You are on page 1of 16

PERALATAN TEKNOLOGI INFORMASI

Peralatan Teknologi Informasi adalah peralatan yang digunakan untuk mendapatkan suatu informasi yang dibutuhkan melalui media elektronik maupun cetak. Yang termasuk peralatan teknolgi Informasi adalah: 1.Cash Register. yaitu alat yang digunakan untuk memperoleh informasi pembayaran di kasir.

2. Kalkulator. Yaitu alat yang digunakan untuk memperoleh informasi hasil perhitungan angka.

3. Komputer yaitu alat berupa hardware dan software yang digunakan untuk membantu manusia dalam mengolah data menjadi informasi dan menyimpannya untuk ditampilkan dilain waktu. Informasi yang dihasilkan komputer dapat berupa Tulisan, gambar, suara, video dan animasi.

4. Laptop /Notebook Yaitu peralatan yang fungsinya sama dengan komputer tetapi bentuknya praktis dapat di lipat dan dibawa-bawa karena menggunakan bantuan baterrai charger sehingga bisa digunakan tanpa

menggunakan listrik.

5.Deskbook Yaitu peralatan sejenis komputer yang bentuknya praktis yaitu CPU menyatu dengan Monitor sehingga mudah diletakan diatas meja tanpa memakan banyak tempat tetapi masih harus menggunakan listrik langsung. Karena belum dilengkapi batterai.

6. Personal Digital Assistant (PDA) / Komputer genggam Yaitu peralatan sejenis komputer tetapi bentuknya sangat mini sehingga dapat dimasukan saku, tetapi manfaatnya hampir sama dengan komputer dapat mengolah data, bahkan sekarang banyak PDA yang juga dapat berfungsi sebagai Handphone (PDA Phone)

7.Kamus Elektronik yaitu perlatan elektronik yang digunakan untuk untuk menterjemahkan antar bahasa

8.MP4 Player yaitu peralatan yang digunakan sebagai media penyimpanan data sekaligus sebagai alat pemutar

video dan music serta game.

9.Kamera digital yaitu perlatan yang digunakan untuk menyimpan gambar atau video dengan menggunakan metode penyimpanan secara digital atau disk.

10.Alquran Digital yaitu Perlatan yang digunakan untuk menyimpan data berisi Alquran yang dapat mengeluarkan tulisan dan suara.

11.Flash disk yaitu media penyimpanan data yang berbentuk Universal Serial Bus tetapi dapat menyimpan data dalam jumlah banyak.

12.MP3 Player yaitu Perlatan yang dapat menyimpan data sekaligus dapat digunakan untuk memutar music dan mendengarkan radio.

13.Televisi Yaitu peralatan teknologi yang digunakan untuk menyampaikan informasi dalam bentuk gambar bergerak / video secara langsung .

14.Radio Yaitu Perlatan elektronik yang digunakan untuk menyampaikan Informasi berupa suara dari station pemancar melalui frekuensi yang telah ditetapkan.

15. Koran Yaitu media cetak yang digunakan untuk menyampaikan informasi yang berupa tulisan dan gambar yang terbit setiap hari.

16.Majalah Yaitu media cetak yang digunakan untuk menyampaikan informasi yang berupa tulisan dan gambar yang terbit secara rutin setiap minggu atau bulanan.

PERALATAN TEKNOLOGI KOMUNIKASI


1.Telephone yaitu Peralatan teknologi yang digunakan untuk berkomunikasi antara dua orang dengan menggunakan suara .

