You are on page 1of 12

Bongko Pisang

Bahan:
1000 ml santan dari 1 btr kelapa
200 gr gula pasir
2 lbr daun pandan
1/2 sdt garam
350 gr tepung beras
50 gr tepung sagu
10 bh pisang raja yang tua
daun pisang untuk pembungkus
lidi untuk menyemat

Cara membuat:
1. Campur tepung beras, tepung sagu dan sedikit santan, aduk hingga rata. Didihkan sisa
santan, gula pasir, daun pandan, masukkan larutan tepung beras aduk hingga adonan licin.
2. Masukkan potongan pisang raja, aduk rata.
3. Ambil selembar daun pisang, masukkan 2 sdm adonan, bungkus bentuk tum, semat
dengan lidi, kukus hingga matang.
Untuk 20 bgk

Bugis

Bahan:
250 gr tepung ketan
50 gr gula pasir
200 ml santan kental
1/4 sdt garam
pewarna merah

Isi (enten-enten):
150 gr kelapa muda, parut memanjang
100 gr gula merah, sisir
25 gr gula pasir
1/2 sdt garam
1 lembar daun pandan, cabik-cabik
100 ml air
Santan (direbus sampai kental):
250 ml santan kental
1/4 sdt garam
1 sdt tepung beras

Cara membuat:
1. Kulit: campur tepung ketan bersama garam dan gula, aduk sambil dituangi santan
hingga adonan bisa dipulung, bagi adonan menjadi dua bagian. Satu bagian beri
pewarna merah, satu bagian lagi biarkan putih, aduk rata.
2. Isi: masak kelapa muda bersama gula, daun pandan, garam dan air di atas api kecil
hingga matang dan kering, angkat.
3. Ambil 1 bulatan adonan kulit seberat 20 gr, pipihkan, isi bagian tengahnya dengan 1 sdt
enten-enten, bulatkan lagi, lakukan sampai adonan habis. Susun adonan di atas daun,
siram sedikit santan kental di atasnya.
4. Kukus adonan hingga matang selama 15 menit, angkat, kemudian bungkus dengan daun
pisang atau plastik.
Untuk 25 buah
Canil

Bahan I:
100 gr nasi
150 gr air panas
1/2 sdt garam
1 sdt gula

Bahan II:
300 gr tepung tapioka
Pewarna makanan merah, kuning dan hijau

Bahan III:
200 gr kelapa parut, kuliti hingga putih, parut memanjang
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
2 lembar daun pandan, sobek-sobek halus

Bahan IV:
100 gr gula pasir buat taburan

Cara membuat:
1. Bahan III: Campur semua bahan hingga rata, kemudian kukus selama 10-15 menit aduk-
aduk buang daun pandannya.
2. Haluskan bahan I, hingga seperti bubur. Kemudian campur dengan tepung tapioka,
bahan II, aduk dan uleni hingga adonan dapat dipulung, bagi menjadi 4 bagian.
3. Masing-masing bagian adonan beri warna merah, kuning, hijau dan satu lagi biarkan
putih.
4. Rebus 2 liter air hingga mendidih. Pipihkan masing-masing adonan
setebal 1/2 cm dengan cara dirol kemudian lekatkan satu pasang (jadikan dua pasang,
kemudian pelintir hingga berbentuk spiral, lakukan hingga selesai., rebus canil hingga
matang, angkat dan masukkan dalam air dingin agar canil tidak lengket.
6. Sajikan canil dengan kelapa hingga tertutup permukaannya, kemudian taburi dengan
gula pasir (bahan IV).
Untuk 4 porsi

Dodore Dale

Bahan:
10 bh jagung manis
750 ml air
200 gr gula merah, iris halus
250 ml santan dari 1 btr kelapa

Cara membuat:
1. Sisir jagung dari bongkolnya, tumbuk halus, beri 250 ml air, peras. Tumbuk kembali
ampas jagung, beri 250 ml air kemudian peras, hingga mendapatkan 750 ml sari jagung.
2. Campur santan, sari jagung dan gula merah masak hingga kental, angkat, tuang di
loyang, diinginkan dan potong - potong.
Untuk 15 potong.
Kembang Tahu Isi

Bahan:
2 bh lbr kembang tahu, rendam, potong ukuran 10 x 10 cm
20 butir telur puyuh rebus, kupas
minyak goreng

