You are on page 1of 1

10 Juni 2008

Habib Rizieq Tantang Gus Dur Perang Sumpah


.

Nala Edwin - detikcom Jakarta -

Perseteruan antara Ketua Umum Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab dengan KH
Abdurrahman Wahid atau Gus Dur semakin memanas. Habib Rizieq menantang Gus Dur
untuk melakukan mubahalah atau perang sumpah.

"Saya tantang Gus Dur untuk mubahalah. Gus Dur silakan bawa anak dan istrinya,
saya juga demikian. Kita bersumpah di hadapan Allah, siapa yang benar diberkati.
Siapa yang salah dikutuk dan dilaknat, mati dalam keadaan hina. Kalau Gus Dur
berani dan merasa benar, ayo kita mubahalah," kata Habib Rizieq lantang.

Hal itu dia sampaikan usai menjalani pemeriksaan di Ruang Reserse Kriminal Umum
Polda Metro Jaya, Jl Sudirman, Jakarta, Selasa (10/6/2008) sekitar pukul 15.00
WIB.

Habib mengungkapkan, dirinya tidak bersedia diperiksa lagi sebelum Gus Dur cs
diperiksa. "Saya minta Gus Dur, Adnan Buyung Nasution dan Aliansi Kebangsaan untuk
Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan (AKKBB) diperiksa," ujarnya.

Pria yang mengenakan jubah dan sorban putih itu juga merasa kecewa surat keputusan
bersama (SKB) Ahmadiyah. "Saya sesalkan itu bukan SKB pembubaran. Itu SKB yang
melindungi penodaan agama. SKB banci!" tandasnya.

Mubahalah adalah doa yang bersungguh-sungguh di antara dua pihak yang berbeda
pendapat. Tujuannya, agar Allah menjatuhkan kutukan berupa laknat kepada pihak
yang berdusta. ( fiq / aba )

You might also like