You are on page 1of 70

2009

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd

Dikembangkan oleh:
Pusat Penelitian Komunikasi dan Teknologi Informasi,
King Fahd University of Petroleum and Minerals
Dhahran – Saudi Arabia

Panduan Pengguna

Mushaf Madinah pada PocketPC


(Versi 1.0)
2 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Daftar Isi
Pendahuluan ...........................................................................................................................5

Petunjuk Instalasi ....................................................................................................................6

Aplikasi Inti ..........................................................................................................................6

Sumber daya .......................................................................................................................6

Persyaratan Teknis ..............................................................................................................6

Perangkat Keras...................................................................................................................6

Aplikasi Inti ......................................................................................................................6

Fasilitas tambahan ...........................................................................................................6

Perangkat Lunak ..................................................................................................................7

Bagaimana cara menginstal perangkat lunak Quran? ..........................................................8

Aplikasi Inti ......................................................................................................................8

Fasilitas Tambahan ........................................................................................................11

Tampilan Quran (Layar Utama)..............................................................................................14

Penelusuran ..........................................................................................................................19

Tafsir .....................................................................................................................................20

Terjemahan ...........................................................................................................................24

Kitab Elektronik Lain ..............................................................................................................28

Marka Buku ...........................................................................................................................28

Marka Buku Tingkat Lanjutan ................................................................................................30

Catatan Tekstual................................................................................................................30

Catatan Grafis....................................................................................................................32

Catatan Suara ....................................................................................................................34

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


3 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Senarai Semua Marka Buku ...............................................................................................35

Moda Sorot ...........................................................................................................................36

Marka Buku Tersorot .........................................................................................................37

Tilawah..................................................................................................................................37

Tilawah Berkesinambungan ...............................................................................................41

Pencarian ..............................................................................................................................41

Pencarian dalam Quran .....................................................................................................41

Pencarian dalam Tafsir ......................................................................................................45

Pencarian dalam Terjemahan ............................................................................................45

Minimasi Aplikasi ..................................................................................................................45

Moda Layar Penuh ................................................................................................................45

Pengatur Tataan ....................................................................................................................47

Tataan Layar ......................................................................................................................47

Ukuran fon huruf ...........................................................................................................47

Orientasi ........................................................................................................................47

Bahasa antar muka pengguna ........................................................................................47

Tataan Warna ....................................................................................................................48

Moda Normal ................................................................................................................49

Moda Malam .................................................................................................................49

Warna Pilihan Pengguna ................................................................................................49

Khatam Quran .......................................................................................................................50

Penyesuaian Fungsi Tuts .......................................................................................................51

Gulung otomatis ....................................................................................................................52

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


4 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Hafalan ..................................................................................................................................55

Bantuan ................................................................................................................................56

Cetak .....................................................................................................................................56

Aplikasi Waktu Salat KPQKRF .................................................................................................58

Pendahuluan .........................................................................................................................58

Persyaratan Teknis ................................................................................................................58

Perangkat Keras.................................................................................................................58

Perangkat Lunak ................................................................................................................58

Catatan Instalasi ....................................................................................................................58

Petunjuk Pengguna ...............................................................................................................58

Waktu Salat .......................................................................................................................59

Tampilan Jadwal Salat (Layar Utama) .............................................................................59

Arah Kiblat dan Fitur Kota ..................................................................................................62

Tataan kalender Hijriah dan Gregorian ..........................................................................63

Menjalankan Aplikasi Quran ..........................................................................................64

Fitur Azan ......................................................................................................................64

Fitur Lainnya ..................................................................................................................66

Kembali ke Tataan Asal ..................................................................................................68

Pilihan “Disable Today Screen” ......................................................................................69

Permasalahan........................................................................................................................70

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


5 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Dengan Nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang

Pendahuluan
Mushaf Madinah pada PocketPC ini dikembangkan oleh Pusat Penelitian Komunikasi dan
Teknologi Informasi, King Fahd University of Petroleum and Mineral (KFUPM), Dhahran, Saudi
Arabia untuk Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd, Madinah, Saudi Arabia
(KPQKRF).

Aplikasi perangkat lunak ini disediakan secara cuma-cuma ke seluruh dunia dengan maksud
untuk menyebarkan firman Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Mulia. Perangkat lunak ini dapat
digunakan di semua PocketPC berbasis sistem operasi Microsoft Windows (versi 2003 dan yang
lebih mutakhir).

Mushaf Madinah pada PocketPC ini tidak hanya mampu menampilkan teks Quran tetapi juga
memiliki keunggulan-keunggulan lain seperti tafsir Quran dan terjemahannya dalam beberapa
bahasa, tilawah Quran, layanan pencarian, fungsi marka buku dan banyak kelebihan lainnya.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


6 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Petunjuk Instalasi
Aplikasi Inti
Langkah awal untuk menggunakan priranti lunak Mushaf Madinah pada PocketPC ini, adalah
menginstal aplikasi inti dan beberapa fon huruf Quran (dalam format Usmani yang telah
disetujui oleh Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd).

Sumber daya
Beberapa tataan (setup) penginstal yang berbeda diperlukan untuk menginstal fasilitas
tambahan seperti Tafsir, Terjemahan, Tilawah dan Papan-ketik virtual. Semua fasilitas tersebut,
kecuali papan-ketik virtual, tidak harus diinstal seluruhnya. Jika hendak menjalankan beberapa
fitur perangkat lunak Quran, seperti pencarian dan fungsi marka buku dalam bahasa seperti
Urdu, Perancis, Hausa dan Spanyol, maka pemakai harus mengunduh dan menginstal papan-
ketik virtual. Hal tersebut tidak perlu dilakukan bagi bahasa Arab, Inggris, dan Indonesia
karena aplikasi inti telah menyediakannya.

Persyaratan Teknis
Berikut adalah perangkat keras dan lunak yang diperlukan untuk menginstal dan menggunakan
Mushaf Madinah pada PocketPC :

Perangkat Keras
PocketPC yang akan digunakan untuk perangkat lunak Mushaf Madinah ini harus memenuhi
persyaratan teknis berikut:

Aplikasi Inti
Persyaratan minimum: PocketPC dengan sistem operasi Microsoft Windows versi 2003 dan
yang lebih mutakhir. Aplikasi inti ini dirancang untuk dapat digunakan hanya dengan layar
sentuh saja. Kapasitas memori dalam kartu SD dan memori internal PocketPC minimal 45MB
dan 7 MB berturut-turut.

Fasilitas tambahan
Fasilitas tambahan dapat diinstal pada kartu SD secara terpisah sesuai keperluan pemakai.
Ukuran dari tiap fasilitas akan dijelaskan berikut ini. Pemakai mempunyai pilihan untuk
menginstal semua atau sebagian fasilitas tambahan tersebut.
Tafsir: Instalasi fasilitas ini ikhtiari (optional). Pengguna dapat memilih untuk menginstal
satu tafsir dari beberapa tafsir terkenal berikut:

 Baghwi: 10.2 MB
 Katheer: 14.6 MB
 Moyasar: 4.33 MB
 Saady: 7.18 MB

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


7 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

 Tabari: 21.5 MB

Terjemahan: Instalasi fasilitas ini ikhtiari. Pengguna dapat memilih untuk menginstal satu
bahasa terjemahan dari berbagai pilihan bahasa berikut:

 Urdu: 5.34 MB
 Inggris: 2.02 MB
 Perancis: 1.83 MB
 Hausa: 1.83 MB
 Indonesia: 2.19 MB
 Spanyol: 1.58 MB

Tilawah: Instalasi fasilitas ini ikhtiari. Terdapat beberapa berkas penginstal yang terpisah
untuk hasil yang lebih baik. Pengguna dapat memilih untuk menginstal satu tilawah Quran
dari beberapa syekh berikut:

 Syekh Huzaifi: 213MB


 Syekh Aiyob: 231MB
 Syekh Akhdar: 243MB
 Syekh Basfar: 227MB

Kitab elektronik: Instalasi fasilitas ini ikhtiari. Diberikan bagi pengguna beberapa berkas
penginstal yang terpisah untuk hasil yang lebih baik. Pengguna dapat memilih untuk
menginstal kitab kitab berikut.

