You are on page 1of 16

Peningkatan Mutu Pembelajaran di 

Sekolah
September 15, 2008 — Wahidin

Oleh : Mustakim, S.Pd.,MM*))

I. Pendahuluan

Pendidikan merupakan faktor utama dalam pembentukkan pribadi manusia. Pendidikan sangat
berperan dalam membentuk baik atau buruknya pribadi manusia menurut ukuran normatif.
Menyadari akan hal tersebut, pemerintah sangat serius menangani bidang pendidikan, sebab
dengan sistem pendidikan yang baik diharapkan muncul generasi penerus bangsa yang
berkualitas dan mampu menyesuaikan diri untuk hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Reformasi pendidikan merupakan respon terhadap perkembangan tuntutan global sebagai suatu
upaya untuk mengadaptasikan sistem pendidikan yang mampu mengembangkan sumber daya
manusia untuk memenuhi tuntutan zaman yang sedang berkembang. Melalui reformasi
pendidikan, pendidikan harus berwawasan masa depan yang memberikan jaminan bagi
perwujudan hak-hak azasi manusia untuk mengembangkan seluruh potensi dan prestasinya
secara optimal guna kesejahteraan hidup di masa depan.

Pendidikan pada dasarnya merupakan suatu usaha pengembangan sumber daya manusia
( SDM ), walaupun usaha pengembangan SDM tidak hanya dilakukan melalui pendidikan
khususnya pendidikan formal ( sekolah ). Tetapi sampai detik ini, pendidikan masih dipandang
sebagai sarana dan wahana utama untuk pengembangan SDM yang dilakukan dengan sistematis,
programatis, dan berjenjang.

Kemajuan pendidikan dapat dilihat dari kemampuan dan kemauan dari masyarakat untuk
menangkap proses informatisasi dan kemajuan teknologi. Karena Proses informatisasi yang
cepat karena kemajuan teknologi semakin membuat horizon kehidupan didunia semakin meluas
dan sekaligus semakin mengerut. Hal ini berarti berbagai masalah kehidupan manusia menjadi
masalah global atau setidak-tidaknya tidak dapat dilepaskan dari pengaruh kejadian dibelahan
bumi yang lain, baik masalah politik, ekonomi , maupun sosial.

Sejalan dengan hal diatas, Tilaar menyatakan bahwa :

“ Kesetiakawanan sosial umat manusia semakin kental, hal ini berarti kepedulian umat
manusia terhadap sesamanya semakin merupakan tugas setiap manusia, pemerintah, dan
sistem pendidikan nasional. Selanjutnya dikatakan pula bahwa pendidikan bertugas untuk
mengembangkan kesadaran akan tanggung jawab setiap warga Negara terhadap kelanjutan
hidupnya, bukan saja terhadap lingkungan masyarakat dan Negara, juga umat manusia.”
(H.A.R Tilaar , 2004 : 4)

Berdasarkan pernyataan di atas, bahwa manusia tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang
lain; setiap manusia akan selalu membutuhkan dan berinteraksi dengan orang lain dalam
berbagai segi kehidupan. Kesetiakawanan sosial yang merupakan bagian dari proses pendidikan
dan pembelajaran mempunyai peranan yang sangat kuat bagi individu untuk berkomunikasi dan
berinteraksi untuk mencapai tujuan hidupnya.

Dalam proses pelaksanaannya di lapangan, kesetiakawanan sosial diwujudkan melalui interaksi


antarmanusia, baik individu dengan individu, individu dengan kelompok, dan kelompok dengan
kelompok.

Interaksi antarmanusia dapat terjadi dalam berbagai segi kehidupan di belahan bumi, baik
dibidang pendidikan,ekonomi, sosial, politik budaya, dan sebagainya. Interaksi di bidang
pendidikan dapat diwujudkan melalui interaksi siswa dengan siswa, siswa dengan guru, siswa
dengan masyarakat , guru dengan guru, guru dengan masyarakat disekitar lingkungannya.

Apabila dicermati proses interaksi siswa dapat dibina dan merupakan bagian dari proses
pembelajaran, seperti yang dikemukan oleh Corey (1986 ) dalam Syaiful Sagala (2003 : 61 )
dikatakan bahwa :

“ Pembelajaran adalah suatu proses dimana lingkungan seseorang secara sengaja dikelola
untuk memungkinkan ia turut serta dalam tingkah laku tertentu dalam kondisi- kondisi
khusus atau menghasilkan respons terhadap situasi tertentu.”

Selanjutnya Syaiful Sagala , menyatakan bahwa pembelajaran mempunyai dua karakteristik,


yaitu :

“ Pertama, dalam proses pembelajaran melibatkan proses berfikir. Kedua , dalam proses
pembelajaran membangun suasana dialogis dan proses Tanya jawab terus menerus yang
diarahkan untuk memperbaiki dan meningkatkan kemampuan berfikir siswa , yang pada
gilirannya kemampuan berfikir itu dapat membantu siswa untuk memperoleh pengetahuan
yang mereka konstruksi sendiri. “ (Syaiful Sagala,2003 : 63 )

Dari uraian diatas, proses pembelajaran yang baik dapat dilakukan oleh siswa baik didalam
maupun diluar kelas, dan dengan karakteristik yang dimiliki oleh siswa diharapkan mereka
mampu berinteraksi dan bersosialisasi dengan teman- temannya secara baik dan bijak.

