You are on page 1of 4

KOMUNIKASI POLITIK

STRATEGI MARKETING POLITIK

Oleh : Titis Sari Eryadini Finta Nurhadiyanti Demita Widhiani Novitasari Putri Priyanto Anggun Dewi Rahmawati Hanuf Syukriana Almas Ghaliya Nasoeka A 070913013 070913012 070913029 070913027 070913075 070913102 070913065

DEPARTEMEN POLITIK FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS AIRLANGGA SURABAYA 2010

Marketing politik adalah variasi dari kebijakan komunikasi pemasaran untuk mempromosikan seorang atau proyek politik dengan menggunakan model teknik pemasaran komersial sebagai mewakili seperangkat metode yang dapat digunakan oleh organisasiorganisasi politik untuk pencapaian tujuan dalam hal program politik atau dalam mempengaruhi perilaku para pemilih dengan melakukan propaganda Berdasarkan kajian Profesor Bidang Marketing DePaul University, Bruce L Newman, prinsip-prinsip pemasaran yang dilakukan di bidang ekonomi juga diberlakukan dalam bidang politik. Seorang politikus,harus memberikan nilai lebih kepada konstituennya dengan memperbaiki kualitas hidup, menciptakan banyak keuntungan, dan memperkecil pembiayaan. Caranya, menganalisis, mengembangkan, mengeksekusi, serta mengelola strategi kampanye guna menciptakan opini publik untuk memenangi pemilu. Penerapan prinsip marketing dalam praktik politik di satu sisi memang bisa membantu para politikus menjadi lebih tanggap akan kebutuhan konstituennya. Namun di sisi lain juga bisa menjadi bersifat lebih manipulatif. Untuk berkampanye layaknya menjual produk, hal itu dilakukan dengan berbagai cara promosi di media masa dalam berbagai bentuk, termasuk internet. Dari teori yang ada di atas, maka kami mencoba menggunakan model teori Bruce L Newman, dan memberikan contoh yang konkret dengan pembentukan partai yang mengusung kandidat. Di dalam makalah ini, akan dibahas juga fokus kandidat, kampanye marketing, kekuatan lingkungan, kampanye politik.

MODEL MARKETING POLITIK BRUCE L NEWMAN A. Fokus Kandidat 1. Konsep partai : Nama : Partai Kancil Visi : partai kancil bersama masyarakat mewujudkan Indonesia baru yang modern,maju,bersatu,damai,adil dan makmur. Misi : 1. Menegakkan, mengamalkan dan mempertahankan Pancasila sebagai dasar Negara dan ideologi bangsa demi memperoleh NKRI. 2. Mewujudkan cita-cita proklamasi melalui pelaksanaan pembangunan nasional di segala bidang untuk mewujudkan masyarakat yang demokratis, menegakkan supremasi hukum, mewujudkan kesejahteraan rakyat dan HAM. 3. Memberikan garis yang jelas agar partai berfungsi secara optimal dengan peranan yang signifikan di dalam seluruh proses pembangunan Indonesia baru yang dijiwai oleh semangat reformasi serta pembaharuan dalam semua bidang kehidupan kemasyarakatan, kebangsaan dan kenegaraan ke dalam formasi semula sebagaimana telah diikrarkan oleh para pejuang, pendiri pencetus proklamasi kemerdekaan NKRI. 4. Memperjuangkan tegaknya persamaan hak dan kewajiban warga negara tanpa membedakan ras, agama, suku dan golongan dalam rangka menciptakan masyarakat sipil yang kuat, otonomi daerah yang luas serta terwujudnya representasi kedaulatan rakyat pada struktur lembaga perwakilan dan permusyawaratan. 2. Produk Partai kancil mengusung kandidat yang bernama Almas Ghaliya Putri Sjafrina yang dulunya merupakan kader dari partai kancil yang memiliki integritas tinggi terhadap partai. Kontribusi untuk partai yang begitu besar yang menyebabkan partai kancil mengusungnya dalam pemilihan bupati pada tahun ini. Profil kandidat : Almas ghaliya putri sjafrina Visi : Membangun kota yang maju , aman dan tentram . Misi : Memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Menjadi kota yang paling aspiratif Memajukan pendidikan untuk SDM yang lebh baik Membenahi sektor pertanian kesehatan di dalam masyarakat Meningkatkan sektor pertanian, perindustrian, dan perdagangan untuk menyokong sumber pendapatan masyarakat

B. Kampanye marketing 1. Segmentasi pasar Masyarakat kabupaten ini sedang membutuhkan seorang pemimpin yang punya
konsep yang jelas tentang pembangunan kota ini. Hasil karyanya jelas, terukur, dan teruji. Lebih penting lagi, ia harus punya niat yang tulus, bukan sekedar menyampaikan wacana. pemimpin kabupaten ke depan harus berani mempertahankan budaya lokal, serta dibutuhkan keberanian dan ketegasan. Selain membenahi kampung secara fisik, pola gotong royong baik secara ekonomi dan lingkungan yang harus dikembangkan. pembangunan kabupaten ini harus pada track yang benar dan dibutuhkan komitmen tegas pada keberpihakan pembangunan ke depannya. Profil pemilih dari semua kalangan masyrakat di kabupaten ini. Yang telah tercatat masuk ke dalam daftar pemilih tetap. Daftar Pemilih Tetap (DPT) pilbup kali ini mencapai 2.142.899 pemilih. Mereka akan menggunakan hak suaranya di 4.898 tempat pemuntutan suara (TPS).

2. Posisi calon
Kandidat partai ini yang diposisikan sebagai calon bupati mempunyai popularitas dan elektabilitas tinggi. Keuntungan lain, menurut Hasil survei, popularitas kandidat cenderung meningkat.
Prediksi itu diungkapkan pakar politik yang menyatakan bahwa kandidat paling banyak dipilih oleh perempuan. mayoritas pemilih perempuan memang memilih kandidat kami. Kandidat ini merebut hati 36 persen pemilih perempuan. Di bawah mereka terdapat kandidat lain yang meraih 34 persen suara perempuan. Elektabilitas pasangan RismaBambang bisa dibilang cukup fenomenal. Kami optimistis bahwa faktor gender merupakan modal awal yang baik dalam pilwali. Namun, modal awal tersebut harus dikelola dengan baik. Seorang calon perempuan harus mampu mengkapital-kan modal awal itu untuk menunjukkan kepada publik bahwa dia memang layak, mampu, dan kompeten untuk dipilih. Calon perempuan harus bisa mengartikulasikan konsepnya menjadi sebuah tawaran visi kepemimpinan yang berbasis pada layanan publik dan pemberdayaan masyarakat. Selain memang mempunyai prestasi dan kompetensi, ada lagi satu citra kandidat yang menguntungkan. Yakni, citra sebagai birokrat profesional yang jauh dari kesan politik.

3. Penjualan dan marketing 4P Dalam Politik Seperti halnya dalam dunia bisnis, dunia politikpun membutuhkan 4p dalam strategi marketingnya atau biasa dikenal dengan marketing mix (bauran pemasaran), yaitu : 1. Product (personal karakter, platform partai, janji-janji kampanye) 2. Price (biaya kampanye, lobi-lobi politik) 3. Place (basis masa, tim sukses) 4. Promotion (advertising, publicity,kampanye)

You might also like