You are on page 1of 230

LATIHAN PPKN

LATIHAN 1

1.   Adanya pengaruh timbal balik antara manusia dan alam sekitarnya karena manusia dan
alam sekitar adalah ciptaan Tuhan, maka kita ........
A. perlu memanfaatkan alam
B. boleh mengolahnya semena-mena
C. mengagumi keindahan alam sekitarnya
D. wajib menjaga kelestarian alam tersebut sebesar-besarnya
E. tidak perlu menjaga kelestarian alam
Jawaban : D

2.   Negara Indonesia berdasar atas hukum (Rectsstaat), tidak berdasarkan atas kekuasaan
belaka (Machtsstaat). Hal ini bertujuan untuk .......
A. mewujudkan kepastian dan ketertiban dalam masyarakat
B. mewujudkan hukum bagi pelaksanaan hukum
C. menegakkan keadilan untuk penguasa
D. mengatur kehidupan rakyat supaya tahu hukum
E. mewujudkan kestabilan politik dalam negara
Jawaban : A

3.   Keselamatan dan kelestarian hidup bangsa Indonesia amat ditentukan oleh ketahanan
idiologi nasional. Ketahanan di bidang idiologi akan terwujud, bila .......
A. UUD 1945 dilaksanakan secara konsekuen
B. dihayati dan diamalkannya Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
C. semua warga negara telah ditatar P4
D. UU wajib belajar telah dilaksanakan
E. disederhanakannya Partai Politik yang ada
Jawaban : B

4.   Pemanfaatan kekayaan alam sebagai karunia Tuhan Yang Maha Esa, harus didasarkan
untuk .......
A. memperoleh keuntungan sebanyak-banyaknya
B. memperoleh keuntungan bagi yang giat bekerja
C. pemerataan kesejahteraan dan pelestarian
D. memupuk modal pada hari kemudian
E. memperoleh keuntungan secepat-cepatnya
Jawaban : C

5.   Keberhasilan pembangunan bukan hanya terletak pada pemerintah dan wakil-wakil


rakyat yang duduk di lembaga legislatif, akan tetapi sangat dituntut keikutsertaan dan
partisipasi seluruh rakyat, karena .......
A. tugas pemerintah terlalu banyak
B. masyarakat harus membangun sendiri
C. masyarakat berpengalaman dalam pembangunan
D. ketentuan yang berlaku menghendaki demikian
E. usaha pembangunan untuk rakyat dan oleh rakyat
Jawaban : E

6.   Sumber modal utama adalah pembangunan nasional kita adalah


A. bantuan dari negeri sahabat
B. kekayaan alam yang cukup
C. alat angkutan yang cukup
D. bantuan modal dalam negeri
E. kemampuan sendiri
Jawaban : E

7.   Sumpah pemuda tanggal 28 Oktober 1928 menegaskan tujuan perjuangan bangsa


Indonesia yaitu .......
A. bertujuan mencapai Indonesia merdeka dengan kekuatan para pemuda
B. para pemuda tiap daerah rela mati melawan penjajah
C. dalam mencapai kemerdekaan para pemuda tidak mau bekerja sama dengan
Belanda
D. untuk mencapai kemerdekaan dilandasi jiwa semangat persatuan
E. untuk menyadarkan para pemuda agar belajar berpolitik
Jawaban : D

8.   Penetapan Pancasila sebagai sumber tertib hukum Republik Indonesia dan tata urutan
Peraturan perundangan Negara Indonesia diatur dalam ........
A. Tap MPRS No. XX/MPRS/1966
B. Tap MPRS No. XII/MPRS/1966
C. Tap MPRS No. XXIV/MPRS/1966
D. Tap MPRS No. XXI/MPRS/1966
E. Tap MPRS No. XXV/MPRS/1966
Jawaban : A

9.   Dengan berdasarkan Repelita terdahulu, Repelita IV meletakkan titik berat pada sektor
pertanian dengan meningkatkan .......
A. industri pertanian
B. industri pengolah bahan mentah menjadi bahan baku
C. industri yang menghasilkan mesin-mesin industri sendiri
D. industri mengolah bahan baku menjadi barang jadi
E. pengolahan hasil pertanian.
Jawaban : C

10.   Dalam pembangunan yang kita lakukan, sektor industri mendapat tempat yang penting
setelah sektor pertanian, bagi bangsa Indonesia untuk membangun sektor industri telah
tersedia .......
A. modal keahlian
B. jalan lalu lintas yang sempurna
C. alat angkutan yang cukup
D. bantuan modal dalam negeri
E. kemampuan sendiri
Jawaban : E

11.   Yang tidak mencerminkan sikap menghormati harkat dan martabat manusia dalam
kalimat-kalimat di bawah ini, kecuali ........
A. mengakui persamaan derajad, persamaan hak dan persamaan kewajiban antara
sesama manusia persamaan kewajiban antara sesama manusia
B. bersikap patriotisme dalam perjuangan
C. saling mencintai sesama manusia
D. mengembangkan sikap tenggang rasa
E. tidak semena-semena terhadap orang lain
Jawaban : B

12.   Bangsa Indonesia selalu menyambut baik setiap bentuk kerja sama internasional yang
dilaksanakan atas dasar ........
A. persamaan idiologi
B. persamaan kedudukan ekonomi
C. persamaan kedaulatan
D. persamaan kepentingan
E. tidak semena-mena terhadap orang lain
Jawaban : D

13.   Pelaksanaan politik luar negeri Republik Indonesia tidak boleh bertentangan dengan
Pancasila, sebab tujuan politik luar negeri Indonesia adalah .......
A. mewujudkan keamanan wilayah negara kita sendiri
B. aktif mencampuri urusan dalam negara-negara tetangga
C. mewujudkan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan
keadilan sosial
D. mewujudkan kerjasama bagi negara-negara yang telah bekerja sama
E. mewujudkan persahabatan antar bangsa-bangsa di dunia
Jawaban : C

14.   Prinsip negara Indonesia memperkuat sendi-sendi hukum internasional dan organisme


internasional untuk menjamin perdamaian yang kekal, pernyataan ini terdapat
pada ........
A. tujuan Politik Ekonomi Negara kita
B. tujuan Politik Pertahanan Nasional kita
C. dasar Politik Negeri Indonesia
D. dasar Politik dan Doktrin Politik Indonesia
E. dasar Politik Perjuangan Indonesia
Jawaban : C

15.   PBB dalam maklumatnya bermaksud menyelamatkan dunia dari bahaya perang,


memperkokoh hak-hak azasi manusia, karena itu penyelesaian pertikaian internasional
diwujudkan dengan .......
A. jalan perdamaian, keamanan dan keadilan
B. mempertahankan perdamaian dan keamanan regional
C. mendirikan pertahanan keamanan
D. mengirimkan pasukan keamanan PBB ke negara-negara yang bersengketa
E. bersifat netral di dalam persengketaan antarnegara
Jawaban : A

16.   Pembangunan Nasional dibidang pertanian termasuk juga membangun masyarakat


pedesaan dalam bidang pendidikan. Hal ini dengan prinsip .......
A. Pembangunan secara terpadu dan terperinci
B. Pembangunan secara terpadu dalam satu bidang
C. Pembangunan secara terperinci sesuai dengan bidangnya
D. Pembangunan fisik seimbang dengan pembangunan manusianya
E. Pembangunan secara terpadu di setiap bidang
Jawaban : D

17.   Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pembelaan negara.
Pengertian membela dimaksud .......
A. menjadi anggota ABRI secara suka rela
B. menjadi sukarelawan perang pada waktu terjadi perang
C. membantu alat negara dalam bidang pertahanan keamanan
D. berperang memanggul senjata bersama-sama ABRI
E. rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa
Jawaban : E

18.   Dalam rangka melaksanakan pertahanan keamanan nasional, Pertahanan Sipil (Hansip)


mempunyai tugas pokok .......
A. membantu ABRI dalam kegiatan Pertahanan Keamanan dalam dan luar negeri
B. membantu Polri untuk penyelesaian suatu urusan kepolisian
C. membantu dan memperkuat pertahanan keamanan rakyat di bidang perlindungan
masyarakat
D. membantu Polri untuk menyelidiki kejahatan-kejahatan yang terjadi dalam
masyarakat
E. membantu dan melindungi rakyat dalam pengamanan wilayah setempat
Jawaban : C

19.   Ketahanan nasional di bidang idiologi harus berakar pada kepribadian bangsa sendiri
yaitu Pancasila, hal ini harus diwujudkan dengan cara .......
A. menghayati dan mengamalkan Pancasila
B. menghayati dan menghafal Pancasila
C. menekuni cara mempelajari Pancasila
D. mempelajari tiga puluh enam butir yang terdapat dalam P4
E. mempelajari doktrin-doktrin pertahanan
Jawaban : A

20.   Menempatkan persatuan, kesatuan, kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di


atas kepentingan pribadi atau golongan, harus didasarkan kepada .......
A. kesadaran akan pentingnya berserikat
B. kesadaran akan kemerdekaan yang telah direbut
C. kesadaran persamaan serta cinta tanah air dan bangsa
D. kesadaran untuk menanamkan rasa kedaerahan
E. kesadaran didasarkan mempertahankan kekuasaan
Jawaban : C

21.   Perwujudan kepulauan Nusantara sebagai suatu kesatuan, bahwa kekayaan wilayah


Nusantara baik potensial maupun efektif adalah milik bersama termasuk dalam .......
A. kesatuan dalam bidang politik
B. kesatuan dalam bidang sosial budaya
C. kesatuan dalam bidang ekonomi
D. kesatuan dalam bidang kebudayaan
E. kesatuan dalam bidang pertahanan
Jawaban : C

22.   Suatu sikap yang kurang mendukung usaha menggalang persatuan dan kesatuan
bangsa Indonesia harus kita kikis habis. Salah satu sikap di bawah ini yang harus
dikikis
adalah .......
A. bangga sebagai bangsa Indonesia dan bertanah air Indonesia
B. keselamatan bangsa dan negara diletakkan di atas kepentingan pribadi dan golongan
C. selalu mempermasalahkan Bhinneka Tunggal Ika
D. cinta kepada tanah air dan bangsa
E. rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
Jawaban : C

23.   Untuk mencapai masyarakat adil dan makmur sesuai tujuan nasional sebagaimana
termaksud dalam pembukaan UUD 1945, dilaksanakan pembangunan Nasional secara
bertahap, tujuan tiap tahap pembangunan nasional adalah .......
A. meningkatkan kesejahteraan pegawai
B. meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa
C. meningkatkan kesejahteraan petani miskin
D. meletakkan dasar yang kuat untuk pembangunan
E. meningkatkan kesejahteraan pengusaha ekonomi lemah
Jawaban : D

24.   Sebagai warga negara Indonesia yang berfalsafah Pancasila kita tidak boleh menutup
diri atau tidak mau tahu keadaan tetangga kita. Sikap seperti ini diwujudkan dalam
kehidupan bernegara dan bertetangga dengan negara lain. Karenanya bagi negara kita,
kerja sama ASEAN penting artinya agar ........
A. kita ditakuti oleh negara-negara tetangga kita
B. memperlancar proses pembangunan kita karena stabilitas regional
C. mengambil keuntungan dari negara-negara lainnya
D. berkesempatan memperkuat angkatan perang kita
E. kebudayaan kita tetap lestari
Jawaban : B

25.   Apabila Anda hidup bertetangga dengan orang lain yang berlainan agama,maka
sebaiknya sikap Anda adalah ........
A. mempengaruhi orang itu dengan paksaan supaya pindah agama
B. menghalang-halangi dalam menjalankan ibadahnya
C. tidak perlu saling membantu karena tidak menguntungkan
D. tidak perlu saling menghormati karena berbeda agama
E. saling menghormati kebebasan menjalankan ibadah
Jawaban : E

26.   Salah satu prinsip dalam keputusan konperensi Asia Afrika di Bandung yang terkenal
sebagai Dasasila Bandung adalah ........
A. mengakui negara-negara yang akan merdeka
B. menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah semua negara
C. menghormati perdamaian dunia internasional
D. menghormati kerja sama antar-bangsa di dunia
E. membantu negara-negara yang sedang berkembang
Jawaban : B

27.   DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) tidak bisa dibubarkan oleh Presiden, tetapi DPR
dapat senantiasa mengawasi  tindakan-tindakan Presiden dan jika Presiden sungguh-
sungguh melanggar Haluan Negara yang telah ditetapkan oleh UUD dan MPR, maka
Majelis dapat diundangkan untuk .......
A. mengadakan sidang paripurna
B. mengadakan sidang istimewa
C. mengadakan sidang biasa
D. mengadakan sidang umum
E. mengadakan sidang tertutup
Jawaban : B

28.   Pemilihan Umum merupakan salah satu perwujudan demokrasi Pancasila. Jika setiap
warga negara yang telah memenuhi persyaratan untuk ikut pemilu, dia mempunyai hak
pilih aktif maksudnya .......
A. ikut memiliki karena pemilihan umum bersifat bebas
B. menggunakan hak pilih sebagai warga negara yang bertanggung jawab
C. menunggu hasil pemilihan siapa yang menang akan saya ikuti
D. memilih karena pemilu dilaksanakan bebas dan rahasia
E. akan memilih wakil-wakil yang dapat dipercaya
Jawaban : B

29.   Warga negara yang selalu melaksanakan kewajiban untuk melunasi pajak pada
waktunya, berarti ia .......
A. bersedia mengurangi penghasilannya
B. membayar kepada negara supaya tidak dihukum
C. sadar berpartisipasi dalam pembangunan
D. membayar kepada negara karena ada ketentuan
E. melunasi kewajiban kepada petugas pajak
Jawaban : C

30.   Sejarah ketatanegaraan Republik Indonesia memberikan keyakinan kepada kita bahwa


UUD 1945 .......
A. ditetapkan oleh pembentuk negara
B. menegaskan tugas wewenang MPR
C. menerapkan sistem yang sesuai dengan falsafah bangsa
D. menampung aspirasi rakyat seluruhnya
E. menegaskan tujuan internasional
Jawaban : C

31.   Proyek-proyek pemerintahan banyak yang dikerjakan dengan sistem padat karya.


Kebijaksanaan itu bertujuan .........
A. agar cepat selesai
B. untuk menekan biaya
C. meningkatkan mutu hasil pekerjaan
D. alih teknologi
E. menyerap tenaga kerja sebanyak-banyaknya
Jawaban : E

32.   Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama


merupakan salah satu ciri dari .......
A. Demokrasi Pancasila
B. Demokrasi Liberal
C. Demokrasi Terpimpin
D. Demokrasi
E. Demokrasi langsung
Jawaban : A

33.   Salah satu prinsip yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 1945 adalah
menjunjung tinggi hak azasi manusia, prinsip  ini mempunyai arti bahwa negara .......
A. mengakui, mempelajari hak azasi manusia
B. mengakui, mengamati hak azasi manusia
C. menjamin, melindungi hak azasi manusia
D. menjamin dan melindungi hak azasi manusia
E. melindungi hak azasi manusia
Jawaban : C

34.   Sebagai generasi penerus cita-cita perjuangan bangsa dalam masa Orde Baru atau Orde
Pembangunan, maka kewajiban kita adalah .......
A. menghayati nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila
B. memasyarakatkan cita-cita pembangunan di seluruh wilayah tanah air
C. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
D. menghindari segala macam paksaan yang merusak sistem Demokrasi Pancasila
E. melestarikan Pancasila sebagai falsafah bangsa
Jawaban : C

35.   Mengakui persamaan derajad, persamaan hak dan persamaan kewajiban antara sesama
manusia, tercermin dalam Pancasila terutama sila ........
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/
perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Jawaban : B

36.   Realisasi kepercayaan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa dapat
tercermin dalam kehidupan sehari-hari dengan cara ........
A. pasrah sepenuhnya kepada Tuhan Yang Maha Esa
B. melaksanakan perintahNya dan meninggalkan laranganNya
C. mensyukuri segala pemberian Tuhan dengan penuh keikhlasan
D. beribadat sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing
E. tunduk patuh pada perintah Tuhan kapan dan dimanapun kita berada
Jawaban : B

37.   Negara berdasarkan atas Ke-Tuhanan Yang Maha Esa, maksudnya adalah ........
A. setiap warga negara harus menyebarkan agama yang dianutnya
B. setiap warga negara harus bebas beragama
C. setiap warga negara harus menganut aliran kepercayaan
D. setiap warga negara hendaknya membentuk negara baru
E. setiap warga negara dijamin memeluk agama dan kepercayaannya masing-masing
Jawaban : E

38.   Pancasila merupakan sumber dari segala sumber hukum yang berlaku didalam negara
RI, ini berarti bahwa semua peraturan dan perundangan di negara kita harus bersumber
dan tidak boleh bertentangan dengan Pancasila karena .......
A. Pancasila adalah dasar negara
B. kedudukannya lebih tinggi dari undang-undang
C. dasar negara yang sudah lama
D. pandangan hidup nenek moyang kita
E. Pancasila terdapat dalam dokumen sejarah
Jawaban : A

39.   Usaha-usaha Pemerintah di bawah ini yang sesuai dengan pasal 33 ayat 1 UUD 1945,
adalah .......
A. mendirikan gedung-gedung sekolah
B. mendirikan Perumahan Murah
C. mengolah sumber-sumber alam
D. membangun jalan-jalan dan jembatan
E. mendirikan KUD dan BUUD
Jawaban : E

40.   Dalam Pelita IV diusahakan tercapainya pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya.


Salah satu diantara pemerataan itu adalah kesempatan memperoleh pendidikan dan
pelayanan kesehatan, hal ini termasuk kepada .......
A. Trilogi Pembangunan
B. Delapan Jalur Pemerataan
C. Panca Krida Kabinet Pembangunan IV
D. Tujuan Negara dalam pembukaan UUD 45
E. Sapta Krida Kabinet Pembangunan
Jawaban : B

41.   Dalam mengejar kemajuan dan modernisasi dalam pembangunan, selalu


memperhatikan kehidupan sosial masyarakat desa, sebab masyarakat desa .......
A. berpola kehidupan yang serba pamrih
B. berbentuk masyarakat yang bersifat individu
C. berpola kehidupan yang rukun
D. berbentuk masyarakat agraris yang religius
E. berpola kehidupan sosial berbentuk gotong royong
Jawaban : E

42.   Pancasila merupakan pandangan hidup, kesadaran dan cita-cita moral yang meliputi
kejiwaan dan watak yang sudah berurat berakar di dalam kebudayaan bangsa, maka
tugas kita sebagai generasi penerus adalah .......
A. memahami dan mempelajari dengan baik
B. mewujudkan pengamalan untuk keluarga
C. membacanya dengan hati-hati
D. memahami dengan sungguh-sungguh
E. menghayati dan mengamalkan dalam setiap kehidupan
Jawaban : E

43.   UUD 1945 pasal 33 mengatur sistem perekonomian Indonesia dan


pembangunan.ekonomi yang dibenarkan berkembang di Indonesia adalah .......
A. Koperasi, KUD dan kapitalisme
B. Koperasi. BUMN dan Sosialisme
C. Koperasi, Swasta dan etatisme
D. Koperasi, Swasta, BUMN (Badan Usaha Milik Negara)
E. Koperasi, BUMN dan Kapitalisme
Jawaban : D

44.   Keberhasilan pembangunan hingga Pelita IV ini memberikan keyakinan untuk menuju


tinggal landas, oleh sebab itu sebagai generasi penerus wajib .......
A. bersyukur kepada Tuhan atas keberhasilan pembangunan tersebut
B. turut secara aktif dalam pembangunan sesuai dengan kemampuan sendiri
C. berterima kasih kepada pemerintah sebagai pelaksana pembangunan
D. rela berkorban untuk kepentingan keluarga dan golongan
E. memanfaatkan keberhasilan pembangunan untuk kepentingan pribadi
Jawaban : B

45.   Hubungan yang serasi antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dikembangkan
atas dasar keutuhan dan kesatuan yang diarahkan kepada pelaksanaan otonomi daerah
secara nyata dinamis dan bertanggung jawab yang dapat menjamin perkembangan dan
pembangunan daerah yang didasarkan atas azas .......
A. sentralisasi
B. desentralisasi
C. musyawarah
D. perbantuan
E. legalitas
Jawaban : B

46.   Kepala daerah otonom harus dapat bekerja sama seerat-eratnya dengan DPRD. Hal ini
diwujudkan dalam .......
A. menjalankan pimpinan Pemerintah Daerah
B. memberikan pertanggungjawaban kepada Presiden
C. Pembuatan dan penetapan Anggaran Pembangunan dan Belanja Daerah
D. pertanggungjawaban kepada Menteri Dalam Negeri
E. mengelola jalannya pemerintahan di daerah
Jawaban : C

47.   MPR (Majelis Permusyawaratan Rakyat) adalah sebagai penjelmaan seluruh rakyat


Indonesia dan merupakan lembaga tertinggi negara yang melaksanakan .......
A. memilih dan mengangkat Presiden dan Menteri
B. kedaulatan rakyat
C. ketentuan undang-undang
D. penilaian atas pertanggung jawaban Presiden dan wakil presiden
E. pembubaran DPR
Jawaban : B

48.   Bermusyawarah untuk mencapai mufakat dengan semangat kekeluargaan merupakan


ciri bangsa Indonesia. Hasil keputusan musyawarah itu harus .......
A. ditaati dan dilaksanakan oleh yang menyetujui
B. ditaati dan dilaksanakan oleh yang mengusulkan
C. ditaati dan dilaksanakan oleh Pemerintah
D. ditaati dan dilaksanakan oleh yang bermusyawarah
E. ditaati dan dilaksanakan oleh semua pihak
Jawaban : E

49.   Azas yang menyatakan pelimpahan wewenang dari Pemerintah Pusat kepada wilayah
atau pejabat instansi vertikal yang lebih tinggi kepada pejabat-pejabat di daerah
maksudnya .......
A. azas desentralisasi
B. azas sentralisasi
C. azas dekonsentrasi
D. azas administrasi
E. azas konsentrasi
Jawaban : C

50.   Koperasi yang menjadi "soko guru" perekonomian Indonesia, karena .......


A. Koperasi memperoleh bagian yang berbeda
B. setiap anggota akan memperoleh bagian yang berbeda
C. setiap anggota memperoleh pendapatan sesuai kemampuan
D. setiap anggota berhak menanamkan modalnya dalam koperasi
E. setiap anggota mempunyai kewajiban dan hak yang sama
Jawaban : E

LATIHAN 2

1.   Dalam rangka menetapkan kedudukan koperasi, sebagai salah satu soko guru
perekonomian Indonesia, maka Presiden dalam pidatonya tanggal 16 Agustus 1983
menekankan ........
A. akan menambah pemberian kredit pada koperasi
B. menggabungkan usaha koperasi dengan usaha swasta
C. memperluas jaringan koperasi
D. meningkatkan usaha dan peranan koperasi di berbagai sektor
E. pengelolaan koperasi secara langsung oleh departemen Koperasi
Jawaban : C

2.   Pengamalan sila Kemanusiaan yang adil dan beradab menghendaki kita


mengembangkan sikap sebagai berikut .......
A. bersikap adil
B. gemar melakukan kegiatan nilai-nilai luhur bangsa
C. menghormati hak-hak orang lain
D. menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban
E. menjauhi tindakan pemerasan terhadap orang lain
Jawaban : C

3.   Koperasi bukan hanya merupakan bentuk perekonomian yang demokratis, tetapi juga
mendidik masyarakat untuk.......
A. membangun D. berswasembada
B. swakarya E. swadesi
C. swadaya
Jawaban : D

4.   Jika anda mengetahui masalah lapangan pekerjaan yang makin sempit, maka
Anda .......
A. merasa apatis dan kurang bergairah untuk belajar
B. merasa tergugah untuk belajar lebih giat dan merencanakan menjadi pegawai negeri
C. belajar lebih giat dan berusaha hidup mandiri dengan bekal pengetahuan yang
dimiliki
D. masa bodoh, karena masalah pekerjaan adalah masalah nanti
E. bersikap wajar dan menyerahkan permasalahan tersebut pada pihak pemerintah
Jawaban : C

5.   Salah satu asas pembangunan nasional yang melandasi kekuatan dan kemampuan
untuk bekerja mandiri, ialah asas.......
A. adil dan makmur
B. kepercayaan kepada diri sendiri
C. perikehidupan dan keseimbangan
D. kesadaran hukum
E. demokrasi
Jawaban : B

6.   Apabila kita perhatikan kenyataan, bahwa yang bekerja keras, rajin tekun, dan hemat,
pasti akan menikmati hasil usahanya. Sikap demikian disebabkan oleh .......
A. kemauan untuk hidup mewah
B. kemauan yang tidak mau kalah dari orang lain
C. kesadaran akan tanggung jawabnya sebagai warga negara yang sedang membangun
D. kemauan untuk keluar dari kemiskinan
E. rasa malu menjadi orang tak mampu
Jawaban : C

7.   Menurut penjelasan UUD 1945, negara RI adalah negara hukum.


Hal ini berarti bahwa .......
A. setiap orang yang melanggar hukum harus dihukum
B. pemerintah memegang kekuasaan tertinggi di bidang hukum
C. sendi-sendi pemerintah didasarkan atas ketentuan hukum
D. kekuasaan peradilan adalah kekuasaan tertinggi di negara RI
E. ketentuan hukum mengatur setiap perbuatan warga negara
Jawaban : A

8.   Keputusan yang diambil dalam musyawarah harus dapat dipertanggung jawabkan


secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan .......
A. menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia
B. menjunjung tinggi kepribadian kita
C. mempertahankan pembaharuan dalam masyarakat
D. menjunjung tinggi nilai-nilai kehidupan
E. mengutamakan keutuhan kita sebagai bangsa
Jawaban : D

9.   Indonesia pernah menyelenggarakan Konperensi Asia Afrika tahun 1955, selain satu
tujuan Konperensi Asia Afrika adalah membicarakan masalah .......
A. Politik ekonomi dan sosial D. Pertahanan, ekonomi dan sosial
B. Pertahanan politik dan sosial E. Sosial, budaya dan pertahanan
C. Ekonomi, sosial dan budaya
Jawaban : E

10.   Piagam PBB dicetuskan pada tahun 1945 dalam forum...........


A. Konferensi San Fransisco D. Perjanjian Atlantik
B. Konferensi New York E. Pertemuan antar negara-negara besar
C. Sidang Umum I PBB
Jawaban : A

11.   Melalui PBB Indonesia dapat berperan aktif memperjuangkan persamaan derajad, hak
dan kewajiban antara sesama manusia. Peranan tersebut dapat disimpulkan dari sikap
Indonesia .......
A. mengutuk politik apartheid dan semua pelanggaran hak asasi manusia
B. membantu korban bencana alam di Afrika
C. menentang program nuklir negara-negara penjajah
D. tidak berhubungan dengan negara penjajah
E. mengutuk fakta pertahanan
Jawaban : A

12.   Sebagai bangsa yang percaya atas kekuatan sendiri, sebaiknya kita berpendirian .......
A. masalah Indonesia hendaknya diselesaikan oleh bangsa Indonesia
B. tidak perlu kerjasama regional
C. semua masalah kita selesaikan dengan bantuan negara lain
D. campur tangan negara lain dalam memecahkan kesulitan
E. aktif terhadap segala bentuk kerjasama
Jawaban : A

13.   Suka memberikan pertolongan kepada orang lain adalah bentuk pengamalan pancasila
sila .......
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmad kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Jawaban : E

14.   Amir dan Badu mengikuti kegiatan perkemahan yang diselenggarakan oleh sekolah.
Karena terjadi kecelakaan, Badu banyak mengeluarkan darah, sehingga memerlukan
transfusi darah. Darah Amir kebetulan cocok dengan darah Badu, maka ia bersedia
sebagai donor darah bagi Badu. Sikap Amir tersebut sesuai dengan Pancasila sila .......
A. kedua butir pertama
B. ketiga butir kedua
C. keempat butir kedua
D. kelima butir kelima
E. kelima butir keenam
Jawaban : D

15.   Usaha yang ditempuh pemerintah untuk mewujudkan perekonomian rakyat, ialah


memajukan .....
A. transmigrasi D. kesehatan rakyat
B. koperasi E. pendidikan
C. keluarga berencana
Jawaban : B

16.   Pengamalan Pancasila menuntun kita agar selalu mampu mengembangkan sikap


kesediaan membantu dan menolong sesama manusia, karena .......
A. manusia itu mempunyai persamaan derajat, hak dan kewajiban
B. disamping makhluk individu, manusia itu juga makhluk sosial
C. kita selalu menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban
D. kita suka bekerja keras
E. kita menghargai karya orang lain
Jawaban : A

17.   Mengakui persamaan derajat, persamaan hak dan kewajiban antara sesama manusia,
serta suka menolong orang lain merupakan pengamalan Pancasila terutama sila .......
A. pertama dan kedua D. kedua dan kelima
B. kedua dan ketiga E. pertama dan ketiga
C. kedua dan keempat
Jawaban : D

18.   Demokrasi Pancasila bukan demokrasi liberal, karena pengambilan keputusan tidak


harus berdasarkan suara terbanyak, tetapi sejauh mungkin diusahakan berdasar
musyawarah mufakat yang dipimpin oleh hikmad kebijaksanaan. Untuk itu, maka
setiap pemecahan masalah melalui musyawarah mufakat, kita wajib .......
A. mengadu argumentasi sampai orang lain mau menerima pendapat kita
B. berusaha dengan cara apapun untuk mempertahankan pendapat
C. berusaha sekuat tenaga mempertahankan pendapat
D. menghormati kebebasan berpendapat dan perbedaan pendapat
E. menggunakan kebebasan untuk mewujudkan kepentingan kelompok
Jawaban : D

19.   Apabila ada fraksi dalam MPR yang tidak setuju atas salah satu ketetapan yang telah
disahkan, maka fraksi tersebut .......
A. memiliki kebebasan untuk melaksanakan atau tidak terhadap keputusan tersebut
B. tidak mau melaksanakan keputusan itu
C. boleh menentang pelaksanaan ketetapan itu dalam masyarakat
D. mempunyai tanggung jawab untuk melaksanakan ketetapan dengan ikhlas hati dan
kejujuran
E. tidak ikut bertanggung jawab atas keputusan tersebut
Jawaban : D
20.   Desa yang terletak di dekat suatu lereng pegunungan ditimpa bencana alam banjir dan
tanah longsor. Data yang ada menunjukkan tingkat pendidikan rendah dari penduduk,
pola hidup tradisional, penduduk bertani dengan ladang berpindah-pindah. Desa
tersebut di atas ditimpa bencana karena .......
A. pengrusakan struktur lingkungan
B. irigasi tidak berfungsi
C. kemampuan rakyat rendah
D. tidak cocok sebagai wilayah pemukiman
E. keamanan tidak terjamin
Jawaban : C

21.   Pembinaan koperasi ditujukan, agar koperasi tumbuh menjadi lembaga ekonomi yang
kuat dan menjadi wadah utama untuk pembinaan.......
A. kemampuan usaha golongan ekonomi kuat
B. usaha-usaha perorangan
C. kemampuan usaha golongan ekonomi lemah
D. kemampuan usaha rakyat di pedesaan
E. kemampuan usaha-usaha swasta
Jawaban : C

22.   Dengan diadakannya kerjasama antar negara-negara nonblok, kita memantapkan dan


melaksanakan ketentuan Pembukaan UUD 1945 yaitu .......
A. memajukan kesejahteraan umum
B. mencerdaskan kehidupan bangsa
C. melaksanakan ketertiban dunia
D. memerangi kapitalisme dan imperialisme
E. mengadakan fakta militer
Jawaban : C

23.   Sebagai warga negara Indonesia dan warga masyarakat setiap orang mempunyai
kedudukan hak dan kewajiban yang sama. Dalam menggunakan hak hendaknya
mengutamakan kepentingan .......
A. orang banyak
B. pribadi sesuai dengan bakat kemauannya
C. keluarga dan kepentingan masyarakat
D. negara dan kepentingan masyarakat
E. individu dan golongan
Jawaban : A

24.   Sistem Demokrasi merupakan sistem demokrasi yang pelaksanaannya .......


A. berdasarkan prinsip-prinsip demokrasi modern
B. berdasarkan kepribadian bangsa Indonesia
C. berdasarkan kepribadian bangsa-bangsa modern
D. merupakan campuran antara demokrasi liberal dengan demokrasi sosial
E. sama dengan demokrasi sosial
Jawaban : A
25.   Pada suatu hari saya terlibat pertengkaran dengan seorang teman dan saya merasa
yakin berada pada pihak yang benar. Selama peristiwa tersebut saya bersikap.......
A. berusaha keras, agar supaya tetap dipihak yang menang
B. berusaha menjelaskan duduk persoalannya, sehingga permasalahannya bisa
diselesaikan
C. tidak akan melayaninya lagi, apapun resikonya
D. karena saya merasa benar saya harus tetap benar
E. dengan segala macam cara saya harus mengalahkannya
Jawaban : B

26.   Hubungan pelaksanaan pembangunan nasional dengan pemerataan pembangunan


adalah .......
A. pemerataan pembangunan bagi yang berprestasi
B. pemerataan pendidikan bagi mereka yang pandai
C. kegiatan pembangunan dilaksanakan di seluruh pelosok tanah air
D. kegiatan pembangunan diarahkan pada suatu sektor saja
E. bertumpu pada trilogi pembangunan
Jawaban : E

27.   Delapan jalur pemerataan merupakan program pemerintah dalam usaha


pemerataan .......
A. pembangunan dan hasil-hasilnya
B. tugas pelaksanaan pembangunan
C. kesempatan belajar mengajar
D. kesempatan kerja kelompok
E. kesempatan berusaha dalam penanaman modal
Jawaban : A

28.   Di sekitar tempat tinggal Anda sering terjadi kecurian, untuk menanggulangi masalah
itu, Anda mengadakan ronda malam bersama masyarakat. Akhirnya pencuri dapat
ditangkap pada saat ia melakukan pencurian. Tindakan Anda yang baik adalah .......
A. memukul pencuri itu supaya kapok
B. mengusut pencuri itu supaya mengakui segala perbuatannya
C. menyerahkan pencuri itu kepada polisi
D. memaksakan pencuri itu menanda tangani pernyataan, bahwa ia tidak akan mencuri
lagi
E. mengikat pencuri itu dan menahan di suatu rumah
Jawaban : C

29.   Prinsip pengambilan keputusan yang dilaksanakan di Indonesia, harus dapat


dipertanggung jawabkan secara moral kepada.......
A. Tuhan Yang Maha Esa
B. kesadaran sendiri
C. pemerintah
D. kepentingan daerah sendiri
E. kelompok tertentu
Jawaban : A

30.   Salah satu nilai luhur sila Kemanusiaan yang adil dan beradab adalah adanya
pengakuan terhadap persamaan harkat dan martabat manusia yang bersumber
pada .......
A. tinggi rendahnya kedudukan manusia ditengah-tengah lingkungan hidupnya
B. manusia itu sama-sama ciptaan Tuhan Yang Maha Esa
C. adanya kekuasaan dari manusia itu sendiri
D. adanya penghargaan dari orang lain yang diberikan kepadanya
E. adanya rasa harga diri manusia itu sendiri
Jawaban : B

31.   Sebagai seorang penyuluh masyarakat yang bergerak dalam bidang keluarga


berencana, Anda melihat ada beberapa orang anggota masyarakat tidak bersedia
mengikuti program keluarga berencana, maka Anda akan .......
A. memaksa orang tersebut untuk mengikuti, karena Keluarga Berencana adalah
program pemerintah
B. mengajak orang tersebut untuk mengikuti, karena Keluarga Berencana adalah
program nasional untuk kebahagiaan keluarga itu sendiri
C. menakut-nakuti orang tersebut, karena ada merasa cara tersebut yang paling baik
D. menangkap orang-orang itu yang tidak ikut keluarga berencana, karena tidak
melaksanakan program pemerintah.
E. memberi keleluasaan kepada setiap orang untuk mengikuti atau tidak mengikuti
Jawaban : B

32.   Saya tidak hadir dalam suatu rapat, dan pada akhirnya rapat tersebut mengambil suatu
keputusan penting. Dalam keadaan ini saya, bersikap .......
A. ikut melaksanakan putusan rapat karena diminta
B. meminta agar diadakan rapat ulang
C. mengajukan usul kepada pimpinan, agar putusan dibatalkan
D. dan ikut bertanggung jawab dalam melaksanakan putusan tersebut
E. menyetujui keputusan tersebut, karena sudah disetujui oleh atasan
Jawaban : D

33.   Hak asasi manusia, seperti hak hidup hak kebebasan memiliki sesuatu, diatur dalam
UUD 1945. Hak mengeluarkan pendapat, kebebasan berorganisasi diatur dalam
pasal .......
A. 27 ayat 1 UUD 1945 D. 29 ayat 2 UUD 1945
B. 27 ayat 2 UUD 1945 E. 30 UUD 1945
C. 28 UUD 1945
Jawaban : C

34.   Saya mempunyai tetangga yang kebetulan berbeda agama dengan saya. Sebagai
perwujudan prinsip toleransi antara lain saya bersikap ...
A. berbuat apa saja, asal tidak bertentangan dengan ajaran agama saya
B. berbuat apa saja, asal tidak bertentangan dengan agamanya
C. tidak melakukan perbuatan yang dilarang oleh agamanya di depan dia
D. menganjurkan agar dia mau diajak saling pengertian
E. selalu datang ke rumahnya untuk berbicara masalah agama
Jawaban : C

35.   Apabila pada suatu hari di sekolah diadakan peringatan hari besar agama dan kebetulan
saya bukan pemeluk agama tersebut, saya bersikap ........
A. tidak datang ke sekolah
B. menunggu perintah kepala sekolah
C. meminta izin untuk tidak masuk sekolah
D. datang ke sekolah dan siap membantu apabila ditugaskan
E. datang ke sekolah dan siap membantu penyelenggaraan acara tersebut
Jawaban : E

36.   Percaya dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan agama dan
kepercayaan masing-masing, merupakan salah satu nilai kepribadian bangsa Indonesia.
Karena itu mengandung, tuntunan moral bagi setiap warga negara Indonesia yang
tercermin dalam tindakan-tindakan berikut .......
A. pasrah kepada nasib jika menghadapi tantangan dan kesulitan
B. tidak perlu minta pertolongan jika menghadapi tantangan
C. ingat kepada Tuhan Yang Maha Esa, jika menghadapi tantangan dan kesulitan
D. lebih mengutamakan berdoa, jika menghadapi tantangan dan kesulitan
E. tabah dan tidak mudah menyerah, jika menghadapi tantangan dan kesulitan
Jawaban : E

37.   Negara menjamin kemerdekaan beragama dan berkepercayaan terhadap Tuhan Yang


Maha Esa. Pengertian ini terkandung dalam UUD 1945 pasal .......
A. 27 ayat 1 D. 29 ayat 1
B. 27 ayat 2 E. 29 ayat 2
C. 28 ayat 1
Jawaban : D

38.   Melaporkan kepada pihak yang berwajib, tentang penganiayaan yang dilakukan


seseorang terhadap orang lain, merupakan perbuatan yang didorong oleh .......
A. pencerminan sikap suka menolong orang lain
B. pencerminan sikap suka menghormati orang lain
C. berani membela kebenaran dan keadilan
D. keinginan untuk dihargai orang lain
E. rasa bangga bisa membantu kesusahan orang lain
Jawaban : C

39.   Suatu sikap dan perbuatan yang patut dikembangkan dalam pola hidup sederhana
adalah .......
A. hemat dan jujur
B. jujur dan rajin
C. rajin dan cermat
D. tidak boros dan tidak bergaya hidup mewah
E. mewah dan serta pura-pura
Jawaban : D

40.   Salah satu bentuk usaha yang tepat untuk mengembangkan pertumbuhan ekonomi
masyarakat dan negara yang sesuai dengan Pancasila dan UUD'45 adalah .......
A. usaha-usaha individu yang bebas
B. melalui sistem kerjasama pengusaha-pengusaha besar
C. koperasi
D. usaha wiraswasta di bidang industri
E. melalui usaha patungan dengan negara lain
Jawaban : C

41.   Yang menjadi alasan bagi bangsa Indonesia mempertahankan negara hukum


diantaranya adalah ...
A. hukum merupakan sumber kedaulatan dalam negara
B. hukum merupakan salah satu peraturan perundangan yang tertinggi dalam negara
C. negara hukum melindungi, mengakui hak asasi manusia dan warga negara
Indonesia
D. hukum merupakan sumber kekuasaan bagi pelaksanaan pemerintah
E. karena negara hukum berarti kekuasaan pemerintah berada di tangan rakyat
Jawaban : C

42.   Hak dan kewajiban untuk ikut dalam usaha pembelaan negara, seperti tercantum dalam
pasal 30 UUD 1945, merupakan pengamalan Pancasila terutama sila .......
A. pertama, kedua dan ketiga
B. kedua, ketiga dan keempat
C. ketiga, keempat dan kelima
D. keempat, kelima dan pertama
E. kelima, keempat dan ketiga
Jawaban : C

43.   Yang dimaksudkan dengan Wawasan Nusantara ialah GBHN adalah .......


A. seluruh kepulauan nusantara sebagai wilayah kekuasaan negara republik Indonesia
B. perwujudan kepulauan nusantara sebagai kesatuan politik dan Hankamnas
C. perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan politik sosial budaya,
ekonomi dan Hankamnas
D. kepulauan Nusantara sebagai kesatuan isi kebhineka-tunggal-ikaan bangsa
Indonesia
E. kesatuan pulau-pulau di Nusantara yang dihubungkan oleh laut sempit
Jawaban : C

44.   Perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai kesatuan politik dalam arti .......


A. bahwa ancaman terhadap satu pulau (daerah) pada hakekatnya merupakan ancaman
terhadap seluruh bangsa dan negara
B. tingkat perkembangan ekonomi harus serasi dan seimbang di seluruh daerah
C. budaya bangsa pada hakekatnya adalah satu
D. tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam pembelaan negara
E. bahwa Pancasila adalah satu-satunya falsafah serta idiologi bangsa dan negara
Jawaban : A

45.   Makna kebenaran dan keadilan dipandang dari segi moral Pancasila menuntun kita
untuk bersikap dan berbuat, sesuai dengan pedoman tingkah laku.......
A. sesuai dengan agama masing-masing
B. adat istiadat dalam suku kita masing-masing
C. dalam butir-butir P4
D. dalam keluarga masing-masing
E. dalam daerah masing-masing
Jawaban : C

46.   Untuk melestarikan semangat Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928, kita harus .......
A. memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia
B. mendirikan organisasi-organisasi
C. selalu mencanangkan isi Sumpah Pemuda yang ada di daerah
D. mengadakan kongres pemuda secara rutin
E. menghilangkan organisasi-organisasi pemuda
Jawaban : C

47.   Cita-cita ekonomi negara Republik Indonesia akan tercapai apabila bumi air serta
kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan
untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Hal ini sesuai dengan UUD'45 pasal .......
A. 33 ayat 1 D. 34
B. 33 ayat 2 E. 35
C. 33 ayat 3
Jawaban : C

48.   Dalam pergaulan hidup di masyarakat yang beraneka ragam, bila dihubungkan dengan
kenyataan bahwa setiap manusia mempunyai hak-hak yang sama, sudah seharusnya
kita mampu menegakkan disiplin dalam sikap dan perbuatan, karena manusia itu .......
A. adalah makhluk individu sekaligus makhluk sosial
B. makhluk pribadi disamping juga makhluk Tuhan Yang Maha Esa
C. merupakan kesatuan antara jiwa dan raga
D. Indonesia berpandangan homo homini socius
E. bangga sebagai salah satu suku Indonesia
Jawaban : A

49.   Jika suatu saat di lingkungan RT Anda dilaksanakan kerja bakti kebersihan. Sikap
Anda adalah .......
A. ikut bekerja bersama-sama anggota masyarakat lainnya
B. hanya bersedia membayar iuran kebersihan saja
C. tidak mau ikut kerja bakti, karena ada petugas khusus
D. menyerahkan tugas Anda kepada orang lain
E. bersedia bekerja, karena ketua RT juga ikut
Jawaban : A

50.   Bangsa Indonesia yang beraneka ragam itu ternyata mampu menyatu dalam satu
kesatuan "Indonesia", hal ini menimbulkan .......
A. ingin melestarikan keanekaragaman yang terdapat dalam suku-suku
B. bangga sebagai bangsa Indonesia
C. bangga sebagai salah satu suku Indonesia
D. bangga sebagai penganut agama tertentu
E. bangga sebagai bangsa yang besar
Jawaban : E

51.   Sebagai bangsa yang merdeka sudah sepantasnya kita memiliki perasaan bangga
berbangsa Indonesia, rasa bangga itu dapat kita nyatakan dalam bentuk .......
A. mengakui bahwa bangsa kita lebih tinggi dari bangsa lain
B. menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar
C. mengembangkan nilai budaya asing
D. disiplin dalam menuntut ilmu
E. menerima pengaruh budaya asing
Jawaban : B

52.   Lingkungan alam sekitar merupakan sesuatu yang bermanfaat, oleh karena itu ...
A. harus terus digunakan
B. harus terus dijaga
C. dipergunakan dan dipelihara kelestariannya
D. dimanfaatkan untuk pembangunan
E. dimanfaatkan untuk masa yang akan datang saja
Jawaban : C

53.   Kebanggaan berbangsa dan bertanah air Indonesia terutama didasarkan pada ........
A. perkembangan sebagai bangsa merdeka
B. keyakinan bertanah air yang indah
C. menyadari sejarah bangsa yang panjang dan luhur
D. keyakinan sebagai bangsa besar
E. keyakinan dan kepercayaan diri sebagai suatu bangsa
Jawaban : E

54.   Salah satu usaha yang dilakukan oleh pemerintah dalam mempertahankan kelestarian
bangsa adalah .......
A. meningkatkan kekuatan ABRI
B. menghimpun generasi muda sebagai suatu kesatuan
C. membina dan mengembangkan kekayaan alam
D. membina kehidupan beragama yang serasi
E. membina dan meningkatkan ketahanan nasional
Jawaban : E
55.   Salah satu syarat teknologi tepat guna ialah .......
A. diciptakan oleh warga negara Indonesia dan mampu dipelihara sendiri
B. teknologi yang dapat melipat gandakan hasil produksi dan tidak menganggu
kelestarian lingkungan alam
C. teknologi yang serba canggih yang mampu dipelihara sendiri
D. teknologi yang berasal dari dalam negeri atau negara tetangga
E. teknologi harus dapat mempercepat modernisasi di segala bidang
Jawaban : B

LATIHAN 3

1.   Sistem pemerintahan dalam negara RI menurut UUD 1945 tidak mengenal pemisahan
kekuasaan melainkan pembagian kekuasaan. Hal ini karena dalam UUD 1945 .......
A. terdapat kerja sama antara DPR dengan MPR dalam melaksanakan tugas
B. kekuasaan, tugas dan wewenang lembaga-lembaga negara tidak diatur secara tegas
C. adanya hubungan tugas antara badan eksekutif, legislatif dan yudikatif
D. kekuasaan yudikatif bebas terlepas dari pengaruh kekuasaan legislatif
E. Presiden bekerjasama dengan para menteri untuk menentukan GBHN
Jawaban : B

2.   Pajak merupakan salah satu aspek pelaksanaan demokrasi ekonomi Indonesia sangat
diperlukan sebagai sumber pemasukan dana untuk pembangunan, bertujuan untuk .......
A. meningkatkan kepekaan warga negara agar menjadi dermawan
B. mengembangkan usaha para pemilik modal besar
C. meningkatkan pendapatan pada pelaksanaan pembangunan
D. menumbuhkan kesadaran warga membayar iuran pembangunan
E. meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat dan negara
Jawaban : B

3.   Dalam mewujudkan keadilan sosial seluruh rakyat Indonesia, maka saya sebagai warga
negara Indonesia akan .......
A. mengembangkan milik saya untuk kesejahteraan keluarga
B. berusaha mewujudkan kemajuan yang merata dan berkeadilan sosial
C. mengembangkan milik saya, semata-mata untuk kepentingan diri sendiri
D. mengembangkan milik saya, tanpa memberi kesempatan orang lain
E. berjiwa dermawan, agar rakyat miskin menghargai diri saya
Jawaban : B

4.   Untuk melaksanakan pembangunan di Indonesia diperlukan ilmu pengetahuan dan


teknologi yang sesuai dengan situasi kondisi masyarakat kita. Menyadari hal itu maka
sikap saya .......
A. mendukung kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di negara kita
B. masa bodoh karena hal tersebut adalah urusan negara atau pemerintah kita
C. untuk belajar dan bekerja keras sehingga dapat menghasilkan semuanya dari negara
Barat
D. mendukung penggunaan ilmu pengetahuan dan teknologi.yang semuanya dari
negara Barat
E. sangat setuju bila usaha kita dalam pembangunan menggunakan teknologi
sederhana
Jawaban : C

5.   Salah satu ciri-ciri positif demokrasi ekonomi yang ditetapkan di Indonesia adalah .......
A. semua cabang produksi dimanfaatkan oleh negara
B. hak milik perorangan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat
C. kekayaan alam dimanfaatkan oleh kaum bermodal besar
D. perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasarkan asas kekeluargaan
E. mengutamakan peranan modal asing yang besar untuk pembangunan
Jawaban : D

6.   Ketentuan pokok tentang perkoperasian diatur dalam UU No.......


A. 12 tahun 1965
B. 12 tahun 1968
C. 12 tahun 1967
D. 12 tahun 1968
E. 12 tahun 1969
Jawaban : C

7.   Kegiatan transmigrasi yang dilaksanakan bagi kepentingan demografis bertujuan untuk


.......
A. meningkatkan tingkat pendidikan penduduk
B. meningkatkan kesadaran penduduk dalam bernegara
C. perubahan komposisi umur penduduk di suatu tempat
D. mengurangi kepadatan penduduk di pulau Jawa, Madura
E. mobilisasi penduduk di seluruh tanah air Indonesia
Jawaban : D

8.   Untuk dapat mewujudkan tujuan nasional di bidang pendidikan, partisipasi seluruh


masyarakat sangat memegang peran penting, karena itu sebagai siswa kita
hendaknya .......
A. suka membeli alat pelajaran sekolah
B. senang bertemu teman-teman di sekolah
C. memanfaatkan waktu luang untuk keperluan sekolah
D. mengerjakan dengan baik tugas yang diberikan guru
E. merasa gembira apabila nilai matematika 10
Jawaban : D

9.   Kekuasaan kehakiman yang bebas, berarti lembaga kehakiman itu bebas.......


A. kerja sama dengan lembaga negara yang lain
B. tidak dapat dibatalkan segala keputusan oleh pihak lain
C. tidak memihak aparat-aparatnya oleh lembaga lain
D. dapat dituntut aparat-aparatnya oleh.lembaga lain
E. boleh ada kerjasama antara hakim yang satu dengan lainnya
Jawaban : C

10.   Makna musyawarah sebagai corak demokrasi yang didasarkan atas hikmat


kebijaksanaan ialah .......
A. untuk menyampaikan segala kehendak para peserta dalam rapat
B. masalah dan kepentingan bersama diselesaikan secara bersama
C. bersama-sama berkumpul sambil membicarakan kelemahan orang lain
D. menerima dan melaksanakan kehendak pimpinan rapat
E. berkumpul bersama-sama untuk menerima keputusan dari pimpinan rapat . . .
Jawaban : B

11.   Andaikata sebagian besar warga negara tidak menggunakan hak pilih aktifnya dalam
Pemilu hal ini akan berakibat .......
A. lembaga perwakilan kita lemah
B. lembaga perwakilan kita kurang representatif
C. lembaga perwakilan tidak dapat bertugas dengan lancar
D. berkurangnya wibawa wakil-wakil rakyat kita
E. tidak kuatnya kedaulatan wakil-wakil rakyat kita
Jawaban : B

12.   Pemilihan umum yang diselenggarakan lima tahun sekali, wajib kita junjung tinggi dan
dijaga keamanan serta kelancarannya karena bertujuan untuk .......
A. memberikan kesempatan kepada rakyat dalam menyatakan pendapatnya
B. mengaktifkan warga negara sebagai sarana demokrasi Pancasila
C. tempat latihan bagi warga negara untuk memberikan haknya
D. partai-partai politik mengembangkan kekuatan
E. memilih wakil rakyat yang dipercaya duduk di lembaga perwakilan rakyat
Jawaban : E

13.   Jika presiden melanggar haluan negara, sesuai dengan UUD, DPR berkewajiban.......
A. memanggil Presiden
B. memberhentikan Presiden
C. memperingati Presiden
D. menghukum Presiden
E. menasehati Presiden
Jawaban : C

14.   Hubungan ketahanan nasional dengan kemakmuran adalah .......


A. kemakmuran dapat terwujud bila pertahanan dan keamanan nasional kuat
B. ketahanan nasional yang tangguh memperlancar untuk mewujudkan kemakmuran
C. ketahanan nasional pengaruhnya kecil terhadap usaha mencapai kemakmuran
D. jika kemakmuran terwujud, maka ketahanan nasional menjadi kuat
E. ketahanan nasional yang baik bila tercapai kemakmuran
Jawaban : B
15.   Perbedaan musyawarah dan suara terbanyak adalah .......
A. Musyawarah lama, suara terbanyak cepat
B. musyawarah ada paksaan, suara terbanyak cepat
C. musyawarah mewakili yang lemah, sebab terbanyak mewakili golongan
D. musyawarah mewakili semua pihak, suara terbanyak mewakili golongan
E. musyawarah demokratis, suara terbanyak kurang demokratis
Jawaban : D

16.   Menurut ketetapan MPRS No. XX/MPRS/1966 yang menjadi sumber dari segala
sumber hukum Indonesia adalah .......
A. UUD 1945 D. Pancasila
B. Pembukaan UUD 1945 E. Keputusan Presiden
C. Peraturan Pemerintah
Jawaban : D

17.   Peran serta dalam mengisi kemerdekaan melalui .......


A. kerja keras untuk meningkatkan penghasilan
B. memberikan sumbangan material kepada pemerintah
C. berusaha mengikuti kegiatan yang modern
D. belajar dan bekerja dengan giat
E. pasrah terhadap keadaan yang ada
Jawaban : D

18.   Makna peringatan hari besar Nasional, bagi bangsa kita adalah .......
A. suatu usaha meneruskan arti dan peranannya dalam rangka pembangunan watak
bangsa
B. melatih berdisiplin bagi generasi muda dalam upacara Bendera
C. mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur
D. usaha membina persatuan dan kesatuan di kalangan para siswa
E. mewujudkan rasa bangga sebagai bangsa dan bertanah air Indonesia
Jawaban : A

19.   UUD yang pernah berlaku di Indonesia pada periode 17 Agustus 1950 sampai dengan
5 Juli 1959 adalah ......
A. UUD 1945 periode I D. Konstitusi RIS
B. UUD 1945 periode II E. UUD Negara Bagian
C. UUD sementara 1950
Jawaban : C

20.   Pengamalan sejarah yang menunjukkan keampuhan dan kebenaran Pancasila sebagai


dasar negara, adalah .......
A. Pancasila mampu menanggulangi pemberontakan G 30 S/PKI
B. tanggal 1 Oktober diperingati sebagai hari kesaktian Pancasila
C. Pancasila dipakai sebagai dasar negara Indonesia
D. Pancasila dapat mengatasi ancaman dan gangguan terhadap bangsa dan negara
E. tanggal 12 Maret 1966 PKI dibubarkan dan dinyatakan partai terlarang
Jawaban : D

21.   Tiga macam lembaga tinggi negara yang ditetapkan menurut Undang-Undang Dasar
1945 adalah .......
A. MPR, DPR dan MA D. MPR, BPK dan DPA
B. DPR, MPR dan BPK E. Presiden, DPR dan DPA
C. Presiden, BPK dan MPR
Jawaban : E

22.   Wawasan Nusantara adalah merupakan pelaksanaan dari Pancasila sila .......


A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/
perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Jawaban : B

23.   Sebagai warga negara yang baik seharusnya sikap kita berusaha melaksanakan
peraturan sebaik-baiknya, karena .......
A. peraturan itu menguntungkan kita
B. peraturan itu dibuat oleh badan yang berwenang
C. peraturan itu untuk kesejahteraan kita sendiri
D. untuk menghindari adanya sanksi yang berat
E. mendapatkan penghargaan dari penegak hukum
Jawaban : C

24.   Setiap keputusan baik sebagai hasil musyawarah maupun berdasarkan suara terbanyak
harus diterima dengan kesungguhan, keikhlasan hati dan .......
A. kejujuran serta terbuka D. ketulusan hati serta terbuka
B. tahu apa yang harus dilaksanakan E. kecermatan serta kejelian
C. kejujuran serta tanggung jawab
Jawaban : C

25.   Bentuk demokrasi bermacam-macam, salah satu bentuk demokrasi yang berlaku di


Swiss dengan sistem .......
A. liberal D. Pancasila
B. proletariat E. Perlementer
C. referendum
Jawaban : C

26.   Negara Indonesia menganut sistem demokrasi Pancasila dengan alasan .......


A. memberi kekuasaan seluas-luasnya
B. berdasar tata nilai sosial bangsa
C. menjamin kesejahteraan rakyat
D. mudah dilaksanakan oleh semua orang
E. sederhana dan memenuhi syarat
Jawaban : C

27.   Ketua rapat di kelas Anda, telah memutuskan untuk menarik iuran guna biaya
mengatur keindahan kelas secara musyawarah dan mufakat. Sikap Anda peserta rapat
terhadap keputusan tersebut adalah ........
A. menghafal isi keputusan tersebut dengan baik
B. melaksanakan dengan penuh tanggung jawab
C. melaksanakan apabila keputusan itu menguntungkan saya
D. menyerahkan pelaksanaanya kepada teman yang mau membayar
E. melaksanakan karena menjadi tanggung jawab sekolah
Jawaban : B

28.   Berdasarkan ketentuan UUD 1945, kedaulatan adalah di tangan ........


A. rakyat dan dilakukan sepenuhnya oleh DPR
B. rakyat dan dilakukan sepenuhnya oleh MPR
C. DPR dan dilakukan sepenuhnya oleh rakyat
D. MPR dan dilakukan sepenuhnya oleh rakyat
E. Presiden dan dilakukan sepenuhnya oleh rakyat
Jawaban : B

29.   Koperasi merupakan bentuk perekonomian yang demokratis dan sangat mendukung


tujuan pembangunan nasional yaitu pemerataan kesejahteraan, karena koperasi .......
A. berusaha untuk memajukan warga masyarakat miskin
B. merupakan bentuk usaha sosial murni
C. mengutamakan kepentingan bersama para anggota
D. diperuntukkan bagi usaha para tani
E. cocok dijalankan di negara sedang berkembang
Jawaban : C

30.   Contoh yang dapat memajukan budaya nasional sebagai cermin kepribadian bangsa
Indonesia adalah .......
A. mendisiplinkan diri di waktu belajar
B. melestarikan gotong royong dan kerjasama
C. memupuk harga diri dengan akhlak baik
D. melaksanakan kerjasama menghasilkan sesuatu
E. membantu teman-teman satu sekolah
Jawaban : B

31.   Yang termasuk masalah pokok bagi Indonesia adalah.......


A. jumlah penduduk yang besar atau banyak
B. penyebaran penduduk yang tidak merata
C. komposisi umur penduduk yang tidak serasi
D. penyebaran pembangunan belum merata
E. tingkat laju pertumbuhan penduduk yang tinggi
Jawaban : E
32.   Pentingnya dilakukan sikap hormat menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain
adalah .......
A. bangsa yang percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
B. sedang menggalakkan pembangunan nasional
C. belum pernah bertikai dengan bangsa-bangsa lain
D. ingin menyebarkan ideologinya
E. sederajat dan merasa dirinya bagian dari umat manusia
Jawaban : E

33.   Bentuk kerjasama dengan bangsa lain dalam rangka pemeliharaan perdamaian dunia
terutama di Asia Tenggara ialah .......
A. KAA D. SEAMEO
B. ASEAN E. NATO
C. SEATO
Jawaban : A

34.   Jika seorang warga negara anggota ASEAN melanggar hukum dan kemudian
melarikan diri ke salah satu negara anggota ASEAN, sesuai perjanjian ekstradisi ia
harus .......
A. ditangkap dan diserahkan kembali kepada negara asalnya
B. ditangkap dan ditindak oleh negara asal setelah diadili
C. diserahkan kembali kepada negara asal setelah diadili
D. meminta perlindungan politik kepada negara itu
E. dibiarkan dan dianggap sebagai warga negaranya
Jawaban : A

35.   Berdasarkan pasal 30 UUD 1945 usaha pembelaan negara menjadi tanggung jawab
seluruh warga negara, hal itu berarti .......
A. warga negara Indonesia ikut serta dalam membela negara
B. hanya ABRI dan pemerintah saja yang bertanggung jawab
C. yang membela negara adalah ABRI dan organisasi pertahanan wilayah
D. membela negara adalah hak dan kewajiban setiap warga negara Indonesia
E. setiap warga negara harus mendukung ABRI dan manunggal
Jawaban : D

36.   Peristiwa 10 November di Surabaya merupakan sikap rela berkorban para pahlawan


bangsa yang dilandasi dorongan ........
A. mengejar kepentingan pribadi atau golongan
B. mengharapkan jabatan dan tugas
C. mengutamakan kepentingan masyarakat
D. mengutamakan kepentingan bangsa dan negara
E. mengejar cita-cita bangsa dan negara
Jawaban : D

37.   Salah satu tujuan negara-negara Non Blok adalah .......


A. ingin menyaingi negara-negara yang membentuk pertahanan bersama
B. membentuk kekuatan moral yang baru sebagai tandingan
C. meredakan ketegangan, sehingga perdamaian dapat terpelihara
D. memberi kesempatan kepada negara-negara anggota untuk bersekutu
E. melepaskan diri dari pengaruh negara-negara Adi Kuasa
Jawaban : C

38.   Alasan kita harus menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar, adalah.......
A. untuk mempersatukan bahasa daerah yang beraneka ragam
B. untuk menunjang pengembangan bahasa daerah
C. mengurangi penggunaan bahasa daerah yang berlebihan
D. untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa
E. alat untuk meniadakan penggunaan bahasa daerah
Jawaban : D