Dengan intensitas yang tinggi serta kontinuitas belajar secara berkesinambungan diharapkan
proses interaksi sosial sesama teman dapat tercipta dengan baik dan pada gilirannya mereka
saling menghargai dan menghormati satu sama lain walaupun dalam perjalanannya mereka
saling berbeda pendapat yang pada akhirnya mereka saling menumbuhkan sikap demokratis
antar sesama.

Paradigma metodologi pendidikan saat ini disadari atau tidak telah mengalami suatu pergeseran
dari behaviourisme ke konstruktivisme yang menuntut guru dilapangan harus mempunyai syarat
dan kompetensi untuk dapat melakukan suatu perubahan dalam melaksanakan proses
pembelajaran dikelas. Guru dituntut lebih kreatif, inovatif, tidak merasa sebagai teacher center,
menempatkan siswa tidak hanya sebagai objek belajar tetapi juga sebagai subjek belajar dan
pada akhirnya bermuara pada proses pembelajaran yang menyenangkan, bergembira, dan
demokratis yang menghargai setiap pendapat sehingga pada akhirnya substansi pembelajaran
benar-benar dihayati.

Sejalan dengan pendapat diatas, pembelajaran menurut pandangan konstruktivisme adalah:

“Pembelajaran dibangun oleh manusia sedikit demi sedikit, yang hasilnya diperluas melalui
konteks yang terbatas (sempit ) dan tidak sekonyong-konyong. Pembelajaran bukanlah
seperangkat fakta, konsep atau kaidah yang siap untuk diambil dan diingat. Manusia harus
mengkonstruksi Pembelajaran itu dan membentuk makna melalui pengalaman nyata. (
Depdiknas,2003:11)

Implementasi pendekatan konstruktivisme dalam pembelajaran diwujudkan dalam bentuk


pembelajaran yang berpusat pada siswa (Student Center ) . Guru dituntut untuk menciptakan
suasana belajar sedemikian rupa , sehingga siswa bekerja sama secara gotong royong
(cooperative learning)

Untuk menciptakan situasi yang diharapkan pada pernyataan diatas seoarang guru harus
mempunyai syarat-syarat apa yang diperlukan dalam mengajar dan membangun pembelajaran
siswa agar efektif dikelas, saling bekerjasama dalam belajar sehingga tercipta suasana yang
menyenangkan dan saling menghargai (demokratis ) , diantaranya :

1. Guru harus lebih banyak menggunakan metode pada waktu mengajar, variasi metode
mengakibatkan penyajian bahan lebih menarik perhatian siswa, mudah diterima siswa,
sehingga kelas menjadi hidup, metode pelajaran yang selalu sama( monoton ) akan
membosankan siswa.
2. Menumbuhkan motivasi, hal ini sangat berperan pada kemajuan , perkembangan siswa,.
Selanjutnya melalui proses belajar, bila motivasi guru tepat dan mengenai sasaran akan
meningkatkan kegiatan belajar, dengan tujuan yang jelas maka siswa akan belajar lebih
tekum, giat dan lebih bersemangat.(Slamet ,1987 :92 )

Kita yakin pada saat ini banyak guru yang telah melaksanakan teori konstruktivisme dalam
pembelajaran di kelas tetapi volumenya masih terbatas, karena kenyataan dilapangan kita masih
banyak menjumpai guru yang dalam mengajar masih terkesan hanya melaksanakan kewajiban. Ia
tidak memerlukan strategi, metode dalam mengajar, baginya yang penting bagaimana sebuah
peristiwa pembelajaran dapat berlangsung.

Disisi lain menurut Hartono Kasmadi (1993 :24) bahwa pelaksanaan kegiatan belajar mengajar
dimana pengajar masih memegang peran yang sangat dominan, pengajar banyak ceramah
(telling method) dan kurang membantu pengembangan aktivitas murid .

Dari uraian diatas, tidak dipungkiri bahwa dilapangan masih banyak guru yang masih melakukan
cara seperti pendapat diatas, dan diakui bahwa banyaka faktor penyebabnya sehingga kita akan
melihat akibat yang timbul pada peserta didik, kita akan sering menjumpai siswa belajar hanya
untuk memenuhi kewajiban pula, masuk kelas tanpa persiapan, siswa merasa terkekang,
membenci guru karena tidak suka gaya mengajarnya, bolos, tidak mengerjakan tugas yang
diberikan guru, takut berhadapan dengan mata pelajaran tertentu, merasa tersisihkan karena tidak
dihargai pendapatnya, hak mereka merasa dipenjara , terkekang sehingga berdampak pada
hilangnya motivasi belajar, suasan belajar menjadi monoton, dan akhirnya kualitas pun menjadi
pertanyaan.

Dari permasalahan yang ada , sekolah dalam hal ini kepala sekolah, guru dan stakeloders
mempunyai tanggung jawab terhadap peningkatan mutu pembelajaran di sekolah terutama guru
sebagai ujung tombak dilapangan (di kelas ) karena bersentuhan langsung dengan siswa dalam
proses pembelajaran .

Guru mempunyai tugas dan tanggung jawab yang sangat berat terhadap kemajuan dan
peningkatan kompetensi siswa , dimana hasilnya akan terlihat dari jumlah siswa yang lulus dan
tidak lulus.dengan demikian tangung jawab peningkatan mutu pendidikan di sekolah , selalu
dibebankan kepada guru .lalu bagaimana kesiapan unsur-unsur tersebut dalam peningkatan mutu
proses pembelajaran ?

