You are on page 1of 7

FISIOLOGI CAIRAN TUBUH

Dr. Suparyanto, M.Kes Cairan Tubuh


Sel organisme multiseluler (manusia) hidup dalam lautan cairan yang dibungkus oleh kulit organisme tsb Cairan Ekstra Sel (CES) Semua sel organisme multiseluler perlu nutrisi dan O2 dari CES Semua sel organisme multiseluler membuang sisa metabolisme kedalam CES Tugas CES adalah menyediakan nutrisi sel dan membersihkan sisa metabolisme sel, juga merupakan medium transport substansi kimia/transmisi impuls dari satu sel ke sel yang lain CIS : merupakan medium reaksi kimia (aktivitas biokimiawi sel)

Sel dan Cairan Tubuh

Kehidupan Sel

Komposisi Cairan

Cairan tubuh terdiri 57 % BB terdiri dari : CIS=70% dan CES=30% Cairan Intra Seluler ( CIS ): Cairan yang terletak didalam sel tubuh Cairan Ekstra Seluler (CES ): Cairan yang terletak diluar sel tubuh CES atau Cairan Interstisial: cairan yang terdapat pada celah antar sel, terdiri: Plasma darah, Cairan serebrospinal, Cairan limfe, Cairan intraokuler, Cairan persendian, Cairan gastrointestinal

Komposisi Mineral

Darah

Volume darah : 1/13 BB

Komposisi darah terdiri :


Sel darah merah ( Eritrosit ) Sel darah putih ( Leukosit ) Trombosit Plasma darah

Beda Serum dan Plasma Darah


Jika darah dibiarkan invitro maka akan terjadi pembekuan, dan diatas bekuan timbul cairan jernih yang disebut : Serum Jadi perbedaan serum dan plasma darah terletak pada ada tidaknya sistem pembekuan darah. Plasma mengandung sistem pembekuan darah, serum tidak

Hematokrit

Hematokrit darah : adalah persentase darah yang berupa sel. Hematokrit 40 berarti 40 % dari volume darah adalah sel, sedang sisanya plasma. Harga normal pria : 42, wanita : 38

Eritrosit

Bentuk eritrosit diskus bikonkaf dengan diameter 8,6 m Mengandung haemoglobin (Hb) yaitu suatu protein yang mengandung zat besi dan karbonik anhidrase (suatu enzim yang terlibat dalam transport O2) Jumlah normal : pria : 4,5 juta 5,5 juta / mm2, dan wanita : 4 juta 5 juta / mm2

Fungsi Eritrosit

Fungsi eritrosit adalah mengangkut O2 dari paru ke seluruh sel tubuh, sedang CO2 juga diangkut oleh eritrosit dan plasma darah. Daya angkut O2 tersebut akibat Hb mempunyai afinitas terhadap O2, dimana 1 g Hb mampu mengangkut 1,34 cc O2, atau 100 cc darah mengangkut 20 cc O2 Harga normal Hb : pria : 13 16 g%, sedang wanita : 12 14 g%

Metabolisme Eritrosit

Umur eritrosit adalah 120 hari Eritrosit mati mengalami destruksi di limpa hemoglobin haem + globin Haem besi + porfirin, zat besi digunakan untuk membentuk eritrosit baru Porfirin bilirubin mewarnai urine (urobilin) dan feses (sterkobiline) Tempat pembuatan sel eritrosit adalah: sumsum tulang, limpa dan hepar

Leukosit Granular

Neutrofil : granula tidak berwarna Eosinofil : granula berwarna merah pada pewarnaan asam Basofil : granula berwarna biru pada pewarnaan basa

Leukosit Agranular

Monosit : merupakan sel besar dengan bentuk nukleus oval atau seperti ginjal Limfosit : mempunyai nuleus yang besar dan mengisi hampir seluruh sel

Hitung Jenis Leukosit Harga normal hitung jenis leukosit :


Basofil : 0 1 % Eosinofil: 2 4 % Batang : 1 5 % Segmen: 51 67 % Limfosit : 20 30 % Monosit: 2 6 %

Fungsi Leukosit

Granulosit dan monosit berfungsi untuk: Melindungi tubuh terhadap invasi organisma dengan cara memakanya yang disebut : fagositosis, dan Mampu menembus dinding pembuluh darah melalui pori pori yang disebut proses diapedesis Limfosit berfungsi untuk proses kekebalan (imunitas seluler)

Tempat Pembuatan Leukosit


Granulosit dan monosit dibuat di sumsum tulang Limfosit dibuat di : kelenjar limfe, limpa, timus, tonsil

Sel Darah

Trombosit

Trombosit berasal dari sel megakariosit yang pecah menjadi bagian kecil kecil yang disebut platelet atau trombosit Megakariosit berasal dari sel meiloblast yang juga merupakan induk sel leukosit. Harga normal : 200.000 400.000 / mm2 Trombosit berfungsi sebagai sistem pembekuan darah

Mekanisme Pembekuan Darah


Proses pembekuan darah melalui 3 tahap : Suatu zat yang dinamakan aktivator protrombin terbentuk akibat robeknya pembuluh darah atau rusaknya darah itu sendiri

Aktivator protrombin mengaktifkan perubahan protrombin menjadi trombin Trombin bekerja sebagai enzim yang mengubah fibrinogen menjadi benang benang fibrin yang menyaring sel sel daah merah dan plasma untuk membentuk bekuan itu sendiri.

Skema Mekanisme Pembekuan Darah

Plasma Darah

Air : 91-92 % Protein plasma terdiri : albumin, globulin, fibrinogen, protrombin Albumin : 4,5 g%, berfungsi menyebabkan tekanan osmotik pada membran kapiler, dan mencegah cairan plasma keluar dari kapiler masuk kedalam ruang interstitial. Jika kadar albumin rendah (hipoalbumin) tekanan osmotik rendah cairan darah masuk jaringan udem

Globulin : 2,5 g%, terdiri globulin , , Globulin , berfungsi untuk mengangkut protein yang dapat bergabung denganya Globulin berfungsi membentuk antibodi. Fibrinogen : 0,3 g%, berfungsi untuk proses pembekuan darah Protrombin : berfungsi untuk proses pembekuan darah

Unsur anorganik : Na, K, Ca, Mg, Fe, I dll Unsur organik : urea, asam urat, kreatinin, glukose, asam lemak, asam amino, enzim, hormon.

You might also like