39.   Cinta tanah air akan menimbulkan sikap rela berkorban bagi warga negara, ini berarti
akan .......
A. siap memberikan jiwa raga untuk membela bangsa dan negara
B. melakukan apa saja untuk kepentingan tanah air dan bangsa
C. membela tanah dari serangan musuh apabila diminta
D. menyumbang harta benda untuk membangun tanah air
E. selalu mengenang tanah air, walaupun di mana saja berada
Jawaban : A

40.   Orde Baru lahir dengan tekad .......


A. melarang berkembangnya komunis di Indonesia
B. menghancurkan PKI sampai ke akar-akarnya
C. memenuhi segala keinginan dan kebutuhan rakyat banyak
D. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
E. memperjuangkan kehidupan bangsa Indonesia yang aman dan tertib
Jawaban : A

41.   Dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan kita banyak menghadapi tantangan


ancaman, rongrongan yang dapat menggoyahkan persatuan bangsa, tetapi semuanya
dapat dilumpuhkan misalnya pemberontakan PRRI/Permesta pada tahun.......
A. 1946 D. 1959
B. 1948 E. 1965
C. 1957
Jawaban : C

42.   Sifat bangsa Indonesia yang paling menonjol dalam kehidupan sehari-hari adalah .......
A. kekeluargaan dan musyawarah D. saling bantu dalam ekonomi
B. keseragaman dalam tantangan E. menghormati bendera Indonesia
C. persatuan dan kesatuan
Jawaban : A
43.   Apabila negara diancam bahaya peperangan sedangkan Anda sendiri sedang menuntut
ilmu, maka Anda akan .......
A. terus menyelesaikan pelajaran, karena ingin cepat bekerja
B. menyelesaikan studi lebih dahulu, baru memasuki wajib militer
C. mencari tempat yang aman bagi keluarga, baru memasuki wajib militer
D. akan selalu memberi bantuan kepada militer dengan jalan apapun
E. meninggalkan bangku pelajaran dan langsung memasuki wajib militer
Jawaban : E

44.   Setiap warga negara berhak dan berkewajiban membela bangsa dan negara. Hal ini
dapat diwujudkan dalam bantuan tempur .......
A. perlawanan rakyat
B. menjadi anggota mahawarman
C. masuk anggota TNI
D. masuk anggota ABRI
E. masuk pendidikan SECAPA
Jawaban : A

45.   Apabila kita melaksanakan segala ketentuan perundangan yang berlaku di negara kita,
berarti kita mengamalkan Pancasila sebagai .......
A. Jiwa Bangsa Indonesia
B. Kepribadian hidup Bangsa Indonesia
C. Falsafah bangsa Indonesia
D. Perjanjian luhur Bangsa Indonesia
E. Dasar Negara Republik Indonesia
Jawaban : E

46.   Makna yang dapat dipetik dari memperingati hari-hari besar agama antara lain .......
A. mengetahui terjadinya peristiwa
B. untuk mengenal tokoh peristiwa tersebut
C. mengambil intisari dari peringatan
D. mengenang terjadinya peristiwa
E. meningkatkan keimanan dan ketakwaan
Jawaban : E

47.   Keseimbangan antara hak dan kewajiban mengandung pengertian bahwa .......


A. hak dan kewajiban sama-sama diutamakan
B. hak lebih diutamakan dari kewajiban
C. hak dipenuhi baru kewajiban dilaksanakan
D. hak lebih penting daripada kewajiban
E. pelaksanaan kewajiban sebelum menuntut hak
Jawaban : E

48.   Babakan perjuangan bangsa Indonesia yang meletakkan dasar kesadaran nasional


adalah angkatan .......
A. 1908 D. 1966
B. 1928 E. 1978
C. 1945
Jawaban : A

49.   Peranan negara non blok dalam mempertahankan perdamaian dan keamanan


internasional .......
A. meredakan ketegangan sehingga perdamaian dunia dapat dipelihara
B. tidak memihak kepada salah satu kekuatan yang ada
C. berusaha menjadi penengah supaya tidak terjadi bentrokan senjata
D. menolong sesama manusia negara yang merdeka mempertahankan negara
E. berusaha membantu negara-negara Non Blok
Jawaban : A

50.   Toleransi dalam kehidupan beragama mengandung pengertian, bahwa setiap pemeluk


agama dapat.......
A. beribadat bersama dengan pemeluk agama lain yang kita sukai
B. membiarkan pemeluk agama lain beribadat sesuai dengan agamanya
C. bersama-sama memperingati hari besar agama dengan orang lain
D. tidak mencampuradukkan ajaran agama yang satu dengan yang lainnya
E. mengajak pemeluk agama lain mengikuti agama yang kita anut
Jawaban : B

51.   Bentuk kerjasama antar umat beragama dalam rangka membina kerukunan hidup orang
lain .......
A. bergotong royong membangun rumah ibadah
B. melaksanakan ibadah bersama-sama
C. membersihkan ibadah kalau ada manfaatnya
D. membangun rumah ibadah kalau ada manfaatnya
E. mengadakan telaah kitab suci agama orang lain
Jawaban : A

52.   Salah satu bentuk toleransi antar umat beragama dalam melaksanakan kebebasan
beribadah menurut agama dari kepercayaan masing-masing sebagai wujud pengamalan
Pancasila adalah .......
A. saling hormat-menghormati kepercayaan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang
Maha Esa
B. menyelenggarakan seminar agama yang diakui oleh Pemerintah
C. menggiatkan dialog dalam masyarakat untuk meningkatkan ketakwaan
D. bergotong royong membersihkan lingkungan dalam masyarakat
E. bersaing dalam pengembangan keyakinan masing-masing
Jawaban : A

53.   Sikap saling hormat menghormati antar pemeluk agama dapat tercermin dalam
perbuatan .......
A. tidak memaksakan suatu agama kepada orang lain
B. mengucapkan selamat kepada yang merayakan hari besar agamanya
C. tidak mengganggu pemeluk agama lain dalam melaksanakan ibadah
D. fanatisme yang berlebih-lebihan terhadap agama yang dianut
E. bersikap terbuka terhadap pemeluk agama yang dianut orang lain
Jawaban : B

54.   Bidang-bidang hak asasi pribadi manusia dalam kehidupan beragama adalah.......


A. kebebasan untuk beribadah
B. kebebasan memiliki sesuatu
C. mendirikan partai politik
D. kebebasan mendapat pendidikan
E. perlakuan tata cara peradilan
Jawaban : A

55.   Pemerintahan perlu menjamin pelaksanaan hak asasi manusia dengan alasan .......
A. mengatur hak asasi manusia
B. kebebasan kepentingan bersama
C. sesuai dengan harkat dan martabat manusia
D. hak asasi milik setiap manusia
E. meningkatkan martabat manusia
Jawaban : C

56.   Politik luar negeri Indonesia bebas aktif dalam percaturan dunia seperti ........
A. mengecam segala bentuk penjajahan
B. mensponsori terlaksananya KAA
C. menjadi anggota organisasi ASEAN
D. mengirim pasukan perdamaian ke garis depan
E. ikut serta melaksanakan ketertiban
Jawaban : B

57.   Salah satu contoh manfaat konferensi Asia Afrika di Bandung dalam rangka kerja
sama antara bangsa adalah  .......
A. mengakui negara-negara merdeka dan berdaulat
B. menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah semua bangsa
C. timbulnya semangat perjuangan untuk mencapai kemerdekaan
D. menghormati kerja sama antar bangsa yang sudah ada
E. mengakui negara-negara besar sebagai negara Adi Kuasa
Jawaban : C

58.   Dengan adanya konferensi Asia Afrika di Bandung mempunyai pengaruh besar


terhadap bangsa Asia Afrika antara lain timbulnya .......
A. negara-negara yang merdeka
B. negara-negara masyarakat ekonomi Eropa
C. negara blok ketiga
D. pengesahan di beberapa negara-negara
E. gencatan senjata di negara Vietnam
Jawaban : C
59.   Peranan Perserikatan Bangsa-Bangsa dalam menyelesaikan masalah-masalah
internasional terutama yang menyangkut Indonesia adalah : .......
A. terintegrasinya Timor Timur ke wilayah Indonesia
B. pembebasan Irian Barat dari penjajahan Belanda
C. politik konfrontasi Indonesia terhadap Malaysia
D. tahanan politik G 30 S/PKI
E. penampungan sementara pengungsi Vietnam di pulau Galang
Jawaban : B

60.   Terhadap perlombaan persenjataan oleh negara Adi Kuasa, PBB perlu menyatakan
sikap .......
A. dikuranginya jumlah senjata yang sangat berbahaya
B. dibatasi agar peperangan tidak semakin meluas
C. diawasi agar jangan disalahgunakan
D. dicegah untuk menjamin keselamatan dunia
E. dihentikan agar perdamaian dapat dipelihara
Jawaban : E

LATIHAN 4

1.   Dalam sejarah negara Indonesia kita mengenal UUD yang sesuai dengan cita-cita
proklamasi adalah...
A. UUD 1945 D. UUD RIS
B. UUD 1949 E. UUDS
C. UUD 1950
Jawaban : A

2.   Pengaruh konperensi Asia-Afrika pada masyarakat dunia, yaitu .......


A. tumbuhnya solidaritas bangsa, hidup berdampingan secara damai
B. mengakui perjuangan bangsa-bangsa berkembang
C. anggota PBB bertambah dari negara yang baru merdeka
D. mempengaruhi pendapat dunia tentang pentingnya persahabatan
E. ikut membantu membangun negara-negara yang terbelakang
Jawaban : A

3.   Memperingati hari besar nasional merupakan salah satu wujud usaha mengisi
kemerdekaan sebab hal tersebut ....
A. dapat menumbuh kembangkan nilai-nilai luhur Pancasila
B. merupakan satu-satunya pernyataan rasa cinta tanah air
C. dapat mengingatkan kita akan arti kemerdekaan
D. merupakan usaha untuk mengamalkan nilai perjuangan
E. erat hubungan dengan pembangunan nasional
Jawaban : C

4.   Makna peringatan hari-hari besar nasional bagi bangsa Indonesia adalah .......
A. untuk menyatakan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
B. sarana untuk mencapai tujuan pribadi atau golongan
C. usaha untuk meneruskan cita-cita pembangunan
D. sebagai sarana generasi muda untuk berpesta
E. membina kepercayaan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : E

5.   PBB sangat berjasa kepada Indonesia dalam menyelesaikan Irian Barat dengan
membentuk .......
A. UNTEA D. UNCR
B. UNCI E. UNESCO
C. KTN
Jawaban : A

6.   Contoh sikap PBB terhadap perlombaan persenjataan oleh negara adikuasa adalah.......
A. mengadakan percobaan senjata nuklir di bawah tanah
B. demiliterisasi dasar laut internasional
C. mengadakan perundingan pelucutan senjata nuklir
D. menetapkan kawasan bebas nuklir
E. melaksanakan embargo terhadap negara adikuasa
Jawaban : C

7.   Dibandingkan dengan konveksi maka hukum dasar yang tertulis memiliki ciri-ciri
antara
lain .......
A. lebih tegas, jelas dan menjamin kepastian hukum
B. pluralis dan fleksibel sesuai dengan situasinya
C. mudah diubah, mengikat dan memaksa warga negara
D. bersifat mengatur dan menimbulkan sanksi yang tegas
E. lingkup berlakunya lebih luas dari yang lainnya
Jawaban : A

8.   Salah satu contoh manfaat konperensi Asia-Afrika bagi kepentingan bangsa-bangsa


Asia-Afrika adalah .......
A. meningkatkan usaha mencapai kemerdekaannya
B. tidak mau bekerjasama dengan bangsa lain
C. memisahkan diri dari bangsa lain
D. menciptakan blok baru di dunia ketiga
E. untuk mengimbangi kekuatan bangsa lain
Jawaban : A

9.   Salah satu manfaat kerjasama ASEAN ditinjau dari sudut kepentingan Indonesia antara
lain .......
A. menjaga keamanan wilayah Nusantara
B. membolehkan masuknya arus komunis
C. memperlancar proses pembangunan nasional
D. membantu pembangunan kebudayaan kita
E. mempererat hubungan dengan para anggota
Jawaban : E

10.   Demokrasi Pancasila hanya dapat berjalan dengan baik kalau setiap insan yang terlibat
di dalamnya benar-benar dapat  .......
A. memenangkan kepentingan golongan D. menegakkan perdamaian dunia
B. mengalahkan kepentingan bersama E. memperhatikan pendapat atasan
C. menunda kepentingan pribadi
Jawaban : C

11.   Salah satu contoh wujud kerjasama ASEAN dalam masalah hukum ialah .......
A. mengadakan sistem pembinaan generasi muda yang terpadu
B. mengeluarkan SIM yang berlaku untuk wilayah ASEAN
C. mengadakan perjanjian ekstradisi
D. mengadakan pakaian seragam untuk Polisi ASEAN
E. mewujudkan suatu kesatuan hukum dalam lingkungan ASEAN
Jawaban : C

12.   Kita pantas merasa bangga terhadap bangsa dan tanah air Indonesia. Hal ini dapat kita
nyatakan dengan .......
A. menghargai nilai-nilai budaya bangsa sendiri
B. karena kita lebih tinggi derajatnya dari bangsa lain,
C. tidak berhubungan dengan negara lain karena takut
D. menghargai bangsa lain karena telah membantu bangsa Indonesia
E. menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar
Jawaban : A

13.   Pemilu pada masa Orde Baru diselenggarakan dengan asas langsung, umum, bebas,
rahasia. Pengertian bebas adalah .......
A. dapat menggunakan hak pilihnya tanpa tekanan
B. setiap pemilih hanya berhak satu suara
C. setiap penduduk Indonesia dapat mengikuti Pemilu
D. warga negara yang berumur 17 tahun ikut memilih
E. setiap warga negara boleh memilih atau tidak
Jawaban : A

14.   Anda seorang pelajar maka peran anda dalam mengisi pembangunan sekarang ini
adalah  ....
A. belajar dengan rajin, giat dan tekun
B. melaksanakan program pemerintah sesuai rencana
C. menanamkan modal dalam pembangunan nasional
D. menyingsing lengan baju ikut bekerja
E. berpartisipasi dalam segala kegiatan OSIS
Jawaban : A
15.   Dampak positif mengembangkan kesadaran berkebudayaan antara lain adalah .......
A. mendapat penghargaan D. menarik wisatawan asing
B. meningkatkan keterampilan E. meningkatkan kesejahteraan
C. memperkuat kepribadian bangsa
Jawaban : C

16.   Sesuai dengan UUD 1945 membela negara merupakan hak dan kewajiban .......
A. setiap penduduk D. setiap orang di Indonesia
B. ABRI dan Pemerintah E. setiap warga negara
C. seluruh aparatur negara
Jawaban : E

17.   Ketetapan MPRS nomor XX/MPRS/1966 merupakan produk hukum yang sangat


penting karena ketetapan tersebut .......
A. menegaskan kembali tentang kedudukan Pancasila sebagai dasar negara
B. memuat sumber tertib hukum di negara Republik Indonesia
C. merupakan ketetapan yang lahir pada zaman Orde Baru
D. merupakan tonggak konstitusional Orde Baru
E. dikeluarkan setelah terjadinya peristiwa G 30 S PKI
Jawaban : A

18.   Pokok pikiran keempat yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945 adalah .......
A. Ketuhanan menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab
B. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
C. Negara yang berkedaulatan rakyat dan berdasarkan kerakyatan
D. Kemanusiaan dan keadilan sosial seluruh rakyat
E. Persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia
Jawaban : A

19.   Dalam pembukaan UUD 1945 terdapat pokok-pokok pikiran yang mengandung ajaran
menjauhi golongan dan kedaerahan adalah pokok pikiran .
A. pertama D. keempat
B. kedua E. kelima
C. ketiga
Jawaban : A

20.   Pembukaan UUD 1945 tidak dapat diubah oleh siapapun sebab .......
A. Pembukaan UUD 1945 merupakan suatu rangkaian dengan proklamasi
B. Merubah Pembukaan UUD 1945 berarti merubah pokok pikiran
C. Merubah Pembukaan UUD 1945 berarti membubarkan negara RI
D. Pembukaan UUD 1945 berasal dari naskah Piagam Jakarta
E. Merubah Pembukaan UUD 1945 berarti menggagalkan pembangunan nasional
Jawaban : C

21.   Sumber tertib hukum utama ialah .......


A. Undang-undang Dasar 1945
B. Dekrit Presiden 5 Juli 1959
C. Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945
D. Surat Perintah Sebelas Maret
E. Garis-garis Besar Haluan Negara
Jawaban : A

22.   Undang-undang yang mengatur tentang pokok-pokok penyelenggaraan pemerintah di


daerah adalah UU nomor .......
A. 5 tahun 1972 D. 5 tahun 1975
B. 5 tahun 1973 E. 5 tahun 1976
C. 5 tahun 1974
Jawaban : C

23.   APBD dan APBN mempunyai hubungan yang sangat erat, sebab .......
A. APBD disusun setelah mengetahui subsidi dari pusat yang diprogramkan dalam
APBN
B. APBN disusun sebagai rangkuman dari APBD yang disusun di seluruh daerah
C. APBN harus disahkan oleh DPR dan APBD harus disahkan oleh DPRD
D. APBN diterapkan di tingkat pusat sedang APBD diterapkan di tingkat daerah
E. APBD disusun lebih dahulu baru kemudian disusun APBN
Jawaban : A

24.   Membayar pajak kendaraan bermotor tepat pada waktunya berarti .......


A. memperlancar pemeriksaan
B. menghilangkan rasa ketakutan
C. turut meningkatkan pendapatan negara
D. aman dari pemeriksaan Polisi
E. kewajiban yang harus dipenuhi
Jawaban : E

25.   Peraturan pajak menurut sistem demokrasi ekonomi Indonesia adalah untuk ........
A. pembangunan di segala bidang
B. meningkatkan kesejahteraan rakyat dan negara
C. memajukan kemakmuran rakyat dan perusahaan
D. mewujudkan kesejahteraan rakyat dan pemilik modal
E. membangun negara di berbagai sektor perekonomian
Jawaban : B

26.   Politik luar negeri Indonesia dengan bebas aktif mengabdi kepada kepentingan
nasional dalam bidang ekonomi adalah .......
A. untuk memperlancar pembangunan nasional
B. mendambakan perdamaian dunia yang abadi
C. berusaha memperoleh bantuan dari negara sahabat
D. bekerjasama dengan semua bangsa di dunia
E. bersahabat dengan negara lain asalkan tidak merugikan
Jawaban : A
27.   Pemerintah Indonesia berdasarkan sistem konstitusional, dapat kita buktikan bahwa
pemerintah .......
A. harus tunduk kepada DPR
B. menjalankan semua keputusan DPR
C. bersama DPR menjalankan kekuasaan
D. dalam menjalankan kekuasaan dibatasi oleh UUD
E. tunduk kepada setiap keputusan rakyat
Jawaban : D

28.   Contoh pemerataan pembangunan di bidang kependudukan adalah sebagai berikut .......


A. membuka lapangan kerja baru di daerah.
B. menggalakkan Keluarga Berencana
C. melaksanakan usaha transmigrasi
D. meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat
E. membentuk koperasi sampai ke desa-desa
Jawaban : C

29.   Contoh sikap penghormatan terhadap pelaksanaan hak asasi manusia adalah .......
A. menghormati agama lain
B. menghormati tamu
C. mempertahankan kebebasan
D. menghormati orang lain
E. tenggang rasa atau tepo seliro
Jawaban : E

30.   Dasar hukum demokrasi perekonomian di Indonesia dinyatakan dalam UUD 1945


pada pasal .......
A. 29 D. 36
B. 33 E. 37
C. 34
Jawaban : B

31.   Usaha untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan membuka lahan baru dapat
dilaksanakan dengan jalan .........
A. melaksanakan program pertanian yang intensif
B. mensukseskan program Keluarga Berencana
C. memperluas kesempatan kerja
D. pemerataan kesempatan berusaha
E. meningkatkan usaha transmigrasi
Jawaban : E

32.   Usaha pemerintah dalam melaksanakan prinsip keadilan sosial pada Pelita kelima
dengan sasaran pembangunan di wilayah .......
A. Indonesia Bagian Selatan D. Indonesia Bagian Timur
B. Indonesia Bagian Barat E. Indonesia Bagian Tengah
C. Indonesia Bagian Utara
Jawaban : D

33.   Sebagai warga negara yang baik, kita harus ikut dalam pembangunan menurut
kemampuan yang optimal sesuai dengan bidang kita masing-masing, sebab dengan
adanya pembangunan berarti peningkatan .......
A. kekuasaan pemerintah D. ketahanan nasional
B. kebutuhan masyarakat E. kesejahteraan warga negara
C. keamanan nasional
Jawaban : E

34.   Perencanaan pembangunan sangat memerlukan data kependudukan dari berbagai segi


namun masih ada beberapa masalah pokok kependudukan yang dihadapi oleh
Indonesia saat ini antara lain ........
A. penghasilan penduduk yang tidak merata
B. mobilitas penduduk yang tinggi ke perkotaan
C. tingkat pendidikan penduduk pedesaan masih rendah
D. masalah pemukiman yang tidak teratur pada setiap daerah
E. pemeliharaan lingkungan hidup daerah pedesaan belum memadai
Jawaban : D

35.   Fungsi teknologi dalam pembangunan nasional khususnya di bidang ekonomi adalah


untuk  .......
A. mewujudkan struktur ekonomi yang seimbang
B. mengurangi penggunaan tenaga manusia
C. menyediakan tempat latihan kerja
D. memperlancar transportasi barang dagangan
E. mempertinggi produksi dalam negeri
Jawaban : E

36.   Akibat penggunaan teknologi yang dapat merusak kehidupan manusia adalah .......
A. mengaburnya makna nilai-nilai tradisional
B. meningkatkan angka pengangguran .
C. meningkatkan pencemaran dan kerusakan lingkungan
D. meningkatkan laju pertambahan penduduk
E. berkurangnya debit air sungai
Jawaban : C

37.   Untuk meningkatkan pendapatan penduduk, masalah yang dihadapi pemerintah


adalah .......
A. tingginya laju pertumbuhan penduduk
B. tingkat pendidikan penduduk rendah
C. ketrampilan tenaga kerja rendah
D. terbatasnya kesempatan kerja
E. menumpuknya tenaga kerja di kota-kota
Jawaban : C
38.   Salah satu upaya yang dapat kita lakukan untuk melestarikan lingkungan hidup
adalah .......
A. mengambil hasil hutan dari hutan lindung
B. bertani dengan sistem tumpang sari
C. membangun pabrik di sekitar daerah aliran sungai
D. menebang hutan bakau untuk membangun pemukiman baru
E. memanfaatkan semaksimal mungkin minyak bumi untuk menambah devisa negara
Jawaban : B

39.   Salah satu tujuan politik luar negeri Indonesia bidang membina persahabatan dengan
negara lain ialah .......
A. mewujudkan perdamaian dunia D. menyatukan sistem politik dunia
B. membentuk persekutuan militer E. mewujudkan tata perekonomian baru
C. membentuk pertahanan bersama
Jawaban : A

40.   Dalam.rapat OSIS akan tampak penerapan kebebasan mengeluarkan pendapat


contohnya .......
A. mendukung kemauan pimpinan sidang tanpa pamrih
B. setiap peserta dapat mengemukakan pendapat
C. mendesak sidang agar usul kita diterima
D. meninggalkan ruang sidang, pertanda tidak setuju
E. tidak melaksanakan keputusan karena tidak sesuai dengan keinginan
Jawaban : B

41.   Bermusyawarah untuk mencapai mufakat dengan semangat kekeluargaan merupakan


ciri bangsa Indonesia. Hasil keputusan musyawarah itu harus dapat
dipertanggungjawabkan secara moral kepada .......
A. pimpinan rapat D. forum rapat
B. bangsa dan negara E. Tuhan Yang Maha Esa
C. anggota rapat
Jawaban : E

42.   Kekeluargaan adalah ciri khas kepribadian bangsa Indonesia, yang bersumber


dari ........
A. ajaran kedaulatan rakyat
B. akulturasi budaya barat dan budaya daerah
C. syncretisme berbagai ajaran agama
D. asimilasi berbagai budaya
E. tata nilai budaya bangsa
Jawaban : E

43.   Menurut teori kedaulatan hukum kekuasaan tertinggi dalam negara terletak pada
hukum. Dasar pemikiran teori ini ialah pemerintah mendapat kekuasaan
berdasarkan .......
A. aturan yang berlaku D. hasil pemilu
B. pilihan rakyat E. Undang-undang Dasar 1945
C. mandat
Jawaban : A

44.   Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan
lingkungan berdasarkan........
A. konsep geopolitik
B. konsep negara hukum
C. peraturan perundangan yang berlaku
D. doktrin geostrategi
E. ideologi Pancasila dan UUD 1945
Jawaban : E

45.   Bahwa kekayaan wilayah Nusantara baik potensial maupun efektif adalah kekayaan
nasional, ini termasuk dalam perwujudan kepulauan Nusantara sebagai satu kesatuan
dalam bidang ........
A. politik D. kebudayaan
B. sosial E. pertahanan
C. ekonomi
Jawaban : C

46.   Di dalam sistem demokrasi, di mana kekuasaan legislatif terletak di atas kekuasaan
eksekutif. Demokrasi dengan sistem ini disebut demokrasi .......
A. Parlementer D. Pendapat rakyat
B. Pemisahan Kekuasaan E. Liberal
C. Referendum
Jawaban : A

47.   Keputusan Majelis Permusyawaratan Rakyat mempunyai kekuatan hukum


mengingat .......
A. ke luar majelis D. setiap warga negara
B. ke luar dan ke dalam majelis E. semua lembaga negara
C. ke dalam majelis
Jawaban : C

48.   Kesadaran menjunjung tinggi hukum bagi siswa dapat berupa .......


A. memperhatikan nasihat guru D. menghindari peraturan sekolah
B. melakukan kebiasaan hidup teratur E. mempelajari peraturan yang ada
C. menaati peraturan lalu lintas
Jawaban : C

49.   Fungsi pemilihan umum adalah memilih anggota .......


A. MPR dan Presiden D. DPA dan BPK
B. MPR dan DPR E. DPR dan DPRD
C. DPR dan DPA
Jawaban : B

50.   Pembinaan kesadaran hukum bagi setiap warga negara dimaksudkan untuk


meningkatkan  .......
A. wawasan pengetahuan masyarakat
B. disiplin masyarakat dalam kerangka disiplin nasional
C. kesadaran akan kewajiban sebagai warga negara
D. derajat hidup bermasyarakat
E. kemampuan masyarakat dalam membangun dirinya
Jawaban : B

51.   Prof. Dr. Drs. Notonegoro, SH. menambahkan pengertian keadilan yaitu keadilan .......
A. distributif D. konvensional
B. komulatif E. hukum
C. kodrat alam
Jawaban : C

52.   Kewajiban warga negara untuk ikut serta dalam usaha pembelaan negara tercantum
dalam UUD 1945 pasal ........
A. 29 ayat 2 D. 31 ayat 1
B. 30 ayat 1 E. 31 ayat 2
C. 30 ayat 2
Jawaban : B

53.   Salah satu contoh penerapan demokrasi Pancasila dalam kehidupan di desa .........
A. hidup tidak bersifat boros D. proses pemilihan kepala Desa
B. suka bekerja keras E. menghormati hak orang lain .
C. saling mencintai sesama teman
Jawaban : D

54.   Dasar hukum kepercayaan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa tercantum
dalam pembukaan UUD 1945 alinea .......
A. I dan II D. IV dan I
B. II dan III E. IV dan II
C. III dan IV
Jawaban : C

55.   Hormat menghormati antara pemeluk agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang
Maha Esa, tercermin dari sikap .......
A. saling mempercayai D. toleransi
B. bekerjasama E. tenggang rasa
C. gotong royong
Jawaban : D

56.   Sikap yang harus kita hindari dalam toleransi umat beragama dan penganut
kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah .......
A. tidak fanatik terhadap agama sendiri
B. tidak mencampuradukkan ajaran agama dan kepercayaan
C. menghargai pemeluk agama lain dan penganut kepercayaan
D. keyakinan dan kebenaran agama atau kepercayaan yang kita anut
E. mencari-cari kelemahan dari agama dan kepercayaan lain
Jawaban : E

57.   Negara kita bukanlah negara agama, melainkan negara berdasarkan atas ke Tuhanan
Yang Maha Esa, hal ini ditegaskan dalam UUD 1945 pasal .......
A. 26 ayat 1 D. 29 ayat 1
B. 27 ayat 1 E. 30 ayat 1
C. 28 ayat 1
Jawaban : D

58.   Untuk mendukung terwujudnya cita-cita persahabatan antar bangsa harus


dikembangkan sikap bekerjasama .......
A. serta hormat menghormati D. untuk mengusir penjajahan
B. dengan negara-negara adikuasa E. dengan negara-negara tetangga
C. dengan negara-negara Asia Tenggara
Jawaban : A

59.   Salah satu fungsi dari kebudayaan daerah dalam lingkup kebudayaan nasional
ialah .......
A. sebagai alat kontrol bagi kebudayaan nasional
B. sebagai unsur-unsur kebudayaan nasional
C. sebagai penyaring masuknya kebudayaan asing
D. memperkokoh kedudukan kebudayaan nasional
E. memperkuat kepribadian bangsa, mempertebal rasa harga diri
Jawaban : B

60.   Sesuai dengan demokrasi Pancasila dan tata tertib MPR, maka keputusan MPR selalu
diusahakan dengan cara .......
A. musyawarah mufakat. D. keputusan ketua-ketua fraksi
B. pemungutan suara E. keputusan ketua-ketua komisi
C. keputusan pimpinan rakyat
Jawaban : A

LATIHAN 5

1.   Asas yang utama dari sistem demokrasi adalah .......


A. adanya kebebasan rakyat untuk menentukan pilihannya
B. pengakuan hak pada golongan tertentu
C. partisipasi rakyat dalam berorganisasi
D. partisipasi dan dukungan rakyat pada pemerintah pusat
E. usaha pemerintah untuk mengatur rakyat
Jawaban : A
2.   Di Indonesia kebebasan memeluk agama dan menganut kepercayaan terhadap Tuhan
Yang Maha Esa dijamin oleh Undang-Undang Dasar, karena itu hendaknya .......
A. jangan mencampuradukkan ajaran agama kita dengan ajaran agama orang lain
B. bersikap acuh terhadap agama atau kepercayaan orang lain
C. saling menghormati antara pemeluk agama dan penganut kepercayaan terhadap
Tuhan Yang Maha Esa
D. menjaga kemurnian ajaran agama atau kepercayaan yang kita anut
E. kita berpendapat yang luas terhadap keyakinan orang lain
Jawaban : E

3.   Dalam rangka menumbuhkembangkan toleransi antar umat beragama dan


berkepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, sikap yang harus dihindari
adalah.......
A. kebebasan menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaan
B. pandangan yang sempit terhadap agama yang dianut
C. saling menghormati antar umat beragama
D. bekerjasama untuk membangun masyarakat
E. saling membantu tanpa membedakan agama
Jawaban : B

4.   Ciri-ciri positif dari demokrasi ekonomi Indonesia tertuang dalam GBHN antara
lain .......
A. sistem etatisme yang memungkinkan negara menjadi dominan
B. potensi, inisiatif dan daya kreasi warga negara dikembangkan
C. adanya pemerataan kedaulatan ekonomi pada satu kelompok
D. adanya kesempatan bersaing sebebas-bebasnya didalam perekonomian
E. semua cabang produksi boleh dimiliki secara perorangan
Jawaban : B

5.   Makna Proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945 merupakan .......


A. wujud perjuangan bangsa Indonesia
B. akhir perjuangan bangsa Indonesia
C. detik penjebolan hukum kolonial
D. awal pelaksanaan hukum nasional
E. sumber tertib hukum berdirinya negara kesatuan RI
Jawaban : E

6.   Sesuai dengan tata urutan peraturan perundangan bahwa undang-undang dilaksanakan


dengan ...
A. peraturan daerah D. keputusan Gubernur
B. peraturan pemerintah E. keputusan Presiden
C. keputusan Menteri
Jawaban : B

7.   Masalah pokok kependudukan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia dalam rangka
pelaksanaan pembangunan nasional adalah .......
A. adanya perpindahan penduduk dari desa ke kota
B. tidak adanya keseimbangan antara penduduk desa dan kota
C. tingkat pendidikan penduduk desa dan kota tidak merata
D. penduduk Indonesia tersebar ke pelosok nusantara
E. penyebaran penduduk yang tidak merata seluruh tanah air
Jawaban : E

8.   Demokrasi Indonesia adalah demokrasi Pancasila yang bersumber kepada .......


A. peraturan yang berlaku dalam negara Indonesia
B. tata nilai sosial budaya bangsa Indonesia
C. hukum adat istiadat seluruh suku bangsa
D. kehidupan bangsa Indonesia yang baik
E. perilaku kesopanan bangsa Indonesia
Jawaban : B

9.   Yang merupakan ciri Demokrasi Pancasila adalah ...


A. asas kerakyatan D. musyawarah perwakilan
B. kebebasan berpendapat E. musyawarah negara
C. musyawarah untuk mufakat
Jawaban : C

10.   Dasar pemikiran yang melatarbelakangi teori kedaulatan hukum adalah .......


A. kekuasaan pemerintah dipegang oleh yang membuat hukum
B. pemerintah mendapat kekuasaan berdasarkan hukum berlaku
C. lembaga penegak hukum sebagai pemegang kedaulatan
D. peradilan yang bebas dan tidak memihak
E. lembaga-lembaga hukum bebas dari kekuasaan lain
Jawaban : B

11.   Salah seorang pelopor teori kedaulatan hukum adalah .......


A. J.J. Rousseau D. Immanuel Kant
B. Aristoteles E. Thomas Aquino
C. Hegel.
Jawaban : D

12.   Keanggotaan MPR terdiri dari unsur .......


A. Anggota DPR; utusan daerah, dan golongan-golongan
B. Anggota DPR, utusan daerah, dan fraksi-fraksi
C. Anggota DPR, utusan daerah, dan partai politik
D. Anggota DPR, utusan daerah, dan organisasi masyarakat
E. Anggota DPR, utusan daerah, dan unsur pemerintah daerah
Jawaban : A

13.   Tugas pokok MPR menurut UUD 1945 adalah .......


A. menetapkan UUD dan GBHN serta memilih Presiden dan wakil Presiden
B. meminta pertanggungjawaban Presiden mengenai pelaksanaan GBHN
C. mencabut mandat apabila Presiden sungguh-sungguh melanggar GBHN dan UUD
D. mempertahankan Undang-Undang Dasar atas kehendak dari rakyat
E. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
Jawaban : A

14.   Contoh ciri keputusan hasil musyawarah yang dapat dipertanggungjawabkan


adalah .......
A. menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran
B. mengutamakan kepentingan golongan
C. selalu menerima keputusan yang diambil
D. membina kehidupan yang lebih baik
E. melaksanakan demokrasi Pancasila
Jawaban : A

15.   Selain kedudukan Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Nasional, berfungsi sebagai .......
A. bahasa pergaulan masyarakat intelektual
B. penyempurna bahasa di seluruh daerah
C. memperbanyak perbendaharaan bahasa nasional
D. alat untuk menyampaikan keinginan dari daerah
E. bahasa pengantar dalam dunia pendidikan.
Jawaban : E

16.   Salah satu unsur Trilogi Pembangunan yang erat kaitannya dengan keamanan
adalah .......
A. pemenuhan kebutuhan rakyat banyak
B. penyebaran pembangunan ke setiap daerah
C. mempertinggi tingkat hidup bangsa dan negara
D. pemeliharaan stabilitas nasional yang sehat dan dinamis
E. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
Jawaban : D

17.   Perwujudan Wawasan Nusantara sebagai kesatuan politik adalah .......


A. serangan terhadap salah satu pulau merupakan ancaman nasional
B. Pancasila sebagai falsafah dan ideologi bangsa
C. ikut sertanya warga negara dalam usaha pembelaan negara
D. budaya bangsa hakekatnya adalah satu kesatuan yang utuh
E. kebhinnekaan masyarakat sebagai identitas bangsa Indonesia
Jawaban : B

18.   Sistem dan orde perekonomian yang seimbang menurut Dr. Muhammad Hatta
adalah .......
A. perekonomian yang disusun sebagai usaha bersama
B. negara menguasai alat-alat produksi yang vital untuk kepentingan rakyat
C. hak milik perorangan diakui oleh negara
D. daya kreasi warga negara harus dikembangkan
E. sumber kekayaan negara digunakan dengan persetujuan DPR
Jawaban : B

19.   Salah satu peranan pajak adalah .......


A. mempertahankan stabilitas ekonomi bangsa
B. memupuk kesadaran warga negara akan haknya
C. meningkatkan kesejahteraan rakyat dan negara
D. bertambahnya pendapatan perkapita warga negara
E. menguatkan nilai mata uang kita terhadap luar negeri
Jawaban : C

20.   Kita harus serta dalam pembangunan untuk peningkatan .......


A. kebutuhan masyarakat D. kekuasaan pemerintah
B. kesejahteraan warga negara E. keamanan regional
C. keamanan nasional
Jawaban : B

21.   Tujuan pembangunan nasional pada hakikatnya adalah .......


A. menitik beratkan pada tersedianya sandang, pangan dan papan
B. mengejar kemajuan di bidang Pendidikan dan Kebudayaan
C. pemantapan penghayatan Pengamalan Pancasila
D. mengejar kemajuan lahiriah dan batiniah yang seimbang
E. mengusahakan pengembangan industri di Indonesia.
Jawaban : D

22.   Pembangunan desa sangat penting karena .......


A. masyarakat desa kita sangat majemuk
B. rakyat kita mau ikut membangun
C. potensi desa harus dikembangkan
D. rakyat banyak yang tidak potensial
E. masyarakat kurang minat membangun
Jawaban : C

23.   Pengaruh teknologi dapat membawa perubahan kepada kehidupan manusia karena .......
A. kita dapat mengikuti perkembangan dan kemajuan dunia
B. nilai-nilai kemanusiaan dapat ditingkatkan seluruhnya
C. dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga
D. dapat memperlancar hubungan baik antar negara
E. mampu untuk memenuhi segala kebutuhan hidup
Jawaban : C

24.   Salah satu asas pembangunan yang sesuai dengan GBHN, yaitu .......
A. kepercayaan kepada kemampuan diri sendiri
B. kemerdekaan dalam bidang ekonomi dan sosial
C. dilaksanakan dengan musyawarah untuk mencapai mufakat
D. pengembangan budaya bangsa sendiri
E. potensi efektif bangsa Indonesia
Jawaban : A

25.   Faktor dominan seperti dinyatakan dalam GBHN sangat menentukan keberhasilan


pembangunan karena .......
A. berpengaruh bagi pemerintah dalam pembangunan
B. dapat mempercepat roda pembangunan
C. mampu mencapai sasaran pembangunan
D. berperan aktif dalam pelaksanaan pembangunan
E. mampu meningkatkan gerak dan pemanfaatan modal dasar
Jawaban : E

26.   Kemajuan di bidang teknologi dapat menunjang pendidikan, sebagai contoh .......


A. penggunaan metode mengajar yang lebih baik
B. peningkatan mutu guru melalui penataran-penataran
C. penggunaan media pendidikan meringankan tugas guru
D. pendistribusian tenaga guru secara merata
E. mengadakan pertukaran guru dengan negara lain
Jawaban : C

27.   Usaha pemerintah dalam memecahkan masalah kekurangan kesempatan kerja di


bidang pertanian dengan .......
A. transmigrasi D. modernisasi
B. padat karya E. rasionalisasi
C. industrialisasi
Jawaban : C

28.   Pembangunan membutuhkan peran serta pemuda khususnya siswa sebagai sumber


daya manusia yang berfungsi sebagai tenaga .......
A. teknis yang aktif D. pembaharu yang potensial
B. teknis yang tangguh E. pendobrak yang tangguh
C. administrasi yang ulet
Jawaban : D

29.   Sikap perbuatan yang berkesadaran hukum adalah sebagai berikut .......


A. mengambil tindakan sendiri dalam kasus yang dihadapi
B. melaporkan tindak kejahatan kepada penegak hukum
C. bersikap tegas kepada orang yang tertangkap basah
D. ingin memaafkan orang yang bersalah kepadanya
E. memelihara ketentuan hukum yang berlaku
Jawaban : B

30.   Indonesia ikut serta dalam mewujudkan perdamaian dunia, hal ini terlihat dari .......
A. kemampuan kita membentuk kelompok negara-negara Non Blok
B. pengiriman pasukan perdamaian Garuda ke luar negeri
C. pelaksanaan politik setia kawan terhadap negara-negara lain
D. membantu negara tetangga dalam membantu perdamaiannya
E. pelaksanaan politik luar negeri yang diabdikan untuk masyarakat Indonesia
Jawaban : B

31.   Salah satu hak warga negara dalam bidang sosial budaya adalah hak .......
A. kemerdekaan memeluk agama
B. kebebasan memiliki sesuatu
C. memperoleh pekerjaan
D. untuk berorganisasi
E. mendapatkan pendidikan dan pengajaran
Jawaban : E

32.   Pemerintah menjamin pelaksanaan hak asasi manusia dengan pertimbangan .......


A. manusia makin menghayati martabat dan hak asasinya
B. telah diatur dalam konstitusi suatu negara
C. menghindari pelanggaran terhadap hak orang lain
D. menghindari tekanan terhadap hak asasi manusia
E. untuk menghormati harkat dan martabat manusia
Jawaban : C

33.   Salah satu tujuan politik luar negeri Indonesia yang terpenting adalah .......
A. memperkokoh kerjasama antara negara Non Blok
B. mengabdi untuk kepentingan bangsa dan negara
C. memperkuat sendi-sendi Hukum internasional
D. meningkatkan pengiriman pasukan keamanan ke luar negeri
E. mempertahankan peranan negara-negara ASEAN
Jawaban : C

34.   Contoh pelaksanaan politik luar negeri yang bebas aktif dalam mewujudkan
perdamaian dunia, antara lain .......
A. aktif membantu penyelesaian masalah Kamboja
B. aktif dalam organisasi OPEC
C. bergabung menjadi anggota kelompok "77"
D. ikut menjadi anggota kelompok "G 15"
E. mengirimkan misi budaya ke luar negeri
Jawaban : A

35.   Salah satu alasan didirikannya ASEAN adalah .......


A. perlu kerjasama regional yang menganut sistem keanggotaan terbuka
B. untuk memperkokoh stabilitas ekonomi dan sosial di Asia Tenggara
C. semua bangsa menginginkan hidup sejahtera dan aman
D. upaya mengenal negara tetangga dengan baik dan tidak menutup diri
E. keamanan ASEAN banyak tergantung kepada keamanan Indonesia
Jawaban : B

36.   Salah satu manfaat kerjasama ASEAN bagi Indonesia adalah .......


A. mendapat bantuan dalam bentuk fasilitas militer
B. meningkatkan ketahanan nasional
C. terjalin kerjasama antara sesama anggota
D. mempercepat pertumbuhan ekonomi di Asia Tenggara
E. meningkatnya hubungan transportasi dan komunikasi
Jawaban : B

37.   Contoh bersikap adil dalam bernegara adalah .......


A. ikut serta membela tanah air dan bangsa
B. selalu mendahulukan kewajiban dari pada hak
C. menjaga hak dan kewajiban pribadi dengan baik
D. tidak sewenang-wenang terhadap orang lain
E. melaksanakan hak dan kewajiban dengan baik
Jawaban : D

38.   Keadilan yang berhubungan dengan persamaan yang di terima oleh setiap orang tanpa
melihat jasa-jasa perseorangan, pengertian ini disebut keadilan .......
A. distributif D. konvesional
B. komutatif E. yang sejati
C. kodrat
Jawaban : B

39.   Pelaksanaan pemilihan umum didasarkan pada asas LUBER, dengan alasan agar
dapat .......
A. terlaksana dengan tertib dan aman
B. berjalan sesuai dengan aturannya
C. seluruh warga negara terjamin haknya
D. terjamin pelaksanaan hak asasi di bidang politik
E. menghargai hak asasi pribadi bagi setiap warga negara
Jawaban : D

40.   Salah satu fungsi pemilihan umum adalah .......


A. melaksanakan kedaulatan rakyat
B. mempertahankan negara Republik Indonesia
C. mendewasakan rakyat di bidang politik
D. memilih anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat
E. memilih pemimpin negara Republik Indonesia
Jawaban : A

41.   Pancasila sebagai kepribadian bangsa mempunyai makna .......


A. mempersatukan berbagai suku dengan keragaman budayanya
B. pedoman dalam memecahkan berbagai persoalan yang dihadapi
C. mewujudkan cita-cita masyarakat adil makmur dan sejahtera
D. sifat-sifat bangsa Indonesia yang membedakannya dari bangsa
E. kristalisasi nilai-nilai luhur masing-masing daerah
Jawaban : D
42.   Bangsa Indonesia merasa bangga atas keberhasilan pelaksanaan Konferensi Asia
Afrika di Bandung tahun 1955, karena ......
A. dilaksanakan dengan sukses, aman dan tertib
B. berpengaruh terhadap solidaritas antar bangsa di seluruh dunia
C. dapat mengatasi segala permasalahan ekonomi dan militer
D. gagasan dari negara-negara yang sedang berkembang terwujud
E. mampu mengimbangi kekuatan lain dalam bidang pertahanan
Jawaban : B

43.   Contoh bentuk kerjasama antara bangsa Indonesia dengan bangsa lain khususnya
dengan negara tetangga dalam rangka meningkatkan kesejahteraan yaitu .......
A. ASEAN (Association of South East Asian Nation)
B. OPEC ( Organization of Petroleum Exporting Countries)
C. KTT ( Konferensi Tingkat Tinggi) Negara Non Blok
D. Liga Arab (kerjasama antara negara-negara Arab)
E. SEATO (South Asia Treaty Organization)
Jawaban : A

44.   Dalam satu tujuan negara Non-Blok adalah .......


A. melepaskan diri dari negara adikuasa
B. membentuk persekutuan bersama
C. meredakan ketegangan diantara negara adikuasa
D. membantu ASEAN dalam mewujudkan impiannya
E. untuk memperkenalkan gerakan-gerakan Non-Blok
Jawaban : C

45.   Bentuk partisipasi langsung rakyat dalam pembelaan negara adalah .......


A. HANSIP (pertahanan sipil) D. WAMIL (wajib militer)
B. KAMRA (keamanan rakyat) E. MILSUK (militer sukarela)
C. WANRA ( perlawanan rakyat)
Jawaban : A

46.   Contoh perbuatan menempatkan kepentingan bangsa dan negara diatas kepentingan


pribadi dan golongan adalah .......
A. suka menjadi donor darah
B. rela menyerahkan tanah milik sendiri untuk dijadikan jalan umum
C. ikut membangun sarana dan prasarana olah raga
D. bekerja keras untuk meningkatkan wiraswasta
E. menjadi pelopor dalam gerakan koperasi desa
Jawaban : B

47.   Peran serta generasi muda khususnya siswa dalam pembangunan untuk mengisi
kemerdekaan adalah dengan .........
A. kerja keras meningkatkan taraf hidup
B. memberi sumbangan material kepada pemerintah
C. membantu pemerintah karena pemerintah yang berwenang
D. belajar yang baik dan bekerja dengan giat
E. berusaha mencontoh perkembangan negara maju
Jawaban : D

48.   Makna memperingati Hari Besar Nasional merupakan salah satu wujud mengisi
kemerdekaan karena ........
A. dapat menumbuh kembangkan nilai-nilai luhur Pancasila
B. merupakan pernyataan rasa cinta tanah air dan bangsa
C. dapat mengingatkan akan arti dan makna peringatan itu
D. ikut membangun sarana dan prasarana olah raga
E. erat hubungannya dengan pembangunan nasional masa lalu
Jawaban : B

49.   Usaha menanggulangi ancaman dan gangguan terhadap Pancasila dan UUD 1945
dilakukan dengan cara.........
A. memperingati isi Pancasila dan UUD 1945 dengan baik dan benar
B. menghayati dan mengamalkan Pancasila dan UUD 1945 dalam kehidupan
C. mengajarkan Pancasila dan UUD 1945 kepada segenap generasi muda
D. menghafal isi Pancasila dan UUD 1945 secara terus menerus
E. menjadikan Pancasila dan UUD 1945 sebagai mata pelajaran wajib
Jawaban : B

50.   Usaha dalam rangka pemurnian pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945 dilakukan
dengan cara ...........
A. Surat Perintah 11 Maret 1966
B. Ketetapan MPRS No. XX/MPRS/1966
C. Instruksi Presiden No. 12 tahun 1967
D. Ketetapan MPR No. II/MPR/1978
E. Ketetapan MPR No. IV/MPR/1978
Jawaban : B

51.   Contoh usaha untuk mempertahankan UUD 1945 yaitu dengan ........


A. Ketetapan MPR No. IV/MPR/1983 tentang referendum
B. meningkatkan penghayatan dan pengamalan Pancasila
C. mengembalikan kehidupan politik yang baik dan benar
D. mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa
E. melaksanakan mekanisme sistem kepemimpinan Nasional
Jawaban : A

52.   Orde Baru bangkit dengan tekad sebagai berikut .......


A. koreksi terhadap pemikiran dan tingkah laku yang menyimpang
B. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekwen
C. berjuang menegakkan dan mempertahankan Pancasila terhadap semua ancaman
D. mengadakan penelitian terhadap hambatan akan jalannya pembangunan nasional
E. mempertahankan nilai-nilai 45 sebagai modal dasar untuk pembangunan bangsa
Jawaban : B

53.   Kebudayaan Indonesia memiliki ciri khas, yaitu .......


A. warisan yang turun temurun dari nenek moyang
B. beraneka ragam sesuai dengan daerah masing-masing
C. ber-Bhinneka Tunggal Ika
D. kekeluargaan dan musyawarah
E. satu kesatuan antara budaya dan manusia
Jawaban : B

54.   Fungsi kebudayaan daerah dalam lingkup kebudayaan nasional adalah ...


A. unsur pembentuk kebudayaan nasional
B. unsur pemersatu kebudayaan nasional
C. menunjukkan identitas suku bangsa di daerah
D. alat untuk membedakan antara daerah dengan kota
E. lambang keanekaragaman kebudayaan nasional
Jawaban : A

55.   Salah satu tujuan Konferensi Asia Afrika yang diadakan di Bandung ialah .......
A. memajukan perdamaian dunia serta kerjasama internasional
B. menjamin stabilitas dan keamanan regional
C. menjalankan politik damai. untuk mendapatkan bantuan asing
D. membantu memperkuat kedudukan hukum internasional
E. untuk merumuskan kesepakatan dan keinginan bersama
Jawaban : A

56.   Fungsi teknologi dalam pelaksanaan pembangunan ekonomi, adalah .......


A. meningkatkan tata nilai budaya bangsa
B. mempercepat kemajuan dalam ilmu sosial
C. untuk meningkatkan produksi ekspor luar negeri
D. mendukung pengolahan sumber daya manusia
E. dapat memperlancar proses pembangunan nasional
Jawaban : C

57.   Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-


masing, hal ini merupakan .......
A. hak hidup manusia satu-satunya
B. satu-satunya kewajiban manusia
C. hak asasi manusia yang paling hakiki
D. hak dan kewajiban hidup bernegara
E. hak dan kewajiban seorang
Jawaban : C

58.   Sikap saling hormat menghormati dengan bangsa lain perlu dibina untuk .......
A. mewujudkan cita-cita bangsa
B. mencapai tujuan nasional
C. mewujudkan keadilan
D. mewujudkan perdamaian dan kesejahteraan
E. memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa
Jawaban : D

59.   "Negara berdasarkan atas Ketuhanan Yang Maha Esa" tercantum dalam UUD 1945
pasal.......
A. 27 ayat 1 D. 29 ayat 2
B. 27 ayat 2 E. 30 ayat 1
C. 29 ayat 1
Jawaban : C

60.   Peringatan hari-hari besar agama pada umumnya dilakukan untuk.......


A. memperingati dengan melakukan upacara saja
B. memberi tuntunan tingkah laku yang baik
C. mengajarkan tata cara pelaksanaan ibadah
D. membina kerukunan antar umat beragama
E. mengikuti prosedur pelaksanaan yang berlaku
Jawaban : B

LATIHAN 6

1.   Salah satu bidang kerjasama regional negara-negara Asia Tenggara adalah bidang .......
A. militer dan keamanan D. nasional menuju ketahanan regional
B. politik dan pendidikan E. regional kearah ketahanan internasional
C. pertahanan keamanan
Jawaban : E

2.   Bentuk kerjasama dengan negara tetangga dalam rangka memelihara perdamaian dunia
adalah .......
A. NATO (North Atlantic Treaty Organization)
B. ASEAN (Association of South East Asian Nation)
C. SEATO (South East Asia Treaty Organization)
D. OPEC (Organization of Petroleum Exporting Countries)
E. GNB (Gerakan Non Blok)
Jawaban : B

3.   Makna yang terkandung dalam pasal 27 Ayat 1 UUD 1945, yaitu semua warga
negara .......
A. berhak mentaati hukum dan pemerintahan
B. berkewajiban menjunjung hukum dan pemerintahan
C. berhak dan wajib menjunjung. hukum dan pemerintahan
D. berhak untuk duduk di pemerintahan tanpa terkecuali
E. berkewajiban mentaati semua peraturan yang berlaku
Jawaban : B
4.   Dalam menikmati hak-haknya sebagai warga negara, setiap orang hendaknya selalu
bersikap .......
A. mencari kebebasan yang seluas-luasnya
B. melindungi hak-haknya secara mutlak
C. tidak perlu tahu hak orang lain
D. tidak mengganggu hak orang lain
E. mendahulukan haknya sendiri
Jawaban : D

5.   Tujuan negara Indonesia menjalin hubungan diplomatik dengan negara lain


adalah ..........
A. mengembangkan kebudayaan nasional Indonesia
B. meminta bantuan ekonomi pada negara sahabat
C. mencari keuntungan sepihak bagi negara sahabat
D. dalam rangka mencari sahabat yang banyak
E. membina persahabatan dan kerjasama yang saling menguntungkan
Jawaban : E

6.   Sikap hormat menghormati dan bekerjasama dengan bangsa lain penting artinya karena
dengan demikian akan .......
A. terbentuk pakta-pakta militer
B. terwujud monopoli di bidang ekonomi
C. bangsa-bangsa akan saling mengenal
D. terciptanya kedamaian dan kesejahteraan
E. terciptanya hubungan antar bangsa
Jawaban : D

7.   Alasan penempatan Duta Besar Indonesia di negara penerima adalah ..........


A. adanya kesamaan ideologi D. hukum dan pemerintahan
B. pentingnya hubungan dua negara E. sosial, ekonomi dan kebudayaan
C. pertahanan keamanan
Jawaban : B

8.   Hikmah melaksanakan peringatan hari-hari besar agama yang dapat kita ambil
adalah.......
A. menumbuhkan sikap ramah-tamah dan kasih sayang sesama makhluk
B. menjunjung tinggi nilai kebenaran dan keadilan
C. menumbuhkan kerukunan hidup bersama
D. sadar bahwa kita memiliki harkat dan martabat yang sama
E. menghapuskan sikap tercela bagi pemeluk agama
Jawaban : A

9.   Tujuan yang hendak dicapai organisasi ASEAN yaitu untuk mencapai ketahanan .........
A. nasional negara anggota
B. bersama antar anggota
C. internasional pada umumnya
D. nasional menuju ketahanan regional
E. regional, kearah ketahanan internasional
Jawaban : D

10.   Kebulatan tekad bangsa Indonesia untuk menjadi bangsa yang benar-benar merdeka
tercermin dalam .......
A. disiplin para pemimpinnya D. semangat optimis untuk menang
B. semangat untuk mengejar cita-cita E. nilai bersama dan sikap mental
C. kelengkapan alat-alat perang
Jawaban : B

11.   Peranan Indonesia sebagai pendiri Gerakan Non Blok mampu menunjukkan


keberhasilannya, antara lain .......
A. menyelenggarakan KTT Non Blok X dan sebagai Ketua (1992-1995)
B. berhasil menarik sejumlah 108 negara peserta I
C. jatuhnya komunisme di Uni Sovyet
D. menyelesaikan konflik di Yugoslavia
E. menghilangkan rasialisme negara anggota
Jawaban : A

12.   Usaha pemurnian pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945 dalam bidang ideologi
adalah ........
A. dikeluarkannya TAP MPR tentang GBHN
B. dicantumkannya pancasila didalam UUD 1945
C. diwajibkannya pelajaran PMP di semua sekolah
D. adanya keputusan presiden tentang Pancasila
E. adanya TAP MPR No. XX/MPRS/1966
Jawaban : E

13.   Hubungan ketahanan nasional dengan pembangunan nasional sangat erat karena


ketahanan nasional dapat ....
A. memperkuat pertumbuhan ekonomi
B. menangkal berbagai hambatan dalam negara
C. meningkatkan sistem pertahanan
D. mempertahankan sistem ekonomi nasional
E. menyukseskan pembangunan nasional
Jawaban : A

14.   Contoh keikut-sertaan siswa dalam pembangunan nasional adalah ........


A. rajin melaksanakan kegiatan agama
B. menangkal berbagai hambatan
C. ikut memelihara ketertiban masyarakat
D. kerja keras dan tekun belajar
E. belajar sambil mencari penghasilan
Jawaban : D
15.   Bentuk partisipasi warga negara dalam usaha pembelaan negara dibidang perlindungan
masyarakat adalah ........
A. Wajib Militer D. Keamanan Rakyat
B. Resimen Mahasiswa E. Pertahanan Sipil
C. Perlawanan Rakyat
Jawaban : E

16.   Yang melakukan pengawasan terhadap hubungan diplomatik adalah ..........


A. Kepala Negara melalui Menteri Luar Negeri
B. Menteri Luar Negeri yang bersangkutan bersama Sekjen PBB
C. Kepala Negara bekerjasama dengan PBB
D. Menteri Luar Negeri dari berbagai negara pada sidang PBB
E. Kepala Negara bekerjasama dengan Kabinetnya
Jawaban : D

17.   Pengertian Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia ...........


A. terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan tujuan nasional
B. terhadap pengaruh yang mungkin akan mengganggu kelangsungan hidup bangsa
C. terhadap alam sekitarnya guna pembangunan nasional
D. terhadap wilayah darat, laut dan udara yang merupakan kekayaan bangsa
E. terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan Pancasila dan UUD 1945
Jawaban : E

18.   Contoh perbuatan rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara adalah ..........
A. turut menjamin dan memelihara milik orang
B. berusaha mentaati peraturan bila diminta
C. berusaha turut serta dalam pembangunan nasional
D. turut mendirikan perusahaan-perusahaan besar
E. memelihara dan mempertahankan barang milik pribadi
Jawaban : C

19.   Contoh partisipasi siswa dalam mengisi kemerdekaan adalah dengan ..........


A. kerja keras untuk meningkatkan taraf hidup bangsa
B. memberi sumbangan material kepada pemerintah
C. membantu pemerintah karena untuk mencapai cita-cita
D. belajar dengan baik untuk mencapai cita-cita
E. berusaha mencontoh perkembangan negara maju
Jawaban : D

20.   Kalau Anda mengetahui atau mendengar isu adanya bahaya laten komunis, maka
tindakan Anda adalah .......
A. membiarkannya sampai ada tanda-tanda yang jelas
B. membiarkan menjadi urusan yang berwajib
C. segera melaporkan kepada pihak berwajib untuk diselidiki
D. tidak mau campur karena itu urusan pihak yang berwajib
E. memberi peringatan kepada mereka yang menyebarkan isu
Jawaban : C

21.   Tekad perjuangan Orde Baru antara lain ............


A. menghancurkan musuh bangsa Indonesia
B. melaksanakan keluarga berencana
C. memurnikan pandangan hidup bangsa
D. menghindari pertentangan dengan negara lain
E. mewujudkan cita-cita bangsa melalui pembangunan
Jawaban : C

22.   Salah satu sifat dan nilai perjuangan angkatan 45 yang harus diwarisi oleh generasi
muda adalah ........
A. ingin melawan penjajahan bangsa manapun
B. tidak mau mengenal orang asing yang suka menjajah
C. rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
D. sifat yang selalu ingin menang dalam setiap perjuangan
E. merasa puas akan hasil perjuangan kemerdekaan selama ini
Jawaban : C

23.   Bila ada orang yang sedang ibadah, maka seharusnya kita ........
A. menunda menemui orang itu
B. turut serta mengamati secara baik
C. turut serta beribadat apabila seagama
D. menghormati karena sahabat sendiri
E. menghormatinya kalau sama dengan agama kita
Jawaban : A

24.   Perwujudan Wawasan Nusantara dalam bidang politik maksudnya .......


A. bahwa kita memiliki ketahanan nasional
B. kekayaan wilayah Nusantara adalah milik kita bersama
C. ancaman terhadap satu pulau berarti ancaman buat kita bersama
D. bahwa kita mempunyai satu ideologi yaitu Pancasila
E. kekayaan wilayah negara kita digunakan untuk kemakmuran rakyat
Jawaban : D

25.   Dalam rangka membangun lingkungan yang sehat dan bersih sebagai umat beragama
wajib .......
A. bekerjasama karena kebetulan lingkungan sendiri
B. bekerjasama tanpa memandang perbedaan
C. mendukung karena yang lain juga mendukung
D. bekerjasama asal keuntungan pribadi tercapai
E. mendukung asal sasarannya lingkungan sendiri
Jawaban : B

26.   Kebudayaan Daerah yang merupakan bagian kebudayaan Nasional, contohnya ........


A. tari balet D. upacara bersih dusun
B. tari kipas E. tari golek
C. pewayangan
Jawaban : D

27.   Kebudayaan daerah yang menjadi kebudayaan nasional ialah kebudayaan daerah


yang .......
A. sudah hampir mati dan tumbuh dalam masyarakat terpencil
B. mendukung terciptanya persatuan dan kesatuan bangsa
C. dapat menarik simpati banyak wisatawan
D. masih sederhana yang ada di kalangan masyarakat delta
E. ada di daerah-daerah di seluruh wilayah Indonesia
Jawaban : B

28.   Arti pentingnya ketahanan nasional suatu bangsa sangat terkait dengan .........
A. keberhasilan pembangunan nasional
B. sarana pelaksanaan pembangunan daerah
C. pedoman pengembangan masyarakat
D. modal dasar pembangunan nasional
E. menggerakkan perjuangan bangsa
Jawaban : A