 I’raabul Quran: 3.13 MB


 Ghariibul Quran: 1.86 MB

Papan-ketik virtual: Installasi fasilitas ini juga ikhtiari. Pengguna harus menginstal papan-
ketik virtual ini jika hendak memanfaatkan beberapa fitur tertentu perangkat lunak Mushaf
Madinah pada PocketPC ini, yaitu seperti pencarian dan fungsi marka buku dalam bahasa
selain bahasa Arab, Inggris dan Indonesia.

Perangkat Lunak
ActiveSync 4.5 diperlukan untuk instalasi desktop. Untuk menampilkan Quran dalam format
standar Usmani (yang telah disetujui Kompleks Percetakan Quran Karim Madinah), beberapa
fon huruf tambahan akan diinstal bersamaan dengan aplikasi inti. Papan ketik virtual atau
Arabizer tidak diperlukan dalam instalasi.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


8 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Bagaimana cara menginstal perangkat lunak Quran?


Aplikasi Inti
Penginstal perangkat lunak Mushaf Madinah ini tersedia dalam dua bahasa: Arab dan Inggris.
Penginstal yang merupakan aplikasi Windows standar akan membimbing pemakai selama
proses instalasi aplikasi inti dan fon-fon huruf Quran.

Gambar 1: Pilihan bahasa penginstal

Gambar 2: Jendela Instalasi Utama

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


9 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 3: Perjanjian Lisensi.

Gambar 4: Instalasi perangkat lunak Quran.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


10 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 5: Instalasi perangkat lunak Quran pada PocketPC.

Gambar 6: Lokasi direktori instalasi fon huruf Quran

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


11 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 7: Menyalin fon huruf ke media terpilih

Fasilitas Tambahan
Terdapat tiga tataan penginstal terpisah masing-masing untuk Tafsir, Terjemahan, Tilawah dan
Papan-ketik virtual. Untuk instalasi tafsir dan terjemahan cukup menggunakan satu tataan
penginstal. Bergantung kepada keinginan dan keperluan pengguna, tiap berkas penginstal
dapat diunduh secara terpisah.

Gambar 8: Tataan untuk menginstal Tafsir dan Terjemahan

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


12 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 9: Pilihan instalasi untuk Tafsir dan Terjemahan

Gambar 10: Memilih media untuk menginstal Tafsir dan Terjemahan

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


13 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 11: Menginstal Tafsir

Langkah-langkah instalasi Tilawah dan Papan-ketik virtual serupa dengan yang dilakukan pada
instalasi Tafsir dan Terjemahan.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


14 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Fitur fitur
Tampilan Quran (Layar Utama)
Tampilan Quran adalah fitur yang paling dasar dan terpenting dari ‘perangkat lunak Mushaf
Madinah pada PocketPC’. Fitur ini mengatur tampilan halaman-halaman Quran pada layar.
Pada tataan asalnya, semua halaman Quran tampil mengikuti Mushaf Madinah yang dicetak
oleh Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd. Halaman Mushaf berjumlah
604 halaman, setiap halamannya memuat ayat-ayat dalam 15 baris kecuali pada dua halaman
pertama. Posisi tiap kata, ayat dan halaman sama persis dengan yang terdapat pada Mushaf
Madinah.

Jumlah baris teks yang terlihat pada layar bergantung pada halaman mana yang tengah dipilih,
orientasi serta ukuran layar. Halaman-halaman sisanya dapat dilihat dengan menggunakan
fitur menggulung (scrolling).

Pengguna dapat mengubah ukuran fon huruf ayat-ayat Quran sehingga jelas dan nyaman
membacanya. Ukuran fon huruf ayat-ayat Quran asal sesuai dengan tata letak Mushaf
Madinah.

Ayat-ayat yang dipilih untuk dibaca akan disorot dengan warna merah. Pada layar utama akan
tampak nama surat, nomor dan halaman dari ayat yang tengah dipilih tersebut. Jika pengguna
keluar dari aplikasi ini lalu menjalankannya kembali, maka aplikasi akan mulai beroperasi pada
halaman Mushaf yang terakhir dikunjungi.

Pada saat pengguna memulai aplikasi Mushaf Madinah, orientasi halaman secara otomatis akan
disetel berarah membujur (landscape). Setiap kali keluar dari aplikasi, orientasi halaman akan
kembali kepada tataan asal PocketPC.

Antarmuka pengguna (AP) asal menggunakan bahasa Arab. Pengguna dapat mengubah AP
tersebut ke bahasa-bahasa lain. Saat ini baru enam bahasa yang tersedia yaitu bahasa Inggris,
Perancis, Spanyol, Urdu, Hausa dan Indonesia. Gambar 12 menunjukkan layar pengguna utama
dalam arah membujur (landscape) dan arah melintang (portrait).

Untuk mengubah bahasa AP ke bahasa inggris (atau bahasa lain yang tersedia), ketuklah pilihan

tataan di toolbar pada tingkat teratas, diikuti dengan mengetuk tombol AP di tingkat

kedua . Setelah itu, jendela tataan AP akan muncul. Pada jendela ini, dapat dipilih bahasa
AP yang diinginkan. Silakan merujuk ke Gambar 13 untuk hal ini.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


15 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 12: Layar utama dalam arah membujur dan melintang.

Gambar 13: Mengubah bahasa antarmuka pengguna.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


16 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 14 menunjukan layar utama dalam bahasa Ingris. Pada bagian atas layar terdapat
menu toolbar di mana pengguna dapat mengatur berbagai pilihan yang berbeda-beda.

Gambar 14: Layar utama dalam bahasa Inggris.

Berikut adalah penjelasan tiap tombol yang ada di toolbar.

1. Fitur Quran : Dengan mengetuk tombol ini, aplikasi akan menampilkan toolbar
tingkat berikutnya yang mempunyai fungsi-fungsi berbeda yang tersedia dalam aplikasi
Mushaf Madinah ini seperti penelusuran, tafsir, terjemahan, fungsi marka buku, Khatam
Quran, tilawah serta fasilitas pencarian. Toolbar tersebut terlihat pada Gambar 15.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


17 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 15: Toolbar Fitur Quran.

2. Nama Surat Quran : tombol ini menunjukkan nama surat Quran yang sedang
ditelaah. Dengan mengetuk tombol ini, sebuah kotak kombo akan muncul, menampilkan
sebuah daftar yang memuat seluruh nama surat dalam Quran. Pengguna dapat memilih
satu surat yang dikehendaki dan layar akan menampilkannya, terlihat pada Gambar 16.

Gambar 16: Penelusuran surat-surat terpilih.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


18 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

3. Nomor Ayat Quran : Tombol ini menampilkan nomor ayat yang sedang ditelaah.
Dengan mengetuk tombol ini, sebuah kotak kombo akan muncul menampakkan daftar
seluruh nomor ayat dari surat terpilih. Pengguna dapat memilih ayat mana saja yang
terdapat dalam surat yang telah dipilih dan aplikasi akan langsung menampilkan ayat
tersebut. Lihat Gambar 17.

4. Nomor Halaman Terkini : Tombol ini menampilkan nomor halaman Quran yang
tengah ditelaah menurut format Mushaf Madinah. Ketuk tanda panah bawah yang ada
pada tombol ini, maka sebuah kotak kombo akan muncul tempat pengguna dapat
memilih satu halaman (antara halaman 1 hingga 604), kemudian aplikasi akan langsung
membuka halaman tersebut, terlihat pada Gambar 18.

