You are on page 1of 15

http://www.kumon.co.

id/

Sistem belajar KUMON dikembangkan pertama kali oleh seorang


Jepang yang bernama Toru Kumon, yang juga adalah seorang guru
Matematika SMU. Awalnya, pada tahun 1954, ia diminta oleh istrinya
untuk membantu pelajaran Matematika anaknya, Takeshi, yang ketika
itu duduk di kelas 2 SD. Ia kemudian merancang suatu sistem agar
anaknya dapat belajar secara efektif, sistematis, serta memiliki dasar-
dasar Matematika yang kuat.

Yang dilakukannya adalah :


Mengacu pada sasaran "Matematika tingkat SMU"
Membuat lembar kerja dengan susunan pelajaran yang meningkat secara "step by
step"
Memberikan lembar kerja yang dapat diselesaikan oleh anaknya setiap hari dalam
waktu
kurang dari 30 menit

Dengan berlatih secara rutin setiap hari, pada saat Takeshi


duduk di kelas 6 SD, ia dapat menyelesaikan Persamaan
Diferensial dan Kalkulus Integral setara pelajaran tingkat SMU.
Toru Kumon kemudian berkeinginan agar anak-anak lain pun
merasakan manfaat belajar seperti ini. Ia menerapkan cara ini
kepada anak-anak di lingkungan tempat tinggalnya. Hasilnya
memuaskan, dan sistem belajar KUMON berkembang dari
mulut ke mulut. Kini, KUMON tidak hanya menyebar ke
seluruh Jepang saja, tetapi juga ke seluruh dunia.

Perjalanan Sistem Pendidikan KUMON


1954 1954 Toru Kumon menciptakan sistem belajar KUMON untuk anaknya, Takeshi,
yang ketika itu duduk di kelas 2 SD
1956 Dibuka kelas pertama yang menggunakan bahan pelajaran KUMON
1958 Didirikan organisasi "KUMON INSTITUTE OF EDUCATION" yang berpusat di
Osaka, Jepang
1962 Dibuka kantor di Tokyo, Jepang
1974 Kelas KUMON pertama di luar Jepang dibuka di New York, USA
1980 Program Bahasa Inggris (Reading) mulai dikembangkan
1990 Dibuka "Swiss Kumon High School" di Leysin, Switzerland
1993 Dibuka "Kumon International High School" di Yokohama, Jepang
2000 Jumlah siswa di seluruh dunia mencapai lebih dari 2,6 juta anak Didirikan
Regional Headquarters untuk 5 wilayah : Jepang, Amerika Utara, Amerika
Selatan, Eropa & Africa, Asia & Oceania
2003 Jumlah siswa di seluruh dunia mencapai lebih dari 3,3 juta anak

"Dengan menggali potensi yang ada pada


setiap individu, dan mengembangkan
kemampuan tersebut secara maksimal,
kami berusaha agar dapat membentuk
manusia yang sehat dan berbakat yang
dapat memberikan sumbangan yang
berarti bagi masyarakat."
Setiap anak memiliki potensi yang tak terbatas, yang
tidak dapat diukur oleh siapa pun juga. Memberikan
lingkungan dan pendekatan yang tepat, akan
mendorong anak menggali potensi dirinya.

KUMON bertujuan agar setiap anak memiliki


kemampuan untuk mengembangkan dirinya masing-
masing, dan kemampuan untuk mengidentifikasi dan
menyelesaikan permasalahan dengan kemampuannya
sendiri (life-skills) sehingga mereka dapat memberikan
sumbangan yang berarti bagi masyarakat.
Saat ini, KUMON telah menyebar di 44 negara di dunia

Jumlah siswa di seluruh dunia berdasarkan data bulan Juni 2004 : 3,6 juta
orang

Untuk informasi mengenai KUMON di seluruh dunia, silakan menghubungi :

Global Communications Division


Kumon Institute of Education, Co., Ltd.
Osakaekimaedaini Building, 9F
1-2-2, Umeda Kita-Ku
Osaka 530-0001 JAPAN
Tel. 81-6-4797-8782
Fax. 81-6-4797-8785
www.kumon.ne.jp

Berbeda dengan kursus-kursus lain pada umumnya


yang memberikan pelajaran secara "sama rata"
kepada setiap anak, KUMON membimbing anak
secara "perseorangan" sesuai dengan kemampuan
masing-masing, sehingga mereka memiliki
kemampuan akademik dasar yang baik dan
potensinya dapat berkembang secara maksimal.
KUMON menggunakan bahan pelajaran yang
materinya disusun secara efektif, sistematis dan
dalam step-step kecil (small steps) sehingga anak
tidak merasa kesulitan ketika maju ke tingkat yang
lebih tinggi. Bahan pelajaran KUMON juga senantiasa
direvisi dari waktu ke waktu untuk mempermudah
anak belajar.