29.   Pengalaman sejarah kita telah membuktikan kemampuan ketepatan-ketepatan dan


kebenaran Pancasila sebagai dasar negara karena ..........
A. Indonesia dapat menjalankan Pembangunan dengan baik
B. berhasilnya menumpas pemberontakan G 30 S PKI
C. dapat mengamati berbagai masalah yang ada
D. dapat mengatasi segala ancaman baik dari dalam maupun dari luar
E. kita dapat mengatasi setiap permasalahan kita dengan baik
Jawaban : E

30.   Salah satu bentuk kerjasama antar umat beragama yang sesuai dengan nilai-nilai
Pancasila ialah .......
A. melaksanakan ibadah menurut ajaran agama masing-masing
B. berpartisipasi membangun jembatan untuk keperluan masyarakat
C. berpartisipasi dalam mempelajari ajaran agama masing-masing
D. berpartisipasi bila ada peringatan hari besar agama tertentu .
E. menghargai orang yang sedang memeluk agama atau kepercayaan
Jawaban : D

31.   Setiap persengketaan dapat diselesaikan menurut aturan hukum bila ........


A. dilaporkan orang yang bersangkutan
B. diselesaikan secara adat yang berlaku
C. diajukan ke pengadilan yang berwenang
D. diserahkan kepada pihak legislatif
E. diserahkan kepada pihak eksekutif
Jawaban : C
32.   Menurut UU No. 5/1974 yang dimaksud dengan Pemerintah Pusat adalah Presiden
dibantu para Menteri sedangkan Pemerintah Daerah Tingkat adalah .......
A. lembaga-lembaga tinggi negara dan Gubernur
B. eksekutif bersama Gubernur
C. Gubernur dibantu Sekwilda
D. Gubernur dan DPR
E. Gubernur bersama DPRD
Jawaban : E

33.   Wujud nyata keikut-sertaan rakyat dalam pengaturan negara adalah :.......


A. memberikan suara dalam pemilu
B. setiap orang bisa menjadi pegawai negeri
C. setiap orang wajib masuk militer
D. pelaksanaan pemilu dengan asas luber
E. setiap warga negara bebas mengeluarkan pendapat
Jawaban : A

34.   Pengertian koperasi di Indonesia adalah .......


A. kumpulan industri-industri sejenis
B. organisasi ekonomi yang berwatak sosial
C. kesatuan usaha-usaha dari rakyat kecil
D. perekonomian yang berdasar gotong royong
E. kumpulan orang-orang yang senasib
Jawaban : B

35.   Dalam demokrasi ekonomi bahwa setiap orang menentukan sendiri pilihannya dan
secara suka rela mengatur tujuan dan usahanya merupakan asas ........
A. kebebasan D. kekeluargaan
B. demokrasi E. keadilan
C. adil dan merata
Jawaban : A

36.   Bentuk perbuatan yang mendahulukan kepentingan masyarakat dari pada kepentingan


perorangan dan mencerminkan suasana kekeluargaan adalah .........
A. ikut sebagai peserta keluarga berencana
B. membesuk orang yang sedang mendapat sakit
C. transmigrasi dari suatu daerah ke daerah lain
D. ikut melaksanakan gotong royong membersihkan lingkungan
E. menghadiri pesta perkawinan dari orang lain
Jawaban : D

37.   Kelompok kekuatan moral yang membantu PBB dalam mencapai tujuannya, adalah
negara-negara ........
A. Selatan-Selatan D. Gerakan Non Blok
B. Industri besar E. Masyarakat Eropa
C. Pembebasan Palestina
Jawaban : D

38.   Hambatan usaha pemerataan pembangunan antara lain ialah .......


A. jumlah penduduk yang makin besar
B. penyebaran penduduk yang tidak merata
C. kemungkinan adanya perbedaan nilai sosial
D. tujuan pembangunan yang sulit dicapai
E. taraf hidup masyarakat yang berbeda
Jawaban : B

39.   Perbedaan antara negara dalam keadaan perang dan negara dalam keadaan darurat
perang yaitu bahwa negara dalam keadaan perang berarti sudah terjadi peperangan,
sedang negara dalam keadaan darurat perang berarti ........
A. terjadi pemberontakan dalam negara
B. ada tanda-tanda akan terjadi peperangan = SOB
C. ada usaha mencegah peperangan
D. negara yang bersangkutan saling menyerang
E. terjadi serangan dari negara lain
Jawaban : B

40.   Peranan siswa dalam pembangunan dapat diwujudkan dalam bentuk .......


A. melaksanakan program pemerintah sesuai dengan rencana
B. menanamkan modal dalam pembangunan nasional.
C. menyingsingkan lengan baju untuk turun ke sawah
D. berpartisipasi dalam segala kegiatan GBHN
E. belajar dengan rajin, giat dan tekun
Jawaban : E

41.   Asas-asas pembangunan nasional dalam GBHN tahun 1988 antara lain adalah .......
A. demokrasi dan kebangsaan
B. demokrasi dan kesadaran umum
C. kooperatif, adil dan sejahtera
D. kepercayaan pada diri sendiri dan manfaat
E. religius. usaha bersama dan kekeluargaan
Jawaban : D

42.   Generasi muda sebagai generasi penerus bangsa yang berpotensi mempunyai tugas
antara lain ....
A. menyiapkan diri agar dapat melanjutkan pembangunan
B. belajar giat agar mendapat kedudukan di masyarakat
C. berpartisipasi di sekolah agar memperoleh nilai yang baik
D. berdisiplin agar menjadi orang penting
E. berlaku jujur agar menjadi pegawai negeri yang diharapkan
Jawaban : A
43.   Undang-undang Dasar 1945, pasal 33 mengatur sistem perekonomian Indonesia yang
mengandung prinsip .........
A. adanya keadilan dan kemakmuran masyarakat
B. cabang-cabang produksi yang penting dikuasai pemerintah
C. kekayaan alam adalah milik seluruh rakyat Indonesia
D. kekayaan negara yang vital dikuasai oleh penguasa
E. koperasi wajib diadakan dan diikuti oleh semua rakyat
Jawaban : C

44.   Pembangunan manusia Indonesia seutuhnya berarti ........


A. pembangunan yang mengejar kesejahteraan lahiriah
B. bertolak pada peningkatan kepuasan batiniah
C. mewujudkan kesejahteraan lahiriah dan batiniah
D. mewujudkan manusia Indonesia yang modern cara berpikirnya
E. mengejar kemajuan bangsa dalam bidang pendidikan
Jawaban : C

45.   Perbuatan yang mencerminkan adanya kesadaran hukum antara lain .......


A. membayar pajak tepat pada waktunya
B. bergotong royong membangun kampung
C. melaksanakan tugas jaga malam dalam siskamling
D. menolong korban kecelakaan lalu lintas
E. membudayakan menabung di Bank
Jawaban : A

46.   Undang-undang No. 12 tahun 1967 yang disempurnakan dengan Undang-undang No.


25 tahun 1992 mengatur tentang ........
A. keanggotaan koperasi D. kegiatan ekonomi di Indonesia
B. kedudukan koperasi E. kebijaksanaan perkoperasian
C. pokok-pokok perkoperasian
Jawaban : C

47.   Dalam demokrasi Pancasila perbedaan pendapat justru menuju kesatuan dalam.......


A. memadukan pendapat
B. kebenaran dan keadilan
C. menggunakan suara terbanyak
D. kepribadian nasional
E. kebebasan yang bertanggung jawab
Jawaban : A

48.   Ciri demokrasi Pancasila dalam pelaksanaan pengambilan keputusan adalah ........


A. mengambil putusan dengan suara terbanyak
B. dengan musyawarah dan mufakat
C. mengutamakan pemerataan dalam kehidupan
D. kekeluargaan dan kebersamaan
E. kebebasan yang bertanggung jawab
Jawaban : B

49.   Sistem dan Orde perekonomian yang diterapkan di Indonesia menurut Bung Hatta
ialah sistem yang ........
A. sejajar D. efektif
B. sama rata E. efisien
C. seimbang
Jawaban : C

50.   Koperasi adalah salah satu bentuk sistem perekonomian Indonesia yang dalam
pelaksanaannya berdasarkan .........
A. manfaat D. mencari keuntungan
B. kekeluargaan E. keseimbangan
C. pemerataan
Jawaban : B

51.   Sebagai lembaga tinggi negara di bidang peradilan, Mahkamah Agung berwenang


untuk .......
A. membatalkan peraturan yang bertentangan dengan Undang-undang
B. mencabut peraturan yang bertentangan dengan Undang-undang
C. menguji secara material peraturan yang lebih rendah dari Undang-undang
D. memberi pertimbangan hukum kepada lembaga tertinggi negara
E. memberi pertimbangan hukum kepada Presiden dalam menyatakan perang
Jawaban : C

52.   Tugas Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) adalah memeriksa tanggung jawab


keuangan negara dan melaporkan hasilnya kepada ....
A. MPR (Majelis Permusyawaratan Rakyat)
B. DPA (Dewan Pertimbangan Agung)
C. DPR (Dewan Perwakilan Rakyat)
D. MA (Mahkamah Agung)
E. Presiden sebagai kepala negara
Jawaban : C

53.   Pentingnya aturan hukum dalam kehidupan bernegara adalah .........


A. pembangunan dapat berjalan lancar
B. negara menjadi sejahtera
C. tidak terjadi tindakan sewenang-wenang
D. rakyat bebas dari rasa kenyamanan
E. rakyat merasa mendapat perlindungan
Jawaban : C

54.   Perbedaan antara hukum tertulis dan hukum tidak tertulis adalah bahwa hukum tertulis
sengaja dibuat oleh badan berwenang, sedangkan hukum tidak tertulis merupakan
kebiasaan yang ....
A. sudah disepakati secara nasional
B. disepakati dan berlaku secara umum
C. berlaku dan disepakati secara nasional
D. berlaku dan dipatuhi oleh masyarakat
E. sudah atau hampir tidak berlaku lagi
Jawaban : D

55.   Kesadaran untuk menjunjung tinggi hukum bagi siswa diwujudkan dalam sikap dan
tindakan .........
A. menuntut ilmu dengan tekun D. menjaga kebersihan sekolah
B. membiasakan hidup teratur E. mentaati peraturan sekolah
C. mendengarkan nasihat guru
Jawaban : E

56.   Pembinaan kekuatan sosial politik adalah upaya peningkatan modal pembangunan


nasional yang termasuk ke dalam .......
A. rohaniah dan mental
B. sosial budaya bangsa
C. sumber-sumber kekayaan alam
D. potensi efektif alam
E. kemerdekaan dan kedaulatan bangsa
Jawaban : D

57.   Kekuasaan tertinggi dipegang oleh rakyat, ini mengandung arti bahwa rakyat ........
A. menetapkan hukum negara pada posisinya
B. menjalankan pemerintahan negara
C. memilih dan mengangkat presiden
D. pemegang kedaulatan melalui wakil-wakilnya
E. dapat bertindak sekehendak hatinya
Jawaban : D

58.   Negara kita menganut teori pembagian kekuasaan, hal itu terbukti dengan adanya
kerjasama ........
A. MPR dan DPR dalam menetapkan Undang-undang
B. DPR dan BPK dalam penilaian terhadap pemerintah
C. Presiden dan MA dalam pemberian gaji,
D. Presiden dan DPR dalam membuat Undang-undang
E. Presiden dan DPA dalam konsultasi
Jawaban : D

59.   Salah satu nilai luhur hukum yang penting dalam kehidupan masyarakat adalah .......
A. keadilan hukum D. supremasi hukum
B. kepastian hukum E. fungsi hukum
C. kegunaan hukum
Jawaban : B

60.   Kegunaan hukum dalam kehidupan masyarakat adalah untuk menciptakan ........


A. keadilan masyarakat D. ketertiban masyarakat
B. ketenangan masyarakat E. kedamaian masyarakat
C. kesejahteraan masyarakat
Jawaban : D

LATIHAN 7

1.   Perbuatan yang menempatkan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan


pribadi atau golongan merupakan pengamalan sila persatuan Indonesia contohnya
adalah ........
A. melaksanakan tugas dalam masyarakat dengan penuh disiplin
B. bercita-cita menjadi anggota ABRI supaya bisa membela negara
C. mengikuti jejak para pahlawan bangsa dalam membela Negara
D. melaksanakan hak dan kewajiban dalam hidup sehari-hari
E. mengikuti wajib militer demi membela tanah air
Jawaban : C

2.   Orde Baru bangkit dengan tekad .........


A. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekwen
B. koreksi terhadap tingkah laku orde lama yang tidak baik
C. mengadakan penelitian terhadap hambatan pembangunan
D. mempertahankan nilai-nilai 45 yang menunjang pembangunan
E. berjuang menegakkan dan mempertahankan pembangunan
Jawaban : A

3.   Pengertian kebudayaan adalah .......


A. segala hasil cipta rasa dan karya manusia
B. hasil ciptaan manusia yang bersifat estatik
C. segala cipta dan karya manusia yang bermutu
D. segala hasil ciptaan manusia yang bermanfaat
E. segala karya manusia yang menimbulkan seni
Jawaban : A

4.   Contoh unsur kebudayaan asing yang memperkuat kebudayaan nasional diantaranya


yaitu ..........
A. cara hidup dengan gaya modern
B. sarana pendidikan modern
C. ilmu pengetahuan dan teknologi komputer
D. nilai-nilai yang berada satu tempat
E. penghambatan budaya internasional
Jawaban : B

5.   Pengertian Wawasan Nusantara yaitu .......


A. cara pandang bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan
Pancasila dan UUD 1945
B. bangsa Indonesia berpandang bahwa diri dan sekitarnya berdasar kepada Pancasila
C. cara bangsa Indonesia memandang alam sekitarnya berdasarkan UUD 1945
D. pandang bangsa Indonesia yang berdasarkan Pancasila kepada UUD 1945.
E. pandangan bangsa Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945
Jawaban : A

6.   Ancaman terhadap satu pulau hakekatnya merupakan ancaman terhadap seluruh


bangsa dan negara. Ini merupakan salah satu perwujudan wawasan nusantara sebagai
satu kesatuan dalam bidang .........
A. politik D. ekonomi
B. sosial E. hankam
C. budaya
Jawaban : E

7.   Dengan ketahanan nasional yang mantap bangsa Indonesia diharapkan dapat ..........
A. mengatasi pengaruh ideologi asing yang tidak sesuai dengan Pancasila
B. mengatasi segala hambatan, tantangan ancaman baik yang datang dari dalam
maupun luar
C. mempertahankan negara apabila ada serangan musuh dari negara lain
D. meningkatkan pembangunan bidang ekonomi untuk kesejahteraan rakyat
E. melanjutkan pelaksanaan pemerintahan negara yang dapat melindungi rakyat
Jawaban : B

8.   Contoh peranan pemuda dalam merebut kemerdekaan bangsa adalah .......


A. membuat perkumpulan-perkumpulan pemuda di seluruh Indonesia
B. mengadakan gerilya melawan penjajah dengan serentak
C. mengajak seluruh masyarakat untuk melawan penjajah
D. mempelajari kekuatan penjajah secara diam-diam
E. mempersiapkan teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia
Jawaban : C

9.   Syarat hak dipilih dalam pemilu yaitu .......


A. Berumur 17 tahun dan sudah menikah
B. diusulkan oleh organisasi peserta pemilu
C. dapat berbahasa Indonesia dengan baik
D. dapat mendahulukan kepentingan golongan
E. setia kepada Pancasila dan UUD 1945
Jawaban : B

10.   Peranan pemuda pada masa pembangunan perlu diwujudkan dalam kegiatan-


kegiatan.......
A. pecinta alam untuk melestarikan lingkungan hidup
B. mengumpulkan modal untuk berusaha bila telah berkeluarga
C. mencari pengalaman dengan cara magang di perusahaan
D. mengembangkan bakat dan menuntut ilmu pengetahuan
E. membantu orang tua dalam usaha dan upayanya
Jawaban : D
11.   Salah satu norma dasar dalam mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara
adalah .......
A. Dekrit presiden 5 Juli 1959
B. Ketetapan MPRS No.XX/MPRS/1966
C. Surat Perintah 11 Maret 1966
D. Ketetapan MPR No. II/MPR/1978
E. Ketetapan MPR No. IX/MPR/1978
Jawaban : D

12.   Ciri khas demokrasi Pancasila yaitu .......


A. pemilihan kepala Desa secara langsung
B. pemilu dilaksanakan dengan asas Luber
C. kesepakatan Nasional mempertahankan Pancasila
D. mempunyai lembaga-lembaga Negara yang representatif
E. hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
Jawaban : E

13.   Contoh perbuatan yang dilandasi kesadaran hukum ialah.......


A. tolong menolong dalam hidup D. bermusyawarah untuk mufakat
B. belajar dan bekerja keras E. tidak bergaya hidup mewah
C. tertib di jalan raya
Jawaban : C

14.   Contoh bahwa kekuasaan dalam negara Republik Indonesia dibatasi oleh hukum
yaitu.......
A. Indonesia adalah negara yang berdasarkan konstitusi
B. lahirnya UU No. 8 Tahun 1981 tentang KUHP
C. Presiden tidak dapat membubarkan DPR
D. kekuasaan Kepala Negara adalah tidak tak terbatas
E. Presiden dibantu oleh menteri-menteri
Jawaban : B

15.   Pancasila berfungsi sebagai sumber dari segala sumber hukum, erat hubungannya
dengan Pancasila sebagai ..........
A. pandangan hidup bangsa D. dasar negara Republik Indonesia
B. kepribadian bangsa E. jiwa bangsa Indonesia
C. perjanjian luhur bangsa
Jawaban : D

16.   Salah satu tujuan dibentuknya ASEAN adalah .......


A. memajukan studi tentang ASIA Tenggara
B. meningkatkan hubungan regional
C. menjamin kelestarian anggota
D. meningkatkan ketahanan nasional
E. menjernihkan hubungan keanggotaan
Jawaban : A

17.   Makna yang terkandung dalam pasal 1 ayat 2 UUD 1945 yaitu majelis .....
A. merupakan penjelmaan kedaulatan rakyat
B. menetapkan UUD dan GBHN
C. memilih Presiden dan wakil Presiden
D. bersidang sedikitnya sekali dalam 5 tahun
E. terdiri atas anggota DPR, utusan daerah, golongan
Jawaban : A

18.   Contoh rasa bangga bangsa Indonesia terhadap pelaksanaan Konferensi Asia Afrika
yaitu .....
A. nama bangsa Indonesia menjadi populer
B. dapat membuat keputusan bersama
C. hampir seluruh negara yang diundang menghadiri
D. berakhirnya penjajahan bangsa Asia Afrika
E. berhasil menyelenggarakan konferensi dengan aman
Jawaban : E

19.   Salah satu tujuan diadakan Konferensi Asia Afrika di Bandung adalah .......
A. membahas kepentingan keamanan bangsa Asia Afrika
B. meninjau kedudukan bangsa lain di negara Asia Afrika
C. membicarakan masalah sosial
D. membahas kerjasama bidang hukum untuk negara Asia
E. membicarakan masalah batas wilayah antar negara
Jawaban : A

20.   Sebagai contoh usaha PBB membatasi penggunaan senjata nuklir adalah.......


A. persetujuan pembatasan senjata strategis Amerika Serikat
B. persetujuan larangan penggunaan senjata nuklir dalam perang
C. usaha penghancuran senjata nuklir Irak yang kalah perang
D. persetujuan non proliferasi senjata atom
E. larangan percobaan peledakan senjata atom di bawah tanah
Jawaban : C

21.   Contoh jasa penting pernah diberikan Perserikatan Bangsa-Bangsa terhadap Indonesia


adalah ....
A. membantu dana untuk pembangunan Indonesia
B. pengembalian Irian Barat ke Wilayah Indonesia
C. Indonesia pernah menjadi ketua Majelis Umum PBB
D. bergabungnya pasukan Garuda dengan PBB
E. mengizinkan Indonesia menyelenggarakan KTT non-blok
Jawaban : B

22.   Contoh perkembangan teknologi  yang dapat merusak lingkungan hidup adalah .......


A. penggunaan pupuk kimia pada tanaman
B. penebangan hutan dengan mesin canggih
C. armada pukat harimau menguras ikan-ikan
D. penggunaan zat kimia yang tidak terkendali
E. pendirian pabrik yang menimbulkan limbah
Jawaban : D

23.   Salah satu pengertian pokok demokratis adalah .......


A. suatu pemerintahan yang melindungi hak asasi
B. adanya hak-hak asasi manusia dalam hukum dasarnya
C. dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat
D. kekuasaan rakyat yang didelegasikan pada wakilnya
E. dalam sistem pemerintahan negara, rakyat diikutkan
Jawaban : C

24.   Suatu kerjasama antar pemeluk agama untuk mewujudkan kemakmuran bersama


dengan cara ..........
A. mendirikan koperasi unit desa
B. mendirikan Balai Latihan Kerja
C. mendirikan Badan Usaha Milik Negara
D. membuka lahan baru untuk pertanian
E. memperbanyak lapangan kerja
Jawaban : A

25.   Contoh manfaat pemeliharaan hutang bagi kehidupan manusia yaitu .......


A. mencegah terjadinya erosi dan banjir
B. sumber-sumber air dan sungai terpelihara
C. hutan terpelihara dengan baik
D. penebangan kayu secara rutin dan teratur
E. terpeliharanya hutan sebagai sumber alam
Jawaban : A

26.   Peran serta siswa dalam pembangunan bangsa dan negara adalah .......
A. menerima warisan nilai-nilai luhur bangsa Indonesia
B. belajar giat dan mengamalkan segala ilmu bagi kepentingan bangsa
C. melaksanakan tugas sesuai dengan bidang dan kemampuan
D. mensyukuri hasil perjuangan para pendahulu bangsa Indonesia
E. bersikap idealis dan berusaha menempuh jalan pintas berusaha
Jawaban : B

27.   Sasaran pembangunan pada Pelita lima antara lain adalah ......


A. meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh rakyat
B. politik dan pertahanan keamanan yang makin maju
C. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
D. meningkatkan taraf hidup masyarakat pedesaan
E. membangun rumah sederhana di seluruh Indonesia
Jawaban : A
28.   Salah satu ciri positif demokrasi ekonomi Indonesia ialah .......
A. pengakuan hak asasi manusia yang didasarkan pada keseimbangan
B. adanya konsep kebersamaan dan kekeluargaan dalam segala status
C. warga negara dapat memiliki pekerjaan yang dikehendaki serta yang layak
D. adanya konsep ke bersamaan, kekeluargaan dalam kegotong-royongan
E. persamaan hak setiap warga negara dalam bidang hukum dan pemerintahan
Jawaban : A

29.   Contoh manfaat kehidupan dalam suasana kekeluargaan dan kegotongroyongan


adalah.......
A. dapat minta bantuan kepada orang lain
B. dapat mencukupi keperluan hidup
C. terciptanya persatuan dan kesatuan.
D. menghemat biaya hidup sehari-hari
E. selalu mengetahui masalah orang lain
Jawaban : C

30.   Unsur trilogi pembangunan yang erat kaitannya dengan pelaksanaan Pelita V


adalah .......
A. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
B. keamanan nasional yang kuat dan dinamis
C. kemantapan penyebaran pembangunan di daerah
D. ketahanan nasional yang kuat dan tangguh
E. disiplin nasional yang tinggi mantap
Jawaban : A

31.   Salah satu tugas MPR menurut UUD 1945 yaitu .......


A. meminta pertanggungjawaban Presiden
B. membuat putusan-putusan dalam sidang umum
C. mengubah UUD 1945 jika dikehendaki rakyat
D. mengawasi pelaksanaan tugas Presiden sebagai mandataris
E. menetapkan Undang-undang Dasar dan Garis-garis Besar Haluan Negara
Jawaban : E

32.   Untuk memurnikan Pancasila sebagai dasar negara, maka dikeluarkan INPRES .......
A. Nomor 10 tahun 1968 D. Nomor 13 tahun 1968
B. Nomor 11 tahun 1968 E. Nomor 14 tahun 1968
C. Nomor 12 tahun 1969
Jawaban : A

33.   Dasar hukum kepercayaan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa tercantum
dalam Pembukaan UUD 1945 yaitu Alinea ke ..........
A. pertama dan kedua D. dua dan empat
B. dua dan ketiga E. pertama dan ketiga
C. ketiga dan keempat
Jawaban : C

34.   Akibat pencemaran udara di berbagai tempat terutama di daerah perkotaan di


Indonesia antara lain ........
A. terjadinya musim kemarau panjang
B. timbulnya penyakit sesak nafas
C. banyak tanaman yang gugur daunnya
D. sumber mutu air yang kurang bersih
E. berkurangnya jenis satwa serangga
Jawaban : B

35.   Sikap kerjasama dalam masyarakat yang sesuai dengan nilai-nilai luhur Pancasila
adalah ..........
A. mentaati ajaran agama yang dianut
B. selalu terbuka kepada semua orang
C. hormat menghormati sesama umat manusia
D. menghormati orang yang tua dari kita
E. bekerja keras untuk hidup masa depan
Jawaban : C

36.   Bentuk kerjasama dengan negara tetangga dalam memelihara perdamaian dunia


yaitu ..........
A. SEATO (South East Asia Treaty Organization)
B. NON BLOK (Negara-negara yang tidak memihak)
C. IGGI (Inter Governmental Group Indonesia)
D. ASEAN (Association of South East Asian Nations)
E. OPEC (Organization of Petrolium Exporting Countries)
Jawaban : D

37.   Alasan penting dilaksanakan kerjasama dengan bangsa lain ialah untuk ..........
A. mengembangkan kekuasaan dan pengaruh
B. mencari pendukung dari negara lain
C. ketertiban dan perdamaian dunia
D. mengelompokkan negara-negara maju
E. pengembangan senjata nuklir
Jawaban : C

38.   Salah satu contoh peran serta siswa dalam pembangunan untuk mengisi kemerdekaan
adalah ..........
A. melanjutkan sekolah hingga mencapai sarjana
B. menjadikan dirinya sebagai tenaga ahli
C. ikut memberantas segala bentuk penyelewengan
D. menghayati dan mengamalkan Pancasila
E. bekerja keras, rajin belajar dan jujur
Jawaban : E
39.   Contoh perbuatan menghormati hak asasi manusia dalam pergaulan sehari-hari ..........
A. menghormati orang tua D. suka membantu orang lain
B. sopan dalam perilaku E. tidak bergaya hidup mewah
C. suka bekerja keras
Jawaban : E

40.   Salah satu contoh pelaksanaan hak asasi warga negara yang diatur dalam UUD 1945
ialah ..........
A. dijaminnya kebebasan yang seluas-luasnya
B. hak setiap orang untuk mendirikan partai politik
C. hak warga negara untuk bekerja dalam pemerintahan
D. segala kegiatan perekonomian dikendalikan negara
E. persamaan kedudukan dalam hukum dan pemerintahan
Jawaban : E

41.   Landasan hukum politik luar negeri Republik Indonesia dalam Pembukaan UUD 1945
terdapat dalam alinea ..........
A. pertama dan kedua D. keempat dan pertama
B. kedua dan ketiga E. pertama dan ketiga
C. ketiga dan keempat
Jawaban : D

42.   Politik luar negeri yang bebas dan aktif contohnya ..........


A. ikut bergabung sebagai kelompok G 15
B. menjadi kelompok G 7
C. aktif dalam organisasi OPEC
D. membantu menyelesaikan masalah Kamboja
E. membantu negara yang mengalami kelaparan
Jawaban : D

43.   Demokrasi Pancasila mencerminkan wajah demokrasi Indonesia yang bersumber


pada.......
A. adat istiadat seluruh suku Bangsa di Indonesia
B. kebiasaan hidup bangsa Indonesia yang baik
C. norma kesusilaan budaya bangsa Indonesia
D. tata nilai sosial budaya bangsa Indonesia
E. peraturan perundangan yang berlaku
Jawaban : C

44.   Salah satu dasar pertimbangan dibentuk ASEAN ialah ........


A. memelihara kepribadian nasional masing-masing anggotanya
B. mendorong campur tangan dari luar dalam menciptakan stabilitas
C. meningkatkan pertahanan melalui kerjasama militer
D. memajukan kerjasama politik dalam rangka menghadapi pengaruh luar
E. menghadapi pengaruh kekuatan negara-negara besar dan maju
Jawaban : A
45.   Salah satu contoh manfaat teknologi bagi kehidupan manusia dalam bidang
ekonomi .......
A. menyediakan tempat latihan kerja
B. mewujudkan struktur ekonomi yang seimbang
C. dapat mempertinggi produksi dalam negeri
D. penggunaan tenaga manusia berkurang
E. mempercepat transport barang dagangan
Jawaban : B

LATIHAN 8

1.   Keikutsertaan siswa dalam pembangunan nasional yaitu.......


A. belajar dengan giat, rajin dan berdisiplin
B. berdoa setiap saat kepada Allah
C. tidak melakukan perbuatan tercela
D. tidak berbuat subversi terhadap bangsa
E. mematuhi semua peraturan yang berlaku
Jawaban : A

2.   Alasan pentingnya asas dekonsentrasi dan desentralisasi dalam pemerintahan di daerah


adalah .......
A. asas demokrasi dan desentralisasi sama-sama penting
B. kedua asas tersebut telah ditetapkan dalam undang-undang
C. kedua asas tersebut telah ditetapkan dalam undang-undang
D. agar berdaya guna dan berhasil guna dalam penyelenggaraan pemerintahan
E. agar pemerintah daerah membiayai daerahnya sendiri
Jawaban : D

3.   Gubernur Kepala Daerah tingkat 1 dalam menjalankan tugasnya bertanggung jawab


kepada .......
A. Presiden melalui Menteri Dalam Negeri
B. DPRD Tingkat II sebagai lembaga perwakilan tertinggi propinsi
C. Presiden melalui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah tingkat I
D. Menteri Dalam negeri bertanggung jawab pada pelaksanaan pemerintah daerah
E. Presiden secara langsung yang bertanggung jawab
Jawaban : A

4.   Segala keputusan yang diambil harus selalu dapat dipertanggung jawabkan secara .......
A. moral kepada bangsa dan negara
B. nasional kepada bangsa dan negara
C. moral dan nasional kepada bangsa
D. Universal kepada umat manusia
E. moral kepada Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : E
5.   Demokrasi Pancasila bersumber kepada .......
A. asas demokrasi modern D. tata nilai budaya bangsa Indonesia
B. kehendak golongan terbanyak E. keinginan dan perkembangan rakyat
C. norma yang selalu berkembang
Jawaban : D

6.   Alasan bahwa MPR melaksanakan tugasnya untuk kepentingan rakyat, karena MPR
adalah ........
A. lembaga permusyawaratan dan perwakilan rakyat
B. pelaksana kedaulatan rakyat
C. lembaga tertinggi negara
D. pemegang kekuasaan tertinggi dalam negara
E. penyelenggara pemerintahan tertinggi dalam negara
Jawaban : B

7.   Wewenang MPR dalam pembangunan adalah ........


A. menentukan bidang-bidang pembangunan menurut skala prioritas
B. memberikan rangsangan bagi daerah-daerah tertinggal
C. meneliti pos-pos penerimaan negara untuk pembangunan
D. mengawasi Anggaran Pendapatan dan Belanja negara
E. menetapkan Garis-garis Besar Haluan Negara
Jawaban : A

8.   Bukti bahwa Indonesia adalah negara yang berdasarkan sistem konstitusi yaitu........
A. Presiden bertanggung jawab kepada DPR
B. Negara Republik Indonesia berdasar kepada undang-undang
C. Presiden melaksanakan kekuasaan berdasarkan UUD
D. Pemilu bertujuan memilih Presiden
E. menetapkan Garis-garis Besar Haluan Negara
Jawaban : C

9.   Hakekat pembangunan nasional adalah membangun manusia Indonesia seutuhnya dan


masyarakat Indonesia seluruhnya, ini mengandung arti bahwa ........
A. Masyarakat bertanggung jawab penuh terhadap pembangunan nasional
B. membentuk manusia yang mampu hidup tanpa bergantung orang lain
C. pembangunan hanya diprioritaskan di bidang ekonomi dan sosial budaya
D. manusia Indonesia mendapat tempat terhormat dalam pembangunan
E. pembangunan meliputi bidang material dan spiritual untuk seluruh rakyat Indonesia
Jawaban : E

10.   Perbuatan warga negara yang didasari oleh kesadaran hukum adalah ...
A. membentuk lembaga-lembaga bantuan hukum
B. melaksanakan kekuasaan dan keputusan hakim
C. membawa SIM bila mengendarai kendaraan bermotor
D. menjadi hakim sendiri bila terpaksa
E. mewujudkan kepastian hukum dalam masyarakat
Jawaban : E

11.   Alasan bahwa keberhasilan pembangunan ditentukan oleh peran serta setiap warga
negara karena .......
A. warga negara adalah subyek dan obyek pembangunan bangsa dan negara
B. program pembangunan dibuat oleh wakil rakyat dalam perwakilan
C. kesadaran hukum warga negara memperlancar pembangunan nasional
D. keberhasilan pembangunan adalah hasil karya rakyat sendiri
E. mewujudkan kepastian hukum dalam masyarakat
Jawaban : A

12.   Dalam pelaksanaan demokrasi ekonomi, tujuan pemungutan pajak adalah untuk .......
A. meningkatkan pendapatan masyarakat
B. meningkatkan kesejahteraan rakyat
C. kepentingan pusat dan pemerintah daerah
D. membantu negara-negara berkembang
E. meningkatkan golongan ekonomi lemah
Jawaban : B

13.   Contoh penerapan asas pemerataan dalam pembangunan nasional ialah dengan


pemerataan .......
A. pembangunan di bidang industri D. hasil dibidang teknologi
B. wajib pendidikan dasar 9 tahun E. pembangunan di bidang sosial
C. pendapatan perkapita
Jawaban : B

14.   Salah satu contoh bentuk kesadaran hukum warga negara dalam kehidupan sehari-hari
adalah ........
A. berusaha untuk tidak melakukan kejahatan
B. berusaha melaksanakan ketertiban masyarakat
C. berusaha untuk tidak membuat keresahan dalam masyarakat
D. bersedia menerima penyuluhan hukum di daerah
E. mematuhi dan menaati rambu-rambu lalu lintas
Jawaban : C

15.   Salah satu peranan pemuda dalam merebut kemerdekaan yang paling menonjol
adalah .......
A. mendirikan organisasi kepemudaan
B. menyelenggarakan kongres pemuda
C. memelopori pemberontakan melawan Belanda
D. memelopori perjuangan melawan Jepang
E. memegang peranan penting saat detik-detik Proklamasi
Jawaban : B

16.   Peranan siswa dalam bidang pendidikan adalah .......


A. berpartisipasi dalam usaha memajukan pendidikan
B. aktif dalam kegiatan Organisasi Siswa Intra Sekolah
C. belajar dengan giat, rajin dan tekun
D. melaksanakan program pemerintah dalam bidang pendidikan
E. memasyarakatkan wajib belajar 9 tahun
Jawaban : D

17.   Jika negara dalam keadaan bahaya, maka sikap Anda adalah .......
A. pergi ke tempat yang lebih aman
B. memberi perlindungan kepada keluarga
C. mendaftar sebagai pegawai sipil ABRI
D. siap sedia untuk turut membela negara
E. menunggu sampai dipanggil negara
Jawaban : D

18.   Alasan perlunya pembinaan generasi muda dengan baik adalah, bahwa pemuda .......
A. sebagai generasi penerus cita-cita bangsa
B. harapan bangsa masa depan
C. harus berjiwa patriotisme
D. harus bersifat nasionalisme
E. harus memahami organisasi negara
Jawaban : A

19.   Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara yang menguasai hajat hidup orang
banyak dikuasai oleh negara karena .......
A. negara berusaha meningkatkan sumber pendapatan
B. pemerintah menguasai cabang-cabang produksi
C. badan usaha milik negara terus dikembangkan
D. adanya kerjasama pemerintah dengan usaha swasta
E. hasil-hasil produksi dapat dinikmati seluruh rakyat
Jawaban : E

20.   Pemerintah Indonesia anti terhadap penjajahan, hal ini disebabkan ........


A. terdapat dalam pembukaan UUD 1945
B. bangsa Indonesia pernah mengalami penjajahan
C. tidak sesuai dengan harkat dan martabat manusia
D. penjajahan banyak menelan biaya dan nyawa
E. penjajahan dibenci oleh semua umat manusia
Jawaban : C

21.   Bentuk kerjasama antar pemeluk agama yang berbeda sesuai dengan nilai-nilai
Pancasila adalah .......
A. mempelajari semua agama yang ada di Indonesia
B. memberikan nasehat keagamaan kepada orang lain
C. menekuni semua ajaran agama yang ada
D. mengembangkan agama kita sendiri
E. suka memberi pertolongan kepada orang lain
Jawaban : E

22.   Toleransi kehidupan umat beragama mempunyai arti bahwa.........


A. memahami semua ajaran agama yang ada
B. merayakan hari besar agama kita sendiri
C. menghormati orang lain beribadah menurut agamanya
D. memperkenalkan agama kepada orang lain
E. ikut mengembangkan agama yang kita yakini
Jawaban : C

23.   Salah satu hikmah memperingati hari-hari besar agama di Indonesia adalah .......
A. untuk menghayati kebesaran Tuhan Yang Maha Esa
B. untuk meningkatkan persatuan antar umat beragama
C. mempererat hubungan umat seagama
D. menunjukkan dirinya sebagai pemeluk agama
E. meningkatkan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : E

24.   Contoh sikap saling menghormati dan bekerjasama antar pemeluk agama adalah.......
A. membantu umat beragama membangun rumah ibadahnya
B. tidak mengganggu umat beragama lain yang sedang beribadah
C. menjalankan diskusi untuk mendalami ajaran agama yang dianut
D. membiarkan umat beragama lain mengembangkan agamanya
E. memberi kebebasan berpendapat tentang ajaran agama lain
Jawaban : B

25.   Manfaat yang dapat diperoleh dari sikap saling menghormati antar pemeluk agama
adalah.........
A. terciptanya kesempatan untuk menjalankan ibadah menurut agamanya sendiri
B. terciptanya suasana yang tenang, damai dan tenteram dalam masyarakat
C. menjalin kerjasama dengan pemeluk lain dalam masyarakat
D. terjaminnya kebebasan seseorang dalam memilih agama
E. kehidupan beragama di tanah air makin berkembang baik
Jawaban : B

26.   Salah satu bukti peran serta Indonesia dalam memelihara perdamaian dunia
adalah .......
A. keterlibatan Indonesia sebagai anggota Gerakan Non Blok
B. dianutnya politik luar negeri yang bebas dan aktif
C. terciptanya stabilitas nasional yang mantap dan dinamis
D. terciptanya perdamaian di kawasan Asia Tenggara
E. kehidupan beragama di tanah air makin berkembang baik
Jawaban : E

27.   Contoh hak asasi pribadi dalam kehidupan sehari-hari adalah .......


A. memiliki sesuatu dan mengadakan perjanjian
B. memeluk suatu agama dan mengeluarkan pendapat
C. mendapatkan pendidikan dan pengajaran
D. memilih pekerjaan dan penghidupan yang layak
E. mendapatkan perlindungan hukum dari pemerintah
Jawaban : D

28.   Jaminan pelaksanaan hak asasi manusia diatur dalam .......


A. Pancasila D. Ketetapan MPR
B. UUD 1945 E. Peraturan pemerintah
C. GBHN
Jawaban : B

29.   Bentuk perjuangan bangsa Indonesia sesudah Budi Utomo tahun 1908 adalah .......
A. sudah terorganisasi dengan menggunakan organisasi modern
B. Bersatu ke dalam kelompok-kelompok yang ada
C. melebur dari sifat kedaerahan menjadi suku-suku
D. bergabungnya para bangsawan dengan rakyat
E. bersifat kedaerahan yang dipimpin oleh para tokoh agama
Jawaban : A

30.   Manfaat kerjasama regional ASEAN bagi Indonesia adalah .......


A. untuk mencapai tujuan nasional
B. mewujudkan masyarakat adil dan makmur
C. meningkatkan ketahanan internasional
D. meredakan ketegangan antar negara
E. memperlancar pembangunan nasional
Jawaban : E

31.   Norma pokok demokrasi Pancasila dapat diatur dalam UUD 1945 antara lain ..........
A. Penetapan haluan negara oleh Dewan Perwakilan Rakyat
B. kekuasaan Presiden tidak tak terbatas
C. pengawasan DPR kepada pemerintah daerah
D. pelaksanaan pemilihan umum secara bertahap
E. pengujian undang-undang oleh Mahkamah Agung
Jawaban : B

32.   Menurut paham bangsa Indonesia, kebebasan yang bertanggung jawab adalah


kebebasan yang .......
A. Menghendaki adanya pengawasan dari pihak pemerintah
B. memperhatikan kepentingan dan keselamatan orang banyak
C. dapat dipertanggungjawabkan pada diri sendiri
D. memperhatikan batas-batas penghargaan terhadap orang lain
E. diselaraskan dengan kepentingan dan keselamatan pribadi
Jawaban : B

33.   Faktor penting untuk terlaksananya pembangunan nasional adalah .......


A. tersedianya modal pembangunan yang mencukupi
B. stabilitas nasional yang terpelihara
C. jumlah penduduk yang banyak
D. tenaga ahli yang cukup dan terampil
E. kekayaan alam yang melimpah
Jawaban : B

34.   Alasan pengadilan tidak boleh memihak, karena ........


A. hakim mempunyai jabatan yang bebas
B. untuk melindungi hak asasi manusia
C. sesuai dengan lambang pengadilan
D. untuk menghindari subyektifitas
E. tiap warga negara memiliki masalah hukum
Jawaban : D

35.   Salah satu ciri demokrasi Pancasila yang penting yaitu ........


A. selalu menggunakan akal yang sehat
B. prinsip untuk kepentingan bersama
C. keputusan diambil berdasar musyawarah untuk mencapai mufakat
D. memperhatikan seluruh usul-usul yang lain
E. menjunjung tinggi kedaulatan rakyat
Jawaban : C

36.   Contoh kerjasama ASEAN dalam bidang hukum adalah  .......


A. menanggulangi masalah narkotika
B. mengadakan konferensi tingkat menteri
C. memperluas kerjasama regional
D. melaksanakan ekstradisi antar anggota
E. menjamin kepentingan nasional
Jawaban : E

37.   Salah satu kepribadian bangsa Indonesia yang utama yaitu sikap .......
A. persatuan dan kesatuan bangsa
B. toleransi antar umat beragama
C. percaya dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
D. nasionalisme dan patriotisme yang tinggi
E. menghargai harkat dan martabat manusia
Jawaban : C

38.   Contoh peranan gerakan Non Blok dalam perdamaian dan keamanan internasional
adalah .......
A. Upaya meredakan ketegangan di dunia supaya tercipta perdamaian
B. Tidak memihak kepada salah satu kekuatan yang ada di dunia
C. berusaha menjadi penengah supaya tidak terjadi bentrokan senjata
D. berusaha membantu gerakan kemerdekaan bangsa-bangsa lain
E. menolong sesama negara yang merdeka mempertahankan negaranya
Jawaban : B

39.   Alasan setiap warga negara berhak mendapatkan perlakuan yang sama dalam hukum
karena ........
A. hukum mengatasi segala kepentingan masyarakat
B. hukum satu-satunya alat untuk menegakkan keadilan
C. sumber kekuasaan negara adalah hukum
D. warga negara yang bersalah mendapat hukuman yang sama
E. hukum berfungsi untuk mencapai kesejahteraan dan keadilan
Jawaban : E

40.   Tujuan dibentuknya kelompok negara Non Blok antara lain adalah.......


A. mempertahankan perdamaian dan keamanan internasional
B. memajukan persahabatan antar bangsa
C. membicarakan masalah ekonomi sosial budaya
D. tidak campur tangan terhadap urusan negara lain
E. ingin mencegah pertentangan yang mengarah pada peperangan
Jawaban : E

41.   Salah satu usaha PBB untuk mengatasi masalah lingkungan hidup adalah  .......
A. mencegah penangkapan satwa langka
B. mencegah peledakan bom nuklir
C. memberantas kemiskinan dan kebodohan
D. meningkatkan produksi minyak bumi
E. meningkatkan pertanian dengan sistem intensifikasi
Jawaban : E

42.   Salah satu contoh usaha PBB yang penting untuk umat manusia adalah .......
A. menyelesaikan masalah Indonesia-Belanda
B. menyelesaikan masalah India-Pakistan soal Khasmir
C. mengirim bantuan makanan ke Bosnia
D. Menyelesaikan masalah Apartheid di Afrika Selatan
E. mengirimkan pasukan perdamaian ke Kamboja
Jawaban : A

43.   Tujuan utama Proklamasi Kemerdekaan bangsa Indonesia 17 Agustus 1945


adalah .......
A. melepaskan diri dari belenggu penjajah
B. menyejajarkan Indonesia dengan bangsa lain
C. mewujudkan masyarakat adil dan makmur
D. kembali pada kejayaan bangsa Indonesia
E. mendirikan negara Indonesia yang merdeka
Jawaban : A

44.   Sikap yang harus selalu dibina dan dikembangkan dalam mengisi kemerdekaan
Indonesia adalah .......
A. bertanggung jawab atas milik negara
B. merasa ikut memiliki kepentingan bangsa dan negara
C. menggunakan hak milik yang berfungsi sosial
D. menjaga kepentingan bangsa dan negara
E. ikut melestarikan lingkungan hidup
Jawaban : B

45.   Contoh salah satu manfaat asas kekeluargaan ialah .......


A. mengutamakan kepentingan golongan
B. tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
C. selalu mengendalikan diri dengan baik
D. memungkinkan kita untuk berbuat bebas
E. hidup dengan tenang, serasi dan seimbang
Jawaban : B

LATIHAN 9

1.   Pengaruh kesenjangan dibidang ekonomi terhadap Ketahanan Nasional antara lain .......
A. munculnya konglomerat sebagai penguasa ekonomi
B. menurunnya produktifitas kerja karena tuntutan hidup
C. hilangnya solidaritas sosial dalam memperjuangkan kepentingan bersama
D. akan timbul gejolak-gejolak negatif dan sosial
E. memudahkan pengaruh asing masuk ke Indonesia.
Jawaban : C

2.   Usaha pemerintah untuk mempertahankan Pancasila dan UUD 1945 tercermin dalam
wewenang ......
A. MPR tidak berkehendak untuk merubah Pancasila dan UUD 1945
B. MPR tidak memiliki wewenang untuk merubah UUD
C. Presiden melaksanakan politik luar negeri bebas aktif
D. DPR dan pemerintah bekerjasama membuat UU
E. UUD 1945 tidak dapat dirubah oleh anggota DPR
Jawaban : A

3.   Peran serta siswa dalam pembangunan untuk mengisi kemerdekaan diwujudkan dalam
bentuk ....... .
A. ikut aktif dalam setiap kegiatan yang disediakan sekolah
B. membantu pelaksanaan program pembangunan desa tertinggal
C. belajar yang rajin, ulet serta berdisiplin tinggi
D. mengikuti pelajaran dan mengerjakan tugas dengan baik
E. selalu berpartisipasi dalam segala kegiatan di masyarakat
Jawaban : C

4.   Salah satu budaya Indonesia yang menjadi kebanggaan kita adalah ......
A. banyaknya bangunan kuno di Indonesia yang bernilai sejarah
B. kemegahan dan keindahan Monumen Nasional
C. kemampuan generasi muda dalam menciptakan teknologi tepat guna
D. bangunan Candi Borobudur yang menjadi salah satu keajaiban dunia
E. keberhasilan IPTN untuk memproduksi pesawat terbang CN 250
Jawaban : D

5.   Salah satu makna yang terkandung dalam memperingati hari-hari besar nasional adalah
......
A. Untuk mengetahui pahlawan bangsa
B. meningkatkan kewaspadaan nasional
C. menumbuhkan rasa Persatuan dan kesatuan
D. memperkuat kepribadian nasional
E. memperkuat rasa persatuan dan kesatuan
Jawaban : E

6.   Salah satu asas pokok demokrasi dalam kehidupan bangsa Indonesia adalah ......
A. wewenang DPR. untuk ikut campur dalam kekuasaan pemerintah
B. wewenang MPR untuk memberikan mandat kepada Presiden
C. adanya kekuasaan pemerintah untuk membuat Undang-Undang
D. adanya lembaga-lembaga tinggi negara
E. adanya partisipasi dan dukungan rakyat
Jawaban : E

7.   Contoh pelaksanaan mobilisasi umum yang pernah diadakan di Indonesia adalah


dalam ......
A. menumpas pemberontakan G 30 S/PKI
B. pembebasan Irian Barat dari kekuasaan Belanda
C. konfrontasi dengan negara Malaysia
D. rongrongan terhadap Timor-Timur
E. menggerakkan rakyat untuk menghancurkan DI/ TII
Jawaban : B

8.   Perbuatan untuk memelihara lingkungan antara lain ialah ......


A. memanfaatkan sungai untuk keperluan
B. menebang kayu di hutan sesuai dengan aturan yang berlaku
C. menggempur tanah bukit sebanyak-banyaknya
D. membuang sampah ke tempat yang jauh dari rumah
E. menyalurkan limbah ke arah sungai yang besar
Jawaban : B

9.   Salah satu tujuan APEC (Asia Pacific Economic Cooperation) sesuai dengan Deklarasi
Bogor tahun 1994 antara lain ...
A. memajukan pertahanan dan keamanan
B. membantu negara-negara yang sedang berkembang
C. mempercepat pertumbuhan ekonomi, sosial budaya
D. mempunyai program bersama menuju sistem perdagangan bebas
E. membantu perekonomian negara anggota
Jawaban : D

10.   Contoh perlindungan yang sama terhadap hak asasi warga negara dalam bidang hukum
antara lain.........
A. persamaan hak untuk mendapatkan kedudukan dalam pemerintahan
B. kebebasan membela diri di pengadilan dan didampingi pembela
C. kebebasan seluas-luasnya mengajukan tuntutan di pengadilan
D. persamaan hak untuk mendapatkan grasi dari Presiden
E. persamaan kewajiban untuk tunduk dan taat kepada hukum
Jawaban : A

11.   Salah satu contoh usaha yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan para
penguasa kecil antara lain ....
A. memberikan kredit investasi kecil (KIK)
B. mempermudah memperoleh kredit
C. menyediakan modal dasar bagi Pengusaha lemah
D. memberikan kemudahan untuk membuka usaha
E. bantuan untuk desa tertinggal
Jawaban : A

12.   Indonesia mendukung terbentuknya kerjasama ASEAN, dengan alasan ......


A. untuk memelihara perdamaian dan stabilitas regional diantara negara-negara Asia
Tenggara
B. untuk memajukan kerjasama yang aktif dan saling membantu dalam kepentingan
bersama
C. bangsa Indonesia berpendirian bahwa masalah Asia hendaklah dipecahkan oleh
bangsa Asia sendiri
D. saling memberikan bantuan dalam bentuk fasilitas latihan dan penelitian dalam
lingkungan pendidikan dan tehnik.
E. Negara-negara Asia Tenggara bertekad menjamin stabilitas dan keamanan dalam
menghadapi campur tangan dari luar
Jawaban : A

13.   Hansip sebagai kekuatan rakyat, mempunyai tugas pokok .....


A. kekuatan bantuan tempur
B. menjaga keamanan masyarakat
C. menjaga ketertiban masyarakat
D. Ikut menanggulangi bencana alam
E. kekuatan inti rakyat
Jawaban : D

14.   Dalam melaksanakan hak dan kewajiban membela negara, wanra diberi tugas
pokok .......
A. mengamankan masyarakat desa
B. sumber pokok bantuan tempur ABRI
C. kekuatan ABRI dalam waktu darurat
D. membantu rakyat dalam bencana alam
E. membantu siskamling dalam masyarakat
Jawaban : B

15.   Salah satu usaha PBB untuk menyelamatkan manusia dari ancaman perang adalah .......
A. diadakan pelucutan senjata nuklir
B. pengawasan terhadap pabrik-pabrik senjata
C. dilarangnya latihan perang oleh negara anggota
D. dilarangnya penjualan senjata antar negara
E. larangan pengiriman bahan-bahan nuklir
Jawaban : A

16.   Contoh peranan bangsa Asia-Afrika dalam mewujudkan perdamaian dunia


adalah ........
A. membentuk organisasi pertahanan Asia-Afrika
B. membangun reaktor nuklir bersama
C. mengirim bantuan militer ke negara yang sedang berperang.
D. masuk menjadi anggota salah satu blok yang ada
E. ikut meredakan perang dingin antara blok barat dan blok timur
Jawaban : E

17.   Alasan perlunya pembinaan rasa cinta tanah air, persatuan dan kesatuan bangsa
karena .......
A. adanya semboyan bhineka tunggal ika
B. kelangsungan hidup bangsa untuk mencapai tujuannya
C. keanekeragaman kepentingan dan budaya bangsa
D. rendahnya kesadaran hidup berbangsa dan bernegara
E. luasnya wilayah dan terdiri dari kepulauan
Jawaban : A

18.   Suatu bangsa tidak dapat mewujudkan tujuannya dengan baik tanpa kerjasama dan
bantuan bangsa lain dengan alasan .......
A. kesadaran keberadaannya sebagai bangsa yang sedang berkembang
B. diperlukannya bantuan kekuatan militer bangsa lain
C. setiap bangsa bertujuan menjadi negara maju
D. saling ketergantungan antar bangsa dalam memenuhi kebutuhannya
E. cita-cita mewujudkan paham kosmopolitisme
Jawaban : D

19.   Contoh bentuk perbuatan taqwa kita kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah ......
A. selalu berbuat baik kepada fakir miskin
B. selalu berbuat baik kepada fakir miskin
C. Ikut membangun tempat-tempat ibadah
D. bersikap sosial kepada semua orang
E. menghormati kebebasan beragama
Jawaban : A
20.   Dalam demokrasi ekonomi Indonesia, peranan pajak sangatlah penting terutama
untuk ......
A. membayar hutang-hutang luar negeri
B. menambah fasilitas dalam bidang pendidikan
C. membayar gaji pegawai negeri se Indonesia
D. meningkatkan kesejahteraan rakyat dan negara
E. membantu masyarakat di pedesaan
Jawaban : D

21.   Contoh urusan pemerintah pusat yang diserahkan pada pemerintah daerah atas dasar
desentralisasi adalah.........
A. pertahanan dan keamanan daerah
B. pengelolaan lingkungan hidup
C. pengelolaan pasar dan pajak daerah
D. pembiayaan pembangunan daerah
E. pembuatan gedung-gedung sekolah
Jawaban : C

22.   Tujuan Konferensi Asia-Afrika antara lain.......


A. membentuk pakta pertahanan militer
B. membendung masuknya modal asing
C. membicarakan masalah ekonomi, sosial dan budaya
D. membentengi masuknya pengaruh komunis
E. mengimbangi kekuatan blok barat dan blok timur
Jawaban : C

23.   Untuk meningkatkan pemerataan pendapatan perlu membatasi laju pertumbuhan


penduduk yang sangat pesat dengan jalan ........
A. membatasi jumlah kelahiran setiap keluarga
B. tidak diizinkan menikah dibawah usia 25 tahun
C. dikenakan pajak yang tinggi bagi keluarga besar
D. tidak memberi tunjangan kepada anak ke tiga
E. melaksanakan program keluarga berencana nasional yang baik
Jawaban : E

24.   Penggunaan hak milik perorangan tidak boleh mengganggu ketentraman umum,


contohnya .......
A. setiap warga negara bebas untuk berusaha
B. semua jenis kendaraan bebas melewati jalan umum
C. hak pemilikan tanah bersifat mutlak
D. mendirikan rumah di tepi jalan harus ada IMB
E. mendirikan pabrik di lingkungan masyarakat
Jawaban : D

25.   Keunggulan budaya Indonesia dibandingkan dengan kebudayaan asing, terletak


pada .......
A. semangat juang tinggi
B. adat-istiadat yang kuat
C. rasa kekeluargaan
D. norma agama dijunjung tinggi
E. seni sastra daerah
Jawaban : C

26.   Salah satu pengaruh kemajuan dibidang komunikasi dan transportasi adalah .......
A. Sulit mencegah terjadinya urbanisasi
B. program transmigrasi sukar terlaksana
C. penyerapan budaya sukar diseleksi
D. jati diri dapat menjadi pudar
E. hukum sukar mendapat tempat di masyarakat
Jawaban : A

27.   Contoh keberhasilan putra-putri bangsa Indonesia dalam menerapkan teknologi tinggi


adalah ........
A. berhasilnya kita menggunakan Satelit Palapa
B. telah majunya komunikasi di negara kita
C. berkembangnya industri di dalam negeri
D. ikutnya antariksawati kita dalam penjelajahan angkasa luar
E. berhasilnya IPTN menciptakan pesawat terbang CN 250
Jawaban : E

28.   Tugas pokok BPK ( Badan Pemeriksa Keuangan ) antara lain .....


A. menetapkan APBN bersama DPR
B. memeriksa keuangan negara bersama Presiden
C. mengawasi APBN bersama DPR
D. membuat rancangan keuangan negara
E. memeriksa penggunaan keuangan negara
Jawaban : E

29.   Usaha yang dilakukan pemerintah dan masyarakat untuk meningkatkan manusia secara
efektif adalah ........
A. memperluas lapangan dan kesempatan kerja
B. menyediakan modal untuk berusaha
C. membina lembaga pendidikan dan ketrampilan
D. mengirim para pemuda untuk belajar di luar negeri
E. mendirikan teknologi tepat guna di pedesaan
Jawaban : C

30.   Usaha yang dapat dilaksanakan oleh Pemerintah untuk mengurangi arus perpindahan
penduduk dari desa ke kota adalah ....
A. memusatkan pembangunan nasional ke daerah pedesaan .
B. pembangunan di segala bidang secara merata ke seluruh pelosok tanah air
C. menciptakan keseimbangan penghasilan masyarakat desa dengan kota
D. menyediakan sarana lengkap kepentingan umum di daerah pedesaan
E. melaksanakan pembangunan dengan sistem
Jawaban : B

31.   Fungsi dari Garis-garis Besar Haluan Negara adalah .......


A. untuk menjamin stabilitas nasional yang mantap
B. untuk mewujudkan masyarakat terhadap pembangunan nasional
C. memberi arah yang tepat terhadap pembangunan nasional
D. agar pembangunan sesuai dengan tuntutan zaman
E. agar hasil pembangunan dapat dinikmati secara merata
Jawaban : C

32.   Salah satu pokok pikiran yang terkandung dalam penjelasan pembukaan UUD 1945
adalah .......
A. Negara berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Pembukaan UUD 1945 tidak dapat dirubah dan diganti
C. Pembukaan UUD 1945 pernyataan Kemerdekaan Indonesia
D. Negara Indonesia menjunjung tinggi hak asasi manusia
E. Indonesia menganut politik luar negeri bebas aktif
Jawaban : A

33.   Menurut Tap MPRS NO: XX/MPRS/1966 tata urutan peraturan perundangan yang
berlaku di Indonesia adalah .....
A. Ketetapan MPR - UU/Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Keputusan,
Presiden dan peraturan-peraturan dan peraturan pelaksanaan lainnya.
B. Keputusan Presiden - Peraturan Pemerintah - UU/Peraturan Pemerintah Pengganti
Undang-Undang Inpres
C. Peraturan-peraturan, Keppres, Ketetapan MPR dan peraturan pelaksanaan lainnya
D. UUD - 1945 - Ketetapan MPR -UU/ Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-
Undang -Peraturan Pemerintah - Keputusan Presiden dan Keputusan Menteri.
E. Peraturan Pemerintah - Keputusan Presiden Undang-Undang dan Inpres
Jawaban : D

34.   Alasan koperasi perlu dibina dan diberi kesempatan yang seluas-luasnya karena .......
A. koperasi merupakan lembaga ekonomi yang paling populer
B. koperasi merupakan lembaga ekonomi yang berwatak sosial
C. anggota koperasi rata-rata adalah warganegara miskin
D. lembaga itu keberadaannya diatur dalam UUD 1945
E. badan tersebut bisa kerja sama dengan konglomerat
Jawaban : B

35.   Keberhasilan seseorang sangat ditentukan oleh disiplin pribadi, contoh.......


A. tepat waktu dalam setiap kegiatan
B. mentaati setiap peraturan yang berlaku
C. adanya semangat kreatifitas dan produktifitas dalam bekerja
D. berusaha di waktu muda dan memetik hasil di hari tua
E. selalu menempatkan kepentingan bersama diatas kepentingan pribadi
Jawaban : B

36.   Untuk menyukseskan gerakan disiplin nasional kita hendaknya .......


A. selalu patuh dan taat pada aturan yang berlaku
B. menghormati segala ketentuan yang ada
C. ikut mengawasi segala pelaksanaan aturan
D. mendukung sistem peradilan yang tegas dan jujur
E. memahami dan mengembangkan aturan yang berlaku
Jawaban : A

37.   Kebebasan harus diiringi rasa tanggungjawab untuk keselamatan bangsa dan negara
karena merupakan.......
A. perwujudan kehendak seluruh rakyat Indonesia
B. modal dasar mencapai cita-cita nasional
C. dampak sampingan pembangunan nasional
D. upaya mencapai tujuan pembangunan nasional
E. target yang ingin diwujudkan dalam pembangunan
Jawaban : B

38.   Contoh pelaksanaan politik luar negeri Indonesia bebas aktif adalah .......
A. kerjasama dengan negara maju untuk melancarkan pembangunan
B. kerjasama dengan PBB meningkatkan kecerdasan bangsa
C. membantu penyelesaian masalah negara-negara yang dilanda perang
D. kerjasama dengan PBB mengembalikan Irian Barat ke wilayah RI
E. kerjasama meningkatkan perekonomian dengan negara Selatan-Selatan
Jawaban : C

39.   DPR sebagai anggota MPR dalam hubungan tata kerja dengan Presiden sesuai aturan
yang berlaku adalah .......
A. mengawasi Presiden dalam sidang istimewa
B. meminta pertanggungjawaban Presiden dalam sidang istimewa
C. menjatuhkan Presiden kalau melanggar haluan negara
D. meminta tanggungjawab penggunaan keuangan negara
E. memberi nasihat kepada Presiden diminta atau tidak
Jawaban : A