II. Pembahasan

A. Hakekat Pendidikan

Menururt pendapat Ki Hajar Dewantoro dalam Kongres Taman Siswa ( 1930 ) mengungkapkan :

“Pendidikan. Umumnja berarti daja-upaja untuk memadjukan bertumbuhnja budi pekerti


(kekuatan batin, karakter), pikiran (intellect) dan tubuh anak: …

[Pendidikan. Umumnya berarti daya-upaya untuk memajukan bertumbuhnya budi pekerti


(kekuatan batin, karakter), pikiran (intellect) dan tubuh anak: …]” (Ki Hajar Dewantoro,
1962: 3)

Sedangkan Lodge dalam Ismaun menjelaskan pengertian pendidikan sebagai berikut :

“In the narrower sense, education is restricted to that functions, it’s background, and it’s
outlook to the member of the rising generation, ………. In the narrower sense, education
becomes, in practice identical with schooling, i.e. formal instruction under controlled
conditions”.

Dalam arti yang sempit, pendidikan hanya mempunyai fungsi yang terbatas, yaitu memberikan
dasar-dasar dan pandangan hidup kepada generasi yang sedang tumbuh, yang dalam prakteknya
identik dengan pendidikan formal di sekolah dan dalam situasi dan kondisi serta lingkungan
belajar yang serba terkontrol. (Ismaun, 2007: 57). Pendidikan dapat dimaknai sebagai proses
mengubah tingkah laku anak didik agar menjadi manusia dewasa yang mampu hidup mandiri
dan sebagai anggota masyarakat dalam lingkungan alam sekitar dimana individu itu berada.
(Syaiful Sagala , 2006 : 3).

Sementara itu Hamid Darmadi (2007 : 3) berpendapat endidikan mengadung tujuan yang ingin
dicapai, yaitu membentuk kemampuan individu mengembangkan dirinya yang kemampuan-
kemampuan dirinya berkembang sehinga bermanfaat untuk kepentingan hidupnya sebagai
seorang individu.

Selanjutnya Dodi Nandika (2007 :15 ) Pendidikan bukan sekedar mengajarkan atau mentransfer
pengetahuan, atau semata mengembangkan aspek intelektual, melainkan juga untuk
mengembangkan karakter, moral, nilai-nilai, dan budaya peserta didik. Dengan kata lain,
pendidikan adalah membangun budaya, membangun peradaban, membangun masa depan. alam
Kamus Besar bahasa Indonesia (1995 : 232) menyatakan bahwa pendidikan adalah proses
pengubahan sikap dan tata laku sesorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan
manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan;proses , perbuatan, cara mendidik. Dalam
Undang-Undang RI Nomor 20 tahun 2003 Bab I Pasal 1 ayat (1) dikatakan bahwa :

”Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses
pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengambangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual keagamaan , pengendalian diri, kepribadaian, kecerdasan, akhlak mulia,
serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat bangsa, dan Negara .”

Selanjutnya, Sihombing (2002) dalam Ety Rochaety, dkk (2005 :7 ) bahwa pendidikan
mengandung pokok-pokok penting sebagai berikut :

1. Pendidikan adalah proses pembelajaran


2. Pendidikan adalah proses social
3. Pendidikan adalah proses memanusiakan manusia
4. Pendidikan berusaha mengubah atau mengembangkan kemampuan , sikpa, dan perilaku
positif.
5. Pendidikan merupakan perbuatan atau kegiatan sadar
6. Pendidikan berkaitan dengancara mendidik
7. Pendidikan memiliki dampak lingkungan
8. Pendidikan tidak berfokus pada pendidikan formal

Berdasarkan hal tersebut di atas, bahwa pendidikan merupakan sutau system yang memiliki
kegiatan cukup kompleks, meliputi berbagai komponen yang berkaitan satu dengan yang lain,
dengan tujuan untuk membangun masa depan bangsa.

Jika menginginkan pendidikan secara teratur , berbagai elemen (komponen ) yang terlibat dalam
kegiatan pendidikan perlu dikenal terlebih dahulu.untuk itu diperlukan pengkajian usaha
pendidikan sebagai suatu system yang dapat dilihat secara mikro dan makro .

B. Hakekat Mutu Pendidikan

Sebelum membahas tentang mutu pendidikan terlebih dahulu akan dibahas tentang mutu dan
pendidikan. Banyak ahli yang mengemukakan tentang mutu, seperti yang dikemukakan oleh
Edward Sallis (2006 : 33 ) mutu adalah Sebuah filsosofis dan metodologis yang membantu
institusi untuk merencanakan perubahan dan mengatur agenda dalam menghadapi tekanan-
tekanan eksternal yang berlebihan. Sudarwan Danim (2007 : 53 ) mutu mengandung makna
derajat keunggulan suatu poduk atau hasil kerja, baik berupa barang dan jasa. Sedangkan dalam
dunia pendidikan barang dan jasa itu bermakna dapat dilihat dan tidak dapat dilihat, tetapi dan
dapat dirasakan. Sedangkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (1991 :677 ) menyatakan Mutu
adalah (ukuran ), baik buruk suatu benda;taraf atau derajat (kepandaian, kecerdasan, dsb)
kualitas. Selanjutnya Lalu Sumayang ( 2003 : 322) menyatakan quality (mutu ) adalah tingkat
dimana rancangan spesifikasi sebuah produk barang dan jasa sesuai dengan fungsi dan
penggunannya, disamping itu quality adalah tingkat di mana sebuah produk barang dan jasa
sesuai dengan rancangan spesifikasinya.