Di KUMON, anak belajar "cara belajar yang benar"


(learning how to learn) sehingga tumbuh sikap belajar
yang baik. Anak tidak menerima pelajaran secara
sepihak dari pembimbing, melainkan dilatih untuk
memahami dan mengerjakan soal dengan
kemampuannya sendiri. Cara belajar seperti ini akan
membentuk kemandirian dalam belajar.

“Dengan rajin "Sebelumnya, Andrew


mengerjakan KUMON sering berhenti-henti
secara disiplin dan dalam belajar, banyak
kontinu, aku terlatih mengobrol dengan
untuk belajar mandiri, teman-temannya dan sulit
membantu guru berkonsentrasi. Sekarang,
mengajari teman setelah ikut matematika
Matematika, menjadi Best KUMON, konsentrasinya
Mathematics Student di bagus dan juga menjadi
sekolah selama dua tahun mandiri,” komentar Ibu
dan berhasil Chatrin, orang-tua
menyelesaikan Andrew.
Matematika KUMON.”

V. Andrew N., siswa


Yessica N. Lookman, kelas 2 SD yang hobi
kelas 1 SMU. Masuk sepak bola dan
KUMON April 2002 saat Matematika. Di KUMON
kelas 1 SLTP, berhasil sedang belajar level D
menamatkan pelajaran yang berisi Perkalian,
Matematika KUMON pada Pembagian dan
bulan Maret 2004. Pengenalan Pecahan.
“Setelah
Kevin F.ikut
Tanojo,
KUMON,saat
aku
ini
duduk di kelas 5 SD,
masuk KUMON mulai
kelas 2 SD. Kini belajar di
level H yang berisi
pelajaran tentang
persamaan setara tingkat
SLTP.

bisa maju dengan lancar.”

KUMON memberikan bimbingan secara "perseorangan"


sesuai dengan kemampuan masing-masing anak.
Karena itu, pendaftarannya terbuka setiap saat. Selain
itu, di KUMON, anak bebas datang jam berapa saja di
antara jam buka kursus yang telah ditentukan. Sangat
fleksibel.

Silahkan datang langsung ke kelas KUMON terdekat bersama putra/putri Anda,


untuk menerima penjelasan dari pembimbing KUMON. Agar pembimbing dapat
memberikan penjelasan dengan baik, buatlah janji terlebih dahulu dengan
pembimbing KUMON bersangkutan.

Mula-mula, putra/putri Anda akan diberi Tes Penempatan. Tujuannya, untuk


mengetahui kemampuannya saat itu dan untuk menentukan level pelajaran
awal yang tepat. Kemudian, pembimbing akan menyusun program belajar
yang "tepat" sesuai kemampuan putra/putri Anda. Tes Penempatan diberikan
secara cuma-cuma.

Bila akan mendaftarkan anaknya ke kursus KUMON, orang tua diminta mengisi
formulir pendaftaran serta membayar biaya kursus.

Setelah itu, putra/putri Anda akan belajar di kelas KUMON 2 kali seminggu.
Mereka bebas datang jam berapa saja di antara jam buka kursus yang telah
ditentukan. Di luar hari kursus, mereka akan mendapatkan lembar kerja untuk
dikerjakan di rumah.

BIAYA KURSUS

Uang kursus bulanan


Siswa prasekolah - SD : Rp. 276.000,-
Siswa SLTP-SMU : Rp. 322.000,-
Uang pendaftaran : Rp. 230.000,-

Catatan :
Uang kursus bulanan sudah termasuk biaya lembar kerja yang diterima
siswa.
Uang kursus bulanan dibayar di muka, sampai dengan akhir bulan sebelum
bulan berjalan.
Uang pendaftaran dibayarkan 1(satu) kali saja pada saat pertama kali
mendaftar masuk.

Di sini, akan diperkenalkan bagaimana anak belajar di kelas KUMON.


Anak datang ke kelas 2 kali seminggu pada hari kursus, dan bebas datang jam berapa
saja di antara jam buka kursus yang telah ditentukan. Di KUMON, masing-masing anak
mendapatkan program belajar secara individual disesuaikan dengan kemampuan
masing-masing, dan mengerjakan secara mandiri, lembar kerja yang telah dipersiapkan
oleh pembimbing.