40.   Contoh perbuatan yang didasarkan atas ketentuan hukum adalah .......


A. melaksanakan kewajiban sehari-hari dengan baik
B. mewujudkan keseimbangan antara hak dan kewajiban
C. mematuhi sopan santun dalam kehidupan sehari-hari
D. mematuhi rambu-rambu lalu-lintas di jalan raya
E. disiplin dalam kehidupan sehari-hari
Jawaban : D
41.   Salah satu ciri yang menganut asas kedaulatan rakyat adalah .......
A. adanya lembaga perwakilan pemerintah pusat di daerah
B. memiliki lembaga perwakilan rakyat seperti DPR
C. Presiden bertanggung jawab kepada DPR
D. kekuasaan dilakukan oleh rakyat
E. rakyat dan pemerintah bekerja sama dalam pembangunan
Jawaban : B

42.   Isi instruksi Presiden No. 12 tahun 1968 adalah .......


A. rancangan dasar negara Pancasila
B. memurnikan pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945
C. melaksanakan isi pasal UUD 1945
D. menetapkan Pancasila menjadi satu-satunya asas
E. tidak menafsirkan sila demi sila
Jawaban : E

43.   Negara Indonesia tidak menganut asas pemisahan kekuasaan, seperti ajaran Trias
Politika, hal ini terlihat pada ....
A. Presiden bersama MPR membuat UU
B. BPK melaporkan hasil kerjanya kepada DPR
C. Presiden bekerja sama dengan DPR dalam membuat UU
D. DPR bertanggungjawab kepada pemerintah
E. Kerja sama Presiden dan DPA dalam bidang pemerintahan
Jawaban : C

44.   Sasaran umum pembangunan jangka panjang ke dua adalah .......


A. menuju masyarakat adil dan makmur
B. terwujud manusia yang berkualitas
C. memperkukuh pertahanan nasional
D. terciptanya perekonomian yang mandiri dan handal
E. terwujudnya kehidupan masyarakat sejahtera
Jawaban : D

45.   Dasar moral bagi kehidupan berbangsa dan bernegara bagi bangsa Indonesia adalah ....
1. keanekaragaman budaya bangsa
2. adat-istiadat yang berlaku di masyarakat
3. peraturan perundang-undangan yang berlaku .
4. percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : D

LATIHAN 10

1.   Salah satu makna kehidupan yang tertib dalam masyarakat yaitu .......
A. terwujudnya suasana aman, tentram dan damai
B. tumbuhnya kesadaran untuk hidup bersama
C. adanya suasana kekeluargaan dan kegotong-royongan
D. terciptanya sikap hormat menghormati
E. terbinanya sikap ramah tamah dan toleransi
Jawaban : A

2.   Perkelahian antara siswa menyebabkan terganggunya ketertiban dan keamanan.


Oleh karena itu perlu adanya peningkatan kewaspadaan nasional yang dimulai dari
pembinaan ........
A. keluarga dalam kehidupan yang lebih baik
B. masyarakat dalam kepatuhan peraturan
C. di sekolah dengan diberikan kewaspadaan nasional
D. anak-anak diajak untuk berdisiplin seperti anggota ABRI
E. anggota keluarga dididik untuk menjadi anggota ABRI
Jawaban : A

3.   Nilai patriotisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara ialah .......


A. melakukan kegiatan untuk kepentingan masyarakat
B. membela kebenaran sesuai dengan tugasnya
C. menyumbangkan harta benda untuk membangun bangsa
D. rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
E. selalu mengenang jasa-jasa para pahlawan bangsa
Jawaban : D

4.   Contoh peran serta generasi muda dalam membina persatuan dan kesatuan bangsa
sebelum Indonesia merdeka adalah ........
A. mempelopori perjuangan melalui organisasi politik
B. melawan penjajah melalui modern
C. merintis berdirinya organisasi Budi Utomo
D. ikut serta dalam barisan pembela tanah air
E. mengikrarkan Sumpah Pemuda tahun 1928
Jawaban : E

5.   Apabila musuh menyerang wilayah Indonesia, sikap kita sebaiknya adalah .......
A. bersedia membantu jika ditugaskan pemerintah
B. menyerahkan persoalannya kepada ABRI
C. membantu ABRI karena sudah menjadi kewajiban
D. mengungsi ke tempat lain yang lebih aman
E. rela berkorban jiwa dan raga untuk mempertahankannya
Jawaban : E

6.   Peranan toleransi dalam upaya membina rasa nasionalisme yaitu .......


A. terciptanya keamanan dan ketertiban dalam masyarakat
B. dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa
C. jurang pemisah antara si kaya dan si miskin menjadi hilang
D. dapat menjalankan ibadah dengan aman dan tentram
E. pertahanan dan keamanan negara menjadi tangguh
Jawaban : B
7.   Seorang tetangga anda ada yang meninggal karena kecelakaan. Sebelumnya anda
sudah mempersiapkan acara ulang tahun. Atas kejadian tersebut tindakan yang harus
anda lakukan adalah .........
A. membatalkan acara ulang tahun sebagai ikut berduka cita
B. ulang tahun tetap dilaksanakan sesuai dengan rencana
C. pelaksanaan acara ulang tahun seperlunya saja
D. mencari tempat lain yang lebih jauh dan agar dapat bebas
E. ditunda sampai tiga hari
Jawaban : C

8.   Contoh penerapan IPTEK yang menunjang peningkatan kesejahteraan adalah ......


A. penggunaan limbah industri untuk penyubur tanaman
B. pengolahan tanah pertanian dengan menggunakan traktor
C. bahan amunisi untuk menangkap ikan di laut bebas
D. film-film yang menampilkan teknologi tinggi
E. antena parabola untuk menangkap siaran luar negeri
Jawaban : B

9.   Keunggulan demokrasi Pancasila dibandingkan dengan sistem demokrasi lain dalam


mengambil keputusan yaitu ......
A. selalu bermusyawarah untuk mencapai mufakat
B. menggunakan suara terbanyak jika musyawarah tidak tercapai
C. mengutamakan kebijaksanaan pimpinan
D. menerima semua unsur dan gagasan yang baik
E. mengutamakan kepentingan golongan yang berjasa
Jawaban : A

10.   Seorang pria mencuri dan ditangkap penduduk. Sikap kita yang sesuai dengan nilai
kemanusiaan adalah ........
A. memberi nasehat agar tidak mengulangi lagi
B. menahan di kantor kepala desa sampai ia mengaku
C. memberitahu kepada masyarakat sehingga ia dikenal
D. memberi hukuman supaya jera
E. memberi ganjaran sesuai dengan hukum yang berlaku
Jawaban : E

11.   Bangsa Indonesia yang majemuk dapat bekerjasama dalam kehidupan bermasyarakat


dan bernegara, karena ........
A. berasal dari nenek moyang yang satu
B. memiliki satu pemerintah yang sah
C. memiliki persamaan nasib, tujuan, dan cita-cita
D. memiliki satu bahasa dan budaya
E. mengakui adanya Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : C
12.   Latar belakang timbulnya tekad Orde Baru untuk melaksanakan Pancasila dan UUD
1945 secara murni dan konsekwen, karena ......
A. pemerintah sebelumnya menyimpang dari Pancasila,
B. ajaran komunis tumbuh dan berkembang di Indonesia
C. akibat adanya penyelewengan dalam pemerintahan
D. kekuasaan sepenuhnya pada pemimpin negara
E. Pancasila hanya dijadikan alat untuk mencapai tujuan
Jawaban : A

13.   Masyarakat Indonesia dalam era globalisasi dibanjiri dengan informasi dan produksi
luar negeri. Meskipun demikian banyak contoh yang menunjukkan rasa bangga kita
sebagai bangsa Indonesia antara lain dengan .........
A. menggunakan barang hasil buatan sendiri
B. berkunjung ke daerah wisata kalau mampu
C. mendirikan tempat istirahat bila punya uang
D. kewiraswastaan di daerah yang padat penduduknya
E. mengentaskan rakyat dari desa tertinggal.
Jawaban : A

14.   Cara pandang bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan


Pancasila dan UUD 1945 merupakan .........
A. pengertian Wawasan Nusantara
B. usaha perwujudan cita-cita bangsa
C. tugas kita semua sebagai warga negara
D. tekad kita bersama sebagai bangsa
E. hasil pengalaman sejarah masa lampau
Jawaban : A

15.   Upaya pemerintah dalam meningkatkan pengamalan Pancasila adalah dengan .......


A. dijadikannya Pancasila sebagai dasar negara
B. menghayati keampuhan dan kesaktian Pancasila
C. mengadakan Penataran P4 secara teratur
D. memberikan pelajaran Pancasila pada setiap sekolah
E. menyadari bahwa Pancasila adalah pandangan hidup bangsa
Jawaban : C

16.   Salah satu Perwujudan tekad Orde Baru yaitu rakyat .......


A. berperan serta dalam pembangunan
B. yakin kebenaran Pancasila dan UUD 1945
C. memahami Pancasila dan UUD 19945
D. membuat keputusan untuk mempertahankan Pancasila
E. melaksanakan pemilihan umum sesuai dengan UU
Jawaban : D

17.   Contoh nilai perjuangan pahlawan bangsa sebagai wujud cinta tanah air dan bangsa
adalah ........
A. belajar dengan sungguh-sungguh
B. mengembangkan sikap hemat cermat
C. semangat pahlawan tanpa mengenal lelah
D. rela berkorban mengisi kemerdekaan melalui pembangunan
E. aktif berjuang melawan penjajah setiap saat
Jawaban : D

18.   Partisipasi siswa dalam mewujudkan cita-cita perjuangan pahlawan adalah .......


A. mengadakan peringatan hari pahlawan di sekolah
B. memberikan sumbangan kepada keluarga para pahlawan
C. mempersiapkan diri sebagai tenaga ahli bidang tertentu
D. mendoakan arwahnya agar diampuni Tuhan Yang Maha Esa
E. rajin belajar agar menjadi orang berguna bagi bangsa
Jawaban : E

19.   Ali dipilih menjadi ketua kelas, Andi adalah satu-satunya siswa yang tidak setuju
dengan berbagai alasan. Sikap Andi seharusnya .......
A. tunduk kepada keputusan, karena tidak dapat dielakkan
B. melaksanakan keputusan, karena sudah disepakati
C. melaksanakan dengan penuh tanggungjawab
D. menerima keputusan dengan segala senang hati
E. menghindar dari keputusan dengan berbagai alasan
Jawaban : C

20.   Alasan kita membantu bangsa lain yang ditimpa musibah yaitu ............
A. kita rela berkorban atas dasar kemanusiaan
B. menunjukkan bahwa kita berbudi luhur
C. membantu orang lain adalah suatu kewajiban
D. untuk mendapat dukungan dari negara lain
E. mencegah musibah terulang kembali
Jawaban : A

21.   Hakekat demokrasi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara adalah ......
A. adanya kebebasan dalam berbidang politik
B. mengutamakan suara terbanyak
C. mengutamakan kepentingan masyarakat
D. kebijaksanaan pimpinan yang sangat dihormati
E. melaksanakan asas kekeluargaan dan kebersamaan
Jawaban : E

22.   Contoh partisipasi WNI dalam mewujudkan rasa kegotongroyongan dalam masyarakat


adalah ........
A. bekerja dengan giat untuk kesejahteraan keluarga
B. turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban
C. berperan serta dalam pembangunan sekolah
D. memberi sumbangan dalam kegiatan hari besar
E. memberi pinjaman kepada orang yang memerlukan pertolongan
Jawaban : B

23.   Contoh peran serta masyarakat dalam hal berserikat dan mengeluarkan pendapat dalam
demokrasi Pancasila antara lain .........
A. ikut serta dalam pembangunan
B. menjadi warga negara yang baik
C. patuh dan disiplin terhadap aturan
D. menjadi saksi dalam sidang pengadilan
E. aktif dalam setiap organisasi
Jawaban : C

24.   Sebelum berangkat si A memeriksa terlebih dahulu perlengkapan mobilnya. Hal ini


penting agar .......
A. lancar dalam perjalanan
B. terhindar dari kecelakaan
C. berhati-hati dalam tindakan
D. terhindar dalam segala hambatan
E. cepat sampai pada tujuan
Jawaban : D

25.   Contoh hasil konsensus nasional yang harus kita taati yaitu .......
A. sistematika dasar negara tidak dapat dirubah menurut keadaan
B. menempatkan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi
C. memasyarakatkan pelaksanaan Gerakan Disiplin Nasional
D. mengakui Pancasila sebagai satu-satunya asas dalam kehidupan bermasyarakat,
berbangsa dan bernegara
Jawaban : D

26.   Alasan timbulnya Orde Baru, adalah.......


A. tekad untuk memperjuangkan cita-cita pembangunan
B. pemberontakan PKI yang berusaha mengganti Pancasila
C. untuk mengabdi kepada kepentingan rakyat dan negara
D. terjadinya penyimpangan pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945
E. untuk mempertahankan kepulauan Indonesia sebagai satu kesatuan
Jawaban : D

27.   Apabila kita jumpai pencopet yang dipukul beramai-ramai oleh masyarakat, tindakan
kita yang sebaik-sebaiknya dilakukan adalah
A. membiarkannya, karena merupakan risiko seorang pencopet
B. menolong pencopet itu supaya lolos dari kejaran massa
C. menyarankan kepada masyarakat supaya tidak memukulnya
D. melaporkan kepada keluarga korban yang terdekat
E. menyerahkan kepada pihak yang berwajib
Jawaban : B
28.   Kita hendaknya hidup hemat dan cermat dalam masa pembangunan nasional.
Hal ini berarti, bahwa dalam penggunaan dana, harus.....
A. diperhitungkan dengan hasil yang akan diperoleh
B. tekad pada sasaran serta memperhatikan manfaatnya
C. diperhitungkan sisanya untuk tambahan penghasilan
D. disisakan sebagai modal tahun anggaran berikutnya
E. diupayakan agar sesuai dengan hasil yang diharapkan
Jawaban : B

29.   Salah satu upaya untuk mewujudkan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
antara lain, dengan jalan ..... I.
A. pembangunan ekonomi menuju perdagangan bebas
B. pembangunan industri di seluruh wilayah tanah air
C. mekanisasi dalam setiap kegiatan proyek pembangunan
D. pembangunan yang intensif di wilayah Indonesia timur
E. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
Jawaban : E

30.   Manfaat adanya jaminan hukum tentang kebebasan beragama dalam kehidupan


bermasyarakat/ berbangsa yang sesuai dengan pasal 29 ayat 2 UUD 1945 yaitu ........
A. dapat memperdalam ajaran agama kita masing-masing
B. beribadah dengan suasana tenang, damai dan tentram
C. terciptanya kebebasan mimbar yang berkembang secara dinamis
D. dapat terwujudnya hubungan yang baik antar umat beragama
E. dapat mempengaruhi kehidupan yang taat terhadap agama
Jawaban : B

31.   Upaya membina kerukunan pemeluk agama dalam kehidupan sehari-hari dapat kita
tunjukkan dengan .........
A. melaksanakan aturan-aturan yang berlaku
B. bergotong royong membangun sarana umum
C. saling menghormati antar tetangga yang berbeda agama
D. memaafkan segala tindakan yang dilakukan oleh tetangga
E. menghormati orang lain dalam bermasyarakat
Jawaban : C

32.   Contoh perlakuan yang sama terhadap kebudayaan daerah yaitu .......


A. memberikan subsidi untuk memajukan kebudayaan daerah
B. memajukan kebudayaan daerah yang hampir punah
C. mempromosikan kebudayaan daerah ke luar negeri
D. pemerintah memberikan kesempatan untuk menayangkan kesenian daerah
E. mengakui kebudayaan daerah sebagai unsur kebudayaan nasional
Jawaban : D

33.   Pemerintah selalu berusaha membina dan meningkatkan kegiatan beribadah menurut


agama masing-masing, diantaranya adalah ......
A. membantu sekolah-sekolah agama di Indonesia
B. mengijinkan berdirinya ormas yang berasas agama
C. menetapkan hari besar agama sebagai hari libur nasional
D. mengangkat guru agama di daerah-daerah
E. menyediakan berbagai sarana kegiatan keagamaan
Jawaban : E

34.   Faktor yang mendukung kesiapan menyongsong abad ke 21 adalah ......


A. penghargaan terhadap hasil karya bangsa lain
B. suasana kekeluargaan dan gotong royong
C. sistem politik nasional yang mantap
D. sistem hankamrata dalam pembelaan negara
E. sistem mobilitas sosial yang terbuka untuk mengubah status
Jawaban : E

35.   Arti pola hidup sederhana dalam kehidupan sehari-hari adalah .....


A. hidup dalam keadaan serba prihatin
B. hidup sesuai dengan kemampuan kita
C. adanya pengurangan dalam penggunaan harta
D. tidak bergaya hidup mewah dan berlebihan
E. pendapatan cukup untuk hidup satu keluarga
Jawaban : B

36.   Contoh tindakan sewenang-wenang yang bertentangan dengan hak asasi manusia


adalah .........
A. hakim memutuskan suatu perkara berdasarkan bukti-bukti
B. orang tua mengawinkan anaknya tanpa musyawarah
C. Budi berkelahi kemudian diberi sanksi oleh sekolah
D. polisi memberi tilang kepada pengemudi yang tidak membawa SIM
E. pemerintah melarang kebebasan yang tidak bertanggungjawab
Jawaban : B

37.   Upaya untuk mewujudkan prinsip keadilan sosial dalam lingkungan masyarakat


adalah .......
A. mengambil keputusan musyawarah mufakat
B. melaksanakan hak dan kewajiban dengan baik
C. saling membantu dan tolong menolong
D. menjaga keamanan lingkungan hidup dengan baik
E. menghargai keyakinan dan kepercayaan orang lain
Jawaban : B

38.   Sasaran pembangunan jangka panjang tahap kedua adalah .......


A. mewujudkan masyarakat adil dan makmur
B. melaksanakan pembangunan di segala bidang
C. terciptanya masyarakat Indonesia yang maju dan mandiri
D. mewujudkan bangsa yang maju dan mandiri serta sejahtera
E. menciptakan stabilitas nasional yang sehat dan dinamis
Jawaban : C

39.   Pemberontakan G.30 S/PKI merupakan tindakan yang tidak taat pada konsensus
nasional, akibatnya adalah ......
A. ketertiban dan keamanan negara terganggu
B. pembangunan tidak mencapai sasaran
C. kepercayaan luar negeri berkurang
D. banyaknya korban harta benda
E. kerugian materi tidak dapat dihindarkan
Jawaban : A

40.   Manfaat diadakannya peringatan hari-hari besar keagamaan dalam kehidupan


bermasyarakat ialah ......
A. bersikap tidak semena-mena terhadap orang lain
B. mengembangkan sikap tenggang rasa
C. lebih menghormati agama masing-masing
D. menjunjung tinggi nilai kemanusiaan
E. menghargai perasaan orang lain
Jawaban : B

41.   Pemanfaatan IPTEK yang sesuai dengan nilai-nilai agama antara lain .......
A. komputer digunakan untuk mengolah data kegiatan beragama
B. telpon genggam digunakan untuk memperlancar telekomunikasi
C. radio dan televisi digunakan sebagai media kegiatan rohani
D. jaringan internet untuk mempermudah komunikasi antar negara
E. media cetak digunakan untuk mempermudah berbagai informasi
Jawaban : C

42.   Pada hakikatnya setiap manusia itu sama harkat dan martabatnya, oleh karena itu
setiap manusia .......
A. menghendaki pemenuhan kebutuhan hidupnya
B. menghendaki hak-haknya dihormati dan dijamin
C. tidak dapat mengganggu gugat perbuatan orang lain
D. menghendaki adanya pelayanan yang baik
E. diberi kebebasan yang sebebas-bebasnya.
Jawaban : B

43.   Sikap keikhlasan dan kejujuran dari seorang pemimpin yang berjiwa Pancasila
adalah .......
A. berwibawa dihadapan bawahannya
B. disegani oleh masyarakat banyak
C. dapat dipercaya dan bertanggungjawab
D. melaksanakan tugas dengan baik
E. dapat dijadikan panutan dalam tugasnya
Jawaban : C
44.   Budi tidak mau melaksanakan kewajibannya untuk beribadah. Ia ditegur oleh ayahnya.
Sikap Budi harusnya .......
A. tenang saja menghadapi teguran oleh ayahnya
B. menerima dengan kesadaran dan mengubahnya
C. berusaha pergi meninggalkan rumah orang tuanya
D. mengadakan mogok makan sebagai tanda tidak senang
E. mempertahankan pendiriannya yang dirasa benar
Jawaban : B

45.   Contoh perilaku menegakkan, mempertahankan hak dan kewajiban dalam kehidupan


ialah ......
A. melaksanakan kewajiban tanpa menuntut hak
B. menyejajarkan pelaksanaan hak dan kewajiban
C. melaksanakan kewajiban baru menuntut hak
D. mendahulukan hak daripada kewajiban
E. menuntut hak lebih dahulu daripada kewajiban
Jawaban : B

LATIHAN 11

1.   Dalam masyarakat Indonesia yang majemuk, kemauan dan kemampuan


mengendalikan diri dari semua pihak sangat diharapkan supaya ..........
A. terhindar berkembangnya sifat egoisme
B. terciptanya ketertiban dan keamanan
C. terciptanya sumber daya manusia berkualitas
D. memperlancar arus globalisasi
E. tetap berkepribadian bangsa Indonesia
Jawaban : B

2.   Contoh bentuk kewajiban yang bersumber dari kehidupan sesama manusia serta dalam
masyarakat adalah ..........
A. berbakti serta mengabdi menurut ajaran agama
B. hormat menghormati dan saling mencintai
C. meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa
D. cinta kepada bangsa dan tanah air
E. menjunjung tinggi norma-norma yang berlaku
Jawaban : B

3.   Fungsi majelis keagamaan yang diakui oleh pemerintah adalah .........


A. melaksanakan tradisi keagamaan dari masing-masing agama
B. sebagai forum untuk membahas dan menyelesaikan masalah keagamaan
C. sebagai tempat untuk berdoa sesuai dengan ajaran agama masing-masing
D. untuk mengembangkan semua ajaran agama yang diakui pemerintah
E. untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : B
4.   Manfaat adanya jaminan hukum terhadap kebebasan beragama yaitu .......
A. terciptanya kerjasama antar umat beragama
B. melindungi martabat manusia sebagai makhluk Tuhan
C. terciptanya suasana kehidupan beragama yang tenang dan tentram
D. terwujudnya kebebasan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya
E. dapat mengembangkan ajaran agama masing-masing dengan baik
Jawaban : D

5.   Perilaku orang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah ........
A. saling menghormati antar umat beragama
B. taat dan patuh kepada para pemuka agama
C. membina kerja sama antar umat beragama
D. memahami segala perbuatan yang dilarang
E. mentaati ajaran agamanya
Jawaban : E

6.   Dalam kehidupan bangsa Indonesia antara nilai keagamaan dan nilai budaya berkaitan
erat sebab .......
A. nilai-nilai keagamaan sesuai budaya bangsa
B. nilai budaya bangsa dipengaruhi nilai agama
C. nilai-nilai budaya bangsa banyak mempengaruhi agama
D. penerimaan agama bagi bangsa Indonesia melalui pemuka masyarakat
E. agama dan budaya bagi bangsa Indonesia merupakan panutan
Jawaban : B

7.   Contoh prilaku yang membahayakan dan merugikan persatuan dan kesatuan bangsa
adalah ...........
A. meninggalkan ajaran agama yang dianut
B. mengembangkan potensi daerah masing-masing
C. menegakkan ajaran agama dengan segala cara
D. mencampuradukkan berbagai ajaran agama
E. lebih mengutamakan ajaran agama dari pada keinginan masyarakat
Jawaban : C

8.   Manfaat pembinaan kerukunan hidup antar umat beragama ialah ...........


A. tercapainya tujuan nasional dalam pembangunan bangsa
B. terciptanya ketertiban, lebih meningkatnya ketahanan, dan keamanan nasional
C. terwujudnya peran serta umat dalam pembangunan bangsa
D. menghapuskan kesenjangan sosial ekonomi dalam masyarakat
E. terbentuknya wadah untuk kepentingan semua agama
Jawaban : B

9.   Sebuah SMU diserang orang, sambil mencemooh dan mempermalukan para siswanya.
Para siswa di sekolah tersebut tidak membalas serangan itu. Sikap yang ditunjukkan
siswa tersebut mencerminkan .......
A. rasa ketakutan kepada penyerang
B. adanya kemampuan mengendalikan diri
C. keinginan mendapat pujian dari masyarakat
D. kewenangan itu pada pihak yang berwajib
E. anggapan bahwa para penyerang sadis
Jawaban : B

10.   Contoh perbuatan adil dalam kehidupan keluarga adalah ...........


A. rajin dan giat bekerja di rumah
B. hidup hemat dan tidak boros
C. tegas dan disiplin dalam rumah tangga
D. memaafkan kesalahan orang lain
E. memperlakukan anggota keluarga sesuai dengan haknya
Jawaban : E

11.   Peran aktif siswa untuk keberhasilan pembangunan nasional sebagai pengamalan


Pancasila adalah .......
A. tekun, rajin belajar serta suka bekerja keras
B. datang ke sekolah tepat waktu setiap hari
C. aktif dalam kegiatan sosial di masyarakat
D. aktif dalam kegiatan di sekolah setiap saat
E. berperan aktif dalam pembangunan
Jawaban : A

12.   Akibat dari penampilan yang berlebihan adalah .........


A. ketertiban dan ketentraman tidak terjamin
B. tidak adanya keadilan dalam masyarakat
C. hilangnya rasa kekeluargaan dalam masyarakat
D. timbul kecemburuan sosial dalam masyarakat
E. orang kaya akan bertambah kaya
Jawaban : D

13.   Hidup sederhana dapat diartikan dengan .........


A. mengatur pendapatan dan pengeluaran dengan baik
B. berhati-hati dalam menggunakan harta benda
C. penggunaan harta harus sesuai dengan fungsinya
D. semua penggunaan harta benda harus memberikan manfaat
E. tidak bergaya hidup berlebihan dalam pergaulan
Jawaban : C

14.   Contoh hasil positif yang membantu keberhasilan pembangunan pada era kebangkitan
nasional pertama adalah ........
A. kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi
B. mewujudkan bangsa yang maju dan mandiri
C. terciptanya manusia yang berkualitas
D. bersikap waspada terhadap kemajuan dari luar
E. persatuan dan kesatuan bangsa yang makin kuat
Jawaban : E

15.   Manfaat yang diperoleh bangsa Indonesia dalam era globalisasi adalah .......
A. Ekonomi negara dapat berkembang dengan baik
B. Gaya hidup masyarakat dapat meniru bangsa lain
C. Sistem perekonomian Indonesia mengikuti negara maju
D. Kebebasan mutlak dalam bidang ekonomi
E. Ekonomi dikuasai oleh yang bermodal besar
Jawaban : E

16.   Jika anda melihat kecelakaan di jalan raya, maka sikap anda yang baik adalah ..........
A. melaporkan ke polisi yang terdekat
B. melihat kejadian yang sebenarnya
C. memberikan pertolongan dengan semampunya
D. menyerahkan pelaku kepada polisi
E. menghindar agar tidak menjadi saksi peristiwa itu
Jawaban : C

17.   Bentuk peran serta masyarakat dalam pembangunan ialah ........


A. menindak aparat pemerintah yang tidak jujur
B. melaporkan setiap kasus ke Pengadilan
C. menghukum pencuri agar jera
D. membayar pajak negara pada waktunya
E. mencari bantuan dari negara lain
Jawaban : D

18.   Prinsip keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia adalah ........


A. hasil pembangunan dapat dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia
B. usaha untuk mengentaskan kemiskinan lebih ditingkatkan
C. pembangunan diutamakan di daerah-daerah terpencil
D. memberikan bantuan modal pada keluarga ekonomi lemah
E. seluruh anggota masyarakat diusahakan untuk hidup layak
Jawaban : A

19.   Amir bersahabat dengan Ahmad yang status sosialnya berbeda. Amir selalu membantu
dan mengajak Ahmad pulang bersama. Perbuatan Amir mencerminkan sikap .......
A. merasa terpanggil untuk membantu orang miskin
B. mengakui persamaan derajat sesama manusia
C. sadar akan adanya kewajiban manusia sebagai makhluk sosial
D. yang terpuji untuk ditiru oleh orang lain
E. seorang yang berbudi pekerti baik dan luhur
Jawaban : C

20.   Contoh kegiatan masyarakat yang bernilai gotong royong adalah ..........


A. membersihkan rumah setiap hari
B. kerja bakti di lingkungan desa
C. mengunjungi orang yang sedang sakit
D. menyerahkan rumah tempat tinggal
E. mendirikan suatu perusahaan dalam keluarga
Jawaban : B

21.   Contoh produk ilmu pengetahuan dan teknologi yang menunjang peningkatan


kesejahteraan antara lain .........
A. alat transportasi untuk mengangkat hasil pertanian
B. alat komunikasi untuk menyiarkan berita aktual
C. pesawat terbang untuk pameran kedirgantaraan
D. telepon genggam sebagai media komunikasi
E. komputer untuk mengolah data statistik
Jawaban : A

22.   Upaya untuk mewujudkan perekonomian berdasarkan demokrasi yang berasaskan


kekeluargaan, adalah .......
A. program mitra usaha pihak swasta
B. bantuan modal kepada pengusaha menengah
C. subsidi pemerintah kepada pengusaha swasta
D. dengan kerja sama antar koperasi, koperasi dengan BUMN
E. pinjaman modal dari BUMN kepada pengusaha besar
Jawaban : D

23.   Peranan toleransi dalam upaya membina rasa nasionalisme adalah ........


A. timbulnya sikap hormat menghormati sesama pemeluk agama
B. menumbuhkan sikap persatuan dan kesatuan bangsa
C. menumbuhkan sikap rela berkorban untuk kepentingan negara
D. mengembangkan prinsip kebebasan yang bertanggung jawab
E. membangkitkan kesadaran akan hak dan kewajiban setiap warga negara
Jawaban : B

24.   Terjadinya perkelahian antar siswa yang berbeda sekolah akan menimbulkan masalah
yang lebih besar, upaya untuk mengatasinya adalah ..........
A. memperbanyak kegiatan ekstra sekolah
B. memberikan pelajaran agama di sekolah-sekolah
C. mencari jalan keluar dengan menghilangkan penyebab perkelahian
D. membatasi pergaulan remaja agar tidak terpengaruh
E. memberikan pendidikan yang baik kepada anak-anak
Jawaban : E

25.   Salah satu makna kehidupan tertib dalam masyarakat adalah ........


A. dapat meningkatkan iman dan takwa
B. setiap orang akan mudah mendapatkan pekerjaan
C. ketentraman dan ketenangan mudah dicapai
D. setiap warga negara memperoleh kehidupan yang layak
E. semua rencana akan berjalan dengan lancar
Jawaban : C

26.   Bangsa Indonesia yang berbhineka dapat membina kerjasama dalam kehidupan


bermasyarakat dan bernegara, karena ..........
A. sebangsa dan setanah air D. mempunyai budaya yang sama
B. persamaan tujuan dan cita-cita E. mempunyai kedudukan yang sama
C. persamaan hak dan kewajiban
Jawaban : E

27.   Salah satu pentingnya Wawasan Nusantara dalam kehidupan bernegara adalah .......
A. untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan
B. untuk menciptakan ketertiban dan keamanan dalam masyarakat
C. terwujudnya negara Indonesia yang adil dan makmur
D. terbinanya kehidupan yang harmonis dalam masyarakat
E. dikenalnya negara Indonesia oleh negara lain di dunia
Jawaban : A

28.   Upaya pemerintah dalam meningkatkan pengamalan Pancasila untuk memantapkan


persatuan bangsa adalah ........
A. menetapkan Pancasila sebagai satu-satunya asas
B. melafalkan Pancasila dalam setiap pertemuan resmi
C. menyusun GBHN setiap lima tahun sekali
D. melaksanakan pembangunan nasional yang menyeluruh dan terpadu
E. menjadikan Pancasila sebagai kepribadian bangsa Indonesia
Jawaban : A

29.   Hakekat demokrasi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yaitu ........
A. menghormati dan menghargai pendapat orang lain dalam musyawarah
B. mempertimbangkan dengan akal sehat setiap usul dan saran
C. mengutamakan asas kekeluargaan dalam mengambil keputusan
D. menumbuhkan rasa solidaritas diantara sesama anggota masyarakat
E. penghargaan terhadap orang lain yang banyak jasanya
Jawaban : C

30.   Salah satu contoh konsensus nasional yang harus kita taati dalam kehidupan berbangsa
dan bernegara yaitu .......
A. Pancasila sebagai satu-satunya asas dalam berorganisasi
B. musyawarah untuk mencari mufakat dalam segala urusan
C. membangun manusia seutuhnya dan masyarakat Indonesia
D. mewujudkan suatu masyarakat yang adil dan makmur
E. membangun sumber daya manusia yang produktif berdasarkan Pancasila
Jawaban : A

31.   Sasaran pembangunan jangka panjang kedua adalah .......


A. mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur
B. terciptanya kualitas manusia yang maju dan mandiri
C. pembangunan ekonomi dan sumber daya manusia
D. meningkatkan kesejahteraan rakyat yang adil dan merata
E. meletakkan landasan yang kuat untuk pembangunan tahap berikutnya
Jawaban : B

32.   Contoh nyata hak asasi manusia dalam lingkup kehidupan keluarga adalah .........
A. anak memilih sekolah sesuai keinginannya
B. anak menghargai ayah dan ibu
C. membantu orang tua membersihkan rumah
D. diadakan pembagian tugas di rumah
E. orang tua membiayai dan mendidik anaknya
Jawaban : A

33.   Makna Sumpah Pemuda yaitu .......


A. menciptakan suasana damai dan tenteram
B. menciptakan ketertiban dan keamanan
C. tegaknya keadilan dan kebenaran
D. dapat mempersatukan bangsa Indonesia
E. terlaksananya kehidupan berbangsa dan bernegara
Jawaban : D

34.   India adalah suatu negara yang sering tertimpa bencana alam dan kita turut
memberikan bantuan dengan alasan.......
A. bangsa Indonesia merupakan bagian dari bangsa lain
B. bangsa Indonesia adalah bangsa yang berperikemanusiaan
C. bahwa manusia diciptakan mempunyai harkat dan derajat yang sama
D. dorongan rasa kemanusiaan, kasih sayang dan tolong menolong
E. setiap bangsa berusaha untuk memenuhi kebutuhan bangsa lain
Jawaban : D

35.   Ali seorang terdakwa dalam kasus pencurian. Tindakan yang adil sesuai dengan hak
asasi manusia adalah ............
A. diadili sesuai dengan hukum yang berlaku
B. diadakan perdamaian dengan pemilik harta yang dicuri
C. dibebaskan dari tuntutan bila barang curian dikembalikan
D. bebas dari tuntutan apabila dimanfaatkan oleh pemilik harta
E. tidak diadili jika pemilik harta tidak mengajukan ke pengadilan
Jawaban : A

36.   Hak asasi yang dimiliki oleh setiap orang pada dasarnya merupakan ..........
A. pemberian Tuhan Yang Maha Esa
B. milik mutlak manusia itu sendiri
C. milik bersama seluruh bangsa di dunia
D. milik mutlak setiap warga negara
E. pemberian dari penguasa kepada rakyat
Jawaban : A

37.   Manfaat kerjasama internasional bagi bangsa Indonesia adalah .........


A. meningkatkan kerajinan di berbagai bidang kehidupan
B. mengatasi segala macam masalah internasional
C. memperkuat pelaksanaan hukum internasional
D. mengetahui keunggulan dan kekayaan bangsa lain
E. untuk kelancaran pembangunan nasional
Jawaban : A

38.   Contoh perlakuan yang sama terhadap kebudayaan daerah adalah ..........


A. penyiaran setiap kesenian daerah melalui radio dan TV
B. memasyarakatkan tarian jaipongan di berbagai daerah
C. selalu berbahasa daerah pada setiap kesempatan
D. adanya kewajiban memakai pakaian adat daerah
E. mengajarkan semua kebudayaan daerah di sekolah
Jawaban : A

39.   Kelayakan sifat seorang pemimpin adalah .......


A. terampil dalam tindakan dan perbuatan
B. mempunyai kemampuan di segala bidang
C. berbudi luhur dan bertanggung jawab
D. memberi perhatian pada bawahan
E. menggunakan wewenang dengan baik dan benar
Jawaban : C

40.   Contoh pemanfaatan IPTEK yang selaras dengan nilai agama adalah ...........
A. ketenangan manusia dalam beribadah setiap hari
B. televisi sebagai sarana menyiarkan nilai-nilai agama
C. upaya penguasaan semua ajaran agama yang ada
D. penguasaan ilmu pengetahuan agama dan ilmu lain
E. meningkatkan kualitas kehidupan umat manusia
Jawaban : B

41.   Tolok ukur yang dijadikan oleh Orde Baru dalam menegakkan kebenaran dan keadilan,
yaitu .......
A. berakhirnya masa Orde Lama yang bertentangan dengan Konstitusional
B. lahirnya angkatan 66 sebagai koreksi terhadap penyelewengan Orde Lama
C. dilaksanakannya Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
D. dicetuskannya TRI TURA oleh angkatan 66
E. terbentuknya Kabinet Ampera yang merupakan aspirasi rakyat
Jawaban : C

42.   Prinsip keadilan dan kebenaran dalam musyawarah mufakat adalah ........


A. menerima hasil keputusan dengan itikad baik dan rasa tanggung jawab
B. menerima hasil keputusan yang dapat menguntungkan masyarakat
C. menghormati pendapat orang-orang yang menegakkan keadilan
D. keadilan dan kebenaran harus dihormati oleh semua pihak
E. musyawarah untuk mencapai mufakat harus ditegakkan
Jawaban : A

43.   Tindakan bijaksana sesuai dengan demokrasi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari


adalah ..........
A. memajukan kepentingan bersama
B. menerima segala keputusan
C. dapat mengendalikan diri dengan baik
D. mengutamakan suara terbanyak
E. memberikan kebebasan berbeda pendapat
Jawaban : A

44.   Contoh budaya yang berorientasi ke masa depan yang lebih baik adalah .........
A. berusaha mewujudkan cita-cita bangsa dan negara
B. melihat dan merencanakan sesuatu lebih seksama dan cermat
C. belajar dengan giat dan tekun agar memperoleh ilmu
D. menghasilkan karya yang dapat dibanggakan bangsa
E. bekerja dengan lebih giat untuk memenuhi kebutuhan
Jawaban : B

45.   Setiap hari Senin di adakan upacara bendera di sekolah, Achmad sering terlambat
dalam mengikuti upacara tersebut sehingga diharuskan pulang oleh kepala sekolah.
Tanggapan anda terhadap kasus ini sesuai dengan nilai Pancasila adalah ..........
A. kurang tertanamnya disiplin dalam rumah tangga
B. kurang memahami tata tertib sekolah,
C. kurang memiliki disiplin pribadi
D. karena sulitnya transportasi dimana ia tinggal
E. kepala sekolah kurang bijaksana dengan memulangkannya
Jawaban : C

46.   Contoh perilaku yang mencerminkan cinta tanah air adalah .......


A. memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan
B. bekerja keras mengolah kekayaan alam Indonesia
C. mendahulukan kepentingan bangsa dan negara
D. mengutamakan yang bermutu tinggi
E. menempatkan kepentingan orang lain di atas kepentingan pribadi
Jawaban : C

47.   Perbuatan yang harus dilakukan dalam mengisi kemerdekaan adalah .........


A. mempertahankan kemerdekaan dengan menjadi anggota ABRI
B. membangun negara baik material maupun spiritual
C. lebih mementingkan pembangunan mental bangsa
D. menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas
E. mementingkan pembangunan fisik yang membanggakan
Jawaban : B

48.   Upaya yang dapat kita lakukan untuk menunjukkan seni budaya daerah adalah ........
A. setiap daerah saling menonjolkan seni budaya daerah masing-masing
B. setiap daerah tetap menjaga kemurnian seni budaya daerah masing-masing
C. lebih mementingkan pembangunan mental bangsa
D. menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas
E. mementingkan pembangunan fisik yang membanggakan
Jawaban : E

49.   Perlunya prinsip musyawarah untuk mufakat diterapkan dalam berbagai aspek


kehidupan adalah untuk.......
A. menciptakan suasana saling menghargai dan mempercayai
B. mencapai kebenaran dan keadilan yang mutlak
C. memberikan kebebasan setiap orang untuk berpendapat
D. menjamin keberhasilan pembangunan nasional
E. mempersatukan semua pendapat yang berbeda
Jawaban : A

50.   Sifat utama yang harus dimiliki pemimpin bangsa Indonesia adalah ............
A. berhasil dalam memimpin bangsa D. berbudi pekerti yang luhur
B. tegas dalam mengambil keputusan E. lembut dalam tutur katanya
C. tepat dalam ucapan dan tindakan
Jawaban : D

51.   Contoh upaya penerapan nilai kepribadian bangsa Indonesia berdasar Pancasila


adalah ........
A. memupuk diri dengan akhlak yang baik
B. melaksanakan kerja sama menghasilkan sesuatu
C. mendisiplinkan diri di waktu belajar
D. melestarikan gotong royong dan kerja sama
E. membantu teman-teman di sekolah
Jawaban : D

52.   Akibat pengaruh globalisasi di bidang ekonomi adalah .........


A. kurang mencintai hasil produksi dalam negeri
B. berperilaku mencontoh kehidupan bangsa lain
C. terjadinya persaingan bebas dalam perekonomian
D. meningkatnya kriminal di segala bidang kehidupan
E. menimbulkan kebocoran di berbagai bidang pembangunan
Jawaban : C

53.   Contoh rendahnya disiplin nasional dalam kehidupan sehari-hari yaitu ..........


A. tidak menghadiri undangan rapat dalam perkumpulan
B. membersihkan lingkungan hanya pada waktu tertentu
C. membayar pajak sebelum waktunya
D. tidak patuh kepada orang.yang lebih tua
E. membuang sampah di sembarang tempat
Jawaban : E

54.   Keberhasilan pembangunan ditentukan oleh banyak hal terutama dengan ..........


A. peran serta masyarakat dalam mencari dana
B. penerapan disiplin nasional yang tinggi
C. pemerintah yang demokratis
D. tersedianya dana yang cukup
E. tenaga kerja yang berkualitas
Jawaban : B

55.   Contoh perbuatan yang didasari oleh rasa kekeluargaan dalam masyarakat


adalah .........
A. membantu keluarga dalam memenuhi kebutuhannya
B. membantu tetangga yang mendapatkan musibah
C. membersihkan lingkungan secara bersama
D. membantu orang tua sesuai dengan kemampuan
E. saling mengunjungi dalam pergaulan di masyarakat
Jawaban : B

56.   Sikap yang harus dikembangkan terhadap hasil keputusan bersama adalah ........
A. menerima dan melaksanakan setiap keputusan dengan rasa tanggung jawab
B. menerima dengan baik hasil mufakat walaupun berdasarkan suara terbanyak
C. setiap keputusan dilaksanakan secara baik dan benar
D. setiap keputusan perlu musyawarah untuk mufakat agar memuaskan
E. melaksanakan hasil keputusan bersama perlu dengan dan pertemuan
Jawaban : A

57.   Contoh kasih sayang dalam keluarga adalah ..........


A. memberikan bantuan kepada setiap kerabat kita
B. memiliki rasa kepedulian kepada orang lain
C. memenuhi segala kebutuhan dalam rumah tangga
D. memberikan pertolongan kepada keluarga yang mendapat musibah
E. memberi pertolongan kepada keluarga yang mendapat musibah
Jawaban : B

58.   Pentingnya kita taat terhadap demokrasi Pancasila karena .......


A. bersumber dari tata nilai sosial budaya bangsa Indonesia
B. telah digunakan bangsa Indonesia sejak dahulu kala
C. mendapatkan dukungan dari dunia Internasional pada umumnya
D. diajarkan dan diwajibkan oleh pemerintah Republik Indonesia
E. telah mengantarkan bangsa Indonesia kepada kemerdekaan yang abadi
Jawaban : A

59.   Contoh upaya meningkatkan penghayatan dan pengamalan Pancasila dalam kehidupan


sehari-hari adalah .........
A. memberikan teladan yang baik dalam kehidupan
B. mengamalkan Pancasila dalam lingkungan pemerintah
C. melaksanakan penataran P4 di seluruh lapisan masyarakat
D. mempelajari Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
E. mengkaji Pancasila dalam setiap kesempatan dan pertemuan
Jawaban : B

60.   Upaya untuk memperkecil masalah kesenjangan sosial adalah ..........


A. menjadi tuan rumah dalam kehidupan perekonomian
B. meningkatkan industrialisasi dalam negeri
C. meningkatkan peran serta masyarakat
D. memberikan kebebasan yang sama untuk berkarya
E. supaya terjaga kelestarian alam sekitar
Jawaban : D

LATIHAN 12

1.   Pelaksanaan hak asas! manusia yang sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai
makhluk ciptaan Tuhan di bidang sosial budaya yaitu ........
A. mengirimkan misi kebudayaan daerah ke berbagai negara lain
B. kebudayaan daerah merupakan unsur pembentukan kebudayaan nasional
C. setiap daerah mendirikan lembaga pembinaan kebudayaan daerahnya
D. ilmu pengetahuan dan teknologi merupakan hasil budaya manusia
E. kebudayaan adalah hasil cipta rasa karsa manusia sebagai makhluk Tuhan
Jawaban : D

2.   Fungsi Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara antara lain yaitu ..........
A. untuk menjamin keamanan dan ketertiban dalam masyarakat
B. untuk memelihara persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia
C. menyelamatkan bangsa Indonesia dari krisis ekonomi
D. merupakan tujuan yang hendak dicapai oleh bangsa Indonesia
E. untuk mengangkat derajat dan martabat bangsa
Jawaban : D

3.   Prinsip dalam pelaksanaan demokrasi Pancasila yaitu ....


A. kekuasaan rakyat sangat tidak terbatas
B. kebebasan yang diikuti oleh rasa tanggungjawab
C. kita selalu harus menghormati hak orang lain
D. pemerintah harus memperhatikan aspirasi rakyat
E. putusan dapat diambil dengan suara terbanyak
Jawaban : B

4.   Contoh kewajiban orang tua dalam kehidupan sehari-hari yaitu ........


A. memberikan kasih sayang kepada anak-anaknya
B. mendidik anak dengan baik sesuai dengan ajaran agama
C. mensejahterakan anak sesuai dengan tuntutannya
D. menasehati anggota keluarga lain yang terdekat
E. mendiskusikan kepentingan bersama dalam keluarga
Jawaban : B

5.   Contoh sikap terhadap putusan dalam musyawarah yaitu dengan ........


A. menempatkan diri untuk tetap setuju pada putusan
B. menerima dan melaksanakan hasil dari kesepakatan
C. putusan yang diambil harus segera diakui
D. dengan rela mau melaksanakan putusan
E. menerima dengan persyaratan tertentu
Jawaban : B

6.   Dalam demokrasi Pancasila sudah sewajarnya pemerintah memfokuskan perhatiannya


pada ........
A. bahwa setiap orang mempunyai perbedaan kepentingan dan kebutuhan
B. penciptaan ketenangan keamanan dan ketertiban dalam masyarakat
C. membuka lapangan kerja baru bagi pengusaha-pengusaha yang berprestasi
D. penanggulangan kemiskinan yang ada dalam masyarakat
E. kepentingan rakyat banyak dalam mencapai kemakmuran yang merata
Jawaban : E

7.   Peran serta warga negara dalam pemerintahan merupakan pengertian pokok dari
demokrasi umpamanya ........
A. ikut serta memberikan suara dalam pemilihan umum
B. setiap persoalan harus dibicarakan dengan orang lain
C. menciptakan ketertiban dan keamanan dalam masyarakat
D. kita selalu berusaha untuk mencapai kebahagiaan hidup
E. mengajukan saran perbaikan sarana umum dalam masyarakat
Jawaban : A

8.   Prinsip dasar pemikiran tentang hak asasi manusia yang terkandung dalam UUD 1945
yaitu ........
A. setiap warga negara bersamaan kedudukan dalam bidang hukum
B. seseorang tidak dapat dikatakan bersalah sebelum dibuktikan di pengadilan
C. pernyataan kemerdekaan itu adalah hak bangsa Indonesia
D. mencari penghidupan yang layak itu adalah suatu kewajiban
E. pernyataan pendapat yang berbeda dengan orang merupakan kewajaran
Jawaban : C

9.   Setiap orang dituntut supaya mampu mengendalikan diri yaitu untuk ........
A. terhindar dari perbuatan yang tidak berguna
B. senang berbuat baik kepada orang lain
C. terciptanya kebahagiaan lahir dan batin
D. terwujudnya kesejahteraan bersama
E. yang kuat dapat melindungi yang lemah
Jawaban : C

10.   Sesuai dengan demokrasi Pancasila, pemilihan umum di Indonesia bertujuan........


A. mengadakan pesta demokrasi D. memilih presiden lima tahun sekali
B. menyalurkan aspirasi masyarakat E. untuk menentukan partai yang kuat
C. memilih wakil-wakil rakyat
Jawaban : C

11.   Perilaku orang yang bernilai moral Pancasila akan selalu .........


A. meletakkan kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi
B. hidupnya dihabiskan untuk mengabdi kepada negara
C. mengingat jasa-jasa para pahlawan bangsa yang gugur
D. melaksanakan tugas negara dengan segala senang hati
E. bekerja untuk kepentingan bangsa tidak mengharapkan imbalan
Jawaban : A

12.   Upaya menghindari bentrokan dalam kehidupan masyarakat, setiap orang harus


mampu .......
A. menasehati orang lain untuk kebaikan
B. menahan diri dalam pergaulan
C. menjaga dan memelihara keamanan kampung
D. menjalankan kewajiban dengan baik
E. saling menghargai antar sesama
Jawaban : B

13.   Dalam membuat suatu putusan baik melalui musyawarah ataupun pemungutan suara
hendaknya ditumbuhkan sikap ..........
A. berpihak kepada suara terbanyak
B. kesediaan menerima pendapat orang lain
C. tidak membantah gagasan pimpinan
D. menjunjung nilai-nilai kemanusiaan
E. menghemat waktu dalam berbicara
Jawaban : D

14.   Musyawarah dalam demokrasi Pancasila dijiwai oleh .........


A. semangat kekeluargaan D. rasa setia kawan
B. kerelaan berkorban E. kepentingan bersama
C. setia kepada pimpinan
Jawaban : A

15.   Prinsip musyawarah hendaknya dikembangkan dan diterapkan dalam kehidupan


sehari-hari dengan tujuan yaitu ........
A. supaya tidak terjadi perbedaan pendapat dalam masyarakat
B. agar keputusan dilaksanakan dengan ikhlas bertanggung jawab
C. supaya musyawarah membudaya dalam masyarakat Indonesia
D. hasil musyawarah tidak dapat dibantah oleh pihak lain
E. dengan musyawarah semua kegiatan akan terlaksana
Jawaban : B

16.   Hambatan dalam memelihara persatuan dan kesatuan bangsa adalah ..........


A. mengembangkan potensi diri pribadi yang kurang baik
B. memajukan golongan sendiri untuk berprestasi
C. sikap fanatisme yang berlebih-lebihan
D. membedakan kepentingan golongan dan pribadi
E. meningkatkan kegiatan kelompok kerja sendiri
Jawaban : C

17.   Ciri-ciri patriotisme bangsa yaitu ........


A. sikap tidak mengenal menyerah
B. teguh dalam pendirian
C. pasrah dan sabar menerima nasib
D. adanya pengendalian diri yang tinggi
E. suka memberi pertolongan bila diperlukan
Jawaban : A

18.   Dalam pelaksanaan demokrasi Pancasila kita harus memperhatikan prinsip yaitu .......
A. mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi
B. kepentingan masyarakat selalu diutamakan dalam mengambil keputusan
C. kesempatan yang sama diberikan kepada setiap orang untuk berkarya
D. selalu mengutamakan persatuan dan kesatuan dalam mengambil putusan
E. menempatkan hak dan kewajiban yang sama untuk setiap masalah
Jawaban : D

19.   Hakekat menegakkan keadilan dan kebenaran ialah ....


A. orang akan takut berbuat salah dan keliru
B. akan menciptakan suasana tenang dan bahagia
C. setiap yang melakukan kesalahan harus ditindak
D. menciptakan kerukunan hidup antar sesama
E. semua orang akan melakukan kejujuran
Jawaban : D

20.   Contoh perbuatan terpuji dalam melaksanakan prinsip keadilan sosial yaitu ....
A. membagi pekerjaan sama rata dalam masyarakat
B. kerja bakti dan gotong royong untuk kepentingan bersama
C. ikut menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan
D. berbuat dengan kata hati terhadap orang lain
E. berpartisipasi dalam perayaan-perayaan nasional
Jawaban : B

21.   Nilai yang harus dikembangkan dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat yaitu ....
A. menjadikan keuntungan sebagai satu-satunya tujuan
B. mementingkan sikap rasa kebersamaan dalam kehidupan
C. berusaha mengalahkan kepentingan pribadi
D. membuka usaha untuk menambahkan pendapatan
E. memperkenalkan hasil-hasil yang ada di daerah
Jawaban : B

22.   Ciri dari suatu masyarakat yang modern yaitu ....


A. setiap anggota masyarakat selalu aktif dalam pembangunan
B. tepat waktu disiplin serta bertanggungjawab dalam tindakan
C. tingkat ekonomi yang cukup tinggi mampu mengurus diri sendiri
D. tidak tergantung kepada keadaan lingkungan yang ada
E. selalu menggunakan fasilitas yang terbaik dan mahal
Jawaban : B

23.   Contoh ciri hidup sederhana dalam kehidupan sehari-hari yaitu ....


A. pembangunan nasional merupakan pengamalan Pancasila
B. hasil pembangunan hendaknya dirasakan oleh seluruh masyarakat
C. memilih sarana dan prasarana untuk menentukan usaha
D. berhati-hati dalam menggunakan dana yang tersedia
E. selalu menggunakan prioritas yang membutuhkan biaya kecil
Jawaban : A

24.   Contoh sikap hidup cermat dan hemat dalam menentukan prioritas pembangunan
yaitu ....
A. kerja keras dengan kesungguhan untuk memperoleh hasil maksimal
B. pembangunan harus mendatangkan kemakmuran dan keadilan sosial
C. mempertimbangkan kepentingan sekarang dan masa yang akan datang
D. selalu menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia
E. harusnya adil dan merata untuk seluruh tanah air
Jawaban : D

25.   Contoh faktor dominan dalam pembangunan nasional yaitu ....


A. kualitas manusia sebagai penggerak dan penentu keberhasilan
B. memelihara semangat dan jiwa kemandirian dalam pembangunan
C. budaya bangsa yang bermacam ragam tetap dilestarikan
D. kualitas manusia dan masyarakat Indonesia dalam penguasaan IPTEK
E. negara harus melindungi seluruh rakyat dan masyarakat
Jawaban : B

26.   Aspek sosial budaya dalam pelaksanaan demokrasi Pancasila yaitu .......


A. beraneka ragamnya suku bangsa yang ada
B. kesenian daerah menjadi obyek wisatawan
C. pemerintah melestarikan kesenian daerah
D. budaya daerah merupakan akar kebudayaan nasional
E. diberi kebebasan mengembangkan budaya sendiri
Jawaban : D
27.   Upaya yang paling tepat untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat
Indonesia adalah ....
A. pihak swasta menanamkan sahamnya dalam BUMN
B. melakukan swastanisasi perusahaan-perusahaan negara
C. memberikan bantuan kepada pengusaha bermodal kecil
D. melakukan berbagai usaha untuk memajukan koperasi
E. meyakinkan investor asing untuk menanamkan modal di Indonesia
Jawaban : C

28.   Contoh perbuatan menjaga ketertiban di masyarakat ialah ...........


A. ikut menciptakan ketentraman lingkungan agar aman
B. pengunjuk rasa harus patuh dengan aturan yang berlaku
C. hukum ditegakkan dan dilaksanakan sebagaimana mestinya
D. tidak boleh menjatuhkan kewibawaan pemerintah
E. jangan suka mengganggu stabilitas nasional
Jawaban : C

29.   Pak Adi seorang anak pejabat tinggi negara, diajukan ke pengadilan atas kejahatan
yang dilakukannya, kemudian oleh mass media disiarkan secara luas kepada
masyarakat tentang sanksi hukum yang dijatuhkan kepadanya. Dari kasus ini dapat
disimpulkan ....
A. negara telah memberikan kepastian hukum kepada masyarakat
B. pemerintah telah melakukan reformasi dalam hukum
C. negara memberikan contoh yang baik kepada masyarakat
D. semua warga negara sama kedudukannya dalam hukum
E. hukum tidak memandang kedudukan seseorang
Jawaban : C

30.   Untuk menegakkan keadilan dan kebenaran dalam kehidupan berbangsa kita harus
berperilaku .......
A. menghormati orang yang lebih tua
B. menanggapi nasehat orang lain
C. tidak berbuat sewenang-wenang
D. tidak mementingkan diri sendiri
E. mendahulukan kepentingan bersama
Jawaban : E

31.   Agar sikap tenggang rasa dapat dikembangkan dalam masyarakat modern, kita harus
berperilaku ........
A. hidup sesuai dengan kemampuan
B. hidup tidak berlebih-lebihan
C. jangan mengikuti perkembangan zaman
D. menggunakan harta sesuai dengan keinginan
E. mau bekerja sama dengan orang lain
Jawaban : E
32.   Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi bermanfaat bagi bangsa Indonesia
contohnya ........
A. hasil kekayaan alam Indonesia dapat dinikmati oleh rakyat
B. dapat meratakan tingkat pendidikan masyarakat di Indonesia
C. Indonesia mengupayakan tidak ada desa tertinggal
D. antara satu daerah dengan daerah lain sudah bekerja sama
E. transportasi antar pulau berjalan dengan lancar dan tertib
Jawaban : E

33.   Agar bangsa Indonesia tidak kehilangan kepribadian dalam era globalisasi sekarang,
kita harus berupaya ........
A. menyesuaikan diri dengan kemajuan zaman
B. menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi
C. mengangkat harkat dan martabat bangsa Indonesia
D. memperkenalkan budaya Indonesia kepada bangsa lain
E. tidak merubah tradisi-tradisi yang sudah ada
Jawaban : C

34.   Ciri masyarakat Indonesia yang bernilai falsafah Pancasila yaitu ........


A. selalu takut berbuat dosa kepada Tuhan
B. meyakini bahwa alam semesta ini ciptaan Tuhan
C. negara mengakui semua agama di Indonesia
D. tidak ada perbedaan dalam kehidupan beragama
E. segala perbuatan sesuai dengan ajaran agama
Jawaban : B

35.   Contoh kesadaran rakyat dalam pembangunan yaitu ....


A. mengamankan pelaksanaan pembangunan
B. membayar pajak dengan baik dan tertib
C. berusaha untuk mencapai kebahagiaan
D. dengan tekun belajar untuk mencapai cita-cita
E. menjaga kelestarian lingkungan hidup
Jawaban : D

36.   Indonesia mempelopori berdirinya ASEAN merupakan salah satu bukti bahwa


Indonesia ........
A. ingin mewujudkan pertahanan bersama di kawasan Asia Tenggara
B. berupaya untuk memajukan perekonomian Indonesia di segala bidang
C. berusaha agar pembangunan Indonesia berjalan lancar dan aman
D. berupaya agar tidak ada perbedaan pendapat di antara negara anggota
E. ingin mewujudkan persahabatan dan perdamaian di Asia Tenggara
Jawaban : E

37.   Contoh hak asasi manusia dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan nilai
Pancasila yaitu ........
A. menjaga keselamatan hak milik orang lain
B. membantu orang lain dalam mengatasi kesulitan hidup
C. mengumpulkan uang untuk meningkatkan kegiatan amal
D. bersyukur, berbakti dan bertaqwa kepada-Nya
E. tidak memaksakan kehendak atau pendapat kepada orang lain.
Jawaban : E

38.   Contoh perbuatan yang mencerminkan nilai-nilai keagamaan adalah.......


A. membantu korban bencana alam
B. taat menjalankan ibadah bila diperintah
C. menyediakan fasilitas untuk meningkatkan ketaqwaan
D. membiarkan orang lain melaksanakan ibadahnya
E. tiap pemeluk agama menjalankan ibadahnya dengan bebas
Jawaban : D

39.   Contoh wujud kasih sayang dalam kehidupan bermasyarakat adalah ........


A. melakukan perbuatan yang tidak merugikan diri sendiri
B. menyukai kegiatan yang bersifat sosial dalam kehidupan
C. berusaha untuk menjadikan masyarakat yang religius
D. memupuk rasa kerjasama yang baik dengan sesama
E. aktif menjadi donor darah di setiap ada kesempatan
Jawaban : E

40.   Sifat bangsa Indonesia yang terpuji dalam membina kerjasama dengan bangsa lain
yaitu ........
A. menerapkan politik luar negeri bebas aktif dalam hubungan luar negeri .
B. bersahabat dengan negara lain asal menguntungkan bangsa Indonesia
C. mempromosikan kebudayaan nasional ke luar negeri
D. menarik wisata asing untuk mendapatkan devisa dari luar
E. mengangkat duta dan konsul sebagai wakil bangsa Indonesia.
Jawaban : A

41.   Contoh perbuatan ikhlas dan jujur dalam kehidupan sehari-hari menurut pendekatan
hukum yaitu ........
A. melaksanakan kewajiban dengan baik setelah menerima hak
B. bekerja dengan tekun dan giat mengejar masa depan yang baik
C. hidup dengan sabar dan tenang dan menerima apa adanya
D. selalu berdoa untuk mencapai kebahagiaan dalam kehidupan
E. dengan penuh kesadaran patuh dan taat pada aturan
Jawaban : C

42.   Contoh kehidupan yang serasi dan seimbang dalam kehidupan sehari-hari yaitu .......
A. selalu mengutamakan kewajiban, daripada menuntut hak
B. berupaya untuk memenuhi segala kebutuhan keluarga
C. selalu berbuat baik selama tidak diganggu orang lain
D. mengutamakan kepentingan keluarga dalam masyarakat
E. menuntut apa yang menjadi hak setelah melaksanakan kewajiban
Jawaban : E

43.   Contoh sikap patriotisme terhadap bangsa dan negara yaitu ........


A. membela kebenaran sesuai dengan tugasnya
B. harus mengenang jasa-jasa pahlawan bangsa
C. gemar melakukan kegiatan untuk diri sendiri
D. rela berkorban untuk kepentingan umum
E. memberikan harta benda karena berlebih
Jawaban : D

