eretan atas .
Gambar 3. 18. Eretan Atas Diatur Menyudut Terhadap Sumbu Tegak Lurus
Benda Kerja dan Arah Pemakanan Pahat Bubut
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
92
Proses bubut ulir dilakukan dengan cara :
1) Memajukan pahat pada diameter luar ulir
2) Setting ukuran pada eretan atas menjadi 0 mm.
3) Tarik pahat ke luar benda kerja, sehingga pahat di luar benda kerja
dengan jarak bebas sekitar 10 mm
4) Atur handel kisar menurut tabel kisar yang ada di mesin bubut, geser
handel gerakan eretan bawah untuk pembuatan ulir
5) Masukkan pahat dengan kedalaman potong sekitar 0,1 mm
6) Jalankan mesin sampai panjang ulir yang dibuat terdapat goresan pahat,
kemudian hentikan mesin dan tarik pahat keluar
7) Periksa kisar ulir yang dibuat ( lihat Gambar 3.19) dengan menggunakan
kaliber ulir (screw pitch gage). Apabila sudah sesuai maka proses
pembuatan ulir dilanjutkan. Kalau kisar belum sesuai periksa posisi
handel pilihan kisar pada mesin bubut.
Gambar 3. 19. Pengecekan Kisar Ulir Dengan Kaliber Ulir
8) Gerakkan pahat mundur dengan cara memutar spindel arah kebalikan,
hentikan setelah posisi pahat di depan benda kerja
9) Majukan pahat untuk kedalaman potong berikutnya dengan
memajukan eretan atas.
10) Langkah dilanjutkan seperti no 7) sampai kedalam ulir maksimal
tercapai.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
93
11) Pada kedalaman ulir maksimal proses penyayatan perlu dilakukan
berulang-ulang agar beram yang tersisa terpotong semuanya.
12)Setelah selesai proses pembuatan ulir, hasil yang diperoleh dicek
ukuranya ( Diameter mayor, kisar, diameter minor, sudut).
3. Pembubutan Ulir ganda
Pembuatan ulir di atas adalah untuk ulir tunggal. Selain ulir tunggal
ada tipe ulir ganda (ganda dua dan ganda tiga). Pada dasarnya ulir ganda
dan ulir tunggal dimensinya sama, perbedaanya ada pada pitch dan kisar
(lihat Gambar 3.20). Pada ulir tunggal pitch dan kisar (lead) sama.
Pengertian kisar adalah jarak memanjang sejajar sumbu yang ditempuh
batang berulir (baut) bila diputar 360O (satu putaran). Pengertian pitch
adalah jarak dua puncak profil ulir. Pada ulir kanan tunggal bila sebuah
baut diputar satu putaran maka baut akan bergerak ke kiri sejauh kisar.
Apabila baut tersebut memiliki ulir kanan ganda dua, maka bila baut
tersebut diputar satu putaran akan bergerak ke kiri sejauh kisar (dua kali
pitch).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
94
Gambar 3. 20. Ulir Tunggal, Ulir Ganda Dua Dan Ulir Ganda Tiga
Bentuk-bentuk profil ulir yang telah distandarkan ada banyak. Proses
pembuatannya pada prinsipnya sama dengan yang telah diuraikan di atas.
Pada (Gambar 3.21) berikut ditunjukkan gambar bentuk profil ulir dan
dimensinya.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
95
Gambar 3. 21. Beberapa Jenis Bentuk Profil Ulir
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
96
Gambar 3. 22. Beberapa Jenis Bentuk Profil Ulir (Lanjutan)
H. PROSES PEMBUBUTAN ALUR
Memberi kelonggaran ketika memasangkan dua buah elemen mesin
membuat baut dapat bergerak penuh, dan memberi jarak bebas pada proses
gerinda terhadap suatu poros ( lihat Gambar 3.23). Dimensi alur ditentukan
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
97
berdasarkan dimensi benda kerja dan fungsi dari alur tersebut. Bentuk alur ada
tiga macam yaitu kotak, melingkar, dan V (lihat Gambar 3.24). Untuk bentuk-
bentuk alur tersebut pahat yang digunakan diasah dengan mesin gerinda
disesuaikan dengan bentuk alur yang akan dibuat. Kecepatan potong yang
digunakan ketika membuat alur sebaiknya setengah dari kecepatan potong
bubut rata. Hal tersebut dilakukan karena bidang potong proses pengaluran
relatif lebar.
