You are on page 1of 3

Yogyakarta, 14 Desember 2010 Hal : Gugatan Cerai Kepada: Yth.

Ketua Pengadilan Agama Yogyakarta di Yogyakarta

Dengan hormat, Yang bertandatangan di bawah ini: Nama LUNA MAYA binti Nurcahya, umur 29 tahun, agama Islam, pekerjaan

Wiraswasta, bertempat tinggal di Jalan Tukangan Dn II/658, Yogyakarta. Selanjutnya disebut sebagai PENGGUGAT. Dengan ini akan BERLAWANAN DENGAN: Nama PRANASMARA bin Irawan, umur 33 tahun, agama Islam, pekerjaan Pengusaha, bertempat tinggal di Jalan Mawar No.56 RT 01/RW 05 Timoho, Yogyakarta. Selanjutnya disebut sebagai TERGUGAT.

Adapun duduk perkaranya adalah sebagai berikut: Bahwa Penggugat telah dinikah oleh Tergugat pada tanggal 25 April 2001 dicatat oleh Penghulu/Pegawai Pencatat Nikah pada Kantor Urusan Agama Kecamatan Danurejan, Yogyakarta dengan Akta Nikah Nomor : 291/11/2001 tanggal 25 April 2001; Bahwa setelah akad nikah Penggugat dan Tergugat tinggal di kediaman orang tua Tergugat di Jalan Ahmad Dahlan No.11 Yogyakarta selama 1 tahun, kemudian pindah ke tempat tinggal bersama di Jalan Tukangan Dn II/658, Yogyakarta;

Bahwa hingga perkawinan berjalan 4 tahun Penggugat dan Tergugat tetap hidup bahagia walaupun belum dikaruniai anak;

Bahwa sejak awal tahun 2007 Tergugat mulai sering ke luar kota karena menangani perusahaan barunya yang ada di Surabaya, sehingga jarang berada di rumah;

Bahwa semenjak itu kehidupan rumah tangga Penggugat dan Tergugat menjadi kurang harmonis, komunikasi mulai berkurang, dan bahkan sering terjadi perselisihan dimana Tergugat tidak segan untuk berkata kasar, bahkan hingga memukul Penggugat;

Bahwa mulai bulan Juli 2010 Tergugat meninggalkan tempat tinggal bersama dan tinggal di rumah adiknya di Jalan Mawar No.56 RT 01/RW 05 Timoho, Yogyakarta;

Bahwa pada bulan September 2010 Penggugat mengetahui perusahaan Tergugat yang berada di Surabaya mengalami masalah yang melibatkan Tergugat yang pada akhirnya menyebabkan Tergugat harus menjalani pidana selama 5 tahun. Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, Penggugat memohon Ketua Pengadilan

Agama Yogyakarta memeriksa perkara ini untuk menjatuhkan Putusan yang amarnya sebagai berikut: PRIMAIR: 1. Menerima gugatan Penggugat; 2. Menyatakan putusnya ikatan perkawinan antara Penggugat dan Tergugat; 3. Menetapkan biaya perkara menurut hukum. SUBSIDAIR: 1. Mohon putusan yang seadil-adilnya.

Demikian gugatan ini Penggugat ajukan, atas perhatiannya Penggugat mengucapkan terimakasih.

Hormat kami, Penggugat

LUNA MAYA

You might also like