44.   Untuk menyelesaikan masalah dunia, negara Indonesia mempunyai prinsip yaitu ........
A. diselesaikan atas dasar saling menguntungkan kedua belah pihak
B. jangan ada salah satu negara yang merasakan dirugikan
C. atas dasar keadilan dan kemanusiaan yang beradab
D. diupayakan melalui kesepakatan bersama
E. Perserikatan Bangsa-Bangsa harus memainkan peranannya
Jawaban : C

45.   Sebagai bangsa yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa kita
hendaknya ........
A. Tuhan selalu memberikan kasih sayang kepada hamba-Nya
B. mensyukuri kemerdekaan yang kita peroleh
C. negara Indonesia berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa
D. menjauhi segala perbuatan yang dilarang oleh Tuhan
E. orang beragama tidak luput dari berbuat kesalahan
Jawaban : D

46.   Sebagai pemeluk agama dalam kehidupan sehari-hari kita hendaknya .......


A. selalu mempelajari dan mendalami agama kita
B. menjauhi dari perbuatan yang dilarang oleh agama
C. selalu bertakwa sesuai dengan agama kita masing-masing
D. memperhatikan perkembangan agama orang lain
E. tidak mengganggu pemeluk agama orang lain
Jawaban : C

47.   Pentingnya hormat-menghormati untuk membina kerukunan hidup bagi bangsa


Indonesia karena ........
A. bermacam ragamnya agama yang kita anut
B. penduduknya yang banyak dan beragam
C. Indonesia terdiri dari negara kepulauan
D. kesuburan satu daerah dengan daerah lain berbeda
E. pendidikan penduduk di setiap daerah tidak sama
Jawaban : A

48.   Kebebasan setiap penduduk untuk memeluk agamanya dijamin oleh negara, hal ini
dilandasi oleh........
A. semua manusia adalah makhluk ciptaan Tuhan
B. rakyat Indonesia wajib memeluk salah satu agama
C. meyakini agama merupakan hak asasi yang paling hakiki
D. semua agama mengajarkan hal-hal yang baik
E. keyakinan terhadap agama tidak boleh dipengaruhi
Jawaban : C

49.   Sebagai bangsa yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan kita harus


mampu .......
A. menghormati buah pikiran dan pendapat orang lain
B. memberi kesempatan kepada orang lain untuk berbicara
C. menyadari bahwa pendapat kita tidak selalu benar
D. memahami keinginan orang yang sedang berbicara
E. meyakini buah pikiran bersama selalu benar
Jawaban : E

50.   Untuk mewujudkan kerukunan dalam hidup antar sesama, bangsa Indonesia hendaknya
berperilaku yaitu ........
A. taat dan patuh kepada atasan
B. menyesuaikan diri dalam masyarakat
C. memenuhi permintaan orang lain
D. menghormati dan mematuhi aturan yang berlaku
E. jangan berbeda pendapat dengan orang lain
Jawaban : D

51.   Menjalankan ajaran agama dengan sungguh-sungguh akan membawa dampak yang


positif dalam hidup bermasyarakat dan berbangsa seperti .......
A. orang akan taat beribadah kepada Tuhan
B. menjaga persatuan dan kesatuan bangsa
C. menyebarkan ajaran agama masing-masing
D. membayarkan kewajiban kepada negara
E. tidak membiarkan orang lain berbuat salah
Jawaban : B

52.   Kehidupan kekeluargaan hanya dapat diwujudkan kalau setiap anggota masyarakat


memiliki semangat ...........
A. untuk selalu bekerja keras dan tekun
B. kerelaan berkorban untuk orang lain
C. menjaga nama baik keluarganya
D. untuk meninggalkan kepentingan pribadi
E. ikut serta dalam kegiatan masyarakat
Jawaban : B

53.   Berbagai bentuk upaya perjuangan bangsa Indonesia dalam rangka mewujudkan


negara kesatuan yaitu ..........
A. dengan adanya era reformasi 1998
B. mengadakan konferensi Asia Afrika 1955
C. dengan dikukuhkannya konsepsi wawasan nusantara
D. penyederhanaan partai-partai yang ada di Indonesia
E. dikembangkan politik luar negeri yang bebas dan aktif
Jawaban : C

54.   Wujud toleransi yang dikembangkan dalam kehidupan bermasyarakat adalah .......


A. melaksanakan sikap sabar antar umat beragama bila mungkin
B. memberi bantuan kepada orang lain tanpa membedakan agama
C. mengakui tiap warga negara bebas menjalankan ibadahnya.
D. melaksanakan dan memahami ajaran agama lain
E. adanya sikap fanatisme yang berlebih-lebihan.
Jawaban : C

55.   Isi delapan jalur pemerataan antara lain yaitu ....


A. kesempatan untuk menegakkan kebenaran
B. adanya tuntutan hukum supaya ditegakkan
C. meningkatkan taraf hidup rakyat banyak
D. semua orang dapat menikmati pendidikannya
E. kesempatan untuk memperoleh keadilan bagi setiap orang
Jawaban : E

56.   Contoh upaya pembinaan persatuan dan kesatuan bangsa yaitu ........


A. dengan dibentuknya badan dialog bagi umat beragama di Indonesia
B. berdirinya partai-partai sebagai wadah penyaluran aspirasi
C. dibentuknya lembaga pembinaan kebudayaan di setiap daerah
D. berkembangnya koperasi-koperasi di daerah pedesaan
E. dibentuknya klub-klub olah raga untuk menyalurkan bakat.
Jawaban : A

57.   Contoh bahwa keberhasilan itu sangat ditentukan oleh kesadaran dan kemampuan
penerapan kedisplinan yaitu ........
A. menikmati hasil jerih payah setelah berusaha dengan tekun
B. suatu masyarakat yang maju dan berkualitas tinggi karena efisiensi waktu
C. waktu adalah uang sebagai semboyan untuk bekerja keras
D. dapat menggunakan fasilitas yang ada dengan sebaik-baiknya.
E. kemampuan untuk menikmati semua hasil usaha masa lampau
Jawaban : A

58.   Contoh upaya bangsa Indonesia mewujudkan suatu negara kesatuan yaitu ........
A. meyakinkan bangsa lain terhadap cita-cita bangsa kita
B. mau mengorbankan kepentingan pribadi untuk kepentingan bersama
C. dengan ditetapkannya deklarasi Juanda 13 Desember 1957
D. mengirimkan misi kebudayaan nasional ke luar negeri
E. politik luar negeri bebas aktif
Jawaban : D
59.   Prinsip yang memungkinkan terbentuknya kerjasama antar bangsa yaitu ........
A. persamaan status dan kedudukan sebagai bangsa yang merdeka dan berdaulat
B. mempunyai kepentingan yang sama di bidang ekonomi dan politik
C. saling memahami bahwa setiap negara mempunyai tujuan yang berbeda
D. pandangan hidup dan idiologi yang tidak banyak mempunyai perbedaan
E. adanya kesetaraan antara kedua bangsa dalam ilmu pengetahuan dan teknologi.
Jawaban : A

60.   Yang termasuk hak asasi manusia dalam bidang budaya yaitu .......
A. bebas memanfaatkan sarana dan prasarana sekolah
B. untuk mendapatkan pendidikan dan pengajaran
C. mendapatkan beasiswa bagi yang kurang mampu
D. bebas menggunakan fasilitas umum yang ada
E. keinginan untuk maju di dalam pendidikan
Jawaban : C

61.   Manfaat Indonesia sebagai suatu negara kesatuan yaitu .........


A. dapat diatasinya perbedaan berbagai aspek kehidupan berbangsa
B. setiap kebudayaan daerah dapat tumbuh dan berkembang
C. semua kekayaan alam dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama
D. kemampuan dan kreatifitas warga negara dapat berkembang
E. teratasi perbedaan pendapat pikiran setiap warga negara
Jawaban : A

62.   Agar dapat berbakti kepada bangsa dan negara, kita harus berupaya .......
A. memiliki ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang tinggi
B. mendukung semua kebijaksanaan pemerintah
C. mencari lapangan kerja agar dapat hidup sejahtera
D. agar tidak terjadi perbedaan pendapat dalam negara
E. memberikan bantuan kepada orang yang ditimpa musibah
Jawaban : B

63.   Pandangan bangsa Indonesia tentang Pancasila yaitu ........


A. digali dari bumi.Indonesia sendiri
B. tidak dapat dirubah menurut kebutuhan
C. sumber nilai dalam segala aspek kehidupan
D. sudah disahkan sebelum Indonesia merdeka
E. tercantum dalam pembukaan UUD 1945
Jawaban : C

64.   Salah satu faktor yang membawa keberhasilan Indonesia mengusir penjajahan yaitu
dengan ..........
A. bangsa Indonesia beriman dan bertakwa kepada Tuhan
B. umat beragama di Indonesia selalu hidup rukun
C. semua agama mengajarkan anti penjajahan
D. semangat jihad yang dimiliki oleh bangsa Indonesia
E. umat beragama Indonesia bersatu melawan penjajah
Jawaban : D

65.   Kemerdekaan yang kita peroleh tidak akan ada artinya, jika bangsa Indonesia .......
A. tidak berani meminjam modal keluar negeri
B. membiarkan kolusi dan korupsi di tanah air
C. membiarkan budaya asing masuk ke Indonesia
D. tidak merubah sistem pemerintah negara
E. tidak berupaya meningkatkan kesejahteraan rakyat
Jawaban : E

66.   Unsur kebudayaan daerah yang perlu selalu kita bina yaitu yang ........
A. dapat memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia
B. dapat mempererat rasa kekeluargaan di daerah masing-masing
C. mampu bersaing dengan kebudayaan lain yang ada di Indonesia
D. dapat menyebar luaskan budaya daerahnya ke daerah lain
E. mampu mengangkat nama baik daerah yang bersangkutan
Jawaban : A

67.   Upaya kita dalam menghadapi budaya asing yang tidak dapat dibendung masuk ke
Indonesia adalah ........
A. menyesuaikan diri dengan budaya yang datang dari luar
B. meninggalkan budaya sendiri yang sudah ketinggalan zaman
C. melestarikan nilai-nilai luhur budaya bangsa Indonesia
D. memilih budaya asing yang sesuai dengan kemajuan zaman
E. mensejajarkan budaya asing dengan budaya Indonesia
Jawaban : C

68.   Membina tanggung jawab sosial dan kedisiplinan dalam masyarakat bertujuan


untuk ........
A. mewujudkan masyarakat adil dan makmur
B. menjalankan tugas sehari-hari dengan baik
C. melakukan perbuatan yang berguna bagi orang lain
D. semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat pada waktunya
E. menanamkan perilaku jujur dan penuh pengabdian
Jawaban : C

69.   Contoh ancaman di bidang sosial budaya adalah ........


A. diabaikannya rasa kesetiakawanan dalam masyarakat
B. perbedaan antara kaya dan miskin sangat besar
C. faktor sikap mental aparat yang belum siap
D. penegakkan aparat pemerintah yang bersih tertunda
E. terganggunya pelaksanaan pembangunan
Jawaban : B
70.   Contoh manfaat kerjasama regional ASEAN bagi bangsa Indonesia yaitu .........
A. saling bantu membantu dalam bidang keamanan
B. dapat meningkatkan kemampuan negara anggota
C. bertambah lancarnya pembangunan nasional
D. kerjasama dalam proyek-proyek besar bersama
E. saling memahami kepentingan para anggota
Jawaban : C

LATIHAN 13

1.   Contoh perbuatan yang termasuk chauvinisme ialah ..........


A. tidak bepergian keluar negeri
B. pembakaran bendera negara lain
C. demonstrasi anti pemerintah Jepang
D. tidak membeli produksi luar negeri
E. tidak mendengarkan siaran TV luar negeri
Jawaban : B

2.   Manfaat diadakannya peringatan hari-hari besar keagamaan bagi masyarakat


adalah .........
A. meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
B. menumbuhkan kesetiakawanan sosial dan kerukunan antarumat beragama
C. menumbuhkan sikap keramahtamahan bagi setiap orang
D. sebagai tanda syukur atas segala rahmat Tuhan Yang Maha Esa
E. membina dan menjunjung tinggi nilai kebenaran dan keadilan
Jawaban : C

3.   Contoh IPTEK yang tidak selaras dengan nilai keagamaan adalah .........
A. menjaring ikan dengan bahan peledak dari bahan kimia
B. menyiarkan berita televisi yang berhubungan dengan ibadah
C. mengeksplorasi air tanah dengan menggunakan mesin air
D. menembak penjahat yang baru kabur dengan pistol
E. menebang pohon dengan mesin gergaji kayu otomatis
Jawaban : A

4.   Contoh perbuatan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah .... ....
A. menghormati dan menghargai penganut agama lain
B. melaksanakan ibadah sesuai dengan ajaran agamanya
C. tidak membenarkan korupsi, kolusi, dan nepotisme
D. mohon ampun dan bertobat jika melakukan berbuat dosa
E. mempelajari berbagai kitab suci agama yang sah dan diakui
Jawaban : B

5.   Manfaat yang dapat kita peroleh dari sikap saling menghormati dalam kehidupan
beragama di dalam masyarakat yaitu ........
A. meningkatkan iman dan takwa di hati setiap pemeluk agama
B. terciptanya kerukunan, keamanan, dan ketentraman dalam masyarakat
C. terwujudnya kemakmuran bagi seluruh anggota masyarakat
D. timbulnya persaingan yang sehat dalam kehidupan sehari-hari
E. terciptanya kesadaran untuk melaksanakan ibadah agama
Jawaban : B

6.   Salah satu manfaat lembaga keagamaan dalam masyarakat adalah sebagai .........
A. partner Pemerintah dalam menyelesaikan persoalan yang menyangkut umat
B. tempat untuk mendidik kader-kader bangsa yang beriman dan bertakwa
C. membahas dan menyelesaikan masalah yang menyangkut keagamaan
D. wahana dialog khusus antar sesama umat beragama secara teratur
E. mengatur tata kehidupan umat beragama dalam masyarakat
Jawaban : C

7.   Contoh perbuatan saling menghormati antarumat beragama yaitu .........


A. memaafkan kesalahan yang dibuat teman yang beragama lain
B. memberikan kesempatan kepada warga untuk diskusi agama
C. tidak mengganggu saat perayaan hari besar agama lain
D. bersama-sama dengan pemeluk agama lain melakukan ronda malam
E. membentuk arisan bersama dengan pemeluk agama lain
Jawaban : C

8.   Salah satu contoh prinsip Indonesia dalam kerjasama antar bangsa adalah .........
A. membantu negara-negara yang tertindas oleh bangsa lain
B. meredakan ketegangan di antara negara-negara yang bertikai
C. melepaskan diri dari negara yang berkomunis
D. tidak mencampuri urusan dalam negeri negara lain
E. membantu ASEAN dalam mewujudkan tujuannya
Jawaban : D

9.   Kegunaan asas Ketuhanan Yang Maha Esa dalam pembangunan nasional adalah
sebagai.........
A. landasan moral, etik dan spiritual bagi penyelenggara pembangunan
B. konsekuensi logis bangsa yang religius dalam pembangunan
C. wadah terbinanya kehidupan berbangsa yang menjunjung tinggi persatuan
D. jiwa dan kepribadian bangsa kita yang membedakannya dengan bangsa lain
E. pembentuk watak bangsa yang berkepribadian luhur bersendikan agama
Jawaban : A

10.   Sikap dan perbuatan seseorang yang mencerminkan keimanan dan ketakwaan terhadap
Tuhan Yang Maha Esa terlihat dalam tindakan ..........
A. bersikap dan bertingkah laku sesuai aturan yang ada
B. tidak memaksakan sesuatu agama kepada orang lain
C. mengembangkan ajaran agama bersama dengan pemerintah
D. aktif dalam pembangunan tempat ibadah masing-masing
E. ikut bersama, melaksanakan kegiatan keagamaan di masyarakat
Jawaban : B

11.   Masuknya agama-agama di Indonesia dapat diterima baik oleh bangsa kita, sebab ........
A. masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang beragama
B. adanya pengertian masyarakat Indonesia yang mendalam
C. tingginya kerukunan antarumat beragama di Indonesia
D. adanya prinsip Bhinneka Tunggal Ika yang diakui
E. penyebarannya dilakukan melalui pendekatan persaudaraan
Jawaban : E

12.   Wujud nyata bentuk kerukunan umat beragama dengan Pemerintah dapat dilihat dalam
contoh di bawah ini, yaitu .........
A. pemerintah ikut mendukung para ulama untuk mengembangkan agama
B. pemerintah menjamin kebebasan umat beragama memeluk agamanya
C. pemerintah berdialog dengan pemuka agama tentang masalah keagamaan
D. pemimpin agama bebas membina pemeluk agamanya masing-masing
E. pemerintah mendorong terbentuknya agama yang baru dan modern
Jawaban : C

13.   Salah satu upaya yang dapat kita lakukan untuk menciptakan kerukunan hidup
adalah .........
A. bersedia untuk mengendalikan diri
B. membangun budaya silaturahmi dengan tetangga
C. memahami aturan yang ditetapkan di lingkungan
D. gemar melakukan kegiatan-kegiatan kemanusiaan
E. menumbuhkan suasana saling menyapa antar sesama
Jawaban : A

14.   Manfaat yang dapat dipetik, dari usaha membina kerukunan hidup antar umat
beragama adalah .........
A. terjalin hubungan dan kerja sama yang harmonis
B. dapat menjalankan ibadat agama dengan tekun
C. terbukanya kesempatan untuk memadukan ajaran agama
D. terbukanya peluang untuk melakukan ibadat bersama-sama
E. integrasi berbagai kepentingan yang dilandasi keimanan
Jawaban : B

15.   Contoh perbuatan yang tidak mencerminkan keyakinan beragama adalah .........


A. tidak membedakan teman yang kaya dan miskin
B. ramah tamah dan tidak egois terhadap sesama
C. sopan dan hormat pada orang lain
D. gemar mencari kesalahan pada orang lain
E. tegar dan tabah dalam menghadapi cobaan hidup
Jawaban : D

16.   Salah satu contoh upaya pemerintah dalam membina dan meningkatkan ibadat,
yaitu ........
A. mengatur tata cara peringatan hari-hari besar agama.
B. melaksanakan pelaksanaan pengawasan ibadat suatu agama
C. menangani pelaksanaan urusan ibadat haji dengan baik
D. membuat acara kegiatan amal secara bersama-sama
E. mengupayakan peningkatan kerjasama umat beragama
Jawaban : C

17.   Contoh nyata pelaksanaan. hak asasi manusia dalam, lingkungan keluarga yaitu ........
A. orang tua menentukan aturan yang harus ditaati anggota keluarga
B. semua keinginan positif harus dituruti oleh orang tua
C. anak dapat memilih pendidikan sesuai dengan bakat dan minatnya
D. semua anggota keluarga harus jujur dan bertanggung jawab dalam keluarga
E. anak tidak diperbolehkan menuntut yang berlebihan kepada orang tua
Jawaban : C

18.   Yang termasuk hak asasi manusia dalam bidang hukum, yaitu .........
A. menyatakan pendapat D. memperoleh pengayoman
B. mengadakan perjanjian E. mendirikan partai politik
C. memilih dan dipilih
Jawaban : D

19.   Dibawah ini adalah contoh kasih sayang dalam kehidupan keluarga, kecuali ..........
A. ayah bertanggung jawab atas pemenuhan nafkah hidup
B. anak yang masih kecil diberikan kebebasan untuk bermain
C. ibu bertanggungjawab atas pemeliharaan rumah tangga
D. ayah dan ibu memelihara anak-anak dengan penuh kasih sayang
E. anak yang agak besar membantu meringankan pekerjaan orang tua
Jawaban : E

20.   Manfaat perlunya sikap kasih sayang ditumbuhkan dalam masyarakat adalah ........
A. mengurangi segala tindak kriminal yang ada dalam. masyarakat
B. mengurangi adanya kesenjangan sosial yang ada dalam masyarakat
C. memperkuat patriotisme dan nasionalisme berbangsa dan bernegara
D. mendorong tingkat kemakmuran dalam masyarakat secara luas
E. mendukung partisipasi rakyat dalam membangun di segala bidang
Jawaban : B

21.   Prinsip kerja sama bangsa Indonesia dengan negara tetangga yang tergabung dalam
ASEAN berdasarkan sikap ........
A. hidup berdampingan dan bekerja sama di bidang pertahanan
B. anti dominasi negara barat di kawasan Asia Tenggara
C. saling menguntungkan dan tidak mencampuri urusan intern negara lain
D. mengutuk berbagai bentuk peperangan yang menyengsarakan rakyat
E. menjaga keseimbangan kekuatan ekonomi Barat dan Jepang
Jawaban : C
22.   Demi terwujudnya masyarakat yang harmonis sikap kita sebagai makhluk sosial
seharusnya ........
A. mau peduli terhadap masalah atau urusan orang lain
B. mau musyawarah dan bekerjasama bila menghadapi masalah
C. menyelesaikan masalah sendiri tanpa merugikan orang lain
D. menentang pendapat orang lain bila tak sama dengan prinsip kita
E. meminta bantuan aparat bila menghadapi kesulitan
Jawaban : A

23.   Apabila setiap orang dalam mempertahankan haknya menuruti kemauan sendiri, maka
akibat yang akan terjadi di masyarakat adalah ........
A. terjadinya hukum rimba, yang kuat menang yang kalah menjadi korban
B. terciptanya kehidupan yang berdasarkan pada hukum, yang tidak tertulis
C. mengurangi peran lembaga-lembaga bantuan hukum yang ada
D. dalam menyelesaikan masalah akan mengabaikan kepentingan golongan
E. terciptanya masyarakat tanpa mempersoalkan perbedaan kedudukan sosial
Jawaban : A

24.   Contoh perbuatan menghormati hak asasi manusia dalam kehidupan sehari hari
adalah  ..........
A. datang ke sekolah tepat waktu
B. membuang sampah pada tempatnya
C. mematuhi tata tertib lalu lintas
D. mengikuti pelajaran dengan tekun
E. memakai pakaian yang sopan dan bersih
Jawaban : C

25.   Hak asasi manusia pada dasarnya tidak dapat dilaksanakan secara mutlak, karena ........
A. bertentangan dengan peraturan
B. tidak disertai dengan kewajiban
C. bertentangan dengan adat istiadat
D. melanggar kewajiban orang lain
E. melanggar hak asasi orang lain
Jawaban : E

26.   Prinsip hak asasi manusia yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945 adalah
sebagai berikut, kecuali ...........
A. kemerdekaan merupakan rahmat Allah Yang Maha Esa
B. kemerdekaan nasional melindungi seluruh rakyat
C. negara ikut melaksanakan ketertiban dunia
D. setiap warga negara bebas menyatakan pendapat
E. negara ikut mencerdaskan kehidupan bangsa
Jawaban : D

27.   Tahun 1928 para pemuda yang berasal dari berbagai daerah mencetuskan tekad
bersama dalam Sumpah Pemuda. Makna dari Sumpah Pemuda adalah .........
A. mewujudkan masyarakat adil dan makmur
B. memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa
C. cinta damai dan cinta kemerdekaan seluruh bangsa
D. membentuk dunia baru yang bebas dari penjajahan
E. mencerdaskan kehidupan bangsa dan negara
Jawaban : B

28.   Salah satu nilai kepahlawanan yang harus diwujudkan dalam menunjang pembangunan
nasional adalah ........
A. tabah dalam menghadapi cobaan
B. mampu bersaing secara ketat
C. ulet dan tak mudah menyerah
D. selalu siap menghadapi apapun
E. berupaya memiliki fisik yang prima
Jawaban : C

29.   Motivasi spiritual bangsa Indonesia dalam perjuangan dalam mencapai kemerdekaan


adalah .........
A. dukungan bangsa-bangsa asing yang menaruh simpati terhadap bangsa kita
B. keyakinan bahwa Tuhan Yang Maha Esa berpihak pada yang benar
C. keteguhan dan kuatnya pendirian dalam menghadapi dan melawan penjajah
D. keteguhan prinsip untuk membangun dunia yang penuh kedamaian
E. keinginan untuk membangun masyarakat yang sejahtera dan berkeadilan
Jawaban : B

30.   Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945


merupakan sumber tertib hukum, sebab ..........
A. proklamasi merupakan jembatan emas untuk membangun negara
B. bersatu padunya bangsa Indonesia untuk membentuk negara
C. berakhirnya hukum, kolonial dan lahirnya hukum nasional
D. merupakan titik puncak merebut kemerdekaan
E. berakhirnya penderitaan yang dihadapi bangsa Indonesia
Jawaban : C

31.   Menurut Pembukaan UUD 1945 penjajahan harus dihapuskan dari muka bumi,
karena........
A. tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan
B. bertentangan dengan cita-cita bangsa untuk merdeka
C. melanggar hak asasi yang dijunjung tinggi
D. penjajahan menimbulkan kesengsaraan dan penderitaan
E. menimbulkan kebencian yang mendalam kepada penjajah
Jawaban : A

32.   Contoh perbuatan yang mencerminkan nilai kepahlawanan sebagai wujud cinta sesama
adalah .........
A. mendaftarkan diri sebagai peserta transmigrasi di luar daerah
B. seorang wartawan meliputi korban musibah tanah longsor
C. perusahaan memberikan uang saku pada karyawan yang terkena PHK
D. seseorang menjadi donor darah sebagai perwujudan rasa kemanusiaan
E. masyarakat memberikan karangan bunga bagi yang mendapat musibah
Jawaban : D

33.   Fungsi Pancasila dalam hubungannya dengan pengaruh budaya asing dan IPTEK
adalah .........
A. sebagai pandangan hidup D. sebagai penangkal budaya
B. sebagai penyaring (filter) E. merupakan landasan berpijak
C. merupakan pedoman hidup
Jawaban : B

34.   Contoh dampak negatif dari kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
adalah ........
A. mengatur kelahiran anak dengan alat kontrasepsi
B. koreksi hasil ujian oleh manusia diganti dengan komputer
C. kendaraan gerobak diganti dengan truk besar
D. sepeda motor dipasang kunci rahasia sebagai pengaman
E. menangkap ikan dengan menggunakan aliran listrik
Jawaban : E

35.   Budi dan kawan-kawan bermaksud merencanakan latihan musik. Namun tetangga


sebelah rumahnya sakit keras. Budi dan kawan-kawan memutuskan untuk
membatalkan latihan tersebut. Dari ilustrasi di atas Budi dan kawan-kawan telah
menerapkan sikap .......
A. toleransi D. tahu diri
B. pengertian E. jiwa besar
C. tenggang rasa
Jawaban : C

36.   Contoh perbuatan yang mencerminkan jiwa patriotisme dalam kehidupan sehari-hari


adalah.........
A. mengikuti upacara bendera dengan khidmat
B. membersihkan kelas sesuai jadwal
C. mempersiapkan masa depan yang baik
D. menghormati orang tua dan guru
E. menyayangi kawan-kawan sebaya
Jawaban : A

37.   Pernyataan yang termasuk bentuk kewaspadaan terhadap ancaman di bidang sosial


budaya adalah ........
A. beramal untuk kepentingan bangsa dan negara
B. meningkatkan kesetiakawanan nasional secara menyeluruh
C. membedakan peran antara si kaya dan si miskin
D. memberikan semangat tenggang rasa dan toleransi
E. berlomba-lomba untuk membangun bangsa dan negara
Jawaban : B

38.   Dalam masa pembangunan generasi muda dapat berperan membina persatuan dan
kesatuan dengan cara ........
A. belajar dengan sungguh-sungguh dan rajin
B. melakukan penelitian untuk pengembangan ilmu
C. mempelajari budaya dan sejarah bangsa
D. mengadakan kompetisi olahraga antar sekolah
E. mempererat pergaulan antar suku bangsa
Jawaban : D

39.   Dalam perkembangan kehidupan bangsa Indonesia terjadi gejala memudarnya


nasionalisme yang diakibatkan oleh ..........
A. kurang adanya kesadaran terhadap kepentingan bersama
B. tingkat kesejahteraan masyarakat yang masih rendah
C. adanya kesenjangan dalam tingkat pendidikan
D. pertumbuhan ekonomi yang terlalu lamban
E. keanekaragaman dan ciri budaya bangsa
Jawaban : A

40.   Wujud nyata dari kesetiakawanan sosial dari masyarakat Indonesia yang majemuk
adalah .........
A. dilaksanakannya pekan imunisasi nasional secara menyeluruh
B. pemberian santunan asuransi secara tepat waktu
C. dilaksanakannya gerakan orang tua asuh (GNOTA)
D. himpunan untuk menjadi donatur bagi anak-anak terlantar
E. petugas sosial yang disiplin dalam menjalankan tugasnya
Jawaban : C

41.   Dalam masyarakat Indonesia yang bersifat majemuk sikap kesetiakawanan sosial


sangat penting, sebab .........
A. dapat memperlancar pembangunan nasional
B. di Indonesia terdapat golongan kaya dan miskin
C. tiap orang membutuhkan bantuan orang lain
D. bangsa Indonesia merasa senasib sepenanggungan
E. mendorong terciptanya persatuan dan kesatuan
Jawaban : E

42.   Contoh perbuatan yang mencerminkan usaha membina persatuan dan kesatuan bangsa
adalah ........
A. memilih teman yang sependapat
B. melupakan budaya daerah masing-masing
C. melaksanakan kewajiban untuk suatu hal
D. menghilangkan sikap mementingkan suku
E. mentaati norma-norma yang berlaku
Jawaban : D

43.   Ciri kebudayaan daerah yang dapat berkembang menjadi kebudayaan nasional adalah
kebudayaan yang ........
A. dapat meningkatkan minat wisatawan manca negara datang ke Indonesia
B. unsur-unsur budayanya tidak akan menimbulkan kerugian bagi masyarakat
C. mempunyai keistimewaan jika dibandingkan dengan budaya daerah lainnya
D. dapat mempertebal semangat persatuan sesuai dengan kepribadian bangsa
E. dapat menunjukkan kemurnian warisan budaya masa lalu yang menonjol
Jawaban : D

44.   Perasaan bangga terhadap bangsa dan negara Indonesia, terlihat dalam sikap ........
A. mengagumi keindahan alam Indonesia
B. mendukung semua program pemerintah
C. rela berkorban untuk. kepentingan bangsa dan negara
D. membayar pajak sesuai dengan ketentuan yang ada
E. memandang sama derajat dengan bangsa lain
Jawaban : C

45.   Seseorang yang memiliki kebanggaan terhadap produksi dalam negeri terlihat dalam
tindakannya yang .........
A. berupaya meningkatkan produksi dalam negeri
B. senantiasa menggunakan produksi dalam negeri
C. menganjurkan orang lain untuk memakai produksi dalam negeri
D. selalu menilai hasil produksi dalam negeri sendiri
E. selalu menaruh perhatian terhadap produksi dalam negeri
Jawaban : B

46.   Contoh perbuatan yang mencerminkan keikhlasan dalam kehidupan bermasyarakat


adalah .........
A. berbudi pekerti dalam pergaulan
B. mempunyai jiwa pengabdian yang tinggi
C. memiliki idealisme yang kuat
D. bersedia menjadi orang tua asuh
E. menjaga keamanan di lingkungan
Jawaban : D

47.   Perilaku yang dapat dikategorikan sebagai penghambat keberhasilan pembangunan


adalah ...... ..
A. janji pemerintah untuk menegakkan hukum dan hak asasi manusia
B. anggota DPR yang lantang menyuarakan aspirasi rakyat
C. hakim menjatuhkan vonis hukum sesuai dengan keyakinannya
D. guru memberikan tugas pekerjaan rumah secara teras menerus
E. aparatur negara berbelit-belit melayani masyarakat
Jawaban : E
48.   Hasil-hasil positif dari era kebangkitan pertama (1908) yang menunjang pembangunan
adalah ........
A. terbentuknya semangat kebangsaan dan persatuan
B. hilangnya rasa kesukuan dan kedaerahan
C. kesadaran akan harga diri untuk hidup merdeka
D. hilangnya kebodohan, kemiskinan dan keterbelakangan
E. berlangsungnya pembangunan nasional yang berkesinambungan
Jawaban : A

49.   Dalam menyongsong abad ke-21 ada faktor-faktor penghambat yang harus diantisipasi,
yaitu .........
A. kesadaran hukum warga masyarakat
B. suasana kehidupan yang makin terbuka
C. budaya kerja yang berdedikasi
D. budaya ketergantungan pada pemerintah
E. mental bangsa yang mudah terpengaruh
Jawaban : E

50.   Perilaku yang dapat dikategorikan sebagai tindakan yang bijaksana sesuai prinsip
demokrasi Pancasila. adalah ...........
A. menghargai pandangan yang dikemukakan orang yang lebih tua
B. mengemukakan pendapat sesuai dengan hati nurani
C. pimpinan rapat menampung dan memperhatikan semua usulan anggota
D. melaksanakan keputusan musyawarah sesuai kemauan orang banyak
E. memberikan, kebebasan asal dapat dipertanggungjawabkan
Jawaban : C

51.   Perhatikan pengertian musyawarah di bawah ini !


1. musyawarah adalah arena adu argumentasi dan kepentingan sehingga
    yang kuatlah yang menang.
2. Musyawarah adalah kerjasama dalam melaksanakan keputusan bersama.
3. Musyawarah adalah tata cara pengambilan putusan yang utama untuk
    mencapai mufakat.
4. Musyawarah adalah tata cara pengambilan putusan yang dijamin akal
    sehat dan hati nurani yang luhur.
5. musyawarah adalah tata, cara pengambilan putusan yang didasarkan
    pada suara mayoritas dan minoritas.
Yang merupakan pengertian dari musyawarah menurut demokrasi Pancasila terdapat
pada nomor ..........
A. 1,2 D. 4,5
B. 2,3 E. 4,1
C. 3,4
Jawaban : C

52.   Di bawah ini adalah perbuatan yang tidak sesuai dengan nilai musyawarah untuk
mencapai mufakat, yaitu ........
A. berargumentasi pada setiap pendapat yang dikemukakan
B. penuh semangat dalam. mendiskusikan suatu masalah
C. berlapang dada demi lancarnya pengambilan keputusan
D. berusaha mengadakan pendekatan di dalam rapat
E. mengabaikan akal sehat dalam menyelesaikan masalah
Jawaban : E

53.   Di bawah ini adalah contoh perbuatan menjaga ketertiban dalam kehidupan
bermasyarakat, yaitu .......
A. bersedia antri dalam mengurus pembayaran rekening listrik
B. berperan aktif dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh warga
C. membuang sampah pada tempat yang dianggap memungkinkan
D. mengadakan kerja bakti rutin setiap awal bulan dengan ikhlas
E. menanam pohon di sepanjang jalan yang dilalui oleh warga
Jawaban : A

54.   Sesuatu perbuatan yang mencerminkan keikhlasan dalam kehidupan sehari hari


adalah ........
A. tidak pernah menuntut hak tetapi selalu melaksanakan kewajiban
B. sering mengadakan kunjungan ke panti-panti asuhan
C. bersedia membantu kesulitan orang lain tanpa mengharap imbalan
D. menyumbang sejumlah dana untuk korban bencana alam agar dikenang
E. bersedia memberikan apa saja yang diminta orang lain
Jawaban : C

55.   Ciri-ciri perwujudan dari seseorang yang berjiwa ikhlas, jujur, dan penuh pengabdian
adalah ..........
A. selalu menunjukkan kewibawaan sehingga disegani oleh masyarakat
B. melakukan sesuatu semata mata didasari hati yang tulus, tanpa pamrih
C. selalu menyelesaikan tugas yang diembannya pada saat yang tepat
D. memiliki sahabat yang banyak dalam lingkungan pergaulan masyarakat
E. berusaha menjadi seorang pegawai yang selalu dapat dipercaya atasannya
Jawaban : B

56.   Fungsi partai politik dalam kehidupan bernegara berdasarkan demokrasi Pancasila


adalah .........
A. wadah kegiatan politik sesuai kepentingan anggota
B. alat kontrol bagi penyelenggaraan pemerintahan
C. melaksanakan hak-hak warga untuk berorganisasi
D. wadah untuk mendidik kesadaran politik rakyat
E. menjaga stabilitas politik bagi kepentingan pemerintah
Jawaban : D

57.   Salah satu ciri dari Demokrasi Pancasila adalah ........


A. menjunjung tinggi lembaga permusyawaratan
B. kekeluargaan dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat
C. persamaan pendapat dalam bermusyawarah
D. menghindari adanya kelompok atau golongan oposisi
E. mengutamakan musyawarah untuk mencapai mufakat
Jawaban : E

58.   Apabila suatu keputusan telah diambil, baik dengan musyawarah maupun pemungutan
suara, maka sikap kita adalah ..........
A. menerima dengan ikhlas dan penuh dengan tanggung jawab
B. mempertimbangkan kembali karena alasan-alasan tertentu
C. mempersoalkan kembali karena pimpinan rapat tidak aspiratif
D. membiarkan saja,karena keputusan yang diambil cacat hukum
E. mengusulkan lagi agar pendapatnya saja dapat diterima
Jawaban : A

59.   Salah satu pernyataan di bawah ini termasuk sikap taat terhadap aturan aturan dalam
pergaulan, yaitu .........
A. mengutamakan kepentingan kelompok daripada kepentingan pribadi
B. melaksanakan keputusan yang telah ditetapkan bersama dengan ikhlas
C. menghindari konflik dan pertikaian demi persatuan dan kesatuan
D. menghormati orang yang beda dalam masyarakat sekitarnya
E. pandai membawa dan menempatkan diri di tengah-tengah masyarakat
Jawaban : B

60.   Contoh perilaku yang mencerminkan pengendalian diri dalam kehidupan sehari-hari


adalah .........
A. menunggu di luar apabila terlambat masuk sekolah
B. hidup sederhana menatap masa depan
C. tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
D. menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia
E. menjalani hidup apa adanya karena semuanya dari Tuhan
Jawaban : C

61.   Manfaat dari pengendalian diri dalam kehidupan sehari-hari adalah .........


A. menambah keimanan pada setiap anggota masyarakat
B. mendatangkan kemakmuran yang bersifat material
C. melahirkan kehidupan yang layak bagi kemanusiaan
D. menciptakan kedamaian dalam kehidupan masyarakat
E. menumbuhkan kesadaran akan pentingnya persatuan
Jawaban : D

62.   Contoh yang menunjukkan ketidaksesuaian falsafah negara lain ditinjau dari falsafah
Pancasila di bidang politik adalah .........
A. pelaksanaan prinsip politik luar negeri yang bebas aktif
B. pelaksanaan sistem politik atas dasar demokrasi liberal
C. penerapan demokrasi atas dasar musyawarah untuk mufakat
D. penyimpangan pelaksanaan konstitusi pada masa-masa lalu
E. penerapan asas kebebasan yang bertanggungjawab
Jawaban : D

63.   Suatu perbuatan yang dapat dikategorikan sebagai pengganggu/merugikan kepentingan


umum, yaitu ........
A. mengadakan pagelaran musik di sekolah
B. mengajak teman-teman untuk meninggalkan pelajaran
C. mengendarai sepeda motor tanpa surat izin mengemudi
D. mengadakan lomba debat terbuka di sekolah
E. menggelar unjuk rasa di jalan raya
Jawaban : E

64.   Alasan perlunya disiplin ditegakkan bagi diri sendiri/masyarakat adalah ........


A. terbentuknya masyarakat yang adil dan makmur
B. untuk menjamin kesempatan kerja dan berusaha
C. supaya norma hukum dapat berfungsi dengan baik
D. agar terwujud kehidupan yang aman dan tertib
E. agar orang menyadari ada norma-norrna dalam kehidupan
Jawaban : D

65.   Disiplin nasional sangat diperlukan bagi bangsa yang sedang membangun, karena
bermanfaat untuk .........
A. meningkatkan daya guna dan hasil guna pembangunan nasional
B. membentuk pribadi dan jati diri sebagai suatu bangsa
C. menjadikan masyarakat patuh dan taat pada aturan hukum
D. memberikan. motivasi untuk memberikan pelayanan yang baik
E. mempersiapkan bangsa menuju kehidupan yang lebih baik
Jawaban : A

66.   Salah satu contoh pelaksanaan pola hidup sederhana dalam kehidupan sehari-hari
adalah .........
A. mengikuti perkembangan sesuai dengan kemampuan
B. menyesuaikan diri dengan gaya kehidupan modern
C. tidak berlebihan dan dapat menyesuaikan diri dengan keadaan
D. tidak membawa uang dan perhiasan yang mencolok di sekolah
E. tidak mudah terpengaruh oleh mode perkembangan zaman
Jawaban : C

67.   Berikut contoh yang bukan merupakan pranata sosial baru sebagai akibat dari
kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, yaitu .........
A. tumbuhnya kesadaran bela negara sesuai dengan sishankamrata
B. tumbuhnya kelompok seni budaya yang menggelar seni modern
C. timbulnya pasar swalayan yang menyaingi pasar tradisional
D. tumbuhnya organisasi modern yang banyak menampung kegiatan remaja
E. bidang Iptek yang pengaruhnya sangat besar bagi aspek-aspek kehidupan
Jawaban : A

68.   Bentuk kegiatan pada masyarakat yang menerapkan asas kekeluargaan contohnya


adalah ...........
A. mendahulukan kepentingan umum daripada kepentingan pribadi
B. membersihkan lingkungan tempat tinggal masing-masing
C. berlaku sebagai orang tua asuh bagi anak kurang mampu
D. sering memperhatikan tetangga yang dalam kesulitan
E. memberikan penyuluhan hukum pada warga masyarakat
Jawaban : C

69.   Salah satu contoh kerjasama/tolong menolong dibidang ekonomi terlihat dari


adanya ........
A. kegiatan usaha yang dikelola pemerintah
B. paguyuban yang terorganisir di desa-desa
C. kegiatan-kegiatan seperti arisan ibu-ibu
D. kegiatan usaha yang dikelola swasta
E. kegiatan usaha yang dikelola koperasi
Jawaban : E

70.   Kerjasama antar bangsa yang kita lakukan dapat terlihat dalam kegiatan berikut,
kecuali .........
A. pertukaran pemuda pelajar antarnegara
B. pengiriman misi kesenian ke negara lain
C. melakukan kunjungan wisata ke negara lain
D. ikut serta dalam pertandingan olimpiade dan sejenisnya
E. pembangunan jalan tol secara patungan dengan negara lain
Jawaban : C

LATIHAN 14

1.   Contoh kerjasama di lingkungan sekolah dalam bidang sosial adalah ........


A. siswa melaksanakan kerja bakti di lingkungan sekolah
B. semua warga sekolah berupaya menegakkan ketertiban dan keamanan
C. siswa yang pandai membantu yang bodoh dalam mengerjakan tugas
D. orang tua siswa mengumpulkan dana untuk membangun sekolah
E. pengumpulan dana untuk membantu siswa yang tidak mampu
Jawaban : E

2.   Bentuk kerjasama antarumat beragama dalam mengentaskan kemiskinan adalah ........


A. memberikan beasiswa
B. mendirikan panti asuhan
C. melakukan ceramah agama
D. menyediakan modal usaha secara bergulir
E. menyantuni anak yatim piatu
Jawaban : D
3.   Hal yang tepat dilakukan dalam hubungan bangsa Indonesia dengan bangsa lain adalah
........
A. mengembangkan identitas bangsa di mata dunia
B. meningkatkan keyakinan akan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa
C. mendapatkan sumbangan kemanusiaan yang diperlukan
D. memperkenalkan ragam budaya bangsa yang beraneka
E. mempertahankan ideologi Pancasila yang spesifik
Jawaban : A

4.   Salah satu contoh bentuk tanggung jawab setiap WNI dalam membina keamanan dan
ketertiban adalah ........
A. menyelesaikan pelanggaran hukum dengan damai
B. menjalin silaturahmi dengan keluarga
C. melaksanakan aturan yang berlaku
D. menjadi salah satu anggota TNI
E. bekerjasama dengan orang lain
Jawaban : C

5.   Salah satu kerugian yang paling utama ditimbulkan oleh sikap ekstrimisme dalam
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara adalah ........
A. tumbuhnya sikap menang sendiri
B. dapat menimbulkan perpecahan
C. menumbuhkan rasa saling curiga
D. semakin kuatnya individualisme
E. berkembangnya chauvinisme
Jawaban : B

6.   Sifat egois tercermin pada perbuatan yaitu ........


A. memaksakan kehendak D. menghalalkan segala cara
B. menutup diri dalam pergaulan E. memilih dalam persahabatan
C. meremehkan orang lain
Jawaban : A

7.   Makna peringatan hari-hari agama bagi kehidupan masyarakat, bangsa dan


negara ........
A. menumbuhkan sikap saling menghargai
B. meningkatkan wawasan bagi pemeluknya
C. menambahkan kesejahteraan lahir batin bagi pemeluknya
D. memperdalam pengetahuan agama bagi pemeluknya
E. mengingatkan pemeluk agama agar selalu beribadat
Jawaban : A

8.   Alasan perlunya mendahulukan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi karena


dalam mendahulukan kepentingan umum .........
A. kesejahteraan masyarakat tercapai
B. tercerminnya jiwa religius
C. seluruh kebutuhan terjamin
D. sesuai dengan makhluk sosial
E. tidak akan terjadi kerusuhan
Jawaban : A

9.   Salah satu bukti yuridis konstitusional bangsa Indonesia mengakui kebesaran dan
kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa atas kemerdekaan yang diperolehnya adalah ........
A. Pembukaan UUD 1945 alinea 3
B. Pembukaan UUD 1945 alinea 4
C. Pembukaan UUD 1945 pasal 29 ayat 1
D. Pembukaan UUD 1945 pasal 29 ayat 2
E. Ketetapan MPR RI No.II/MPR/1998
Jawaban : A

10.   Pokok pikiran kedua Pembukaan UUD 1945 yang selaras dengan rumusan tujuan
negara serta pembangunan nasional yaitu ........
A. mencerdaskan kehidupan bangsa
B. memajukan kesejahteraan umum
C. melindungi segenap bangsa Indonesia
D. melaksanakan ketertiban dunia
E. melindungi seluruh tumpah darah
Jawaban : B

11.   Lurah di desa kami hampir setiap hari berkeliling desa untuk melihat aktivitas
rakyatnya. Beliau sering ikut serta terlibat dalam kegiatan pembangunan desa.
Tindakan Lurah tersebut merupakan sifat keteladanan pemimpin, yaitu ........
A. bersifat jujur, teliti, dan bijaksana
B. adil dan bijaksana terhadap rakyat
C. supel dan baik hati kepada seluruh rakyatnya
D. mengayomi dan melindungi masyarakat
E. menyatu dengan rakyat dan memberi semangat
Jawaban : E

12.   Bentuk usaha pemerintah untuk membina kerukunan beragama adalah .......


A. mengadakan silaturahmi antarumat beragama
B. memperingati hari-hari besar agama
C. mengadakan dialog antarumat beragama
D. membangun berbagai macam tempat ibadat
E. menyelenggarakan kegiatan agama bersama masyarakat
Jawaban : C

13.   Kasih sayang dalam keluarga sangat diperlukan karena merupakan embrio bagi
terciptanya ........
A. kehidupan yang aman dan tertib
B. kemakmuran dan kebahagiaan bersama
C. keharmonisan hidup lahir dan batin
D. masyarakat yang damai dan sejahtera
E. perkembangan perekonomian negara
Jawaban : D

14.   Hikmah orang yang percaya dan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa di lingkungan
kehidupan keluarga adalah ........
A. aktif dalam kegiatan yang bersifat sosial
B. selalu menuruti kemauan orang yang lebih tua
C. kreatif dan inisiatif dalam menjalankan tugas
D. giat belajar untuk membangun masa depan
E. merasakan adanya ketenangan dan kebahagiaan
Jawaban : E

15.   Sebagai warga negara yang baik, keyakinan beragama dapat ditunjukkan dengan
perbuatan .......
A. memelihara toleransi antarumat beragama
B. musyawarah dalam keluarga
C. saling mencintai antaranggota keluarga
D. mengenal ajaran agama lain
E. membandingkan ajaran agama
Jawaban : A

16.   Pentingnya sikap toleransi antarumat beragama dalam kehidupan sehari-hari di tanah


air kita karena adanya ........
A. keanekaragaman pemeluk agama
B. penduduknya yang banyak dan beragam
C. Indonesia terdiri dari negara kepulauan
D. tingkat pendidikan penduduk yang berbeda
E. kebebasan beragama merupakan hak asasi pribadi
Jawaban : A

17.   Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang mampu membangkitkan karya dan
motivasi terhadap bawahannya.
Perbuatan itu dapat diwujudkan terutama dengan sikap .......
A. keteladanan seorang atasan
B. menumbuhkan keberanian
C. mengikuti dari belakang
D. mendahulukan yang lebih penting
E. menjadi teman dalam bekerja
Jawaban : E

18.   Prinsip demokrasi Pancasila yang berkaitan dengan pelaksanaan kebebasan yang


bertanggung jawab adalah .......
A. siswa bebas mengikuti pelajaran agama yang diyakininya
B. menjadi ketua kelas setelah ditunjuk wali kelas
C. berhak mengikuti kegiatan belajar sesuai dengan jadwal
D. menjadi petugas piket pada hari tertentu sesuai dengan kesepakatan
E. berhak mengajukan saran dan pendapat yang konstruktif
Jawaban : E

19.   Pernyataan yang menggambarkan kegotong-royongan di lingkungan masyarakat


adalah .......
A. membersihkan halaman rumah sesuai pola kehidupan rakyat
B. mengembangkan kegiatan-kegiatan yang bercirikan kesenian
C. pemanfaatan tenaga-tenaga pedesaan ke kota-kota besar
D. pertukaran pemuda dan pelajar secara bertahap dan berkelanjutan
E. saling membantu dan menghormati dalam kegiatan masyarakat
Jawaban : E

20.   Nilai moral yang seharusnya dimiliki oleh setiap warga negara dalam memandang
kedudukan manusia di berbagai bidang kehidupan adalah .......
A. pelaksanaan hak dan kewajiban berdasarkan peraturan
B. kewajiban berkorban untuk kebesaran bangsa dan negara
C. penghargaan terhadap jabatan dan kedudukan orang lain
D. ketaatan sepenuhnya kepada kebijakan pemerintah
E. pelaksanaan peranan sesuai dengan statusnya dalam masyarakat
Jawaban : E

21.   Makna kemerdekaan Indonesia dalam pergaulan internasional adalah bebas


berhubungan .......
A. dengan negara-negara berkembang
B. dengan negara-negara donor
C. dengan negara-negara tetangga
D. atas dasar menguntungkan ekonomi nasional
E. atas dasar penghargaan dan persamaan derajat
Jawaban : E

22.   Sikap nasionalisme dalam arti luas dan semangat meningkatkan bidang ekonomi di era
globalisasi dapat ditunjukkan antara lain dengan .......
A. menjadi anggota AFTA
B. menjadi anggota OPEC
C. menjadi anggota ASEAN
D. mendirikan koperasi produksi dan hasilnya diekspor
E. menjadi TKI dan hasilnya untuk devisa negara
Jawaban : D

23.   Kebebasan yang diatur dalam pasal 28 UUD 1945 mengandung arti bahwa
kebebasan .......
A. bersifat mutlak dan seluas-luasnya
B. berarti bebas tanpa diatur oleh aturan tertentu
C. tidak boleh ada orang lain yang membatasi
D. harus dapat dipertanggungjawabkan
E. dibatasi oleh kebebasan orang lain
Jawaban : D

24.   Di bawah ini yang merupakan perbuatan ikhlas dalam kehidupan bermasyarakat adalah
.......
A. melakukan sesuatu tanpa unsur paksaan
B. melakukan ketaatan dan kerelaan untuk berkorban
C. penuh pengabdian untuk orang banyak
D. kepedulian terhadap adanya tanggung jawab
E. siswa yang aktif berdiskusi tanpa dipaksa oleh guru
Jawaban : A

25.   Salah satu kebebasan yang dikemukakan oleh F.D. Roosevelt adalah kebebasan .......
A. berkumpul D. berbicara
B. berolahraga E. bergaul
C. berekreasi
Jawaban : D

26.   Proses mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa dilakukan melalui berbagai tahap
secara berurutan, yaitu .......
A. kerajaan, datangnya Belanda, Sumpah Pemuda
B. kedatangan Belanda, pergerakan, Sumpah Pemuda
C. pergerakan nasional, Sumpah Pemuda, proklamasi kemerdekaan
D. pergerakan nasional, pendudukan Jepang, proklamasi kemerdekaan
E. kebangkitan nasional, Sumpah Pemuda, proklamasi kemerdekaan
Jawaban : E

27.   Pengejawantahan sifat manusia sebagai makhluk sosial nampak dalam hal .......
A. bekerja dengan penuh semangat
B. melaksanakan ibadat dengan khusuk
C. mentaati tertib lalu lintas
D. menghindari perbedaan pendapat
E. menjalin komunikasi dengan sesama manusia
Jawaban : E

28.   Perhatikan pernyataan di bawah ini !


1. Proklamasi Kemerdekaan
2. Kebangkitan Nasional
3. merasa terhindar
4. perasaan senasib
5. Sumpah Pemuda
Dari pernyataan di atas yang termasuk tahapan pembinaan persatuan bangsa Indonesia
adalah .......
A. 1. 2, 3, 4 D. 4, 2, 5, 1
B. 2, 3, 4, 5 E. 4, 3, 5, 2
C. 2, 4, 5, 1
Jawaban : D

29.   Kemerdekaan bangsa Indonesia merupakan hasil kerjasama seluruh rakyat Indonesia,


terutama adalah .......
A. bantuan tenaga kepada para pejuang kemerdekaan
B. berbagai fasilitas yang disediakan untuk para pejuang
C. bantuan dana kepada para pemimpin gerakan kemerdekaan
D. dukungan yang terus menerus kepada gerakan kemerdekaan
E. kesediaan rakyat mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan
Jawaban : E

30.   Tujuan Wawasan Nusantara yaitu .......


A. memahami kenyataan bangsa Indonesia
B. melaksanakan Pancasila dan UUD 1945
C. meletakkan landasan bagi generasi bangsa
D. menciptakan iklim yang mendukung kamtib
E. mewujudkan kebahagiaan, ketertiban dan perdamaian seluruh umat manusia
Jawaban : E

31.   Kemerdekaan sebagai hak segala bangsa mengandung makna bahwa .......


A. negara penjajah sekarang berhutang budi kepada bangsa yang dijajah
B. bangsa penjajah boleh memberi kemerdekaan apabila dituntut
C. kemerdekaan bersifat universal dan bukan monopoli satu bangsa saja
D. penjajah akan dikutuk Tuhan karena telah merampas hak bangsa lain
E. setiap suku bangsa boleh melepaskan diri dari pemerintah pusat
Jawaban : C

32.   Proklamasi kemerdekaan berkedudukan sebagai salah satu .......


A. sumber tertib hukum
B. asas fundamentalis negara
C. peraturan perundangan tertinggi
D. sumber segala sumber hukum
E. norma hukum fundamental
Jawaban : A

33.   Sikap terhadap keputusan bersama baik yang dicapai secara musyawarah mufakat
maupun suara terbanyak harus diterima dan dilaksanakan dengan keikhlasan hati serta
penuh .......
A. transparan D. keteguhan
B. tanggung jawab E. ketegasan
C. kecermatan
Jawaban : C

34.   Prinsip yang dianut bangsa Indonesia sebagai upaya mewujudkan dunia yang penuh
perdamaian adalah ........
A. ikut aktif menyelesaikan masalah dalam negeri lain
B. bebas memberikan bantuan kepada negara yang sedang berperang
C. saling menghormati kedaulatan negara lain
D. bersikap netral dalam menyelesaikan masalah perdamaian dunia
E. bersikap acuh tak acuh kepada negara lain yang tidak bersahabat
Jawaban : C

35.   Musyawarah untuk mufakat yang ditujukan bagi kesejahteraan rakyat mengandung


unsur .......
A. mengutamakan aspirasi masyarakat kelas bawah
B. menolak atheisme dan kesadaran individualisme
C. menjaga keseimbangan antara individu dengan masyarakat
D. kecintaan dan berdasarkan kepribadian bangsa
E. menjaga keseimbangan antara manusia dengan lingkungannya
Jawaban : C

36.   Kecintaan terhadap kemerdekaan, tanah air, bangsa dan negara adalah pengertian
dari........
A. chauvinisme D. sosialisme
B. heroisme E. primordialisme
C. nasionalisme
Jawaban : C

37.   Dalam menjaga keutuhan sebagai bangsa, sikap waspada perlu terus dipertahankan
karena........
A. letak negara Indonesia sangat strategis
B. Indonesia negara terbesar di Asia Tenggara
C. keutuhan bangsa dapat terjamin dengan bersikap waspada
D. konflik di belahan dunia lain dapat terjadi di Indonesia
E. pengaruh negatif dari dalam dan luar dapat menjadi ancaman
Jawaban : E

38.   Sebagai kelanjutan upaya disiplin nasional maka hasil pemungutan pajak ditujukan
untuk hal-hal berikut ini, kecuali .......
A. membiayai pembangunan
B. meningkatkan kemakmuran
C. menjadi sumber dana negara
D. meningkatkan kesejahteraan aparat
E. membangun gedung-gedung pemerintah
Jawaban : D

39.   Pola hidup sederhana mempunyai makna .......


A. tidak bersahaja dan tidak berlebihan
B. hidup dalam keprihatinan dan pas-pasan
C. tampil apa adanya dan sangat bersahaja
D. sikap mental yang rendah hati dan sesuai kemampuan
E. menempatkan keserasian hidup bermasyarakat
Jawaban : D

40.   Suatu sikap yang harus dibina dan dikembangkan terhadap hasil keputusan bersama
adalah .......
A. menerima keputusan apa adanya dengan penuh tanggung jawab
B. menghargai hasil keputusan walaupun ada beda pendapat
C. melaksanakan hasil keputusan dengan penuh tanggung jawab
D. menerima keputusan karena mengutamakan kepentingan umum
E. mempertanggungjawabkan hasil keputusan pada rapat berikutnya
Jawaban : C

41.   Dari tujuan negara Indonesia yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945 alinea
keempat, dapat diketahui bahwa negara Indonesia mengutamakan kepentingan bangsa
dan negara. Hal ini sesuai dengan paham .......
A. individualisme D. komunis
B. sosialis E. liberal
C. kekeluargaan
Jawaban : C

42.   Pada saat menjelang proklamasi kemerdekaan terjadi kekosongan kekuasaan


sebab .......
A. belum datangnya sekutu
B. Jepang sudah menyerah pada sekutu
C. Jepang sudah pergi dari bumi Indonesia
D. belum diproklamasikan kemerdekaan Indonesia
E. tidak adanya pemerintahan yang menjalankan kekuasaan
Jawaban : E

43.   Dalam rangka mempererat persatuan bangsa melalui pengembangan kebudayaan


daerah dapat dilakukan dengan cara .......
A. meningkatkan rasa bangga terhadap budaya daerahnya
B. meningkatkan pembinaan terhadap budaya daerahnya
C. menyelenggarakan festival antar kebudayaan daerah
D. melakukan pertukaran duta budaya antar negara
E. mendirikan lembaga pelestarian budaya daerah
Jawaban : C

44.   Setiap warga negara Indonesia sudah sepantasnya bangga berbangsa dan bertanah air
Indonesia, karena .......
A. wilayahnya luas dan kaya sumber alam serta kaya kebudayaan daerah
B. jumlah penduduknya sangat banyak yang sebagian besar di pulau Jawa
C. wilayahnya terdiri dari pulau-pulau dan dipisahkan lautan sangat luas
D. terdiri dari berbagai suku bangsa yang mengembangkan primordialisme
E. bangsa Indonesia yang besar dapat menumbuhkan sifat chauvinisme
Jawaban : A
45.   Membina dan memelihara kebudayaan nasional dapat dilakukan dengan cara .......
A. mengeramatkan benda-benda peninggalan nenek moyang
B. menggelar pameran benda-benda seni dan bersejarah
C. mengawinkan budaya asing dengan budaya kita
D. mengajak warga masyarakat untuk mengunjungi bangunan kuno
E. mendatangkan alat-alat yang canggih dari luar untuk menjaganya
Jawaban : B

46.   Secara psikologis bangsa Indonesia merasa senasib, sebangsa, setanah air dan satu
tekad dalam mencapai cita-cita tersebut. Hal ini merupakan perwujudan kepulauan
nusantara sebagai satu kesatuan ........
A. ideologi D. sosial budaya
B. politik E. pertahanan keamanan
C. ekonomi
Jawaban : B

47.   Dibandingkan dengan ideologi Pancasila dalam bidang politik, ideologi liberal lebih
menitikberatkan kepada
A. perekonomian diserahkan pada perseorangan
B. mementingkan kepentingan pribadi
C. sistem politik dikendalikan oleh rakyat
D. kebebasan individu
E. partai-partai politik bebas berdiri
Jawaban : D

48.   Berikut ini adalah contoh sikap mental yang memperlemah kita sebagai pelopor
pembangunan, kecuali sikap ........
A. acuh tak acuh
B. suka potong kompas
C. membanggakan sejarah dan budaya
D. suka berfoya-foya
E. ketergantungan kepada tenaga asing
Jawaban : C

49.   Proklamasi kemerdekaan RI ditinjau dari segi hukum internasional mempunyai makna


sebagai ........
A. tanda berdirinya negara Indonesia yang sejajar dengan negara lain
B. titik puncak perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia
C. awal dimulainya pemerintahan untuk menentukan nasibnya sendiri
D. titik tolak melaksanakan pembangunan mengentaskan penderitaan rakyat
E. bukti bahwa penjajahan tidak sesuai dengan pendirian bangsa Indonesia
Jawaban : A

50.   Kebebasan bertanggungjawab dalam demokrasi Pancasila berkaitan erat dengan


hak .......
A. hidup bernegara D. mengejar kemauan
B. hidup sebagai pribadi E. mendapat perlindungan hukum
C. mencapai kesejahteraan
Jawaban : A

51.   Alasan pentingnya menggunakan akal sehat dalam musyawarah untuk mufakat


adalah .......
A. mengadu pendapat tentang ide dan program masing-masing
B. mempertahankan pendirian dan keyakinan sendiri-sendiri
C. mempertahankan kedudukan dan kekuasaan pemerintah
D. menunjukkan adanya kebebasan dalam pengambilan keputusan
E. mendapatkan keputusan yang benar dan demokratis
Jawaban : E

52.   Dasar pelaksanaan putusan musyawarah adalah .......


A. kesadaran yang tinggi
B. rasa tanggungjawab
C. tidak merugikan orang lain
D. mengutamakan kepentingan peserta
E. persamaan harkat dan kedudukan
Jawaban : B