Isi:
175 gr daging ayam, cincang
75 gr udang, cincang
2 butir telur, kocok lepas
50 gr wortel, potong kotak kecil, rebus sebentar
50 gr kacang polong, rebus sebentar
1 sdm tepung sagu
1 sdm bawang putih goreng, haluskan
1 batang daun bawang, iris halus
2 sdt minyak wijen
1 sdt lada bubuk
1 sdt garam

Pelengkap:
Saus cabai

Cara Membuat:
1. Isi : campur semua bahan jadi satu, aduk rata, sisihkan.
2. Ambil selembar kulit kembang tahu, letakkan dalam cetakan kue mangkuk yang telah
dioles minyak goreng. Ambil 2 sdm adonan isi, masukkan ke cetakan, beri telur puyuh di
atasnya.
3. Panaskan kukusan, susun adonan, kukus selama 30 menit hingga matang, angkat.
4. Panaskan minyak, goreng kembang tahu isi hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat,
tiriskan.
5. Sajikan bersama saus cabai.
Untuk 20 buah.

Kue Abuk

Bahan:
500 gr tepung ketan
1 butir kelapa muda kupas parut
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
100 ml air
250 gr gula merah, iris-iris
daun pisang untuk pembungkus

Cara membuat:
1. Campur jadi satu: tepung ketan, kelapa parut, garam, vanili, air, aduk sampai rata.
2. Ambil selembar daun pisang, beri 2 sdm adonan tepung, beri 2 sdt gula merah bungkus
bentuk kerucut, semat dengan lidi.
3. Kukus kue selama 30 menit atau sampai kue matang.
Untuk 15 bungkus
Kue Putu Ayu

Bahan:
250 gr tepung terigu
225 gr gula pasir
4 btr telur
130 ml santan masak, dinginkan
1 sdt ovalet
1 sdm pewarna hijau
200 gr kelapa muda parut beri garam
1 sdt garam

Cara membuat:
1. Kocok telur dan gula pasir hingga mengental, tambahkan ovalet, kocok hingga
mengembang dan putih.
2. Tambahkan santan sedikit demi sedikit bergantian dengan tepung terigu, aduk hingga
rata. Tambahkan pewarna hijau, aduk rata.
3. Siapkan cetakan putu, oles minyak dan beri dasarnya kelapa muda, tuang adonan hingga
penuh. Lakukan hingga adonan habis.
4.Panaskan dandang, masukkan cetakan, kukus selama 35 menit, angkat.
Untuk 30 buah

Crackers Ragout

Bahan:
20 bh crackers, siap pakai

Isi:
100 gr daging ayam, cincang
50 gr wortel, iris dadu kecil
50 gr bawang bombai, cincang
1 sdm irisan daun bawang
50 gr tepung terigu
200 ml susu cair
1/2 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam
2 sdm margarin

Cara Membuat:
1. Isi: panaskan margarin, tumis bawang bombai hingga layu, masukkan daging ayam,
aduk hingga berubah warna, masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga rata. Tuang susu
sambil terus diaduk, campurkan garam, lada, pala dan daun bawang, masak hingga matang
dan mengental angkat.
2. Ambil satu crackers, oles dengan adonan isi hingga rata, tutup dengan crackers lainnya,
rapikan isinya, sisihkan. Lakukan hingga isi dan adonan habis.
3. Sajikan.
Untuk 10 buah
Eclair

Bahan :
250 ml air
100 gr margarin
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
130 gr tepung terigu protein tinggi
4 btr telur

Isi vla :
250 ml susu segar
35 gr maizena
1 sdt rhum
75 gr gula pasir
1 kuning telur
250 gr coktail buah, tiriskan

Cara membuat :
1. Kulit sus : Campur air, margarin, garam, gula, masak hingga mendidih, masukkan tepung
terigu sekaligus, aduk hingga matang, angkat dan dinginkan.
2. Masukkan telur satu per satu sambil diaduk hingga rata.
3. Masukkan adonan dalam kantong plastik segitiga dan pasang spuit bintang di ujung
kantong. Kemudian spuit di atas loyang yang telah diolesi margarin bentuk panjang 4 cm,
lalu bakar dalam oven kurang lebih 25 menit.
4. Vla : Campur semua bahan vla kecuali coktail buah. Masak hingga mendidih dan kental.
Setelah dingin beri rhum dan coktail buah.
5. Penyelesaian : Isi setiap sus dengan vla.
Untuk 25 buah

Olie Bollen

Bahan I:
250 gr tepung terigu
150 ml susu cair
2 butir telur
1/2 sdt garam
1 sdt ragi instan
2 sdm gula pasir
1 sdt kayu manis bubuk
2 sdm butter cair
400 ml minyak untuk menggoreng