Telephone ada tiga macam. a.Fixphone (deskphone)yaitu alat komunikasi yang berbentuk Pesawat Sambungan Tekan Nomor dengan menggunakan kabel yang sifatnya permanen yang tidak bisa dipindah ketempat yang tidak ada kabel jaringannya. Contoh jenis telphone ini adalah telpone yang dipakai dirumah-rumah atau kantor menggunakan kabel telkom.

b.Phone Celluler. Yaitu alat komunikasi tanpa kabel yang berupa pesawat celuler yang bentuknya cukup kecil yang dapat dibawa pergi sampai keluar kota. Pesawat celluler ini harus menggunakan kartu jaringan agar dapat digunakan .sering disebut dengan handphone karena pesawat ini digunakan cukup ditaruh ditangan . contoh Telephone jenis ini ada 2 macam, yaitu GSM seperti Mentari Simpati,Xl, Matrik,dan CDMA seperti Flexi, Fren, Esia, Starone,Ceria adapun merek-merek yang sering digunakan adalah Nokia, Siemens, Samsung, Sony Ericsson, dll.

c.Fixphone celluler (wirless deskphone) Yaitu perlatan komunikasi yang berbentuk telphone duduk tanpa kabel yang dapat dipindah ketempat lain. Telepon jenis ini harus menggunakan kartu jaringan khusus CDMA seperti felxi, ceria, fren atau Esia.

2.Faximile(fotocopy jarak jauh) Yaitu perlatan komunikasi yang digunakan untuk mengirim tulisan kepada sesama alaat tersebut

melalui sambungan telephone. Contoh merek : Brother: Canon, HP, Epson dll.

3.Telegraph Yaitu perlatan komunikasi yang digunakan untuk mengirim sandi melalui jaringan telephone. peralatan ini cikal bakal teknologi modern

4.Pager (Penyeranta) Yaitu perlatan komunikasi yang digunakan untuk menerima pesan teks melalui jaringan tanpa kabel.

5.Walky talky yaitu peralatan komunikasi antara dua orang menggunakan pesawat khusus (HT) tanpa kabel menggunakan gelombang 11 meter atau 2 meter. Komunikasi alat ini tidak memerlukan biaya atau tarif ,namun komunikasinya secara bergantian dan dapat didengarkan oleh orang lain pada gelombang yang sama. Komunikasi jenis ini sering dinamakan brik-brikan ,dan yang sering menggunakan komunikasi dengan alat ini adalah pihak kepolisian dilapangan.

6.Internet Mesenger yaitu komunikasi antara satu orang dengan orang lain menggunakan teks, suara atau video dengan komputer, komunikasi jenis ini dapat dilakukan dengan satu orang atau beberapa orang sekaligus (confenece) .komunikasi jenis ini selain menggunakan teks (chatting) tetapi juga dapat menggunakan suara

(voice) bahkan sekarang dapat juga menggunakan streaming (Messenger dengan webcam).

7. Email yaiitu Media komunikasi yang digunakan untuk berkirim surat atau data melalui internet .Komunikasi melalui email lebih efisien selain tidak perlu membayar proses pengirimannya sangat cepat sampai. Contoh Perusahaan pembuat email: yahoo, plasa, hotmail, gmail, mailcity dll.

8.Surat POS yaitu: Media pengiriman surat biasa melalui jasa pengiriman paket pos, biasanya pengiriman pos memakan waktu yang lebih lama, karena pengirim harus mengetahui alamat surat dengan jelas.

Dampak teknologi komunikasi dalam bisnis


Teknologi merupakan bagian integral dari semua bisnis sampai hari ini. Bahkan, akan sulit membayangkan bisnis tanpa koneksi teknologi. Berikut adalah beberapa cara yang dampak teknologi komunikasi dalam bisnis:

