You are on page 1of 8

PROPOSAL USAHA

PROGRAM
KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA
STIA BINA BANUA BANJARMASIN

Judul:

USAHA INDUSTRI

Kotak Kado ”Giftbook” Souvenir dan Aksesoris

Oleh:

Winda Astuti

STIA BINA BANUA BANJARMASIN


2010
LEMBAR PENGESAHAN

1. Judul Kegiatan :Usaha Industri Kotak Kado ”Giftbook” Souvenir dan


aksesoris
2. Identitas Ketua Pengusul :
a. Nama Mahasiswa : Winda Astuti
b. NPM : 2008300085
c. Prodi/Jurusan : Diploma 3 Perpajakan
d. Alamat rumah :
• Jalan : Pramuka Komplek Kenanga 1 Rt 33 No 79
• Telepon : 0511- 708 9900

• Desa/Kelurahan : Banjar Timur


: Banjarmasin
• Kota
: Kalimantan Selatan
• Propinsi

3. Anggota
: Elva Septiana Dewi
a. Nama Mahasiswa
: 2008300081
b. NPM
: Diploma 3 Perpajakan
c. Prodi/Jurusan
d. Alamat rumah
: Pramuka Gang Muhajirin
• Jalan
: 0877 1659 2281
• Telepon
: Banjar Timur
• Desa/Kelurahan
: Banjarmasin
• Kota : Kalimantan Selatan
• Propinsi

4. Biaya yang diusulkan Rp 8.550.000,-


(Delapan Juta Lima ratus Lima puluh Ribu Rupiah)
BAB I PENDAHULUAN

A. Judul Kegiatan : Usaha Industri Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan aksesoris

B. Status Usaha : Usaha yang akan saya jalankan adalah usaha baru

C. Latar Belakang

Kampus sebagai suatu sarana pendidikan tidak hanya berfungsi sebagai kegiatan

proses belajar mengajar antara mahasiswa dan dosen, namun juga dapat dimanfaatkan sebagai

suatu sarana pelatihan kewirausahaan bagi mahasiswa, khususnya bagi mahasiswa yang

menekuni dan mempunyai modal terbatas untuk mengembangkan usahanya. Dengan berbekal

pengetahuan dan kemampuan serta keterampilan yang saya miliki, yang bermula dari hobi

dan kesenangan, membuat saya begitu tertarik untuk membuka peluang baru untuk

berwirausaha, khususnya dalam hal pembuatan Kotak Kado dan figura. Dengan di dukung

sumber bahan yang mudah di dapat dari lingkungan sekitar dan mempunyai potensi

pengembangan yang besar, mendorong saya untuk tertarik menekuni usaha pembuatan kotak

kado dan figura , Seperti kado buat pernikahan, ulang tahun, hari-hari besar maupun

keagaman dengan konsumen dari berbagai kalangan

Usaha industri Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan aksesoris yang akan saya dirikan

adalah jenis usaha industri berskala kecil yang khusus hanya memproduksi Kotak Kado dan

Figura Foto berbahan kardus, kertas kado dan potongan kain sasirangan. Alasan saya dalam

memilih usaha industri Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan aksesoris saya dasarkan atas

pertimbangan-pertimbangan sebagai berikut; (a) Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan

aksesoris merupakan industri kerajinan tangan yang mudah dibuat dan banyak disukai oleh

semua kalangan, dari anak kecil, dewasa, maupun orang tua (b) Bahan baku industri Kotak
Kado, souvenir dan aksesoris merupakan jenis industri yang dapat diperoleh dengan mudah di

dapat, karena bahan dari kotak yang tidak dimanfaatkan lagi, dan bahan kertas dengan biaya

yang relatif murah, dan kain perca sasirangan “kain khas kalimantan” yang ada dilingkungan

sekitar.

D. Tujuan

1. Mengembangkan semangat wirausaha khususnya bagi usahawan muda dalam

memanfaatkan bahan dasar yang mudah di dapat di sekitar lingkungan tempat tinggal

2. Untuk memperoleh penghasilan dan menerapkan ilmu pengetahuan khususnya tentang

kewirausahaan yang dapat saya gunakan untuk menunjang kebutuhan hidup sehari-hari

BAB II. STRATEGI PEMASARAN

Dengan melihat keadaan usaha bersifat dinamis dari tahun ke tahun dan selalu

mengalami perubahan setiap saat dan adanya keterkaitan antara satu dengan yang lainnya.

Oleh karena itu strategi pemasaran mempunyai peranan dan fungsi yang sangat penting untuk

keberhasilan dalam pemasaran suatu produk. Disamping itu strategi pemasaran yang

diterapkan harus selalu ditinjau dan dikembangkan sesuai dengan perkembangan pasar yang

ada. Dengan demikian strategi pemasaran harus dapat memberikan gambaran yang jelas dan

terarah tentang apa yang dilakukan dalam pemasaran suatu produk.