53.   Contoh perbuatan aktif yang berkaitan dengan peringatan hari kemerdekaan negara
Indonesia di sekolah adalah .......
A. melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera merah putih
B. mengadakan dengar pendapat tentang Pemilu
C. melakukan tugas sebagai penyuluh kesehatan
D. bergotong royong membersihkan got sebulan sekali
E. ikut dalam tim pembinaan kesadaran hukum
Jawaban : A

54.   Contoh perbuatan yang sesuai dengan pasal 27 ayat 1 UUD 1945 yaitu ......
A. mentaati peraturan perundangan
B. mengemukakan pendapat saat rapat
C. mengajukan lamaran untuk bekerja
D. mendahulukan kewajiban daripada hak
E. mempertahankan pendapat pada saat diskusi
Jawaban : A

55.   Makna yang terkandung dalam alinea ketiga Pembukaan UUD 1945 ialah
kemerdekaan didapat atas .......
A. perjuangan dan rahmat Allah D. adanya dukungan dari negara lain
B. perjuangan seluruh rakyat Indonesia E. kerjasama dari seluruh bangsa
C. semangat patriotik yang tinggi
Jawaban : A
56.   Perbuatan yang menggambarkan manusia sebagai makhluk pribadi dan sekaligus
makhluk sosial dalam bidang sosial adalah .......
A. mendirikan koperasi untuk memenuhi kebutuhan anggota
B. membantu meringankan beban orang yang kesusahan
C. memberikan bantuan dana kepada seseorang sampai dapat mandiri
D. memberikan bekal pendidikan dan keterampilan kepada orang lain
E. mendirikan lembaga-lembaga bantuan kemanusiaan
Jawaban : A

57.   Sejak berdirinya negara Indonesia, nilai dan hasil positif yang membantu keberhasilan
pembangunan adalah .......
A. keberhasilan memberantas korupsi
B. disiplin nasional yang mantap
C. jumlah penduduk yang cukup besar
D. pelaksanaan pemilu yang lancar
E. keberhasilan memberantas nepotisrne
Jawaban : D

58.   Salah satu ciri kepemimpinan dalam demokrasi Pancasila ialah .......


A. memperhatikan suara rakyat demi kepentingan persatuan dan kesatuan bangsa
B. mengutamakan golongan mayoritas untuk kemenangan pemilu yang akan datang
C. kewibawaan yang dibangun dengan represif agar rakyat taat dan tunduk pada
penguasa negara
D. kekuatan militer untuk menjaga keutuhan wilayah negara dari serangan
pemberontak
E. aparat penegak hukum yang berkedudukan sebagai penjaga malam bagi negara
Jawaban : A

59.   Ali diberi ayahnya sejumlah uang untuk mengadakan pesta, sementara itu seorang
temannya ada yang kesulitan keuangan untuk membiayai sekolahnya. Yang harus di
lakukan Ali adalah .......
A. tetap mengadakan pesta apapun yang terjadi
B. tidak perlu mengadakan pesta karena menghamburkan uang
C. tidak perlu menyisihkan uangnya karena di luar kewajibannya
D. tidak perlu membantu temannya karena masih ada orang tuanya
E. menyisihkan sebagian uangnya untuk membantu, sisanya untuk pesta
Jawaban : E

60.   Contoh dampak negatif dari pengaruh budaya luar adalah .......


A. perkelahian dan pemakaian obat terlarang
B. bekerja keras untuk mengejar materi
C. suka berfoya-foya dan malas bekerja
D. bersedia melakukan apa saja asal ada imbalan
E. lebih senang menggunakan produk bermutu tinggi
Jawaban : A
61.   Contoh penerapan Iptek dalam pembinaan kehidupan keagamaan adalah .......
A. ceramah agama melalui siaran televisi
B. peningkatan pelaksanaan ibadat
C. pengisian acara televisi yang santun dan agamis
D. dakwah keliling menggunakan kendaraan bermotor
E. pengumpulan dana pembangunan mesjid melalui telepon
Jawaban : A

62.   Faktor yang dapat menghambat dalam menyongsong abad ke-21 sebagai berikut,
kecuali .......
A. sikap mempertahankan budaya daerah
B. penyebaran penduduk yang tidak merata
C. budaya ketergantungan kepada pemerintah
D. kurangnya kesadaran menegakkan hukum
E. sikap masyarakat yang tidak rukun
Jawaban : C

63.   Kita perlu mendahulukan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi karena .......
A. kepentingan pribadi bisa ditunda dan dikurangi
B. kepentingan umum diutamakan oleh undang-undang
C. kepentingan umum mewujudkan keadilan
D. dapat terhindar dari sanksi hukum
E. kepentingan pribadi lebih sempit dan terbatas
Jawaban : C

64.   Pengertian negara persatuan yang dimaksud dalam Pembukaan UUD 194.5 ialah
negara yang dapat mengatasi .......
A. setiap perbedaan pendapat
B. keanekaragaman budaya
C. setiap bentuk penjajahan
D. setiap gangguan dan ancaman
E. paham golongan dan perseorangan
Jawaban : E

65.   Paham yang mempengaruhi pasal-pasal Konstitusi RIS dan UUDS 1950 adalah .......
A. paham liberalis D. paham komunis
B. paham sosialis E. paham demokrasi
C. paham kebangsaan
Jawaban : A

66.   Peristiwa yang paling menonjol menjelang proklamasi kemerdekaan adalah .......


A. Budi Utomo D. Bandeng Lautan Api
B. Sumpah Pemuda E. Pertempuran Surabaya
C. Rengasdengklok
Jawaban : C
67.   Pengaruh paling penting dari proses tinggal landas pembangunan terhadap pranata
sosial adalah .......
A. membawa rakyat pada suatu pola hidup modern
B. membawa rakyat untuk siap menyongsong perubahan
C. masyarakat lebih mengenal efisiensi
D. mempengaruhi rakyat untuk hidup secara mandiri
E. memperkenalkan kepada rakyat tentang teknologi modern
Jawaban : D

68.   Bentuk kegiatan yang mencerminkan pelaksanaan hankamrata di lingkungan


masyarakat, contohnya .......
A. pelatihan keanggotaan paskibraka D. penerimaan calon anggota TNI
B. sosialisasi UU Pertahanan Negara E. sistem keamanan lingkungan
C. pelaksanaan sistem seleksi taruna
Jawaban : E

69.   Nilai positif yang terkandung dalam bentuk usaha koperasi sebagai berikut,
kecuali .......
A. saling menolong secara timbal balik
B. asas kebebasan tanpa campur tangan orang luar
C. prinsip keadilan atas dasar jasa masing-masing
D. prinsip pengelolaan terbuka boleh diketahui siapapun
E. prinsip persamaan bagi siapapun untuk menjadi anggota
Jawaban : B

70.   Contoh kegiatan masyarakat kota yang mencerminkan kekeluargaan adalah .......


A. aktif dalam paguyuban seni tari tradisional
B. membersihkan tempat ibadat bersama-sama
C. mengadakan kebersihan lingkungan
D. menjenguk tetangga yang sakit secara bersama
E. berwisata bersama keluarga di hari libur
Jawaban : D

LATIHAN 15

1.   Contoh hak asasi pribadi dalam kehidupan sehari-hari adalah ........


A. Memilih pekerjaan sesuai dengan kemampuannya
B. Menjual mobil yang menjadi miliknya sendiri
C. Memilih sekolah yang sesuai dengan kemauannya
D. Memilih agama sesuai dengan keyakinannya
E. Menjahitkan baju sesuai dengan selera penjahit
Jawaban : D

2.   Tindakan sewenang-wenang yang bertentangan dengan HAM harus dihentikan karena


HAM ........
A. Merupakan hak dasar kehidupan manusia
B. Dilindungi oleh berbagai aturan hukum
C. Melekat pada diri setiap manusia
D. Telah diakui oleh umat manusia sedunia
E. Sebagai wadah untuk mendapatkan perlindungan
Jawaban : C

3.   Kita tidak boleh melakukan tindakan sewenang-wenang yang bertentangan dengan hak
asasi manusia karena ........
A. Pasti menerima balasan yang setimpal
B. Membahayakan diri kita sendiri
C. Dapat merugikan orang lain
D. Mengancam persatuan dan kesatuan
E. Membahayakan bangsa dan negara
Jawaban : C

4.   Makna dari prinsip keadilan berdasarkan Pancasila adalah ........


A. Menjunjung tinggi sikap kekeluargaan
B. Menolong orang lain sampai dapat berdiri sendiri
C. Menghendaki kemakmuran yang merata dan dinamis.
D. Memiliki hak mendapat pekerjaan bagi warga negara
E. Fakir miskin dan anak terlantar dipelihara negara
Jawaban : C

5.   Sikap yang sesuai dengan demokrasi Pancasila ketika mendengarkan hasil putusan
musyawarah adalah ........
A. Menerima dan melaksanakan dengan penuh tanggung jawab
B. Mendukung agar semua dapat berjalan dengan baik
C. Pasrah karena rangkuman dari kehendak orang banyak
D. Bersikap netral sehingga tidak menimbulkan pertentangan
E. Adil dan bijaksana agar dapat menguntungkan orang lain
Jawaban : A

6.   Contoh.tindakan yang bijaksana sesuai dengan Pancasila dalam kehidupan masyarakat


adalah ........
A. Bermusyawarah dengan pertimbangan baik buruk
B. Mempertimbangkan pendapat orang yang lebih tua
C. Menerima bahwa perbedaan pendapat memang ada
D. Hasil keputusan diambil secara musyawarah mufakat
E. Usul dan pendapat orang lain perlu dipertimbangkan
Jawaban : D

7.   Bersikap adil pada sesama, pada hakekatnya adalah ........


A. Memberikan apa yang diminta orang lain
B. Tidak memaksakan kehendak pada siapapun
C. Memperlakukan orang dengan sama rata
D. Memberikan apa yang menjadi haknya
E. Tidak membedakan siapapun juga
Jawaban : E

8.   Hakikat bersikap adil terhadap sesama adalah ........


A. Memberikan sesuatu yang menjadi haknya
B. Memberikan sesuatu yang dimintanya
C. Memberikannya agar menjadi senang
D. Membantu walaupun dengan rasa berat
E. Membantu jika masih saudara dekat
Jawaban : A

9.   Perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah yang sesuai dengan prinsip hak asasi
manusia dan piagam PBB yaitu ........
A. Merdeka dan persamaan harkat martabat
B. Ikut serta mewujudkan ketertiban dunia
C. Berserikat, berpolitik, dan bernegara secara bebas
D. Menolak segala bentuk keterlibatan orang asing
E. Berusaha memenuhi kesejahteraan sendiri
Jawaban : A

10.   Contoh perbuatan yang bertentangan dengan hak asasi manusia dalam kehidupan
berbangsa dan bernegara adalah ........
A. Menahan seseorang yang didakwa melakukan kejahatan
B. Memaksakan kehendak kepada orang lain dalam masyarakat
C. Memenjarakan politikus yang kritis terhadap pemerintah
D. Melanggar peraturan yang telah disepakati bersama
E. Melakukan cekal bagi seseorang yang diduga bersalah
Jawaban : B

11.   Perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah sesuai dengan prinsip hak asasi
manusia dan piagam PBB mengenai ........
A. Kesepakatan untuk tidak mencampuri urusan pemerintahan
B. Persamaan derajat dan kedudukan bagi setiap bangsa
C. Pengakuan persamaan kedaulatan bagi setiap negara
D. Dasar pikiran bahwa tiap manusia dilahirkan sama dan sederajat
E. Pengakuan bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa
Jawaban : E

12.   Sikap chauvinisme tidak sesuai dengan persatuan dan kesatuan, alasannya karena
bertentangan dengan ........
A. Makna isi Pembukaan UUD 1945
B. Pancasila sebagai kepribadian bangsa
C. Bunyi ikrar sumpah pemuda
D. Rancangan Garis Besar Haluan Negara
E. Prinsip nilai kemanusiaan bangsa Indonesia
Jawaban : C
13.   Salah satu nilai patriotisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di bidang
hankamnas adalah ........
A. Mengorbankan jiwa raga dalam menghadapi musuh
B. Berjuang untuk meraih cita-cita demi masa depan
C. Membantu TNI/POLRI untuk memberantas kejahatan
D. Memberikan harta benda demi bangsa dan negara
E. Rela berkorban untuk mengamankan wilayah negara
Jawaban : E

14.   Di bawah ini ciri-ciri patriotisme, kecuali ........


A. Mengembangkan sikap persatuan dan kesatuan
B. Cinta tanah air dan rela berkorban untuk bangsa
C. Memperjuangkan otonomi luas yang mengarah pada bentuk federal
D. Mendahulukan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi
E. Mencintai persatuan dan kesatuan wilayah nusantara
Jawaban : C

15.   Prinsip musyawarah mufakat sesuai dengan jiwa demokrasi Pancasila karena di


dalamnya terkandung nilai positif yaitu keputusan ........
A. Mampu mencerminkan kehendak mayoritas
B. Yang dihasilkan akan bermutu dan mudah dilaksanakan
C. Mencerminkan kehendak seluruh anggota rapat
D. Diambil berdasarkan kehendak pimpinan sidang
E. Diambil berdasarkan kebijaksanaan pimpinan kelompok
Jawaban : C

16.   Dalam pelaksanaan demokrasi harus memperhatikan prinsip-prinsip sebagai berikut,


kecuali ........
A. Hak dan kewajiban yang seimbang
B. Rakyat ikut serta dalam pemerintahan
C. Kemanusiaan yang adil dan beradab
D. Mewujudkan keadilan sosial
E. Keamanan dari partai-partai politik
Jawaban : E

17.   Contoh perilaku gotong royong dalam kehidupan ekonomi adalah ........


A. Menerapkan pola kemitraan usaha
B. Berwiraswasta bersama teman
C. Membuka lapangan kerja yang luas
D. Rajin bekerja demi kemajuan perusahaan
E. Membantu fakir miskin dan anak terlantar
Jawaban : E

18.   Alasan bahwa demokrasi ekonomi dan pembangunan lebih mengutamakan


kemakmuran rakyat adalah ........
A. Bila rakyat makmur maka.tidak mudah dihasut orang lain
B. Bila rakyat makmur pemerintah kuat dan bebas KKN
C. Indonesia negara yang berkedaulatan rakyat dan demokratis
D. Indonesia adalah negara hukum dalam arti material.
E. Indonesia merupakan negara republik yang integralistik
Jawaban : C

19.   Wujud partisipasi pengusaha dalam kegiatan ekonomi sesuai dengan pasal 33 UUD
1945 adalah ........
A. Memajukan kegiatan usaha bersama keluarga
B. Perusahaan besar membina perusahaan kecil
C. Bekerja keras untuk meningkatkan kesejahteraan
D. Selalu belanja di pasar tradisional setempat
E. Menolak memakai barang-barang luar negeri
Jawaban : C

20.   Contoh perilaku yang mengutamakan kepentingan umum adalah ........


A. Menolong teman yang mendapat musibah
B. Membersihkan lingkungan rumah tangga
C. Melaksanakan peringatan hari besar agama
D. Bertindak sesuai dengan aturan yang berlaku
E. Menyerahkan tanahnya untuk pelebaran jalan
Jawaban : E

21.   Makna perilaku tertib dalam kehidupan sehari-hari adalah ........


A. Perwujudan ketenangan dan ketenteraman hidup dalam masyarakat
B. Sikap dan perbuatan yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan
C. Pemahaman tentang norma-norma yang harus ditaati di masyarakat
D. Perilaku yang menunjukkan kepatuhan seseorang terhadap agamanya
E. Kesungguhan seseorang memperhatikan etika hidup bermasyarakat
Jawaban : A

22.   Contoh sikap mendahulukan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi dan


golongan adalah ........
A. Menjadi orang tua asuh bagi anak kurang mampu
B. Membayar pajak tepat pada waktunya
C. Menyekolahkan anak sesuai dengan pilihannya
D. Guru mengajar dengan disiplin dan tanggung jawab
E. Mengembalikan buku pinjaman di perpustakaan tepat waktu
Jawaban : D

23.   Makna hidup sederhana dalam berbagai aspek kehidupan adalah ........


A. Hidup hemat, cermat, tepat dan bermanfaat
B. Hati-hati dalam menggunakan harta benda
C. Tidak boros dalam membelanjakan uang
D. Penggunaan harta dan waktu yang bermanfaat
E. Bergaya hidup hemat sesuai kemampuan
Jawaban : A

24.   Salah satu contoh pola hidup sederhana ialah ........


A. Jarang melakukan rekreasi ke luar kota
B. Suka membantu korban bencana alam
C. Menyisakan uang saku untuk keperluan sekolah
D. Senang kegiatan kemasyarakatan
E. Aktif dalam kegiatan kemasyarakatan
Jawaban : C

25.   Contoh pembangunan bidang ekonomi yang terkait dengan pola hidup sederhana
ialah.....
A. Memberikan kemudahan untuk mendirikan perusahaan
B. Mendirikan pabrik disertai analisis mengenai dampak lingkungan
C. Kebijakan untuk mengurangi tenaga yang berasal dari luar negeri
D. Menetapkan pajak mobil mewah lebih tinggi daripada mobil niaga
E. Menentukan upah minimum regional bagi karyawan oleh pemerintah
Jawaban : C

26.   Pengertian hak asasi manusia yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945 alinea I
adalah ........
A. Hak menikmati kehidupan sebagai bangsa yang merdeka
B. Kemerdekaan untuk menciptakan ketertiban dunia
C. Kebebasan memeluk agama dan beribadah
D. Hak bekerjasama dengan bangsa manapun juga
E. Bebas dari kebodohan, kemiskinan dan kemelaratan
Jawaban : A

27.   Pernyataan hak asasi universal terdapat pada salah satu makna alinea Pembukaan UUD
1945 yang berbunyi ........
A. Perjuangan kemerdekaan Indonesia telah sampai saat yang berbahagia
B. Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa
C. Maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya
D. Didorong keinginan luhur untuk berkehidupan kebangsaan yang bebas
E. Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan
Jawaban : B

28.   Pentingnya upaya menggalang persatuan dan kesatuan bangsa yang berbeda suku,
agama, ras adalah ........
A. Terciptanya keamanan dan ketertiban dalam masyarakat
B. Dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa
C. Menumbuhkan sikap rela berkorban untuk kepentingan negara
D. Tumbuhnya sikap saling menghormati sesama pemeluk agama
E. Menghilangkan jurang pemisah antara kaya dan miskin
Jawaban : B
29.   Pada kurun waktu berlakunya UUD 1945 bentuk pemerintahan Indonesia adalah
Republik dengan sistem Kabinet Presidensial, sedangkan pada waktu berlakunya
konstitusi RIS 1949 bentuk pemerintahannya adalah ........
A. Kesatuan.yang berbentuk republik
B. Republik dengan sistem kabinet parlementer.
C. Republik yang berbentuk federasi
D. Kesatuan dengan sistem demokrasi terpimpin
E. Serikat dengan sistem konstitusional
Jawaban : B

30.   Salah satu alasan ketidakpercayaan masyarakat terhadap pemerintahan Orde Baru


adalah........
A. Pancasila ditetapkan sebagai satu-satunya asas
B. Banyak terjadi praktek korupsi, kolusi, dan nepotisme
C. Indonesia dilanda krisis moneter dan krisis moral
D. Akhir-akhir ini Indonesia sering mengalami kritik dari luar
E. Indonesia tidak mampu bersaing di pentas dunia
Jawaban : B

31.   Perbedaan yang mendasar pada kurun waktu antara berlakunya UUD 1945 dengan
Konstitusi RIS dapat dilihat dari ....
A. Bentuk pemerintahannya D. Tingkat kesejahteraan penduduknya
B. Luas wilayah negaranya E. Dasar negara yang digunakannya
C. Sistem pemerintahannya
Jawaban : C

32.   Contoh perilaku kerjasama dalam kehidupan beragama adalah ........


A. Membangun secara bersama-sama tempat ibadah
B. Mendukung terjadinya perkawinan antarumat beragama
C. Menginformasikan kebenaran agama tertentu kepada umat lain
D. Berusaha memahami ajaran agama yang dianut orang lain
E. Memberi ketenangan orang yang sedang beribadah
Jawaban : E

33.   Contoh sikap yang tidak sesuai dengan konsep berserikat dan mengeluarkan pendapat
dalam demokrasi Pancasila adalah ........
A. Penuh semangat sehingga disenangi peserta lain
B. Berunding demi lancarnya pengambilan keputusan
C. Meninggalkan tempat musyawarah sebelum ada keputusan
D. Berargumentasi pada setiap pendapat yang dikemukakan
E. Mengabaikan akal sehat dalam menyelesaikan masalah
Jawaban : E

34.   Kemajemukan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia, kita pandang sebagai ........
A. Kekayaan budaya nasional D. Faktor yang harus diwaspadai
B. Modal komoditi pariwisata E. Sesuatu yang perlu ditonjolkan .
C. Ciri kemandirian setiap daerah
Jawaban : A

35.   Salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam rangka meningkatkan pelaksanaan
kehidupan beragama dalam masyarakat adalah ........
A. Membuat aturan yang jelas dalam pelaksanaan hidup beragama
B. Mengangkat seorang tokoh agama panutan yang dihormati semua
C. Sering mengadakan dialog interaktif antar pemimpin agama
D. Menghimpun potensi umat beragama dalam wadah karang taruna
E. Menyelenggarakan kegiatan kemanusiaan bagi seluruh umat beragama
Jawaban : C

36.   Salah satu tugas setiap WNI dalam mewujudkan ketenteraman warga adalah ........
A. Membantu pemerintah dalam hal dana untuk penyuluhan hukum
B. Menuntut aparat keamanan yang tidak meredam kerusuhan
C. Mengambil tindakan tegas kepada pelaku tindak kejahatan
D. Menggunakan UU No. 14 tahun 1992 tentang ketertiban berlalu lintas
E. Berpartisipasi dalam kegiatan menciptakan ketertiban dan keamanan
Jawaban : E

37.   Contoh nilai moral yang terkandung dalam kegiatan keagamaan adalah ........
A. Pengendalian diri dari nafsu jahat yang dilarang oleh agama
B. Berbuat baik kepada orang lain yang pernah baik kepada kita
C. Aktif melaksanakan kegiatan bersama di bidang keagamaan
D. Melakukan tindakan untuk mendapatkan pahala dari Tuhan
E. Mendorong kemajuan diri melalui kegiatan-kegiatan keagamaan
Jawaban : A

38.   Contoh perwujudan perilaku yang sesuai dengan prinsip keadilan dan kebenaran
yaitu......
A. Giat mengikuti kerja bakti membersihkan desa
B. Memberi bantuan kepada fakir miskin
C. Memperoleh penghargaan karena jasa dan perjuangan
D. Menikmati pendidikan sesuai dengan cita-cita
E. Bekerja keras untuk menghidupi keluarga
Jawaban : B

39.   Upaya yang dilakukan oleh pemerintah guna menegakkan kebenaran dan keadilan
adalah........
A. Membuat Ketetapan MPR RI No. XVIII/MPR/1998 yang menegaskan Pancasila
sebagai dasar negara
B. Melakukan penangkapan tehadap oknum yang diduga melakukan provokasi-
kerusuhan
C. Memberi peringatan terhadap anggota Dewan Perwakilan Rakyat yang kritis
terhadap pemerintah
D. Memberi perlindungan hukum kepada setiap warga negara sehingga terwujud
ketertiban masyarakat
E. Menetapkan Pancasila sebagai satu-satunya asas bagi seluruh organisasi sosial
politik yang ada
Jawaban : D

40.   Peran budaya daerah dalam rangka pembinaan kebudayaan nasional adalah ........
A. Budaya nasional merupakan kumpulan budaya daerah
B. Budaya nasional merupakan kristalisasi budaya daerah
C. Budaya daerah dihilangkan dalam pembinaan budaya nasional
D. Budaya daerah merupakan akar kebudayaan nasional
E. Budaya nasional merupakan akar budaya daerah
Jawaban : A

41.   Sebagai bangsa yang besar kita selalu dituntut untuk memelihara budaya masa lampau
dengan alasan ........
A. Menjadikan peninggalan nenek moyang sebagai obyek wisata besar
B. Mempertahankan kekeramatan bangunan bersejarah dari nenek moyang
C. Mengandung nilai-nilai luhur yang dapat diwariskan pada generasi muda
D. Generasi yang akan datang tidak kehilangan arah perjuangan bangsa
E. Teknologi modern sesungguhnya berasal dari budaya masa lampau
Jawaban : C

42.   Salah satu contoh perilaku yang sesuai dengan budaya nasional ialah ........
A. Mengenang peristiwa masa lampau
B. Selalu hormat kepada orang tua
C. Melaksanakan tradisi nenek moyang
D. Tunduk kepada aparat keamanan
E. Mendatangi tempat yang dianggap keramat
Jawaban : B

43.   Contoh perilaku yang sesuai dengan norma hukum adalah ........


A. Membayar iuran televisi setiap tahun sesuai ketentuan
B. Menghentikan kendaraan ketika lampu merah menyala
C. Memberantas perjudian, minuman keras dengan segala cara
D. Membantu tugas polisi dalam mengatur lalu lintas
E. Menjaga keamanan dengan menangkap para penjahat
Jawaban : C

44.   Contoh ketaatan terhadap keputusan bersama adalah sebagai berikut, kecuali ........
A. Semua warga melaksanakan kerja bakti sesuai keputusan rapat
B. Setiap siswa memilih ketua OSIS sesuai dengan keinginannya
C. Setiap warganegara taat membayar pajak kepada negara
D. Setiap siswa mengenakan seragam sekolah sesuai aturan
E. Penjual mengambil keuntungan sesuai dengan harga barang
Jawaban : E
45.   Manfaat dari ketaatan atau kepatuhan dalam kehidupan bernegara adalah ........
A. Terwujudnya kehidupan bernegara yang aman, tertib, dan berkeadilan
B. Lenyapnya ketidakadilan yang ditimbulkan oleh ketidakpatuhan
C. Dapat mengantisipasi berbagai kemungkinan gangguan kehidupan
D. Membiasakan masyarakat memiliki etika kehidupan bernegara
E. Menumbuhkan kesadaran untuk mengetahui permasalahan di negara
Jawaban : A

46.   Pembangunan nasional yang dilaksanakan dengan memperhatikan prinsip keadilan


sosial mengandung makna sebagai ........
A. Unsur peningkatan kemakmuran di pedesaan
B. Upaya mendorong kemajuan masyarakat
C. Usaha mewujudkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia
D. Usaha peningkatan kemakmuran rakyat miskin
E. Upaya pemenuhan kebutuhan seluruh rakyat Indonesia
Jawaban : C

47.   Contoh pranata sosial baru yang kehadirannya sering disalahgunakan untuk peredaran
minuman keras atau obat terlarang ialah ........
A. Warung telekomunikasi D. Pedagang kaki lima
B. Pasar swalayan E. Lembaga swadaya masyarakat
C. Diskotik dan bar
Jawaban : C

48.   Hakikat pembangunan nasional adalah ........


A. Membangun manusia Indonesia seutuhnya
B. Pembangunan manusia dan masyarakat seluruhnya
C. Meliputi aspek material dan spiritual
D. Mengutamakan kemajuan ekonomi dan politik
E. Mengedepankan kemakmuran dan kesejahteraan bersama
Jawaban : A

49.   Makna dari Pancasila sebagai sumber hukum dasar nasional sebagaimana ditetapkan
dalam TAP III/MPR/2000 adalah ........
A. Tujuan perjuangan bangsa harus sesuai dengan Pancasila
B. Pancasila sebagai aturan dasar berlakunya semua peraturan
C. Penyelenggaraan pemerintahan negara berdasarkan Pancasila
D. Pancasila adalah tempat ditemukannya berbagai aturan hukum
E. Semua peraturan perundangan harus sesuai dengan Pancasila
Jawaban : E

50.   Contoh pelaksanaan nilai kepahlawanan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara


adalah........
A. Menggalang persatuan dan kesatuan kedaerahan
B. Berjuang untuk kepentingan keluarga dan golongan
C. Rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
D. Berpartisipasi dalam mengambil putusan secara musyawarah
E. Pantang menyerah menegakkan kepentingan umat
Jawaban : C

51.   Contoh perilaku menjunjung tinggi kepentingan bangsa dan negara adalah ........
A. Menggalakkan ekspor untuk menambah devisa negara
B. Selalu membeli barang produksi dalam negeri
C. Menjadi tenaga kerja di luar negeri
D. Membayar pajak sesuai ketentuan yang berlaku
E. Memberi bantuan kepada rakyat miskin
Jawaban : B

52.   Contoh segi negatif dari tata cara pengambilan keputusan berdasar suara terbanyak
yaitu.......
A. Adanya keharusan pihak yang kalah untuk menerima hasil keputusan
B. Keputusan yang diambil tidak berdasar musyawarah untuk mufakat
C. Pengambilan keputusan tidak sesuai dengan Pancasila
D. Hasil keputusan tidak mencerminkan kebulatan pendapat
E. Mencerminkan prinsip bahwa yang kuatlah yang menang
Jawaban : E

53.   Dampak positif dari prinsip pengambilan putusan berdasarkan musyawarah mufakat


ialah.......
A. Hasilnya akan mudah diterima dan dilaksanakan
B. Meningkatkan kepercayaan kepada wakil-wakil rakyat
C. Dapat menghindarkan kekhilafan pendirian dan kesesatan
D. Akan dapat menghemat waktu, tenaga dan biaya
E. Dapat mengantisipasi berkembangnya demokrasi liberal
Jawaban : A

54.   Contoh perilaku yang sesuai dengan pola hidup kekeluargaan dan bekerja sama dalam
masyarakat adalah ........
A. Membagikan zakat pada tetangga
B. Mengutamakan kepentingan keluarga
C. Membersihkan lingkungan rumah tinggal
D. Mengembangkan koperasi di lingkungan
E. Melakukan pembagian tugas dalam keluarga
Jawaban : E

55.   Kerjasama antara negara yang satu dengan negara yang lain sangat penting,
sebab ........
A. Negara tidak mungkin hidup sendiri, pasti memerlukan negara lain
B. Tidak mungkin terwujud stabilitas nasional tanpa bantuan negara lain
C. Biaya hidup suatu negara selalu tergantung pada negara lain
D. Tanpa kerjasama, negara lain akan merongrong kedaulatan negara
E. Kerjasama antarbangsa dapat menumbuhkan kesadaran politik internasional
Jawaban : C

56.   Berikut ini merupakan manfaat adanya kerjasama regional seperti ASEAN,


kecuali ........
A. Terpeliharanya stabilitas di kawasan Asia Tenggara
B. Terbinanya hubungan yang harmonis antaranggota ASEAN
C. Terjaminnya pemenuhan kebutuhan pokok rakyat ASEAN
D. Terdapatnya solidaritas yang tinggi antara anggota ASEAN
E. Terciptanya itikad baik saling menghormati antarnegara ASEAN
Jawaban : C

57.   Hasil kerjasama dan hubungan antara sesama negara ASEAN yaitu ........
A. Pertahanan kawasan yang kuat D. Kawasan yang bersih dan rindang
B. Stabilitas regional yang mantap E. Batas regional yang jelas dan pasti
C. Makin berkembang pembangunan
Jawaban : B

58.   Contoh perilaku yang mencerminkan keyakinan dari agama yang dianutnya


adalah ........
A. Selalu pasrah dalam menjalani kehidupan sehari-hari pada Tuhan Yang Maha
Kuasa
B. Mempelajari tata surya, akan menambah keyakinan pada Tuhan pencipta-Nya
C. Yakin dengan hanya berdoa, semua permintaannya akan dikabulkan oleh Tuhan
D. Untuk memperoleh kekayaan, yang penting mau bekerja keras tanpa harus berdoa
E. Ada rasa takut untuk mengerjakan larangan dan perintah Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : A

59.   Contoh perwujudan perilaku tenggang rasa dalam kehidupan sehari-hari adalah ........
A. Orang tua kecewa karena nasehatnya tidak diperhatikan anaknya
B. Pengamen di bus kota itu mengamen untuk tujuan menghibur para penumpang
C. Ani menjawab pertanyaan temannya lewat telepon dengan tertawa riang
D. Dian mengaku bersalah dan mohon maaf, ketika ditegur orang tuanya
E. Tono mengecilkan volume radionya agar tidak mengganggu orang lain
Jawaban : E

60.   Demokrasi ekonomi mempunyai satu ciri yang positif, yaitu ........


A. Perekonomian disusun berdasarkan usaha bersama dan kekeluargaan
B. Pengelolaan potensi alam harus memakai analisis dampak lingkungan
C. Pembangunan industri harus memakai analisis dampak lingkungan
D. Pengiriman tenaga kerja keluar negeri akan disertai perlindungan hukum
E. Kebijakan ekonomi untuk kemakmuran rakyat diserahkan ke daerah
Jawaban : A

61.   Bentuk usaha untuk menghadapi era globalisasi di samping keimanan dan ketaqwaan
adalah ........
A. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan penguasaan IPTEK
B. Memberikan subsidi bagi kaum ekonomi lemah agar lebih mandiri
C. Meningkatkan kesadaran politik, hak asasi manusia, dan lingkungan hidup
D. Membangun pemerintahan yang aparatnya bersih dan berwibawa
E. Menyukseskan program wajib belajar untuk mengejar keterbelakangan
Jawaban : D

62.   Dalam hal menyaring budaya asing, maka kedudukan Pancasila berfungsi sebagai ....
A. Perjanjian luhur bangsa D. Filsafat hidup bangsa
B. Dasar negara Indonesia E. Etika hidup bangsa
C. Jiwa dan kepribadian
Jawaban : C

63.   Contoh sikap mental yang harus ditinggalkan sebab dapat memperlemah bangsa
sebagai pelopor pembangunan adalah ........
A. Mengandalkan bantuan pemerintah di bidang pendidikan
B. Sikap mental yang terkait dengan sistem sosial terbuka
C. Takut menghadapi tantangan apalagi sampai gagal
D. Menerima berbagai kemajuan IPTEK dari luar
E. Mengandalkan diri kepada orang yang punya kekuasaan
Jawaban : E

64.   Salah satu faktor penghambat kesiapan untuk menyongsong perubahan menuju


kehidupan abad 21 yaitu ........
A. Budaya ketergantungan kepada pemerintah
B. Keadaan ekonomi yang merosot
C. Rendahnya kurs rupiah terhadap dollar
D. Kerusuhan yang terjadi di mana-mana
E. Maraknya penyalahgunaan narkoba
Jawaban : D

65.   Faktor-faktor yang mendukung kesiapan untuk menyongsong perubahan menuju


kehidupan abad 21 adalah sebagai berikut, kecuali ........
A. Suasana keterbukaan yang demokratis
B. Penghargaan terhadap hasil karya seseorang
C. Sistem.mobilitas sosial yang terbuka
D. Persaingan dengan berbagai cara
E. Tingkat pendidikan yang makin maju
Jawaban : D

66.   Keadilan dan kebenaran dalam kehidupan sehari-hari dapat diwujudkan dengan ........
A. Memperlakukan setiap anggota keluarga sama
B. Memiliki sikap tenggang rasa terhadap semua warga
C. Memberikan sanksi sesuai kesalahan yang dilakukan
D. Melaksanakan setiap aturan yang menguntungkan
E. Melaksanakan kewajiban tanpa menuntut hak
Jawaban : B

67.   Contoh perilaku pengendalian diri dalam kehidupan sehari-hari adalah ........


A. Melindungi seseorang yang lebih rendah dari kita
B. Menghormati orang yang lebih tua
C. Menjalin hubungan baik dengan tetangga
D. Menjaga keharmonisan hubungan antar teman
E. Menggunakan uang saku dengan sehemat mungkin
Jawaban : B

68.   Salah satu contoh sikap mental yang memperlemah bangsa sebagai pelopor
pembangunan dan harus ditinggalkan adalah ........
A. Tidak adanya keberanian untuk mengatasi tindakan orang lain yang nyata-nyata
melanggar hukum yang berlaku.
B. Pandangan yang negatif terhadap tindakan sebagian anggota masyarakat yang
melampiaskan amarahnya secara brutal
C. Tidak simpati terhadap orang-orang yang mengaku dirinya reformis tetapi
tindakannya sering menghalalkan segala cara
D. Bertekad untuk memenangkan upaya memberantas praktek korupsi, kolusi, dan
nepotisme yang banyak merugikan masyarakat
E. Menjaring tenaga kerja dengan memberi kesempatan terlebih dulu kepada keluarga
terdekat dan orang-orang yang dikenalnya
Jawaban : A

69.   Pancasila sebagai ideologi terbuka, artinya ........


A. Mempunyai nilai-nilai dasar yang bersifat tetap yang mampu berkembang secara
dinamis
B. Mempunyai nilai-nilai dasar yang dapat diubah sesuai dengan perkembangan jaman
C. Rumusan Pancasila dapat dirubah sesuai dengan perkembangan jaman yang dinamis
D. Rumusan Pancasila dapat dibalik sesuai dengan perkembangan masyarakat yang
dinamis
E. Dapat menerima berbagai macam ideologi asing sehingga ideologi Pancasila tidak
ketinggalan jaman
Jawaban : A

70.   Bila dibandingkan dengan sistem demokrasi lain, maka demokrasi Pancasila


mempunyai ciri khas yaitu ........
A. Menjamin kebebasan dan hak yang bertanggung jawab
B. Memberikan perlindungan semua hak-hak politik
C. Musyawarah mufakat menjadi tolok ukur keputusan
D. Lebih mengutamakan musyawarah mufakat
E. Mufakat menjadi keharusan dalam bermusyawarah
Jawaban : D

LATIHAN 16
1.   Peranan toleransi dalam upaya membina rasa nasionalisme yaitu ........
A. terciptanya keamanan dan ketertiban dalam masyarakat
B. dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa
C. jurang pemisah antara si kaya dan si miskin menjadi hilang
D. dapat menjalankan ibadah dengan aman dan tenteram
E. pertahanan dan keamanan negara menjadi tangguh
Jawaban : B

2.   Hak asasi manusia dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan nilai Pancasila
adalah ........
A. diberi kebebasan dalam memiliki harta
B. kebebasan mengemukakan pendapat
C. mempunyai martabat yang luhur
D. boleh memeluk agama tanpa batasan
E. melaksanakan perbuatan sesuai ajaran agama
Jawaban : A

3.   Contoh nilai perjuangan pahlawan bangsa sebagai wujud cinta tanah air dan bangsa
ialah ........
A. belajar dengan sungguh-sungguh
B. mengembangkan sikap hemat dan cermat
C. semangat kepahlawanan tanpa mengenal lelah
D. rela berkorban mengisi kemerdekaan melalui pembangunan
E. aktif berjuang melawan penjajah setiap saat
Jawaban : D

4.   Pentingnya kita taat terhadap demokrasi Pancasila karena ........


A. telah digunakan bangsa Indonesia sejak dahulu kala
B. telah mengantarkan bangsa Indonesia kepada kemerdekaan yang abadi
C. mendapat dukungan dari dunia Internasional pada umumnya
D. telah mengantarkan bangsa Indonesia kepada kemerdekaan yang abadi
E. bersumber dari tata nilai budaya bangsa Indonesia
Jawaban : E

5.   Prinsip keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia ialah ........


A. usaha untuk mengentaskan kemiskinan lebih ditingkatkan
B. pembangunan diutamakan di daerah-daerah terpencil
C. hasil pembangunan dapat dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia
D. memberikan bantuan modal pada keluarga ekonomi lemah
E. seluruh anggota masyarakat diusahakan untuk hidup layak
Jawaban : C

6.   Seorang karyawan menerima gaji yang berbeda dengan karyawan lainnya, karena ia
mempunyai pendidikan yang tinggi dan kemampuan yang profesional dan masa kerja
yang lama. Hal ini sesuai dengan teori keadilan ........
A. distributife D. kodrat alam
B. komutatif' E. moral
C. konvensional
Jawaban : A

7.   Upaya untuk mewujudkan prinsip keadilan sosial dalam lingkungan masyarakat


adalah ........
A. mengambil keputusan dengan musyawarah mufakat
B. melaksanakan hak dan kewajiban dengan baik
C. saling membangun dan tolong menolong
D. menjaga keamanan lingkungan hidup dengan baik
E. menghargai keyakinan dan kepercayaan orang lain
Jawaban : C

8.   Salah satu upaya untuk mewujudkan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
antara lain dengan jalan ........
A. pembangunan ekonomi menuju perdagangan bebas
B. pembangunan industri di seluruh wilayah tanah air
C. mekanisasi dalam setiap kegiatan proyek pembangunan
D. pembangunan yang intensif di wilayah Indonesia Timur
E. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
Jawaban : E

9.   Upaya membina kerukunan pemeluk agama dalam kehidupan sehari-hari dapat kita
tunjukkan dengan ........
A. melakSanakan aturan-aturan yang berlaku
B. bergotong royong membangun sarana umum
C. saling menghormati antara tetangga yang berbeda agama
D. memanfaatkan segala tindakan yang dilakukan oleh tetangga
E. menghormati orang lain dalam bermasyarakat
Jawaban : B

10.   Manfaat pembinaan kerukunan hidup antara umat beragama ialah ........


A. tercapainya tujuan nasional dalam pembangunan bangsa
B. terciptanya ketertiban lebih meningkatnya ketahanan dan keamanan nasional
C. terwujudnya peran serta umat dalam pembangunan masyarakat
D. menghapuskan kesenjangan sosial ekonomi dalam masyarakat
E. terbentuknya wadah untuk kepentingan semua agama
Jawaban : B

11.   Contoh kehidupan yang serasi dan seimbang antara hak dan kewajiban dalam
kehidupan sehari-hari yaitu ........
A. mampu mengendalikan diri dalam kondisi apapun
B. menjamin hubungan baik dengan setiap orang
C. selalu berpakaian menurut keinginannya sendiri
D. orang tua memelihara dan mendidik anaknya dengan baik
E. setiap siswa wajib mematuhi peraturan yang ada
Jawaban : D

12.   Yang termasuk makna pokok patriotisme adalah ........


A. menempatkan persatuan di atas segalanya
B. tak kenal menyerah dalam mengatasi rintangan
C. cinta tanah air, bangsa dan negara
D. rela berkorban untuk kepentingan masyarakat
E. berjiwa pembaharu dalam segala bidang
Jawaban : C

13.   Dalam sistem demokrasi Pancasila kita mengenal keputusan musyawarah dan suara
terbanyak, yang membedakan antara keputusan berdasarkan suara terbanyak dan
berdasar musyawarah dalam sistem demokrasi Pancasila, adalah keputusan ........
A. musyawarah mencerminkan persetujuan seluruh peserta dan suara terbanyak
mencerminkan sebagian besar peserta
B. musyawarah mencerminkan suara seluruh peserta dan suara terbanyak
memperhatikan suara mayoritas
C. suara terbanyak mencerminkan suara mayoritas dan musyawarah, mufakat
mencerminkan suara minoritas
D. suara terbanyak sangat memerlukan kourun dan musyawarah tidak memerlukan
kourun
E. musyawarah menggambarkan kehendak sebagian peserta dan suara terbanyak
menggambarkan kehendak seluruh peserta
Jawaban : A

14.   Salah satu nilai positif yang menjadi prinsip dari koperasi adalah ........
A. berusaha mencukupi kebutuhan seluruh anggota
B. keanggotaannya lebih mengarah pada kewajiban
C. pemberian balas jasa tidak terbatas pada modal
D. sisa hasil usaha dibagikan secara merata
E. pengelolaan koperasi dilakukan secara demokrasi
Jawaban : A

15.   Berikut ini yang tidak termasuk pencerminan sikap tenggang rasa masyarakat dan
bangsa Indonesia ........
A. semangat bergotong royong untuk mengerjakan pekerjaan/kegiatan yang
menyangkut kepentingan bersama
B. penerapan sistem politik luar negeri bebas aktif
C. meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
D. sikap bertoleransi dalam kehidupan beragama
E. sikap mengutamakan musyawarah untuk mencapai mufakat
Jawaban : B

16.   Wujud kasih sayang dalam kehidupan bermasyarakat yaitu ........


A. memenuhi segala kebutuhan dalam rumah tangganya
B. selalu memberi perhatian kepada tetangga yang terdekat
C. memberi pertolongan kepada keluarga yang terkena musibah
D. memiliki rasa kepedulian kepada orang lain
E. memperhatikan orang lain yang terkena korban bencana alam
Jawaban : D

17.   Dalam menjaga keutuhan sebagai bangsa, sikap waspada perlu terus dipertahankan,
karena ........
A. letak negara Indonesia sangat strategis
B. Indonesia negara terbesar di Asia Tenggara
C. konflik di belahan dunia lain dapat terjadi di Indonesia
D. pengaruh negatif dari manapun dapat merongrong keutuhan bangsa
E. keutuhan bangsa dapat terjamin dengan bersikap waspada
Jawaban : E

18.   Salah satu contoh penyimpangan terhadap UUD 1945 pada masa orde lama ialah ........
A. Presiden Soekarno diangkat sebagai presiden seumur hidup
B. Presiden mempunyai kekuasaan yang tidak tak terbatas
C. Presiden diangkat dan diberhentikan oleh MPRS
D. Presiden dibantu oleh perdana menteri
E. Presiden bertindak sebagai panglima tertinggi
Jawaban : A

19.   Contoh bentuk tanggung jawab warga negara dalam membina keamanan dan
ketertiban ialah ........
A. menyantuni anak dari keluarga yang tidak mampu
B. mendatangi rumah tetangga yang kena musibah
C. melaksanakan ibadah dengan tertib dan tekun
D. mengikuti kerja bakti setiap hari minggu .
E. datang di pos ronda sekalipun hujan lebat
Jawaban : E

20.   Contoh bahaya dan kerugian bagi kehidupan berbangsa dan bernegara dengan adanya
gerakan ekstrimisme ialah ........
A. terjadinya krisis moneter yang berkepanjangan
B. adanya tuntutan otonomi yang diperluas
C. munculnya demonstrasi di beberapa daerah
D. peledakan bom di mesjid Istiqlal tahun 1999
E. maraknya peredaran minuman keras dan obat terlarang
Jawaban : C

21.   Prinsip yang dianut oleh bangsa Indonesia sebagai upaya mencapai dunia, yang damai
sejahtera adalah ........
A. melaksanakan asas kekeluargaan
B. menegakkan kemanusiaan dan keadilan
C. menghormati kedaulatan negara lain
D. membantu menyelesaikan corak pemerintahan
E. bekerjasama dengan semua bangsa dalam pertahanan
Jawaban : C

22.   Contoh peran serta generasi muda dalam membina persatuan dan kesatuan bangsa
sebelum Indonesia merdeka adalah ........
A. mempelopori perjuangan melalui organisasi politik
B. melawan penjajah melalui organisasi modern
C. merintis berdirinya organisasi Budi Utomo
D. ikut serta dalam barisan pembela tanah air
E. mengikrarkan Sumpah Pemuda tahun 1928
Jawaban : E

23.   Sikap keikhlasan dan kejujuran dari seorang pemimpin yang berjiwa Pancasila
adalah ........
A. berwibawa di hadapan bawahannya
B. disegani oleh masyarakat banyak
C. dapat dipercaya dan bertanggung jawab
D. melaksanakan tugas dengan baik
E. dapat dijadikan panutan dalam tugasnya
Jawaban : C

24.   Disiplin sangat penting dan harus ditegakkan baik bagi diri sendiri maupun
masyarakat. Salah satu alasannya karena ........
A. sesuai dengan anjuran pemerintah supaya kita cepat maju
B. takut pada orang tua yang mendidiknya keras tanpa kompromi
C. menghindari dan terkena sanksi hukum dalam kehidupan ini
D. merupakan kepribadian bangsa yang paling menonjol
E. sangat menentukan keberhasilan seseorang dalam mencapai tujuan
Jawaban : E

25.   Yang bukan merupakan fungsi lembaga keagamaan di Indonesia adalah sebagai ........
A. wadah pembinaan dan pengembangan umat beragama
B. wahana dialog dengan antar sesama umat beragama
C. wahana silaturahmi yang dapat menumbuhkan persaudaraan
D. media penyampaian gagasan yang bermanfaat bagi pembangunan
E. sarana peningkatan kesadaran berpolitik bagi umat beragama
Jawaban : E

26.   Norma susila merupakan suara hati nurani manusia, yang memberi petunjuk mana
yang baik dan mana yang tidak baik dikerjakan oleh karena itu barang siapa yang
melanggar norma itu berakibat ........
A. mendapat hukuman dari Tuhan
B. mendapat sanksi hukum dari pemerintah
C. timbulnya perasaan malu dan kebencian si pelakunya kepada orang lain
D. merasa malu, mendapat celaan, kecewa, menyesal dan menderita siksaan batin
E. dikucilkan dalam pergaulan
Jawaban : E

27.   Salah satu nilai kepahlawanan yang harus diwujudkan dalam menunjang pembangunan
saat ini adalah sikap ........
A. tabah menghadapi cobaan D. tidak mudah menyerah
B. mampu bersaing secara ketat E. berupaya memiliki fisik yang prima
C. siap menghadapi konflik
Jawaban : D

28.   Pentahapan pembinaan rasa persatuan Indonesia yang dilakukan dengan cara


mengubah sistem perjuangan bersenjata dan bersifat kedaerahan menjadi perjuangan
politik disebut tahap ...
A. Sumpah Pemuda D. Kebangkitan nasional
B. Proklamasi Kemerdekaan E. Perasaan senasib
C. Persatuan dan pembangunan
Jawaban : A

29.   Menyukseskan pemilu secara demokratis, jujur dan adil dengan mengadakan


pemberian dan pemungutan suara, secara langsung, umum, bebas dan rahasia.
Pernyataan tersebut merupakan ........
A. fungsi partai politik D. kewajiban partai politik
B. tujuan partai politik E. tugas partai politik
C. landasan partai politik
Jawaban : D

30.   Dalam pelaksanaan demokrasi harus memperhatikan prinsip-prinsip sebagai berikut,


kecuali ........
A. hak dan kewajiban yang seimbang D. mewujudkan keadilan sosial
B. rakyat ikut serta dalam pemerintahan E. keamanan dari partai-partai politik
C. kemanusiaan yang adil dan beradab
Jawaban : E

31.   Makna hidup sederhana dalam berbagai aspek kehidupan adalah ........


A. hati-hati dalam menggunakan harta benda
B. tidak boros dalam membelanjakan uang
C. penggunaan harta dan waktu bermanfaat
D. hidup hemat, cermat, tepat dan bermanfaat
E. bergaya hidup hemat sesuai kemampuan
Jawaban : D

32.   Hasil kerjasama dan hubungan antarsesama negara ASEAN yaitu ........


A. pertahanan kawasan yang kuat D. kawasan yang bersih dan rindang
B. stabilitas regional yang mantap E. batas regional yang jelas dan pasti
C. makin berkembang pembangunan
Jawaban : B
33.   Perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah sesuai dengan prinsip hak asasi
manusia dan piagam PBB mengenai ........
A. kesepakatan untuk tidak mencampuri urusan pemerintahan
B. persamaan derajat dan kedudukan bagi setiap bangsa
C. pengakuan persamaan kedaulatan bagi setiap negara
D. dasar pikiran bahwa tiap manusia dilahirkan sama dan sederajat
E. pengakuan bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa
Jawaban : E

34.   Pada kurun waktu berlakunya UUD 1945 bentuk pemerintahan Indonesia adalah
republik dengan sistem kabinet Presidentil, sedangkan pada waktu berlakunya
konstitusi RIS 1949 bentuk pemerintahan-nya adalah ........
A. kesatuan yang berbentuk republik
B. republik dengan sistem kabinet parlementer
C. republik yang berbentuk federasi
D. kesatuan dengan sistem demokrasi terpimpin
E. serikat dengan sistem konstitusional
Jawaban : B

35.   Keunggulan demokrasi Pancasila dibandingkan dengan sistem demokrasi lain, dalam


mengambil keputusan yaitu ........
A. selalu bermusyawarah untuk mencapai mufakat
B. menggunakan suara terbanyak jika musyawarah tidak tercapai
C. mengutamakan kebijaksanaan pimpinan
D. menerima semua usul dan gagasan yang baik
E. mengutamakan kepentingan golongan yang berjasa
Jawaban : A

36.   Hubungan keterkaitan antara Pembukaan UUD 1945 dan Pembangunan Nasional


adalah ........
A. antara pembangunan nasional dan Pembukaan UUD 1945 saling berkaitan.
B. Pembukaan UUD 1945 merupakan bagian yang terpisahkan dari pembangunan
nasional.
C. Pembukaan UUD 1945 memuat rumusan pembangunan nasional.
D. Rumusan tujuan pembangunan nasional tersirat dalam Pembukaan UUD 1945.
E. Pembangunan nasional merupakan pelaksanaan dari cita-cita nasional yang
terkandung dalam Pembukaan UUD 1945
Jawaban : E

37.   Berikut ini yang tidak menggambarkan pentingnya Wawasan Nusantara bagi


pembinaan kebanggaan berbangsa dan bernegara yaitu ........
A. wawasan nusantara dapat menghindari berkembangnya kerawanan dan konflik
sosial akibat kemajemukan masyarakat Indonesia
B. wawasan nusantara dapat mempersatukan sikap dan pandangan bangsa Indonesia
terhadap idiologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanan serta
terhadap tanah air dan bangsanya
C. wawasan nusantara menjadi penyebab tingginya rasa kedaerahan 347
D. wawasan nusantara memberi arah terhadap penyelenggaraan pembangunan nasional
E. wawasan nusantara berfungsi membina keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa
Indonesia yang berbhineka tunggal ika
Jawaban : C

38.   Contoh hasil konsensus nasional yang harus kita taati yaitu ........
A. sistematika dasar negara tidak dapat diubah menurut keadaan
B. memperhatikan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi
C. memasyarakatkan pelaksanaan Gerakan Disiplin Nasional
D. mengakui Pancasila sebagai asas dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan
bernegara
E. mengakui "Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan bangsa Indonesia
Jawaban : D

39.   Contoh nilai perjuangan pahlawan bangsa sebagai wujud cinta tanah air dan bangsa
ialah ........
A. belajar dengan sungguh-sungguh
B. mengembangkan sikap hemat dan cermat
C. semangat kepahlawanan tanpa mengenal lelah
D. rela berkorban mengisi kemerdekaan melalui pembangunan
E. aktif berjuang melawan penjajah setiap saat
Jawaban : D

40.   Partisipasi siswa dalam mewujudkan cita-cita perjuangan pahlawan adalah ........


A. mengadakan peringatan hari pahlawan di sekolah
B. memberikan sumbangan kepada keluarga para pahlawan
C. mempersiapkan diri sebagai tenaga ahli bidang tertentu
D. mendoakan arwahnya agar diampuni Tuhan Yang Maha Esa
E. rajin belajar agar menjadi orang berguna bagi bangsa
Jawaban : E

41.   Hal-hal yang melandasi kebulatan tekad bangsa Indonesia dalam melaksanakan


liberalisme ekonomi pada tahun 2003 di antaranya adalah ........
A. keharusan dari sesama anggota APEC
B. bangsa Indonesia bagian dari masyarakat dunia
C. kesepakatan para wakil rakyat
D. adanya kekhawatiran bangsa Indonesia akan tertinggal oleh bangsa-bangsa lain di
dunia
E. untuk mencegah persaingan dengan sesama anggota ASEAN
Jawaban : B

42.   Berikut ini merupakan pernyataan yang mencerminkan nilai moral kebulatan tekad
dalam kehidupan masyarakat Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika, kecuali ........
A. terlaksananya prinsip musyawarah mufakat
B. terwujudnya demokrasi Pancasila dalam kehidupan
C. terpeliharanya persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang majemuk
D. terwujudnya semangat kekeluargaan dan kegotongroyongan
E. memajukan kesejahteraan golongan
Jawaban : E

43.   Dampak positip dari prinsip pengambilan putusan berdasarkan musyawarah mufakat


ialah ........
A. meningkatkan kepercayaan pada wakil-wakil rakyat
B. akan dapat menghemat waktu, tenaga, dan biaya
C. dapat mengantisipasi berkembangnya demokrasi liberal
D. hasilnya akan mudah diterima dan dilaksanakan
E. dapat menghindarkan kekhilafan pendirian dan kesesatan
Jawaban : D

44.   Contoh segi negatif dari tata cara pengambilan keputusan berdasar suara terbanyak
yaitu ........
A. adanya keharusan pihak yang kalah untuk menerima hasil keputusan
B. keputusan yang diambil tidak berdasar musyawarah untuk mufakat
C. pengambilan keputusan tidak sesuai dengan Pancasila
D. hasil keputusan tidak mencerminkan kebulatan pendapat
E. mencerminkan prinsip bahwa yang kuatlah yang menang
Jawaban : D

45.   Semua bentuk kerjasama akan berjalan dengan baik apabila ........


A. adanya peraturan yang mengatur tata cara kerjasama itu
B. semua pihak mengetahui tugas masing-masing
C. terdapatnya keteraturan dalam kehidupan bermasyarakat
D. adanya kemauan dan keinginan untuk saling membantu
E. terdapatnya saling ketergantungan antarpihak
Jawaban : D

46.   Berikut ini merupakan manfaat adanya kerjasama regional seperti ASEAN,


kecuali ........
A. terpeliharanya stabilitas di kawasan Asia Tenggara
B. terbinanya hubungan yang harmonis antaranggota ASEAN
C. terjadinya pemenuhan kebutuhan pokok rakyat ASEAN
D. terdapatnya solidaritas yang tinggi antara anggota ASEAN
E. terciptanya itikad baik saling menghormati antarnegara ASEAN
Jawaban : C

47.   Keyakinan dalam hidup beragama tercermin dalam sikap ........


A. pengakuan terhadap adanya Tuhan Yang Maha Esa
B. pengakuan terhadap keberadaan sesama manusia
C. perlakuan yang adil terhadap sesama manusia
D. pengakuan bahwa manusia punya daya cipta, rasa dan karsa
E. penghormatan kita terhadap orang lain yang lebih tua
Jawaban : A

48.   Keyakinan dalam hidup beragama tercermin dalam sikap ........


A. pengakuan terhadap adanya Tuhan Yang Maha Esa
B. pengakuan terhadap keberadaan sesama manusia
C. perlakuan yang adil terhadap sesama manusia
D. pengakuan bahwa manusia punya daya cipta, rasa dan karsa
E. penghormatan kita terhadap orang lain yang lebih tua
Jawaban : A

49.   Perbedaan idiologi Pancasila dengan liberalisme di bidang politik, bahwa Pancasila


mengutamakan keseimbangan antara ........
A. persamaan pendapat dan oposisi yang bersifat liberal
B. kepentingan masyarakat dan kebebasan individu
C. kebebasan partai politik dan pembatasan partai politik
D. sistem banyak partai dan sistem dua partai
E. sistem presidensial dan sistem parlementer
Jawaban : B

50.   Prinsip demokrasi Pancasila yang berkaitan dengan pelaksanaan kebebasan yang


bertanggung jawab adalah ........
A. siswa bebas mengikuti pelajaran agama yang diyakininya
B. menjadi ketua kelas setelah ditunjuk wali kelas
C. berhak mengikuti kegiatan pembelajaran sesuai dengan jadual
D. menjadi petugas piket pada hari tertentu sesuai dengan kesepakatan
E. berhak mengajukan saran dan pendapat yang konstruktif
Jawaban : A

51.   Upaya untuk mewujudkan perekonomian berdasarkan demokrasi ekonomi yang


berasaskan kekeluargaan adalah ........
A. program mitra usaha pihak swasta
B. bantuan modal kepada pengusaha menengah
C. subsidi pemerintah kepada pengusaha swasta
D. dengan kerjasama antara koperasi, koperasi dengan BUMN
E. pinjaman modal dari BUMN kepada pengusaha besar
Jawaban : D

52.   Sistem perekonomian yang didominasi oleh negara sebagai pengatur dan pelaku
ekonomi sepenuhnya disebut ........
A. sistem kapitalisme D. sistem ekonomi Pancasila
B. sistem ekonomi liberal E. sistem demokrasi ekonomi
C. sistem ekonomi etatisme
Jawaban : C

53.   Salah satu dampak negatif dari ilmu pengetahuan dan teknologi serta budaya dari luar,
yaitu kecenderungan orang untuk memisahkan antara kehidupan dunia dan akhirat
yang
disebut ........
A. separatisme D. individualisme
B. sekularisme E. materialisme
C. elitisme
Jawaban : B

54.   Penggunaan akal sehat sangat penting dalam melaksanakan musyawarah guna


mencapai mufakat karena ........
A. sesuai dengan hati nurani yang luhur
B. sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia
C. bersumber pada tata nilai budaya bangsa
D. merupakan warisan budaya bangsa
E. merupakan kondisi yang telah membudaya
Jawaban : A

55.   Pokok pikiran kedua Pembukaan UUD 1945 yang selaras dengan rumusan tujuan
negara serta pembangunan nasional yaitu ........
A. mencerdaskan kehidupan bangsa D. melaksanakan ketertiban dunia
B. memajukan kesejahteraan umum E. melindungi seluruh tumpah darah
C. melindungi segenap bangsa
Jawaban : E

56.   Salah satu kendala yang dihadapi dalam pengembangan proses kerukunan saat ini
yaitu ........
A. otonomi daerah D. usaha deregulasi
B. pengaruh globalisasi E. akibat demiliterisasi
C. kemajuan pembangunan
Jawaban : B

57.   Hasil-hasil positif dari era kebangkitan nasional pertama yang membantu


pembangunan adalah sebagai berikut, kecuali ........
A. makin kuatnya persatuan dan kesatuan bangsa
B. ketahanan nasional semakin kokoh dan kuat
C. wawasan nusantara makin luas dan mantap
D. partisipasi rakyat yang tinggi dalam pembangunan
E. semakin kuatnya ikatan kedaerahan dan suku bangsa
Jawaban : E

58.   Faktor yang mendukung kesiapan kita menyongsong abad ke-21 adalah ........
A. penghargaan terhadap hasil karya bangsa lain
B. suasana kekeluargaan dan gotong royong
C. sistem politik nasional yang mantap
D. sistem hankamrata dalam pembelaan negara
E. sistem mobilitas sosial yang terbuka untuk mengubah status
Jawaban : E
59.   Makna dari Pancasila sebagai sumber hukum dasar nasional sebagaimana ditetapkan
dalam Tap MPR No. III/MPR/2000 adalah ........
A. tujuan perjuangan bangsa harus sesuai dengan Pancasila
B. Pancasila sebagai aturan dasar berlakunya semua peraturan
C. penyelenggaraan pemerintahan negara berdasarkan Pancasila
D. Pancasila adalah tempat ditemukannya berbagai aturan hukum
E. semua peraturan perundangan harus sesuai dengan Pancasila
Jawaban : E