1. Sistem telepon dan email merupakan bagian integral dari komunikasi Anda dengan klien, pelanggan, dan bahkan sesama karyawan. Hari ini, semua orang dalam bisnis memiliki komputer dan email, dampak positif terhadap bisnis adalah bahwa ini adalah suatu bentuk komunikasi lebih cepat. Lagi pula, jika Anda melihat wajah orang-ke-muka Anda hanya bisa berbicara tentang sesuatu selain bisnis dalam email. Di sisi negatif, dampak dari mengganti komunikasi teknologi untuk komunikasi di-orang tidak cenderung untuk mengisolasi kita. 2.Aktifitas internet, tentu saja, sebuah anugerah teknologi yang bagus untuk komunikasi bisnis. Pemasaran usaha khususnya telah terpengaruh oleh kemajuan online. Bisnis berkomunikasi lebih efektif dengan audiens yang lebih luas, sehingga meningkatkan peluang mereka untuk meraih pelanggan di luar koran lokal mereka dan untuk membuat merek mereka dikenal khalayak yang lebih besar. 3. TV dan media lokal juga terkena dampak komunikasi dalam bisnis. Mereka juga memiliki akses ke informasi lebih cepat dari sebelumnya. Karena kamera ponsel dan kamera video kecil, afiliasi dengar berita up-to-menit rincian peristiwa di seluruh dunia ketika mereka terjadi. Bisnis juga tahu apa yang kompetitor lakukan dan dapat mengikuti mereka jauh lebih dekat. Semua perkembangan dan kemajuan dalam teknologi telah memberi dampak komunikasi dalam bisnis dan cara kita melakukan bisnis. 4. Situs media sosial telah mengubah cara banyak perusahaan memasarkan produk mereka. Karena ketekunan di situs media sosial memungkinkan bisnis untuk mendapatkan kata keluar dengan cepat untuk pengikut mereka, bisnis iklan cetak perlu lebih sedikit. 5. Seketika komunikasi, perusahaan dengan mudah berbicara dengan, berkomunikasi secara elektronik dengan, dan bekerja dengan perusahaan, vendor dan pelanggan/klien melalui teknologi. Ini memiliki dampak komunikasi dan memfasilitasi komunikasi dalam perusahaan untuk sedemikian rupa sehingga perusahaan yang tidak mengambil keuntungan dari kemajuan teknologi telah ditinggalkan atau akan segera.

Bisnis semakin menemukan dan menerapkan cara-cara baru untuk menggunakan teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas komunikasi mereka. Peringatan untuk topik ini adalah bahwa bisnis harus yakin untuk menganalisis waktu yang dihemat dengan penerapan teknologi baru dan setiap pelanggan, klien mencapai dalam rangka untuk memastikan bahwa teknologi ini benar-benar bermanfaat bagi bisnis.

Berbagai nyeri dan gangguan lainnya Penelitian yang sudah dilakukan menyimpulkan bahwa penggunaan komputer secara berlebihan dapat mengakibatkan berbagai nyeri dan gangguan lainnya. Seperti menderita nyeri kepala, nyeri otot, dan tulang terutama bahu, pergelangan tangan, leher, punggung, dan pinggang bagian bawah. Selain itu, penggunaan komputer juga dapat mengakibatkan penyakit lain seperti kesemutan, badan bengkak, anggota badan kaku, sakit ginjal, mata merah, berair, nyeri, dan bahkan ganguan penglihatan. Posisi tubuh, posisi peralatan komputer, pencahayaan ruangan, dan kondisi lingkungan sangat mempengaruhi kesehatan, keselamtan, dan kenyamanan saat berkerja dengan komputer. SOLUSI: Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3), adalah suatu aspek yang harus pertama kali menjadi perhatian ketika bekerja dengan komputer. Penelitian telah mengungkapkan bahwa bekerja dengan komputer dapat menyebabkan gangguan kesehatan bahkan keselamatan. Beberapa hal yang bisa dilakukan untuk terhindar resiko bekerja dengan komputer adalah sebagai berikut: a. Aturlah posisi tubuh saat berkerja dengan komputer sehingga merasa aman.

