You are on page 1of 7

Salam hangat dari kota Yogyakarta!

Studi kelayakan merupakan bahasan yang mengkaji dan menganalisa layak atau tidaknya
suatu proyek pertambangan untuk dikembangkan baik dari segi ekonomi, teknis, lingkungan
dan hukum. Kegiatan pelaporan studi kelayakan yang ada di Indonesia telah diatur dalam
Kepmen ESDM No:1453 K/29/MEM/2000, Pedoman Penyusunan Laporan Studi Kelayakan,
Eksploitasi dan Produksi. Pengetahuan akan Studi Kelayakan Batubara dan Mineral sangat
dibutuhkan dalam industri pertambangan untuk menentukan akan dimulainya dan untuk
menentukan keberlangsungan sebuah proyek pertambangan.
Balinga Utama Yogyakarta bekerjasama dengan Jurusan Teknik Pertambangan UPN
Veteran Yogyakarta akan mengadakan Pelatihan Studi Kelayakan Batubara dan
Mineral pada tanggal 10-12 Juli 2012 di Jogjakarta Plaza Hotel, Yogyakarta.
Pelatihan selama tiga hari ini akan membahas evaluasi proyek mineral dan evaluasi tambang
dalam menentukan nilai semua faktor yang berpengaruh atas nilai suatu proyek mineral dan
batubara. Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta akan memiliki pengetahuan dan
kemampuan untuk memperkirakan kelayakan ekonomi dari alternatif-alternatif investasi
proyek tambang.
SIAPA YANG HARUS MENGHADIRI?
Pelatihan ini ditujukan bagi calon investor tambang, pemilik tambang (skala kecil dan
menengah), Exploration Geologist, Exploration Manager, Operations Manager/Project
Manager,

Mining

Engineer,

Mine

Engineering

Superintendent/Mine

Planning

Superintendent, Mine Planning Engineer, Drill & Blast Engineer, Geotechnical Engineer,
Mine Operation Superintendent, Mine Engineering Manager, Mining Project Administrator,
Metallurgist, Survey Superintendent, Mineral Economists/ Mining Analyst, dosen dan
mahasiswa pasca sarjana (Jurusan Teknik Pertambangan dan Geologi).
Sampai bertemu di Pelatihan Studi Kelayakan Batubara dan Mineral di Yogyakarta!
Salam,
Imelda Lucky Utama, M.Pd.
Conference Director

Pendaftaran paling lambat 07 Juli 2012.


Early Bird Registration : Dapatkan penawaran khusus untuk pendaftaran
sampai dengan 22 Juni 2012.

Package(s) include:
Modul
Flash disk 4 GB + soft file materi
T-shirt
Training kit
Certificate
1 x lunch and 2 x coffee break per day

Catatan:
Jika peserta pelatihan kurang dari lima orang, pelatihan akan diundur sampai
dengan waktu yang akan ditentukan kemudian.

TENTANG INSTRUKTUR
Prof. Ir. D. Hariyanto, M.Sc., Ph.D
Beliau adalah Guru Besar pada Jurusan Teknik Pertambangan, Fakultas Teknologi
Mineral, Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta.
Beliau juga mengajar di Jurusan Teknik Lingkungan, Jurusan Ekonomi (program S1)
dan Magister Teknik Pertambangan, Magister Teknik Geologi, Magister Teknik
Industri (Program Pasca Sarjana) UPN Veteran Yogyakarta.
Beliau memperoleh gelar Sarjana Teknik Pertambangan (Ir.) dari UPN Veteran
Yogyakarta, gelar M.Sc dari Department of Mineral Economics, Colorado School of
Mine di Golden, Colorado, USA. Gelar Ph.D diperoleh dari Department of Mining
Engineering-Metallurgy, University of Idaho, di Moscow, Idaho, USA.
Ir. Yanto Indonesianto, M.Sc.
Beliau adalah dosen di Jurusan Teknik Pertambangan, Fakultas Teknologi Mineral,
Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta.
Beliau pernah menjabat sebagai Kepala Laboratorium Tambang, Kepala UPT. Pusat
Komputer, Pembantu Dekan II Fakultas Tambang dan Pembantu Dekan II Fakultas
Teknologi Mineral, UPN Veteran Yogyakarta.
Beliau memperoleh gelar Sarjana Teknik Pertambangan (Ir.) dari UPN Veteran
Yogyakarta dan gelar M.Sc diperoleh dari Fakultas Pasca Sarjana ITB, Bandung.
Selain mengajar, Beliau juga menjadi konsultan di PT. WISH dan aktif menulis bukubuku ajar di bidang teknik pertambangan.
Teddy Agung Cahyadi, ST, MT
Beliau adalah dosen di Jurusan Teknik Pertambangan, Fakultas Teknologi Mineral,
Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta.
Beliau mendapatkan gelar ST dan MT dari UPN Veteran Yogyakarta. Selain
mengajar, beliau juga aktif memberikan seminar di bidang pertambangan. Saat ini
Beliau juga tergabung sebagai anggota PERHAPI dan anggota konsultan Mineral
and Coal Studio.

You might also like