You are on page 1of 13

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.

Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 ) BAB I PENDAHULUAN


I.1 Latar Belakang International Maritime Organisation (IMO) telah mengamanatkan pelaksanaan penuh Global Maritime Distress and Safety System (GMDSS) sejak 1 Februari 1999. Semua kapal penumpang dan kapal kargo yang lebih besar dari 300 gross tonnage harus dilengkapi dengan peralatan yang diperlukan oleh GMDSS sejak tanggal tersebut. MMSI digunakan untuk jenis-jenis kapal yang berlayar pada pelayaran internasional sebagai berikut : 1. Semua kapal penumpang yang mengangkut lebih dari 12 orang tanpa mengenal ukuran 2. Kapal kargo > 300 GT I.2 Regulasi 1. Article 19 of the ITU Radio Regulations 2. ITU-R Recommendation M.585-4 3. IMO Assembly Resolution A.887 (21) of 25 November 1999 4. International Telecommunication Union (ITU) Circular-letter CM/4 dated 9 February 1998 5. Appendix 43 of the ITU Radio Regulations 1.3 Tujuan Tujuan dibuatnya makalah ini adalah untuk mengetahui definisi dan fungsi MMSI sebagai suatu sistem komunikasi ship to ship, ship to shore, shore to ship dan shore to shore.

Kelompok 10

1 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 ) BAB II MMSI (Maritime Mobile Service Identity) 2.1 Definisi
MMSI adalah sebuah deret angka yang terdiri dari sembilan digit nomer seri dalam bentuk digital yang dikirim menggunakan frekuensi radio (yang digunakan oleh DSC, AIS dan peralatan tertentu lainnya) yang secara unik mengidentifikasi ship stations, ship earth stations, coast stations, earth coast stations dan group calls. Identitas - identitas ini dibuat sedemikian rupa sehingga bisa digunakan oleh Telephone dan pengguna Telex yang terhubung ke jaringan telekomunikasi umum untuk memanggil kapal - kapal secara otomatis. MMSI diatur dan dikelola secara internasional oleh ITU (International Telecommunications Union) yang berpusat di Geneva. MMSI sendiri merupakan salah satu dari tujuh elemen data GMDSS selain Call Sign, Selective Call Number (yang saat ini sedang dipertimbangkan untuk diganti dengan MMSI), Mobile Earth Station Identification Number (MESIN), Ship Earth Station Identity Number, Ship Station Identity dan 406 MHZ EPIRB Unique Identifier Number. Pada MMSI, tiga angka pertama yang terdapat pada deret angka, dikenal dengan istilah MID. MID (Maritime Identification Digits) adalah tiga digit angka yang berkisar antara 201 sampai 775 yang digunakan sebagai media komunikasi dari suatu kapal ke daratan menggunakan radio komunikasi untuk memberi tahu asal negara kapal tersebut atau base area pada pesan DSC dan pesan AIS. ITU memfasilitasi pemberian MID ke suatu negara.

Kelompok 10

2 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


Berikut ini tabel contoh kode MID dari beberapa negara: Kode MID 211 316 412 525 622 701 503 512 Nama Negara Jerman Canada China Indonesia Mesir Argentina Australia New Zeland Wilayah MID dibagi berdasarkan digit pertamanya: # Jika angka 2, berarti merujuk ke daerah Eropa # Jika angka 3, berarti merujuk ke daerah Amerika Utara dan Laut Karibia # Jika angka 4, berarti merujuk ke daerah Asia (tetapi Asia Tenggara tidak termasuk) # Jika angka 5, berarti merujuk ke daerah Samudra Pasifik, wilayah timur Samudra Hindia dan Asia Tenggara # Jika angka 6, berarti merujuk ke daerah Afrika, Samudra Atlantik dan wilayah barat Samudra Hindia # Jika angka 7, berarti merujuk ke daerah Amerika Selatan. Perlu diingat bahwa negara - negara yang tidak memiliki akses ke perairan internasional, mereka tidak memiliki MID number.

