You are on page 1of 5

DISAIN DAN ANALISIS JARINGAN KOMPUTER

RESUME

Oleh:

IRA WAHYUNI

91727/2007

PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2010
Kabel Ethernet

Kode Warna

Kabel data ethernet terdiri dari 4 pasang kawat. Masing-masing mempunyai


warna tertentu (solid) dengan pasangannya berwarnah putih bergaris-garis warna
tertentu(solid), dipilin menjadi satu. Untuk performansi Ethernet yang baik,
jangan membuka pilinan terlalu panjang (kira-kira ¼ inch).

Kode warna pada pasangan kabel

Pair 1 : putih-biru/biru (white-blue/blue)


Pair 2 : putih-orange/orange (white-orange/orange)
Pair 3 : putih-hijau/hijau (white-green/green)
Pair 4 : putih-coklat/coklat (white-brown/brown)

Desain untuk 10BaseT Ethernet adalah warna orange dan hijau. Dua pasang
lainnya, coklat dan biru, tidak digunakan. Berikut konfigurasi kabel menggunakan
RJ-45 :

Terdapat dua standard untuk kabel ethernet ini, yaitu T-568A dan T-568B.
Gambar di atas memperlihatkan kedua standard tersebut. Standard T-568B,
pasangan orange dan hijau diletakkan pada pin 1, 2 dan 3, 6. Standard T-568A
membalikkan koneksi orange dan hijau, sehingga pasangan biru dan orange
menjadi 4 pin yang berada di tengah, yang mebuat koneksi seperti ini lebih cocok
untuk koneksi telco voice.
T-568A

Untuk kabel Straight (Lurus) sebagai berikut :


• Pilih standarisasi yang akan digunakan

• Instalisasi kabel yang akan dibuat

• Konfigurasi ujung kabel harus sama dengan konfigurasi ujung kabel yang
lain

• Ujung kabel harus seperti keterangan dibawah ini:

Pin Ujung 1 Warna Pin No Ujung 2 Warna


1 Putih/Hijau 1 Putih/Hijau
2 Hijau 2 Hijau
3 Putih/Orange 3 Putih/Orange
4 Biru 4 Biru
5 Putih/Biru 5 Putih/Biru
6 Orange 6 Orange
7 Cokelat 7 Cokelat
8 Putih/Cokelat 8 Putih/Cokelat

Untuk kabel Cross (Silang) sebagai berikut:

• Caranya dengan membuat kedua ujung dari kabel tersebut beda


konfigurasi

• Ujung pertama menggunakan konfigurasi EIA/TIA-568A dan


ujung satu lagi menggunakan EIA/TIA-568B, ujung kabel harus
seperti table dibawah ini

T-568B

Pin Ujung 1 Warna Pin No Ujung 2 Warna


1 Putih/Hijau 1 Putih/Orange
2 Hijau 2 Orange
3 Putih/Orange 3 Putih/Hijau
4 Biru 4 Biru
5 Putih/Biru 5 Putih/Biru
6 Orange 6 Hijau
7 Cokelat 7 Cokelat
8 Putih/Cokelat 8 Putih/Cokelat

Fiber Optik (Serat optic) adalah saluran transmisi yang terbuat dari kaca atau
plastik yang digunakan untuk mentransmisikan sinyal cahaya dari suatu tempat ke
tempat lain. Cahaya yang ada di dalam serat optik sulit keluar karena indeks bias
dari kaca lebih besar daripada indeks bias dari udara. Sumber cahaya yang
digunakan adalah laser karena laser mempunyai spektrum yang sangat sempit.
Kecepatan transmisi serat optik sangat tinggi sehingga sangat bagus digunakan
sebagai saluran komunikasi.

Pembagian Serat optik dapat dilihat dari 2 macam perbedaan :

1. Berdasarkan Mode yang dirambatkan :

• Single mode : serat optik dengan core yang sangat kecil, diameter
mendekati panjang gelombang sehingga cahaya yang masuk ke dalamnya
tidak terpantul-pantul ke dinding cladding.
• Multi mode : serat optik dengan diameter core yang agak besar yang
membuat laser di dalamnya akan terpantul-pantul di dinding cladding yang
dapat menyebabkan berkurangnya bandwidth dari serat optik jenis ini.

2. Berdasarkan indeks bias core :

• Step indeks : pada serat optik step indeks, core memiliki indeks bias yang
homogen.
• Graded indeks : indeks bias core semakin mendekat ke arah cladding
semakin kecil. Jadi pada graded indeks, pusat core memiliki nilai indeks
bias yang paling besar. Serat graded indeks memungkinkan untuk
membawa bandwidth yang lebih besar, karena pelebaran pulsa yang terjadi
dapat diminimalkan.

You might also like