You are on page 1of 12

Anti Rayap

Pest & Termite Management About Us Investasi/ Bangunan Anda Sasaran Empuk .
Rayap secara umum telah dikenal oleh sebagian masyarakat kita di Indonesia sebagai salah satu komponen penting dalam rantai ekosistem, dimana peranannya adalah sebagai pengurai bahan organik di lingkungan hidup kita. Namun predikat tersebut diatas sekarang telah berubah menjadi ancaman yang sangat serius bagi masyarakat di Indonesia, bahkan

Services

Solutions

juga pada negaranegara modern lainnya. Hal ini dikarenakan rayap telah beradaptasi dengan baik dengan ikut mengurai dan merusak komponen rumah/bangunan yang kita miliki. Dari pengalaman dilapangan menunjukkan bahwa kerugian atau kerusakan yang ditimbulkan oleh rayap ternyata sangat bervariasi, antara lain : 1) kerusakan atau kerugian pada komponen bangunan yang baru saja berdiri atau dibangun, 2) rayap bahkan juga ditemukan pada gedung dengan ketinggian diatas 20 lantai 3) dengan kemampuannya rayap mampu beradaptasi pada bahan atau material yang bukan berasal dari kayu seperti gypsum, kabel listrik bahkan tembok pun mampu diterobos oleh rayap, 4) dampak lain dari invasi rayap pada bangunan adalah turunnya nilai/harga bangunan, hal ini dikarenakan orang takut membeli rumah/bangunan yang pernah atau terserang oleh rayap. Kerugian tidak langsung oleh rayap antara lain terjadinya kebakaran

rumah/bangunan, dan akhir-akhir ini dilaporkan adanya kematian manusia akibat tertimpa bangunan yang telah digerogoti rayap dengan invasi yang sangat tinggi. Kenyataan seperti tersebut diatas tidak dapat kita hindari karena kita (khususnya Indonesia) mempunyai iklim tropis yang sangat ideal bagi perkembangan rayap. Selain itu faktor mutu dan kualitas bahan bangunan terutama yang berbahan kayu dengan kualitas baik sangat sulit untuk diperoleh kalaupun ada harganya sangat mahal. Kita tidak bisa menolak kenyataan yang ada bahwa kita hidup atau bertempat tinggal di dalam siklus mata rantai ekosistem rayap itusendiri Persoalan rayap akan terus berkembang. Jika hari ini, bulan ini atau tahun ini kita belum menghadapinya, tapi seiring waktu kita akan berhadapan dengan perilaku serangga yang unik dan efisien dalam berkembang biak yang siap menghancurkan pelan-pelan investasi (bangunan) kita

dalam sekejap. Pertanyaannya selanjutnya adalah akankah kita biarkan mahluk kecil yang ganas ini untuk berpesta dengan memakan setiap bagian rumah/bangunan kita ?

Sentricon*

Solusi

Terbaik

Anda..

Adanya serangan rayap pada bangunan seringkali membuat kita menjadi panik dan mencari cara pemusnahan yang tidak akurat yang akhirnya ikut memperparah kondisi atau kerusakan. Hal ini dikarenakan kemampuan rayap yang luar biasa, koloni rayap mampu mendeteksi kematian anggota koloninya akibat treatment yang dilakukan. Jika koloni rayap dalam bahaya maka seluruh strata prajurit akan memberi sinyal kepada strata lain untuk segera manghindar dan lari dari daerah berbahaya tersebut. Hal inilah yang menjadi faktor kunci kenapa perlakuan penanganan rayap yang tidak tepat akan menyebabkan kerusakan yang terus menerus pada bangunan kita. Untuk itu diperlukan langkah/tindakan yang bijaksana dalam menangani persoalan rayap: Kami sampaikan bahwa SURYA DUTA MANDIRI menggunakan anti rayap Sentricon* sebagai teknologi pemusnahan rayap yang sangat ampuh dan merupakan solusi terbaik dalam menghadapi dan memusnahkan rayap pada bangunan anda.

Bagaimana Anti Rayap Sentricon* Menjadi Partner Anda..


Sentricon* adalah teknologi pemusnahan rayap dengan menggunakan umpan (baiting system) yang dikembangkan melalui riset yang panjang oleh Dow Agrosciences. Berbeda dengan teknik penanganan lainnya yang hanya memusnahkan sebagian kecil koloni rayap, maka Sentricon* anti rayap mampu melindungi rumah anda dengan memusnahkan koloni rayap yang terdiri dari rayap pekerja, prajurit, raja dan ratu. Pemusnahan ini dimungkinkan oleh komponen umpan anti rayap Sentricon* berisi hormon Heksaflumuron 0,5 yang sangat disukai oleh rayap. Prinsip utamanya adalah umpan anti rayap Sentricon* akan dimakan oleh seluruh koloni rayap dan akan mengakibatkan kematian massal dalam jangka waktu 6 8 minggu. Hal ini dimungkinkan oleh perilaku rayap yang saling menyuapi satu sama lainnya (trofolaksis). Adapun pemusnahan massal ini terjadi dikarenakan heksaflumuron bekerja dengan

merusak system metabolisme rayap untuk berganti kulit, kulit lama akan mengeras dan menjadi kering yang akhirnya mengakibatkan kematian bagi rayap. Dengan teknologi yang tepat sasaran, ditambah teknisi pelaksana yang terlatih dan berpengalaman, kami group Utama (Surya Duta Mandiri) memberi solusi anti rayap Sentricon* sebagai Teknologi yang handal dan terpecaya untuk menjadi partner dalam mengamankan investasi Anda dari serangan rayap.

Pest & Termite Management


Authorized Operator of Sentricon* Termite Colony Elimination System
Fax (021) 778 27867 Telepon (021) 9949 4377 0813 1809 0907 Email : wahyudi@antirayaps.com wahyudizainir@gmail.com Website : www.antirayaps.com

You might also like