Terdapat Empat Macam Kode MMSI Yang Umum Digunakan: 1. Ship Station Identities 3 1

Kelompok 10

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


Menggunakan 9 digit angka kode identitas, dengan format: MIDXXXXXX Dimana MID adalah kode negara dan figur X adalah angka mulai dari 0 sampai 9 yang di berikan oleh negara yang bersangkutan (negara asal kapal). Jika kapal tersebut telah atau akan dilengkapi Inmarsat B, C atau M maka terdapat tiga angka nol di belakang identitasnya: MIDXXX000 Jika kapal telah atau akan menggunakan Inmarsat C, maka terdapat satu angka nol di belakang identitasnya: MIDXXXXX0 Jika kapal dilengkapi Inmarsat A atau memiliki peralatan satelit lain selain Inmarsat maka identitasnya tidak terdapat angka 0 di belakangnya. 2. Group Ship Station Call Identities

Group Ship Station Call Identities untuk memanggil lebih dari satu kapal secara bersamaan, menggunakan format: 0MIDXXXXX Dimana angka pertama adalah 0 dan X adalah angka dari 0 sampai 9 yang di berikan oleh negara yang bersangkutan. Dalam kasus ini, kapal dapat melakukan panggilan hanya kepada kapal yang negara asalnya sama dengan negara yang terdaftar dalam group ship ini, tetapi tidak mencegah kapal ini untuk melakukan panggilan kepada kapal satu group yang memiliki lebih dari satu nationality, yang terdaftar dalam group ship ini.

3.

Coast Station Identities 00MIDXXXX

Coast Station Identities menggunakan format:

Kelompok 10

4 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


Dimana dua angka pertamanya adalah 0 dan X adalah angka dari 0 sampai 9 yang di berikan oleh negara yang bersangkutan. MID mewakili negara dimana coast station atau coast earth station berada. 4. Groups Coast Station Identities

Group coast stations identities yang digunakan untuk memanggil secara bersamaan lebih dari satu coast station, menggunakan format: 00MIDXXXX Dimana dua angka pertama adalah nol dan X adalah angka 0 sampai 9 yang diberikan oleh negara yang bersangkutan. Selain empat macam MMSI yang telah disebutkan di atas, kode MMSI ini juga dapat digunakan oleh: 1. Search and Rescue Aircraft Peralatan AIS dan DSC yang digunakan pada SAR aircraft memakai format: 111MIDXXX Dimana angka 111 menandai bahwa dia adalah SAR aircraft dan X adalah angka 0 sampai 9 yang diberikan oleh negara yang bersangkutan. Di Amerika, MMSI tipe ini hanya digunakan oleh U.S.C.C. (United States Coast Guard). 2. AIS Aids to Navigation (AtoN) AIS yang digunakan untuk pertolongan pada navigasi menggunakan format: 99MIDXXXX Dimana angka 99 menandai bahwa dia adalah AtoN dan X adalah angka 0 sampai 9 yang diberikan oleh negara yang bersangkutan. Di Amerika, MMSI tipe ini hanya dipesan dan digunakan oleh pemerintah federal. 3. Craft Associated with a Parent Ship Peralatan AIS dan DSC yang digunakan kapal kecil yang terasosiasi dengan kapal induk menggunakan format: Kelompok 10 5 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


98MIDXXXX Dimana angka 98 menandai bahwa dia adalah kapal kecil yang terasosiasi dengan kapal induk dan X adalah angka 0 sampai 9 yang diberikan oleh negara yang bersangkutan. Tidak ada ketetapan yang mengatur untuk menggunakan MMSI tipe ini di Amerika. 4. AIS Search and Rescue Tansmitter (SART) AIS SART menggunakan format: 970XXYYYY Dimana angka 970 mengindikasikan AIS SART dan X adalah angka yang diberikan oleh International Association for Marine Electronics Companies (CIRM) dan merujuk ke pabrikan yang memproduksi SART, serta Y adalah angka yang diberikan oleh pabrikan yang mengidentifikasi SART. Table1: Format MMSI Communication Teresetrial / INMARSAT A Terrestrial / INMARSAT C Terrestrial Terrestrial / INMARSAT B,M 2.2 Cara Kerja Misalnya pada saat kapal mengalami kecelakaan, maka kapal tersebut mengirimkan sinyal melalui EPIRB (dalam hal ini alat yang dipakai adalah EPIRB) ke stasiun pantai terdekat. Maka stasiun pantai tersebut akan Kelompok 10 6 1 Acces Manual-Coast station (National)/ Satellite Automatic-Coast Station / Satellite Automatic-Coast station Automatic (Worldwide) Satellite Area of Operation Domestic waters/ All areas Domestic waters/ All areas Regional waters International Waters All areas MMSI Format Format 1 (525XXXXXX) Format 2 (525XXXXX0) Format 3 (525XXXX00) Format 4 (525XXX000)