5. Halaman Berikut : Dengan mengetuk tombol ini, aplikasi akan langsung menuju
halaman berikutnya dari Quran sesuai format Mushaf Madinah.

6. Halaman Sebelumnya : Ketuk tombol ini, maka aplikasi akan langsung membuka
halaman sebelumnya dari Quran, sesuai format Mushaf Madinah.

Gambar 17: Penelusuran ke suatu ayat dalam suatu surat.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


19 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 18: Penelusuran ke halaman Mushaf terpilih.

7. Tataan pengaturan : Dengan mengetuk tombol ini, aplikasi akan menampilkan


toolbar level berikutnya yang mempunyai tataan untuk mengatur perilaku level aplikasi
seperti minimisasi aplikasi, menampilkan layar penuh, tataan tampilan, tataan warna,
tataan bahasa antarmuka pengguna serta tataan Khatam Quran. Toolbar level
berikutnya ini ditunjukkan pada Gambar 19. Kegunaan dari tiap tombol dalam toolbar
level berikutnya ini akan dijelaskan kemudian.
8. Keluar Aplikasi : Ketuklah tombol ini saat hendak menutup dan keluar dari aplikasi.

Selain toolbar, layar utama mempunyai tombol penggulung halaman di pojok kiri atas dan
kiri bawah yang berfungsi untuk menggulung halaman ke atas dan ke bawah. Jika pengguna
sedang menelaah baris atas suatu halaman dan tidak ada ruangan tersisa untuk penggulungan
halaman ke atas maka aplikasi akan menelusuri halaman Mushaf sebelumnya. Serupa halnya,
apabila pengguna berada di baris akhir suatu halaman dan tidak ada ruangan tersisa untuk
penggulungan halaman ke bawah maka aplikasi akan menelusuri halaman Mushaf berikutnya.

Halaman Quran diberi efek bayangan (dengan garis vertikal) di sisi kiri atau di sisi kanan untuk
menandai ujung dari halaman Mushaf.

Penelusuran
Aplikasi Mushaf Madinah menyediakan dukungan penelusuran yang sangat lengkap kepada
para pengguna aplikasi. Pengguna dapat menelusuri mushaf berdasarkan Juz (30 Juz), Hizb (60
Hizb), surat (114 surat) serta halaman (sesuai Mushaf Madinah, terdapat 604 halaman). Selain
itu, pengguna dapat menelusuri langsung ke lokasi perempat-juz atau perempat-hizb mana

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


20 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

saja. Dengan memilih suatu surat, pengguna dapat langsung menelusuri ayat mana saja yang
ada di dalam surat tersebut. Apabila hendak melihat semua pilihan penelusuran yang ada,

pengguna dapat mengetuk tombol di bawah fitur Quran. Hal ini diperlihatkan dalam
Gambar 19.

Gambar 19: Jendela Penelusuran halaman Mushaf.

Dari layar penelusuran, pengguna dapat menelusuri setiap halaman Mushaf dengan
menggunakan 4 patokan seperti terlihat pada Gambar 19, yaitu dengan memilih Juz, Hizb, surat
dan halaman. Untuk memudahkan pengguna, apabila satu dari 4 patokan tersebut berubah
maka secara otomatis akan mengubah patokan yang lain. Pilihan penelusuran pada aplikasi
Mushaf Madinah ini tidak hanya untuk halaman Quran tapi juga tersedia untuk tafsir,
terjemahan dan kitab kitab elektronik lainnya.

Tafsir
‘Perangkat lunak Mushaf Madinah pada PocketPC’ ini menyediakan tafsir Quran dalam bahasa
Arab. Saat ini tersedia 5 tafsir dalam bahasa Arab yaitu Tafsir At-Tabari, Tafsir Ibn-Katheer,
Tafsir Saady, Tafsir Baghwi dan Tafsir Moyasar. Pengguna dapat melihat tafsir Quran dengan
mengetuk tombol pada toolbar level kedua yang berada di bawah fitur Quran seperti
terlilhat pada Gambar 20.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


21 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 20: Pemilihan Tafsir dibawah tataan Quran.

Cara yang lain, pengguna dapat membuka menu konteks (context menu) dengan mengetuk
teks Quran sedikit lebih lama lalu memilih ‘Tafsir’. Hal ini diperlihatkan dalam Gambar 21.

Dengan cara tersebut, tafsir dapat dilihat dari ayat terpilih mana saja. Tafsir disusun
bersesuaian dengan halaman Mushaf sedemikian hingga terdapat satu halaman tafsir pada
setiap halaman Mushaf. Jika tafsir untuk suatu halaman Mushaf lebih panjang dari satu
halaman yang dapat digulung, maka tafsir tadi akan ditampilkan dalam beberapa halaman
dengan pada tiap halamannya terdapat tautan (link) kepada halaman yang berbeda. Pengguna
dapat kembali ke halaman Mushaf kapan saja dengan memilih pilihan “Teks Quran”.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


22 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 21: Membuka Tafsir dari menu konteks.

Gambar 22: Memilih kitab tafsir yang berbeda.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


23 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Jika hendak mengubah beberapa tataan tafsir, misalnya mengubah kitab tafsir yang tengah
digunakan, maka pengguna dapat melakukannya dengan mengetuk tanda panah bawah yang
ada pada tombol tafsir. Terlihat pada Gambar 22.

Tafsir untuk satu halaman Mushaf dipecah menjadi beberapa halaman untuk memudahkan
penelusuran. JIka satu ayat terpilih memiliki beberapa halaman tafsir, maka tiap halamannya
akan menampakkan semua nomor halaman bertautan dan juga tautan ke ‘halaman sebelum’
dan ‘halaman berikutnya’. Lihat Gambar 23.

Gambar 23: Menelusuri banyak halaman tafsir untuk satu ayat.

Pengguna dapat berpindah dari tafsir ke halaman mushaf atau ke terjemahan dengan memilih
pilihan yang sesuai dari menu konteks pada halaman tafsir seperti ditunjukkan Gambar 24.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


24 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 24: Penelusuran halaman tafsir menggunakan menu konteks.

Terjemahan
‘Perangkat Lunak Mushaf Madinah pada PocketPC’ menyediakan terjemahan Quran dalam 6
bahasa yaitu: Inggris, Perancis, Hausa, Indonesia, Spanyol dan Urdu. Terjemahan Quran dapat
dilihat dengan mengetuk tombol terjemahan Quran pada toolbar level kedua yang

tersedia di bawah fitur Quran seperti tampak pada Gambar 25.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


25 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 25: Terjemahan Mushaf Madinah dalam bahasa Inggris.

Cara yang lain, pengguna dapat berpindah ke halaman terjemahan dari menu konteks dengan
mengetuk agak lama teks Quran dan memilih pilihan ‘Terjemahan’. Lihat Gambar 26.

Gambar 26: Memilih terjemahan dari menu konteks.

Pengguna dapat melihat terjemahan dari ayat mana saja yang telah diseleksi dengan memilih
pilihan ini. Terjemahan tampil dalam bahasa yang dipilih pengguna dari berbagai bahasa yang
tersedia. Pengguna dapat juga memilih bahasa terjemahan yang dikehendaki. Terjemahan

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


26 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

disusun berdasarkan halaman Mushaf sedemikian hingga setiap halaman Mushaf mempunyai
satu halaman terjemahan. Apabila suatu halaman terjemahan lebih panjang dari satu halaman
yang dapat digulung, maka terjemahan tadi akan ditampilkan dalam beberapa halaman yang
tiap halamannya memiliki tautan ke halaman yang berbeda. Terjemahan dapat memiliki
catatan kaki yang terhipertaut. Pengguna dapat kembali ke halaman Mushaf kapan saja dengan
memilih pilihan “Teks Quran” dari toolbar level kedua yang tersedia di bawah fitur Quran
seperti ditunjukkan Gambar 27.