Berdasarkan pendapat ahli di atas, dapat disimpulan bahwa mutu (quality ) adalah sebuah
filsosofis dan metodologis, tentang (ukuran ) dan tingkat baik buruk suatu benda, yang
membantu institusi untuk merencanakan perubahan dan mengatur agenda rancangan spesifikasi
sebuah produk barang dan jasa sesuai dengan fungsi dan penggunannya agenda dalam
menghadapi tekanan-tekanan eksternal yang berlebihan

Dalam pandangan Zamroni ( 2007 : 2 ) dikatakan bahwa peningkatan mutu sekolah adalah suatu
proses yang sistematis yang terus menerus meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dan
faktor-faktor yang berkaitan dengan itu, dengan tujuan agar menjadi target sekolah dapat dicapai
dengan lebih efektif dan efisien.

Peningkatan mutu berkaitan dengan target yang harus dicapai, proses untuk mencapai dan faktor-
faktor yang terkait. Dalam peningkatan mutu ada dua aspek yang perlu mendapat perhatian,
yakni aspek kualitas hasil dan aspek proses mencapai hasil tersebut.

Teori manajemen mutu terpadu atau yang lebih dikenal dengan Total Quality Management.
(TQM) akhir-akhir ini banyak diadopsi dan digunakan oleh dunia pendidikan dan teori ini
dianggap sangat tepat dalam dunia pendidikan saat ini.

Konsep total quality management pertama kali dikemukakan oleh Nancy Warren, seorang
behavioral scientist di United States Navy (Walton dalam Bounds, et. al, 1994). Istilah ini
mengandung makna every process, every job, dan every person (Lewis & Smith, 1994).
Pengertian TQM dapat dibedakan menjadi dua aspek (Goetsch & davis, 1994).

Aspek pertama menguraikan apa TQM. TQM didefinisikan sebagai sebuah pendekatan dalam
menjalankan usaha yang berupaya memaksimumkan daya saing melalui penyempurnaan secara
terus menerus atas produk, jasa, manusia, proses, dan lingkungan organisasi.

Aspek kedua menyangkut cara mencapainya dan berkaitan dengan sepuluh karakteristik TQM
yang terdiri atas : (a) focus pada pelanggan (internal & eksternal), (b) berorientasi pada
kualitas, (c) menggunakan pendekatan ilmiah, (d) memiliki komitmen jangka panjang, (e) kerja
sama tim, (f) menyempurnakan kualitas secara berkesinambungan, (g) pendidikan dan
pelatihan, (h) menerapkan kebebasan yang terkendali, (i) memiliki kesatuan tujuan, (j)
melibatkan dan memberdayakan karyawan.( Ety Rochaety,dkk,2005 :97 )

Edward Sallis ( 2006 :73 ) menyatakan bahwa Total Quality Management (TQM) Pendidikan
adalah sebuah filsosofis tentang perbaikan secara terus- menerus , yang dapat memberikan
seperangkat alat praktis kepada setiap institusi pendidikan dalam memenuhi kebutuhan ,
keinginan , dan harapan para pelanggannya saat ini dan untuk masa yang akan datang

Di sisi lain, Zamroni memandang bahwa peningkatan mutu dengan model TQM , dimana
sekolah menekankan pada peran kultur sekolah dalam kerangka model The Total Quality
Management (TQM). Teori ini menjelaskan bahwa mutu sekolah mencakup tiga kemampuan,
yaitu : kemampuan akademik, sosial, dan moral. (Zamroni , 2007 :6 )

Menurut teori ini, mutu sekolah ditentukan oleh tiga variabel, yakni kultur sekolah, proses
belajar mengajar, dan realitas sekolah. Kultur sekolah merupakan nilai-nilai, kebiasaan-
kebiasaan, upacara-upacara, slogan-slogan, dan berbagai perilaku yang telah lama terbentuk di
sekolah dan diteruskan dari satu angkatan ke angkatan berikutnya, baik secara sadar maupun
tidak. Kultur ini diyakini mempengaruhi perilaku seluruh komponen sekolah, yaitu : guru, kepala
sekolah, staf administrasi, siswa, dan juga orang tua siswa. Kultur yang kondusif bagi
peningkatan mutu akan mendorong perilaku warga kearah peningkatan mutu sekolah, sebaliknya
kultur yang tidak kondusif akan menghambat upaya menuju peningkatan mutu sekolah.

C.Faktor-Faktor Dominan dalam Peningkatan Mutu Pembelajaran di Sekolah

Selanjutnya untuk meningkatkan mutu sekolah seperti yang disarankan oleh Sudarwan Danim
( 2007 : 56 ), yaitu dengan melibatkan lima faktor yang dominan :

1. Kepemimpinan Kepala sekolah; kepala sekolah harus memiliki dan memahami visi kerja
secara jelas, mampu dan mau bekerja keras, mempunyai dorongan kerja yang tinggi,
tekun dan tabah dalam bekerja, memberikanlayananyang optimal, dan disiplin kerja yang
kuat.
2. Siswa; pendekatan yang harus dilakukan adalah “anak sebagai pusat “ sehingga
kompetensi dan kemampuan siswa dapat digali sehingga sekolah dapat menginventarisir
kekuatan yang ada pada siswa .
3. Guru; pelibatan guru secara maksimal , dengan meningkatkan kopmetensi dan profesi
kerja guru dalam kegiatan seminar, MGMP, lokakarya serta pelatihan sehingga hasil dari
kegiatan tersebut diterapkan disekolah.
4. Kurikulum; sdanya kurikulum yang ajeg / tetap tetapi dinamis , dapat memungkinkan dan
memudahkan standar mutu yang diharapkan sehingga goals (tujuan ) dapat dicapai secara
maksimal;
5. Jaringan Kerjasama; jaringan kerjasama tidak hanya terbatas pada lingkungan sekolah
dan masyarakat semata (ornag tua dan masyarakat ) tetapi dengan organisasi lain, seperti
perusahaan / instansi sehingga output dari sekolah dapat terserap didalam dunia kerja