b. Aturlah posisi perangkat komputer dan ruangan sehingga memberi rasa nyaman. c. Jangan menahan buang air kecil karena terlalu asyik berkerja dengan komputer. d. Sesekali gerakanlah badan untuk megurangi ketegangan otot dan pikiran. e. Sesekali alihkan pandangan ke luar ruangan untuk relaksasi mata. Mengatur Posisi Tubuh Posisi tubuh saat berkerja dengan komputer sangat berpengaruh pada kesehatan. Berikut adalah posisi tubuh yang tepat, ketika menggunakan komputer: a) Posisi kepala dan leher harus tegak dengan wajah menghadap langsung kelayar monitor. Leher tidak boleh membungkuk atau mengadah karena hal ini dapat menyebabkan sakit pada leher. b) Posisi punggung yang baik saat menggunakan komputer adalah posisi punggung yang tegak, tidak miring ke kiri atau ke kanan, tidak membungkuk dan tidak bersandar terlalu miring ke belakang. Untuk mendapatkan posisi punggung yang baik, seharusnya ditunjang dengan tempat duduk yang baik dan nyaman. c) Posisi pundak yang baik adalah posisi pundak yang tidak terlalu terangkat dan tidak terlalu ke bawah. Bila otot-otot di bahu masih tegang, ini berarti posisi pundak belum benar. d) Posisi lengan yang baik adalah apabila dapat mengetik dan menggunakan mouse yang nyaman. Masing-masing orang mempunyai posisi nyaman tersendiri. Posisi lengan yang baik adalah bila tangan berada disamping badan, dan siku membentuk sudut yang lebih besar dari 90 derajat. e) Posisi kaki pada saat bekerja dengan komputer, kaki harus dapat diletakan di lantai atau sandaran kaki dengan seluruh tapak kaki menyentuh lantai dan siku yang membentuk sudut tidak kurang dari 90 derajat. Bagian-bagian dari teknologi informasi yang berbahaya bagi kesehatan dan keselamatan kerja v Monitor Monitor komputer pada umumnya menggunakan tabung gambar (CRT) yang dapat menyebabkan intensitas cahaya yang dipancarkan oleh monitor cukup tinggi untuk diterima oleh retina mata manusia. Oleh karena itu, bagian dari perangkat ini harus memiliki layar anti radiasi, agar mata terhindar dari kerusakan karena radiasi sinar cahaya dari computer. Untuk mengurangi keluhan pada mata, ada beberapa layar monitor yang perlu diperhatikan. a. Harus meletakan monitor sedemikian rupa diruangan sehingga layar monitor tidak memantulkan cahaya dari sumber cahaya lain. b. Letakanlah monitor lebih rendah dari garis hoizontal mata, agar tidak mengadah atau menunduk. c. Aturlah cahaya monitor agar tidak terlalu terang dan gelap d. Sering-seringlah mengedipkan mata untuk menjaga agar mata tidak kering. e. Sesekali memandang jauh ke luar ruangan. v CPU ( Central Processing Unit ) Bagian dari perangkat komputer ini tidak boleh langsung bersentuhan dengan tangan (basah) karena aliran listrik yang ada pada CPU dapat menyetrum manusia. v Kabel Komputer Bagian dari perangkat komputer ini harus dihindari dari air, karena dapat menyebabkan korsleting. Korsleting ini dapat mengakibatkan hubungan arus listrik yang dapat menyebabkan kebakaran. v Keyboard

