You are on page 1of 7

WALIKOTA BEKASI

PENGUMUMAN
Nomor : 970/2387-BKD/XI/2010

TENTANG

PENDAFTARAN DAN SELEKSI PENGADAAN


CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH KOTA BEKASI
DARI FORMASI UMUM TAHUN ANGGARAN 2010

Berdasarkan Surat Penetapan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi


Birokrasi Republik Indonesia Nomor : B/2582/M.PAN-RB/10/2010 tentang Persetujuan
Rincian Tambahan Alokasi Formasi CPNS Daerah Tahun 2010, Pemerintah Kota Bekasi
membuka kesempatan kepada masyarakat yang memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri
dan mengikuti Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Kota Bekasi
Tahun Anggaran 2010, dengan rincian dan ketentuan sebagai berikut :

NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN


JUMLAH
TINGKAT JURUSAN
1 2 3 4 5
I TENAGA GURU
A. GURU SD NEGERI
1 Guru Agama Islam S1/AIV S1 Pend. Agama Islam 6
2 Guru Bahasa Inggris S1/AIV S.1 Pend. Bahasa Inggris/ S.1 Bahasa Inggris dan
Akta IV (A.IV) 7
3 Guru Keterampilan Tek. Informatika S1/AIV S.1 Pend. Informatika/Komputer/ S.1
dan Komputer Informatika/Komputer dan A. IV 5
4 Guru Kesenian S1/AIV S.1. Pend. Kesenian/ S.1 Kesenian dan A. IV 5
5 Guru Penjaskes S1/AIV S.1 Penjaskes 5
6 Guru Kelas S1/AIV S.1 PGSD 6
JUMLAH GURU SD NEGERI 34
B. GURU SMP NEGERI
1 Guru Agama Islam S1/AIV S1 Pend. Agama Islam 2
2 Guru Agama Kristen S1/AIV S.1 Pend. Agama Kristen dan A.IV 1
3 Guru Bahasa Inggris S1/AIV S.1 Pend. Bhs Inggris/ S.1 Bhs Inggris dan A.IV 2
4 Guru BP/BK S1/AIV S.1 Pend. BP/BK/Psikologi dan A.IV 2
5 Guru Teknologi S1/AIV S.1 Pend. Informatika/Komputer/ S.1
Informatika/Komputer Informatika/Komputer dan A. IV 2
6 Guru Kesenian S1/AIV S.1. Pend. Kesenian/ S.1 Kesenian dan A. IV 1
7 Guru Keterampilan S1/AIV S.1. Pend. Keterampilan (Mulok)/ S.1 Keterampilan
(Mulok) dan A. IV 1
8 Guru Kimia S1/AIV S.1 Pend. Kimia/ S.1 Kimia dan A.IV 1
9 Guru Pendidikan Lingkungan Hidup S1/AIV S.1. Pend. Lingk. Hidup/S.1 Lingkungan dan A. IV 1
10 Guru Sejarah S1/AIV S.1 Pend. Sejarah/ S.1 Sejarah dan A.IV 1
11 Guru Tata Boga S1/AIV S.1 Pend. Tata Boga 1
12 Guru Tata Busana S1/AIV S.1 Pend. Tata Busana 1
JUMLAH GURU SMP NEGERI 16