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


menampilkan data, data yang ditampilkan tersebut berupa sembilan digit yang merupakan kode MMSI. Dari kode tersebut dapat diketahui nama kapal, owner dan lokasi kapal tersebut. Stasiun pantai tersebut berkawajiban untuk menolong dan memberi tahu pada negara asal kapal yang mengalami distress. MMSI dapat diprogram ke dalam radio GMDSS kapal dan bisa juga diprogram ke pesawat EPIRB, AIS, SSAS (Ship Security Alert System) dan LRIT. SSAS sendiri adalah tombol alarm yang memberi berita ke seluruh kapal - kapal di group ship juga owner kapal. Tombol ini letaknya tersembunyi yang hanya diketahui oleh Captain dan Chief Officer atau orang sesudah Captain, ini adalah bagian dari ISPS Code di kapal ketika kapal dalam keadaan emergency. Biasanya SSAS digunakan jika kapal diserang pembajak atau teroris dan saat distress. Contoh kasus lainnya, ketika terjadi distress, kapal akan mengirimkan sinyal darurat melalui DSC berupa sembilan digit angka MMSI atau call sign (detail dapat dilihat di VIIA list of call sign and numerical ID. Tidak dibahas secara mendetail karena makalah ini hanya membahas mengenai MMSI saja) ke seorang operator. The DSC System akan memberi informasi kepada operator tadi sehingga operator tersebut dapat mengetahui identitas dari kapal yang bersangkutan, mulai dari nama kapal, owner, tipe distress, posisi hingga waktu dimana kapal sedang mengalami distress. Jadi, dalam keterangan yang dikirimkan oleh DSC tadi terkandung informasi mengenai kapal yang berasal dari kode MMSI. Pada Class A AIS Unit, MMSI adalah salah satu dari sekian banyak data yang di broadcast setiap 2 sampai 10 detik saat kapal sedang berlayar dan setiap 3 menit pada saat kapal at anchor. Hal yang sama berlaku juga untuk AtoN Stations, AIS Base Stations dan SAR Aircraft.

Kelompok 10

7 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


List VIIA adalah daftar yang ada di article ITU, yang berisi tentang daftar dari callsign dan numerical identities dari stasiun-stasiun yang digunakan oleh Maritime Mobile dan Maritime Mobile-Satelite Services. Kode-kode MMSI terdapat di dalamnya. 2.3 Alat - Alat Yang Digunakan Alat - alat yang dapat diprogramkan MMSI diantaranya: 1. 406 MHZ EPIRB Identifier 2. AIS 3. DSC 4. Telephone 5. Telex 6. SSAS 7. SART 8. SITOR (narrow-band direct printing) Identifier 9. Basis for Certain Inmarsat Identifiers

EPIRB

DSC

Kelompok 10

8 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )

SART

SSAS

SITOR

Telephone

Wireless AIS

Telex

2.4 Cara Mendapatkan Kode MMSI 2.4.1 U.S. Non-Federal User Untuk mendapatkan sebuah MMSI, yang memiliki kepentingan komersial atau siapapun yang melakukan perjalanan diluar Amerika dan Kanada, harus apply dulu ke FCC (Federal Communication Center) untuk mendapatkan sebuah ship station license. Biasanya untuk kapal kapal pemerintah tidak dikenakan biaya. Bagi pengguna yang tidak memiliki kepentingan komersial (misalnya traveller) yang tinggal di perairan Amerika, bisa mendapatkan Kelompok 10 9 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