Penelitian menunjukan bahwa posisi keyboard merupakan salah satu faktor penyebab nyeri otot dan persendian. Penyebab nyeri otot dan tulang yang disebabkan oleh keyboard adalah penggunaan jari-jari tertentu saja dalam waktu yang lama. Hal ini terutama apabila sedang bermain game. 2. Computer Anxiety Computer anxiety adalah gejala-gejala yang menunjukkan ketakutan terhadap media komunikasi bernama komputer. Gejala ini juga dikenal dengan sebutan cyberphobia atau computerphobia. Gejala ini menimpa sepertiga populasi orang dewasa, diantaranya menderita kasus parah seperti vertigo (sakit kepala yang berlebihan) dan berkeringat dingin. Penyebab cyberphobia atau computerphobia bervariasi mulai dari ketakutan akan menekan tombol yang salah pada komputer, takut akan dampak negatif dari komputer itu sendiri, takut akan kesalahan dirinya yang bisa mengakibatkan komputer rusak, hingga kehilangan kendali yang biasanya dialami oleh para pengguna komputer yang tidak mengerti komputer secara teknik ketika menghadapi masalah kompleks yang berhubungan dengan teknis komputer. Sederhananya, bisa kita lihat pada diri kita sendiri yang suka ketakutan untuk memasukkan flash disk orang lain ke dalam komputer kita karena takut flash disk-nya mengandung virus. Atau ketika komputer kita tiba-tiba hang atau tidak melaksanakan perintah seperti yang kita arahkan maka kita akan panik terjadi apa-apa pada komputer kita. Ketakutan-ketakutan semacam itu bila terus dibiarkan akan menumpuk dan berakumulasi menjadi cyberphobia atau computerphobia. Biasanya orang dengan kemampuan matematika yang rendah sering sekali terkena cyberphobia atau computerphobia ini. SOLUSI: Solusi untuk meminimalisasi dampak negatif tersebut, adalah dengan memperbanyak membaca buku-buku terutama yang berkaitan dengan teknis komputer. Selain itu, memperbanyak melakukan praktek secara langsung dalam aplikasi komputer, karena dengan terbiasa menggunakan komputer, maka ketakutan-ketakutan akan masalah yang sering terjadi pada saat menggunakan komputer akan teratasi atau dapat di minimalisasi. III. DAMPAK BAGI PENDIDIKAN 1. Malas belajar dan mengerjakan tugas Penggunaaan komputer juga menimbulkan dampak negatif dalam dunia pendidikan. Seseorang terutama anak-anak yang terbiasa menggunakan komputer, cenderung menjadi malas karena mereka menjadi lebih tertarik untuk bermain komputer dari pada mengerjakan tugas atau belajar. Dampak lainnya yaitu anak-anak mengalami kesulitan dalam tulisan tangan, karena mereka menjadi lebih banyak berkutat dan lebih akrab dengan mengetik daripada menulis tangan. Selain itu anak-anak juga menjadi malas untuk menulis atau menggambar secara manual. Mereka lebih memilih untuk mengambar dengan menggunakan komputer karena dengan menggunakan komputer sangat mudah untuk menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan, hanya dengan satu dua klikan saja, kita sudah dapat menggambar dan mewarnai dengan sempurna. SOLUSI: Solusi untuk meminimalisasi dampak negatif tersebut yaitu dengan memaksimalkan peran serta orang tua dalam memberikan perhatian, pengertian dan membimbing anak-anak dalam belajar dan bermain. Sehingga bila anak-anak dirasa sudah berlebihan dalam menggunakan komputer orang tua bisa segera membatasi dan mencegah terjadinya ketergantungan. 2. Perubahan Tulisan Tangan Dengan kemudahan dan kepraktian yang diberikan oleh komputer, terutama dalam hal menuliskan suatu text, membuat seseorang cenderung memilih untuk mengetik daripada harus

menulis secara manual. Akibatnya, lama kelamaan seseorang akan mengalami perubahan tulisan, dari yang dulunya rapih, sampai akhirnya menjadi tulisan yang berantakan dan sulit dibaca, Hal tersebut karena mereka tidak lagi terbiasa untuk menulis secara manual. SOLUSI: Solusi untuk meminimalisasi dampak negatif tersebut yaitu dengan menyeimbangkan antara penggunaan tulisan manual dengan mengetik di komputer. Cobalah untuk tidak hanya mengandalkan komputer untuk membuat suatu text, karena perlu disadari bahwa tidak selamanya kita dapat mengandalkan teknologi. Teknologi hanyalah seperangkat alat yang bisa saja tiba-tiba terjadi kerusakan ataupun error, yang dimana pada saat itu kita tidak dapat lagi mengandalkannya, sehingga kita juga harus dapat menyeimbangkan antara penggunaan secara manual dengan penggunaan teknologi.

