You are on page 1of 8

TUGAS MANDIRI

Mata Kuliah: Aljabar Linier


Tugas: Membuat Rangkuman
Ketentuan:
1. Materi yang dirangkum dari bab 1 (Spl) sampai bab 5 ( Ruang-ruang vektor umum)
2. Dikumpul pertemuan 11 (printout dan softcopydalam bentuk format .pdf dikirim ke
email: ysiyamto46@gmail.com). Bagi yang mengumpulkan pertemuan 11 dan
sesuai dengan ketentuan (format dan isi tugas mandiri) yang diberikan, nilai
minimal 90 dan bagi yang kumpul melewati pertemuan 11, nilai dikurangi 2 (dua)
poin per hari keterlambatan.
3. Format penulisan:
Margin:

Kiri 3,54 cm
Atas 2,54 cm
Kanan 2,54 cm
Bawah 2,54 cm

Font: Times New Roman


Ukuran: 12 ppt.
Spasi: 1,5 spasi
Warna cover: (cover menggunakan kertas buffalo tidak pakai plastik)
Kode kelas: misal = 132-IS019-T1 (Rabu) Biru Muda (Informatika)
Jumlah halaman: 15 -> 65 halaman (isi tugas, tidak termasuk cover, daftar isi,
ringkasan, daftar pustaka)
Bagi yang melanggar ketentuan format nilai dikurangi 2 (dua) poin untuk setiap
pelanggaran. Bagi warna cover yang tidak sesuai ketentuan nilai dikurangi 10
(sepuluh) poin.
Contoh:
Ukuran font tidak 12 ppt., berarti nilai dikurangi 2 poin
Ukuran font tidak 12 ppt., margin kiri tidak 3,54 cm, berarti nilai dikurangi 4 poin

Bagi yang TM sama (95%), maka dikurangi 30 poin


Untuk penomoran halaman judul, daftar isi, ringkasan, daftar pustaka
dituliskan pada bagian tengah-bawah dengan menggunakan penomoran
romawi kecil.
Untuk penomoran isi, pada halaman pertama setiap BAB (BAB 1, 2, 3)
penomoran dibagian tengah-bawah, sedangkan untuk halaman berikutnya
dibagian kanan-atas.
Penulisan istilah asing (bahasa inggris) ditulis cetak miring (italic).
Contoh: komponen-komponen dari sistem informasi adalah: hardware, software,
brainware.
Penulisan sumber referensi :
Spl adalah.....................................................................................( Suminto, 2008:50 ).
Menurut Suminto (2008:50), spl adalah........................................................................
Paragraf rata kiri dan rata kanan (justify)

Contoh Format TM:

HALAMAN JUDUL
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL ( kalau ada )
DAFTAR RUMUS ( kalau ada )
DAFTAR GAMBAR ( kalau ada )
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan Penulisan
1.3 Manfaat
BAB II LANDASAN TEORI
2.1 Kajian Pustaka
BAB III PEMBAHASAN
DAFTAR PUSTAKA

Contoh penulisan halaman judul:

PROPOSAL PENELITIAN
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 16)

HUBUNGAN SISTEM INFORMASI XYZ TERHADAP


KEPUASAN PENGGUNA PADA KAMPUS
ABC DI KOTA BATAM
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 16)

Oleh:
Riced
103620004
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

PROGRAM STUDI XXXXXX XXXXXXXXXXX


UNIVERSITAS PUTERA BATAM
TAHUN 2014
(Huruf Times New Roman, bold/tebal,font.14)

Contoh penulisan daftar isi:


DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL................................................................................................i
DAFTAR ISI.............................................................................................................ii
RINGKASAN...........................................................................................................iii
BAB I PENDAHULUAN
1.1
1.2
1.3
1.4
1.5

Latar Belakang....................................................................................................1
Identifikasi Masalah ...........................................................................................2
Rumusan Masalah...............................................................................................3
Tujuan Penelitian.................................................................................................4
Manfaat Penelitian..............................................................................................5

BAB II LANDASAN TEORI

2.1
2.2
2.3
2.4

Teori....................................................................................................................6
Penelitian Terdahulu............................................................................................10
Kerangka Berpikir...............................................................................................11
Hipotesis..............................................................................................................12

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Desain Penelitian ................................................................................................13


3.2. Operasional Variabel...........................................................................................14
3.3. Metode Pengumpulan Data.................................................................................15
3.4. Populasi...............................................................................................................17
3.5. Sampel.................................................................................................................17
3.6. Uji Kualitas Data.................................................................................................18
3.7. Uji Pengaruh/Hubungan/Analisis Deskriptif......................................................20
DAFTARPUSTAKA