Bahan II:
75 gr kismis, rendam air panas

Bahan III:
50 gr gula bubuk

Cara membuat:
1. Campur susu cair, telur dan butter cair, aduk hingga rata, sisihkan.
2. Campur sisa bahan I aduk hingga rata, sambil tambahkan campuran bahan susu, aduk
sampai licin dan kalis, diamkan 1 jam.
3. Ambil 25 gr adonan, isi dengan bahan II, kemudian bulatkan.
4. Panaskan minyak dan goreng hingga kuning kecokelatan, hidangkan taburi gula bubuk.
untuk 15 buah
ONDE-ONDE

BAHAN:
Bahan kulit:
250 gr tepung ketan
25 gr tepung sagu
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
15 gr gula pasir
1 btr telur
175 ml air hangat
100 gr wijen putih
air untuk pencelup
minyak goreng

Isi:
100 gr kacang hijau kupas, rendam selama 2 jam
75 gr gula pasir
1 lbr daun pandan
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanili
50 ml santan

CARA MEMBUAT:
1. Buat isi: Kukus kacang hijau sampai matang dan empuk, angkat, haluskan selagi panas.
Masak kacang hijau bersama gula pasir, daun pandan, garam, vanili, dan santan dengan
api kecil sambil diaduk hingga menggumpal. Angkat dan dinginkan, bentuk bulat - bulat
sebesar kelereng.
2. Buat kulit: Campur tepung ketan, tepung sagu, garam, vanili, dan gula pasir, aduk,
tambahkan telur, aduk rata. Tuangi air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai
halus dan dapat dipulung, sisihkan.
3. Ambil 1 sdt adonan kulit, pipihkan, taruh adonan isi yang telah dibulatkan, rapatkan
hingga kacang hijau tertutup lalu bulatkan.
4. Celupkan sebentar dalam air lalu gulingkan dalam wijen.
5. Goreng onde-onde dengan api kecil hingga kering dan kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Untuk 30 buah

Enting Kelapa

Bahan:
300 gr kelapa muda, serut kasar
300 gr gula pasir
100 ml air
1/2 sdt essen kelapa
pewarna merah

Cara membuat:
1. Masak gula dan air, sambil diaduk-aduk hingga mengental. Masukkan kelapa, aduk rata,
masak hingga matang, campurkan essen kelapa dan pewarna, aduk rata, angkat.
2. Selagi masih panas, cetak adonan dengan satu sendok makan, taruh di atas tampah.
Lakukan hingga adonan habis.
3. Diamkan sampai dingin dan mengeras. Masukkan ke dalam toples, sajikan.
Untuk 20 buah
Permen Cokelat Warna Warni

Bahan:
300 gr white cooking chocolate
200 gr dark cooking chocolate
Pewarna cokelat yang mengandung minyak

Cara membuat:
1. Iris masing-masing cokelat, tempatkan secara terpisah, tim hingga cokelat meleleh.
2. Ambil sedikit adonan dark cooking chocolate, tuang di tengah cetakan, tunggu hingga
agak beku, tuang lagi white cooking chocolate di atasnya, sisipkan gagang. Tunggu hingga
beku.
Untuk 10 buah

Pisang Goreng Susun

Bahan :
4 bh pisang tanduk matang, kupas, potong tipis-tipis
daun pisang
minyak untuk menggoreng

Adonan pencelup :
150 gr tepung terigu
25 gr tepung beras
1 sdt gula pasir
1/4 sdt garam
300 ml air
1 btr telur

Cara membuat :
1. Campur semua bahan adonan pencelup hingga rata dan halus, masukkan potongan
pisang campur hingga rata.
2. Ambil selembar daun pisang bentuk bulat, susun pisang melingkar di atas daun pisang.
3. Goreng dalam minyak panas hingga kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
Untuk 20 buah

PROL GORENG KELAPA

BAHAN:
300 gr kelapa muda, kerok kecil panjang
150 gr tepung terigu
1 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanili
75 cc air
1 butir telur
Minyak goreng secukupnya
Taburan: gula bubuk dan bubuk kayu manis

CARA MEMBUAT:
1. Siapkan wadah, campur tepung terigu dengan air, gula pasir, vanili, dan garam, aduk
rata. Tambahkan telur, aduk rata.
2. Masukkan kelapa, aduk hingga rata. Panaskan minyak, goreng adonan satu sendok
makan. Lakukan hingga semua bahan digoreng, angkat, tiriskan.
3. Setelah dingin, taburi gula bubuk dan bubuk kayu manis.
Untuk: 7 orang
PIPIS KOPYOR