Gambar 27: Fitur Teks Quran.

Apabila hendak mengubah beberapa tataan terjemahan seperti mengubah bahasa terjemahan,
maka pengguna dapat mengetuk tanda panah bawah yang tersedia di bagian bawah tombol

terjemahan seperti ditunjukkan Gambar 28.

Juga, pengguna dapat berpindah dari halaman terjemahan ke halaman Mushaf atau ke halaman
tafsir yang terkait dengan menggunakan pilihan yang sesuai dari menu konteks seperti
ditunjukkan Gambar 29.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


27 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 28: Memilih bahasa terjemahan.

Gambar 29: Penelusuran dari halaman terjemahan menggunakan menu konteks.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


28 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Kitab Elektronik Lain


Selain tafsir and terjemahan, terdapat beberapa kitab lainnya. Saat ini tersedia kitab I’rabul
Quran dan kitab Ghariibul Quran. Keduanya ditampilkan dalam satu halaman untuk setiap
halaman Mushaf. Pengguna dapat memilih kedua kitab tersebut dengan mengetuk pilihan
di bawah tombol fitur Quran.

Marka Buku
Fitur pembuatan marka buku ini memungkinkan pengguna untuk menyimpan marka buku
untuk teks mushaf. Marka buku dapat dibuat dengan memilih pilihan ‘Marka buku’ dari menu
konteks seperti terlihat pada Gambar 30. Ikon marka buku akan dilekatkan di atas ayat terpilih
ketika pengguna mengetuk pilihan marka buku. Gambar 31 menunjukkan hal tersebut.

Pada satu ayat dapat ditempatkan lebih dari satu marka buku. Jumlah keseluruhan marka buku
dalam aplikasi dibatasi sampai 20.

Untuk menghapus satu marka buku, pengguna harus mengetuk ikon marka buku , dan
mengetuk pilihan ‘Hapus marka buku’ seperti ditunjukkan Gambar 32.

Gambar 30: Pembuatan marka buku pada satu ayat.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


29 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 31: Ikon marka buku ditempatkan setelah pembuatan marka buku.

Gambar 32: Menghapus ikon marka buku

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


30 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Marka Buku Tingkat Lanjutan


Selain marka buku dasar, pengguna dapat menempatkan sejumlah marka buku (catatan)
lanjutan . Untuk membuat satu marka buku lanjutan, pengguna harus mengetuk pilihan
‘Catatan lanjutan’ dari menu konteks seperti ditunjukkan oleh Gambar 33.

Gambar 33: Catatan lanjutan.

Terdapat empat jenis catatan yang berbeda yang dapat diletakkan pengguna
pada halaman Quran, dijelaskan sebagai berikut:

Catatan Tekstual

Suatu catatan tekstual dapat dilekatkan kepada satu ayat dengan menggunakan fitur ini. Segera
setelah pengguna memilih fitur ini, sebuah jendela tempat mengetik teks akan muncul di layar.
Papan-ketik virtual untuk bahasa antarmuka pengguna yang telah dipilih akan tampil pada
layar, membantu pengguna untuk menuliskan teks catatan. Lihat Gambar 34 dan Gambar 35.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


31 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 34: Menuliskan catatan tekstual.


Segera setelah teks yang dikehendaki tercantum, pengguna dapat mengklik area luar jendela
teks untuk menyimpan marka buku. Sebuah ikon marka buku yang baru akan tampil di atas
teks di tempat pengguna memilih pilihan ‘sisip marka buku’. Jika ikon tadi diketuk, marka buku
akan terbuka dan pengguna dapat melihat isi catatan serta menyuntingnya. Dengan mengklik
marka buku agak lama, satu menu konteks akan muncul di layar yang memiliki pilihan untuk
menghapus marka buku, ditunjukkan oleh Gambar 36.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


32 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 35: Catatan tekstual yang telah disisipkan.

Gambar 36: Menghapus catatan tekstual.

Catatan Grafis

Catatan grafis adalah tulisan tangan bebas atau gambar yang dapat dilekatkan sebagai sebuah
marka buku pada teks Quran. Serupa dengan fitur catatan tekstual, apabila pengguna

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


33 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

menggunakan pilihan ini, maka satu jendela untuk menulis tangan secara grafis akan tampil
pada layar seperti ditunjukkan Gambar 37 dan Gambar 38.

Gambar 37: Menyisipkan catatan tangan grafis.

Gambar 38: Catatan tangan grafis yang disisipkan.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


34 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Segera setelah menuliskan dengan tangan teks yang diperlukan, pengguna dapat mengklik di
area luar jendela teks untuk menyimpan catatan tangan grafis. Sebuah ikon catatan tangan
grafis akan ditempatkan di atas teks di mana pengguna memilih pilihan ‘sisip catatan’. Jika
ikon tersebut diketuk, marka buku akan terbuka, pengguna dapat melihat isi catatan tangan
dan mengubahnya. Apabila pengguna mengetuk marka buku agak lama, satu menu konteks
akan muncul pada layar tempat pengguna dapat menghapus marka buku.

Catatan Suara

Pengguna dapat menyimpan satu berkas suara dan melekatkannya sebagai sebuah catatan
dengan fitur ini. Segera setelah pengguna memilih fitur ini sebuah jendela akan muncul di layar.
Jendela ini menyediakan kepada pengguna kendali untuk merekam dan memutar ulang berkas
suara. Pengguna dapat merekam lebih dari satu berkas suara dalam satu catatan suara tunggal.
Volume suara dapat diatur dengan menggunakan kendali yang ada di jendela tersebut,
sebagaimana terlihat pada Gambar 39 dan Gambar 40.

Gambar 39: Menyisipkan catatan suara.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


35 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 40: Catatan suara yang telah disisipkan.

Seperti halnya dengan marka buku lanjutan, segera setelah pengguna mengklik di daerah luar
jendela, catatan suara disimpan dan sebuah ikon catatan suara dilekatkan pada teks tempat
pengguna memakai pilihan penyisipan catatan. Apabila ikon marka buku diketuk, marka buku
akan terbuka, pengguna dapat melihatnya dan mengubahnya bilamana perlu.

Senarai Semua Marka Buku

Dengan pilihan ini, pengguna dapat melihat senarai dari seluruh marka buku yang telah dibuat.
Senarai ini disusun berdasarkan urutan surat. Tiap entrinya memperlihatkan bagian teks Quran
tempat marka buku telah diletakkan beserta ikon marka-bukunya. Apabila pengguna mengklik
teks ayat Quran yang bekaitan, maka akan didapatkan halaman Quran yang memuat ayat
tersebut di atas. Jika pengguna mengklik ikon marka buku, maka marka buku tersebut akan
terbuka dan pengguna dapat melihatnya serta menyuntingnya. Pengguna dapat melihat senarai

marka buku yang telah dibuat dengan mengetuk tombol marka buku di bawah tataan
Quran seperti diperlihatkan Gambar 41.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


36 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 41: Senarai marka buku.

Moda Sorot
Fitur ini berguna untuk menyorot teks ayat. Ayat-ayat yang disorot mempunyai latar belakang
berwarna kuning berpendar seperti terlihat di Gambar 42.