Gambar 3. 23. Profil Alur :
(a) pasangan poros dan lubang, (b) pergerakan baut agar penuh, (c) jarak bebas
proses penggerindaan poros
Gambar 3. 24. Bentuk Alur Kotak, Melingkar, dan V
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
98
Proses yang identik dengan pembuatan alur adalah proses pemotongan
benda kerja (parting). Proses pemotongan ini dilakukan ketika benda kerja
selesai dikerjakan dengan bahan benda kerja yang relatif panjang (lihat
Gambar 3.25).
Gambar 3. 25. Proses Pemotongan Benda Kerja
Beberapa petunjuk penting yang harus diperhatikan ketika melakukan
pembuatan alur atau proses pemotongan benda kerja adalah :
1) Cairan pendingin diberikan sebanyak mungkin.
2) Ujung pahat diatur pada sumbu benda kerja
3) Posisi pahat atau pemegang pahat tepat 90
o
terhadap sumbu benda
kerja
4) Panjang pemegang pahat atau pahat yang menonjol ke arah benda
kerja sependek mungkin agar pahat atau benda kerja tidak bergetar
5) Dipilih batang pahat yang terbesar
6) Kecepatan potong dikurangi (50% dari kecepatan potong bubut rata)
7) Gerak makan dikurangi (20% dari gerak makan bubut rata)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
99
8) Untuk alur aksial, penyayatan pertama dimulai dari diameter terbesar
untuk mencegah berhentinya pembuangan beram.
I. PROSES PEMBUBUTAN KARTEL
Bentuk kartel ada beberapa macam, isalnya bentuk lurus dan bentuk
diamon. Pembuatan bentuk kartel dilakukan dengan menempatkan alat
pembentuk kartel tersebut pada tempat pahat bubut. Harap diperhatikan
bahwa posisi sumbu kartel harus pada sumbu utama spindel mesin bubut.
Gambar 3. 26. Pahat Kartel
Pada pembuatan bentuk kartel putaran spindel sebaiknya dipilih
putaran spindel terendah pada mesin bubut. Gerakan pemakanan bisa
dilakukan dengan menggeser eretan secara manual maupun secara otomatis.
Pada waktu proses pembentukan kartel hendaknya pada permukaan benda
kerja diberi pelumas secukupnya. Bentuk dan ukuran kartel dapat
dikategorikan berdasarkan bentuk dan kisarnya. Kisar kartel digolongkan
dalam bentuk kasar sampai halus (lihat Gambar 3.27).
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
100
Gambar 3. 27. Bentuk Kartel Dan Kisanya.
J. KECEPATAN POTONG (CUTTING SPEED) CS
Yang dimaksud dengan kecepatan potong (CS) adalah kemampuan
alat potong menyayat bahan dengan aman menghasilkan tatal dalam satuan
panjang /waktu (m/menit atau feet/menit). Pada gerak putar seperti mesin
bubut, kecepatan potong (CS) adalah keliling kali putaran atau . d. n; di
mana d adalah diameter pisau/benda kerja dalam satuan milimeter dan n
adalah kecepatan putaran pisau/benda kerja dalam satuan putaran/menit (rpm).
Karena nilai kecepatan potong untuk setiap jenis bahan sudah ditetapkan
secara baku (lihat Tabel 3.4), maka komponen yang bisa diatur dalam proses
penyayatan adalah putaran mesin/benda kerja. Dengan demikian rumus untuk
menghitung putaran menjadi:
Karena satuan Cs dalam meter/menit sedangkan satuan diameter
pisau/benda kerja dalam millimeter, maka rumus menjadi :
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
101
Contoh: Benda yang akan dibubut berdiameter 30 mm dengan
kecepatan potong (Cs) 25 m/menit, maka besarnya putaran mesin (n)
diperoleh:
Dalam menentukan besarnya kecepatan potong dan putaran mesin,
selain dapat dihitung dengan rumus diatas juga dapat dicari pada tabel
kecepatan potong pembubutan (lihat Tabel 3.4 dan Tabel 3.5) yang hasil
pembacaannya mendekati dengan angka hasil perhitungan.
