You are on page 1of 4

Mengatur Tactic FM 2011 Dengan Player Instructions

Apa penting seorang manajer mengatur tactic Football Manager 2011 dengan detiel player instructions (instruksi untuk pemain tertentu) ?? menurut saya kalau team yang ditangani adalah team besar dengan talenta pemain rata-rata world class tentu itu tidak terlalu penting karena biasanya dengan skill yang mereka miliki mulai dari technical atributes, mental atributes dan physical atributes apapun instruksi untuk team (team instructions) dari manajer bisa diadopsi dengan baik, berbeda kalau team yang ditangani cuma team kecil atau team semenjana dengan rata-rata skill pemain sedang-sedang saja alias tidak terlalu buruk dan juga tidak terlalu baik, pengaturan tactic dengan player instructions ini menjadi sangat penting karena manajer mengatur cara bermain untuk seorang pemain harus melampaui atau tidak melampaui batas kemampuan skill pemain. Sebelum saya mengulas lebih lanjut perhatikan dulu gambar berikut

klik pada gambar untuk memperbesar tampilan

Gambar diatas saya atur dengan team instructions untuk Laurent Koscienly seorang center back dari Arsenal, terlihat jelas perbedaan beberapa instruksi yang saya border merah tsb sebelah kiri saya atur Philosopy : Rigid dan Starting Strategy : Defensive sebelah kanan saya atur Philosopy : Fluid dan Starting Strategy : Attacking menurut saya seorang center back jika pengaturannya seperti sebelah kanan sangat riskan sekali untuk team sebab dia juga sesekali akan ikut menyarang karena secara default mentality-nya normal mendekati attack ditambah lagi creativity freedom-nya normal. Boleh saja manajer mengatur team instructions dengan Philosopy : Fluid dan Starting Strategy : Attacking namun menurut saya atur juga player instructions-nya khusus untuk pemain belakang agar tidak terlalu ikut menyerang dan tidak terlalu bebas berkreasi sendiri. Jadi bagaimana cara mengatur tactic yang tepat (saya katakan tepat bukan benar artinya manager tepat menerapkan tactic untuk melawan team lain dengan pertimbangan kekuatan team lawan) ?? jawabnya terserah agan saja mengaturnya bagaimana, akan lebih baik kalau player instructions-

nya juga diatur khusus untuk pemain-pemain tertentu, namun jika player instructions ini diatur maka secara otomatis pemain akan mengabaikan hal-hal yang telah diatur dalam team instructions . Karena itu mari kenali poin-poin yang terdapat pada player instructions dan untuk mengaturnya pertimbangkan posisi pemain yang terbagi pada barisan pemain belakang (Defender), barisan pemain tengah (Midfielder) dan barisan pemain depan (Forward). Mentality Maksud Mentality disini tidak berkaitan dengan mental atributes yang dimiliki pemain, maksud sebenarnya adalah mentalitas seorang pemain dalam bermain dilapangan bisa diatur bertahan, normal atau menyerang, untuk mengaturnya tentu saja ada tiga kategori pilihan yang tersedia Defensive, Normal dan Attacking, aturlah yang tepat dengan pertimbangan posisi pemain. Creative Freedom Setiap pemain diberi kebebasan berkreasi sendiri untuk menciptakan peluang dan membuat perbedaan cara bermain team dilapangan. Aturlah bagian ini dengan tiga pilihan little (sedikit) Normal dan Much (lebih) perhatikan posisi pemain jika dia seorang defender sebaiknya jagan terlalu diberi kebebasan berkreasi dan untuk pemain midfielder dan forward beri kebebasan berkreasi yang lebih banyak (much) untuk satu atau dua pemain saja lainnya atur normal dengan pertimbangan skill creativity. Passing Style Untuk mengatur style pada passing (oper bola) ini tidak terlalu mempertimbangkan posisi pemain pertimbangkan saja skill passing pemain, semakin besar nilai skillnya semakin akurat long passingnya, namun pertimbangkan juga tactic style width team apakah menggunakan gaya melebar (wide), normal atau merapat (narrow). Clossing Down Kalau diartikan secara bebas "menutup ruang gerak lawan baik ketika sedang memegang bola maupun tidak". Mungkin ini pengaturan yang banyak memerlukan pertimbangan karena kesuksesan instruksi ini tergantung pada atribut skill tackling, strength, stamina dan accelaration yang dimiliki pemain, juga mempertimbangkan gaya bermain team pada segi tempo dan pertimbangan lainnya adalah lawan yang akan dihadapi apakah team besar dengan pemainpemain bagus atau team yang skill pemainnya dibawah team kita. Tackling Pertimbangkan saja skill tackling yang dimiliki pemain, besar kecil nilai skill pemain merupakan kemampuan pemain dalam men-tackling lawan dengan keras (hard) tanpa melakukan pelanggaran. tapi kadang wasit juga berpengaruh. Run From Deep Arti bebasnya "berjalan atau bergerak maju kedepan tanpa bola hingga jauh dari posisi aslinya" istilah lainnya movement. Bisa diatur jarang-jarang saja (rarely), kadang-kadang (sometimes) dan sering (often), untuk mengaturnya perhatikan posisi asli pemain. Run With Ball