sebuah kode MMSI melalui organisasi organisasi yang sudah disetujui, misalnya BOAT US, SEA TOW, U.S. Power Squadron, dan Shine Micro. Sebagian besar dari organisasi organisasi ini menyediakan kode MMSI secara gratis bahkan untuk non-member sekalipun. 2.4.2 U.S. Federal User Para pengguna dari kalangan federal bisa mendapatkan kode MMSI melalui agency radio spectrum management office milik mereka. 2.4.3 DSC-equipped VHF Handhelds VHF handhelds yang digunakan oleh Amerika harus memiliki MMSI yang terhubung pada kapal pada setiap handheld sebagai penghubung utama, meskipun radio lain di kapal itu menggunakan MMSI yang sama. Noncommercial users dari VHF handhelds yang tidak terhubungkan dengan berbagai kapal yang menggunakan MMSI disediakan oleh organisasi seperti BOAT US, SEA TOW and U.S Power Squadron. 2.4.4 Outside the U.S. Di luar AS, pengguna dapat memperoleh MMSI dari otoritas telekomunikasi atau ship registry, dengan mendapatkan atau mengubah lisensi ship earth station. Kanada dapat memperoleh MMSI dari Industri Kanada. 2.5 Masalah Yang Mungkin Dihadapi Karena semua kapal-kapal pelayaran internasional, serta semua kapal yang dilengkapi dengan Inmarsat B atau M ship earth station, ditetapkan MMSIs dengan format MIDXXX000, masalah serius Internasional muncul dalam jumlah yang cukup menentukan MID kepada semua pemerintah yang membutuhkannya. Sebagai contoh, sebuah negara yang memiliki 10.000 Inmarsat-dilengkapi 10 kapal akan memerlukan MID hanya untuk menampung 10.000 kapal. Jika 50.000 boaters memutuskan untuk Kelompok 10 10 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


mengepaskan Inmarsat M terminal kecil, 50 MID tambahan akan diperlukan untuk menampungnya. Masalahnya, ada Inmarsat-dilengkapi dengan kapal karena rekomendasi ITU mensyaratkan bahwa ship earh station Inmarsat diberi identitas (MESIN) TMIDXXXYY, dimana T menunjukkan jenis stasiun Inmarsat, sedangkan YY menunjukkan stasiun Inmarsat ekstensi (misalnya 00 mungkin menunjukkan telepon di jembatan, 01 mungkin menunjukkan sebuah mesin faks di ruang radio, dll) ), dan MIDXXX menunjukkan jumlah stasiun kapal, yang berkaitan dengan identitas stasiun kapal ditugaskan MIDXXX000. MMSI itu dimaksudkan untuk semua termasuk ship electronic identity, digunakan dalam satu bentuk atau lain oleh setiap GMDSS atau alat telekomunikasi di kapal. Pertanyaan telah diajukan, namun, apakah dalam praktiknya MMSI dapat sepenuhnya memenuhi peran tersebut. ITU mungkin akhirnya mengakhiri praktek yang berkaitan MESIN Inmarsat identitas dengan kapal identitas MMSI.

World Radio Conference, Geneva, 1997 (WRC-97), mengadopsi Resolusi 344 mengenai kelelahan dari sumber daya MMSI. Dalam pandangan publik perbaikan jaringan telepon diaktifkan, dan kemampuan baru dari sistem Inmarsat selain Inmarsat B atau M, pembatasan sebelumnya tidak lagi berlaku. Sembilan digit MMSI dapat digunakan dalam kasus seperti itu, dan tidak perlu lagi berakhir di trailing nol.

Kelompok 10

11 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )

BAB III PENUTUP


Dalam makalah ini dapat diketahui bahwa MMSI (Maritime Mobile Service Identity) adalah sembilan digit nomer seri dalam bentuk digital yang dikirim menggunakan frekuensi radio yang secara unik mengidentifikasi ship station, ship earth station, coast station, earth coast station dan group calls. MMSI merupakan bagian dari sistem keselamatan dan keamanan dalam dunia pelayaran internasional . MMSI sangat penting dalam dunia perkapalan untuk dimiliki oleh setiap kapal yang akan berlayar sebagai sistem komunikasi. Kode MMSI 12 Kelompok 10 1

Ir. Hesty Anita Kurniawati, M.Sc Perlengkapan Kapal ( MN 091333 )


digunakan untuk meningkakan keamanan kapal, untuk keperluan identifikasi kapal, untuk keperluan komunikasi radio, mengirim berita dalam keadaan normal maupun dalam keadaan bahaya. Demikian makalah ini kami tulis semoga bisa berguna dan bermanfaat untuk kita semua, apabila terdapat kata atau kalimat di dalam makalah ini yang kurang berkenan, kami memohon maaf.

Daftar Pustaka

1. http://en.wikipedia.org/wiki/Maritime_identification_digits 2. http://www.navcen.uscg.gov/marcomms/gmdss/mmsi.htm 3. http://en.wikipedia.org/wiki/Maritime_Mobile_Service_Identity 4. http://www.navcen.uscg.gov/MARCOMMS/gmdss/data.htm 5. http://www.navcen.uscg.gov/MARCOMMS/GMDSS/taskforce/petition.htm 13 1

Kelompok 10

You might also like