Mula-mula, anak mengambil "folder" yang telah


disediakan, menyerahkan lembar kerja PR yang telah
dikerjakannya di rumah, dan mengambil lembar kerja
yang telah dipersiapkan pembimbing untuk dikerjakan
anak pada hari tersebut.
Anak duduk dan mulai mengerjakan lembar kerjanya.
Karena pelajaran diprogram sesuai dengan kemampuan
masing-masing, biasanya lembar kerja tersebut dapat
dikerjakannya dengan lancar.

Setelah selesai mengerjakan, lembar kerja diserahkan


kepada pembimbing untuk diperiksa dan diberi nilai.
Sementara lembar kerjanya dinilai, anak berlatih dengan
alat bantu belajar seperti Papan Bilangan Magnetik
(PBM).

Setelah lembar kerja diperiksa dan diberi nilai,


pembimbing mencatat hasil belajar siswa pada "Daftar
Nilai". Hasil ini nantinya akan dianalisa untuk
penyusunan program belajar berikutnya.

Bila ada bagian yang masih salah, anak akan diminta


untuk membetulkan sendiri kesalahan tersebut sampai
semua lembar kerjanya memperoleh nilai 100.
Tujuannya, agar anak menguasai pelajaran yang
dipelajarinya dan tidak mengulangi kesalahan yang
sama.
Setelah selesai, anak akan menerima lembar kerja PR
untuk dikerjakan di rumah hingga hari kursus
berikutnya. Sebelum pulang kembali ke rumah, anak
mengikuti latihan secara lisan bersama pembimbing.
Materi bahan pelajaran Matematika KUMON bertujuan membentuk kemampuan-
kemampuan dasar pada diri anak agar tidak mengalami kesulitan pada pelajaran
Matematika tingkat SMU.

Terdiri dari 23 level, mulai dari Level 7A hingga Level Q, dengan materi pelajaran
mulai dari pengenalan bilangan setara tingkat prasekolah sampai dengan
Kalkulus Diferensial-Integral dan Statistik setara Matematika tingkat SMU.

Level 7A~2A : setara pelajaran prasekolah/TK ke bawah


Level A~F : setara pelajaran Sekolah Dasar (SD)
setara pelajaran Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama
Level G~I :
(SLTP)
Level J~Q : setara pelajaran Sekolah Menengah Umum (SMU)
MATERI
LEVEL CONTOH
PELAJARAN
Siswa berlatih
menghitung
gambar-gambar
dan dot (bulatan)
sampai dengan
10. Di akhir level

7A
ini, siswa
diharapkan dapat
langsung
menyebutkan
jumlah benda
sampai dengan 10
tanpa harus
menghitungnya
satu per satu.
MATERI
LEVEL CONTOH
PELAJARAN
Siswa berlatih
menghitung
gambar-gambar

6A
sampai dengan
30, dan
menghitung
jumlah dot
(bulatan) sampai
dengan 20.
MATERI
LEVEL CONTOH
PELAJARAN
Siswa belajar
menggunakan
pensil melalui
latihan menarik
garis, yang secara
Program Bahasa Inggris KUMON bertujuan untuk mengembangkan kemampuan
pemahaman bacaan. Terdiri dari 22 level, mulai dari Level 7A hingga Level L.
Berbeda dengan program Matematika, level pada program Bahasa Inggris
dikelompokkan ke dalam blok-blok, di mana setiap blok memberikan topik
bimbingan yang berbeda-beda, yaitu : Word Building Block, Sentence Building
Block, Paragraph Development Block, Summary Block dan Critical Reading Block

MATERI
LEVEL CONTOH
PELAJARAN
Pada level
pertama ini,
siswa
mempelajari
kosa kata dasar
dengan
mengulang kata-
kata dan kalimat

7A
sederhana.
Gambar yang
besar dan
berwarna
memudahkan
siswa memahami
hubungan antara
kata yang
diucapkan
dengan yang
tertulis.
MATERI
LEVEL CONTOH
PELAJARAN

Siswa berlatih
menyebutkan
kembali kata-
kata dan kalimat
yang telah

6A
dipelajari di level
7A serta
mempelajari
KUMON adalah salah satu franchise terbesar di dunia dengan investasi awal yang
kecil. Di KUMON, pemilik kursus (franchisee) adalah sekaligus sebagai
pembimbing dan pengelola kursus. Dengan menjadi pembimbing, Anda dapat
memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat melalui kegiatan
mencerdaskan anak-anak. Selain itu, Anda pun dapat memperoleh penghasilan
yang bernilai dan memiliki kesempatan untuk terus mengembangkan diri Anda
sendiri. Anda akan ditunjang oleh suatu sistem pelatihan, bimbingan siswa,
pemasaran dan pengelolaan kelas KUMON.