Berdasarkan pendapat diatas, perubahan paradigma harus dilakukan secara bersama-sama antara
pimpinan dan karyawan sehingga mereka mempunyai langkah dan strategi yang sama yaitu
menciptakan mutu dilingkungan kerja khususnya lingkungan kerja pendidikan. Pimpinan dan
karyawan harus menjadi satu tim yang utuh (teamwork ) yangn saling membutuhkan dan saling
mengisi kekurangan yang ada sehingga target (goals ) akan tercipta dengan baik

D.Unsur-unsur yang terlibat dalam Peningkatan Mutu Pembelajaran di sekolah


Unsur yang terlibat dalam peningkatan mutu pendidikan dapat lihat dari sudut pandang makro
dan mikro pendidikan, seperti yang dijabarkan di bawah ini :

1. Pendekatan Mikro Pendidikan :

Yaitu suatu pendekatan terhadap pendidikan dengan indicator kajiannya dilihat dari hubungan
antara elemen peserta didik, pendidik, dan interaksi keduanya dalam usaha pendidikan. Secara
lengkap elemen mikro sebagai berikut :

 Kualitas manajemen
 Pemberdayaan satuan pendidikan
 Profesionalisme dan ketenagaan
 Relevansi dan kebutuhan.

Berdasarkan tinjauan mikro elemen guru dan siswa yang merupakan bagian dari pemberdayaan
satuan pendidikan merupakan elemen sentral. Pendidikan untuk kepentingan peserta didik
mempunyai tujuan, dan untuk mencapai tujuan ini ada berbagai sumber dan kendala, dengan
memperhatikan sumber dan kendala ditetapkan bahan pengajaran dan diusahakan
berlangsungnya proses untuk mencapai tujuan. Proses ini menampilkan hasil belajar. hasil
belajar perlu dinilai dan dari hasil penilaian dapat merupakan umpan balik sebagai bahan
masukan dan pijakan.

Secara mikro diagram alur proses pendidikan dapat dilihat dibawah ini :
Sumber : Ety Rochaety,dkk (2005 :8 )

Dari gambar diatas, bahwa pengetahuan teori yang didapatkan dari seorang guru melalui kualitas
manajemen dengan harapan tujuan pendidikan akan tercapai, tujuan akan tercapai jika dibekali
dengan bahan sehingga proses pendidikan akan terlaksana dengan baik sehingga akan
menghasilkan penampilan (hasil belajar) hasil belajar dipengaruhi oleh beberapa factor yaitu
melalui penilaian dengan dasar criteria penilaian , hasil dari penampilan akan dijadikan umpan
balik.

2. Pendekatan Makro Pendidikan ;

Yaitu kajian pendidikan dengan elemen yang lebih luas dengan elemen sebagai berikut:

 Standarisasi pengembangan kurikulum


 Pemerataan dan persamaan, serta keadilan
 Standar mutu
 Kemampuan bersaing.

Tinjauan makro pendidikan menyangkut berbagai hal yang digambarkan dalam dua bagan ( P.H
Coombs, 1968 ) dalam Etty Rochaety, dkk (2005 : bahwa pendekatan makro pendidikan
melalui jalur pertama yaitu INPUT SUMBER – PROSES PENDIDIKAN – HASIL
PENDIDIKAN , seperti pada gambar di bawah ini :

Sumber : Ety Rochaety, dkk (2005 : 9 )

Input sumber pendidikan akan mempengaruhi dalam kegiatan proses pendidikan , dimana proses
pendidikan didasari oleh berbagai unsur sehingga semakin siap suatu lembaga dan semakin
lengkap komponen pendidikan yang dimiliki maka akan menciptakan hasil pendidikan yang
berkualitas.

Selanjutnya Syaiful Sagala (2004 : 9 ) menyatakan solusi manajemen pendidikan secara mikro
dan makro yang dituangkan dalam gambar berikut :
Sumber: Syaiful Sagala (2004 : 9)

E. Strategi Peningkatan Mutu Pembelajaran di Sekolah

Secara umum untuk meingkatkan mutu pendidikan harus diawali dengan strategi peningkatan
pemerataan pendidikan, dimana unsure makro dan mikro pendidikan ikut terlibat, untuk
menciptakan (Equality dan Equity ) , mengutip pendapat Indra Djati Sidi ( 2001 : 73 ) bahwa
pemerataan pendidikan harus mengambil langkah sebagai berikut :