Gambar 42: Moda Sorot.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


37 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Setelah mengetuk tombol sorot , klik pada posisi awal teks lalu seret mouse hingga bagian
akhir teks, lalu diklik maka teks akan tersorot. Pengguna juga dapat menyorot sebagian ayat
atau sejumlah ayat bergantung kepada awal dan akhir dari teks yang disorot. Apabila moda
sorot sedang aktif , teks yang disorot dapat disalin ke papan klip dengan menggunakan pilihan
‘salin teks’ dari menu konteks seperti ditunjukkan Gambar 43.

Gambar 43: Menyalin teks yang disorot.

Marka Buku Tersorot

Marka buku yang disorot merupakan marka buku khusus yang dapat dibuat hanya ketika moda
sorot sedang aktif. Apabila pengguna menyorot beberapa teks dan membuat marka buku baik
yang sederhana atau yang lanjutan, marka buku tersebut akan menyimpan sorotan bersama
informasi marka buku.

Tilawah
Tilawah atau pembacaan Quran dimulai dari ayat yang tengah dipilih (ditandai dengan warna
merah), jika telah mencapai akhir ayat, tilawah akan dilanjutkan kepada ayat berikutnya. Ayat
selanjutnya tersebut akan disorot dengan warna merah agar tampilan ayat sesuai (sinkron)
dengan tilawahnya. Apabila tilawah mencapai akhir halaman yang tengah dibaca, maka akan
berlanjut kepada awal halaman berikutnya dan halaman berikutnya akan tampak pada layar.
Jika tilawah mencapai akhir suatu surat, tilawah akan berlanjut ke surat berikutnya.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


38 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Pengguna dapat memilih qari yang tercantum pada daftar dengan cara mengetuk ikon fitur

Quran dan kemudian mengetuk bagian bawah tombol seperti ditunjukkan pada Gambar
44. Untuk memulai tilawah, pengguna harus mengklik tombol mulai tilawah seperti ditunjukkan
Gambar 45 atau dari menu konteks dengan cara mengetuk agak lama di atas teks Quran dan
mengetuk pilihan “Mulai Tilawah dari sini ”, seperti terlihat pada Gambar 46.

Gambar 44: Memilih qari yang berbeda.

Selama tilawah berjalan di layar akan tampil papan kontrol tilawah multimedia yang
mempunyai beberapa tombol antara lain untuk mengatur volume, berhenti sejenak/mulai dan
menyudahi tilawah seperti terlihat pada Gambar 45. Ayat yang sedang dibaca ditampilkan
berwarna merah.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


39 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 45: Papan kontrol tilawah multimedia.

Gambar 46: Memulai tilawah dari menu konteks.

Berikut diuraikan kegunaan masing-masing tombol yang terdapat pada papan kontrol tilawah
multimedia:

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


40 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

: Ketuk tombol ini untuk memulai tilawah dari ayat sebelumnya. Jika tilawah tersebut
merupakan ayat pertama dari halaman yang tengah dibaca maka penelusuran menuju kepada
ayat terakhir dari halaman sebelumnya dan ayat tesebut tertandai dengan warna merah.

/ : Tombol untuk berhenti sejenak atau untuk memulai/melanjutkan tilawah.

: Tombol untuk memulai tilawah dari ayat berikutnya. Apabila ayat yang tilawahnya sedang
berjalan merupakan ayat terakhir dari halaman kini, halaman berikutnya akan ditampilkan dan
tilawah akan mulai dari ayat pertama dari halaman tersebut.

: Tombol untuk mengatur volume suara dengan menggeser-geser penunjuk pada mistar
yang muncul seperti terlihat pada Gambar 47.

Gambar 47: Mistar pengatur volume suara tilawah.


: Tombol ini untuk mengakhiri tilawah dan menutup papan kontrol tilawah multimedia.
Lokasi papan kontrol tilawah multimedia dapat dipindah-pindahkan dengan menyeret mouse
seperti terllihat pada Gambar 48.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


41 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 48: Papan kontrol tilawah multimedia mudah dipindah-pindahkan.

Tilawah dapat juga dijalankan sementara pengguna membaca tafsir atau terjemahan. Dalam hal
ini tilawah akan mulai dari ayat yang kini dibahas dan tampilan layar akan diselaraskan dengan
bacaan. Pengguna dapat juga berpindah-pindah antara teks Quran, tafsir dan terjemahan
selama tilawah berlangsung.

Tilawah Berkesinambungan
Fitur ini memungkinkan untuk menelusuri surat lain sementara pengguna masih
mendengarkan tilawah dari surat yang dipilih sebelumnya. Apabila fitur ini tidak aktif, maka
ketika pengguna menelusuri surat Quran lainnya tilawah kini akan berhenti dan berlanjut mulai
dari posisi yang baru. Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna harus mengklik bagian bawah
tombol mulai tilawah dan kemudian mengklik pilihan tilawah sinambung.

Pencarian
Pencarian dalam Quran

‘Perangkat lunak Mushaf Madinah untuk PocketPC’ menyediakan fasilitas pencarian teks Quran.
Pengguna memiliki beberapa pilihan untuk mencari kata kata yang persis atau mencari
berdasarkan akar kata. Layar pencarian menampilkan bahasa antarmuka sesuai bahasa yang
kini dipilih. Akan tetapi karena pencarian itu dalam teks Quran maka di layar akan ditampilkan

papan ketik virtual bahasa Arab. Fitur ini dapat diakses dengan mengetuk tombol yang
terdapat dalam fitur Quran seperti terlihat pada Gambar 49.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


42 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 49: Fitur pencarian.

Dengan menggunakan papan ketik virtual, pengguna dapat menuliskan kata yang akan
dicarinya. Jika pilihan “Dengan Akar kata” dicontreng, maka mesin pencari (search engine) akan
mencari tidak terbatas hanya pada kata kata yang persis sama tetapi juga meliputi semua kata
turunan dari kata yang dimaksud.

Hasil pencarian berupa satu daftar ayat berdasarkan urutan surat Quran seperti terlihat pada
Gambar 50. Jumlah kata yang ditemukan dan jumlah ayat yang mengandung kata dimaksud
terlihat pada awal halaman hasil pencarian. Akan tampak sebagian kecil teks Quran termasuk
kata kuncinya pada setiap hasil pencarian. Kata kunci tersebut tersoroti dengan warna kuning.

Apabila hasil pencarian melebihi ukuran layar yang dapat digulung, hasil pencarian akan
dipecah dalam beberapa halaman. Tiap halaman mempunyai tautan ke semua halaman lainnya.
Setiap ayat atau bagian dari ayat yang mengandung kata kunci ditampilkan sebagai entri. Kata
kunci tersebut akan tersorot. Pengguna dapat langsung menelusuri ayat dengan mengklik entri
tersebut. Untuk kembali kepada halaman hasil pencarian, klik tombol ‘Pencarian Quran’. Ketuk
tombol ‘Teks Quran’ untuk kembali ke halaman Mushaf.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


43 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 50: Fitur pencarian.

Untuk melihat hasil pencarian atau memulai pencarian yang baru, ketuk tanda panah bawah

yang terdapat pada bagian bawah tombol cari seperti terlihat di Gambar 51.

Pengguna dapat mencari lebih dari satu kata dalam satu waktu dengan menuliskan kata-kata
kunci tersebut pada jendela pencarian. Hasil pencariannya akan mencakup semua ayat yang
memuat satu atau lebih dari kata kunci dimaksud. Lihat Gambar 52

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


44 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 51: Beberapa pilihan pencarian.

Gambar 52: Hasil pencarian lebih dari satu kata.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


45 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Pencarian dalam Tafsir

Cara mencari teks dalam suatu tafsir adalah sama dengan cara mencari teks Mushaf. Penguna
harus mengetuk pilihan ‘Tafsir’ dari senarai pilihan yang muncul pada jendela pencarian.
Pencarian akan dilakukan dalam kitab tafsir yang kini dipilih.