ADONAN TEPUNG:
100 gr tepung beras
300 cc santan kental
75 gr gula pasir
1/4 sdt vanili
1/4 sdt garam
pewarna hijau secukupnya

PELENGKAP:
400 gr kelapa muda, kerok lebar
400 cc santan kental
1/4 sdt garam
75 gr gula pasir
Daun pandan secukupnya
Daun pisang dan lidi penyemat secukupnya

CARA MEMBUAT:
1. Adonan tepung: campur tepung beras, santan, gula pasir, vanili, garam, dan pewarna
hijau. Masak hingga mengental, angkat.
2. Masak santan, gula pasir, dan garam hingga gula larut, angkat.
3. Siapkan daun pisang, taruh 1 sdm adonan tepung, tambahkan kelapa muda, daun
pandan, dan santan kental. Bungkus bentuk tum dan semat dengan lidi.
4. Kukus selama 20 menit hingga matang, angkat, sajikan.
Untuk: 10 bungkus

Putu Merah Putih

Bahan:
375 gr tepung beras
200 ml air kelapa
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
pewarna merah
150 gr gula merah, sisir
2 lbr daun pandan, iris kecil-kecil
daun pisang, bentuk bulat untuk penutup
cetakan yang telah diisi kelapa parut dan sedikit garam

Cara membuat:
1. Perciki tepung beras dengan air sampai lembab, ayak tepung lembab dengan ayakan
kasar, sambil ditekan-tekan dengan sendok sehingga gumpalan hancur. Kemudian letakkan
di atas loyang yang dialasi daun pisang, kukus selama 15 menit, angkat.
2. Ayak lagi tepung tersebut sehingga seluruhnya berbutir rata seperti pasir, campurkan
garam dan vanili, aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi dua, satu bagian biarkan putih,
satu bagian beri pewarna merah, aduk rata.
3. Masukkan adonan merah ke dalam mangkuk plastik kecil, beri gula jawa di tengahnya,
tutup dengan adonan putih. Beri sepotong pandan, letakkan di atas adonan tutup dengan
daun pisang.
4. Siapkan kukusan, masukkan terbalik mangkuk plastik, kukus sampai matang. Kemudian
keluarkan dari cetakan, sajikan dengan kelapa parut.
Untuk 24 potong
Jadah Manten (Yogyakarta)

Bahan:
250 gr beras ketan, rendam selama 1 jam
125 ml santan dari 1 butir kelapa
1/2 sdt garam
1 lembar daun pandan
tusuk sate dari bambu yang lebar
tangkai daun pepaya

Isi:
1 bh dada ayam, rebus hingga matang, angkat, suwir-suwir
1 lbr daun salam
2 lbr daun jeruk
1 btg serai memarkan
125 ml santan
1 sdm minyak untuk menumis

Haluskan:
1/2 sdt ketumbar
2 siung bawang putih
3 bh bawang merah
2 btr kemiri
1/2 sdt garam
2 sdt gula merah

Dadar telur:
4 btr telur
2 sdm tepung terigu
10 sdm air
1/2 sdt garam

Areh:
125 ml santan dari 1 butir kelapa
1/2 sdt garam

Cara membuat:
1.Isi: panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan serai, daun jeruk,
daun salam, masak hingga harum dan matang. Masukkan ayam suwir dan santan, masak
sampai kering, angkat, dinginkan.
2.Campur semua bahan dadar hingga rata, buat dadar tipis-tipis, sisihkan.
3.Campur semua bahan areh dan didihkan hingga kental.
4.Kukus ketan dengan daun pandan sampai setengah matang, keluarkan dari dandang,
tuang santan, beri garam, jerang kembali di atas api kecil sampai santan terhisap habis oleh
ketan. Kemudian kukus kembali hingga matang.
5.Penyelesaian: angkat ketan selagi panas, tuang dalam loyang datar setinggi 1 cm, tabur
isi hingga rata, tutup dengan ketan lagi, padatkan, lalu potong 3 x 4 cm. Bungkus setiap
potong ketan dengan selembar dadar telur.
6.Jepit setiap ketan dengan tusuk sate dari bambu yang terbelah tengahnya. Rapatkan
kedua belah bambu dengan sepotong tangkai daun pepaya agar tidak terbuka.
7.Panggang di atas bara api, sambil diolesi santan areh.
Untuk 15 Buah
Sawut

Bahan:
500 gr singkong, parut kasar
1/4 sdt garam
200 gr kelapa muda, parut memanjang