1. Pemerintah menanggung biaya minimum pendidikan yang diperlukan anak usia sekolah
baik negeri maupun swasta yang diberikan secara individual kepada siswa.
2. Optimalisasi sumber daya pendidikan yang sudah tersedia, antara lain melalui double
shift ( contoh pemberdayaan SMP terbuka dan kelas Jauh )
3. Memberdayakan sekolah-sekolah swasta melalui bantuan dan subsidi dalam rangka
peningkatan mutu embelajaran siswa dan optimalisasi daya tampung yang tersedia.
4. Melanjutkan pembangunan Unit Sekolah Baru (USB ) dan Ruang Kelas Baru (RKB )
bagi daerah-daerah yang membutuhkan dengan memperhatikan peta pendidiakn di tiap –
tiap daerah sehingga tidak mengggangu keberadaan sekolah swasta.
5. Memberikan perhatian khusus bagi anak usia sekolah dari keluarga miskin, masyarakat
terpencil, masyarakat terisolasi, dan daerah kumuh.
6. Meningkatkan partisipasi anggota masyarakat dan pemerintah daerah untuk ikut serta
mengangani penuntansan wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun.
Sedangkan peningkatan mutu sekolah secara umum dapat diambil satu strategi dengan
membangun Akuntabilitas pendidikan dengan pola kepemimpinan , seperti kepemimpinan
sekolah Kaizen ( Sudarwan Danim, 2007 : 225 ) yang menyarankan :

1. Untuk memperkuat tim-tim sebagai bahan pembangun yang fundamental dalam struktur
perusahaan
2. Menggabungkan aspek –aspek positif individual dengan berbagai manfaat dari konsumen
3. Berfokus pada detaiol dalam mengimplementasikan gambaran besar tentang perusahaan
4. Menerima tanggung jawab pribadi untuk selalu mengidentifikasikan akar menyebab
masalah
5. Membangun hubungan antarpribadi yang kuat
6. Menjaga agar pemikiran tetap terbuka terhadap kritik dan nasihat yang konstruktif
7. Memelihara sikap yang progresif dan berpandangan ke masa depan
8. Bangga dan menghargai prestasi kerja
9. Bersedia menerima tanggung jawab dan mengikuti pelatihan
10. Menantang kebijakan yang sudah diterima serta dukungan inovasi dan kreativitas

III Penutup.

Kepemimpinan kepala sekolah dan kreatifitas guru yang professional, inovatif, kreatif, mrupakan
salah satu tolok ukur dalam Peningkatan mutu pembelajaran di sekolah ,karena kedua elemen ini
merupakan figure yang bersentuhan langsung dengan proses pembelajaran , kedua elemen ini
merupakan fugur sentral yang dapat memberikan kepercayaan kepada masyarakat (orang tua )
siswa , kepuasan masyarakat akan terlihat dari output dan outcome yang dilakukan pada setiap
periode. Jika pelayanan yang baik kepada masyarakat maka mereka tidak akan secara sadar dan
secara otomatis akan membantu segala kebutuhan yang di inginkan oleh pihak sekolah,sehingga
dengan demikian maka tidak akan sulit bagi pihak sekolah untuk meningkatkan mutu
pembelajaran dan mutu pendidikan di sekolah.

Referensi :

Darmadi, Hamid. 2007. Dasar Konsep Pendidikan Moral. Bandung : Alfabeta.

Dewantoro, Ki Hajar. 1962. Bagian Pertama: Pendidikan. Jogjakarta : Taman Siswa.

Edward Sallis. 2006. Total Quality Management In Education (alih Bahasa Ahmad Ali Riyadi ).
Jogjakarta : IRCiSoD

Eti Rochaety,dkk.2005 . Sistem Informamsi Manajemen Pendidikan. Jakarta : bumi Aksara

Indra Djati Sidi.2003. Menuju Masyarakat Belajar. Jakarta : Logos

Ismaun. 2007. Filsafat Administrasi Pendidikan. Bandung: Universitas Pendidikan.

Lalu Sumayang.2003. Manajemen produksi dan Operasi. Jakarta : Salemba Empat


Tim Penyusun Kamus Besar Bahasa Indonesia..1991. Kamus Besar Bahasa Indonesia.
Jakarta :Balai Pustaka

Republik Indonesia. (2003). Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan
Nasional. Jakarta: Kloang klede Putra Timur

Sagala,Syaiful.2005.Administrasi Pendidikan Kontemporer. Bandung: Alfabeta

—————–.2004. Manajemen Berbasis Sekolah &Masyarakat. Bandaung : alfabeta

Sudarwan Danim.2007.Visi Baru Manajemen Sekolah. Jakarta : Bumi Aksara

Suyadi Prawirosentono. 2007 . Filosofi Baru tentang Manajemen Mutu terpadu abad 21.
Jakarta : Bumi Aksara

Zamroni. 2007 . Meningkatkan Mutu Sekolah . Jakarta : PSAP Muhamadiyah

*)) Mustakim, S.Pd.,MM adalah guru di SMP Negeri 2 Parungpanjang Kabupaten Bogor, saat
ini sedang menempuh Program Doktoral (S3) pada Program Studi Administrasi Pendidikan-
Pendidikan Pasca Sarjana UPI Bandung

