You are on page 1of 2

PERBUATAN TERCELA (mazdmumah) 1)Sopan Santun duduk di jalan.

Artinya: Jauhilah kamu duduk di tepi jalan maka berkatalah mereka: Bagi kami hal ini satu keharusan karena sesungguhnya disini adalah tempat pertemuan dan tempat kami bercakap-cakap. Nabi bersabda: Jika kamu menolaknya kecuali untuk tempat pertemuan. Maka laksanakanlah hak buat jalan itu. Mereka bertanya: Apakah hak untuk jalan-jalan itu? Nabi bersabda: Tutuplah matamu (dari maksiat), dan hindarilah dari hal-hal yang menyakitkan orang lain, dan jawablah salam, dan perintahkan yang baik dan cegahlah yang buruk. Penjelasan: Kita dilarang oleh Nabi saw. untuk duduk-duduk di jalan. Ini dikarenakan dijalan adalah tempat yang biasanya timbul perbuatan maksiat. Dengan duduk-duduk di jalan biasanya kita melihat hal-hal yang maksiat dan biasanya kita akan membicarakan orang lain. Kita dianjurkan untuk menjaga mata kita dari hal-hal yang berbau maksiat. Kita juga diwajibkan untuk menjawab salam, karena salam akan mempererat tali persaudaraan kita antara umat muslim. Disamping itu kita diharuskan untuk memerintah kepada hal yang baik dan melarang hal-hal yang buruk. 2)Dilarang mencela makanan Artinya: Dari Abu Hurairoh ra ia berkata. Rosululloh s.a.w tidak pernah mencela makanan. Apabila ia menyukainya beliau memakannya, dan apabila tidak menyenanginya maka beliau akan meninggalkan makanan itu. (HR.Bukhori-Muslim) Penjelasan: Mungkin mencela makanan adalah hal yang sering kita lakukan tetapi kita tidak pernah menyadari kalau hal itu termasuk perbuatan tercela dan dapat menyakiti hati orang lain. Seperti dalam hadits di atas kita harus menghargai makanan, karena makanan termasuk rizki yang diberikan Alloh dan harus kita syukuri sebagai nikmat Allah. Meskipun kita tidak menyukai makanan itu, kita tidak boleh mencacinya apalagi membuangnya. Lebih baik kita meninggalkanya dan jangan memakannya 3)Larangan Kikir Artinya : Dari Jabi ra.: ia berkata: Rasulullah saw. Bersabda: Takutlah kalian terhadap kedzaliman, sesungguhnya kedzaliman merupakan kegelapan pada hari Kiamat. Dan takutiah kalian pada kikir, sesungguhnya kekikiran telah membinasakan manusia sebelum kalian. Mereka terdorong menumpahkan darah dan menghalalkan semua yang diharamkan terhadap mereka. Penjelasan: Di Hadits ini dijelaskan kalau kita harus menjauhi sifat dzalim dan kikir. Karena kedzaliman akan memberikan kegelapan di Hari Kiamat. Dan kita tidak boleh kikir, karena sifat kikir akan merugikan

diri kita sendiri. Dan sifat kikir akan mendorong kita untuk menghalalkan segala cara untuk mengumpulkan harta yang sebanyak-banyaknya tanpa disedekahkan kepada orang lain. Padahal harta itu tidak akan kita bawa pada waktu kita mati. 4)Larangan ghibah Artinya: Tahukah engkau yang disebut ghibah? para sahabat menjawab: hanya Alloh dan rosulnya yang lebih mengetahui. Nabi menjawab yaitu kamu menyebut-nyebut (keburukan) dari saudaramu yang ia membencinya jika disebut-sebut. Penjelasan: Ghibah adalah membuka aib orang lain untuk menjelekkan dan menjatuhkan nama baik orang lain. Membuka aib orang lain itu ibarat kita memakan bangkai saudara kita. Alangkah buruknya perbuatan itu, sampai-sampai Allah melarangnya karena hal ini dapat mengakibatkan perpecahan dan permusuhan diantara umat islam. 5)Larangan berburuk sangka, menyelidiki urusan orang lain Artinya: Awaslah kalian dari dari sangka sebab sangka itu sedusta-dusta cerita (berita) dan janganlah menyelidiki dan memata-matai (mengamati) hal orang. Dan jangan menawar untuk menjerumuskan orang lain dan jangan hasud menghasud dan jangan benci membenci dan jangan belakang membelakangi dan jadilah kalian sebagai hamba Alloh itu saudara. Penjelasan: Dalain hadits ini kita dilarang untuk: (1)Berburuk sangka terhadap orang lain, lebih-lebih terhadap saudara kita. (2)Memata-matai atau menyelidiki orang lain, karena hal itu dapat membuat orang tersebut terganggu dan merasa tidak nyaman. (3)Menjerumuskan orang lain ke jalan yang sesat. (4)Hasud-menghasud dan benci-membenci dan belakang-membelakangi, karena hal ini dapat merenggangkan hubungan persaudaraan kita dan akan semakin menyulut api permusuhan

Nama: magfira anadya s Kelas : x_2

You might also like