C. GURU SMA NEGERI


1 Guru Agama Islam S1/AIV S1 Pend. Agama Islam 2
2 Guru Agama Hindu S1/AIV S1 Pend. Agama Hindu/S1 Agama Hindu dan A. IV 1
3 Guru Agama Budha S1/AIV S1 Pend. Agama Budha/ S1 Agm Budha dan A. IV 1
1
1 2 3 4 5
4 Guru Bahasa Inggris S1/AIV S.1 Pend. Bahasa Inggris/S.1 Bhs Inggris dan A.IV 1
5 Guru Bahasa Jepang S1/AIV S.1 Pend. Bhs Jepang/S.1 Bhs Jepang dan A.IV 2
6 Guru Bahasa Mandarin S1/AIV S.1 Pend. Bhs Mandarin/S.1 Bhs Mandarin & A.IV 1
7 Guru Bahasa Perancis S1/AIV S.1 Pend. Bhs Perancis/S.1 Bhs Perancis dan A.IV 1
8 Guru BP/BK S1/AIV S.1 Pend. BP atau BK/Psikologi dan A.IV 2
9 Guru Fisika S1/AIV S.1 Pend. Fisika/S.1 Fisika dan A.IV 1
10 Guru Teknologi S1/AIV S.1 Pend. Informatika/Komputer/ S.1
Informatika/Komputer Informatika/Komputer dan A. IV 2
11 Guru Kesenian S1/AIV S.1. Pend. Kesenian/ S.1 Kesenian dan A. IV 1
12 Guru Matematika S1/AIV S.1. Pend.Matematika/ S.1 Matematika dan A. IV 1
13 Guru Penjaskes S1/AIV S.1 Penjaskes 1
14 Guru Perpustakaan S1/AIV S.1. Pend.Perpustakaan/ S.1 Perpustak. dan A. IV 1
15 Guru PPKn S1/AIV S.1. PPKn 1
16 Guru Sejarah S1/AIV S.1. Pend.Sejarah/ S.1 Sejarah dan A. IV 1
17 Guru Sosiologi S1/AIV S.1. Pend.Sosiologi/Antropologi/ S.1 Sosiologi/
Antropologi dan A. IV 1
JUMLAH GURU SMA NEGERI 21
D. GURU SMK NEGERI
1 Guru Agama Islam S1/AIV S1 Pend. Agama Islam/ S1 Agama Islam dan A. IV 1
2 Guru Bahasa Inggris S1/AIV S1 Pend. Bhs Inggris/ S1 Bhs Inggris dan A. IV 1
3 Guru Bahasa Jepang S1/AIV S.1 Pend. Bhs Jepang/ S.1 Bhs Jepang dan A. IV 1
4 Guru Ekonomi/Akuntansi S1/AIV S1 Pend. Ekonomi/Akuntansi/ S1
Ekonomi/Akuntansi dan A. IV 1
5 Guru Fisika S1/AIV S1 Pend. Fisika/ S1 Fisika dan A. IV 1
6 Guru Teknologi S1/AIV S1 Pend. Informatika/Komputer/ S1
Informatika/Komputer Informatika/Komputer dan A. IV 3
7 Guru Pend. Lingkungan Hidup S1/AIV S1 Pend. Lingk. Hidup/ S1 Teknik Lingkg. & A. IV 1
8 Guru Kimia S1/AIV S1 Pend. Kimia/ S1 Kimia dan A. IV 1
9 Guru Matematika S1/AIV S.1. Pend. Matematika/ S.1 Matematika & A. IV 1
10 Guru Pariwisata S1/AIV S1 Pend. Pariwisata/ S1 Pariwisata dan A. IV 1
11 Guru Penjaskes S1/AIV S.1. Pend. Penjaskes/ S.1 Penjaskes dan A. IV 1
12 Guru PPKn S1/AIV S.1. Pend. PPKn 1
13 Guru Teknik Elektro S1/AIV S.1. Pend. Teknik Elektro/ S.1 Tek. Elektro & A. IV 2
14 Guru Teknik Otomotif S1/AIV S.1. Pend. Teknik Otomotif/ S.1 Teknik Otomotif
dan A. IV 1
15 Guru Sejarah S1/AIV S.1. Pend. Sejarah/ S.1 Sejarah dan A. IV 1
16 Guru Tata Boga S1/AIV S.1. Pend. Tata Boga/ S.1 Tata Boga dan A. IV 1
17 Guru Tata Rias S1/AIV S.1. Pend. Tata Rias/ S.1 Tata Rias dan A. IV 1
JUMLAH GURU SMK NEGERI 20

