You are on page 1of 1

Pedoman Penulisan Abstrak Prosiding Pimnas

Judul, Nama Pelaksana, Nama Institusi:

Pendidikan Multikultur Sebagai Alternatif Peredam Konflik Etnis di Kalbar (18pt)


Muslimin1), N. Kamariah1), A. Rubinatta2) (14pt)
1)

2)

Jurusan Ilmu Pendidikan , Universitas Tanjungpura (12pt) Jurusan Studi Ilmu Sosial, Universitas Tanjungpura (12pt)

ABSTRAK (14pt): Abstrak harus ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris pada kertas A4 dengan marjin kanan 4 cm, kiri 2,5 cm, atas 4 cm dan bawah 2,5 cm. Untuk kemudahan, kenyamanan dan keseragaman, file harus ditulis dalam Word 6.0 (atau lebih baru). Abstrak hendaknya tidak melebihi 250 kata dengan menggunakan font Times New Roman 12 pt, 1 spasi. Abstrak harus mencakup objektif, metode pelaksanaan dan simpulan. Abstrak dalam PKMP hendaknya mampu mengungkapkan kebaruan atau inovasi objek penelitian, metode dan hasilnya, PKMK diharapkan menunjukkan potensi profit, nilai penjualan dan prospek usaha, PKMM mampu mendeskripsikan kondisi khalayak sasaran berikut dampak yang bermanfaat untuk meningkatkannya menuju masyarakat produktif yang berkelanjutan, PKMT diutamakan mengungkapkan keunggulan manfaat/benefit ipteks misalnya dalam meningkatkan produksi, kualitas, efisiensi dan efektivitasnya bagi masyarakat produktif yang menjadi mitra pelaksana. Khusus untuk PKM-GT, abstrak hendaknya berisi objektif, gagasan solusi yang diusulkan dan prediksi hasil yang akan diperoleh. Abstrak sebaiknya tidak mencantumkan referensi, keterangan, tabel atau gambar, dan rumus. Kata Kunci: menampilkan 4-5 kata kunci, tanpa kata sambung, contohnya dan, dari, dst. Tanpa kependekan/singkatan: hanya singkatan yang sudah lazim yang dimungkinkan.

You might also like