Dalam hal ini kami dalam mengembangkan suatu produk khususnya Kotak Kado

”Giftbook” souvenir dan aksesoris selalu memperhatikan keadaan pasar yang selalu berubah

dan dinamis, oleh itu diperlukan suatu strategi dalam pemasaran. Strategi pemasaran dalam

hal ini dengan memperhatikan bauran pemasaran atau dikenal dengan istilah Marketing mix
(4 P , Product, Price, Place and Promotion) yang dijalankan harus disesuaikan dengan situasi

dan kondisi perusahaan.

Produk yang dihasilkan dalam pembuatan Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan

aksesoris ini dengan mengedepankan kualitas, mutu, desain dan image / ciri khas etnik

tertentu dalam hal ini kalimantan, Tempat produksi untuk awal wirausaha dilakukan di rumah

sendiri di jalan Pramuka Komplek Kenanga 1 Rt 33 No 79 Banjarmasin. Tempat produksi

cukup strategis dan mudah dijangkau kendaraan umum, untuk pemasaran produk dilakukan

dengan mitra usaha ataupun dengan penyewaan tempat usaha. Luas tempat produksi yang

disediakan adalah 50 meter persegi, yang terdiri dari: 15 meter persegi untuk penyiapan bahan

baku, 15 meter persegi untuk proses pengolahan dan pengemasan, dan 20 meter persegi untuk

gudang penyimpanan produk siap jual. Untuk harga disesuaikan dengan bentuk dan ukuran

produk yang dibuat juga dari bahan pembuatan kotak kado dan figura. Sebagai promosi

pemasaran produk Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan aksesoris menggunakan mitra usaha

sebagai pemasaran produk, brosur, maupun lewat pemasaran on line melalui blog ataupun

facebook.

E. Target produk :

Produk yang akan dihasilkan adalah Kotak Kado ”Giftbook” souvenir dan aksesoris

berasal dari bahan yang mudah di dapat, berasal dari kardus, kertas kado, kain perca dan

bahan-bahan lainnya yang dapat diolah menjadi produk, dalam pembuatan produk awal

perhari 60 buah. Produk yang akan dihasilkan dengan berbagai macam bentuk variasi serta

paduan warna-warna yang menarik, sesuai dengan kapasitas bahan dan peralatan produk,

Produk yang dapat dihasilkan dapat melalui pesanan maupun bentuk kotak kado ataupun
souvenir dan aksesoris yang sudah jadi. Namun disesuaikan dengan keinginan dan selera

pasar, dengan motif dan desain yang beragam sesuai keinginan konsumen yang menjadi

target pemasaran

G. Target konsumen :

Target konsumen dalam pemasaran produk ini berasal dari kalangan anak-anak,

remaja, dewasa maupun orang tua, dengan target rata-rata 40 orang perhari pada awal

merintis usaha, dan akan meningkat secara signifikan setiap bulannya, dengan berjalannya

usaha yang kami rintis dengan pengembangan dan pemasaran produk yang baik.

H. Target pendapatan :

Jumlah pendapatan yang ingin saya peroleh setiap bulan dipotong dengan biaya

opearasional sebesar Rp. 1.500.000,- pada awal perintisan usaha, dan diharapkan akan

meningkat untuk bulan-bulan berikutnya dengan pemasaran dan promosi yang lebih luas.

I. Strategi Pengembangan Usaha

Dalam pelaksanaan pengembangan usaha dapat dilakukan dengan mengikuti

kursus-kursus maupun pelatihan yang sesuai dengan bidang yang kami tekuni, dan di

dibimbing dari orang yang sudah berpengalaman dan berkompeten dalam usaha ini. Untuk

awal usaha dalam pemasaran produk di jalin kerjasama dengan mitra usaha. Dalam Aspek

Pengelolaan Administrasi Keuangan : dilakukan secara manual maupun komputerisasi untuk

mengetehui proses opearasional baik dari segi pendapatan maupun pengeluaran.


BAB III RENCANA BIAYA USAHA

Peralatan Kerja

No Nama Barang Kuantitas Harga satuan Jumlah


(Rupiah) (Rupiah)
1 Meja Tulis 2 350.000 700.000

2 Kursi 2 125.000 250.000

3 Lemari 1 300.000 300.000

4 Lemari Display
1 550.000 500.000
Barang

5 Komputer Set 1 3.000.000 3.000.000

JUMLAH 4.750.000

Bahan Kerja

No Nama Barang Jumlah


(Rupiah)
1 Bahan Baku
(Kardus, kertas, plastik, kain, tali, pewarna, 2.500.000
pernak-pernik)

2 Peralatan Kerja
250.000
(Gunting, Pisau, Lem, Penggaris)

3 Alat Tulis Kantor 250.000

JUMLAH 3.000.000,-
SEWA TEMPAT USAHA DAN PROMOSI

No Nama Barang Jumlah


(Rupiah)
1 Sewa Tempat Usaha 400.000

2 Promosi
400.000
(Brosur, Kartu Nama, Papan Nama)

JUMLAH 800.000

TOTAL BIAYA

PERALATAN KERJA + BAHAN KERJA + SEWA TEMPAT DAN PRMOSI

Rp 8.550.000,- (Delapan Juta Lima Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah)

You might also like