You are on page 1of 19

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page1

MODUL PRAKTIKUM
AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1






Versi 3.0
Tahun Penyusunan 2011
Tim Penyusun 1. Tesar Arfiansyah
2. Ester Magdalena
3. Taufik



Laboratorium Akuntansi Menengah
J urusan Akuntansi
Fakultas Ekonomi
UNIVERSITAS GUNADARMA

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page2

Daftar Isi

Daftar Isi .................................................................................................................................... 2


P.1&2.1 Teori............................................................................................................................ 4
Cara dan penilaian investasi saham ............................................................................... 4
Rumus-rumus yang digunakan ...................................................................................... 5
P.1&2.2 Contoh Kasus .............................................................................................................. 5
P.1&2.3 Penyelesaian Contoh Kasus ........................................................................................ 9
P.1&2.4 Daftar Pustaka........................................................................................................... 19














AkuntansiKeuanganLanjut1 Page3

PERTEMUAN 1 & 2
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN GABUNGAN
PERUSAHAAN ANAK DAN PERUSAHAAN INDUK




Objektif:
1. Mahasiswa dapat mengetahui langkah-langkah membuat laporan keuangan
konsolidasi.
2. Mahasiswa dapat mencatat jurnal yang dibutuhkan dalam laporan keuangan
konsolidasi.
3. Mahasiswa dapat membuat laporan keuangan konsolidasi dengan menggunakan
softwareMicrosoft Excel.


















AkuntansiKeuanganLanjut1 Page4

P.1&2.1 Teori

erusahaan yg memiliki sebagian besar atau seluruh saham beredar perusahaan lain
sehingga berhak mengendalikan manajemen perusahaan yang dikuasai disebut
Perusahaan Induk (Parent Company). Sedangkan perusahaan yang dikuasainya disebut
Perusahaan Anak ( Subsidiary Company ). Hubungan antara keduanya dinamakan
Hubungan Afiliasi. Modal yg dimiliki oleh perusahaan induk disebut Controlling Interest,
sedangkan modal saham selebihnya dinamakan Minority Interest. Semua transaksi
akuntansi yg terjadi dari hubungan afiliasi ini dicatat oleh perusahaan induk.
Cara dan penilaian investasi saham yg dimiliki suatu perusahaan terhadap perusahaan
lain adalah sbb :
a. Pembelian tunai.
Investasi = J umlah seluruh uang yg dikeluarkan dlm proses pembelian.
b. Pertukaran dgn aktiva lain atau surat surat berharga
Investasi = Harga pasar dari aktiva atau surat berharga yg ditukarkan.
Laporan Keuangan dari hubungan Afiliasi perusahaan induk & anak disebut Lap.
Keu. Konsolidasi. Dalam penyusunannya, hutang & aktiva pada perusahaan anak digabung
dgn perusahaan induk dan rekening rekening yg sifatnya timbal balik harus dieliminasi.
Selisih antara harga perolehan dgn nilai buku saham dilaporkan di neraca konsolidasi
sebagai:
a. Kelebihan Harga Perolehan Diatas Nilai Buku ( KHPDNB )
Terjadi bila HP > NB& merupakan rugi bagi perusahaan induk.
Dicatat di sebelah Debet / Aktiva& diakui sbg Goodwill.
b. Kelebihan Nilai Buku Diatas Harga Perolehan ( KNBDHP )
Terjadi bila HP < NB& merupakan laba bagi perusahaan induk.
Dicatat di sebelah Credit / Pasiva.




AkuntansiKeuanganLanjut1 Page5

Rumus-rumus yang digunakan :

- Mencari Prosentase kepemilikan
HargaPerolehan
(investasi) x 100%
ModalSahamPT.Anak
- Mencari Nilai Buku sebelum prosentase
ModalSahamPTAnak + LYD(LabayangDitahan) + AgioSaham(JikaAda)

- Mencari Nilai Buku setelah Prosentase
Prosentase x
NilaiBukusebelum
Prosentase

- Mencari KHPDNB/KNBDHP
HargaPerolehan(Investasi) NilaiBukusetelahprosentase

Langkah-langkah membuat Lap. Keu. Konsolidasi :
1. Mengeliminasi rekening timbal balik (J urnal)
2. Menyusun kertas kerja
3. Menyusun Laporan Keuangan (Neraca)


P.1&2.2 Contoh Kasus

Pada tanggal 31 Desember 2010, PT CENAT membeli 70% saham PT.CENUT dengan harga
Rp14.000.000,-.Berikut ini adalah neraca saldo PT.CENAT dan PT.CENUT sebagai berikut:

PT Cenat PT Cenut
Aktiva
Kas Rp 23.000.000 Rp 18.000.000
Piutang Dagang 2.000.000 4.000.000
Persediaan baang dagang 4.500.000 3.500.000
Investasi saham pada PT CENUT 14.000.000
Perlengkapan kantor 2.200.000 2.300.000
Aktiva Tetap lainnya - Bersih 3.600.000 3.100.000
Jumlah Aktiva 49.300.000 30.900.000

Kewajiban dan Ekuitas
Utang dagang Rp 12.300.000 Rp 16.400.000
Modal Saham, 1800 lbr nominal @ Rp 14.000 25.200.000
Modal Saham, 1100 lbr nominal @ Rp 9.000 9.900.000
Laba yang Ditahan 11.800.000 4.600.000
Jumlah Kewajiban dan Ekuitas 49.300.000 30.900.000