Peranan TIK dalam Kantor Komputer banyak digunakan di kantor-kantor untuk membantu pekerjaan administrasi. Pembuatan surat-surat yang dahulu menggunakan mesin tik manual kini digantikan oleh komputer. Di samping hasilnya lebih rapi dan dapat dikoreksi sebelum dicetak, surat juga dapat disimpan dalam bentuk dokumen elektronik. Apabila suatu saat diperlukan kembali maka dokumen/file tersebut dapat dipanggil kembali atau diubah sesuai keperluan. Jelas ini dapat menghemat waktu dan tenaga karena tidak perlu mengetik lagi. Selain pekerjaan tulis menulis, di dalam kantor juga terdapat kegiatan penyimpanan dokumen-dokumen penting. Dokumen-dokumen yang telah disimpan dinamakan arsip. Adapun kegiatan penyimpanan dokumen disebut pengarsipan. Saat ini, kegiatan penyimpanan ternyata juga dapat dilakukan dengan bantuan komputer (pengarsipan elektronik). Program yang digunakan disebut earchieves. Semua catatan tentang arsip maupun salinan dokumen dapat disimpan pada harddisk, disket, atau pun CD dalam bentuk data elektronik. Keuntungan-keuntungan menggunakan e-archieves di antaranya adalah sebagai berikut. a. Tidak memerlukan tempat yang luas. b. Memudahkan pencarian arsip.

c. Dapat diakses melalui jaringan komputer. d. Relatif aman terhadap kerusakan fisik. e. Data arsip dapat disalin setiap saat.

B. DAMPAK NEGATIF TIK Pengaruh positif atau negatif yang bisa muncul dari komputer ini tentu saja lebih banyak tergantung dari pemanfaatannya. Bila anak-anak dibiarkan menggunakan komputer secara sembarangan, pengaruhnya bisa jadi negatif. Sebaliknya, komputer akan memberikan pengaruh positif bila digunakan dengan bijaksana, yaitu membantu pengembangan intelektual dan motorik anak. 1. Pengaruh buruk dari Games Komputer. Salah satu contoh pengaruh buruknya adalah dari kemungkinan anak, kemungkinan besar tanpa sepengetahuan orangtua, anak mengkonsumsi games yang menonjolkan unsur-unsur seperti kekerasan dan agresivitas. Banyak pakar pendidikan mensinyalir bahwa games beraroma kekerasan dan agresi ini adalah pemicu munculnya perilaku-perilaku agresif dan sadistis pada diri anak. 2. Pengaruh buruk lewat internet. Mampu mengakses internet sesungguhnya merupakan suatu awal yang baik bagi pengembangan wawasan anak. Sayangnya, anak juga terancam dengan banyaknya informasi buruk yang membanjiri internet. Melalui internetlah berbagai materi bermuatan seks, kekerasan, dan lain-lain dijajakan secara terbuka dan tanpa penghalang. Sebuah studi yang menunjukkan bahwa satu dari 12 anak di Canada sering menerima pesan yang berisi muatan seks, tawaran seks, saat tengah berselancar di internet. 3. Pengaruh Buruk Terlalu Sering Bermain Komputer. Kecanduan bermain komputer ditengarai memicu anak menjadi malas menulis, menggambar atau pun melakukan aktivitas sosial. Kecanduan bermain komputer bisa terjadi terutama karena sejak awal orangtua tidak membuat aturan bermain komputer. Seharusnya, menurut Rizal, orangtua perlu membuat kesepakatan dengan anak soal waktu bermain komputer. Misalnya, anak boleh bermain komputer sepulang sekolah setelah selesai mengerjakan PR hanya selama satu jam. Waktu yang lebih longgar dapat diberikan pada hari libur. Pengaturan waktu ini perlu dilakukan agar anak tidak berpikir bahwa bermain komputer adalah satu-satunya kegiatan yang menarik bagi anak. Pengaturan ini perlu diperhatikan secara ketat oleh orangtua, setidaknya sampai anak berusia 12 tahun. Pada usia yang lebih besar, diharapkan anak sudah dapat lebih mampu mengatur waktu dengan baik.