Contoh penulisan daftar pustaka:


DAFTAR PUSTAKA
Jogiyanto. (2007). Model Kesuksesan Sistem Teknologi Informasi. Andi. Yogyakarta.
________. (2005). Sistem Teknologi Informasi. Andi. Yogyakarta.
________. (2008). Metodologi Penelitian Sistem Informasi. Andi. Yogyakarta.
Nazir, Moh..(2003). Metode Penelitian. Ghalia Indonesia. Jakarta.
Sarwono. Jonathan. (2003). Analisis Data Penelitian Menggunakan SPSS 13. Andi.
Yogyakarta.
________. Jonathan. (2011). Buku Pintar IBM SPSS Statistics 19. Andi. Yogyakarta.
Sedarmayanti. dan Syarifuddin Hidayat. (2011). Metodologi Penelitian, Mandar Maju.
Bandung.

Penjelasan isi dari laporan:


HALAMAN JUDUL(lihat contoh)
DAFTAR ISI(lihat contoh)
RINGKASAN
Bagian ini menjelaskan ringkasan tentang latar belakang, tujuan, hipotesis dan
metodologi yang digunakan dalam penelitian. (disajikan 1 paragraf, jumlah kata 80-125
kata)
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Bagian ini berisikan tentang hal-hal yang melatarbelakangi peneliti dalam
mengangkat judul penelitian, boleh berisikan sedikit kutipan teori yang
memperkuat permasalahan/fenomena yang dibahas.
1.2 Identifikasi Masalah
Bagian ini berisikan tentang masalah-masalah/fenomena-fenomena yang nyata
ditemukan pada objek penelitian dan disajikan dalam bentuk pernyataan.
1.3 Rumusan Masalah
Merupakan perumusan masalah dari masalah-masalah yang diidentifikasi dan
disajikan dalam bentuk kalimat tanya.
1.4 Tujuan Penelitian
Merupakan tujuan dari penelitian yang dilakukan, bagian ini harusnya mengacu
kepada rumusan masalah yang ditentukan sebelumnya.
1.5 Manfaat Penelitian
Bagian ini berisikan manfaat-manfaat yang dapat dirasakan oleh berbagai pihak
(objek penelitian, kampus, masyarakat umum) dari hasil penelitian ini.
BAB II LANDASAN TEORI
2.1 Teori
Bagian ini memuat landasan teori yang relevan dan update (usahakan teori yang
baru) dengan variabel penelitian. Minimal 1 variabel penelitian memiliki teori dari
2 sumber/buku yang berbeda.
2.2 Penelitian terdahulu
Bagian ini memuat jurnal-jurnal yang sudah diterbitkan baik dalam bentuk
buku/online, yang menjadi acuan dalam melakukan penelitian ini

2.3 Kerangka Berpikir


Bagian menyajikan kerangka berpikir dari penelitian ini dan disajikan dalam
bentuk gambar
2.4 Hipotesis
Bagian ini memuat hipotesis (dugaan) dari penelitian ini, biasanya ini sejalan
dengan tujuan penelitian/rumusan masalah.
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
3.1. Desain Penelitian
Bagian ini memuat skema desain dari penelitian. Dimana skema tersebut
menjelaskan bagaimana tahapan penelitian dari awal sampai dengan selesai.
3.2. Operasional Variabel
Bagian ini memuat penjelasan mengenai operasional variabel yang digunakan
dalam penelitian ini.
3.3. Metode Pengumpulan Data
Bagian ini memuat metode pengumpulan data apa saja yang akan digunakan dalam
melakukan penelitian.
3.4. Populasi
Bagian ini menjelaskan mengenai populasi dari penelitian
3.5. Sampel
Bagian ini menjelaskan sampel dari penelitian dan teknik pengambilan sampel apa
yang digunakan
3.6. Uji Kualitas Data
Bagian ini memuat uji kualitas data yang digunakan seperti, uji reliabilitas, uji
validitas, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji linieritas, uji heterodeskadisitas,
uji auto korelasi (uji digunakan tergantung dari jenis penelitian)
3.7. Uji Pengaruh/Hubungan/Analisis Deskriptif
Bagian ini memuat uji pengaruh seperti uji t, uji f, uji koefisien korelasi (r 2),
korelasi (r), distribusi, frekuensi, rentang skala, dan lain sebagainya. Uji digunakan
tergantung pada jenis penelitian
DAFTAR PUSTAKA
Berisikan daftar pustaka (buku, e-book, jurnal yang relevan yang digunakan dalam
penelitian)

You might also like