AkuntansiKeuanganLanjut1 Page6

STEP 1

Klik Start, all programs, pilih Microsoft office lalu pilih Microsoft Excel




Maka akan muncul jendela seperti di bawah ini




AkuntansiKeuanganLanjut1 Page7

BAGIAN BAGIAN EXCEL




STEP 2

Untuk membuka file soal yang akan di kerjakan ( Laporan Keuangan Konsolidasi ) pilih file
pada baris menu kemudian pilih open lalu pilih laporan keuangan konsolidasi maka akan
muncul jendela seperti ini

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page8


STEP 3

Untuk membuat jurnal, aktifkan lembar kerja J URNAL maka akan muncul seperti


AkuntansiKeuanganLanjut1 Page9





Nominal saham didapat dari Modal Saham PT Cenut. Untuk memudahkan, masukan
angka menggunakan rumus yaitu
1. Ketikkan tanda sama dengan =
2. Klik lembar kerja soal
3. Pilih modal saham PT Cenut yang ada di kolom C baris 18
4. Kemudian tekan ENTER












P.1&2.3 Penyelesaian Contoh Kasus

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page10



Maka akan muncul seperti ini



Laba yang ditahan di dapat dari laba yang ditahan PT Cenut ( kolom C BARIS 19 ).
Diisi dengan cara yg sama dengan nominal saham dengan di-link
AkuntansiKeuanganLanjut1 Page11





Nilai Buku saham sebelum prosentase didapat dari hasil penjumlahan Nominal Saham
dengan Laba yang Ditahan =D2+D3
AkuntansiKeuanganLanjut1 Page12



Harga Perolehan ( untuk 70% saham PT Cenut ) didapat dari Investasi Saham PT
Cenut di PT Cenat ( kolom B baris 10 ).


AkuntansiKeuanganLanjut1 Page13



Nilai Buku 70% saham PT Cenut didapat dari Nilai Buku Saham dikali 70%
=D4*0,7


KHPDNB didapat dari hasil pengurangan antara Harga Perolehan ( untuk 70% saham
PT Cenut ) dengan Nilai Buku 70% saham PT Cenut =D6-D7

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page14

J urnal Umum dan Penyesuaian



1. Modal Saham PT Cenut di dapat dari Modal Saham PT Cenut pada lembar kerja
SOAL dikalikan 70% =soal!C18*0.7


2. Laba yang Ditahan PT Cenut didapat dari Laba yang Ditahan PT Cenut pada
lembar kerja SOAL dikalikan 70% =soal!C19*0.7
AkuntansiKeuanganLanjut1 Page15



3. KHPDNB didapat dari KHPDNB yang ada pada lembar kerja J URNAL =D8


4. Investasi Saham pada PT Cenut didapat dari penjumlahan dari Modal Saham PT Cenut,
Laba yang Ditahan PT Cenut dan KHPDNB =SUM(C11:C13)
AkuntansiKeuanganLanjut1 Page16



STEP 4

Aktifkan lembar kerja KERTAS KERJ A

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page17



Keterangan
1. Kolom PT. CENAT dan PT. CENUT :
AKTIVA
Saldo berasal dari lembar kerja SOAL (saldo awal) : Kas, Piutang, Persediaan,
Perlengkapan Kantor dan Aktiva Tetap Lainnya.
PASIVA
Saldo berasal dari lembar kerja SOAL (saldo awal) : Utang Dagang, Modal saham
PT Cenat Laba yang Ditahan PT Cenat , Modal Saham PT Cenut, dan Laba yang
Ditahan PT Cenut.
2. Kolom Penyesuain dan Eliminasi
Sesuai perhitungan yang tercatat di jurnal eliminasi dan penyesuaian yang terdapat pada
lembar kerja J URNAL.

AkuntansiKeuanganLanjut1 Page18

3. Kolom Neraca
AKTIVA (Debit) : kolom PT. Cenat +kolom PT. Cenut
KHPDNB (Debit) : berasal dari KHPDNB pada lembar kerja J URNAL
PASIVA (Kredit) : kolom PT. Cenat + kolom PT. Cenut
Hak Minoritas (Kredit) :
1) Modal Saham : Modal Saham PT. Cenut Eliminasi Saham PT. Cenut 70%
2) Laba Ditahan : Laba Ditahan PT. Cenut Eliminasi LYD PT. Cenut 70%

Untuk menghitung total dapat digunakan rumus excel dengan cara :
Ex : Menghitung total kolom Neraca (Debit) =sum(F8:F29)
Menghitung total kolom Neraca (Kredit) =sum(G8:G29)

STEP 5
Aktifkan lembar kerja NERACA


AkuntansiKeuanganLanjut1 Page19



Keterangan :
Kolom Aktiva dan Pasiva diisi sesuai dengan kolom neraca pada lembar kerja KERTAS
KERJ A

P.1&2.4 Daftar Pustaka
A. Beams, Floyd, dan Amir Abadi Yusuf. 2004. Akuntansi Keuangan Lanjut Di Indonesia.
Buku I. Salemba Empat: J akarta.
Hadori Yunus. 1999. Akuntansi Keuangan Lanjutan, Edisi 1, Cetakan Kedua, BPFE,
Yogyakarta.

You might also like