You are on page 1of 1

Angka Signifikan

Konsep Angka Signifikan adalah bagaimana kita menggunakan angka dan seberapa besar kita
mempercayainya. Angka signifikan adalah angka yang menyatakan besar nilai dan tingkat
keakuratan sebuah hasil pengukuran. Dalam contoh kucing diatas, dihasilkan nilai 2,3 Kg yang
memiliki dua angka signifikan, yaitu 2(tepat) dan 3(terdapat kesalahan).

Angka Signifikan adalah angka yang akurat terhadap hasil pengukuran, tetapi angka terakhir
memiliki ketidakpastian. Jumlah angka signifikan tidak termasuk angka nol yang diperlukan
untuk menulis poin desimal.

Definisi yanga eksak dan angka dari hasil relasi matematika eksak memiliki jumlah Angka
Signifikan yang tak terhingga jumlahnya. Misalnya, 1 inchi didefinisikan sebagai tepat 2.54 cm

1.000000000000000+ inchi = 2.54000000000000+ cm

Dan dalam relasi matematika, karena jari-jari adalah setengah diameter, maka luas lingkaran A
dapat ditulis :

Tanda “+” menunjukkan adanya nol yang tak hingga. Dalam pemakaian umum, angka nol
tersebut tak perlu ditulis.

Angka dibulatkan bila terdapat lebih banyak angka signifikan dari yang diinginkan. Aturan yang
dipakai adalah angka dibulatkan keatas bila angka tersebut antara 5 dan 9, dan dibulatkan
kebawah bila diantara 0 dan 4. Pembulatan hanya dilakukan di akhir perhitungan.

You might also like