You are on page 1of 4

Resep makanan vegetarian

Sate Kentang
Sajian ini biasanya di sajikan dg nasi jamblang Cirebon Bahan : 500 gr kentang kecil, rebus dan kupas 5 siung bawang merah 5 siung bawang putih 1 sdt merica 1 butir kelapa parut sangrai 5 buah kemiri 4 sdm minyak gula dan garam cara membuat : Haluskan bawabg merah,putih dan kemiri. Tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan rebusan kentang aduk hingga rata. Tambahkan kelapa sangrai, bubuhkan merica , garam dan gula, aduk2.Angkat. Tusuki kentang dg tusukan sate

Pepes Kentang
Bahan: 1 ikat daun kemangi butir kelapa agak muda kg kentang Bumbu: ons ebi 4 lombok hijau daun pisang daun salam lidi 4siung bawang putih 8 bawang merah garam secukupnya gula secukupnya sebutir kencur

Cara membuat: Kentang dikupas lalu diiris persegi kecil. kelapa diparut, dan daun kemangi dipetik-petik. Ebi direndam lalu digerus, lombok hijau diiris bulat-bulat. Bahan-bahan lainnya digerus lalu campurkan semuanya, ratakan, lalu bungkus kecil-kecil dengan daun pisang yang sudah dialasi dengan selembar daun salam. Tutup dengan biting lalu kukus, setelah matang dipanggang sebentar di atas api arang sampai harum baun

Taoge Goreng
Bahan: 100 gr oncom, dipotong kotakkotak. 10 bt daun kucai, potongpotong 1 bt daun bawang, iris tipis 1 bh tomat, iris tipis 5 sdm kecap manis 3 sdm minyak goreng 1/2 lt air Bumbu: 100 gr taoco 3 bh cabai merah 2 bh cabai rawit 5 bt bawang merah 1 sdt garam 1 sdt gula Pelengkap: 200 gr mie telur 150 gr taoge 300 gr tahu putih, potongpotong. Cara Membuat: Kuah: Haluskan bumbubumbu lalu tumis sampai harum. Masukkan oncom, daun bawang dan tomat. Aduk sampai rata dan layu. Masukkan air, kecap manis dan kucai. Didihkan. Isi: Seduh mie telur dan taoge. Goreng tahu putih hingga kecoklatan. Masukkan isi kedalam mangkok dan siram dengan kuah. Hidangkan.

Bakwan Vegetarian
Bahan: 200 gr wortel di iris tipis-tipis

100 gr kg kentang rebus setengah matang kemudian potong dadu 100 gr tauge 100 gr bunga kol dipetik-petik 5 siung bawang putih dihaluskan 3 siung bawang merah dihaluskan 300 gr tepung terigu 100 gr tepung panir 2 butir telur ayam daun bawang secukupnya merica bubuk secukupnya lada bubuk secukupnya penyedap rasa secukupnya kecap asin secukupnya garam secukupnya gula secukupnya Cara Pembuatan: Masukkan wortel, kentang, tauge dan bunga kol serta bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan. Kemudian tambahkan sedikit air dan kemudian masukkan tepung terigu serta tepung panir kedalam campuran dan ulen sampai semuanya merata. Setelah itu masukan telur yang telah dikocok, daun bawang, lada, merica, penyedap rasa garam dan gula secukupnya. Ulen sampai rata kemudian tambahkan kecap asin untuk memberikan warna kecoklatan pada adonan secukupnya tetapi tidak kebanyakan karena telah diberikan garam. Panaskan minyak kemudian goreng bakwan dengan membentuk menjadi bola-bola seukuran kepal tangan. Setelah berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan. Selamat Mencoba Diposkan oleh Jay Rama di 07:58 0 komentar

Steak Tofu
Bahan: 300 g tofu/tahu sutera dalam kotak, tiriskan, potong 1x6x4 cm 1 batang daun bawang, ambil bagian yang hijau, iris halus nori, potong kasar Bumbu: 1 sdm minyak sayur sdt minyak wijen

2 sdm kecap Jepang 1 siung bawang putih, parut 1 sdm kecap manis 1 sdm mirin sdt merica bubuk

Cara membuat: Rendam tofu dalam Bumbu, diamkan selama 1 jam. Panaskan wajan, masukkan tofu berikut perendamnya. Masak dengan api kecil hingga kecokelatan dan agak kering. Angkat. Taruh di piring saji, taburi daun bawang dan nori. Sajikan hangat.

You might also like