60.   Bukti bahwa negara Indonesia merupakan negara yang berdasarkan sistem


konstitusional adalah ........
A. MPR merupakan lembaga penyelenggara negara
B. Presiden adalah pemegang kekuasaan pemerintah tertinggi bersama DPR
C. penyelenggara pemerintahan dan peraturan perundangan didasarkan pada UUD
D. anggota DPR seluruhnya dipilih oleh rakyat melalui pemilu
E. Presiden bertanggung jawab kepada DPR
Jawaban : C

61.   Demokrasi ekonomi mempunyai satu ciri yang positif yaitu ........


A. Perekonomian disusun berdasarkan usaha bersama dan kekeluargaan
B. Pengelolaan potensi alam harus memakai analisis dampak lingkungan
C. Pembangunan industri harus memakai analisis dampak lingkungan
D. Pengiriman tenaga kerja ke luar negeri akan disertai perlindungan hukum
E. Kebijakan ekonomi untuk kemakmuran rakyat diserahkan ke daerah
Jawaban : A

62.   Dalam hal menyaring budaya asing, maka kedudukan Pancasila berfungsi


sebagai ........
A. perjanjian luhur bangsa D. filsafat hidup bangsa
B. dasar negara Indonesia E. jiwa dan kepribadian bangsa
C. etika hidup bangsa
Jawaban : E

63.   Perhatikan pernyataan berikut:


1. Mendirikan tempat ibadah
2. Mengadakan pendataan pemeluk agama
3. Kemudahan urusan haji setiap muslim
4. Pemimpin agama boleh berpolitik
5. Silaturahmi badan keagamaan dengan pemerintah
Dari pernyataan di atas yang merupakan upaya pemerintah dalam rangka membina
kehidupan beragama dan beribadah adalah ........
A. 1, 2, dan 4 D. 1, 3, dan 4
B. 1, 3, dan 5 E. 2, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 5
Jawaban : B
64.   Makna Pancasila sebagai idiologi terbuka adalah idiologi yang ........
A. tidak dapat berintegrasi dengan perkembangan jaman
B. dapat berinteraksi dengan perkembangan jaman
C. mengandung semangat kekeluargaan
D. mengandung adanya semangat kerjasama
E. menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan
Jawaban : B

65.   Makna konsensus dalam pelaksanaan demokrasi Pancasila yaitu ........


A. persetujuan dalam mengambil suatu keputusan
B. kompromi untuk menyelesaikan perselisihan
C. musyawarah untuk menghilangkan perbedaan
D. hasil perundingan untuk mewujudkan cita-cita bangsa
E. kesepakatan untuk mewujudkan cita-cita bangsa
Jawaban : A

66.   Salah satu pentingnya wawasan nusantara dalam kehidupan bernegara adalah ........
A. untuk menciptakan ketertiban dan keamanan dalam masyarakat
B. terwujudnya negara Indonesia yang adil dan makmur
C. terbinanya kehidupan yang harmonis dalam masyarakat
D. untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan
E. dikenalnya negara Indonesia oleh negara lain di dunia
Jawaban : D

67.   Contoh adanya ketidakmerataan dalam proses pembangunan adalah ........


A. rendahnya pendapatan bangsa Indonesia
B. terdapatnya kesenjangan antara kaya dengan yang miskin
C. pembangunan yang menitikberatkan pada sektor ekonomi
D. besarnya hutang negara terhadap luar negeri
E. masih banyaknya tindak korupsi dan manipulasi keuangan negara
Jawaban : B

68.   Masyarakat Indonesia dalam era globalisasi dibanjiri dengan informasi dan produksi
luar negeri, meskipun banyak contoh yang menunjukkan rasa bangga kita sebagai
bangsa Indonesia, antara lain dengan ........
A. kewiraswastaan daerah semakin berkembang
B. mengentaskan rakyat dan desa tertinggal
C. menggunakan barang hasil buatan sendiri
D. berkunjung ke daerah wisata kalau mampu
E. mendirikan tempat istirahat jika punya uang
Jawaban : C

69.   Tugas pokok MPR dalam pembangunan adalah ........


A. menetapkan UUD
B. memilih Presiden dan Wakil Presiden
C. mengawasi pelaksanaan undang-undang
D. meminta pertanggungjawaban presiden
E. menetapkan GBHN
Jawaban : E

70.   Selama kurun waktu berlakunya UUD sementara 1950 bangsa Indonesia mengalami
instabilitas. Penyebabnya adalah ........
A. parlemen bersifat liberal D. kepentingan politik lebih utama
B. banyaknya terjadi pemberontakan E. kabinet sering jatuh bangun
C. persaingan faham idiologi
Jawaban : E

71.   Terwujudnya masyarakat Indonesia yang damai, demokratis, berkeadilan, berdaya


saing, maju dan sejahtera dalam wadah negara Kesatuan Republik Indonesia yang
didukung oleh manusia Indonesia yang sehat, mandiri, beriman, bertakwa, berakhlak
mulia, cinta tanah air, berkesadaran hukum dan lingkungan, menguasai ilmu
pengetahuan dan teknologi, memiliki etos kerja yang tinggi serta berdisiplin.
Pernyataan tersebut adalah merupakan
A. maksud dan tujuan GBHN D. misi GBHN
B. arah kebijakan GBHN 1999 E. kaidah pelaksanaan GBHN 1999
C. visi GBHN
Jawaban : A

LATIHAN 17

1.   Berikut ini ada yang bukan manfaat toleransi bagi kelayakan din masyarakat, bangsa
dan negara, antara lain ........
A. dihormatinya martabat dan hak asasi manusia
B. terbinanya kepentingan kelompok masyarakat
C. bebas memilih agama dan beribadah
D. adanya ketenangan batin, ketenteraman
E. terbinanya rasa kekeluargaan
Jawaban : B

2.   Perwujudan rasa cinta tanah air yang mengarah kepada perjuangan bangsa Indonesia
sehingga dapat mencapai kemerdekaan tampak dalam ........
A. Perjuangan melawan imperialisme zaman kerajaan Islam Nusantara
B. Kebangkitan Nasional 1908 yang dipelopori para pemuda kedokteran
C. Sumpah Pemuda dan Sidang BPUPKI/PPKI yang merumuskan Dasar Negara
D. Peristiwa Rengas Dengklok di mana terbina kesatuan persatuan
E. Perjuangan dengan politik etis yang banyak menguntungkan pemuda
Jawaban : B

3.   Pancasila sering disebut sebagai Way of life, weltanschauung, ini berarti bahwa
Pancasila berfungsi sebagai ........
A. Dasar Negara Indonesia D. Pandangan hidup bangsa Indonesia
B. Ideologi Negara E. Jiwa bangsa Indonesia
C. Falsafah hidup bangsa Indonesia
Jawaban : D

4.   Untuk mewujudkan prinsip keadilan sosial secara benar, bukanlah hal yang mudah.
Terdapat kesulitan yang disebabkan oleh karena ........
A. banyaknya kesenjangan sosial dan perlakuan tidak adil
B. cenderung mementingkan sendiri dan kelompoknya
C. tidak ada kesadaran untuk hidup bermasyarakat
D. tidak dibiasakan sejak dini untuk melakukan hal adil
E. belum dapat melaksanakan kewajiban sebagai warga negara
Jawaban : B

5.   Salah satu nilai positif yang menjadi prinsip dari koperasi sesuai dengan pasal 33 ayat
4 UUD 1945 adalah ........
A. berusaha mencukupi kebutuhan seluruh anggota sebagai wujud kebersamaan
B. keanggotaan lebih mengarah kepada kewajiban dan kepentingan pribadi
C. pemberian balas jasa tidak terbatas pada modal dan jasa usaha koperasi
D. SHU dibagikan secara merata dengan cara demokrasi dan adil
E. pengelolaan koperasi dilakukan secara demokrasi ekonomi, kebersamaan dan
berkelanjutan
Jawaban : E

6.   Manfaat adanya jaminan hukum tentang kebebasan beragama dalam kehidupan


bermasyarakat berbangsa dan bernegara adalah ........
A. dapat memperdalam ajaran agama kita masing-masing
B. beribadah dengan suasana tenang, damai dan tenteram
C. terciptanya kebebasan mimbar yang berkembang secara dinamis
D. dapat terwujud-hubungan yang baik antar umat beragama
E. dapat mempengaruhi kehidupan yang taat terhadap agama
Jawaban : B

7.   Arah kebijakan pembangenan pemuda dan olah raga di era reformasi saat ini
yaitu ........
A. menghindari penggunaan zat adiktif
B. mengembangkan minat kewirausahaan
C. pemerataan kesempatan untuk belajar
D. meningkatkan kemampuan berorganisasi
E. meningkatkan kinerja pro aktif
Jawaban : B

8.   Setiap Warga Negara Indonesia mempunyai kewajiban untuk membina ketertiban dan
keamanan nasional melalui kerukunan antar umat beragama dengan tujuan untuk ........
A. mewujudkan ketalianan nasional yang tangguh
B. menghindari suasana yang tidak tertib dan aman
C. menjaga keutuhan wilayah dan kesejahteraan
D. terbinanya rasa solidaritas antar sesama
E. meningkatkan kerja sama dan kekeluargaan
Jawaban : A

9.   Bahwa pemerintah tidak boleh berlaku diskriminatif terhadap pihak lain berarti ........
A. memberikan perlakuan yang sama pada semua orang
B. memberikan perlakuan sesuai dengan haknya
C. Warga Negara Indonesia sama haknya dengan WNA
D. pemerintah harus mampu bersikap adil
E. memberikan kesempatan kepada semua warga negara
Jawaban : B

10.   Salah satu upaya mendukung pencapaian kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat
Indonesia antara lain dengan jalan ........
A. pembangunan ekonomi menuju perdagangan bebas
B. pembangunan industri di seluruh wilayah tanah air
C. mekanisme dalam setiap proyek pembangunan
D. pembangunan yang intensif di wilayah Indonesia Timur
E. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
Jawaban : E

11.   Upaya untuk memantapkan kehidupan antar sesama agar terciptanya kerukunan hidup
dapat kita tunjukan dengan ........
A. saling hormat menghormati dalam kehidupan
B. dapat memaafkan kesalahan orang lain
C. mematuhi peraturan dan norma yang berlaku
D. meningkatkan kerja sama dan gotong royong
E. bergotong royong membangun sarana keagamaan
Jawaban : C

12.   Hal yang bertentangan dengan sistem ekonomi kerakyatan yang mengacu pada pasal
33 UUD 1945 tertera-di bawah ini yaitu ........
A. mengembangkan persaingan,bebas D. pengelolaan yang terkoordinir
B. menciptakan sistem ekonomi terpadu E. transparansi dalam kebijakan fiskal
C. monopoli, etatisme dan monopsomi
Jawaban : C

13.   Fungsi partai politik dalam kehidupan bernegara berdasarkan konsensus Demokrasi


Pancasila adalah ........
A. menampung dan memperjuangkan aspirasi rakyat
B. menjamin kebebasan berpolitik warga Negara RI
C. mengawasi jalannya sistem Pemerintahan dalam negeri
D. menyampaikan kehendak penguasa dalam mencari dukungan
E. menjaga stabilitas politik dalam negeri
Jawaban : A
14.   Contoh kegiatan WNI dalam menciptakan keamanan, tercermin dalam kegiatan ........
A. sistem keamanan lingkungan D. pelawanan rakyat
B. perlindungan masyarakat E. Kamtibmas dalam kota
C. pertahanan sipil
Jawaban : A

15.   Contoh sikap kebanggaan terhadap bangsa dan Negara RI ditunjukkan dengan ........
A. menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar
B. menayangkan film perjuangan sebagai kultus individu
C. menyelenggarakan pagelaran kebudayaan zaman kuno
D. menampilkan cara-cara hidup yang bergotong royong
E. memakai baju daerah pada hari besar nasional
Jawaban : A

16.   Yang menjadi sumber landasan formal tugas dan kewajiban WNI dalam keamanan,
ketertiban dan ketahanan nasional adalah ........
A. Pancasila D. Ketetapan MPR
B. Pembukaan UUD 1945 E. GBHN
C. Pasal-pasal UUD 1945
Jawaban : C

17.   Berikut ini perbuatan ekstrem yang perlu dihindari dalam kehidupan sehari-hari
yaitu ........
A. tidak mau mendengar pendapat orang lain
B. memaksakan kehendak sesuai keinginannya
C. tidak mau menghargai hasil karya orang lain
D. berpikir sempit selalu mementingkan kelompoknya
E. mendominasi setiap pembicaraan dalam pertemuan
Jawaban : D

18.   Gejala adanya sikap erosi budaya di kalangan remaja ditunjukkan dengan sikap ........
A. perilaku yang kebarat-baratan
B. yang menerima kebudayaan asing
C. arogansi dan bergaya hidup modern
D. tidak menyenangi budaya daerah
E. tidak menghargai budaya nasional
Jawaban : C

19.   Pancasila merupakan sarana yang ampuh dalam mempersatukan bangsa Indonesia


karena kedudukannya, sebagai ........
A. jiwa dan kepribadian bangsa D. pedoman hidup bangsa
B. perjanjian luhur bangsa E. falsafah hidup bangsa
C. unsur ketahanan bangsa
Jawaban : E

20.   Prinsip-prinsip keadilan sosial dalam pembangunan nasional tertera di bawah ini,


kecuali ........
A. netral tidak memihak D. Trilogi Pembangunan
B. asas adil tak merata E. Delapan Jalur Pemerataan
C. keseimbangan, keselarasan, keserasian
Jawaban : A

21.   Salah satu ketentuan dalam menyampaikan pendapat di muka umum antara lain ........
A. menghindari kesalahpahaman,
B. tidak mengganggu keamanan dan ketertiban
C. berdasarkan hasil kesepakatan bersama
D. tidak mengutamakan kelompok
E. sesuai dengan hati nurani masyarakat banyak
Jawaban : B

22.   Isi pokok Tap MPRS nomor XX/MPRS/1966 yang masih tetap berlaku sampai saat ini
adalah ........
A. pengaturan tata cara bernegara demokrasi
B. Pancasila sebagai sumber hukum RI
C. UUD 1945, UU, dan Perpu RI
D. Berlakunya sistem Kabinet Parlementer
E. Penyusunan sistem pemerintahan
Jawaban : B

23.   Agar dapat bertahan hidup di era jaringan ekonomi global,  maka setiap bangsa harus
mampu menumbuhkan ........
A. daya saing yang optimal dalam kehidupan
B. kepercayaan kepada kemampuan sendiri
C. kreativitas dan kemandirian
D. menanggulangi setiap ancaman dan gangguan
E. keimanan dan ketakwaan yang religius
Jawaban : A

24.   Masuknya pengaruh budaya asing/IPTEK ke dalam wilayah negara kita/ Indonesia ada
juga keunggulannya di antaranya ........
A. menambah teknologi canggih
B. adanya akulturasi budaya
C. meningkatkan mental spiritual bangsa
D. terciptanya masyarakat modern
E. makin maraknya internet dan komputerisasi
Jawaban : B

25.   Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara Indonesia pasal 22 UU No. 39 Tahun 1999
merupakan jaminan terhadap ........
A. kebebasan memeluk Agama dan kepercayaan
B. memilih pekerjaan dan kehidupan yang layak
C. bersamaan kedudukannya dalam hukum/pemerintahan
D. kelangsungan hidup manusia sejajar dengan bangsa lain
E. membentuk keluarga untuk melanjutkan keturunannya
Jawaban : A

26.   Peranan pelajar dalam pembangunan nasional terhadap pengaruh budaya luar dan
IPTEK yaitu ........
A. menabung untuk masa depan
B. ikut serta melestarikan lingkungan
C. meningkatkan kreativitas kemandirian dan IPTEK
D. melaksanakan program pemerintah
E. mampu mengendalikan diri dalam pergaulan
Jawaban : C

27.   Tujuan Utama Wawasan Nusantara dalam kehidupan bangsa Indonesia adalah ....
A. mencapai tujuan pembangunan nasional
B. mencapai kesejahteraan bangsa dan negara
C. kehidupan lebih baik dalam masyarakat
D. mewujudkan cita-cita masyarakat Indonesia
E. memulihkan keadaan ekonomi Indonesia
Jawaban : A

28.   Sikap yang harus dipupuk dalam rangka mewujudkan cita-cita Wawasan Nusantara
adalah ........
A. mencari kesenjangan kemampuan untuk ditingkatkan
B. mengantisipasi pengaruh budaya asing yang masuk
C. menggalang persahabatan dengan bangsa lain di dunia
D. memperkuat kebudayaan dan kepribadian nasional
E. mencoba menerapkan kebudayaan asing untuk modifikasi
Jawaban : D

29.   Sikap ikhlas dan jujur generasi muda harus dibina untuk menghindar konsekuensi yang
timbul dalam kehidupan ........
A. menggantikan generasi tua tepat waktu
B. mewujudkan kehidupan masyarakat yang baik
C. membangun idealisme dan aktivitas
D. setia kepada cita-cita kemerdekaan
E. tidak mau menciptakan suasana yang kondusif
Jawaban : E

30.   Contoh konkret perilaku yang dapat menjadi dasar dalam mengembangkan kesatuan
dan persatuan bangsa di dalam lingkungan masyarakat antara lain ........
A. mengadakan rekreasi bersama ke luar kota
B. menanggulangi merebaknya Demam Berdarah
C. menjaga keamanan keluarga
D. memilih kegiatan yang positif
E. mengikuti kegiatan pengajian
Jawaban : B

31.   Fungsi Partai Politik dalam Pemilihan Umum adalah ........


A. memperoleh pengakuan hak yang sama dalam politik
B. menguatkan kedudukan Pancasila dan UUD 1945
C. menyalurkan, memperjuangkan kepentingan rakyat
D. mempertahankan Negara kesatuan Republik Indonesia
E. memilih wakil rakyat dalam sidang Legislatif
Jawaban : C

32.   Berikut ini ada yang bukan peranan TNI dalam melaksanakan kebijakan pertahanan
negara yaitu ........
A. mempertahankan kedaulatan dan keutuhan wilayah
B. melindungi bangsa dan Negara dan HTAG
C. menciptakan keamanan ketertiban masyarakat
D. alat negara dan alat pertahanan Negara RI
E. melaksanakan operasi militer selain berperang
Jawaban : C

33.   Dalam menjaga keutuhan sebagai bangsa, sikap waspada di bidang politik perlu harus
dipertahankan terutama dalam pemantapan rasa kebangsaan harus mengacu
kepada ........
A. pengembangan sistem politik yang berkedaulatan rakyat
B. demokratis yang terbuka dalam menyelesaikan masalah
C. keberagaman aspirasi politik untuk menghadapi Pemilu
D. integrasi antara Partai Politik pemilu digalakkan
E. suasana yang terarah, terpadu dan menyeluruh dalam kehidupan
Jawaban : A

34.   Kondisi yang harus diciptakan untuk kelancaran kegiatan Pembangunan Nasional yang
disesuaikan dengan IPTEK adalah ........
A. menumbuhkan sikap kemandirian, produktivitas
B. mempercepat pembangunan di segala bidang
C. melembagakan budaya semangat membangun
D. memelihara stabilitas nasional yang sehat dan dinamis
E. meningkatkan pembaharuan di bidang IPTEK
Jawaban : D

35.   Prinsip keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, dapat diartikan bahwa ........
A. pendapatan dapat dinikmati secara sama rata sama rasa
B. keadilan dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat
C. tidak ada kesenjangan sosial dalam setiap kehidupan
D. keadilan disesuaikan dengan hasil kerja dan jasa rakyat
E. hasil pembangunan dapat dinikmati oleh seluruh rakyat
Jawaban : E
36.   Contoh bentuk pelaksanaan asas kekeluargaan dalam usaha ekonomi kerakyatan
sebagai upaya mewujudkan keadilan sosial, adalah ........
A. meningkatkan usaha koperasi dan BUMS
B. meningkatkan kerja sama koperasi dan BUMN
C. terlaksananya hasil usaha koperasi, BUMS dan BUMN
D. kerja sama koperasi dengan koperasi, BUMS dan BUMN
E. melaksanakan demokrasi ekonomi Pancasila
Jawaban : D

37.   Trilogi pembangunan tak terlepas dari pelaksanaan keadilan sosial bagi seluruh
masyarakat Indonesia, karena mencakup isinya yaitu ........
A. dasar yang memperkuat terlaksananya keadilan sosial
B. pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi
C. pelaksanaan pembangunan dan rencananya
D. pemerataan hasil pembangunan nasional
E. perbaikan kehidupan sosial ekonomi rakyat
Jawaban : B

38.   Kita harus mewaspadai dan mencegah munculnya "Manusia Industri" yaitu manusia
yang........
A. mementingkan dirinya sendiri
B. bergaya hidup elitisme dan modern
C. egoisme dari apatis pada orang lain
D. memakai alat canggih dalam kehidupannya
E. mementingkan lahiriah daripada batiniahnya
Jawaban : C

39.   Setiap warga negara harus menyadari bahwa dirinya memiliki wawasan global yang
mengandung arti secara moral bahwa kita harus ....
A. meningkatkan suasana keterbukaan dalam masyarakat
B. bersedia untuk membuka diri secara jujur dan ramah tamah
C. memegang teguh ciri khas kepribadian bangsa
D. terhanyut oleh budaya asing yang menarik
E. meningkatkan wawasan nasionalisme dan patriotisme
Jawaban : B

40.   Istilah nasionalisme mengandung pengertian secara sempit sering disamakan dengan


istilah........
A. Internasionalisme D. Kosmopolitanisme
B. Chauvinisme E. Integralisme
C. Fasisme
Jawaban : B

41.   Berusaha mengendalikan diri dari sikap perilaku pemaksaan pendapat yang otoriter
termasuk pengendalian diri di bidang ........
A. Politik D. Ekonomi
B. Sosial E. Budaya
C. Hankam
Jawaban : A

42.   Berikut ini adalah faktor-faktor yang menghambat kemajuan abad ke 21, kecuali ....
A. suasana keterbukaan D. kurangnya tenaga ahli
B. sistem mobilitas terbuka E. apatis terhadap lingkungan
C. rendahnya sumber daya manusia
Jawaban : B

43.   Salah satu aspek alamiah dan Wawasan Nusantara antara lain ........
A. Ideologi D. Penduduk
B. Politik E. Pertahanan Keamanan
C. Ekonomi
Jawaban : D

44.   Ucapan sepi ing pamrih rame ing gawe, mengandung tuntunan bagi kita agar
melaksanakan tugas dan kewajiban selalu dilandasi oleh ........
A. keikhlasan D. tenggang rasa
B. kejujuran E. kekeluargaan
C. kebersamaan
Jawaban : A

45.   Sesuai dengan isi UU No. 3 tahun 1999, bahwa Penyelenggaraan Pemilihan Umum
dilakukan oleh KPU yang terdiri dan ........
A. calon legislatif yang terpilih
B. ketua parpol dan utusan daerah
C. tokoh masyarakat yang ditunjuk
D. unsur parpol dan pemerintah
E. golongan yang netral dan berwibawa
Jawaban : D

LATIHAN 18

1.   Saling menghormati antar pemeluk agama dapat diwujudkan dengan ........


A. menjalankan ibadah sesuai dengan ajaran agamanya
B. saling menghargai teman yang seagama
C. merayakan hari besar agama masing-masing
D. saling membantu bila ditimpa musibah tanpa membedakan agama
E. mendorong meningkatkan keakraban kepada teman seagama
Jawaban : D

2.   Pengertian takwa yang bersifat aktif adalah ........


A. selalu melaksanakan perintah dan menjauhi larangan Tuhan Yang Maha Esa
B. melaksanakan perintah dan memperhitungkan larangan Tuhan Yang Maha Esa
C. percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa menurut agamanya masing-masing
D. selalu melaksanakan ajaran agama berdasarkan adat kebiasaan masyarakat
E. selalu percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa menurut agama dan kepercayaan
masing-masing
Jawaban : A

3.   Contoh kerukunan hidup antarumat beragama dalam masyarakat antara lain ........
A. melaksanakan ibadah ritual keagamaan.
B. melaksanakan pembentukan panitia peringatan hari besar keagamaan salah satu
agama
C. menghadiri pesta perkawinan salah seorang warga
D. mengikuti upacara keagamaan salah seorang warga
E. tidak mengganggu pelaksanaan peribadatan tetangga yang berbeda agama
Jawaban : E

4.   Contoh sikap toleransi antarumat beragama, kita hendaknya mengembangkan


sikap ........
A. menerima orang yang berbeda agama
B. menerima orang yang seagama saja
C. mengajak orang lain menganut agama kita
D. menunjukkan salah satu agama yang terbaik
E. melaksanakan suatu agama yang terbaik
Jawaban : A

5.   Salah satu fungsi lembaga-lembaga keagamaan dalam membina kerukunan hidup


antarumat beragama adalah ........
A. mendorong umatnya untuk beribadah
B. mempelajari ajaran agama masing-masing
C. mempelajari kerukunan hidup antar umat beragama
D. menciptakan beribadah dalam kalangan agama sendiri
E. sebagai wahana silaturahmi yang dapat menumbuhkan rasa persaudaraan dan
kekeluargaan
Jawaban : E

6.   "Suatu keadaan yang mencerminkan suasana harmonis dan mau bekerjasama antara
berbagai pihak yang terkait, tanpa mempermasalahkan perbedaan yang ada."
Pernyataan di atas adalah pengertian dari ........
A. toleransi D. kesetiaan
B. tenggang rasa E. keadilan
C. kerukunan
Jawaban : C

7.   Tri Kerukunan umat beragama meliputi antara lain ........


A. kerukunan antarumat yang beragama
B. kerukunan antarumat beragama dengan penganut kepercayaan
C. kerukunan antarumat beragama dengan lembaga-lembaga
D. kerukunan antarumat beragama dengan pemuka-pemuka agama
E. kesamaan pendapat tentang Ketuhanan Yang Maha Esa
Jawaban : A

8.   Bentuk-bentuk sifat kekeluargaan dan kegotongroyongan membudaya di berbagai


daerah di Indonesia, salah satunya adalah yang disebut Mapaulus. Mapaulus ini bentuk
kekeluargaan dan kegotong-royongan di daerah ........
A. Minahasa D. Makasar
B. Maluku E. Minangkabau
C. Banjarmasin
Jawaban : A

9.   Sikap perilaku yang menunjukkan pelanggaran terhadap hak asasi pribadi antara lain
dapat kita lihat dari ........
A. melaksanakan ibadah sesuai dengan keyakinannya
B. ikut serta dalam pemilu
C. memaksakan suatu agama kepada agama lain
D. mengembangkan kebudayaan daerahnya
E. belajar di negara lain
Jawaban : C

10.   Contoh kewajiban warga negara dalam menjaga ketertiban adalah ........


A. tunduk dan taat pada pejabat pemerintah
B. mendahulukan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi dan golongan
C. membayar iuran rekening listrik
D. membayar pajak, bea, dan cukai menurut ketentuan yang berlaku
E. tunduk dan patuh kepada pemerintah dan segala ketentuan hukum
Jawaban : E

11.   Bentuk kerjasama antara dua negara disebut ........


A. Regional D. Multiregional
B. Bilateral E. Bipatride
C. Multilateral
Jawaban : B

12.   Prinsip Indonesia dalam kerjasama dengan bangsa lain, seperti dalam keputusan KAA
di Bandung yang terkenal dengan Dasasila Bandung adalah ........
A. Menghormati kedudukan dan keutuhan wilayah semua negara lain
B. Mengakui negara-negara berkembang
C. Memajukan negara-negara berkembang
D. Menghormati perdamaian dunia
E. Menghormati kerjasama antarbangsa
Jawaban : A

13.   Norma hukum yang mengikat dan berlaku bagi setiap warga negara bersumber
dari ........
A. Tuhan D. masyarakat
B. hati nurani E. negara
C. tata pergaulan
Jawaban : E

14.   Norma yang paling efektif untuk diterapkan di masyarakat yang bersifat memaksa dan
mengikat adalah norma ........
A. adat istiadat D. hukum
B. kesusilaan E. agama
C. kesopanan
Jawaban : D

15.   Yang tidak termasuk hak asasi manusia dalam UUD 1945 adalah ........
A. hak segala bangsa D. hak bagi bangsa Indonesia
B. hak warga negara E. hak memeluk agama
C. hak setiap penduduk
Jawaban : D

16.   Segala warga negara bersamaan kedudukannya dalam hukum dan pemerintahan wajib
menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya. Pernyataan
tersebut adalah bunyi ........
A. 26 ayat 1 UUD 1945 D. 28 UUD 1945
B. 27 ayat 1 UUD 1945 E. 29 UUD 1945
C. 27 ayat 2 UUD 1945
Jawaban : B

17.   Pasal 28 UUD 1945 menyatakan kemerdekaan berserikat dan berkumpul


mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan
undang-undang. Arti kemerdekaan dalam pasal tersebut adalah ........
A. merdeka atau bebas dari segala aturan
B. berbuat sesuai dengan kemampuan sendiri
C. merdeka atau lepas dari segala keterikatan
D. kebebasan yang bertanggung jawab
E. kebebasan dari penguasa
Jawaban : D

18.   Hak asasi manusia adalah hak dasar yang dimiliki oleh pribadi manusia sebagai
anugerah Tuhan Yang Maha Esa yang dibawa sejak lahir.
Pengertian di atas merupakan pendapat dari ........
A. Aristoteles D. Oemar Seno Aji
B. Prof. Mr. Koentjoro Poerbopranoto E. F. O Roselvelt. J
C. Mochtar Kusuma Atmaja
Jawaban : B

19.   Tahap pertama untuk terbinanya persatuan bangsa Indonesia sebelum tahun 1908
adalah........
A. perasaan senasib sepenanggungan D. proklamasi kemerdekaan
B. kebangkitan nasional E. kemerdekaan Sriwijaya
C. penegakkan sumpah pemuda
Jawaban : A

20.   Salah satu ciri patriotisme dalam merebut kemerdekaan 1945 adalah ........
A. ingin melawan bangsa kulit putih
B. tidak menyukai orang asing
C. rela berkorban untuk kepentingan nusa dan bangsa
D. rela berkorban nyawa untuk kepentingan pribadi
E. tidak menyukai negara
Jawaban : C

21.   Contoh semangat patriotik dalam kehidupan masyarakat adalah ........


A. membayar pajak tepat pada waktunya
B. meningkatkan pendapatan keluarga
C. kerelaan mengikuti kerja bakti
D. menyalurkan aspirasi dalam pemilihan pengurus RW
E. menaati peraturan yang berlaku secara rasional
Jawaban : C

22.   Penggagas teori integralistik ialah ........


A. Prof. Dr. Soepomo D. Prof. Dr. Koencoro Ningrat
B. Ir. Soekarno E. Moh. Hatta
C. Boedi Utomo
Jawaban : A

23.   Wawasan nusantara berasal dari kata wawas dan nusantara, wawasan artinya ........
A. kerukunan D. kesatuan
B. pandangan E. wilayah
C. rakyat
Jawaban : B

24.   Wawasan nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan
lingkungannya berdasarkan ........
A. politik dan kebijakan negara
B. Pancasila dan UUD 1945
C. hukum dasar negara
D. tata peraturan perundang-undangan
E. pandangan hidup suatu negara
Jawaban : B

25.   Sesuatu yang patut kita banggakan sebagai bangsa Indonesia adalah karena bangsa
kita........
A. sedang berkembang
B. kaya akan kebudayaan nasional
C. kaya akan kebudayaan daerah
D. komposisi masyarakatnya homogen
E. susunan masyarakat heterogen
Jawaban : C

26.   Salah satu contoh sikap rela berkorban untuk bangsa dan negara yang terkandung
dalam sumpah pemuda 1928 adalah ........
A. menjunjung tinggi kebenaran dan keadilan
B. mengutamakan persatuan dan kesatuan
C. menghormati hasil karya orang lain
D. menghargai hasil perjuangan para pahlawan
E. menjunjung tinggi semua bahasa daerah
Jawaban : B

27.   Faktor penghambat menuju abad 21 adalah ........


A. sistem mobilitas sosial tertutup
B. jumlah penduduk yang banyak
C. tidak tergantung kepada pemerintah
D. sikap mental yang kuat dan dinamis
E. tingkat pendidikan masyarakat yang makin maju
Jawaban : A

28.   Faktor yang mendukung kesiapan kita untuk menyongsong abad 21 adalah ........
A. jumlah penduduk yang besar
B. stabilitas nasional yang mantap
C. pelaksanaan pemilu yang berhasil
D. sistem mobilitas sosial yang tertutup
E. persatuan dan kesatuan bangsa yang kuat
Jawaban : B

29.   Negara kesatuan RI pernah menerapkan sistem pemerintahan kabinet parlementer pada


sistem demokrasi liberal. Salah satu ciri sistem demokrasi parlementer adalah ........
A. presiden sebagai kepala negara sekaligus sebagai kepala pemerintahan
B. presiden sebagai kepala negara sedangkan kepala pemerintahan dipegang oleh
perdana menteri
C. kabinet diangkat dan diberhentikan oleh presiden
D. kabinet bertanggung jawab kepada presiden
E. presiden sebagai kepala pemerintahan
Jawaban : B

30.   Ciri-ciri perwujudan keikhlasan dan kejujuran serta pengabdian ialah melakukan


sesuatu tanpa ada unsur paksaan dan semata-mata didasari hati yang tulus, adapun
wujudnya dapat berupa ........
A. berserah diri kepada Tuhan
B. mengatasi bencana alam dengan ikhlas
C. ketaatan dan kerelaan berkorban untuk kepentingan orang banyak
D. mengatasi segala penderitaan yang ada di masyarakat dengan hati senang
E. melakukan kejujuran sesuai dengan hati nurani dan keinginan masyarakat kita
Jawaban : C

31.   Demokrasi Pancasila adalah demokrasi yang berlandaskan sila ke empat Pancasila


yang dijiwai dan diintegrasikan dengan ........
A. sila-sila kesatu, dua, tiga, dan lima
B. musyawarah mufakat
C. kekeluargaan dan gotong royong
D. UUD 1945
E. peraturan perundang-undangan lainnya
Jawaban : A

32.   Menurut UU No. 3 tahun 1999 bahwa selain asas LUBER ditambahkan 2 asas,
yaitu........
A. jujur dan bersih D. jujur dan bertanggung jawab
B. adil dan sejahtera E. keadilan kesejahteraan
C. jujur dan adil
Jawaban : C

33.   Partisipasi warga negara untuk memilih anggota DPR disebut ........


A. hak pilih aktif D. golongan publik
B. hak pilih pasif E. pemilu
C. opsi
Jawaban : A

34.   Sistem pemerintahan Indonesia menurut pasal 17 UUD 1945 adalah ........


A. kabinet presidensial
B. kabinet parlementer
C. kabinet campuran
D. menteri bertanggung jawab kepada parlemen
E. kepala pemerintahan dipegang oleh perdana menteri
Jawaban : A

35.   Sistem pemerintahan di mana kekuasaan legislatif kuat dari pada kekuasaan eksekutif
adalah ........
A. presidentil D. konstitusional
B. parlementer E. republik
C. referendum
Jawaban : B

36.   Dalam demokrasi Pancasila apabila terjadi perbedaan pendapat maka kita usahakan
menuju kesatuan pendapat dengan cara ........
A. menampung semua pendapat yang baik
B. menilai pendapat yang sesuai dengan partainya
C. menerima pendapat yang menguntungkan
D. mengambil pendapat dengan cara aklamasi
E. mengambil keputusan dengan cara voting
Jawaban : E

37.   Berdasarkan demokrasi Pancasila, setiap hasil keputusan baik melalui musyawarah


maupun voting harus dihormati dan dijunjung tinggi, berarti semua pihak yang
bersangkutan harus ........
A. menerima hasil keputusan dengan pertimbangan tertentu
B. melaksanakan, karena kita wajib tenggang rasa
C. menerima dan melaksanakan dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab
D. melaksanakan, apabila menguntungkan
E. tidak melaksanakan, karena ia tidak menyetujuinya
Jawaban : C

38.   Sistem demokrasi Pancasila lebih unggul dibanding dengan demokrasi liberal karena
demokrasi Pancasila ........
A. memandang dari manusia sesuai dengan kodratnya
B. kurang memberikan peran serta rakyat dalam politik
C. menggunakan sistem ekonomi etatisme
D. hanya mengakui kebebasan individu
E. menggunakan sistem ekonomi persaingan bebas
Jawaban : A

39.   Contoh hak asasi sosial budaya yang tepat di bawah ini adalah ........
A. hak beribadah
B. hak mengemukakan pendapat
C. hak mendapatkan kebebasan, pendidikan, dan pengajaran
D. hak mendapatkan pengayoman dari pemerintah
E. hak melakukan pembelaan hukum
Jawaban : C

40.   Pasal 33 UUD 1945 mengandung makna demokrasi ekonomi, pada hakikatnya


bertujuan........
A. mensejahterakan seluruh rakyat Indonesia
B. mengembangkan persaingan dalam bidang ekonomi
C. memberikan kesempatan kepada pemerintah untuk memonopoli ekonomi
D. memperbesar pendapatan negara
E. memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada pengusaha
Jawaban : A

41.   Berdasarkan pasal 33 ayat 1 UUD 1945 bentuk perekonomian Indonesia yang sesuai
adalah koperasi. Hal ini sangat cocok dengan keadaan di Indonesia karena
koperasi ........
A. diperuntukkan untuk orang-orang lemah
B. memperhatikan masyarakat kecil
C. menampung seluruh warga miskin
D. mengutamakan kepentingan anggota dan masyarakat
E. mengutamakan kepentingan negara
Jawaban : D

42.   Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan menguasai hajat hidup orang
banyak dikuasai oleh negara dengan alasan untuk ........
A. keadilan dan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia
B. memberikan kesempatan kepada pengusaha pribumi
C. memperbesar pendapatan bangsa dan negara
D. mengembangkan kehidupan yang berasaskan kekeluargaan
E. melaksanakan ekonomi etatisme
Jawaban : A

43.   Pembangunan nasional yang digiatkan saat ini adalah dilakukan ........


A. sekaligus menyeluruh di segala bidang
B. secara bertahap dan berencana
C. tanpa bantuan luar negeri
D. tanpa bantuan asing
E. dengan bantuan negara maju
Jawaban : B

44.   Yang tidak termasuk contoh kebutuhan yang bersifat spiritual di bawah ini adalah ........
A. pendidikan dan ilmu pengetahuan
B. kebebasan mengeluarkan pendapat
C. rasa keadilan
D. lapangan pekerjaan
E. rasa aman
Jawaban : D

45.   Hidup cermat dalam pembangunan berarti ........


A. tidak boros dalam menggunakan potensi sumber daya alam
B. tidak bertindak ceroboh dalam mengelola pembangunan
C. gemar menabung
D. tidak bergaya hidup mewah
E. hidup sederhana
Jawaban : B

46.   Sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia berarti ........


A. pemerintah hanya memperhatikan golongan masyarakat miskin yang perlu
mendapat keadilan
B. keadilan datang dengan sendirinya tanpa diperjuangkan
C. setiap orang mempunyai kedudukan adil sesuai dengan ketentuan yang berlaku
D. hanya orang yang mempunyai kedudukan saja yang mendapat prioritas keadilan
E. setiap orang berhak mendapat perlakuan yang adil dalam segala aspek kehidupan
Jawaban : E

47.   Pembangunan manusia Indonesia seutuhnya mengandung pengertian bahwa


pembangunan manusia harus meliputi dina aspek, yaitu aspek ........
A. sosial budaya D. infrastruktur dari suprastruktural
B. keadilan dan kesejahteraan E. pendidikan dan kebudayaan
C. materi dan spiritual
Jawaban : C

48.   Yang termasuk pranata ekonomi baru di bawah ini adalah ........


A. bank D. komputer
B. koperasi E. usaha masyarakat
C. BUMN
Jawaban : D

49.   Contoh kerjasama ekonomi bagi negara-negara Asia-Pasifik adalah ........


A. UNESCO D. OKI
B. APEC E. ASEAN
C. UNICEF
Jawaban : B

50.   Paham atau sikap yang tidak termasuk sisi negatif dari kemajuan IPTEK adalah ........
A. materialistis D. elitisme
B. sekularisme E. integralisme
C. individualisme
Jawaban : E

LATIHAN 19

1.   Negara adalah alat masyarakat untuk mengatur hubungan antarmanusia dalam


masyarakat, pernyataan tersebut merupakan pengertian negara ditinjau dari segi negara
sebagai ........
A. Organisasi kesusilaan D. Organisasi kemasyarakatan
B. Organisasi kekuasaan E. Organisasi politik
C. Organisasi integralistik
Jawaban : D

2.   Tokoh teori terjadinya suatu negara karena adanya perjanjian yang dibuat
antarmasyarakat yaitu ........
A. J.J. Rosseau, Thomas Hobbes dan John Locke
B. Immanuel Kant, Dante Allighiere dan Kranenburg
C. Voltaire, Nicolo Machiavelli dan Montesquieu
D. F. Julius Stahl, Agustinus, Thomas Aquino
E. Socrates, Plato dan Aristoteles
Jawaban : A

3.   Negara dan bangsa adalah sekelompok manusia ........


A. yang ingin hidup bebas, merdeka tanpa terjajah
B. memiliki cita-cita bersama dan memiliki kekuatan yang tangguh
C. memiliki cita-cita bersama dalam membangun negara yang maju dan sejahtera
D. memiliki cita-cita bersama dalam membentuk negara yang kuat dan merdeka
E. memiliki cita-cita bersama yang mengikat warga negara menjadi satu kesatuan
Jawaban : E

4.   Negara terbentuk atas dasar perjanjian antarmanusia atau masyarakat dinamakan ........
A. Pro patrialis dan primus patrialis D. Organisasi kemasyarakatan
B. Primus inter pares E. Organisasi politik
C. Du contracts social
Jawaban : C

5.   Mencintai tanah air dan mendahulukan kepentingan tanah air dinamakan ........
A. Du Contracts Social D. Wille das state
B. Primus Inter Pares E. Syarat deklaratif
C. Pro patrialis dan primus patrialis
Jawaban : C

6.   Menurut sistem demokrasi di Indonesia yang berhak memilih dalam Pemilihan Umum
(Pemilu) adalah ........
A. Warga yang sudah memenuhi persyaratan menurut UU PEMILU
B. Warga yang sudah berumur 17 tahun dan sebagai insan politik
C. Warga yang sudah dewasa dan mempunyai pekerjaan tetap
D. Semua warga negara mempunyai hak dan kewajiban yang sama
E. Semua warga negara Indonesia di mana pun ia berada
Jawaban : A

7.   Peraturan yang mendukung terhadap kemerdekaan mengemukakan pendapat di muka


umum termasuk unjuk rasa, demo yaitu ........
A. UU No.19 tahun 1998 D. UU No.12 tahun 2003
B. UU No.9 tahun 1998 E. UU No.9 tahun 2003
C. UU No.9 tahun 1999
Jawaban : B

8.   Dalam Demokrasi Pancasila dikenal istilah kebebasan yang bertanggung jawab


artinya........
A. Kebebasan yang dibatasi oleh kewajiban untuk menghormati hak berpolitik
B. Kebebasan yang harus ditindaklanjuti dengan adil dan bijaksana
C. Kebebasan yang didasarkan pada musyawarah untuk mufakat
D. Kebebasan yang harus dihormati dengan penuh tanggung jawab
E. Kebebasan yang dibatasi oleh kewajiban untuk menghormati kebebasan orang lain
Jawaban : E

9.   Pelaksanaan demokrasi di sekolah diharapkan dapat menciptakan ........


A. Hubungan antarsiswa dengan siswa sekolah lain baik
B. Hubungan antarsiswa dengan masyarakat.serasi
C. Hubungan baik antarsiswa dengan orang tua murid
D. Hubungan baik antarsiswa serta hubungan siswa dengan guru
E. Hubungan baik antarsiswa juga dengan para pegawai sekolah
Jawaban : D

10.   Orang yang mampu mengetahui segala apa yang menjadi hak dan kewajibannya serta
melaksanakan secara selaras, serasi dan seimbang, hal ini dinamakan orang yang
mampu........
A. Mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
B. Mengutamakan kepentingan umum
C. Membantu orang lain
D. Mawas diri
E. Mengendalikan diri
Jawaban : A

11.   Berikut ini adalah persamaan antara Negara Serikat dan Negara Kesatuan dengan
sistem Desentralisasi, kecuali ........
A. Pemerintah pusat memegang kedaulatan keluar
B. Urusan keuangan dan pengadilan dipegang oleh pemerintah pusat
C. Pengembangan potensi, inisiatif pada kedua bentuk tersebut tumbuh sesuai dengan
kondisi daerah
D. Kekuasaan yang dimiliki oleh negara bagian/daerah otonom berasal dan pelimpahan
pemerintah pusat
E. Negara bagian atau otonom mempunyai hak untuk mengurus rumah tangga sendiri
Jawaban : B

12.   Keberhasilan pemerintah dalam melaksanakan sistem demokrasi Pancasila bergantung


pada ........
A. Kekuasaan golongan mayoritas dan kepatuhan serta disiplin dalam melaksanakan
kewajiban
B. Kekuasaan golongan mayoritas dan tidak adanya penekanan kepada golongan
minoritas
C. Kepatuhan dan disiplin dalam melaksanakan kewajiban serta melaksanakan hak-hak
mayoritas
D. Kekuasaan golongan mayoritas, dengan adil dan bijaksana serta pelaksanaan
pemerintahan
E. Tidak ada penekanan terhadap golongan minoritas dan pelaksanaan pemerintahan
dengan adil dan bijaksana
Jawaban : E

13.   Salah satu prinsip yang dilaksanakan dalam pelaksanaan politik luar negeri Indonesia
yang bebas aktif ialah ........
A. Saling menguntungkan
B. Membentuk perdagangan di wilayah ASEAN
C. Memberi peluang untuk negara maju menanamkan modalnya
D. Melancarkan pemasaran hasil barang-barang Indonesia
E. Untuk kepentingan nasional
Jawaban : A

14.   Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai salah satu organisasi internasional


bertujuan........
A. Memajukan persahabatan antarbangsa berdasarkan persamaan derajat
B. Agar semua anggota mencegah tindakan dan ancaman terhadap hak kedaulatan
negara lain
C. Menyelesaikan sengketa-sengketa internasional dengan cara damai sehingga tidak
membahayakan
D. Menjaga agar negara yang bukan anggota berhak sesuai dengan azas PBB
E. Mengadakan campur tangan masalah dalam negeri setiap anggota agar hidup damai
berdampingan dengan negara lainnya
Jawaban : C

15.   Proses terjadinya perjanjian internasional dibagi dalam tiga tahap yaitu ........
A. Penandatanganan, perundingan dan pengesahan
B. Pengesahan, perundingan dan penandatanganan
C. Pembukaan, perundingan dan penandatanganan
D. Perundingan, penandatanganan dan pengesahan
E. Pembukaan, perundingan dan penutupan
Jawaban : D

16.   Salah satu contoh dampak negatif dari kemajuan IPTEK di bidang sosial budaya
adalah ........
A. Produksi dalam negeri mendapat tantangan serius
B. Menyerap IPTEK bangsa asing untuk memperlancar pembangunan
C. Dapat mencontoh budaya asing yang lebih baik dari budaya bangsa sendiri
D. Makin terbukanya pasar internasional bagi produksi dalam negeri
E. Mengukur segala sesuatu pada dasarnya hanya berdasarkan materi
Jawaban : E

17.   Untuk membendung pengaruh negatif dari globalisasi, hal-hal yang harus kita lakukan
adalah ........
A. Memperkuat budaya sendiri
B. Memperkuat ketahanan nasional dalam bidang Hankam
C. Memperkuat semangat kebangsaan dan cinta tanah air
D. Memperkokoh sistem ekonomi berdasarkan Pancasila
E. Meningkatkan kedisiplinan
Jawaban : C

18.   Keguncangan jiwa atau mental sebagai akibat belum siapnya menerima budaya yang
asing secara tiba-tiba dinamakan ........
A. Cultural Shock D. Anomi
B. Cultural Lag E. Dampak negatif globalisasi
C. Hedonistis
Jawaban : A
19.   Di bawah ini merupakan beberapa kemajuan pembangunan yang menjadi faktor
penentu globalisasi di antaranya adalah ........
A. Kemajuan pembangunan bidang pertahanan dan keamanan
B. Kemajuan transportasi, komunikasi dan informasi
C. Kemajuan keimanan.dan ketakwaan kepada Tuhan yang Maha Esa
D. Kemajuan hubungan luar negeri yang bebas aktif
E. Kemajuan pembangunan nasional dalam bidang ideologi
Jawaban : B

20.   Pemecahan krisis pembangunan global bukan pada industri pembangunan tetapi


pada .......
A. Gerakan sosial global
B. Pengamanan militer
C. Keterbukaan transportasi, komunikasi dan informasi
D. Kualitas IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi)
E. Kualitas sumber daya manusia (SDM)
Jawaban : E

21.   Sebagai wartawan yang baik dalam menggunakan kebebasan harus bertanggung jawab
terhadap ........
A. Berita yang diterbitkan D. Teman seprofesi
B. Orang yang akan diberitakan E. Hak penerbit lain
C. Iklan yang dimuat
Jawaban : A

22.   Kemerdekaan seorang wartawan dalam pers dijamin sebagai hak asasi warga negara,
pernyataan ini terdapat dalam ........
A. UU No. 40 tahun 1999 pasal 3 ayat 1
B. UU No. 40 tahun 1999 pasal 14 ayat 1
C. UU No. 40 tahun 1999 pasal 9 ayat 1
D. UU No. 40 tahun 1999 pasal 4 ayat 1
E. UU No. 40 tahun 1999 pasal 6 ayat 1
Jawaban : D

23.   Dalam pasal 3 UU No. 40 tahun 1999 bahwa Pers Nasional mempunyai fungsi sebagai
berikut, kecuali ........
A. Fungsi informasi D. Fungsi kontrol sosial
B. Fungsi pendidikan E. Fungsi komersial/bisnis
C. Fungsi menghibur
Jawaban : E

24.   Menegakkan hukum berarti menegakkan kebenaran dan keadilan, apabila Anda


dihadapkan dengan suatu peraturan maka Anda akan taat ........
A. Jika menguntungkan D. Sebab orang lain juga taat
B. Karena tahu ada peraturan E. Bila tidak merugikan
C. Sesuai dengan situasi
Jawaban : B

25.   Berikut ini merupakan salah satu fungsi hukum, antara lain ........
A. Bersifat mengikat dan mengatur warga negara seluruhnya
B. Sebagai pedoman hidup masyarakat
C. Sebagai pengendali perilaku masyarakat
D. Bersifat memaksa seluruh warga negaranya
E. Menegakkan keadilan, kebenaran dan ketertiban
Jawaban : E

26.   Norma hukum yang paling sederhana dan berlaku di lingkungan sekolah adalah ........
A. Undang-Undang Sekolah D. Perintah guru
B. Kebiasaan di sekolah E. Tata tertib sekolah
C. Hukum dasar tertulis
Jawaban : E

27.   Setiap warga negara mempunyai kedudukan yang sama dalam hukum dan wajib
menjunjung tinggi hukum yang berlaku, sebagai seorang siswa sebaiknya ........
A. Tunduk terhadap peraturan sekolah yang dianggap baik
B. Berpendapat bahwa peraturan itu boleh ditaati hanya di lingkungan sekolah
C. Menaati peraturan sekolah yang dianggap baik
D. Menyelaraskan peraturan sekolah sesuai dengan keinginan
E. Mematuhi peraturan sekolah yang sesuai dengan keinginan
Jawaban : C

28.   Negara Indonesia merupakan negara demokrasi yang berdasarkan Pancasila yang pada
hakekatnya sesuai dengan ........
A. Kesepakatan bangsa Indonesia sendiri
B. Tujuan dan cita-cita nasional
C. Asas-asas pembangunan nasional
D. Pemikiran para pemimpin bangsa Indonesia
E. Pandangan hidup bangsa Indonesia sendiri
Jawaban : E

29.   Alasan bahwa Pancasila berfungsi sebagai sumber dari segala sumber hukum
karena ........
A. Segala aturan hukum bersumber pada Pancasila
B. Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia
C. Tegas dan keras dalam menegakkan keadilan
D. Hukum dan Pancasila tidak dapat dipisahkan satu lama lain
E. Pancasila memiliki nilai-nilai yang harus kita amalkan
Jawaban : A

30.   Dalam hal penyelenggaraan negara, asas demokrasi berkaitan erat dengan ........
A. Tujuan Pemerintah D. Demokrasi Pancasila
B. Bentuk Pemerintahan E. Kedaulatan Rakyat
C. Sistem Pemerintahan
Jawaban : C

31.   Contoh perbuatan menghormati hak asasi manusia, sebagai siswa sebaiknya dalam
kehidupan sehari-hari adalah ........
A. Datang ke sekolah tepat waktu
B. Memakai pakaian seragam yang bersih dan sopan
C. Mengikuti pelajaran dengan tekun
D. Mematuhi pelajaran dengan tekun
E. Membuang sampah pada tempatnya
Jawaban : B

32.   Contoh tindakan sewenang-wenang yang bertentangan dengan HAM ialah ........


A. Orang tua yang mengawinkan anaknya tanpa musyawarah terlebih dahulu
B. Berkelahi di sekolah kemudian diberi sanksi oleh pihak sekolah
C. Pemerintah melarang kebebasan yang tidak bertanggung jawab
D. Hakim memutuskan suatu perkara berdasarkan bukti-bukti
E. Polisi memberi tilang kepada pengemudi yang tidak membawa SIM
Jawaban : A

33.   Pelaksanaan HAM juga diatur dalam UUD 1945, hal ini berarti ........
A. Setiap orang mengutamakan haknya dengan mengesampingkan kewajibannya
B. Setiap WNI bebas mengemukakan hak-haknya tanpa batas
C. Negara mengatur batas-batasnya sampai seberapa jauh HAM dapat dilakukan
D. Setiap orang harus mengenal hak dan kewajibannya dengan seimbang
E. Setiap orang mengutamakan haknya daripada kewajibannya
Jawaban : D

34.   Salah satu keputusan sidang istimewa MPR yang dilaksanakan pada tanggal 10-13
November 1998 telah menghasilkan TAP MPR yang mengatur tentang HAM (Hak
Asasi Manusia) yaitu ........
A. No. XVII/MPR/1999 D. No. XIII/MPR/1998
B. No. XVII/MPR/2000 E. No. XVII/MPR/1998
C. No. XI/MPR/1998
Jawaban : E

35.   Peranan Hukum Internasional dalam menjaga ketertiban dan perdamaian adalah ........
A. Mengatur keberadaan organisasi-organisasi internasional
B. Melarang melakukan penyerangan terhadap negara lain
C. Sebagai pedoman penyelesaian sengketa antar negara
D. Sebagai pedoman hubungan baik antara negara satu dengan lainnya
E. Sebagai landasan untuk menjalin hubungan diplomatik
Jawaban : C

36.   Perhatikan beberapa sumber hukum internasional berikut ini:


1. Yurisprudensi internasional
2. Perjanjian internasional
3. Organisasi internasional
4. Kebiasaan internasional
5. Konsensus internasional
6. Doktrin internasional
Berdasarkan uraian di atas, yang termasuk Sumber Hukum Internasional adalah
nomor .......
A. 1, 2, 5 dan 6 D. 1, 2, 4 dan 5
B. 1, 2, 3 dan 4 E. 1, 2, 4 dan 6
C. 2, 4, 5 dan 6
Jawaban : E

37.   Menurut Hukum Internasional calon kepala perwakilan diplomatik (Duta) dimintakan


persetujuan oleh negara penerima. Bila tidak disukai oleh negara penerima maka
perwakilan diplomatik ini termasuk orang yang disebut ........
A. Persona is goods D. Persona integritas
B. Pacta Sunt Servanda E. Persona man is not goods
C. Persona non grata
Jawaban : C

38.   Dalam mengadili setiap permasalahan, Mahkamah Internasional menggunakan bahasa


resmi yang digunakan dalam sidang PBB yaitu bahasa ........
A. Inggris, Cina, Perancis, Rusia, Spanyol
B. Inggris, Cina, Belanda, Spanyol, Jepang
C. Belanda, Jepang, Inggris, Spanyol, RRC
D. India, Portugis, Jerman, Spanyol, Belanda
E. Rusia, Cina, Inggris, Belanda, Spanyol
Jawaban : A

39.   Seorang karyawan menerima gaji/upah yang berbeda dengan karyawan lainnya, karena
ia mempunyai pendidikan yang tinggi dan kemampuan yang profesional serta masa
kerja yang lama, hal ini sesuai dengan teori keadilan ........
A. Komutatif D. Konvensional
B. Distributif E. Hukum positif
C. Komulatif
Jawaban : B

40.   Keadilan sosial yang dicita-citakan oleh rakyat Indonesia ialah ........


A. Orang yang berkedudukan mendapatkan keadilan sesuai dengan pengabdiannya
B. Keadilan yang dirasakan rata-rata sama
C. Menyumbang banyak menentukan keadilan sosial bagi seluruh rakyat
D. semua orang dapat bagian yang sama
E. menerima hasil sesuai dengan pengabdian dan kemampuannya
Jawaban : E
41.   Perhatikan masalah-masalah yang dihadapi masyarakat internasional di bawah ini:
1. Degradasi moral
2. Ledakan penduduk
3. Penularan penyakit AIDS
4. Pencemaran lingkungan
5. Krisis ekonomi
Dari uraian di atas, yang termasuk masalah Fundamental yang dihadapi oleh bangsa
Indonesia sekarang ini adalah nomor ........
A. 1, 2 dan 3 D. 3 dan 4
B. 1, 3 dan 4 E. 2, 3 dan 5
C. 1, 4 dan 5
Jawaban : C

42.   Salah satu asas yang dianut PBB sesuai dengan pasal 1 piagam PBB yang disahkan
dalam Konferensi San Fransisco adalah ........
A. Menghilangkan diskriminasi rasial dan kolonialisme dalam segala bentuk
B. Mendukung perdamaian dan tatanan politik internasional yang adil
C. Melakukan demokrasi melalui konsultasi antara sesama anggota
D. Memberikan bantuan dana integrasi perdagangan bagi semua bangsa
E. Memajukan persahabatan antarbangsa berdasarkan persamaan hak
Jawaban : E

43.   Hubungan diplomatik dengan negara lain mempunyai tujuan untuk ........


A. Meningkatkan rasa persaudaraan antarbangsa
B. Memajukan persahabatan antarbangsa
C. Memantapkan peranan Indonesia di luar negeri
D. Mendapatkan manfaat sebesar-besarnya bagi kedua belah pihak
E. Meningkatkan perdamaian internasional
Jawaban : B

44.   Kebanggaan bangsa Indonesia terhadap pelaksanaan Konferensi Asia Afrika (KAA)


adalah ........
A. Menjadi titik tolak bagi perdamaian dunia yang abadi
B. Mengusahakan kerja sama bangsa-bangsa Asia Afrika
C. Mampu menyelenggarakan Konferensi Asia-Afrika dengan baik
D. Banyak negara-negara berkunjung ke Indonesia
E. Indonesia menjadi negara yang terkenal di dunia
Jawaban : A

45.   Yang dianggap sebagai bapak Hukum Internasional terkemuka adalah ........


A. Montesquieu D. Hugo de Groot (Grotius)
B. John Locke E. Kranen Burge
C. George Jellineck
Jawaban : D

46.   Menyerap, menyalurkan dan memperjuangkan kepentingan masyarakat dalam


pembuatan kebijakan melalui mekanisme badan-badan permusyawaratan/perwakilan
rakyat merupakan ........ Partai Politik.
A. Wewenang D. Tujuan
B. Tugas E. Fungsi
C. Landasan
Jawaban : E

47.   Demokrasi Pancasila adalah demokrasi yang berlandaskan ........


A. Pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
B. Pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara dan jiwa bangsa
C. Kehidupan bangsa dan negara yang sesuai dengan Pancasila
D. Mekanisme Pancasila dalam pemerintahan negara Indonesia
E. Keberanian mengoreksi total penyimpangan pemerintahan dan Pancasila
Jawaban : B

48.   Sebagai falsafah hidup, Pancasila diharapkan menjadi sarana yang ampuh untuk ........
Bangsa Indonesia.
A. Memberi semangat D. Menyaring
B. Membentengi E. Mempersatukan
C. Meningkatkan
Jawaban : E

49.   Rumusan Pancasila sebagai dasar negara tercantum dalam Pembukaan UUD 1945,
sehingga UUD 1945 merupakan ........
A. Suatu pernyataan kemerdekaan yang terperinci
B. Pokok negara yang fundamental
C. Sumber tertib hukum negara
D. Pernyataan kemerdekaan bangsa
E. Pernyataan kedaulatan rakyat yang terperinci
Jawaban : C

50.   Pembangunan bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) ditujukan untuk


menciptakan ........
A. Kemampuan nasional dalam pemanfaatan, pengembangan dan pengawasan IPTEK
bagi peningkatan kesejahteraan, kemajuan peradaban serta ketangguhan daya saing
bangsa
B. Perekonomian yang mandiri dan andal berdasarkan kekeluargaan
C. Kehidupan masyarakat yang semakin sejahtera lahir dan batin, adil dan merata, serta
makin mantapnya budaya bangsa
D. Kehidupan yang penuh keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
E. Tatanan kehidupan politik yang konstitusional berdasarkan demokrasi Pancasila.
Jawaban : A

LATIHAN 20

1.   Partisipasi siswa dalam mewujudkan cita-cita perjuangan pahlawan adalah ........


A. rajin belajar agar menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan negara
B. mempersiapkan diri sebagai tenaga ahli bidang tertentu
C. mengadakan peringatan hari pahlawan di sekolah
D. memberikan sumbangan kepada keluarga para pahlawan
E. mendoakan arwahnya agar diampuni Tuhan Yang Maha Esa
Jawaban : A

2.   Kesanggupan dan kerelaan berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara bersumber
pada ........
A. kesadaran terhadap amanat penderitaan rakyat
B. kewajiban sebagai warga negara
C. rasa senasib
D. kesadaran perlunya berkorban
E. rasa cinta terhadap bangsa dan negara
Jawaban : A