JUMLAH TENAGA
KEPENDIDIKAN 91

II TENAGA KESEHATAN
1 Nutrisionis D III Gizi 2
2 Analis Kesehatan D III Analis Kesehatan 2
3 Perawat Anestesi D III Anestesi 1
4 Apoteker S1 Apoteker 2
5 Bidan D III Kebidanan 5
6 Dokter Gigi S1 Dokter Gigi 2
7 Dokter Spesialis Anestesi S2 Spesialis Anestesi 1
8 Dokter Spesialis Bedah Digestive S2 Spesialis Bedah Digestive 1
9 Dokter Spesialis Bedah Umum S2 Spesialis Bedah Umum 1
10 Dokter Spesialis Bedah Orthopedi S2 Spesialis Bedah Orthopedi 1
11 Dokter Spesialis Bedah Plastik S2 Spesialis Bedah Plastik 1
12 Dokter Spesialis Jantung S2 Spesialis Jantung 1
13 Dokter Spesialis Urologi S2 Spesialis Urologi 1
14 Dokter Spesialis Patologi Anatomi S2 Spesialis Patologi Anatomi 1
15 Dokter Spesialis Patologi Klinik S2 Spesialis Patologi Klinik 1
16 Dokter Spesialis Penyakit Dalam S2 Spesialis Penyakit Dalam 1
17 Dokter Spesialis Penyakit Jiwa S2 Spesialis Penyakit Jiwa 1
18 Dokter Spesialis Penyakit Paru S2 Spesialis Penyakit Paru 1
19 Dokter Spesialis Radiologi S2 Spesialis Radiologi 1
2
1 2 3 4 5
20 Dokter Spesialis Rehabilitasi Medik S2 Spesialis Rehabilitasi Medik 1
21 Dokter Spesialis THT S2 Spesialis THT 1
22 Dokter Umum S1 Dokter Umum 10
23 Asisten Apoteker D III Farmasi 2
24 Teknisi Transfusi Darah DI Transfusi Darah 1
25 Perawat D III Keperawatan 16
26 Perekam Medik D III Rekam Medik 1
27 Sanitarian D III Kesehatan lingkungan 2
JUMLAH TENAGA KESEHATAN 61

III TENAGA STRATEGIS


1 Analis Tata Praja S1 Ilmu Pemerintahan 2
2 D-III Kearsipan 1
Arsiparis
S1 Kearsipan 1
3 Medik Veteriner S1 Dokter Hewan 1
Perancang Peraturan Perundang-
4
undangan S1 Hukum Perdata 1
5 Mediator Hubungan Industrial S1 Hukum 1
6 Penata Laporan Keuangan S1 Akuntansi 5
7 Penera S1 Teknik Industri 1
8 Pengawas Sistem Kelistrikan S1 Teknik Elektro 2
Pengawas Tata Bangunan &
9
Perumahan S1 Arsitektur 1
10 Pengawas Teknis Jalan & Jembatan S1 Teknik Sipil 1
D-III Teknik Mesin 1
11 Operasional Alat-alat Berat
S1 Teknik Mesin 1
12 Pengawas Telekomunikasi S1 Telekomunikasi 1
13 Pengawas Transportasi Darat S1 Transportasi Darat 1
D-III Teknik Lingkungan 1
14 Pengendali Dampak Lingkungan S1 Teknik Lingkungan 1
S2 Teknik Lingkungan 1
D-III Komunikasi 1
15 Penggerak Swadaya Masyarakat
S1 Komunikasi 1
16 Penguji Kendaraan Bermotor D III Teknik Otomotif 1
18 Penyuluh Perindag S1 Niaga 1
19 Penyuluh Perpajakan D III Perpajakan 1
21 Pranata Humas S1 Bahasa Indonesia Linguistik/Humas 1
22 Perencana S1 Ekonomi 5
23 Penata Ruang S1 Planologi 1
D-III Informatika/Komputer 3
24 Pranata Komputer
S1 Informatika/Komputer 2
S1 Psikologi 1
25 Analis Kepegawaian
S1 Administrasi Negara 1
S1 Perpustakaan 2
26 Pustakawan
D III Perpustakaan 1
D-III Statistik/Matematika 1
27 Statistisi
S1 Statistik/Matematika 1
28 Verifikator Keuangan D-III Akuntansi 3
JUMLAH TENAGA STRATEGIS 51

JUMLAH SELURUHNYA 203

3
A. PENGERTIAN UMUM SELEKSI PENGADAAN CPNSD KOTA BEKASI DARI PELAMAR UMUM
TAHUN 2010
1. Seleksi Pengadaan CPNS terdiri dari dua tahap, yaitu : Seleksi Akademik dan Seleksi
Administrasi (Seleksi Berkas).
2. Seleksi Akademik adalah seleksi yang dilakukan melalui ujian tertulis untuk mendapatkan
peserta terbaik yang memiliki nilai ujian berdasarkan ranking tertinggi sesuai dengan
kebutuhan formasi jabatan.
3. Seleksi Administrasi adalah seleksi berkas untuk mengetahui kelengkapan dan keabsahan
(keaslian dan kebenaran) data pelamar yang telah dinyatakan lulus seleksi akademik sesuai
dengan persyaratan yang ditentukan dalam pengumuman dan data lamaran.
4. Pada tahap Seleksi Administrasi, termasuk didalamnya uji kesehatan.