Gambaran pekerjaan sebagai pembimbing KUMON adalah sebagai berikut.

Membimbing siswa-siswa dengan memberikan


program belajar yang "tepat" sesuai kemampuan
masing-masing anak.
Mengelola kelas agar berjalan secara efektif dan
efisien.
Melakukan komunikasi yang erat dengan orang-
tua siswa agar pelajaran siswa berjalan lancar.
Mempelajari bahan pelajaran KUMON agar dapat
membimbing siswa dengan baik.
Membuat laporan-laporan, menghadiri seminar-
seminar dan kegiatan lain yang diadakan oleh
Kantor Pusat.

Untuk menjadi pembimbing, Anda harus melalui proses seleksi yang cukup
ketat, dan harus memenuhi prasyarat awal :

Warga Negara Indonesia (WNI)


Perempuan
Usia 25-45 tahun
Pendidikan minimal D3/Akademi

Mula-mula, yang harus Anda lakukan adalah mengikuti Orientasi Pengenalan


KUMON yang kami adakan secara berkala. Di orientasi ini, akan diberikan
penjelasan mengenai sistem pendidikan KUMON, sistem seleksi untuk menjadi
pembimbing KUMON dan persyaratan-persyaratan untuk membuka kursus
KUMON. Setelah orientasi, pada hari yang sama diadakan seleksi tahap awal,
bagi yang berminat mengikuti proses seleksi untuk menjadi pembimbing
KUMON.

Calon pembimbing akan mengikuti beberapa kali seleksi lagi sampai dinyatakan
lulus dari segi personality dan kemampuan dasar. Setelah itu, Kantor Pusat akan
melakukan survey ke lokasi yang diajukan untuk menentukan kelayakan tempat
tersebut untuk kursus KUMON.
Orientasi Pengenalan KUMON diselenggarakan di kota-kota berikut di Indonesia untuk
pembukaan kelas KUMON di wilayah sekitarnya.

Jabotabek

Hari / Tanggal Waktu


Selasa, 12 Oktober 2004 9.45 - 12.15
Kamis, 14 Oktober 2004 9.45 - 12.15

Tempat:
PT KIE INDONESIA
Kantor Pusat Jakarta
Plaza 89 Ground Floor
Jl. H.R. Rasuna Said Kav. X-7 No.6, Kuningan
Jakarta 12940

Mohon melakukan reservasi lebih dahulu dengan mengisi Pendaftaran Orientasi,


atau melalui telpon (021) 521-3551

Bandung

Hari / Tanggal Waktu


Selasa, 26 Oktober 2004 09.30 - 12.00
Selasa, 26 Oktober 2004 14.00 - 16.30
Rabu , 27 Oktober 2004 09.30 - 12.00

Tempat:
PT KIE INDONESIA
Kantor Cabang Bandung
Menara BRI Bandung Lt. 7
Jl. Asia Afrika 57-59
Bandung

Mohon melakukan reservasi lebih dahulu dengan mengisi Pendaftaran Orientasi,


atau melalui telpon (022) 422-0211

Surabaya

Hari / Tanggal Waktu


Kamis, 21 Oktober 2004 10.00 - 12.30
Kamis, 21 Oktober 2004 14.00 - 16.30
Tempat:
PT KIE INDONESIA
Kantor Cabang Surabaya
Gedung Bumi Mandiri Lt. 8
Jl. Jend. Basuki Rachmat 129-137
Surabaya 60271

Mohon melakukan reservasi lebih dahulu dengan mengisi Pendaftaran Orientasi,


atau melalui telpon (031) 547-9540

Dengan mengisi form ini, Anda langsung terdaftar sebagai peserta Orientasi
Pengenalan KUMON. Silakan pilih jadwal dan isi data-data Anda dengan lengkap,
lalu kirim data-data tersebut. Silakan datang langsung ke tempat orientasi pada
jadwal yang telah Anda pilih. Peserta orientasi perlu memenuhi prasyarat awal
menjadi pembimbing KUMON. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi
kami melalui telpon.

Pada hari orientasi, peserta dimohon untuk :

Membawa alat tulis


Tidak datang terlambat
Tidak membawa anak-anak

Saya mendaftarkan diri untuk mengikuti Orientasi Pengenalan KUMON


pada :

Jakarta

Bandung

Surabaya

Nama Lengkap *

Alamat Lengkap *

Telpon *

HP

E-mail *
Lain-lain

*) Wajib di isi

You might also like