You are on page 1of 4

TRANSPORTASI AIR

Sejarah Perkembangannya Disamping transportasi darat, transportasi air adalah jenis transportasi yang termasuk tua karena air sebagai jalan atau prasarana sudah digunakan sejak zaman dahulu, sarana yang digunakan dimasa tersebut masih sangat sederhana sekali ( rakit dan sampan ). Keterbatasan kapasitas angkut penumpang dan barang, jarak tempuh, kecepatan pergerakan membuat manusia setahap demi setahap mulai mengembangkan dan menciptaka perahu motor, kapal laut dalam berbagai jenis, fungsi dan ukuran. Sarana transportasi air berkembang terus sampai dapat digerakkan dengan tenaga mesin seperti sekarang, teknologi propulsi juga berkembang dari dayung, kipas hingga turbin, pada dasarnya moda transportasi ini memberikan pelayanan dari terminal /dermaga ke dermaga dengan jumlah angkutan ton km yang besar. I. Prasarana

Jalan bagi transportasi air pada umumnya bersifat alami ( laut, sungai, danau ) namun dapat juga bersifat buatan ( terusan, kanal, danau buatan ). Pada daerah beriklim panas, karena terjadi besarnya penguapan maka persediaan air yang cukup bagi pelayaran perlu dijaga, pada daerah beriklim dingin, pembekuan air sangat mengganggu pelayaran. Pada daerah lain prasarana transportasi air ini sangat tergantung pada pasang surut air laut atau sungai, ini merupakan problem yang ada terutama berkaitan dengan keadaan dan lebar yang diperlukan ( untuk sungai ), kedalaman yang dipengaruhi oleh sifat pasang surut , pendangkalan akibat pengndapan lumpur ini perlu dipelihara Pada masa lalu prasarana transportasi air tidak perlu dipelihara, tetapi pada saat ini akibat terganggunya keseimbangan alam oleh ulah manusia saat ini memerlukan pemeliharan ( langsung atau tidak langsung ) ini dimaksudkan agar alur pelayaran terhindar dari proses pendangkalan akibat pengendapan lumpur dan tidak terganggu oleh tumbuhan air. Untuk kanal buatan ada 2 type : 1. Menghubungkan perairan-perairan dengan elevasi yang sama, beberapa kanal dibuat di kalimantan menghubungkan sungai-sungai ini disebut anyir 2. Elevasi perairan yang dihubungkan berbeda, sehingga diperlukan pintu pengaturan ketinggian ( Navigation lock ), beberapa terusan seperti panama dan suez adalah jenis ini.

Sarana : Bentuk dan ukuran kendaraan air cukup beragam, mulai dari perahu yang sederhana sampai kapal berukuran raksasa dengan daya angkut besar, berbagai jenis kapal dirancang untuk berbagai macam keperluan seperti kapal perang, tanker pengangkut minyak, kapal penumpang serta kapal pesiar yang mewah. Jenis umum sarana kapal : Tanker, Kapal curah, Kapal Cargo umum, Kapal penumpang, Kapal penolong. Kapal dapat dikelompokan sebagai berikut : a. Kapal berukuran kecil, perahu dayung, perhu motor b. Kapal dagang, kapal pengangkut penumpang / atau barang c. Kapal penolong atau untuk kegunaan khusus seperti kapal tunda, pemandu patroli, kapal keruk Transportasi air umumnya bersifat regional dan internasional, untuk perjalanan yang sangat jauh biasanya digunakan kapal berukuran besar, untuk kapal pengangkut penumpang faktor kenyamanan yang tinggi sangat diperlukan, selain pelayanan sangat baik, kamar yang nyaman, tersedianya rumah makan / restoran, sarana olah raga dan tempat hiburan dan pada umunya waktu pelayaran sangat lambat. Untuk transportasi jarak pendek tuntutan kenyamanan tidak terlalu diperlukan, seperti angkutan penyeberangan dengan Ferry bahkan menyediakan ruang yang cukup luas dilambung kapal khusus untuk kendaraan bermotor, sementara untuk penumpang disediakan tempat sekedarnya untuk bersantai beberapa jam. angkutan ini disebut Roll-on Rool-off Ferry , kendaraan penumpang masuk ke Ferry dan keluar lagi setelah tiba diseberang. Bagi angkutan barang, transportasi air masih tetap memegang peranan penting dikarenakan kapa mempunyai daya angkut lebih besar dan murah. Jenis menurut bongkar muat yaitu : LOLO ( Lift On Lift Off / vertikal ) dengan kereta derek ( gantry ) Kapal konvensional Kapal peti kemas RORO ( Roll On Roll Off / Horizontal ) Vessel jarak pendek termasuk Ferry Vessel jarak menengah / Jauh Kedua contoh diatas kurang efisien, cepat dan investasi lebih mahal Pelabuhan Pengertian pelabuhan secara umum pelabuhan laut mempunyai pengertian sebagai berikut : Pelabuhan adalah tempat berlabuh / bertambat kapal untuk melakukan kegiatan bongkar / muat barang, naik turun penumpang dari moda transportasi laut dan sebaliknya.