B. PERSYARATAN-PERSYARATAN
1. PERSYARATAN UMUM :
1) Warga Negara Republik Indonesia dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
2) Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku (bukan resi/KTP sementara);
3) Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS, anggota TNI dan POLRI;
4) Tidak pernah dijatuhi hukuman penjara atau hukuman kurungan berdasarkan keputusan
Pengadilan Negeri yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap;
5) Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak
dengan hormat sebagai Pegawai Negeri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai
pegawai swasta;
6) Tidak sedang mengikuti pendidikan/perkuliahan pada saat dinyatakan lulus sebagai
CPNS;
7) Mempunyai kualifikasi pendidikan, kecakapan, keahlian dan keterampilan yang
sesuai/relevan dengan jabatan yang dilamar;
8) Bersedia melepaskan jabatan pengurus dan/atau anggota partai politik pada saat
dinyatakan lulus sebagai CPNS bagi pengurus dan/atau anggota partai politik.

2. PERSYARATAN KHUSUS :
1) Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 35 (tiga
puluh lima) tahun terhitung sampai dengan tanggal 1 Januari 2011;
2) Bagi Pelamar yang telah bekerja pada instansi pemerintah Kota Bekasi dapat berusia
setinggi-tingginya 40 tahun terhitung sampai dengan tanggal 1 Januari 2011 dan harus
telah memiliki masa pengabdian pada instansi pemerintah sekurang-kurangnya 13 (tiga
belas) tahun 9 (sembilan) bulan secara terus menerus, dibuktikan dengan surat keputusan
pengangkatan dan surat keterangan masih aktif bekerja serta tidak pernah terputus dari
pimpinan instansi yang bersangkutan;
3) Memiliki ijazah dan transkrip nilai dari Perguruan Tinggi yang telah terakreditasi BAN-PT;
atau bila berasal dari Perguruan Tinggi yang belum terakreditasi maka telah mendapat Izin
Penyelenggaraan/Izin Operasional dari Menteri yang bertanggung jawab di bidang
pendidikan nasional; atau bila berasal dari Perguruan Tinggi sebelum dikeluarkannya
Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No. 184/V/2001 tanggal 23 November 2001,
maka ijazahnya harus ditandasahkan oleh KOPERTIS, dengan IPK :
a) Berasal dari lulusan Perguruan Tinggi Negeri Eksak = 2,5 dan Non Eksak = 2,75;
b) Berasal dari lulusan Perguruan Tinggi Swasta Eksak = 2,75 dan Non Eksak = 3.00;
4) Pelamar yang berasal dari lulusan luar negeri, ijazahnya harus mendapat pengakuan
sederajat dari Kementerian DIKNAS;
5) Pelamar Tenaga Guru harus memiliki Akta Mengajar/A-IV (kecuali ijazah dari FKIP/Ilmu
Kependidikan);
6) Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);
7) Telah terdaftar sebagai pencari kerja yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Pencari Kerja
(AK/I)/Kartu Kuning dari Dinas Tenaga Kerja Kota Bekasi yang masih berlaku;
4
8) Berbadan sehat dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah (dari
Puskesmas/Rumah Sakit Pemerintah);
9) Pelamar yang dinyatakan Lulus Seleksi Akademik selanjutnya akan mengikuti Seleksi
Administrasi;
10) Pelamar yang mengikuti Seleksi Akademik (Ujian Tertulis) dan lulus Seleksi Administrasi
adalah pelamar yang diusulkan menjadi CPNS.

