You are on page 1of 3

CONTOH KASUS

Lakukanlah konseling gizi dengan seorang teman anda seolaholah menghadapi pasien dengan
identitas seperti pada contoh kasus. Jalankan langkahlangkah dengan cermat, galilah informasi
tentang makanan seharihari pasien, lalu masukkanlah semua ke dalam format yang tersedia.
Lakukan semua tahapan sampai anda mendapatkan hasil cetak (print out) dari hasil konseling yang
anda lakukan tersebut.
Contoh kasus 1
Pasien rujukan dengan nomor MR : 12345 Nama : Pardjoto,Jenis kelamin : Pria, Tanggal lahir
: 28 April 1979. Dokter yang merujuk : dr. Teddy, Keterangan : Sering pegal-pegal dan ngilu sendi.
Alamat : Jl Jahe 29, RT 05/02 Kel. Jagakarsa, Jagakarsa Jakarta 12620, Telp. 7241234 Pekerjaan :
Wiraswasta (memiliki toko kelontong).
Berat Badan : 85 kg., Tinggi badan : 169 cm.
Data Lab Pasien
Hemoglobin : 14.0 gr%
Kolesterol : 270 mg%
Asam urat : 9.5 mg%
Hasil anamnesis diet:
Makan Pagi : Nasi Uduk 2 gls, Telur dadar 1 btr, Tempe 2 ptg sdg, Kopi (1 sdm kopi + 2 sdm gula), teh
manis ( teh + 2 sdm gula)
Pukul 10.00 : Bubur kacang ijo (Kacang ijo 1 sdm, Gula pasir 2 sdm, Santan gls)
Makan Siang : Nasi 2 gls, pecel lele (Daun melinjo muda 20 gr, Ketimun 50 gr, Slada 25 gr, sambel,
Lele 2 ekor besar ), Daging ayam 1 ptg, dan teh manis (Gula 2 sdm)
Pukul 16.00 : Kacang goreng 50 gr dan es alpokat (1 bh alpokat dan gula pasir 1 sdm)
Makan Malam : Nasi 2 gls, Ikan kembung goreng 1 ekor lalapan (Buncis rebus gls, Kol rebus gls,
Krupuk udang 2 ptg).
Pukul 20.00 : Pisang goreng 1 bh bsr, kopi (Kopi bubuk 1 sdm Gula pasir 2 sdm) .

Kasus 2
Seorang laki2 bernama Tn. Samaran berusia 52 tahun, dirujuk ke poli gizi dari poli penyakit
dalam dengan diagnosa Diabetes Melitus tipe II dengan komplikasi CKD stage IV. Berat badan saat ini
55 kg dengan tinggi badan 158 cm. Dari keterangan pasien diketahui bahwa sudah menderita
penyakit DM selama 5 tahun. Pasien sehari hari bekerja sebagai pegawai negeri sipil di kantor
kelurahan. Pasien tinggal di jalan Tenggiri no. 200 RT.50 RW. 35 kelurahan Sambutan kecamatan
samarinda ilir.
Hasil pemeriksaan laboratorium
gula darah puasa 209 mg/dl
gula darah 2 jam PP 324 mg/dl
albumin 3,0 g/l
HB 8 g/dl
HBA1C 11 %



Hasil anamnesis diet:
Selama ini pasien mempunyai kebiasaan sering mengkonsumsi cemilan seperti gorengan dan belum
mengatur pola makannya. Hasil recall 24 jam:
Malam hari : mie instant satu bungkus, nasi 1 centong dan satu butir telur mata sapi
Sore hari : minum satu cangkir kopi (2 sdm gula) dan 3 buah pisang goreng besar dan 1 bakwan
sayur
Siang hari : makan satu bungkus nasi padang (2,5 gls nasi) dengan lauk kare ikan tongkol dan paru
goreng.
Sekitar pukul 10.30 cemilan berupa bingka ambon dan lemper masing masing 1 buah.
Makan pagi : buras 4 buah dengan lauk ikan haruan satu potong sedang dan teh manis (gula diabet).