Pencarian dalam Terjemahan

Klik pilihan ‘Terjemahan’ dari senarai yang dapat ditemukan pada jendela pencarian. Pencarian
akan dilakukan dalam terjemahan yang sedang dipilih.

Minimasi Aplikasi
Pengguna dapat meminimalkan suatu aplikasi dengan mengetuk tombol minimalkan yang
terdapat di bawah toolbar pengatur tataan. Apabila aplikasi dalam keadaan minimal, pengguna
dapat mengakses fungsi PocketPC lainnya. Hanya dengan mengklik ikon aplikasi Quran
pengguna dapat kembali menggunakannya.

Moda Layar Penuh


Moda layar penuh akan menyembunyikan semua ikon. Teks akan ditampilkan memenuhi
seluruh ruang yang ada di layar seperti terlihat pada Gambar 53. Pengguna dapat mengaktifkan

pilihan ini dengan mengetuk ikon Layar Penuh yang terdapat di toolbar pengatur tataan.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


46 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 53: Moda Layar Penuh.

Untuk kembali ke moda normal, ketuk agak lama untuk membuka menu konteks. Setelah itu,
ketuk pilihan keluar dari moda layar penuh seperti ditunjukkan Gambar 54.

Gambar 54: Keluar dari Moda Layar Penuh.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


47 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Pengatur Tataan
Tataan Layar
Ukuran fon huruf
Perangkat lunak Mushaf Madinah pada PocketPC ini mempunyai fitur untuk mengubah ukuran
teks yang tampil pada layar. Terdapat beberapa pilihan, jika pengguna menghendaki ukuran fon
huruf yang berbeda dengan ukuran asalnya. Ukuran asal fon huruf adalah ‘medium’. Tata letak
teks Quran menggunakan ukuran fon huruf ‘medium’ sesuai dengan Mushaf Madinah cetakan
Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd yang memuat 604 halaman. Tiap
halaman kecuali dua halaman pertama memuat 15 baris. Posisi tiap ayat dan kata sama persis
dengan yang terdapat dalam Mushaf Madinah. Pengguna dapat mengubah ukuran fon huruf
menjadi lebih kecil dengan memilih ukuran fon huruf ‘lebih kecil’ atau ‘paling kecil’ atau
mengubahnya menjadi lebih besar dengan memilih ukuran fon huruf ‘lebih besar’ atau ‘paling
besar’. Agar diperhatikan bahwa dengan mengubah ukuran fon huruf dari ukuran asalnya, maka
tata letak halaman menjadi tidak sesuai dengan yang terdapat pada Mushaf Madinah.

Orientasi
Orientasi halaman dapat dipindah-pindah antara moda melintang (lanskap) dan moda
membujur (portret). Orientasi halaman asal adalah melintang. Ukuran fon huruf dalam moda
melintang lebih besar dari yang digunakan dalm moda membujur. Karena ukuran sisi vertikal
layar untuk moda membujur lebih panjang, maka jumlah baris teks per halaman yang dapat
ditampilkan menjadi lebih banyak.

Bahasa antar muka pengguna


Saat ini terdapat tujuh bahasa antar muka pengguna yang disediakan oleh aplikasi yaitu bahasa
Arab, Inggris, Urdu, Perancis, Spanyol, Indonesia dan Hausa. Bahasa asal untuk antarmuka
pengguna adalah bahasa Arab. Apabila pengguna mengubah tataan bahasa asal ke bahasa
pilihannya, maka semua teks antar muka berubah ke bahasa yang dipilih. Jika bahasa pilihan
pengguna ini menggunakan orientasi arah penulisan yang berbeda seperti arah dari kanan ke
kiri, maka kendali antarmuka akan berubah juga termasuk komponen penggulung halaman.
Bahasa terjemahan asal juga ikut berubah. Dalam situasi ketika papan ketik virtual perlu
ditampilkan (misal ketika menggunakan marka buku teks), papan ketik yang sesuai untuk
bahasa antarmuka ini akan muncul pada layar.

Untuk menampilkan jendela pengatur tataan layar, ketuk tombol Tataan di bawah toolbar ikon
fitur Quran seperti terlihat pada Gambar 55.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


48 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 55: Tataan Layar

Tataan Warna
Warna latarbelakang dan warna tampilan teks dapat diubah dengan mengetuk tombol

yang terdapat di bawah tombol tataan aplikasi dan kemudian mengklik tab warna seperti
ditunjukkan Gambar 56.

Gambar 56: Tab tataan warna.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


49 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Terdapat beberapa pilihan dalam tataan warna:

Moda Normal
Ini adalah tataan asal yang digunakan aplikasi. Warna tampilan teks adalah hitam dengan
latarbelakang putih.

Moda Malam
Moda malam menggunakan warna putih untuk warna tampilan teks dan warna hitam untuk
latarbelakang teks. Moda ini bermanfaat untuk penggunaan aplikasi di malam hari dan juga
untuk menghemat konsumsi daya dari PocketPC.

Warna Pilihan Pengguna


Pengguna dapat pula mengubah warna latarbelakang dan warna teks sesuai pilihannya. Klik
pilihan warna pengguna, tersedia pada layar tataan warna, berikutnya klik tombol yang sesuai:
tombol warna tampilan teks dan tombol warna latarbelakang. Setelah memilih satu di antara
dua tombol tadi, sebuah jendela akan terbuka dan menampilkan warna yang tersedia beserta
sebuah alat pengambil sampel warna yang dapat digunakan untuk memilih warna.

Pengguna dapat berpindah-pindah dari satu moda ke moda yang lain. Pengguna dapat melihat
prapandang dari setiap moda yang dipilih pada layar tataan warna seperti terlihat pada Gambar
57.

Gambar 57: Prapandang tampilan untuk moda malam.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


50 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Khatam Quran
Fitur ini berguna untuk membantu pengguna membaca Quran dengan tartil secara teratur
dengan cara yang sistematis. Hal ini akan memberdayakan pengguna untuk dapat menamatkan
keseluruhan Quran (Khatam Quran) dalam suatu rentang waktu tertentu. Pengguna dapat
membuat rencana target harian yang akan dicapai berupa jumlah juz dan hizb seperti
ditunjukkan Gambar 58. Untuk memotivasi pengguna, jumlah hari yang diperlukan untuk
menyelesaikan Khatam Quran akan ditampilkan di layar. Aplikasi juga memiliki fitur yang pada
waktu tertentu akan mengingatkan pengguna untuk membaca Quran sesuai dengan rencana.

Gambar 58: Tataan Khatam Quran

Setelah pilihan dan target ditetapkan, perangkat lunak ini akan mengingatkan pengguna berapa
target yang harus dicapai tiap hari dengan menandai ayat-ayat dan halaman yang harus dibaca
dengan warna hijau. Untuk mengaktifkan fitur ini, ketuk tombol Khatam Quran yang terletak di
toolbar Tataan seperti terlihat pada Gambar 59.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


51 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 59: Fitur Khatam Quran.


Pengguna dapat menandai ayat-ayat yang telah selesai dibaca pada hari tertentu dengan warna
hijau yang lebih tua dari warna ayat-ayat yang harus dibaca. Dengan demikian dapat dipantau
kemajuan yang dicapai tiap hari dan ini akan menolong pengguna untuk menamatkan Quran
secara sistematis pada perioda waktu yang telah ditentukan.
Untuk dapat melihat kemajuan yang dicapai, pengguna dapat mengetuk tombol Khatam Quran

kapan pun diperlukan.