Cara membuat:
1. Aduk singkong dan garam hingga rata, bagi menjadi dua bagian. Satu bagian putih dan
satu bagian beri pewarna merah.
2. Masukkan dalam dandang, yang sudah dialas daun pisang, kukus selama 15 menit,
angkat.
3. Cetak adonan singkong dalam cetakan tumpeng kecil, susun adonan merah, putih, merah
hingga adonan habis.
4. Biarkan dingin, keluarkan dari cetakan. Sajikan sawut dengan kelapa muda parut yang
sudah dikukus dan di beri garam.
Untuk 4 porsi

Sate Singkong

Bahan:
1 kg singkong, parut, peras, buang airnya
150 gr kelapa muda, parut memanjang
250 gr gula pasir
1 bks agar-agar warna putih
1/2 sdt garam
pewarna merah
20 buah tusuk sate

Pelengkap:
200 gr kelapa, parut memanjang
1/4 sdt garam

Cara membuat:
1. Aduk singkong, kelapa parut, gula pasir, agar-agar dan garam hingga rata, bagi adonan
menjadi dua. Satu bagian beri pewarna merah dan satu bagian putih. Bentuk adonan
menjadi bulat sebesar bakso, kukus selama 15 menit hingga matang, angkat.
2. Setelah matang, gulingkan dalam kelapa parut yang telah dikukus dan diberi garam. Atur
selang-seling di tusukan sate, tiap tusuk sebanyak 4-5 buah.
Untuk 20 tusuk
Sate Donat

Bahan :
500 gr tepung terigu protein tinggi
5 gr fermipan
3 gr bread improver
2 gr baking powder
50 gr gula pasir
15 gr susu bubuk
50 gr kuning telur
100 ml susu evaporated
150 gr air es
7 gr garam
50 gr margarin

Pengoles :
White cooking chocolate, cairkan
Dark cooking chocolate, cairkan

Taburan :
keju parut
meises warna-warni

Cara membuat :
1. Campur semua bahan kering, masukkan telur dan air, uleni hingga kalis, masukkan
margarin, aduk sampai adonan tidak lengket. Biarkan mengembang selama 30 menit..
2. Kempeskan adonan dan timbang seberat 10 gr, buat bentuk bulat. Biarkan kurang lebih
15 menit agar adonan mengembang lagi.
3. Panaskan minyak, goreng donat hingga kuning kecokelatan. Angkat.
4. Setelah dingin olesi donat dengan white cooking chocolate dan taburi keju. Ambil donat
lagi olesi dengan dark cooking chocolate dan meises.
5. Ambil tusuk sate, tusukkan donat selang seling.
Untuk 25 tusuk

Sakura

Bahan:
A. 150 gr gula pasir
150 ml air

B. 100 gr gula pasir


2 btr telur
200 gr terigu
40 gr mentega cair
1 sdt bumbu spekuk
1 sdt soda kue
1/4 sdt garam

Cara membuat:
1. Panaskan gula pasir sampai meleleh dan berwarna cokelat, tuang air, aduk rata, masak
hingga mendidih, angkat.
2. Ayak jadi satu tepung terigu, soda kue, bumbu spekuk dan garam, masukkan dalam
kocokan telur dan gula pasir yang telah mengembang dan putih. Lalu satukan karamel dan
mentega cair, aduk sampai rata.
3. Masukkan dalam cetakan sakura yang sudah dioles mentega.
4. Siapkan dandang, kukus adonan selama 35 menit. Angkat.
Untuk 12 potong
WINGKO AROMA VANILI

BAHAN:
100 gr tepung ketan
375 gr kelapa setengah tua, parut panjang
125 gr gula pasir
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
150 cc santan kental
Pewarna merah secukupnya
Daun pisang secukupnya

CARA MEMBUAT:
1. Panaskan oven temperatur 180 derajat celcius. Siapkan loyang pipih dan alasi daun, olesi
dengan minyak, sisihkan.
2. Masak santan dengan gula pasir, garam, dan vanili hingga gula larut, angkat.
3. Siapkan tepung ketan dan kelapa dalam wadah, tuangi dengan santan sedikit sedikit
sambil diuleni hingga rata.
4. Ambil adonan kelapa 1 sdm, bulatkan lalu pipihkan setebal 1 cm, tata di atas loyang.
Lakukan pada semua bahan.
5. Panggang dalam oven hingga berwarna kecokelatan, balik angkat dan sajikan.
Untuk: 18 buah

You might also like