C. TATA CARA PENDAFTARAN FULL ONLINE :


1. Pelamar melakukan registrasi sendiri melalui Formulir Pendaftaran secara full online di
internet. Ketentuan dan cara pengisian formulir pendaftaran secara full online dapat dibuka
pada website Sistem Informasi CPNS Online Kota Bekasi (http://kotabekasi.unpad.ac.id);
2. Data yang diperlukan dalam pengisian formulir pendaftaran secara full online terdiri dari :
a. Nomor dan tanggal Kartu Tanda Pencari Kerja (AK/I)/Kartu Kuning;
b. NIK KTP yang masih berlaku (dan bukan resi/KTP sementara);
c. Nama Lengkap sesuai dengan Ijazah lamaran;
d. Tempat dan tanggal lahir sesuai dengan Ijazah lamaran;
e. Alamat rumah dan nomor telepon/HP yang dapat dihubungi serta alamat email;
f. Umur (khusus pelamar berusia lebih dari 35 tahun harus dilanjutkan mengisi nomor dan
tanggal Keputusan pengangkatan pertama sesuai instruksi pendaftaran);
g. Jenis kelamin;
h. Agama;
i. Status Perkawinan;
j. Nomor dan tgl ijazah, jumlah IPK, jurusan dan nama perguruan tinggi yang mengeluarkan
ijazah, status perguruan tinggi;
k. Nomor ijazah Akta Mengajar/A-IV (khusus bagi pelamar tenaga guru yang bukan berasal
dari FKIP/Ilmu Kependidikan);
l. Nama jabatan yang dilamar;
m. Kualifikasi pendidikan;
n. No, tanggal, dan nama Dokter Surat Keterangan Sehat;
o. No dan Tanggal SKCK;
p. Mengunggah/upload pas foto berwarna menghadap kemuka (foto pada usia sekarang
dengan latar belakang warna biru) dalam format J.peg atau Jpg sesuai intruksi
pendaftaran;
q. Mengunggah/upload ijazah (hasil scaner) dengan ukuran A4, dalam bentuk file format
J.peg atau Jpg sesuai intruksi pendaftaran;
3. Setelah pelamar melakukan pengisian formulir pendaftaran dengan benar (sesuai dengan
instruksi pendaftaran) maka data pelamar akan teregristrasi dan mendapatkan nomor bukti
pendaftaran. Langkah selanjutnya, pelamar harus mencetak (berwarna) Kartu Peserta Ujian
pada tanggal 25 s.d 30 November 2010 dan membubuhkan tandatangan pada tempat yang
sudah disediakan sesuai dengan instruksi pendaftaran.
4. Pelamar yang telah mendapatkan Kartu Peserta Ujian diharapkan melakukan pengecekan
lokasi tempat ujian.

D. PELAYANAN PENDAFTARAN :
1. Pendaftaran seluruhnya dilakukan secara full online melalu internet, sehingga tidak ada
pengiriman berkas lamaran kepada Panitia.
2. Pendaftaran full online dibuka tanggal 15 November 2010 mulai pukul 08.00 WIB dan
berakhir pada tanggal 19 November 2010 pada pukul 16.00 WIB.
3. Pelamar melakukan pendaftaran full online di Kota Bekasi hanya satu kali dan tidak dapat
diubah, karena data isian pendaftaran selanjutnya (dengan data diri yang sama) akan secara
otomatis ditolak program komputer.
5
4. Untuk memperlancar pengisian formulir pendaftaran full online, pelamar sebaiknya membaca
secara seksama tentang prosedur pendaftaran, formasi jabatan, dan petunjuk pengisian serta
menyiapkan dokumen yang diperlukan (pas foto, NIK KTP, Ijazah dll).

E. PELAKSANAAN UJIAN DAN PENGUMUMAN HASIL SELEKSI AKADEMIK :


1. Ujian akan dilaksanakan pada tanggal 5 Desember 2010 mulai pukul 09.00 WIB – selesai.
2. Materi ujian meliputi : Tes Pengetahuan Umum, Tes Bakat Skolastik, dan Skala Kematangan.
3. Kelengkapan yang dibawa dan dipakai pada saat ujian minimal terdiri dari :
1) Kartu Tanda Peserta (hasil print-out berwarna);
2) KTP asli;
3) Alat Tulis (Pensil 2B, Penghapus, Peruncing/peraut, pulpen, dan papan untuk alas
menulis); serta
4) Berpakaian rapi dan sopan.
4. Hasil Ujian/Kelulusan Seleksi direncanakan akan diumumkan pada tanggal 14 Desember
2010 melalui Media Cetak, website Pemerintah Kota Bekasi (www.kotabekasi.go.id) dan
website Sistem Informasi CPNS Online Kota Bekasi (http://kotabekasi.unpad.ac.id).