Perkembangan konsep teknologi informasi yang semakin pesat akhir akhir ini patut disyukuri sebagai hasil budaya manusia moderen. Seharusnya kemajuan teknologi menolong kehidupan masyarakat yang semakinbeeragam. Namun kemajuan teknologi membawa dampak buruk dalam kehidupan masyarakat berupa kejahatan di dunia maya sehingga harus diantisipasi dengan tersedianya perangkat hukum atau undang-undang yang tepat. Dampak buruk teknologi yang disalahgunakan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab menjadi masalah hukum pidana dan harus segera ditanggulangi melalui sarana yang dapat dilakukan oleh pihak yang berwenang. Sayangnya, undang-undang belum berfungsi secara seharusnya. Masih banyak memiliki kelemahan. Namun perkembangan teknologi digital tidak akan dapat dihentikan oleh siapapun, karena telah menjadi kebutuhan pokok manusia moderen yang cenderung pada kemajuan dengan mempermudah kehidupan masyarakat melalui komunikasi dan memperoleh informasi baru. Dampak buruk teknologi menjadi pekerjaan rumah bersama yang merupakan sisi gelap dari perkembangan teknologi yang harus ditanggulangi. Mengingat kemajuan teknologi telah merambah ke pelosok dunia, termasuk kepedesaan di Indonesia, maka dampak buruk teknologi pada masa depan harus ditanggulangi dengan lebih hati-hati, baik pihak masyarakat ataupun pemerintah agar tidak menjadi masalah kejahatan besar bagi bangsa dan negara yang mengalami krisis ekonomi.

Dampak Positif: a. Informasi yang disampaikan lebih up to date dan akurat karena prosesnya cepat b. Kemudahan memperoleh informasi yang ada di internet sehingga manusia tahu apa saja yang terjadi. c. Media pertukaran data, dengan menggunakan email, newsgroup, ftp dan www (world wide web / jaringan situs-situs web) para pengguna internet di seluruh dunia dapat saling bertukar informasi dengan cepat dan murah. d. Dengan internet dapat menghemat biaya dan tenaga yang dikeluarkan bila dibandingkan dengan bertukar informasi melalui pos surat. e. Komunikasi jarak jauh pun menjadi sangat cepat dan praktis. f. Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan. g. Bisa digunakan sebagai lahan informasi untuk bidang pendidikan, kebudayaan, dan lain-lain. Dampak Negatif: a. Penipuan Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu. Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut. b. Pornografi Anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang tidak salah. Di internet terdapat gambar-gambar pornografi dan kekerasan yang bisa mengakibatkan dorongan kepada seseorang untuk bertindak kriminal. c. Perjudian

Dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. d. Violence and Gore Kekejaman dan kesadisan juga banyak ditampilkan. Karena segi bisnis dan isi pada dunia internet tidak terbatas,Salah satunya dengan menampilkan hal-hal yang bersifat tabu. e. Carding Pembajakan kode kartu kredit yang dilakakukan para penjahat ketika pengguna sedang menggunakan transaksi online(real time) Dari hal-hal tersebut di atas, maka dampak negatif diatas bisa mempengaruhi sifat dan sikap masyarakat, antara lain; 1. Mengurangi sifat sosial manusia karena cenderung lebih suka berhubungan lewat internet daripada bertemu secara langsung (face to face). 2. Dari sifat sosial yang berubah dapat mengakibatkan perubahan pola masyarakat dalam berinteraksi. 3. Kejahatan seperti menipu dan mencuri dapat dilakukan di internet (kejahatan juga ikut berkembang). 4. Bisa membuat seseorang kecanduan, terutama yang menyangkut pornografi dan dapat menghabiskan uang karena hanya untuk melayani kecanduan tersebut

You might also like