3.   Teori tentang asal mula terjadinya suatu negara yang dikemukakan oleh J.J. Rousseau
dalam bukunya "Do Contrac Social" adalah bahwa negara timbul karena ........
A. adanya organisasi kemasyarakatan
B. atas dasar perjanjian masyarakat
C. belum ada yang menguasai
D. atas dasar kekuasaan belaka
E. atas dasar kehendak Tuhan
Jawaban : B

4.   Negara kita adalah Negara Kesatuan artinya ........


A. kepentingan bangsa di atas kepentingan segala-galanya
B. eksistensi suku dihilangkan
C. setiap warga negara menginginkan kepentingan bangsa dan negara
D. pemerintah pusat hanya memperhatikan kepentingan nasional
E. tidak ada negara lain dalam negara Indonesia
Jawaban : A

5.   Dalam hal penyelenggaraan negara, asas demokrasi berkaitan erat dengan ........
A. sistem kabinet D. sistem pemerintahan
B. bentuk negara E. bentuk pemerintahan
C. tujuan negara
Jawaban : D

6.   Salah satu asas pokok demokrasi adalah ........


A. pemerintah berasal dari rakyat dan diselenggarakan oleh rakyat
B. adanya pemerintah yang bertanggung jawab kepada rakyat
C. menjamin adanya keikutsertaan rakyat dalam kehidupan bernegara
D. kekuasaan tertinggi ada di tangan rakyat dan dilaksanakan oleh rakyat
E. partisipasi dan dukungan rakyat di dalam pemerintahan
Jawaban : E
7.   Makna yang terkandung dalam pasal 28 UUD 1945 adalah ........
A. bebas berbicara dan berorganisasi sesuai dengan keinginan
B. adanya kebebasan mengeluarkan pendapat sesuai dengan Undang-Undang
C. semua warga negara berhak mendapatkan pendidikan politik
D. warga negara berhak memilih dalam PILKADA
E. semua warga negara berhak memilih pekerjaan politik yang cocok
Jawaban : B

8.   Agar dalam pelaksanaan PEMILU berlangsung dengan adil, tertib, aman, dan
terkendali, seharusnya setiap partai peserta PEMILU menghadapi penggunaan ........
A. fasilitas umum, seperti Bis dan lapangan
B. fasilitas milik partai maupun yayasan lainnya
C. fasilitas umum seperti lapangan dan sarana ibadah
D. fasilitas umum seperti lapangan dan Gedung Olah Raga (GOR)
E. fasilitas pemerintahan dan sarana ibadah
Jawaban : E

9.   Pemilu untuk memilih anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota
dilaksanakan dengan sistem ........
A. distrik dengan calon terbuka
B. distrik dengan calon tertutup
C. proporsional dengan daftar calon terbuka
D. proporsional dengan daftar calon tertutup
E. proporsional dan distrik
Jawaban : C

10.   Presiden dan DPR mempunyai kedudukan yang sama, artinya ........


A. tidak dapat saling menjatuhkan
B. Presiden dalam menjalankan tugasnya dibantu oleh para menteri
C. DPR berfungsi sebagai alat kontrol
D. Presiden sebagai mandataris MPR
E. Menteri-menteri bertanggung jawab kepada Presiden
Jawaban : A

11.   Sejarah ketatanegaraan RI memberikan keyakinan kepada kita bahwa UUD 1945 lebih
menjamin kestabilan pemerintahan karena UUD 1945 ........
A. menampung aspirasi rakyat
B. menegaskan tujuan nasional
C. ditetapkan oleh pembentukan negara
D. menegaskan tugas wewenang MPR
E. menerapkan sistem yang sesuai dengan falsafah bangsa
Jawaban : E

12.   Berikut ini yang tidak termasuk asas kemerdekaan menyampaikan pendapat


adalah ........
A. proporsionalitas
B. musyawarah untuk mufakat
C. ketertiban dan keamanan
D. keseimbangan antara hak dan kewajiban
E. kepastian hukum dan keadilan
Jawaban : C

13.   Fungsi partai politik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara antara lain sebagai
sarana........
A. latihan dan penggodokan simpatisan partai
B. pengendalian berbagai kepentingan rakyat
C. pembentukan kader politik
D. pengendalian simpatisan partai
E. hubungan pemerintah dengan rakyat
Jawaban : E

14.   Maksud pemilihan langsung dalam sistem pemilihan ditinjau dari segi


penyelenggaraannya adalah ........
A. rakyat sebagai kelompok individu mempunyai hak yang sama dalam pemilihan
B. rakyat mempunyai hak pilih langsung menyatakan pilihannya tanpa perantara
C. seluruh warga negara yang berhak memilih bebas menyatakan pilihannya
D. rakyat yang berhak memilih dibenarkan secara langsung memilih wakil-wakilnya
E. rakyat yang berhak memilih pertama memilih wali pemilih kemudian memilih
Badan Perwakilan Rakyat
Jawaban : B

15.   Lahirnya partai politik di Indonesia didasarkan pada ........


A. bangkitnya kesadaran nasional
B. bangkitnya kesadaran pribadi
C. bangkitnya kepentingan daerah
D. bangkitnya golongan agama
E. bangkitnya golongan tertentu di masyarakat
Jawaban : A

16.   Perhatikan pernyataan berikut!


1. Kedudukan kepala negara tidak dapat diganggu gugat
2. Menteri-menteri bertanggung jawab kepada presiden
3. Presiden berkedudukan sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan
4. Susunan anggota Kabinet didasarkan atas suara terbanyak dalam parlemen
5. Presiden dan para menteri tidak bertanggung jawab kepada parlemen/DPR
Berdasarkan pernyataan di atas, ciri-ciri pemerintahan Presidensial ditunjukkan oleh
nomor........
A. 1, 2, 3 D. 3, 4, 5
B. 1, 2, 4 E. 2, 3, 5
C. 1, 3, 5
Jawaban : E
17.   Kabinet Parlementer adalah ........
A. kabinet yang disusun atas persetujuan partai politik yang didukung sebagian besar
anggota parlemen
B. kabinet dimana para menteri bertanggung-jawab kepada DPR
C. kabinet dimana para menteri bertanggung-jawab kepada pemerintah
D. kabinet dimana para menteri bertanggung-jawab kepada Kepala Negara
E. seluruh anggota Parlemen menjadi Menteri
Jawaban : B

18.   Timbulnya Negara Republik Indonesia dalam praktik, terjadi dengan cara ........
A. Perserikatan D. Peleburan
B. Konferensi Meja Bundar (KMB) E. Pemberontakan
C. Perjanjian
Jawaban : E

19.   Salah satu ciri Pemerintahan Parlementer adalah ........


A. susunan anggota dan program kabinet didasarkan suara terbanyak dalam parlemen
B. kekuasaan pemerintah terpusat pada satu tangan yakni Presiden
C. Menteri-menteri diangkat dan diberhentikan oleh Presiden
D. masa jabatan Presiden dibatasi oleh UUD
E. Menteri-menteri tidak bertanggung jawab pada MPR
Jawaban : A

20.   Alasan kembali kepada UUD 1945 dilihat dari Stabilitas politik di Indonesia,
karena ........
A. Presiden bersama DPR menetapkan Undang-Undang
B. anggota DPR merangkap menjadi anggota MPR
C. Presiden tidak dapat diganggu gugat
D. UUD 1945 menjamin berlangsungnya pemerintahan selama lima tahun
E. UUD 1945 mengatur hal-hal yang pokok-pokok saja.
Jawaban : C

21.   Yang mendorong terjadinya Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) adalah ........


A. munculnya konflik-konflik yang berskala multilateral
B. tidak adanya institusi yang berfungsi sebagai mediator
C. gagalnya Liga Bangsa-Bangsa dalam menciptakan perdamaian dan Keamanan
Dunia
D. gagalnya pertemuan Presiden Wilson dengan Mussolini dari Italia
E. ekspansi militer yang makin meluas dan melibatkan banyak negara
Jawaban : C

22.   Salah satu prinsip yang dilaksanakan dalam pelaksanaan Politik Luar Negeri Indonesia
yang bebas aktif adalah ........
A. memberikan peluang untuk negara maju menanamkan modalnya
B. melancarkan pemasaran hasil barang-barang Indonesia
C. membentuk blok perdagangan ASEAN
D. mencari donatur untuk membantu Indonesia
E. saling menguntungkan
Jawaban : E

23.   Salah satu tugas pokok Departemen Luar Negeri adalah ........


A. mewakili negara RI dalam melaksanakan hubungan Diplomatik
B. menyelesaikan pengaduan-pengaduan dari warga negara RI di luar negeri
C. mewakili negara RI di luar negeri
D. menyelenggarakan sebagian tugas umum pemerintahan dan pembangunan di bidang
politik dan hubungan luar negeri
E. melindungi warga negara RI yang bertempat tinggal di luar negeri
Jawaban : D

24.   Perhatikan tahapan-tahapan perjanjian Internasional berikut!


1. Negotiation               4. Lobbying
2. Clarification              5. Ratification
3. Signature
Berdasarkan urutan di alas tahapan yang benar dalam membuat perjanjian
Internasional adalah nomor ........
A. 1, 3 dan 5 D. 2, 4 dan 5
B. 1, 2 dan 3 E. 3, 4 dan 5
C. 2, 3 dan 4
Jawaban : A

25.   Di Indonesia yang berwenang meratifikasi (mensahkan) suatu perjanjian Internasional


adalah ........
A. Presiden dengan persetujuan juru bicaranya Presiden
B. Presiden dengan persetujuan Menteri Luar Negeri
C. Menteri Luar Negeri
D. Ketua DPR
E. Presiden dengan persetujuan DPR
Jawaban : E

26.   Untuk membendung pengaruh negatif dari globalisasi, hal-hal yang harus kita lakukan
adalah ........
A. memperkuat budaya sendiri
B. meningkatkan kedisiplinan
C. memperkuat semangat kebangsaan dan cinta tanah air
D. memperkokoh sistem Ekonomi Pancasila
E. memperkuat Ketahanan Nasional dalam bidang Hankam
Jawaban : C

27.   Kedudukan Pancasila dalam kaitannya dengan pengaruh budaya asing dan IPTEK
adalah........
A. sebagai penangkal D. sebagai filter/penyaring
B. merupakan landasan berpijak E. sebagai pandangan hidup
C. merupakan pedoman
Jawaban : D

28.   Faktor yang dapat menghambat dalam menyongsong abad ke-21 sebagai berikut,
kecuali........
A. sikap masyarakat yang tidak rukun
B. kurangnya kesadaran menegakkan hukum
C. penyebaran penduduk yang tidak merata
D. sikap mempertahankan budaya daerah
E. budaya ketergantungan kepada pemerintah
Jawaban : E

29.   Berikut ini termasuk fungsi Pers, kecuali ........


A. fungsi penghibur D. fungsi informasi
B. fungsi pendidikan E. fungsi kontrol sosial
C. fungsi membaca
Jawaban : C

30.   Mengembangkan pendapat umum berdasarkan informasi yang tepat, akurat, dan benar
termasuk sebagai ........
A. peranan pers D. fungsi pers
B. tujuan pers E. tujuan dan manfaat pers
C. kode etik jurnalistik
Jawaban : A

31.   Berikut ini merupakan kode etik jurnalistik, kecuali ........


A. diberitakan tepat waktu
B. chek and recheck
C. berita diperoleh dengan cara jujur
D. meneliti kebenaran suatu berita
E. melindungi sumber berita yang tidak mau disebut namanya
Jawaban : A

32.   Pekerjaan Pers yang utama adalah ........


A. mengangkat kenyataan dalam masyarakat sebagai bahan berita
B. mengomunikasikan keputusan pemerintah kepada masyarakat
C. membentuk wawasan kebangsaan warga negara
D. mengusik emosi masyarakat tentang ketidak-adilan yang diterima
E. membentuk kehidupan masyarakat dalam kenyataan
Jawaban : A

33.   Di bawah ini merupakan pengertian yang tepat dari norma adalah ........
A. aturan atau ketentuan yang dibuat hanya untuk menentukan sanksi atas perbuatan
yang dilakukan oleh anggota masyarakat
B. aturan atau ketentuan yang mengikat warga kelompok dalam masyarakat, dipakai
sebagai panduan, tatanan dan kendali tingkah laku yang sesuai dan diterima
C. aturan atau ketentuan yang hanya memuat hal-hal yang harus dilakukan anggota
masyarakat
D. aturan atau ketentuan tentang hal yang membatasi perilaku manusia dengan disertai
sanksi yang tegas tanpa pilih kasih
E. aturan atau ketentuan. tentang pola-pola perilaku masyarakat, bagi yang melanggar
akan mendapat sanksi yang tegas
Jawaban : B

34.   Salah satu ciri negara hukum Indonesia adalah adanya kekuasaan kehakiman yang
bebas, artinya ........
A. dalam menjalankan tugasnya terlepas dari pengaruh kekuasaan lain
B. dalam menjalankan tugasnya terikat dengan kekuasaan pemerintah
C. dalam menjatuhkan hukuman selalu memperhatikan kepentingan tertentu
D. bebas memutuskan perkara-perkara di pengadilan
E. mempunyai kekuasaan tidak terbatas dalam menjatuhkan hukuman
Jawaban : A

35.   Perhatikan unsur-unsur negara hukum berikut.


1. Supremacy of the law
2. Human rights
3. Equality before the law
4. Peradilan yang bebas
5. Adanya perlindungan HAM
Dari urutan di atas yang termasuk unsur-unsur negara hukum menurut Prof. A.V.
Dicey adalah nomor ........
A. 1, 3 dan 5 D. 1, 2 dan 3
B. 1, 2 dan 5 E. 2, 3 dan 4
C. 1, 2 dan 4
Jawaban : D

36.   Salah satu jenis hukum Publik adalah hukum Administrasi Negara yaitu hukum yang
mengatur ........
A. akibat-akibat hubungan antara keluarga tentang harta benda seseorang yang sudah
meninggal
B. keharusan, larangan dan pelanggaran terhadap peraturan mengakibatkan dikenakan
hukuman yang tegas
C. bentuk negara, bentuk pemerintahan dan cara pelaksanaannya oleh alat-alat
perlengkapan negara
D. hak negara atau alat perlengkapan negara untuk menjatuhkan/menghukum secara
objektif
E. cara bagaimana penguasa seharusnya bertingkah laku dalam melaksanakan tugasnya
Jawaban : E

37.   Konstitusi atau Undang-Undang Dasar yang dimiliki Indonesia mengikat hal-hal


berikut ini, kecuali ........
A. Lembaga-lembaga regional
B. WNA dan WNI yang berada di Indonesia
C. penyelenggara negara
D. Lembaga-lembaga Negara
E. Lembaga kemasyarakatan
Jawaban : B

38.   Gagasan konstitusionalisme pada dasarnya berisi jaminan atas hak warga negara
dan ........
A. pembatasan hak hidup warga D. kekuasaan pemerintah
B. pembatasan kekuasaan E. jaminan hidup layak
C. kebebasan negara
Jawaban : E

39.   Pancasila sebagai dasar Negara selalu dipertahankan negara sejak Indonesia merdeka
sampai sekarang, karena Pancasila merupakan ........
A. hasil kristalisasi dari sistem nilai/budaya bangsa Indonesia
B. hasil budaya manusia Indonesia sejak lahirnya Pancasila tanggal 1 Juni 1945
C. hasil konsensus nasional para pemimpin bangsa Indonesia
D. peninggalan budaya asli nenek moyang bangsa Indonesia
E. peninggalan budaya asli hasil Konsensus nasional para pemimpin bangsa
Jawaban : A

40.   Pancasila sebagai dasar negara selalu dipertahankan, bahkan Pancasila menjadi norma
dasar negara atau Kaidah Negara yang Fundamental, maksudnya mengandung
arti ........
A. kaidah negara yang berlaku untuk selama-lamanya
B. menjadi aturan dasar kemasyarakatan secara turun temurun
C. aturan pokok untuk mengatur kehidupan bagi setiap WNI dan lembaga-lembaga
negara
D. aturan pokok untuk menjalankan kedaulatan rakyat
E. Pancasila bersifat statis atau bersifat abadi
Jawaban : C

41.   Prinsip, tujuan, bentuk, sifat dan Dasar Negara Indonesia dalam mendirikan Negara
Kesatuan RI tampak jelas tergambar dalam ........
A. Pembukaan UUD 1945 alinea pertama
B. Pembukaan UUD 1945 alinea pertama dan keempat
C. Pembukaan UUD 1945 alinea ketiga
D. Pembukaan UUD 1945 alinea keempat
E. Pembukaan UUD 1945 alinea ketiga dan keempat
Jawaban : D

42.   Prinsip hak asasi manusia yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945 adalah
sebagai berikut, kecuali ........
A. kemerdekaan merupakan rahmat Allah Yang Maha Kuasa
B. kemerdekaan nasional melindungi seluruh rakyat
C. negara melaksanakan ketertiban dunia
D. negara ikut mencerdaskan kehidupan bangsa
E. seluruh warga negara bebas menyatakan pendapat
Jawaban : E

43.   Berikut ini yang tidak termasuk warga negara yang dapat diangkat menjadi anggota
KOMNASHAM adalah ........
A. memiliki pengalaman dalam upaya memajukan dan melindungi orang atau
kelompok yang dilanggar hak asasi manusianya
B. merupakan tokoh partai politik, pejabat pemerintah dan anggota yudikatif
C. berpengalaman di bidang legislatif, eksekutif, dan lembaga tinggi negara
D. berpengalaman sebagai hakim, jaksa, polisi, pengacara, atau pengemban profesi
hukum lainnya.
E. merupakan tokoh agama, tokoh masyarakat, anggota lembaga-lembaga swadaya
masyarakat dan kalangan perguruan tinggi
Jawaban : B

44.   Perhatikan beberapa sumber hukum internasional berikut!


1. Yurisprudensi Internasional
2. Perjanjian Internasional
3. Organisasi Internasional
4. Kebiasaan Internasional
5. Konsensus Internasional
6. Doktrin Internasional
Berdasarkan urutan di atas yang termasuk sumber hukum Internasional adalah
nomor ........
A. 1, 2, 4 dan 6 D. 1, 2, 5 dan 6
B. 1, 2, 3 dan 4 E. 2, 4, 5 dan 6
C. 1, 2, 4 dan 5
Jawaban : A

45.   Peranan hukum Internasional dalam menjaga ketertiban dan perdamaian dunia


adalah ........
A. mengatur keberadaan organisasi-organisasi Internasional dalam PBB
B. melarang melakukan penyerangan terhadap negara lain sebagai musuhnya
C. sebagai pedoman hubungan antarbangsa di dunia
D. sebagai landasan untuk menjalin hubungan diplomatik
E. sebagai pedoman penyelesaian sengketa antar negara
Jawaban : E

46.   Salah satu peranan Lembaga Internasional dalam menyelesaikan masalah-masalah


Internasional dalam bidang politik adalah ........
A. melakukan tekanan militer terhadap negara yang bersengketa
B. mengadakan dialog-dialog politik bilateral dan regional maupun multilateral
C. menyelesaikan sengketa dengan cara damai dengan melibatkan negara besar
D. menciptakan stabilitas di Asia Pasifik dengan membangun kekuatan militer
E. mewujudkan kerjasama di antara anggota dalam berbagai bidang
Jawaban : B

47.   Pembangunan di negara kita selain mengutamakan kemakmuran juga mengutamakan


unsur keadilan, unsur keadilan diwujudkan dengan ........
A. menaikkan keterampilan rakyat dalam pembangunan
B. peningkatan pendapatan per kapita
C. peningkatan kecerdasan rakyat melalui pendidikan
D. peningkatan pembangunan dan hasil-hasilnya
E. pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya
Jawaban : E

48.   Contoh ditegakkan keadilan dan kebenaran dalam berbagai kehidupan, khususnya di


bidang hukum adalah ........
A. tidak memandang seseorang bersalah sebelum dibuktikan di pengadilan (asas
praduga tak bersalah)
B. memberikan kesempatan kepada orang lain untuk beribadah
C. memberikan upah yang sama kepada setiap orang yang sama
D. memberikan kesempatan kepada setiap orang untuk dapat mengemukakan
pendapatnya
E. memberikan kesempatan yang sama pada setiap orang yang sama untuk menduduki
jabatan tertentu
Jawaban : A

49.   Konsep keadilan distributif menurut pandangan Aristoteles adalah ........


A. keadilan yang berhubungan dengan jasa dan kemakmuran menurut kerja dan
kemampuan
B. keadilan yang mengikat warga negara, sebab keadilan itu didekritkan melalui suatu
kekuasaan
C. keadilan yang bersumber pada hukum alam
D. keadilan yang berasaskan sama rata sama rasa
E. keadilan yang berhubungan dengan jasa dan kemakmuran sesuai dengan hukum
alam
Jawaban : A

50.   Berikut ini yang bukan merupakan hal-hal yang melandasi perlunya memperjuangkan
kebenaran dan keadilan ........
A. setiap manusia mempunyai harkat dan martabat yang sama
B. setiap manusia harus dihormati dan dihargai
C. setiap manusia mempunyai kemampuan yang sama
D. setiap manusia mempunyai kedudukan yang sama
E. setiap manusia mempunyai hak dan kewajiban yang sama
Jawaban : C

LATIHAN 21
1.   Penegasan amandemen UUD 1945 tentang sistem pemerintahan negara di Indonesia
antara lain ........
A. sistem pemerintahan yang demokratis
B. fungsi presiden dalam pemerintahan presidensial
C. mempertahankan sistem pemerintahan presidensial
D. memperkuat kedudukan dan UUD 1945
E. mengatur tentang masa jabatan presiden
Jawaban : A

2.   Pengaruh sistem pemerintahan yang dianut oleh satu negara terhadap negara lain
adalah, kecuali ........
A. pada negara yang menganut sistem pemerintahan parlementer
B. jika negara yang mengatur sistem pemerintahan parlementer
C. pada negara yang menganut sistem pemerintahan presidensial
D. negara yang mengatur sistem pemerintahan parlementer
E. adanya tanggung jawab yang jelas dalam melaksanakan hubungan kerja sama
dengan negara lain
Jawaban : E

3.   Pandangan hidup yang menganggap bahwa kesenangan adalah tujuan utama dalam
hidup disebut ........
A. materialisme D. sekularisme
B. hedonisme E. konsumsialisme
C. individualisme
Jawaban : B

4.   Peranan hukum internasional dalam menjaga ketertiban dan perdamaian dunia di


antaranya adalah ........
A. landasan untuk menjalin kerja sama diplomatik
B. pedoman penyelesaian sengketa antar negara
C. alat pemersatu hubungan antarbangsa
D. aturan organisasi-organisasi internasional
E. larangan penyerangan terhadap negara lain
Jawaban : C

5.   STRAIGHT NEWS merupakan salah satu berita yang dikenal dalam dunia jurnalistik
yang berarti ........
A. berita langsung yang berdasarkan penelitian
B. berita tidak langsung yang ditulis apa adanya
C. berita langsung apa adanya yang ditulis secara singkat dan lugas
D. berita yang didasari oleh penelitian dari responden
E. berita yang dikembangkan oleh pendapat penulisnya
Jawaban : C

6.   Kerugian akibat masuknya budaya asing dan IPTEK ke Indonesia ........


A. adanya budaya asing yang sesuai dengan jiwa bangsa Indonesia
B. memudahkan komunikasi dan transportasi
C. terpadunya kebudayaan barat dan kebudayaan timur
D. adanya transfer IPTEK ke negara Indonesia
E. berkembangnya budaya masyarakat yang serba mudah dan cepat
Jawaban : C

7.   Perhatikan pernyataan di bawah ini:


1. pengakhiran rezim non demokrasi
2. pengukuhan rezim demokrasi
3. mengonsolidasikan sistem demokrasi
4. mengesahkan sistem demokrasi
5. melaksanakan sistem demokrasi Pancasila
Pernyataan tersebut di atas merupakan proses demokrasi menurut Samual P
Hungtinton yang ditunjukkan oleh nomor ........
A. 5 - 4 - 2 D. 4 - 3 - 1
B. 4 - 3 - 2 E. 3 - 2 - 1
C. 5 - 3 - 1
Jawaban : E

8.   Salah satu tujuan fungsi kontrol sosial pers adalah ........


A. melindungi HAM dari tindakan sewenang-wenang oleh siapa pun
B. mengarahkan jalannya pemerintahan agar sesuai dengan UUD dan UU
C. melaksanakan rencana negara yang sesuai dengan kepentingan masyarakat dan
bangsa
D. menjalankan tugas negara dalam pengabdiannya pada negara
E. mengontrol budget negara yang telah ditetapkan
Jawaban : B

9.   Peran masyarakat luas dalam menangani krisis global diwujudkan melalui ........
A. partai politik D. partisipasi masyarakat
B. lembaga non pemerintah E. lembaga kenegaraan
C. organisasi masyarakat
Jawaban : D

10.   Kesalahpahaman mengartikan hidup modern akan mengakibatkan ........


A. kesenangan menjadi tujuan utama dalam kehidupan yang serba mudah
B. kehidupan yang tanpa moral dan hilangnya kepribadian bangsa
C. kehidupan yang bebas dan bergaya hidup mewah
D. menghalalkan semua cara agar tujuan tercapai dengan cara brutal
E. budaya barat mendominasi kehidupan masyarakat Indonesia
Jawaban : B

11.   Perhatikan data yang ada di bawah ini:


1. Pacta Sunt Servanda
2. Asas Hukum Nasional
3. Persamaan Derajat
4. Kebiasaan Internasional
5. Timbal Balik
Berdasarkan data di atas yang termasuk asas perjanjian internasional adalah ........
A. 1 - 2 - 3 D. 1 - 3 - 4
B. 1 - 2 - 4 E. 2 - 3 - 5
C. 1 - 2 - 5
Jawaban : E

12.   Salah satu prinsip utama dari sistem pers Pancasila adalah ........
A. kontrol sosial dan pendidikan
B. media informasi yang ekonomis
C. hiburan informasi bagi masyarakat luas
D. alat kontrol antara masyarakat dan pemerintah
E. kebebasan dan tanggung jawab
Jawaban : E

13.   Paham yang berusaha mengutamakan kesejahteraan bersama disebut ........


A. Kolektivisme empiris D. Komunisme
B. Guil sosialism E. Sosialisme
C. Individualisme
Jawaban : E

14.   Contoh pelaksanaan kebebasan melakukan kontrol sosial secara konstruktif


adalah ........
A. mengkritisi kebijakan publik yang dikeluarkan pemerintah secara profesional
B. meredam isu-isu negatif yang muncul dalam kehidupan di masyarakat
C. membangun opini publik yang negatif tentang kepemimpinan nasional
D. memprovokasi agar masyarakat melakukan demonstrasi yang destruktif
E. menyuguhkan berita yang bebas dan kepentingan penguasa negara
Jawaban : A

15.   Anomi yang berkepanjangan mengakibatkan adanya perubahan ........


A. kebudayaan yang saling mempengaruhi
B. menerima budaya luar dengan tidak selektif
C. budaya yang cepat dan saling menyusul
D. bergaya hidup modern
E. takut ketinggalan mode yang baru
Jawaban : C

16.   Wujud nilai Pancasila sebagai penyaring IPTEK adalah ........


A. tidak semua IPTEK yang datang dari luar negeri bermanfaat di Indonesia
B. bangsa Indonesia mengupayakan IPTEK yang berwawasan ke depan
C. menyamakan IPTEK dengan kebutuhan masyarakat Indonesia
D. Pancasila sebagai satu-satunya asas berbangsa dan bernegara
E. IPTEK harus disesuaikan dengan kebutuhan manusia
Jawaban : D
17.   Untuk mengetahui apakah suatu negara menganut sistem pemerintahan presidensial
atau parlementer kita dapat lihat dari hubungan ........
A. lembaga-lembaga negara dengan penguasa negara
B. bilateral antar lembaga yang menguasai negaranya
C. birokrat lembaga-lembaga negara yang memegang kekuasaan negara
D. fungsional antara lembaga yang memegang kekuasaan negara
E. netralisasi antar lembaga yang memegang kekuasaan negara
Jawaban : D

18.   Tujuan dari bentuk penulisan piramida terbaik dalam pers adalah ........
A. pembaca dapat mengusulkan segala berita yang diinginkan
B. memudahkan pembaca menikmati berita secara cepat
C. pembaca dapat memilih berita yang disukainya
D. berita dapat diubah sesuai dengan kebutuhan pembaca
E. berita dapat disusun dan yang sifatnya hiburan ke yang dinas
Jawaban : C

19.   Ciri umum dari sistem pemerintahan parlementer adalah ........


A. raja, perdana menteri, kabinet, dan parlemen
B. perdana menteri, kabinet, parlemen, dan kaisar
C. kabinet, raja/ratu, parlemen, dan badan pengadilan
D. raja dan ratu, parlemen, kaisar, badan pengadilan
E. raja, perdana menteri, kaisar, dan senat
Jawaban : A

20.   Perhatikan pernyataan di bawah ini :


1. meningkatkan ketakwaan           4. belajar dengan tekun dan rajin
2. beretos kerja tinggi                     5. tanggap dengan perubahan
3. meningkatkan pelaksanaan P4
Berdasarkan pernyataan di atas maka yang termasuk usaha yang harus kita lakukan
dalam menghadapi globalisasi adalah ........
A. 1 - 2 - 3 D. 2 - 3 - 4
B. 1 - 2 - 4 E. 2 - 3 - 5
C. 1 - 2 - 5
Jawaban : B

21.   Pengaruh pasar bebas di Indonesia di antaranya ........


A. pengusaha banyak yang gulung tikar
B. rawannya daya beli masyarakat
C. menurunnya nilai rupiah
D. terjadinya persaingan antar pedagang
E. terjadinya krisis moneter yang berkepanjangan
Jawaban : D

22.   Salah satu ciri utama dari sistem pemerintahan presidensial antara lain ........
A. para menteri bertanggung jawab pada presiden
B. dalam menyusun kabinet presiden wajib minta persetujuan wakil presiden
C. parlementer dipilih langsung oleh rakyat melalui pemilu
D. kedudukan presiden sederajat dengan parlemen
E. presiden dipilih langsung oleh rakyat
Jawaban : A

23.   Peluang dan tantangan yang dapat kita peroleh dari globalisasi di antaranya ........
A. lapangan kerja semakin terbuka dan banyak
B. pengangguran semakin banyak
C. terbukanya pendidikan untuk anak
D. kejahatan semakin meningkat
E. kesejahteraan rakyat banyak yang meningkat
Jawaban : D

24.   Perhatikan pernyataan berikut:


1. parlemen tidak dapat dijatuhkan kabinet
2. presiden memegang kekuasaan eksekutif
3. menteri bertanggung jawab pada parlemen
4. penetapan prinsip trias politika
5. perdana menteri bertanggung jawab pada raja
Berdasarkan pernyataan di atas ciri bentuk demokrasi dengan sistem perwakilan
kekuasaan ditandai oleh nomor ........
A. 1 - 2 - 3 D. 2 - 3 - 4
B. 1 - 2 - 4 E. 2 - 3 - 5
C. 1 - 2 - 5
Jawaban : E

25.   Berikut ini yang merupakan kemajuan pembangunan yang menjadi faktor penentu
globalisasi adalah ........
A. eratnya hubungan luar negeri yang bebas aktif
B. terbentuknya pembangunan nasional bidang ideologi
C. kemajuan transportasi, komunikasi, dan informasi
D. meningkatkan keimanan dan ketakwaan
E. bidang pertahanan dan keamanan yang sudah kuat
Jawaban : D

26.   Ciri sistem pemerintahan parlementer di antaranya ........


A. politik melandasi jalannya pemerintahan negara
B. kabinet dan parlemen menyusun RAPBN
C. parlemen menyusun strategi ekonomi negara
D. anggota kabinet mempunyai pandangan politik yang sama
E. kabinet memegang kekuasaan secara politik
Jawaban : A

27.   Perbedaan komunikasi modern dan tradisional sesungguhnya lebih menekankan pada


aspek ........
A. pesan komunikasi yang disampaikan
B. kondisi keadaan politik
C. dukungan pemanfaatan teknologi yang dimanfaatkan
D. kondisi kehidupan sosial budaya
E. pelaku komunikasi itu sendiri
Jawaban : A

28.   Yang membedakan demokrasi langsung dan demokrasi tidak langsung adalah ........
A. bagaimana rakyat menyalurkan hak-hak
B. politik merupakan ciri demokrasi
C. mewakili perwakilan dan dipilih sendiri
D. dipilih langsung melalui pemilu
E. penyaluran hak melalui partai politik
Jawaban : A

29.   Unsur kontrol demokrasi dalam fungsi kontrol sosial pers adalah, kecuali ........
A. kontrol masyarakat terhadap tindakan pemerintah
B. dukungan rakyat terhadap pemerintah
C. keikutsertaan rakyat dalam pemerintahan
D. kerja sama rakyat dan pemerintah dalam penuntasan kemiskinan
E. pertanggungjawaban pemerintah pada rakyat
Jawaban : A

30.   Fenomena dari alam globalisasi adalah ........


A. perbedaan antara budaya barat dan timur
B. beralihnya budaya barat ke budaya timur
C. perubahan dari budaya barat ke timur
D. budaya barat bercampur dengan kebudayaan timur
E. bertemunya budaya barat dan timur
Jawaban : E

31.   Contoh pergeseran pola hidup masyarakat antara lain ........


A. materialistis menjadi hidup sosialis
B. hidup manusia menjadi serba instan
C. agraris menjadi industri modern
D. hidup bergantung pada alam menjadi menguasai alam
E. individualistis menjadi kebersamaan
Jawaban : B

32.   Yang termasuk fungsi pers nasional adalah ........


A. media informasi, pendidikan, hiburan
B. informasi, pendidikan, dan penerangan
C. kontrol sosial, pendidikan, dan penyuluhan
D. penghibur, penggembira, dan pendidikan
E. informasi, pengontrol, dan penghibur
Jawaban : A

33.   Pers yang hanya memuat pendapat narasumber yang setuju dengan sikap pemerintah
berakibat ........
A. kepentingan politik masyarakat yang terwakili narasumber lain terabaikan
B. pers tersebut akan didemo pendukung narasumber
C. kehidupan politik akan semakin baik
D. penjualan koran tersebut akan turun secara drastis
E. pers tersebut akan mendapat tambahan modal dari pemerintah
Jawaban : A

34.   Dalam konteks upaya perwujudan masyarakat keberadaan pers adalah ........


A. tidak adanya dukungan pelaksanaan demokrasi
B. menjadi salah satu faktor penentu ketercapaian kondisi ideal tersebut
C. menghambat upaya demokrasi dalam kehidupan masyarakat
D. tumbuhnya corong pemerintah yang berkuasa
E. menggiring kebebasan yang tidak terkendali
Jawaban : B

35.   Jika masyarakat tidak memperoleh informasi yang cukup maka akan berakibat ........
A. munculnya pemerintahan yang diktator
B. proses pembangunan tidak akan lancar
C. terjadi anarki di lingkungan masyarakat
D. lembaga perwakilan rakyat harus menyusun lebih banyak peraturan
E. kelompok masyarakat berkesempatan menguasai masyarakat yang lain
Jawaban : C

36.   Usaha pemerintah dalam memberikan hak mendapatkan informasi pada masyarakat


dapat dinilai dari ........
A. komitmen terhadap kualitas informasi
B. kebebasan mendirikan TV swasta
C. dihapuskannya departemen penerangan
D. pers tidak diharuskan menyiarkan publikasi dari pemerintah
E. kebebasan menyiarkan berita dari kantor berita asing
Jawaban : E

37.   Krisis global paling mendesak saat ini yang tidak bisa dihindari siapa pun adalah ........
A. wabah penyakit HIV D. terjadinya bencana alam
B. pelanggaran hak cipta E. krisis moneter yang berkepanjangan
C. perusakan lingkungan hidup
Jawaban : E

38.   Perhatikan pernyataan di bawah ini:


1. berita dari berbagai sumber
2. berita langsung
3. berita mendalam dikembangkan
4. berita mengenai pendapat orang
5. berita yang hanya bisa dibaca masyarakat
6. berita yang dikembangkan melalui penelitian
Jenis berita yang dikenal dalam dunia jurnalistik ditunjukkan oleh nomor ........
A. 1 - 2 - 3 - 4 D. 2 - 3 - 4 - 5
B. 1 - 2 - 3 - 5 E. 2 - 3 - 4 - 6
C. 1 - 2 - 3 - 6
Jawaban : E

39.   Salah satu pengaruh sistem pemerintahan yang dianut oleh satu negara terhadap negara
lain di antaranya ........
A. pemerintahan negara kesatuan yang berbentuk federasi
B. negara yang mengatur sistem pemerintahan parlementer
C. adanya tanggung jawab politik dari negara lain
D. kabinet harus bertanggung jawab pada parlemen
E. negara menunjuk seseorang menjadi perdana menteri
Jawaban : D

40.   Yang dimaksud demokrasi dengan sistem referendum adalah tugas ........


A. legislatif selalu berada di bawah pengawasan seluruh rakyat
B. legislatif membuat RUU ditawarkan pada rakyat
C. membuat aturan untuk kepentingan rakyat yang menjadi korban UU
D. legislatif dalam membuat UU dengan persetujuan rakyat
E. yudikatif dalam mengontrol pelaksanaan UU yang dibuat legislatif
Jawaban : D

41.   Dalam tata urutan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia, UUD 1945


merupakan........
A. hukum kebiasaan masyarakat yang tertulis
B. satu-satunya sumber hukum bagi penegak hukum
C. kebiasaan hukum yang tertulis
D. sumber hukum yang tertulis dan tertinggi
E. sumber dari segala sumber hukum yang tertulis
Jawaban : D

42.   Berikut ini yang bukan merupakan akibat yang akan timbul jika media massa
menyalahgunakan kebebasan informasi ........
A. terancamnya keselamatan bangsa dan negara
B. disharmonisasi hubungan antara pers dengan pemerintah dan masyarakat
C. timbulnya antipati dari kalangan masyarakat terhadap pers
D. terganggunya kepentingan dan keselamatan masyarakat luas
E. ketidakpercayaan akan berita yang akan dimuat di media massa
Jawaban : A

43.   Perbedaan antara bentuk pemerintahan republik dengan kerajaan, dapat dilihat


dari ........
A. jumlah orang yang berkuasa pada negara itu
B. perlawanan rakyat dalam melawan penjajah
C. cara penunjukkan kepala negara
D. rumusan tujuan negara dalam konstitusi
E. sejarah terbentuknya pemerintahan negara itu
Jawaban : C

44.   Yang termasuk aspek positif dari perkembangan teknologi di antaranya ........


A. cepat masuknya informasi dari luar ke Indonesia
B. jangkauan transportasi dan informasi semakin dekat
C. masuknya barang-barang dari luar negeri
D. pola hidup yang serba cepat dan mudah
E. pengolahan sumber daya alam yang kurang baik
Jawaban : D

45.   Hakikat bentuk masyarakat republik adalah ........


A. keputusan-keputusan yang menyangkut seluruh urusan masyarakat
B. putusan tertinggi ada pada masyarakat banyak
C. masyarakat berperan serta dalam segala pengambilan keputusan
D. kepentingan masyarakat menjadi keputusan bersama
E. masyarakat berhak membatalkan segala macam keputusan
Jawaban : B

46.   Perhatikan pernyataan di bawah ini:


1. jumlah penduduk yang sangat banyak
2. komposisi masyarakat yang homogen
3. wilayah negara yang memungkinkan
4. kesepakatan dalam masyarakat mengenai asas dan tujuan sosial yang pokok
5. adanya kesinambungan sejarah bangsa dan negara
Nomor tersebut di atas merupakan syarat sistem pelaksanaan Dwi Partai yang akan
berjalan dengan baik yaitu nomor ........
A. 2 - 4 - 5 D. 1 - 3 - 4
B. 2 - 3 - 4 E. 1 - 2 - 3
C. 1 - 3 - 5
Jawaban : A

47.   Kemitraan antara pemerintah dan pers antara lain terwujud dalam bentuk ........
A. adanya departemen penerangan sebagai lembaga pengawas pers
B. penetapan pegawai negeri sipil di lembaga-lembaga pers
C. dimuatnya informasi dari sumber pemerintah secara seimbang
D. penyertaan modal pemerintah di berbagai lembaga pemerintahan
E. pengangkatan para tokoh pers dalam lembaga pemerintah
Jawaban : A

48.   Kabinet yang bertugas pada kurun waktu 19 Agustus 1945 sampai dengan 27
Desember 1949 kabinet ........
A. presidensial, koalisi, nasional
B. koalisi, parlementer, nasional
C. nasional, presidensial, parlementer
D. presidensial, parlementer, pemerintahan darurat
E. pemerintah darurat, nasional, parlementer
Jawaban : D

49.   Pengaruh perkembangan informasi pada perilaku masyarakat adalah ........


A. hedonisme, sosialisme, dan individualisme
B. materialisme, sadisme, hedonisme, dan dualisme
C. individualisme, hedonisme, dan materialisme
D. sosialisme, industrialisme, dan demokratisme
E. materialisme, industrialisme, dan hedonisme
Jawaban : C

50.   Baca pernyataan di bawah ini:


1. menegakkan nilai-nilai demokrasi
2. memperjuangkan keadilan dan kebenaran
3. mengembangkan sikap demokrasi dan disiplin
4. memenuhi hak masyarakat untuk mengetahui
5. melakukan pengawasan terhadap jalannya pemerintahan
Nomor di atas yang menunjukkan peranan pers nasional sesuai dengan UU Nomor 40
Tahun 1999 adalah ........
A. 2 - 3 - 4 D. 1 - 2 - 4
B. 2 - 4 - 5 E. 1 - 2 - 3
C. 1 - 2 - 5
Jawaban : D

LATIHAN 22

1.   Jenis berita yang dikenal dalam dunia jurnalistik adalah, kecuali ........
A. berita langsung
B. berita mendalam dan dikembangkan
C. berita yang hanya bisa dibaca masyarakat
D. berita mengenai pendapat orang
E. berita yang dikembangkan melalui penelitian.
Jawaban : A

2.   Contoh pergeseran pola hidup masyarakat di antaranya ........


A. materialistis menjadi sosialis
B. hidup manusia menjadi serba instan dan serba cepat
C. hidup bergantung pada alam menjadi menguasai alam
D. alam agraris menjadi dunia industri yang modern
E. individualistis menjadi masyarakat kebersamaan
Jawaban : B
3.   Kemajuan pembangunan yang menjadi faktor penentu globalisasi di antaranya ........
A. terbentuknya pembangunan nasional bidang idiologi.
B. meningkatnya rasa keimanan dan ketakwaan manusia.
C. eratnya hubungan kerjasama luar negeri yang bebas aktif.
D. menguatnya kemampuan bidang keamanan dan ketahanan nasional.
E. kemajuan transportasi, komunikasi dan informasi.
Jawaban : E

4.   Fenomena dari globalisasi adalah ........


A. beralihnya budaya barat ke budaya timur
B. budaya barat bercampur dengan kebudayaan timur.
C. bertemunya budaya barat dan timur
D. perubahan dari budaya timur ke budaya barat
E. perbedaan antara kebudayaan barat dari kebudayaan timur
Jawaban : D

5.   Yang termasuk aspek positif dari perkembangan teknologi di antaranya ........


A. pola hidup yang serba cepat
B. pengolahan sumber daya alam
C. masuknya barang-barang dari luar negeri
D. cepat masuknya informasi ke wilayah Indonesia
E. jangkauan transportasi dan komunikasi semakin dekat
Jawaban : E

6.   Usaha yang harus kita lakukan dalam menghadapi globalisasi di antaranya ........
A. memperkuat keimanan dan ketakwaan
B. mengikuti segala perubahan terutama mode
C. bekerja keras untuk mencapai apa yang diinginkan
D. meningkatkan pemahaman idiologi Negara
E. tanggap dalam segala perubahan
Jawaban : A

7.   Kesalah pahaman mengartikan hidup modern akan mengakibatkan ........


A. budaya barat mendominasi kehidupan masyarakat Indonesia.
B. kehidupan yang tanpa moral dan hilangnya kepribadian bangsa
C. kesenangan menjadi tujuan utama dalam kehidupan yang serba cepat.
D. menghalalkan segala cara agar tujuan cepat tercapai.
E. hidup bebas dan bergaya hidup mewah.
Jawaban : B

8.   Pengaruh perkembangan informasi pada perilaku masyarakat di antaranya ........


A. hedonisme - sosialisme- individualisme
B. dualisme - sadisme - materialisme
C. demokratisme - materialisme-individualisme
D. individualisme - materialisme - hedonisme
E. sosialisme - hedonisme - materialisme
Jawaban : D

9.   Tujuan dari bentuk penulisan piramida terbaik dalam pers adalah ........
A. pembaca dapat memilih berita yang disukai.
B. memudahkan pembaca menikmati berita secara cepat.
C. pembaca dapat mengusulkan segala berita yang diinginkan.
D. berita dapat disusun dari yang sifatnya benar ke berita hiburan
E. berita dapat dirubah sesuai dengan kebutuhan pembaca.
Jawaban : A

10.   Pandangan hidup yang menganggap bahwa kesenangan adalah tujuan utama dalam
hidup disebut ........
A. kriminalisme D. materialisme
B. homoseksualisme E. sekularisme
C. hedonisme
Jawaban : C

11.   Yang mengakibatkan suasana anomi yang berkepanjangan adalah adanya


perubahan ........
A. tingkah laku dari yang pendiam menjadi agresif.
B. pola pikir yang selalu benar sendiri
C. gaya hidup yang serba cepat dan instan
D. budaya yang cepat dan saling menyusul
E. budaya yang ingin meniru orang lain
Jawaban : B

12.   Peran masyarakat luas dalam menangani krisis global diwujudkan melalui ........
A. lembaga non pemerintah D. persatuan cendekiawan
B. partai politik dan ormas E. organisasi kepemudaan
C. peranan alim ulama
Jawaban : B

13.   Menjunjung tinggi pelaksanaan HAM merupakan contoh posisi Indonesia di era


globalisasi di bidang ........
A. politik D. lingkungan hidup
B. ekonomi E. sosial budaya
C. hukum
Jawaban : A

14.   Dampak negatif dari globalisasi di antaranya ........


A. bergaya hidup barat D. berubahnya budaya bangsa
B. hilangnya budaya asli E. ketimpangan budaya
C. bercampurnya kebudayaan
Jawaban : B

15.   Untuk mengetahui apakah suatu negara menganut sistem pemerintahan presidensial


parlementer kita dapat melihat dari hubungan ........
A. bilateral antara lembaga yang menguasai negara.
B. birokrat lembaga-lembaga negara yang sedang berkuasa.
C. fungsional antara lembaga yang memegang kekuasaan negara.
D. bagaimana hubungan lembaga tersebut dengan penguasa negara.
E. netralisasi antara lembaga yang memegang kekuasaan negara.
Jawaban : C

16.   Apabila para menteri dalam kabinet parlementer terdiri dari setengah partai politik
yang duduk dalam parlemen tersebut disebut ........
A. ekstra parlemen D. koalisi
B. demisioner E. partai
C. nasional
Jawaban : D

17.   Syarat sistem pelaksanaan dwi partai akan berjalan dengan baik di antaranya ........
A. kesepakatan dalam masyarakat mengenai azas dan tujuan sosial yang pokok.
B. komposisi masyarakat di seluruh wilayah negara bersifat homogen.
C. wilayah negara yang jarak tempuhnya memungkinkan untuk dicapai.
D. pemanfaatan keadaan penduduk yang banyak dan tersebar di semua wilayah.
E. adanya pengalaman sejarah untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan.
Jawaban : A

18.   Unsur kontrol demokrasi dalam fungsi kontrol sosial pers adalah, kecuali ........
A. kontrol masyarakat terhadap tindakan pemerintahan
B. kesertaan rakyat dalam masalah pemerintahan.
C. dukungan moral dan masyarakat terhadap pemerintah.
D. kerjasama rakyat dan pemerintah dalam menuntaskan kemiskinan.
E. pertanggung jawaban pelaksanaan pemerintahan terhadap rakyat.
Jawaban : D

19.   Hakikat bentuk masyarakat republika adalah ........


A. keputusan-keputusan yang menyangkut seluruh urusan masyarakat
B. keputusan tertinggi ada pada tangan masyarakat banyak
C. masyarakat berperan serta dalam pengambilan keputusan pemerintah
D. kepentingan masyarakat menjadi keputusan bersama.
E. masyarakat punya hak untuk membatalkan segala keputusan pemerintah
Jawaban : B

20.   Usaha pemerintah dalam memberikan hak untuk mendapatkan informasi pada


masyarakat dapat dinilai dari ........
A. komitmen terhadap suatu kwalitas informasi.
B. pers tidak diharuskan menyiarkan publikasi dari pemerintah.
C. kebiasaan menyiarkan berita dari kantor berita negara asing.
D. dihapuskannya departemen penerangan
E. kebebasan mendirikan televisi swasta.
Jawaban : B

21.   Jika masyarakat tidak memperoleh informasi yang cukup akan berakibat ........
A. lembaga perwakilan rakyat harus menyusun lebih banyak peraturan
B. kelompok masyarakat berkesempatan menguasai masyarakat lain
C. proses pembangunan yang telah direncanakan tidak akan lancar
D. terjadi anarki dilingkungan masyarakat
E. munculnya pemerintahan yang diktator
Jawaban : E

22.   Pers yang hanya memuat pendapat narasumber yang setuju dengan sikap pemerintah
berakibat ........
A. penjualan koran/majalah tersebut akan turun secara drastis
B. pers tidak akan mendapatkan tambahan modal dan pemerintah
C. kehidupan politik negara akan jauh lebih baik
D. pers akan didemo pendukung narasumber lain
E. kepentingan politik masyarakat yang terwakili narasumber lain terabaikan.
Jawaban : E

23.   Kemitraan antara pemerintah dan pers antara lain terwujud dalam bentuk ........
A. penempatan pegawai negeri sipil di lembaga pers
B. adanya departemen penerangan sebagai lembaga pengawas pers
C. penyertaan modal pemerintah di berbagai lembaga Negara
D. dimuatnya informasi dari sumber pemerintah secara seimbang
E. pengangkatan para tokoh pers dalam lembaga pemerintahan
Jawaban : D

24.   Berikut ini yang bukan merupakan akibat yang akan timbul jika media masa
menyalahgunakan kebebasan informasinya, adalah ........
A. terganggunya kepentingan dan keselamatan masyarakat luas
B. ketidakpercayaan akan berita yang dimuat pada media masa
C. timbulnya antipati dan kalangan masyarakat terhadap pers
D. terancamnya keselamatan bangsa dan negara Indonesia
E. disharmonisasi hubungan antara pers dan pemerintah dan masyarakat
Jawaban : D

25.   Peranan pers nasional sesuai dengan Undang Undang No. 40 tahun 1999 (pasal 6) di
antaranya ........
A. memenuhi hak masyarakat untuk mengetahui
B. menegakan dan mempertahankan nilai moral demokrasi.
C. melakukan pengawasan terhadap jalannya pemerintahan
D. meningkatkan kebenaran dan keadilan masyarakat
E. mengembangkan sikap efisien dan efektif pada masyarakat
Jawaban : A

26.   Dimensi idealisme merupakan salah satu kekuatan idiologi yang mengandung arti
bahwa Pancasila dapat ........
A. menghadapi masa depan tanpa harus kehilangan kepribadian dan kehidupan
B. menjadi pedoman dalam hidup dan kehidupan manusia sehari-hari
C. menerima kemajuan jaman yang lebih baik sesuai dengan nilai idealisme
D. menjawab tantangan jaman di masa kini dan masa mendatang
E. mewujudkan cita-cita hidup dalam berbangsa dan bernegara.
Jawaban : E

27.   Pancasila sebagai paradigma pembangunan, dilihat dari Pancasila sebagai pandangan


hidup dan dasar negara, artinya Pancasila ........
A. mendasari kerangka dalam pembangunan nasional
B. mencerminkan kepribadian bangsa yang baik.
C. menjadi nilai dasar dalam pembangunan bangsa.
D. mengandung nilai perjuangan bangsa Indonesia.
E. harus menjadi moral dalam perjuangan bangsa Indonesia
Jawaban : C

28.   Contoh unsur Idiologi Pancasila dalam kehidupan sehari-hari di antaranya ........


A. kerja keras tanpa mengharapkan imbalan jasa
B. adanya nilai untuk menghargai pendapat orang lain
C. masyarakat Indonesia sebagai makhluk sosial dan pribadi.
D. bekerja sama dengan bangsa lain di dunia internasional
E. bersabar dan tawakal dalam menghadapi segala cobaan.
Jawaban : B

29.   Orde Baru bertekad mempertahankan dan melaksanakan Pancasila dan UUD 1945
secara murni dan konsekuen, sehingga tidak ada keinginan untuk mengubah
(amandemen) UUD 1945 sedikitpun, akibatnya terhadap pemerintahan antara lain
Presiden Soeharto selalu terpilih oleh MPR tiap lima tahun sampai enam periode. Hal
ini menyebabkan ........
A. terjadi eforia untuk mengubah UUD 1945 tiap saat.
B. rakyat sekarang ingin memilih langsung presiden.
C. terjadi kerusuhan dan bentrokan di mana-mana.
D. masa jabatan presiden dibatasi hanya dua periode.
E. rakyat ingin berdemonstrasi setiap saat.
Jawaban : D

30.   Bangsa Indonesia memiliki ciri khas yang tidak dimiliki bangsa lain. Hal ini
berhubungan dengan kerangka pikir Pancasila sebagai ........
A. jiwa dan kepribadian bangsa D. perjanjian luhur bangsa Indonesia
B. pandangan hidup bangsa E. dasar negara dan falsafah hidup
C. tujuan yang hendak dicapai
Jawaban : A

31.   Pancasila memberikan keyakinan bahwa kebahagiaan hidup akan tercapai jika ........
A. berdasarkan atas pelaksanaan demokrasi
B. didasarkan atas keseimbangan dan keselarasan
C. setiap individu harus bekerja keras dan rajin
D. pelaksanaan pembangunan berjalan lancar
E. setiap individu bersikap hemat dan bersahaja
Jawaban : B

32.   Arti Pancasila sebagai ideologi bangsa dan negara adalah ........


A. suatu cita-cita yang diinginkan oleh RI dalam menuju kesejahteraan.
B. suatu konsep untuk menjalankan roda pemerintahan di suatu negara.
C. merupakan suatu hasil, konsep, gagasan yang diyakini kebenarannya.
D. dijadikan pedoman dalam melaksanakan politik negara Indonesia.
E. merupakan landasan dalam melaksanakan peraturan yang dibuat negara.
Jawaban : C

33.   Norma-norma merupakan salah satu fungsi dari idiologi yang dijadikan manusia
sebagai........
A. pendidikan bagi seseorang untuk memahami tingkah lakunya sesuai norma
B. pendorong seseorang untuk menjalankan kegiatan dalam mencapai tujuan
C. jalan bagi seseorang untuk menemukan identitasnya
D. pedoman dan pegangan bagi seseorang untuk melangkah dan bertindak
E. wawasan yang memberikan makna dan tujuan dalam kehidupan
Jawaban : D

34.   Yang termasuk nilai vital Pancasila menurut Prof. Noto Negoro adalah suatu yang
berguna bagi ........
A. manusia dalam memenuhi kebutuhannya
B. pemerintah untuk melaksanakan segala peraturannya
C. sekelompok orang untuk melaksanakan kebijakannya
D. negara dalam menempuh segala cita-citanya
E. hidup manusia dalam melakukan aktivitasnya
Jawaban : A

35.   Wujud nilai Pancasila sebagai penyaring IPTEK adalah ........


A. nuklir tidak dipakai untuk senjata tenaga pembunuh manusia
B. tidak semua iptek yang datang dari luar berguna bagi bangsa kita
C. bangsa Indonesia mengupayakan iptek yang berwawasan ke depan
D. Pancasila sebagai satu-satunya asas berbangsa dan bernegara
E. menyamakan iptek dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Jawaban : A

36.   Menurut teori Trias Politika dari Montessqui, ada tiga kekuasaan yang harus dipisah di
antaranya kekuasaan untuk membuat undang-undang yang dipegang oleh ........
A. khusus pada kekuasaan eksekutif
B. semua organ negara termasuk DPR
C. presiden yang dibantu oleh para menteri
D. presiden bersama menteri-menteri
E. presiden, menteri, gubernur, bupati dan walikota
Jawaban : B

37.   Di Amerika, kekuasaan legislatif sebagai pembuat undang-undang dipegang oleh


Kongres yang terdiri dari Noise of Representatif (DPR) dan senat perbedaan DPR dan
Senat adalah ........
A. DPR dipilih oleh rakyat, Senat ditunjuk oleh presiden AS.
B. DPR ditunjuk presiden, Senator dipilih rakyat dalam pemilu.
C. DPR memilih presiden, Senator memilih menteri-menteri.
D. DPR dipilih rakyat dan partai, Senat dipilih rakyat di negara bagian.
E. DPR jumlahnya sedikit sedang Senat jumlahnya lebih banyak.
Jawaban : B

38.   Ciri utama dari sistim pemerintahan presidensial adalah sebagai berikut, kecuali ........
A. presiden dan parlemen tidak dapat saling menjatuhkan
B. kepala negara dan kepala pemerintahan dipegang oleh satu orang presiden
C. baik presiden maupun legislatif dipilih oleh rakyat dalam pemilu
D. menteri-menteri bertanggung jawab kepada parlemen
E. presiden tidak dapat diberhentikan oleh parlemen dalam masa jabatannya.
Jawaban : D

39.   Dalam sistem pemerintahan parlementer, partai yang menang suara terbanyak dalam
pemilu akan menjadi partai yang memerintah, sedangkan partai yang kalah dalam
pemilu biasanya........
A. membubarkan diri
B. menjadi mitra pemerintah
C. menjadi oposisi pemerintah
D. berkoalisi dengan yang menang
E. mengadakan perebutan kekuasaan
Jawaban : C

40.   Contoh negara yang menganut sistem pemerintahan republik parlementer antara


lain ........
A. Belanda dan Korea D. Indonesia dan Amerika
B. Inggris dan Jepang E. Malaysia dan Thailand.
C. Singapura dan Pakistan
Jawaban : C

41.   Akibat dikeluarkannya Maklumat Pemerintah tanggal 14 Nopember 1945, maka terjadi


perubahan dalam ........
A. sistem pemerintahan presidensial menjadi parlementer
B. sistem satu partai menjadi sistem multi partai
C. kekuasaan presiden sangat luar biasa dan tidak terbatas
D. bentuk negara kesatuan jadi Republik Indonesia Serikat
E. kedudukan KNIP menjadi legislatif dan ikut menetapkan GBHN
Jawaban : A
42.   Pengaruh sistem pemerintahan yang dianut oleh satu negara terhadap negara lain di
antaranya adalah ........
A. negara menunjuk seseorang menjadi perdana menteri
B. pemerintah negara kesatuan membentuk negara federasi
C. adanya tanggung jawab bidang politik dari negara lain
D. negara yang mengatur sistem pemerintahan parlementer
E. kabinet bertanggung jawab pada parlemen.
Jawaban : C

43.   Dalam menentukan sikap terhadap pelaksanaan sistem pemerintahan di Indonesia kita


hendaknya ........
A. disesuaikan dengan watak dan kepribadian bangsa sendiri
B. menyesuaikan dengan kemampuan ilmu pengetahuannya
C. tidak mencontoh dan meniru pada negara adi kuasa
D. berpedoman pada pengalaman yang berharga di masa lalu
E. berpegang pada sejarah ketata negaraan bangsa Indonesia
Jawaban : A

44.   Sistem pemerintahan Republik Indonesia menurut konstitusi RIS tahun 1945


adalah ........
A. senat dan kabinet D. presidensial
B. ekstra parlementer E. konstitusional
C. ministeril
Jawaban : A

45.   Kebaikan adanya reformasi dalam segala bidang antara lain ........


A. adanya kebebasan mengembangkan konflik kebangsaan
B. Timor Timur dan Pulau Ligitan tidak jadi beban Indonesia
C. banyaknya orang yang berebut kekuasaan pemerintahan
D. DPR/DPRD sangat berkuasa untuk mengatur jalannya pemerintahan
E. ketatanegaraan Indonesia disempurnakan dengan amandemen UUD 1945
Jawaban : E

46.   Ciri sistem pemerintahan parlementer di antaranya ........


A. anggota kabinet mempunyai pandangan politik yang sama
B. kabinet bersama parlemen menyusun undang-undang
C. parlemen menyusun strategi ekonomi negara
D. politik melandasi jalannya pemerintahan negara
E. kabinet memegang kekuasaan pemerintah secara politik
Jawaban : D

47.   Yang membedakan demokrasi langsung dan demokrasi tidak langsung di antaranya


adalah........
A. penyaluran hak pilih melalui pemilu
B. politik merupakan ciri demokrasi
C. mewakili perwakilan dan memilih sendiri
D. bagaimana rakyat menyalurkan hak politiknya
E. dipilih langsung oleh rakyat melalui pemilu
Jawaban : C

48.   Perbedaan antara bentuk sistem pemerintahan republik dan sistem pemerintahan


kerajaan dapat dilihat dari ........
A. cara penunjukan kepala Negara
B. sejarah terbentuknya pemerintahan
C. perlawanan rakyat dalam melawan penjajah
D. rumusan tujuan negara dan konstitusi
E. jumlah penguasa pada negara tersebut.
Jawaban : A

49.   Kabinet yang bertugas pada kurun waktu tanggal 19 - 8 - 45 s/d tgl 27 -12 - 49 adalah
kabinet ........
A. presidensial - parlementer - koalisi
B. presidensial - parlementer - pemerintahan darurat
C. pemerintahan darurat - kolonial - nasional
D. presidensial - pemerintahan darurat - koalisi
E. ministerial - koalisi - pemerintahan darurat.
Jawaban : B

50.   Tugas Legislatif dalam demokrasi dengan sistem referendum adalah ........


A. membuat undang-undang dengan persetujuan rakyat
B. pembuatan undang-undang ditawarkan pada suatu lembaga
C. dibuatnya aturan untuk kepentingan rakyat yang menjadi korban
D. mengontrol pelaksanaan undang-undang yang dibuat legislatif
E. selalu berada di bawah pengawasan seluruh rakyat
Jawaban : A

You might also like