F. TINDAK LANJUT SELEKSI AKADEMIK DAN PELAKSANAAN SELEKSI ADMINISTRASI :


1. Pelamar yang dinyatakan lulus ujian seleksi akademik harus datang sendiri (tanpa diwakilkan)
untuk melapor kepada Panitia Pengadaan CPNS Daerah Kota Bekasi Tahun 2010 pada
tanggal 15 Desember 2010 pada pukul : 09.00 s.d 16.00 WIB (waktu panitia), di Sekretariat
CPNS yang bertempat di Gedung PSSI (belakang GOR Kota Bekasi ) Jl. A. Yani No. 2 Kota
Bekasi dengan membawa Kartu Peserta Ujian asli dan KTP asli.
2. Apabila dalam jangka waktu yang telah ditentukan sebagaimana dimaksud hufuf F angka 1 di
atas, yang bersangkutan tidak hadir untuk melapor, maka yang bersangkutan dinyatakan
gugur, kemudian diganti dengan peserta dengan ranking dibawahnya sesuai dengan hasil
ranking seleksi akademik pada masing-masing jabatan.
3. Apabila setelah dihubungi (ditelepon/diberi surat pemberitahuan), dalam jangka waktu 1 x 24
jam terhitung sejak dihubungi yang bersangkutan tidak hadir untuk melapor/memenuhi
panggilan maka yang bersangkutan dinyatakan gugur, kemudian diganti pelamar dengan
ranking dibawahnya sesuai dengan lamaran jabatan. Demikian seterusnya sesuai dengan
jumlah formasi jabatannya.
4. Seleksi Administrasi (Seleksi Berkas) akan dilaksanakan pada :
a. Hari, tanggal : 1) Senin, 20 Desember 2010 untuk Tenaga Guru;
2) Selasa, 21 Desember 2010 untuk Tenaga Kesehatan;
3) Rabu, 22 Desember 2010 untuk Tenaga Strategis;
b. Pukul : 09.00 s.d. 16.00 WIB
c. Tempat : Sekretariat Panitia Pengadaan CPNS Daerah Kota Bekasi Tahun
2010 yang bertempat di Gedung PSSI (belakang GOR Kota Bekasi)
Jln. A. Yani No 2 Kota Bekasi
d. Catatan : Setiap pelamar yang melakukan seleksi Administrasi akan langsung
diberikan surat Memenuhi Syarat atau Tidak Memenuhi Syarat
(tidak lulus seleksi administrasi).
5. Pelamar yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat sebagaimana dimaksud pada huruf F
angka 4d di atas, maka yang bersangkutan dinyatakan gugur, kemudian diganti pelamar
dengan ranking dibawahnya sesuai dengan hasil ranking seleksi akademik pada masing-
masing jabatan.
6. Sebagai pengganti pelamar yang gugur, berlaku pemanggilan sesuai dengan huruf F angka 3
di atas.

6
G. LARANGAN DAN SANKSI
a. Sebelum mengisi formulir pendaftaran, maka pastikan data yang pelamar isikan adalah data
sebenar-benarnya tentang data diri pelamar. Karena data pelamar yang tidak benar akan
memiliki konsekuensi/sanksi baik administrasi (pembatalan/gugur setelah dinyatakan lulus
seleksi akademik/ujian) maupun sanksi hukum (dilakukan tindak pidana) terhadap diri
pelamar.
b. Pelamar dilarang mengisi lebih dari satu kali pendaftaran. Apabila diketahui pelamar
melakukan pendaftaran lebih dari satu kali, maka pelamar dinyatakan gugur sebagai peserta
ujian.
c. Pelamar dilarang mengisi/memanipulasi data sehingga tidak sesuai dengan keadaan diri
pelamar. Jika Panitia menemukan bahwa pelamar mengisi/memanipulasi data sehingga tidak
sesuai dengan keadaan diri pelamar maka pelamar dinyatakan gugur dan yang bersangkutan
dapat dikenakan sanksi hukum sesuai dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008
tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
d. Pelamar yang telah dinyatakan lulus Seleksi Administrasi dilarang mengundurkan diri. Apabila
mengundurkan diri maka kepada yang bersangkutan akan dikenakan sanksi denda yang
besarnya ditentukan kemudian.

H. LAIN-LAIN :
1. Tidak ada surat-menyurat berkaitan dengan kegiatan Seleksi Pengadaan CPNSD Kota Bekasi
Tahun 2010.
2. Tidak ada pungutan apapun dalam pelaksanaan Seleksi Pengadaan CPNSD Kota Bekasi
Tahun Anggaran 2010.
3. Hal-hal lain yang bersifat teknis dan belum tertuang dalam ketentuan ini akan diatur kemudian.
4. Keputusan Panitia bersifat mutlak dan final serta tidak dapat diganggu gugat.

Demikian agar maklum.

Bekasi, 11 November 2010

WALIKOTA BEKASI

TTD/CAP
TTD

H. MOCHTAR MOHAMAD

You might also like