You are on page 1of 7

DIASTUTI WAHYU PURWANINGSIH, 4150403029

ANALISIS CLUSTER TERHADAP TINGKAT PENCEMARAN UDARA PADA SEKTOR INDUSTRI DI JAWA TENGAH

Identitas Mahasiswa
- NAMA : DIASTUTI WAHYU PURWANINGSIH - NIM : 4150403029 - PRODI : Matematika - JURUSAN : Matematika - FAKULTAS : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam - EMAIL : diaz_aning pada domain yahoo.co.id - PEMBIMBING 1 : Drs. Arief Agoestanto, M.Si - PEMBIMBING 2 : Drs. Supriyono, M.Si. - TGL UJIAN : 2007-08-29

Judul
ANALISIS CLUSTER TERHADAP TINGKAT PENCEMARAN UDARA PADA SEKTOR INDUSTRI DI JAWA TENGAH

Abstrak
Perkembangan industri ini membawa dampak bagi kehidupan manusia, baik dampak positif maupun dampak negatif. Salah satu dampak negatif yang ditimbulkan adalah pencemaran udara. Dengan meningkatnya beban pencemaran udara sebagai efek negatif dari kegiatan industri, maka diperlukan pengelompokkan industri berdasarkan beban polutan yang dihasilkan untuk mengetahui tingkat pencemaran udara dari tiap jenis industri. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana klasifikasi jenis industri berdasarkan tingkat polutan dan bagaimana ciri dari tiap kelompok yang terbentuk berdasarkan jenis polutan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengelompokkan jenis industri berdasarkan polutan yang dihasilkan dan untuk mengetahui kelompok industri mana yang menghasilkan polutan rendah, sedang, dan tinggi. Metode penelitian yang digunakan ada 5 yaitu penentuan masalah, perumusan masalah, kajian pustaka, pemecahan masalah dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini proses clustering secara hirarki menggunakan metode pautan tunggal atau single linkage, sedangkan proses clustering secara non-hirarki menggunakan metode k-means. Proses komputasi yang digunakan untuk mengolah data adalah program SPSS 12 for windows. Data diambil dari BPS Semarang, yaitu data tentang beban pencemaran udara pada sektor industri di Jawa Tengah pada tahun 2005 yang terdiri dari 5 variabel, dimana variabel-variabel tersebut adalah jenis polutan

Kata Kunci
analisis cluster, pencemaran udara, industri Jawa Tengah.

Referensi
--------. 2006. Pencemaran Udara. http://www.sabah.org.my/bm/kenali_sabah/as_pencemaran_udara.asp [29 April 2006] Everitt, B.S. 1993. Cluster Analysis. Third Edition. Halsted Press an Imprint of John Wiley and Sons Inc. New York Krisatanto, P. 2004. Ekologi Industri. Yogyakarta: Andi Offset Kuncoro, M . 2003. Metode Riset Untuk Bisnis dan Ekonomi. Jakarta: Erlangga Sartono, B dkk. 2003. Analisis Peubah Ganda.Bogor: IPB Sastrawijaya, A.T. 2000. Pencemaran Lingkungan. Surabaya: Rineka Cipta Sunu, P. 2001. Melindungi Lingkungan dengan Menerapkan ISO 14001. Jakarta : Grasindo Supranto, J. 2000. Teknik Sampling Untuk Survei dan Eksperimen, Edisi Baru. Jakarta: PT. Rineka Cipta ---------. 2004. Analisis Multivariat: Arti dan Interprestasi. Jakarta: PT. Rineka Cipta Tim Penelitian dan Pengembangan, Wahana Komputer. 2005. Pengembangan Analisis Multivariate dengan SPSS 12, Edisi Pertama. Jakarta: Salemba Infotek

Terima Kasih
http://unnes.ac.id

You might also like