Penyesuaian Fungsi Tuts


Fitur ini memungkinkan pengguna memfungsikan setiap tuts/tombol PocketPC untuk
menjalankan suatu fitur tertentu. Beberapa tahapan yang seharusnya dilalui untuk menjalankan
satu fitur tertentu, dapat dipersingkat dengan cukup menekan satu tuts tersebut saja. Untuk

hal ini, pengguna dapat mengetuk tombol tataan yang terletak di bawah ikon tataan
aplikasi dan kemudian mengetuk tab Kunci seperti terlihat pada Gambar 60.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


52 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 60: Penyesuaian Fungsi Tuts.

Gulung otomatis
Fitur gulung-otomatis menyebabkan teks dapat digulung secara otomatis tanpa harus mengklik
ikon-ikon penggulung. Kecepatan menggulung-otomatis dapat diatur dan bergantung kepada
banyak faktor. Jumlah kata yang dapat ditampilkan dalam suatu baris (yang bergantung kepada
ukuran fon huruf) mempengaruhi kecepatan menggulung-otomatis. Sebagai gambaran, apabila
pada layar terdapat sebagian besar teks yang menggunakan fon huruf yang kecil maka
kecepatan menggulung-otomatis lebih lambat dibandingkan bila teks tersebut menggunakan

fon huruf yang besar. Ketuk ikon gulung-sendiri untuk mengaktifkan fitur ini. Setelah fitur
ini diaktifkan, akan terlihat pada layar sebuah batang penggulung sendiri yang mengambang.
Batang ini merupakan pengatur fitur menggulung-otomatis. Lihat Gambar 61.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


53 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 61: Fitur menggulung-otomatis.

Berikut adalah penjelasan tombol tombol yang terdapat dalam toolbar gulung-otomatis:

: Ayat sebelumnya.

/ : Tombol untuk berhenti sejenak atau untuk memulai/melanjutkan penggulungan


otomatis.

: Ayat berikutnya.

: Tombol untuk mengatur laju gulung otomatis dengan menggeser-geser penunjuk pada
mistar yang muncul seperti terlihat pada Gambar 62.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


54 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 62: Mistar pengatur laju gulung otomatis.


Ketuk tombol ini untuk menutup pembacaan Quran dan juga menutup papan kontrol
multimedia.
Lokasi papan kontrol multimedia dapat dipindah-pindahkan dengan menyeretnya
menggunakan mouse seperti tampak pada Gambar 63.

Gambar 63: Papan kontrol multimedia gulung otomatis.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


55 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Hafalan
Fitur ini membantu pengguna untuk dapat menghafal Quran. Pengguna dapat menentukan
pilihannya untuk menghafal. Untuk membuka jendela Hafal Quran, ketuk ikon hafal Quran

yang terdapat pada bagian bawah papan kontrol tataan seperti terlihat pada Gambar 64.

Gambar 64: Fitur hafalan Quran.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


56 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Pengguna dapat memilih kumpulan ayat-ayat yang akan dihafal (Dari -Sampai) dan berhenti
sejenak di antara pembacaan dua ayat. Selain itu, pengguna dapat juga mengatur jumlah
pengulangan untuk setiap ayat dan jumlah pengulangan untuk satu kumpulan ayat-ayat
tersebut. Setelah pengguna memilih fitur ‘Hafalan’, tilawah akan dilantunkan untuk kumpulan
ayat-ayat yang telah dipilihnya dan akan diulang-ulang sebanyak jumlah pengulangan tersebut.
Pengguna dapat juga memilih qori yang berbeda dengan mengklik bagian bawah ikon ‘Hafalan’.

Bantuan
Fungsi fitur ini menyajikan panduan pengguna baik dengan versi layar maupun versi daring
(online). Halaman utama versi layar ditunjukkan pada Gambar 65. Tampilan informasi lainnya
dari panduan versi layar dapat diakses melalui tautan pada layar utama tersebut.

Untuk menampilkan semua ikon jalan-pintas (yang digunakan pada aplikasi) beserta fungsi-
fungsinya, ketuklah ikon kemudian klik menu Bantuan seperti ditunjukkan pada Gambar
66 sebelah kiri.

Gambar 65: Layar fitur Perihal.


Cetak
Dengan fitur ini halaman-halaman Mushaf Quran dapat dicetak. Pilihan fitur ini terdapat di
bawah ikon Bantuan (Help), seperti tampak pada Gambar 66.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


57 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 66: Fitur cetak.

Pengguna dapat menentukan kumpulan halaman yang akan dicetak (Dari- Sampai) kemudian
mengklik tombol Cetak. Perangkat lunak kemudian akan menyimpan halaman-halaman Mushaf
yang dipilih sebagai satu berkas gambar dalam format WMF.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


58 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Aplikasi Waktu Salat KPQKRF


Pendahuluan
Perangkat Lunak Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd (KPQKRF) untuk
PocketPC dikembangkan di bawah pengawasan Pusat Penelitian Komunikasi dan Teknologi
Informasi King Fahd University of Petroleum and Minerals (KFUPM), Dhahran, Saudi Arabia
untuk Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd, Madinah, Saudi Arabia.
Perangkat lunak ini didistribusikan secara cuma cuma ke seluruh dunia dengan niat
menyebarluaskan firman Allah SWT. Perangkat lunak ini dapat berjalan pada PocketPC dengan
sistem operasi Windows (versi 2003 dan yang lebih mutakhir).

Perangkat lunak memiliki sejumlah fitur meliputi petunjuk arah Kiblat, Waktu Salat, dan
kumandang suara azan. Perangkat lunak ini juga membantu menjalankan perangkat lunak
Quran jika telah diinstal.

Persyaratan Teknis
Berikut adalah tentang persyaratan perangkat keras dan lunak yang diperlukan untuk
menginstal perangkat lunak Salat.

Perangkat Keras
PocketPC yang digunakan harus memenuhi persyaratan minimum berikut:
1. Menggunakan sistem operasi Window versi 2003 dan yang lebih mutakhir.
2. Mempunyai layar sentuh.
3. Memiliki memori yang ada pada kartu SD atau perangkat memori minimal 6 MB.

Perangkat Lunak
ActiveSync 4.5 diperlukan untuk instalasi desktop.

Catatan Instalasi
Penginstal perangkat lunak ini mengikuti proses instalasi standar yang berlaku untuk instalasi
perangkat lunak pada PocketPC. Pengguna harus menyetujui proses instalasi pada perangkat
PocketPC.

Petunjuk Pengguna
Aplikasi waktu salat KPQKRF terdiri dari beberapa fitur yaitu Arah Kiblat, Tampilan Jadwal Salat,
Pilihan Madzhab Azan berdasarkan madzhab Hanafi dan Syafii. Berikut adalah penjelasan fungsi
masing-masing fitur dan pemakaiannya.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


59 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Waktu Salat
Tampilan Jadwal Salat (Layar Utama)
Ketika pengguna membuka perangkat lunak waktu salat KPQKRF, aplikasi akan menampilkan
jadwal salat dan waktu matahari terbit seperti ditunjukkan pada Gambar 67. Jadwal ini
ditentukan berdasarkan kota/negara yang dipilih pengguna. Pengguna dapat memilih
kota/negara dengan mengetuk “City Options” yang akan dibahas lebih lanjut pada bagian lain.

Gambar 67. Jadwal Salat

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


60 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 68. Senarai Pilihan

Gambar 68 menampilkan senarai pilihan yang tersedia pada perangkat lunak KPQKRF yang
berguna untuk mengeksplorasi fitur yang ada, yaitu arah Kiblat, pilihan kota, pilihan azan,
pilihan madzhab dan ubah tataan kalender.

Jadwal salat akan selalu ditampilkan pada layar utama PocketPC walaupun saat aplikasi KPQKRF
tidak aktif, seperti terlihat pada Gambar 69. Pengguna tidak perlu menjalankan aplikasi ini
setiap kali hendak melihat jadwal salat. Untuk mendapatkan jadwal salat yang tepat, pilihlah
terlebih dahulu kota yang diinginkan. Bacalah penjelasan pada bagian “Qibla Directions & City
Options” untuk mengetahui lebih lanjut tentang tataan kota.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


61 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 69. Jadwal Salat (Layar Utama).

