You are on page 1of 2

Smart Parking System 2013

Deskripsi Umum
Berdirinya tempat hiburan dan belanja memberikan dampak yang sangat besar terhadap gaya hidup masyarakat. Mal adalah salah satu tempat hiburan sekaligus belanja yang memberikan kenyamanan, keamanan dan gaya hidup yang berbeda. Sesuai dengan peraturan pemerintah daerah ataupun pusat, pembangunan mal haruslah diiringi dengan penyediaan lahan parkir yang memadai dan sesuai, sehingga keteraturan tata kota akan terjaga. Mal-mal sekarang ini sudah menyediakan lahan parkir yang representative, namun pengguna lahan parkir masih sering mengalami kesulitan dan ketidaknyaman pada saat mencari lahan parkir. Pelanggan telah menbayar pada saat masuk, namun setelah berada di dalam area parkir, pelanggan harus kesana kemari dengan waktu yang relative cukup lama (lebih dari 1 jam), hanya untuk mencari tempat lahan parkir yang tersedia. Kemudian pada saat keluar area parkir, pelanggan pun harus antri membayar jasa parkir tersebut, Luar biasa kan?, hanya untuk parkir, seorang pelanggan harus menghabiskan waktunya berjam-jam. Dengan melihat persoalan di atas, maka perlu dibuat sebuah sistem, baik secara aturan maupun teknologi pendukungnya, guna menyelesaikan permasalahan yang kerap terjadi di setiap area lahan parkir.

Kebutuhan Fungsional
1. Sebelum masuk area parkir, pelanggan dapat melihat dan mengetahui ketersediaan slot di dalam area parkir. 2. Pelanggan dapat mengambil tiket di loket automatis sebelum masuk area parkir. Tiket tersebut berisikan waktu masuk dan blok area parkir yang telah ditentukan oleh sistem, serta jumlah saldo (deposit) sisa di dalam smartcard. 3. Pada saat mengambil tiket, pelanggan harus menempelkan smartcard ke tempat yang telah ditentukan untuk memcatat id smartcard dengan mobil yang akan diparkirnya. 4. Sistem akan merekam plat kendaraan dengan kamera dan akan mempasangkan dengan id smartcard pelanggan. 5. Blok parkir ditentukan oleh sistem. Sistem akan menempatkan prioritas kenyamanan, yaitu mendahulukan area parkir yang paling dekat dengan pintu mal. 6. Pada saat akan keluar area parkir, pelanggan kembali harus menempelkan smartcard dan sistem akan memotret plat kendaraan untuk mencocokkan dengan pasangan smartcard dengan plat kendaraan. 7. Pembayaran jasa parkir dilakukan dengan cara pemotongan saldo smartcard. Sebelumnya smartcard tersebut telah berisi saldo (deposit saldo). Jika saldo kurang, maka pelanggan dapat menambahkan saldo secara online maupun langsung ke konter.

8. Setelah pelanggan selesai dan keluar dari area parkir, maka sistem secara otomatis akan mengembalikan status blok tersebut menjadi tersedia.

Batasan
1. 2. 3. 4. 5. Pelanggan terlebih dahulu memiliki kartu smart (smartcard) yang telah ditentukan Mal memilik pintu masuk sebanyak 3 buah. Biaya parkir adalah Rp. 2.000,-/jam Area parkir hanya untuk kendaraan roda 4 (empat) (boleh ditambah)

Tugas
1. Buatlah arsitektur umum berupa gambar yang merepresentasikan kebutuhan fungsional sistem ini. 2. Buatlah DFD dan ERD nya

Aturan Pengiriman tugas


1. Dikerjakan secara berkelompok 2. Pengumpulan paling lambat hari Rabu tanggal 24 Okt 2012 pukul 21.00 WIB via email. 3. Nama file attachment: PPL2012-IFB-T4-NAMA_KELOMPOK.docx

You might also like