You are on page 1of 1

SRI MULAWARDANI_H1A008023

SINKOP
Penyebab Neurogenik / Serebrovaskuler Dari Sinkop Penyebab neurogenik dari sinkop termasuk migraine, kejang, malformasi Arnold-Chiari dantia (Transient Ischemic Attack) yang tenyata cukup mengejutkan karena merupakan < 10% sebagai penyebab sinkop secara keseluruhan. Kebanyakan individu yang mengalami sinkop akibat kelainan neurologic seringkali mengalami kejang, daripada hanya episode sinkop saja.

Kelainan neurologi yang terjadi seringkali mirip dengan sinkop yaitu terdapatnya gangguan atau hilangnya kesadaran seseorang. Keadaan itu termasuk iskemi-serebral sementara (biasanya pada daerah vertebrobasiler), migraine (daerah arteri basiler), epilepsy lobus temporal, kejang atonik dan serangan kejang umum. Pada gangguan neurologi yang berhubungan dengan nyeri hebat seperti neuralgia trigeminal atau glosofaringeal, kehilangan kesadaran biasanya disebabkan sinkop vasovagal.

Penyebab Metabolik / Lain-Lain Dari Sinkop Penyebab metabolic pada sinkop sangat jarang, hanya kira-kira 5% dari seluruh episode sinkop. Gangguan metabolic yang seringkali menjadi penyebab sinkop tersebut adalah hipoglikemi, hipoksia dan hiperventilasi. Sinkop akibat hipoglikemi adalah hilangnya kesadran yang berhubungan dengan kadar gula darah < 40mg/dl dan disertai dengan gejala tremor, bingung, hipersalivasi, keadaan hiperadrenergik dan rasa lapar. Hipoglikemik selalu harus dipikirkan pada pasien dengan DM yang mendapatkan terapi insulin atau OHO. Penting diperhatikan bahwa sinkop akibat hipoglikemi berbeda dengan sinkop pada keadaan lain yaitu tidak berhubungan dengan hipotensi, bahkan pada saat pasien dalam posisi terlentang. Hipoadrenalism yang dapat menyebabkan terjadinya hipotensi postural akibat sekresi kortisol yang tidak adekuat,

merupakan penyebab penting episode sinkop yang dapat diobati. Keadaan inii harus dipirkan pada individu yang mendapatkan terapi steroid jangka pangjang dan tiba-tiba menghentikannya atau bila sudah terdapat stigmata insufisiensi adrenal.

You might also like