You are on page 1of 2

PKn

Skrip Presentasi PKn


Slide Ideologi dalam Arti Kesadaran Palsu
Bak penambang emas yang serakah, penganut pemahaman ini hanya ingin mengeksploitasi makna ideologi sebuah negara untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya. Secara negative, ideology di anggap sebagai kesadaran palsu yaitu suatu kebutuhan untuk melakukan penipuan dengan cara memutarbalikkan pemahaman orang mengenai realitas social. (Jorge Larrain) Dalam aplikasinya, biasanya dapat ditemukan pada saat kampanye eleksi dan propaganda. Ideologi adalah sebuah proses yang dicapai dengan sadar oleh seorang pemikir, atau lebih tepatnya sebuah kesadaran palsu. Motif nyata yang mendorongnya sesungguhnya adalah sesuatu yang asing baginya; jika tidak demikian maka itu bukanlah sebuah proses ideologis. Makanya ia hanya membayangkan sesuatu yang palsu atau yang tampak permukaan saja. Karena ideologi ini adalah sebuah proses pemikiran, maka bentuknya berasal dari murni hasil pemikiran, apakah itu pemikirannya sendiri atau orang lain sebelum dirinya. Ia bekerja melulu dengan materi pikirannya, yang ia terima tanpa mengujinya sebagai sebuah produk pemikiran dan tidak menginvestigasi lebih lanjut demi kepentingan pemikiran independen yang lebih rinci; tentu saja ini adalah masalahnya sendiri, karena seluruh tindakan yang dimediasi oleh pikiran, pada akhirnya muncul padanya atas dasar pikirannya. Dari surat Engels ini, Christoper Pines dalam buku Marx and His Historical Progenitors mengatakan, yang dimaksud dengan kesadaran palsu adalah: (1) agen manusia yang tidak peduli atau atau cuek terhadap motivasi kekuasaan yang mendorong pikiran dan tindakannya atau dengan kata lain, kesadaran palsu mencakup lemahnya pengetahuan nyata atau sebuah wujud ketidakpedulian atas sebab-sebab yang memengaruhinya; (2) apa yang orang bayangkan sebagai penyebab (apa yang agen manusia rasakan sebagai pendorong nyata) sesungguhnya bukanlah penyebab senyatanya; yakni ideologi yang mencakup setumpuk keyakinan palsu atau ilusif, bahkan penipuan diri; dan (3) agen manusia memiliki kesadaran palsu karena mereka menafsirkan motivasinya sendiri dan sumber gagasan mereka dengan cara idealistik (karena seluruh tindakan yang dimediasi oleh pikiran pada akhirnya muncul padanya atas dasar pikirannya).

Slide Ideologi dalam Arti Keyakinan yang Tak Masuk Akal


Bagaikan upaya untuk bunuh diri, negara atau instansi manapun akan mendapati kesulitan untuk melakukan kerjasama, dan karena menggunakan hal yang tidak masuk akal sebagai dasar, maka apapun yang berdiri di atas dasar tersebut akan membawa masalah yang lebih besar daripada masalah yang harusnya dipecahkan.

Slide Ideologi dalam Arti Netral


Pemahaman yang paling waras untuk diaplikasikan dalam rumah tangga negara, ideologi dianggap sebagai hal yang vital atau penting karena nantinya itu menyangkut bagaimana negara tersebut akan terbentuk dan dengan cara apa negara itu terbentuk.

Slide Jenis Ideologi Ideologi Tertutup


Ciri khas ideologi tertutup adalah bahwa betapapun besarnya perbedaan antaran tuntutan berbagai ideologi yang mungkin hidup dalam masyarakat itu, akan selalu ada tuntutan mutlak bahwa orang harus taat kepada ideologi tersebut. Tuntutan ketataan itu mutlak, dan orang tidak 1

PKn
diizinkan untuk mempersoalkannya lagi, misalnya berdasarkan hati nuraninya, tanggung jawabnya atas hak-hak asasinya.

Slide Jenis Ideologi Ideologi Terbuka


Tata cara pelaksanaan negara, hukum dan perundangan diorientasikan pada dasar-dasar yang sebenarnya telah tertanam pada masyarakat itu sendiri, sehingga akan mempermudah bagi warga negara tersebut untuk taat dan berkooperasi terhadapnya

You might also like