You are on page 1of 5

Aldi Gilang Firman Syahruman Fitri Sundari Wahyu Nurjaman XI TKJ A Diagnosa LAN

Sabtu, 4 Juni 2011

Proxy (Transparent Proxy)

Pak Rudi Haryadi Pak Antoni Budiman

I.

Tujuan
Siswa dapat memahami materi tentang proxy. Siswa dapat membuat proxy server. Siswa dapat melakukan konfigurasi proxy server dengan menggunakan squid.

II.

Pendahuluan

Transparent Proxy adalah Salah satu kompleksitas dari proxy pada level aplikasi adalah bahwa pada sisi pengguna harus dilakukan konfigurasi yang spesifik untuk suatu proxy tertentu agar bisa menggunakan layanan dari suatu proxy server. Bila diinginkan agar pengguna tidak harus melakukan konfigurasi khusus, kita bisa mengkonfigurasi proxy/cache server agar berjalan secara benar-benar transparan terhadap pengguna (transparent proxy). Biasanya cara ini memerlukan bantuan dan konfigurasi aplikasi firewall (yang bekerja pada layer network) untuk bisa membuat transparent proxy yang bekerja pada layer aplikasi. Transparent proxy dapat berguna untuk memaksa pengguna menggunakan proxy/cache server, karena pengguna benar-benar tidak mengetahui tentang keberadaan proxy ini, dan apapun konfigurasi pada sisi pengguna, selama proxy server ini berada pada jalur jaringan yang pasti dilalui oleh pengguna untuk menuju ke internet, maka pengguna pasti dengan sendirinya akan menggunakan proxy/cache ini. Cara membuat transparent proxy adalah dengan membelokkan arah (redirecting) dari paketpaket untuk suatu aplikasi tertentu, dengan menggunakan satu atau lebih aturan pada firewall/router. Hal ini bisa dilakukan karena setiap aplikasi berbasis TCP akan menggunakan salah satu port yang tersedia, dan firewall dapat diatur agar membelokkan paket yang menuju ke port layanan tertentu, ke arah port dari proxy yang bersesuaian. Sebagai contoh, pada saat klient membuka hubungan HTTP (port 80) dengan suatu web server, firewall pada router yang menerima segera mengenali bahwa ada paket data yang berasal dari klien dengan nomor port 80. Disini kita juga mempunyai satu HTTP proxy server yang berjalan pada port 3130. Maka pada firewall router kita buat satu aturan yang menyatakan bahwa setiap paket yang datang dari jaringan lokal menuju ke port 80 harus dibelokkan ke arah alamat HTTP proxy server port 3130. Akibatnya, semua permintaan web dari pengguna akan masuk dan diwakili oleh HTTP proxy server diatas.

III.

Alat dan Bahan


Aplikasi Virtualisasi (VMware/VirtualBOX) OS Ubuntu yang sudah di Install di Aplikasi Virtualisasi OS untuk Client (Bisa Windows maupun Ubuntu) Dan alat bahan lain yang mendukung praktikum ini

IV.

Langkah Kerja
a. Pertama Buatlah Topologi seperti gambar di bawah ini :

b. Lalu buatlah konfigurasi jaringan seperti data yang ada di bawah ini : Server (Proxy dan Router) Interface : eth0_rename = 192.168.239.128/24 : eth10 = 172.16.16.10/26 Client Interface : eth1 = 192.168.0.15/26 c. Kami menggunakan OS Linux bagi Server maupun Client, lalu installkan squid di dalam server caranya adalah, jalankan terminal lalu masuk ke root dengan perintah sudo su [enter] Lalu masukkan perintah untuk menginstall squid yaitu :

tunggu sampai proses instalasi selesai d. Sebelum melakukan konfigurasi, stop proses squid terlebih dahulu.

e. Lalu konfigurasi squid pada file squid.conf dengan perintah gedit, bisa dengan vi bisa dengan nano sehingga seperti dibawah ini :

tapi kami sarankan untuk terlebih dahulu memback-up squid.conf yang asli agar mencegah kesalahan dalam praktikum, jika terjadi kesalahan tinggal kembalikkan setting squid.conf yang original. Berdasarkan gambar diatas, kita telah menentukan situs mana yang akan di blok yaitu facebook,yahoo,omegle dan Kaskus. f. Buat direktori /etc/squid3/cache untuk tempat cache.lalu ganti kepemilikan jadi rwx.rwx.rwx.

g. Ketik perintah squid3 z agar konfigurasi squid.conf untuk mengupdate konfigurasi squid.conf sekaligus membuat cache directory.

h. Lakukan masquerade agar komputer client dapat mengakses internet

i.

Lalu kita masukkan perintah iptables di dalam server proxy

j.

Lalu masuklah ke Client untuk menyetting agar Client tidak usah menggunakan Proxy

Setelah menyetting browser agar tidak menggunakan proxy, bukalah situs yang diblokir dan tidak diblokir.

Dari gambar diatas, kita dapat melihat www.facebook.com tidak dapat dibuka,sedangkan www.google.com dapat dibuka.

V.

Kesimpulan

Transparent Proxy merupakan Proxy yang sifatnya Force atau memaksa pengguna untuk mengakses Proxy terlebih dahulu sebelum mengakses internet.Dan dengan menggunakan Transparent Proxy, kita tidak perlu melakukan setting manual pada web browser atau internet setting lainnya.

You might also like