Tabel 3. 4. Kecepatan Potong Pahat HSS (High Speed Steel)
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
102
Tabel 3. 5. Daftar Kecepatan Potong Pembubutan
K. WAKTU PENGERJAAN
Yang dimaksud dengan waktu pengerjaan disini adalah durasi waktu
(lamanya waktu) yang digunakan untuk menyelesaikan pekerjaan. durasi ini
sangat penting diperhatikan sehubungan dengan efisiensi pengerjaan. Apalagi
dikaitkan dengan sistem bisnis komersial atau kegiatan unit produksi di
sekolah, waktu pengerjaan sangat penting untuk diperhitungkan. Hal hal
yang berkaitan dengan waktu pengerjaan adalah :
1. Kecepatan pemakanan (f)
Yang dimaksud dengan kecepatan pemakanan adalah jarak
tempuh gerak maju pisau/benda kerja dalam satuan millimeter permenit
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
103
atau feet permenit. Pada gerak putar, kecepatan pemakanan, f adalah
gerak maju alat potong/benda kerja dalam n putaran benda kerja/pisau per
menit.
Pada mesin bubut, tabel kecepatan pemakanan f dinyatakan dalam
satuan millimeter perputaran sehingga f = f . n. Besarnya kecepatan
pemakanan dipengaruhi oleh:
a. Jenis bahan pahat yang digunakan
b. Jenis pekerjaan yang dilakukan, misalnya membubut rata,
mengulir, memotong atau mengkartel dan lain-lain
c. Menggunakan pendinginan atau tidak
d. Jenis bahan yang akan dibubut, misalnya besi, baja, baja tahan
karat (stainless steel), atau
e. Bahan bahan non fero lainnya
f. Kedalaman pemakanan
Sebagai pedoman umum untuk mengetahui besarnya kecepatan
pemakanan dapat dilihat pada Tabel 3.6.
Tabel 3. 6. Kecepatan Pemakanan Untuk Pahat HSS
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
104
Pekerjaan kasar yang dimaksud adalah pekerjaan pendahuluan
dimana pemotongan atau penyayatan benda kerja tidak diperlukan hasil yang
halus dan presisi, sehingga kecepatan pemakanannya dapat dipilih angka
yang besar dan selanjutnya masih dilakukan pekerjaan penyelesaian
(finising). Pekerjaan ini dapat dilakukan dengan gerakan otomatis ataupun
gerakan manual, namun demikian tidak boleh mengabaikan kemampuan
pahat dan kondisi benda kerja. Semakin tebal penyayatan hendaknya
semakin rendah putarannya untuk menjaga umur pahat dan tidak terjadi
beban lebih terhadap motor penggeraknya.
Sedangkan pekerjaan penyelesaian yang dimaksud adalah pekerjaan
penyelesaian (finishing) akhir yang memerlukan kehalusan dan kepresisian
ukuran tertentu, sehingga kecepatan pemakanannya harus menggunakan
angka yang kecil dan tentunya harus menggunakan putaran mesin sesuai
perhitungan atau data dari table kecepatan potong.
2. Frekwensi pemakanan (i)
Yang dimaksud dengan frekwensi pemakanan adalah jumlah
pengulangan penyayatan mulai dari penyayatan pertama hingga selesai.
Frekwensi pemakanan tergantung pada kemampuan mesin, jumlah bahan
yang harus dibuang, sistem penjepitan benda kerja dan tingkat finishing yang
diminta.
3. Panjang benda kerja / jarak tempuh alat potong (L)
Pada proses pembubutan, jarak tempuh pahat sama dengan panjang
benda kerja yang harus dibubut ditambah kebebasan awal.
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
105
Gambar 3. 28. Jarak Tempuh Pahat Bubut
4. Perhitungan waktu pengerjaan mesin bubut (T)
Pada proses pembubutan perhitungan waktu pengerjaan waktu
pengerjaan = (Jarak tempuh pahat x frekwensi pemakanan ) dibagi
(Kecepatan pemakanan kali kecepatan putaran mesin).