Bergerak dengan membawa bola, untuk mengaturnya pertimbangkan skill dribling pemain dan posisi pemain. Long Shot Tembakan atau shooting jarak jauh yang dilakukan dari luar kotak pinalty. Aturlah dengan pertimbangan skill longshot pemain Trough Balls Operan tusukan atau oper terobos dari gelandang kepada striker, aturlah dengan pertimbangan kemampuan skill passing pemain, akan lebih mantap kalo pemain yang diberi keleluasaan sering melakukan trough balls mempunyai preverred moves Tries killer balls often Cross Ball Operan silang (cross) dari pemain sayap (winger). Aturlah bagian ini dengan pertimbangan skill crossing pemain, semakin besar nilai skill crossing bisa diatur sering. Cross From Posisi pemain sayap ketika melakukan operan silang (crossing), bisa diatur deep (jauh dari garis luar teritori lawan) pengaturan ini lebih cocok untuk wing back dan full back, atur byline posisi pemain berlari sampai mendekati garis luar lapangan sebelum melakukan crossing dan bisa diatur mixed (kadang dari posisi deep kadang dari posisi byline) Cross Aim Tujuan penempatan operan crossing dari pemain sayap, bisa diatur ke near post (pemain terdekat dengan pengoper), far post (pemain terjauh dari pengoper), center (diarahkan ke tengah kotak pinalty), target man (dioper kepada pemain yang diberi peran sebagai target) dan mixed (kombinasi atau campuran dari beberapa pilihan tadi). Wide Play Gaya pergerakan pemain, pilihannya normal sesuai dengan posisi masing-masing, hug touchline menyisir garis pinggir lapangan, cut inside menyelinap kedalam kotak pinalty lawan dan move into channels selalu bergerak ke ruang kosong. Swap Position Pertukaran posisi atar pemain, kadang berguna jika striker terlalu dijaga ketat oleh bek lawan pertimbangkan saja posisi mana yang mau ditukar Marking Type penjagaan terhadap lawan bisa diatur zonal (penjagaan oleh pemain pada masing-masing daerah operasinya) atau man (penjagaan perorangan bisa diatur untuk lawan tertentu yang mau dijaga secara khusus) Tight Marking Menjaga lawan dengan ketat, type penjagaan ini cuma ada dua pilihan Yes atau No Roam From position

Bergerak keluar dari posisi aslinya istilah lainnya free role, lebih baik diberikan atau dikombinasikan kepada pemain yang diberi keleluasaan dalam creativity freedom Hold Up Ball Menahan bola lebih lama pada kakinya, untuk melihat rekannya bergerak lalu kemudian membuat keputusan yang tepat untuk mengoper bola. Ini bekerja lebih baik dalam permainan tempo lambat sebagian pemain akan memiliki lebih banyak waktu untuk mencari rekan satu timnya dalam jarak dekat. Baca juga posting saya yang berkaitan dengan taktik : Match Preparation, Team Instructions dan Tips Membuat Taktik Team Sekian semoga membantu. Sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat

You might also like