Untuk menjalankan aplikasi-aplikasi lain yang ada pada PocketPC, silakan ketuk bagian pojok
kiri atas layar seperti terlihat pada Gambar 70.

Gambar 70. Mengakses aplikasi lain pada PocketPC.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


62 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Arah Kiblat dan Fitur Kota


Untuk mendapatkan arah kiblat yang benar, pilih terlebih dahulu kota dan negara. Pada layar
utama, ketuk “Menu” lalu ketuk “Setup”. Kemudian ketuk “City Options”. Pengguna dapat
menentukan kota dari daftar yang muncul seperti terlihat pada Gambar 71. Apabila kota yang
diinginkannya tidak ada pada daftar tersebut, pengguna harus memasukkan koordinat derajat
bujur dan lintang serta nama kota pilihannya. Selanjutnya data kota tersebut akan tersimpan.
Arah Kiblat dan jadwal salat akan disesuaikan secara otomatis. Berikutnya pengguna harus
memilih metoda penentuan jadwal salat dari daftar yang ada pada “Calculation Method”.
Harap diperhatikan, nama kota dan negara dalam tataan waktu sistem PocketPC harus
disamakan dengan kota dan negara yang dipilih lewat “City Options” untuk mendapatkan
jadwal salat yang tepat.

Untuk mengetahui arah kiblat, pertama tutup dahulu jendela yang sedang terbuka dengan
mengetuk tombol “OK”. Lalu ketuklah “Menu” dan fitur “Qibla”.

Gambar 71. Pilihan Kota dan Metoda Penentuan Jadwal Salat.

Jendela arah kiblat tidak hanya menampilkan arah kiblat juga menampilkan jarak antara Kabah
dengan lokasi setempat. Harap diperhatikan untuk menerapkan arah kiblat yang muncul pada
layar secara nyata, arahkan PocketPC ke utara seperti terlihat pada Gambar 72. Cara lain
dengan menyejajarkan PocketPC dengan arah sinar matahari pada siang hari atau dengan
menyejajarkan PocketPC dengan arah bulan pada malam hari. Pada saat senja atau fajar
gambar matahari dan bulan akan ditampilkan di layar.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


63 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 72. Fitur Arah Kiblat.

Tataan kalender Hijriah dan Gregorian


Untuk menggunakan fitur ini, ketuk “Menu” lalu ketuk “Date” (Lihat Gambar 73). Pengguna
dapat menggunakan tanggal dari kedua sistem kalender. Setiap perubahan pada satu sistem
kalender akan mengubah juga sistem kalender yang lain.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


64 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 73: Tampilan tataan kalender kini.

Menjalankan Aplikasi Quran


Jika aplikasi Quran telah terinstall, jalankan dengan mengetuk “Menu” lalu ketuk “Holy Quran”
seperti ditunjukkan pada Gambar 74.

Gambar 74: Membuka Aplikasi Quran.

Fitur Azan
Ketuklah ‘Menu’ lalu ketuk “Athan Options” untuk melihat-lihat atau mengubah beberapa
tataan Azan (Lihat gambar 75). Pada layar akan muncul jendela yang terdiri dari dua bagian:
“Athan Notifications” dan “Silence after Athan”. Pada bagian “Athan Notification”, terdapat
pilihan: “Athan” dan “Takbeer”. Jika “Takbeer” dipilih maka hanya takbir yang akan
dikumandangkan ketika waktu salat tiba. Sedangkan jika “Athan” yang dipilih maka pengguna
akan mendengarkan keseluruhan azan. Pengguna juga dapat mengubah model kumandang
azan untuk salat Subuh dan salat wajib lainnya (Lihat Gambar 76). Agar PocketPC tidak
berdering selama salat, aktifkanlah fitur “Silence after Athan” dan tentukanlah saat mulainya
dan lamanya masa diam (Lihat Gambar 77). Perioda masa diam ini tidak berubah-ubah untuk
semua waktu salat. Untuk menggunakan pilihan ‘Takbeer’, ketuk tombol ‘Takbeer’ (Lihat
Gambar 78).

Untuk mengaktifkan fitur diam, pertama contrenglah kotak “Enable”, lalu tentukan waktu
mulainya masa diam (Start) dan lamanya (Duration) dalam menit. Misalnya jika azan subuh
pada pukul 04:30 pagi, kotak Start diisi 10 dan Duration diisi 30 maka masa diam akan mulai
pada pukul 04:40 pagi dan berakhir pada pukul 05:10 pagi.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


65 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 75: Fitur Azan.

Gambar 76: Memilih kumandang Azan.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


66 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 77: Fitur Diam.

Gambar 78: Tataan “Takbeer”.

Fitur Lainnya
Ketuk Menu lalu ketuk “Other Options”. Dengan fitur ini dapat ditentukan pilihan Madzhab,
format tanggal, format waktu, dan bahasa untuk perangkat lunak waktu salat KPQKRF. Terdapat
dua pilihan madzhab yang memiliki cara penentuan jadwal salat yang berbeda yaitu madzhab
Syafii atau Hanafi. Lihat Gambar 79 dan Gambar 80.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


67 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Format tanggal dan waktu yang tersedia mengikuti parameter sistem operasi; Format kalender
yang tersedia adalah dalam format kalender Gregorian atau Hijriah dan tampilan waktu dalam
format 12 jam atau 24 jam.

Gambar 79: Fitur Lainnya.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


68 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 80: Pilihan Madzhab.

Gambar 81: Pilihan tanggal dan bahasa

Pilihan “Next Salaat Reminder” adalah untuk mendapatkan peringatan bahwa waktu salat akan
tiba. Misalnya, dengan mengisikan angka 5, aplikasi akan berbunyi pada 5 menit sebelum waktu
salat tiba. Antarmuka pengguna perangkat lunak waktu salat KPQKRF tersedia hanya dalam
bahasa Arab dan Inggris, terlihat pada Gambar 81.

Kembali ke Tataan Asal


Untuk mengembalikan tataan aplikasi ke asal, klik “Menu” lalu klik “Restore Defaults”, Fitur ini
akan menghapus semua perubahan yang telah dilakukan dan mengembalikannya ke tataan asal
misalnya arah kiblat akan dikembalikan ke Mekkah. Setelah menggunakan fitur ini, pengguna
dapat mereset aplikasi.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


69 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Gambar 82. Pilihan “Restore Defaults”.

Pilihan “Disable Today Screen”


Sebagaimana diketahui, jadwal shalat akan ditampilkan pada layar utama walaupun aplikasi
perangkat lunak salat tidak dijalankan. Fitur ini disebut “Today Screen”, yang dapat dinon-
aktifkan dengan mengklik “Disable Today Screen” (Gambar 83).

Gambar 83. Disabling Today Screen option.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd


70 Panduan Pemakai – Aplikasi Mushaf Madinah pada PocketPC

Pada saat fitur “Today Screen” non-aktif, pilihan “Disable Today Screen” berubah menjadi
“Enable Today” (Gambar 84).

Gambar 84. Pilihan “Enabling Today Screen”.

Permasalahan
Berikut adalah permasalahan yang ditemukan dalam menginstal atau menjalankan perangkat
lunak Mushaf Madinah pada PocketPC:

• PocketPC model 2003 tidak mendukung fitur orientasi layar. Fitur ini tersedia pada
PocketPC model 2003 SE dan model yang lebih mutakhir.

Kompleks Percetakan Quran Karim Kepunyaan Raja Fahd

You might also like