You are on page 1of 1

KPU Keluarkan Peraturan Tata Cara Pemilu Kepala Daerah

Jakarta, Kpu.go.id. Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengeluarkan Peraturan KPU


Nomor 1 Tahun 2007 Tentang Pedoman Tata Cara Penyelenggaraan Pemilihan
Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, tanggal 24 Mei 2007 yang
ditandatangani oleh Wakil Ketua KPU Prof. DR. Ramlan Surbakti, MA.

Dikeluarkannya peraturan ini karena dalam penyelenggaraan Pemilu Kepala


Daerah dan Wakil Kepala Daerah, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota untuk
mengeluarkan Keputusan-keputusan harus mengacu pada pedoman yang
ditetapkan oleh KPU. Selain itu dikeluarkannya peraturan KPU, juga berdasarkan
hasil rapat pleno KPU tanggal 1, 8 dan 22 Mei 2007 serta Hasil Curah Pendapat
Rapat Kerja KPU dengan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota yang
dilaksanakan tanggal 15-16 Mei 2007.

Pedoman tata cara penyelenggaraan Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah sebagaimana dimaksud dalam peraturan ini berlaku untuk KPU Provinsi
dan KPU Kabupaten/ Kota yang dalam penyelenggaraan Pemilu Kepala Daerah
dan Wakil Kepala Daerah. Sedangkan pemberitahuan Dewan Perwakilan Rakyat
Daerah (DPRD) Provinsi atau DPRD Kabupaten/Kota kepada KPU Provinsi dan
KPU Kabupaten/Kota mengenai berakhirnya masa jabatan Kepala Daerah di
wilayahnya mulai pada 19 April 2007, bulan Mei, dan bulan Juni 2007.

Peraturan KPU Nomor 1 Tahun 2007 terdiri dari 6 Bab ,13 Pasal, dan Lampiran.
Bab Satu, Ketentuan Umum (Pasal 1 - 3) ; Bab Dua, Asas Penyelenggaraan
Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala (Pasal 4) ; Bab Tiga, Pedoman KPU
Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota Dalam Penyelenggaraan Pemilu Kepala Daerah
dan Wakil Kepala Daerah ( Pasla 5 -6) ; Bab Empat, Ketentuan Lain-Lain (Pasal
9) ; Bab Lima, Ketentuan Peralihan (Pasal 8 -12) dan Bab Enam, Ketentuan
Penutup ( Pasal 13), sedangkan lampiran Formulir Model D4.KWK-KPU berupa
surat Pengantar mengeinai Penyampaian Berita acara Pemungutan dan
Penghitungan Suara di TPS dalam Wilayah Kerja PPS. (drika/Redaktur)

Peraturan KPU Nomor 1 Tahun 2007

You might also like