Ditulis dalam Makalah Belajar Dan Pembelajaran, Makalah Evaluasi Pembelajaran, Makalah
Kurikulum Dan Pembelajaran, Makalah Media Pembelajaran, Makalah Pengelolaan Pendidikan.
1 Komentar »
http://makalahkumakalahmu.wordpress.com/2008/09/15/peningkatan-mutu-pembelajaran-di-sekolah/

undefined

undefined

Makalah Peranan Evaluasi Pembelajaran


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Salah satu komponen yang menjadi sasaran peningkatan kualitas pendidikan adalah sistem
pembelajaran di kelas. Proses pembelajaran ini merupakan tanggungjawab guru dalam mengembangkan
segala potensi yang ada pada siswa. Tujuan pokok proses pembelajaran adalah untuk mengubah tingkah
laku siswa berdasarkan tujuan yang telah direncanakan dan disusun oleh guru sebelum proses kegiatan
pembelajaran berlangsung. Perubahan tingkah laku itu mencakup aspek intelektual.
Ketika proses pembelajaran dipandang sebagai proses perubahan tingkah laku siswa, peran penilaian
dalam proses pembelajaran menjadi sangat penting. Penilaian dalam proses pembelajaran merupakan
suatu proses untuk mengumpulkan, menganalisa dan menginterpretasi informasi untuk mengetahui
tingkat pencapaian tujuan pembelajaran.
Sebagai bagian yang sangat penting dari sebuah proses pembelajaran, penilaian dalam proses
pembelajaran hendaknya dirancang dan dilaksanakan oleh guru. Dengan melakukan penilaian ketika
melaksanakan proses pembelajaran, guru akan dapat mengetahui tingkat keberhasilan proses
pembelajaran dan akan memperoleh bahan masukan untuk menentukan langkah selanjutnya. Dengan
demikian, keefektifan suatu proses pembelajaran banyak ditentukan oleh peran penilaian dalam proses
pembelajaran itu sendiri. Furqon (1999) menyatakan bahwa penilaian sebagai salah satu komponen
utama proses pembelajaran harus dipahami, direncanakan dan dilaksanakan dalam upaya mendukung
keberhasilan peningkatan mutu proses pembelajaran. Mengingat hal tersebut, perlu dilakukan penilaian
dalam proses pembelajaran secara terus menerus dan berkesinambungan sebagai alat pemantau
tentang keefektifan proses belajar serta kemampuan siswa belajar.
Penilaian dalam proses pembelajaran merupakan bagian penting dari proses pembelajaran, karena itu
hendaknya dilakukan oleh guru agar dapat memperoleh informasi proses kemajuan belajar siswa dan
informasi keefektifan pembelajaran yang sedang berlangsung. Guru yang hanya mengutamakan
penilaian hasil tidak akan mendapatkan informasi yang akurat tentang siswa yang benar-benar
memahami materi dan siswa yang kurang memahami. Siswa yang dapat menjawab dengan benar suatu
persoalan, belum tentu mengetahui bagaimana mendapatkan jawaban tersebut. Penilaian dalam proses
pembelajaran lebih dapat berfungsi memberikan informasi tentang siswa yang sudah memahami materi
atau yang belum. Penilaian ini berkesinambungan dengan penilaian hasil artinya hasil penilaian dalam
proses pembelajaran akan memberikan sumbangan positif terhadap penilaian hasil. Dengan demikian
perlu diupayakan agar guru melakukan penilaian dalam proses pembelajaran di samping melakukan
penilaian hasil belajar.

1.2 RUMUSAN MASALAH


Berdasarkan latar belakang di atas, disini kami merumuskan beberapa masalah yaitu:
1. Apakah pengertian evaluasi dan evaluasi pembelajaran?
2. Apakah sasaran evaluasi pembelajaran?
3. Bagaimanakah peranan evaluasi pembelajaran?

1.3 TUJUAN
Adapun tujuan pembuatan makalah ini adalah:
1. Untuk mengetahui pengertian evaluasi dan evaluasi pembelajaran.
2. Untuk mengetahui sasaran evaluasi pembelajaran.
3. Untuk mengetahui peranan evaluasi pembelajaran.

1.4 MANFAAT
Manfaat yang dapat dipetik dari tujuan di atas adalah:
1. Dapat memberi gambaran tentang peranan evaluasi dalam pembelajaran dengan demikian
diharapkan dapat memberi arti penting sebuah evaluasi itu sendiri.
2. Agar kita dapat memberikan evaluasi yang benar nantinya.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 PENGERTIAN EVALUASI PEMBELAJARAN


Evaluasi mencakup sejumlah teknik yang tidak bisa diabaikan oleh seorang guru maupun dosen. Evaluasi
bukanlah sekumpulan teknik semata-mata, tetapi evaluasi merupakan suatu proses yang berkelanjutan
yang mendasari keseluruhan kegiatan pembelajaran yang baik.
Davies mengemukakan bahwa evaluasi merupakan proses untuk memberikan atau menetapkan nilai
kepada sejumlah tujuan, kegiatan, keputusan, unjuk kerja, proses, orang, maupun objek.
Menurut Wand dan Brown, evaluasi merupakan suatu proses untuk menentukan nilai dari sesuatu.
Pengertian evaluasi lebih dipertegas lagi dengan batasan sebagai proses memberikan atau menentukan
nilai kepada objek tertentu berdasarkan suatu kriteria tertentu.
Dengan berdasarkan batasan-batasan tersebut, dapat disimpulkan bahwa evaluasi secara umum dapat
diartikan sebagai proses sistematis untuk menentukan nilai sesuatu (tujuan, kegiatan, keputusan, unjuk
kerja, proses, orang, maupun objek) berdasarkan kriteria tertentu.
Dalam rangka kegiatan pembelajaran, evaluasi dapat didefinisikan sebagai suatu proses sistematik
dalam menentukan tingkat pencapaian tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.