Kasus 3
Pasien rujukan dengan nomor MR : 1003. Nama : Suhartiyem Jenis kelamin : Wanita.
Tanggal lahir : 28 Januari 1976. Dokter yang merujuk : Dr. Iwan, Spesialis penyakit dalam.
Diagnosis : DM Keterangan : Sering kencing malam hari. Alamat : Jl dr. Sutomo no. 956 RT.14
RW.5 Kelurahan Sidodadi Kecamatan Samarinda Ulu, Telp. 87001234 Pekerjaan : tidak bekerja
(ibu rumah tangga tdk memiliki pembantu). Berat Badan : 69 kg., Tinggi badan : 155 cm.
Hasil laboratorium :
Gula darah puasa : 180 mg/dl
Gula darah 2 jam PP : 190 mg/dl
Gula darah sewaktu : 350 mg/dl
Hemoglobin : 12.5 gr%
Hasil anamnesa diet :
Makan Pagi : Nasi goreng (2 gls nasi, telur mata sapi 1 btr, abon ikan 2 sdm) dan teh manis (gula
pasir 2 sdm).
Pukul 10.00 : Kue klepon 4 btr sedang, pepaya 1 ptg sedang, es krim 1 gls.
Makan Siang : Mie ayam (mie 2 gls, daging ayam 1 ptg sdg, bakso 4 btr) dan Caisin kuah (caisin
1 gls).
Pukul 16.00 : Pisang goreng (pisang kepok 1 bh sdg) dan es alpokat (alpukat 1 bh bsr, gula 1
sdm).
Makan Malam : Nasi ikan bakar (Nasi 1 gls, Ikan kembung ekor, Buncis rebus gls,
Wortel rebus gls, Daun kol sawi gls, kecap 1 sdm) .
Pukul 20.00 : Susu coklat (Susu sapi segar 1 gls, Gula pasir 1 sdm, Coklat bubuk 1 sdt).

Kasus 4
Pasien rujukan dengan nomor MR : 1004. Atas nama Abdul jenis kelamin laki laki,
berusia 42 th. Dokter yang merujuk : dr. Iwan, spesialis penyakit dalam. Diagnosis medis CKD
stage IV. Tinggal di jalan Muso Salim No. 978 RT. 55 RW. 25 kelurahan karang mumus,
kecamatan samarinda kota, Samarinda kode pos 75113. Telp : 749678. Bekerja sebagai teknisi
mesin di perusahaan tambang. Berat badan 55 kg, tinggi badan 168 cm.
Hasil laboratorium :
GDS : 107 mg/dl
Ureum : 128,8 mg/dl
Kreatinin : 6,9 mg/dl
Kalium : 5,5 m. Eq/l
Hemoglobin : 9,8 g%
Hasil anamnesa diet :
Pagi : nasi kuning ( nasi 2 gls), ikan haruan bumbu merah 1 potong besar, serundeng 2 sdm.
Siang : nasi putih 1 gls, ayam bakar 1 potong besar, lalapan (ketimun 20 g, kacang panjang 20
g, kemangi 10 g), sambal terasi, kerupuk udang 1 bh (10g).
Sore : kue putu singkong 3 bh sedang, teh manis (2 sdm gula)
Malam : mie kuah (mie basah 2 gls, telur rebus 1 btr, wortel 10 g, sawi 10 g), teh manis (gula
pasir 2 sdm).


Kasus 5
Pasien rujukan dari poli anak dgn nomor MR 1005. Atas nama Nurlela jenis kelamin
perempuan. Tanggal lahir 2 maret 2003. Berat badan 10,5 kg dan TB 91 cm. Dokter yang
merujuk dr. Willy. Diagnosa ISPA dgn Gizi kurang. Alamat jl. Milono no 781 RT.24 RW. 15
Kelurahan bugis Kecamatan, Samarinda Ulu. Pasien masih bersekolah kelas 4 SD.
Hasil laboratorium:
Leukosit : 11.000
Hb : 10 g%
Albumin : 3,5 g/dl
Hasil anamnesa diet :
Pagi : mie goreng (mie kering 75 g), telur dadar (1/2 btr telur)
Pukul 10.00 : susu kental manis gls ( 2 sdm susu kental manis, 1 sdm gula pasir)
Sore : mie bakso (mie basah 50 g, bakso 5 btr, tahu 1 potong sedang)
Malam : sosis goreng 1 bh kcl, biskuit rasa coklat 3 bh.

You might also like