Pelabuhan laut adalah tempat berlabuh / bertambat untuk mengadakan bongkar / muat barang atau naik / turun penumpang serta untuk memindahkan barang atau penumpang dari moda-moda transportasi darat ke moda transportasi laut / air dan sebalinya. Pelabuhan berasal dari kata Port dan Har Bour Pengertiannya ( Frederick S Meret ) adalah : Harbour = Teluk-teluk kecil, selat, tepi pantai yang tenang atau menara sungai dimana kapal dapat masuk dan berlindung dari angin dan gelombang Port = Suatu Harbour yang mempunyai fasilitas untuk tambat kapal, bongkar muat barang dan penumpukan serta pemindahan barang dan penumpang dari transportasi darat ke transportasi laut / air Menurut Alonzo Def Quinn pengertiannya : Harbour adalah suatu perairan yang sebagian tertutup dan berlindung terhadap angin dan gelombang serta aman bagi kapal untuk berlabuh, mengisi bahan bakar, mengadakan perbaikan dan pemindahan barang. Port adalah suatu tempat untuk berlabuh dan bertambat kapal dan diperllukan adanya terminal untuk mengadakan bongkar muat barang atau naik turun penumpang ( Pelabuhan Harbour yang dilengkapi fasilitas-fasilitas dan manajemen ) Terminal termasuk terdiri atas Dermaga, Storage, atau Gudang ( terbuka atau tertutup ) untuk barang-barang yang menunggu didistribusikan maupun pengapalan dan transit Shed ( gudang tansit ) Perbedaan pengertian adalah pada port pengertiannya lebih luas, karena kapal tidak hanya berlabuh tetapi dapat merapat pada dermaga untuk melakukan bongkar muat brang lebih memadai untuk sarana dan prasarana pelabuhan. Macam-macam Pelabuhan Pelabuhan Meliter ( Pangkalan ) Pelabuhan Niaga Pelabuhan umum Pelabuhan khusus, Pelabuhan industri, Palabuhan Pemda, Service Harbour Pelabuhan umum, Diselenggarakan untuk kepentingan pelayanan masyarakat umum Pelabuhan Khusus, Diselenggarakan untuk kepentingan kegiatan tertentu

Kepelabuhan meliputi segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan penyelenggaraan pelabuhan dan kegiatan lainnya dalam melakdanakan fungsi pelabuhan untuk mrnunjang kelancaran, keamanan dan ketertiban arus lalu lintas kapal penumpang dan / barang, keselelamatan berlayar serta tempat perpindahan intra dan atau antar moda

Peran dan Fungsi Pelabuhan 1. Fungsi pelabuhan dibedakan aas : a. Interface Pelabuhan menyediakan fasilitas dan pelayanan jasa yang diperlukan untuk perpindahan barang dari moda transportasi laut ke moda transportasi lainnya ( darat, sungai, udara, perpindahan ) b. Link Pelabuhan merupakan satu mata rantai kegiatan perdagangan dari suatu sistem transportasi dari satu pelabuhan ke pelabuhan lainnya dan diteruskan dengan moda transportasi darat menuju Hinterland ( lokasi daerah belakang / pendukung ) atau pelayanan suatu pelabuhan dimana barang komoditi yang lewat / melalui pelabuhan dihasilkan atau didistribusikan oleh keduanya( pelabuhan dan Hinterland ) Area Hinterland pada umumnya ditentukan berdasarkan tersedianya prasarana transportasi yang ada, antara lain, jalan raya, keraeta api, lapanga terbang dan dapat juga area hinterland ini ditentukan berdasarkan pada batasan administrasi daerah. Hinterland suatu pelabuhan memegang peranan penting bagi berlangsungnya pertumbuhan perkembangan pelabuhan. 2. Peran Pelabuhan a. Penunjang Transportasi Pelabuhan adalah sebagai penunjang dan administrator sistem antar moda transportas, baik angkutan laut maupun angkutan darat b. Perdagangan Pelabuha adalah untuk melayani, merangsang, mendorong, atau mengembangkan pertumbuhan perdagangan disuatu daerah dan wilayah, karena dengan adanya pelabuhan maka kegiatan perdagangan dapat berjalan lancar secara langsung sehingga akan menurangi biaya transportasi c. Industri Peran pelabuhan dalam kegiatan industri dapat dilihat dari keberadaan industri didalam atau diluar/sekitar pelabuhan Untuk pelabuhan yang memiliki Hinterland yang sudah berkembang, peran dan f

You might also like