2.2 SASARAN EVALUASI PEMBELAJARAN


Evaluasi pembelajaran adalah evaluasi terhadap proses belajar mengajar. Secara sistemik, evaluasi
pembelajaran diarahkan pada komponen-komponen sistem pembelajaran, yang mencakup :
1. komponen input, yakni perilaku awal siswa,
2. komponen input instrumental yakni kemampuan profesional guru/tenaga kependidikan,
3. komponen kurikulum (program studi, metode, media),
4. komponen administratif (alat,waktu, dana),
5. Komponen proses ialah prosedur pelaksanaan pembelajaran.
6. Komponen output ialah hasil pembelajaran yang menandai ketercapaian tujuan pembelajaran.
Evaluasi disini hanya ditujukan pada evaluasi terhadap komponen proses dalam kaitannya dengan
komponen input instrumental.
Dalam hal ini yang dievaluasi adalah karakteristik siswa dengan menggunakan suatu tolak ukur tertentu.
Karakteristik-karakteristik tersebut dalam ruang lingkup kegiatan belajar-mengajar adalah
1. tampilan siswa dalam bidang kognitif,
2. afektif, dan
3. psikomotor.
Tampilan tersebut dapat dievaluasi secara lisan, tertulis, maupun perbuatan. Dengan demikian
mengevaluasi di sini adalah menentukan apakah tampilan siswa telah sesuai dengan tujuan instruksional
yang telah dirumuskan atau belum.
Apabila lebih lanjut kita kaji pengertian evaluasi dalam pembelajaran, maka akan diperoleh pengertian
yang tidak jauh berbeda dengan pengertian evaluasi secara umum. Pengertian evaluasi pembelajaran
adalah proses untuk menentukan nilai pembelajaran yang dilaksanakan, dengan melalui :
1. Kegiatan pengukuran. Pengukuran yang dimaksud di sini adalah proses membandingkan tingkat
keberhasilan pembelajaran dengan ukuran keberhasilan pembelajaran yang telah ditentukan secara
kuantitatif.
2. Penilaian pembelajaran. Penilaian yang dimaksud di sini adalah proses pembuatan keputusan nilai
keberhasilan pembelajaran secara kualitatif.

2.3 PERANAN EVALUASI PEMBELAJARAN


Evaluasi dilaksanakan untuk meneliti hasil dan proses belajar siswa, untuk mengetahui kesulitan-
kesulitan yang melekat pada proses belajar itu. Evaluasi tidak mungkin dipisahkan dari belajar, maka
harus diberikan secara wajar agar tidak merugikan. Dalam menjalankan evaluasi, pelajar sendiri harus
turut mempunyai saham secara aktif.
Evaluasi pembelajaran berfungsi untuk :
1. Pengembangan
Untuk pengembangan sutau program pendidikan, yang meliputi program studi, kurikulum, program
pembelajaran, desain belajar mengajar, yang pada hakikatnya adalah pengembangan dalam bidang
perencanaan.
2. Akreditasi
Evaluasi juga berfungsi untuk menetapkan kedudukan suatu program pembelajaran berdasarkan
ukuran/kriteria tertentu,sehingga suatu program dapat dipercaya, diyakini dan dapat dilaksanakan
terus, atau sebaliknya program itu harus diperbaiki/disempurnakan.
Evaluasi itu sendiri dalam kaitannya dengan pembelajaran akan berpengaruh terhadap apakah tujuan
pembelajaran itu tercapai atau tidak. Dengan demikian kegiatan evaluasi sangat penting untuk
mengukur sejauh mana keberhasilan siswa maupun guru dalam proses belajar mengajar Lebih jauh
tentang peranan evaluasi dalam pendidikan dijelaskan oleh Worthen dan Sanders (Worthen, 1987:5)
yaitu :
1. Menjadi dasar pembuatan keputusan dan pengambilan kebijakan.
2. Mengukur prestasi siswa
3. Mengevaluasi kurikulum
4. Mengakreditasi sekolah
5. Memantau pemanfaatan dana masyarakat.
6. Memperbaiki materi dan program pendidikan.
Evaluasi pembelajaran berperan untuk mengetahui sampai sejauh mana efisiensi proses pembelajaran
yang dilaksanakan dan efektifitas pencapaian tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.

BAB III
PENUTUP

1.1 SIMPULAN
Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan :
1. Evaluasi secara umum dapat diartikan sebagai proses sistematis untuk menentukan nilai sesuatu
(tujuan, kegiatan, keputusan, unjuk kerja, proses, orang, maupun objek) berdasarkan kriteria tertentu.
Dalam rangka kegiatan pembelajaran, evaluasi dapat didefinisikan sebagai suatu proses sistematik
dalam menentukan tingkat pencapaian tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan.
2. Evaluasi pembelajaran diarahkan pada komponen-komponen sistem pembelajaran, yang mencakup
komponen input, komponen input instrumental, komponen kurikulum, komponen administratif,
komponen proses, dan komponen output. Karakteristik siswa yang dievaluasi dalam ruang lingkup
kegiatan belajar mengajar adalah tampilan siswa dalam bidang kognitif, afektif, dan psikomotor.
3. Peranan evaluasi dalam pendidikan yakni menjadi dasar pembuatan keputusan dan pengambilan
kebijakan, mengukur prestasi siswa, mengevaluasi kurikulum, mengakreditasi sekolah, memantau
pemanfaatan dana masyarakat, memperbaiki materi dan program pendidikan. Evaluasi pembelajaran
berfungsi untuk pengembangan dan akreditasi.

1.2 SARAN
1. Bagi para pembaca dapat menambahkan bagian-bagian yang dirasa kurang lengkap/sesuai, dengan
pustaka yang dimiliki.

http://prince-mienu.blogspot.com/2009/12/makalah-peranan-evaluasi-pembelajaran.html

You might also like