Dimana: F = f. n
f = kecepatan pemakanan
n = putaran mesin
L = l + la
Contoh: Diketahui panjang benda kerja yang akan dibubut (l) 96
mm, kebebasan awal pahat dari permukaan benda kerja (la) 4 mm,
putaran mesin (n) 420 rpm dan frekwensi pemakanan (i) 1 kali, serta
kecepatan pemakanannya 0,25 mm/menit. Maka waktu pengerjaannya
adalah:
106
EVALUASI
A. Soal Pilihan Ganda
1. Pengertian mesin bubut adalah .
a. Mesin perkakas yang proses kerjanya bergerak memutar benda
kerja
b. Menggunakan mata potong pahat (tools) sebagai alat untuk
menyayat benda kerja
c. Mesin proses produksi yang dipakai membentuk benda kerja yang
berbentuk silindris
d. Pada prosesnya benda kerja terlebih dahulu dipasang pada chuck
e. Semua benar
2. Mesin bubut yang mempunyai alas mesin pendek, digunakan membubut
benda berdiameter besar adalah ....
a. mesin bubut bangku
b. mesin bubut bangku
c. mesin bubut standar
d. mesin bubut ringan
e. mesin bubut kepala
3. Berikut ini merupakan fungsi dari mesin bubut:
1) poros lurus dan bertingkat
2) poros tirus dan beralur
3) poros berulir
4) bidang persegi
Jawaban yang benar adalah .
a. 1, 2, 3
b. 1, 2, 4
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
107
c. 1, 3, 4
d. 1, 2, 3, 4
e. 2, 3, 4
4. Bagian terpenting pada mesin bubut yang mempunyai fungsi memutarkan
benda kerja, dan tempat transmisi putaran adalah .
a. kepala lepas
b. kepala tetap
c. eretan
d. meja
e. tuas kecepatan
5. Kegunaan kepala lepas pada mesin bubut antara lain sebagai tempat .
a. Pemikul ujung benda kerja yang dibubut
b. Kedudukan mata bor pada waktu pengeboran
c. Kedudukan penjepit bor / center
d. Pembubutan ulir
e. Pembubutan otomatis
6. Beberapa komponen ini dapat dikerjakan pada mesin bubut kecuali .....
(UN Teori Kejuruan 2010)
a. Poros
b. Batang ulir
c. Lubang berulir
d. Poros eksentrik
e. Batang bergigi
7. Bagian utama mesin bubut yang memutarkan benda kerja pada sumbu
utama adalah ..... (UN Teori Kejuruan 2010)
a. Kepala lepas
b. Kepala tetap
BAHAN AJAR TEKNIK PEMESINAN
IDENTIFIKASI MESIN BUBUT DAN ALAT POTONG MESIN BUBUT
PPG SMK PRODUKTIF UNS SURAKARTA
108
c. Support
d. Eretan
e. Tool post
8. Alat jepit benda kerja yang dipasang pada spindle mesin yaitu .
a. Ragum d. Cekam/coolet
b. Lathe dog e. Piring pembawa
c. Senter mati/death senter
9. Bagian mesin bubut yang digunakan untuk membubut ulir adalah.
a. Retan d. toolpost
b. tuas penghubung e. kepala lepas
c. poros transfortir
10. Kelebihan CNC dibandingkan dengan bubut konvensional antara lain:
1) Pengendali computer
2) Hasil kerja sangat teliti
3) Seting pahat cepat
4) Hasil kerja teliti
5) Berdasarkan benda kerja
Pernyataan yang benar adalah .
a. 1 dan 2 d. 2, 3, 4 dan 5
b. 1, 2 dan 3 e. Semua benar
c. 1, 2, 3 dan 4
B. Soal Essay
1. Buatlah langkah kerja untuk tugas pada Job Sheet Proses Pemesinan
Dasar yang dikerjakan dengan menggunakan mesin bubut!
2. Jelaskan pengaruh parameter pemesinan terhadap hasil proses
pemesinan pada mesin bubut!
109
DAFTAR PUSTAKA
BSE. 2009. Mengenal Proses Bubut. Jakarta.
Efendi Hoiri, S.Pd., 2013. Bahan Ajar Bekerja Dengan Mesin Bubut. SMK PGRI 1
Ngawi. Diakses 6 Januari 2013, dari www.smkpgri1ngawi.sch.id
Supriyadi, Fuadi Taufiq Dan Anggara Dwi Nugraha Ari. 2004. Macam macam Alat
Potong Pada Mesin Bubut Dan Penggunaannya. Surakarta. Diakses 6 Januari
2013, dari www.slideshare.net

You might also like