You are on page 1of 2

BAB I

Pendahuluan

1.1 Latar Belakang
Konflik antar umat beragama dan inter umat beragama dapat
ditimbulkan dari berbagai hal. Para pakar menyatakan bahwa konflik itu tidak
disebabkan oleh ajaran agama, tetapi lebih banyak disebabkan oleh
kepentingan tertentu, seperti kepentingan politik, ekonomi, kedudukan, dan
bahkan dapat dipicu oleh konflik keluarga dan kelompok tertentu. Selain
kepentingan-kepentingan itu, konflik antar dan inter umat beragama dapat
ditimbulkan oleh rumah ibadah, yaitu masjid.
Masjid merupakan pusat kegiatan bagi umat Islam. Selain untuk
beribadah, masjid juga merupakan pusat kegiatan kemasyarakatan, seperti
penyelesaian masalah, aktivitas ekonomi dan politik dan lain sebagainya.
Masjid juga berperan sebagai pusat kebudayaanan atau muamalat tempat
dimana lahir kebudayaan Islam yang kaya dan berkah.
Memasuki peradaban masa kini, masjid harus menata dirinya
dengan menampilkan sosoknya yang mengagumkan baik dari segi bangunan
fisik, arsitektur, seni dan sarana-sarananya. Aktivitasnya harus dikelola
dengan manajemen modern dan mencontoh fungsi masjid pada zaman
Rasulullah s.a.w., dengan cara melakukan aktualisasi dari peran masjid yang
terjadi pada masa Nabi s.a.w., seperti pembangunan sarana fisik yang
memadai dan memastikan kegiatan ibadah Mahdhah berjalan dengan teratur.
Saat ini, perkembangan arsitektur bangunan sudah semakin berkembang.
Banyak masyarakat yang menghias masjidnya agar terlihat lebih menawan.
Padahal, sebagian ulama mengisyaratkan untuk tidak menghias masjid,
terutama jika hiasan yang digunakan berlebih-lebihan, seperti emas, perak,
atau bahan lain yang mahal harganya.
Pembangunan masjid yang seperti ini dikhawatirkan akan
menimbulkan konflik. Alangkah lebih baik, jika uang yang digunakan untuk
menghias masjid tersebut dipergunakan untuk membantu orang-orang yang
tidak mampu yang berada di sekitar masjid tersebut. Selain pembangunan
masjid, kegiatan politik rendahan yang terjadi di dalam masjid yang hanya
memenangkan kelompok tertentu dan memihak kepentingan politik sesaat
juga akan mengacaukan situasi kondusif masjid dan berpotensi menimbulkan
konflik.

1.2 Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan keluarga dan masyarakat Islami?
2. Apakah fungsi dan peranan masjid, madrasah, dan pesantren?
3. Bagaimana toleransi masyrakat multikultural dalam Islam?
4. Apa saja lembaga-lembaga ekonomi yang berperan dalam pemberdayaan
ekonomi umat Islam?
5. Faktor-faktor apa yang menimbulkan konflik antar umat beragama dan
inter umat beragama?

1.3 Tujuan
1. Mengetahui keluarga dan masyarakat Islami.
2. Mengetahui fungsi dan peranan masjid, madrasah, pesantren, dan lembaga
ekonomi umat.
3. Mengetahui toleransi umat Islam dalam masyarakat multikultural.
4. Mengetahui faktor-faktor yang menimbulkan konflik antar umat berugama
dan inter umat beragama.

You might also like